• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sedangkan secara simultan Pertumbuhan Penjualan, Aliran Kas Operasional, dan Transfer Pricing berpengaruh positif dan signifikan terhadap Penghindaran Pajak

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "Sedangkan secara simultan Pertumbuhan Penjualan, Aliran Kas Operasional, dan Transfer Pricing berpengaruh positif dan signifikan terhadap Penghindaran Pajak"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

Zulfahmi, NPM : 71170313063, judul : Pengaruh Pertumbuhan Penjualan, Aliran Kas Operasional dan Transfer Pricing terhadap Penghindaran Pajak pada perusahaan sektor makanan dan minuman yang terdaftar Di Bursa Efek Indonesia, Dibimbing oleh : Dr. Nur M. Ridha Tarigan SE, MM sebagai Pembimbing I, dan Farida Khairani Lubis SE, M.Si sebagai Pembimbing II, Skripsi : 2021.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menguji pengaruh Pertumbuhan Penjualan, Aliran Kas Operasional dan Transfer Pricing terhadap Penghindaran Pajak pada perusahaan sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik purpossive sampling dan terdapat 10 perusahaan yang menjadi sampel dalam penelitian dari 26 perusahaan, yang sesuai dengan kriteria pemilihan sampel yang telah ditentukan pada penelitian ini. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan program aplikasi IBM SPSS, didahului dengan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolonieritas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi. Pengujian hipotesis dilakukan dengan Uji-F, Uji-t, dan determinasi R2. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder yang dieroleh dari Bursa Efek Indonesia dengan mengambil data laporan keuangan.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, secara parsial Pertumbuhan Penjualan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Penghindaran Pajak, Aliran Kas Operasional berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Penghindaran Pajak, Transfer Pricing berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Penghindaran Pajak. Sedangkan secara simultan Pertumbuhan Penjualan, Aliran Kas Operasional, dan Transfer Pricing berpengaruh positif dan signifikan terhadap Penghindaran Pajak.

Kata Kunci : Pertumbuhan Penjualan, Aliran Kas Operasional, Transfer Pricing, Penghindaran Pajak

(2)

ABSTRACT

Zulfahmi, NPM: 71170313063, Title: The Effect of Sales Growth, Operational Cash Flow and Transfer Pricing on Tax Avoidance in food and beverage sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange, Guided by: Dr. Nur M.

Ridha Tarigan SE, MM as Advisor I, and Farida Khairani Lubis SE, M.Si as Advisor II, Thesis: 2021.

The purpose of this study is to find out and test the effect of Sales Growth, Operating Cash Flow and Transfer Pricing on Tax Avoidance on food and beverage sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange for the period 2017-2019. The selection of samples was conducted by purpossive sampling technique and there were 10 companies that became samples in the study from 26 companies, which matched the sample selection criteria that have been determined in this study. The study used multiple linear regression analysis with the help of the IBM SPSS application program, preceded by a classic assumption test consisting of normality test, multicolonierity test, heteroskedastisity test, and autocorrelation test. Hypothesis testing is performed with F-test, T-test, and R2 determination. The data source used is secondary data obtained from the Indonesia Stock Exchange by retrieving financial report data.

The results of this study show that, partially Sales Growth has a negative and significant effect on Tax Avoidance, Operating Cash Flow negatively and insignificantly affects Tax Avoidance, Transfer Pricing has a positive and insignificant effect on Tax Avoidance. While simultaneously Sales Growth, Operating Cash Flow, and Transfer Pricing have a positive and significant effect on Tax Avoidance.

Keywords: Sales Growth, Operational Cash Flow, Transfer Pricing, Tax Avoidance

Referensi

Dokumen terkait

Based on the research findings, the researcher found the results as follows; 1 there are two kinds of learning objectives, namely general learning objectives and specific learning