• Tidak ada hasil yang ditemukan

3.3.1 Kunjungan I (3 hari Post Partum) Tanggal : 14 April 2017

Jam : 06.30 WIB

Tempat : BPM Yuni Widaryanti ,Amd.Keb Oleh : Dika Aisna Chotiyawati

1. Data Subjektif

Ibu mengeluh perut senep. 2. Data Objektif

a. Pemeriksaan fisik umum

Kesadaran : Composmentis

TTV : TD : 110/70 mmHg

N : 80 x/ menit R : 20 x/menit S : 36,10 C.

BAK : + 4 kali/hari ( kuning jernih) BAB : 1 kali/hari (konsistensi lembek) b. Pemeriksaan fisik khusus

Mata : konjungtiva merah muda, sklera putih, dan palpebra tidak oedema.

Payudara : puting menonjol, puting susu tidak lecet, ASI keluar lancar, tidak ada bendungan ASI, tidak ada nyeri tekan.

Abdomen : TFU 3 jari atas sympisis, kandung kemih kosong.

Genetalia : terdapat pengeluaran lochea rubra yang berwarna merah kehitaman, terdiri dari darah segar, jaringan sisa-sisa plasenta, dinding rahim, lemak bayi lanugo (rambut bayi), dan sisa mekonium.

Perineum : luka jahitan menyatu dan masih basah. 3. Analisa Data

P2A0 post partum hari ke 3 fisiologis. 4. Penatalaksanaan

Tanggal : 14 April 2017 Jam : 06.40 WIB

1. Menjelaskan kepada pasien bahwa perut senep dikarenakan uterus yang berkontraksi sehingga lama-kelamaan uterus mengecil dan nyeri tersebut menghilang, ibu mengerti dan faham dengan keadaannya saat ini.

2. Menjelaskan pada ibu untuk mengkonsumsi makan makanan bergizi dan tidak tarak makanan, ibu mengerti dan bersedia melaksanakan apa yang dijelaskan oleh petugas kesehatan.

3. Menjelaskan pada ibu tentang tanda – tanda bahaya masa nifas seperti perdarahan abnormal, mata berkunang-kunang, tubuh odema, tekanan darah naik, ibu mengerti.

4. Memotivasi ibu untuk memberikan ASI eksklusif, ibu bersedia.

5. Memberikan KIE tentang personal hygiene untuk mencegah terjadinya infeksi pada masa nifas, serta menjaga kebersihan ibu, ibu mengerti

6. Memberikan obat dan memotivasi kepada ibu untuk mengkonsumsinya seperti Erlamol 3x1/hari, Vit C 3x1/hari, Novabion 1x1/hari, Vit A, obat telah diberikan dan ibu bersedia untuk mengkonsumsinya.

7. Memberitahu pada ibu untuk kunjungan ulang 1 minggu lagi pada tanggal 17 April 2017 atau jika ada keluhan, ibu mengerti dan bersedia kunjungan ulang.

3.3.2 Kunjungan II ( 7 Hari Post Partum ) Tanggal : 17 April 2017

Jam : 06.30 WIB

Tempat : BPM Yuni Widaryanti ,Amd.Keb Oleh : Dika Aisna Chotiyawati

1. Data Subjektif

Ibu mengeluh vagina tidak nyaman. 2. Data Objektif

a. Pemeriksaan fisik umum

Kesadaran : Composmentis

N : 84 x/ menit R : 20 x/menit S : 360 C.

BAK : + 3 kali/hari ( kuning jernih) BAB : 1 kali/hari (konsistensi keras) b. Pemeriksaan fisik khusus

Mata : konjungtiva merah muda, sklera putih, dan palpebra tidak oedema.

Payudara : puting menonjol, puting susu tidak lecet, ASI keluar lancar, tidak ada bendungan ASI, tidak ada nyeri tekan.

Abdomen : TFU 3 jari di atas sympisis, kandung kemih kosong.

Genetalia : terdapat pengeluaran lochea sanguinolenta yang berwarna merah kecoklatan dan berlendir yang terdiri dari sisa darah bercampur lendir .

Perineum : luka jahitan mengering. 3. Analisa Data

P2A0 post partum hari ke 7 fisiologis. 4. Penatalaksanaan

Tanggal : 17 April 2017 Jam : 06.45 WIB

1. Menjelaskan kepada pasien tentang keadannya bahwa vagina yang tidak nyaman merupakan hal yang

normal/fisiologis setelah melahirkan, ibu mengerti dan faham dengan keadaannya saat ini.

2. Memotivasi ibu untuk memberikan ASI eksklusif, ibu bersedia.

3. Memastikan involusi uterus berjalan normal, involusi uterus berjalan dengan baik, keadaan ibu dalam batas normal.

4. Mengevaluasi tanda – tanda bahaya masa nifas, tidak ada tanda-tanda bahaya pada ibu.

5. Memotivasi kepada ibu untuk mengkonsumsi obat yang telah diberikan seperti Novabion 1x1/hari dan Asam Mefenamat 3x1/hari, ibu bersedia.

6. Memberitahu pada ibu untuk kunjungan ulang 2 minggu lagi pada tanggal 24 April 2017 atau jika ada keluhan, ibu mengerti dan bersedia kunjungan ulang.

3.3.3 Kunjungan III ( 2 Minggu Post Partum) Tanggal : 24 April 2017

Jam : 06.30 WIB

Tempat : BPM Yuni Widaryanti ,Amd.Keb Oleh : Dika Aisna Chotiyawati

1. Data Subjektif

2. Data Objektif

a. Pemeriksaan fisik umum

Kesadaran : Composmentis

TTV : TD : 110/70 mmHg

N : 82 x/ menit R : 20 x/menit S : 36,2 0C. b. Pemeriksaan fisik khusus

Mata : konjungtiva merah muda, sklera putih. Payudara : puting susu tidak lecet, ASI keluar lancar,

tidak ada bendungan ASI.

Abdomen : TFU tidak teraba diatas sympisis (mengecil), kandung kemih kosong.

Genetalia : terdapat pengeluaran lochea serosa yang berwarna kuning kecoklatan yang terdiri dari leukosit dan robekan/laserasi plasenta .

Perineum : luka jahitan sudah kering dan bagus, jahitan sudah menyatu.

3. Analisa Data

P2A0 post partum hari ke 14 fisiologis. 4. Penatalaksanaan

Tanggal : 24 April 2017 Jam : 06.45 WIB

1. Menjelaskan hasil pemeriksaan kepada pasien, ibu mengerti dan faham dengan keadaannya saat ini.

2. Memotivasi ibu untuk memberikan ASI eksklusif, ibu bersedia.

3. Mengevaluasi tanda – tanda bahaya masa nifas, tidak ada tanda-tanda bahaya pada ibu

4. Memotivasi kepada ibu untuk mengkonsumsi obat yang telah diberikan seperti Yusimox 1x1/hari dan Livron B Plex 1x1/hari, ibu bersedia.

5. Menjadwalkan pada ibu untuk masase/pijat pada tanggal 4 Mei 2017, ibu bersedia untuk dipijat.

6. Memberitahu pada ibu untuk kunjungan ulang lagi pada tanggal 8 Mei 2017 atau jika ada keluhan, ibu mengerti dan bersedia kunjungan ulang.

3.3.4 Kunjungan IV ( 4 Minggu Post Partum) Tanggal : 6 Mei 2017

Jam : 07.05 WIB

Tempat : BPM Yuni Widaryanti ,Amd.Keb Oleh : Dika Aisna Chotiyawati

1. Data Subjektif

2. Data Objektif

a. Pemeriksaan fisik umum

Kesadaran : Composmentis

TTV : TD : 110/70 mmHg

N : 82 x/ menit R : 20 x/menit S : 36,2 0C. b. Pemeriksaan fisik khusus

Mata : konjungtiva merah muda, sklera putih. Payudara : puting susu tidak lecet, ASI keluar lancar,

tidak ada bendungan ASI.

Abdomen : TFU tidak teraba diatas sympisis (mengecil), kandung kemih kosong.

Genetalia : terdapat pengeluaran lochea alba .

Perineum : luka jahitan sudah kering dan bagus, jahitan sudah menyatu.

3. Analisa Data

P2A0 post partum hari ke 28 fisiologis. 4. Penatalaksanaan

Tanggal : 6 Mei 2017 Jam : 07.15 WIB

1. Menjelaskan hasil pemeriksaan kepada pasien, ibu mengerti dan faham dengan keadaannya saat ini.

2. Menanyakan penyulit yang dialami ibu selama masa nifas, ibu mengatakan tidak mempunyai penyulit apapun.

3. Memberikan konseling tujuan dan macam – macam alat kontrasepsi, ibu mengerti dan memutuskan untuk menggunakan KB suntik 3 bulan.

3.4 Asuhan pada BBL