• Tidak ada hasil yang ditemukan

atas di Indonesia.Theodore Permadi Rachmat

Adira Cinta Indonesia Adira Cinta Indonesia

92 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Adira Cinta Indonesia Adira Cinta Indonesia Laporan Tahunan Adira Finance 2010 | 93

92 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Laporan Tahunan Adira Finance 2010 | 93

Komisaris dalam menominasikan calon anggota Komisaris atau Direksi Perusahaan dan menentukan besarnya kompensasi untuk seluruh anggota Direksi. Kami berharap agar praktik terbaik seperti ini dapat terus ditingkatkan kualitasnya di masa yang akan datang dalam rangka memelihara kepercayaan dari para pemegang saham dan para pemangku kepentingan.

Pada tahun 2010, Adira Finance berhasil mempertahankan kinerjanya dengan berhasil meningkatkan laba bersih Perusahaan sebesar Rp 1,468 triliun, atau meningkat sebesar 21,1% dibandingkan dengan laba bersih Perusahaan pada tahun 2009, laba bersih pada tahun 2010 ini merupakan pencapaian laba bersih tertinggi Adira Finance sejak Perusahaan berdiri pada tahun 1990 dan sepanjang pengetahuan kami, juga merupakan laba bersih tertinggi yang pernah dicapai oleh perusahaan pembiayaan di Indonesia. Selain itu, piutang pembiayaan konsumen yang dikelola Adira Finance juga meningkat sebesar 60,2% menjadi Rp 30,7 triliun, yang membuktikan keberhasilan Perusahaan dalam mengantisipasi kondisi ekonomi yang mulai pulih dari krisis keuangan global pada akhir tahun 2008 dan kemampuan Perusahaan dalam memaanfaatkan setiap peluang yang ada. Lebih lanjut, jumlah pembiayaan baru Adira Finance juga mencetak rekor tertingginya atau mengalami kenaikan sebesar 78,4% dibandingkan dengan tahun 2010 yaitu mencapai Rp 25,9 triliun, sehingga Adira Finance dapat kembali melanjutkan keunggulannya dari seluruh pesaingnya pada tahun 2010 ini. Kami mengucapkan banyak terima kasih atas upaya terbaik dari seluruh jajaran Direksi, Pejabat Senior dan karyawan Adira Finance yang telah bekerja keras untuk memberikan kinerja yang luar biasa bagi Perusahaan. Pencapaian ini juga merupakan hasil dari sinergi Perusahaan dengan perusahaan induk Perusahaan, PT Bank Danamon Indonesia Tbk yang telah secara konsisten memberikan dukungan penuh dalam bentuk pendanaan yang stabil dan dapat diandalkan kepada Perusahaan.

Dividen

Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan pada tanggal 7 April 2010 menyetujui pembagian dividen sebesar 20,0% dari laba bersih Perusahaan tahun 2009 atau sebesar Rp 242,48 per saham. Pembagian dividen telah dilakukan Perusahaan pada tanggal 16 Juni 2010. Pembayaran dividen ini menunjukkan komitmen yang kuat dari Adira Finance untuk menjaga keseimbangan antara pendapatan dan investasi, serta menunjukkan eksistensi Adira Finance sebagai perusahaan pembiayaan yang kuat dalam industri jasa keuangan di Indonesia.

Penerapan Tata Kelola Perusahaan yang Baik

Pencapaian kinerja Perusahaan ini didukung dengan komitmen untuk memegang teguh prinsip-prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik. Kami melihat penerapan prinsip-prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik selama tahun 2010 telah dilaksanakan dengan sangat baik. Dewan Komisaris juga selalu memberikan dukungan sepenuhnya kepada Direksi untuk melakukan penilaian atas penerapan Tata Kelola Perusahaan secara konsisten. Dengan penilaian ini, kami berharap dapat memperoleh gambaran yang jelas mengenai tingkat penerapan Tata Kelola Perusahaan yang telah dicapai saat ini dan untuk selanjutnya dapat dilakukan peningkatan di masa yang akan datang.

Pada tahun 2010, Perusahaan secara konsisten melakukan penilaian mandiri atas Tata Kelola Perusahaan yang Baik, yang bermanfaat untuk mengetahui tingkat ketaatan Perusahaan kepada prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik. Penilaian mandiri ini dilakukan dengan menggunakan kriteria penilaian yang telah dipublikasikan oleh FCGI (Forum for Corporate Governance in Indonesia), yang dilakukan sebanyak 2 (dua) kali dalam setahun yaitu pada bulan Juni dan Desember 2010, dengan hasil nilai tertimbang yang diperoleh Perusahaan adalah sebesar 88,13; yang mana nilai tersebut dapat diintepretasikan bahwa nilai Tata Kelola Perusahaan yang diperoleh Adira Finance secara keseluruhan adalah “Sangat Baik”. Perusahaan juga melakukan penilaian mandiri dengan menggunakan metode penilaian sesuai dengan Peraturan Bank Indonesia No. 8/14/PBI/2006 tertanggal 5 Oktober 2006, walaupun terdapat beberapa persyaratan yang tidak dapat diaplikasikan sepenuhnya pada perusahaan pembiayaan. Hasil yang diperoleh dari penilaian dengan standar perbankan ini, Perusahaan mendapatkan nilai komposit 1,6; yang mana nilai tersebut termasuk dalam kategori “Baik”.

Adira Cinta Indonesia Adira Cinta Indonesia

92 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Adira Cinta Indonesia Adira Cinta Indonesia Laporan Tahunan Adira Finance 2010 | 93

92 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Laporan Tahunan Adira Finance 2010 | 93

Kami melaporkan bahwa Manajemen Adira Finance telah berupaya untuk selalu mematuhi seluruh ketentuan dan peraturan yang berlaku yang telah dikeluarkan oleh pihak yang berwenang selama tahun 2010.

Usaha yang terus dilakukan secara konsisten oleh Perusahaan telah mendapatkan hasilnya dengan diperolehnya penghargaan GCG Award kategori Best Individual Indicators Responsibility of the Board pada Anugerah GCG Award 2010 yang diselenggarakan oleh IICD (Indonesian Institute For Corporate Directorship) bekerjasama dengan Majalah Investor. Hal ini merupakan pengakuan atas pencapaian Perusahaan dalam menerapkan prinsip-prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik sesuai dengan standar nasional. Pada tahun 2010 ini, Perusahaan juga mendapatkan pencapaian terbaik sejak mengikuti ajang Annual Report Award yaitu menempati posisi pertama dalam kategori Private Keuangan Listed dan posisi keempat untuk kategori Umum. Pencapaian ini, berdasarkan data yang kami miliki juga merupakan pencapaian terbaik yang pernah diperoleh sebuah perusahaan pembiayaan sejak Annual Report Award diselenggarakan. Tentu ini menjadi kebanggaan dan menjadi pendorong bagi Perusahaan untuk dapat berbuat lebih baik lagi di tahun yang akan datang.

Manajemen Risiko

Dalam hal manajemen risiko, Dewan Komisaris mendapatkan laporan secara periodik berkaitan dengan penerapan manajemen risiko Perusahaan melalui Komite Audit dan Manajemen Risiko yang telah melakukan pertemuan rutin dengan Komite Manajemen Risiko di bawah Direksi Perusahaan, Direktur Manajemen Risiko dan pejabat fungsional lainnya. Hasil laporan mengenai manajemen risiko Perusahaan tersebut untuk selanjutnya kami bahas dengan Direksi Perusahaan pada rapat Dewan Komisaris dan rapat gabungan dengan Direksi.

Selama tahun 2010, kami melihat upaya manajemen untuk menjaga kualitas asetnya yang sehat dengan menerapkan secara ketat praktik terbaik dalam manajemen risiko. Adira Finance mengacu pada kebijakan standar perbankan yang penuh kehati-hatian dalam memelihara kualitas asetnya, yang mencerminkan bahwa Perusahaan telah “satu langkah lebih baik” dibandingkan dengan pesaingnya. Upaya ini terbukti sukses karena Perusahaan berhasil menjaga tingkat kredit bermasalahnya (NPL) pada tingkat yang wajar yaitu sebesar 1,2%, walaupun pertumbuhan pembiayaan baru Perusahaan meningkat signifikan.

Audit Internal

Dalam rangka pengawasan audit internal Perusahaan, Komite Audit dan Manajemen Risiko telah bekerjasama dengan erat bersama Unit Audit Internal Perusahaan, yang mana hasil pembahasannya dilaporkan kepada Dewan Komisaris Perusahaan. Selama tahun 2010, penerapan pengendalian internal Perusahaan yang dilakukan oleh Divisi Audit Internal telah dilakukan secara baik dan dapat mengurangi atau mengantisipasi risiko-risiko kerugian bagi Perusahaan.

Pengembangan Sumber Daya Manusia

Dewan Komisaris Adira Finance menyadari bahwa sumber daya manusia adalah faktor penting yang harus mendapatkan perhatian lebih dalam kegiatan usaha Perusahaan. Oleh sebab itu selama tahun 2010, kami telah memberikan persetujuan atas keputusan-keputusan Direksi Perusahaan dalam bidang sumber daya manusia yang kami yakini akan dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia Perusahaan, termasuk diantaranya penyesuaian gaji para karyawan, pemberian insentif berupa bonus yang dikaitkan dengan hasil penilaian masing-masing karyawan, program-program pelatihan dan kegiatan lainnya.

Prospek Usaha

Dengan kapasitas yang telah ada dalam Perusahaan yang didukung oleh 550 jaringan usaha dan lebih dari 24 ribu karyawan serta kemampuan Perusahaan dalam menangkap setiap kesempatan, maka Dewan

Adira Cinta Indonesia Adira Cinta Indonesia

94 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Adira Cinta Indonesia Adira Cinta Indonesia Laporan Tahunan Adira Finance 2010 | 95

94 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Laporan Tahunan Adira Finance 2010 | 95

Komisaris memiliki keyakinan bahwa Perusahaan akan terus dapat berkembang untuk menjalankan misinya yaitu “Mewujudkan Impian Esok pada Hari ini bagi Masyarakat” dan dapat tetap menjadi pilihan utama karena mampu memberikan nilai lebih dalam berkarya bagi konsumen, karyawan dan pemangku kepentingan Perusahaan. Melalui kombinasi dari strategi yang terfokus, peningkatan produktivitas serta efisiensi dan efektivitas dalam proses, kemampuan internal yang terbaik disertai inovasi atas produk dan pelayanan, dukungan penuh dan sinergi dengan Perusahaan Induk, ekspansi jaringan usaha dan menjaga hubungan baik dan erat dengan dealer serta penerapan teknologi informasi yang dinamis dan penerapan manajemen risiko yang seimbang, Adira Finance yakin akan mampu terus meningkatkan kinerjanya dengan dukungan situasi perekonomian di Indonesia yang diperkirakan masih kondusif pada tahun 2011. Adira Finance mempunyai komitmen yang kuat untuk terus bertumbuh di masa yang akan datang dan berusaha memberikan yang terbaik untuk memenuhi harapan pemegang saham dan pemangku kepentingan Perusahaan.

Perubahan Manajemen

Pada tahun 2010, terdapat perubahan susunan dan keanggotaan dari Dewan Komisaris Perusahaan. Dalam RUPS Tahunan yang diadakan pada tanggal 7 April 2010, Juan Eugenio Sebastian Paredes Muirragui dan Sng Eng Chua telah mengundurkan diri dari jabatan masing-masing selaku Wakil Komisaris Utama dan Komisaris Perusahaan. Selain itu, terdapat anggota baru dalam jajaran anggota Dewan Komisaris Perusahaan yaitu Muliadi Rahardja, Vera Eve Lim dan Rajeev Kakar, masing-masing sebagai Komisaris. Kami atas nama Dewan Komisaris Perusahaan menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Juan Eugenio Sebastian Paredes Muirragui, Sng Eng Chua dan Almarhum Marwoto Hadi Soesastro atas jasa-jasa yang telah diberikan kepada Perusahaan selama menjabat di Perusahaan. Teriring doa, semoga Juan Eugenio Sebastian Paredes Muirragui dan Sng Eng Chua diberikan kesuksesan selalu.

Kemudian pada tanggal 4 Mei 2010, Marwoto Hadi Soesastro selaku Komisaris merangkap Komisaris Independen dan sebagai Ketua Komite Audit dan Manajemen Risiko Perusahaan meninggal dunia di Jakarta sehingga secara otomatis merubah susunan anggota Dewan Komisaris Perusahaan, sedangkan jabatan Ketua Komite Audit dan Manajemen Risiko untuk sementara dijabat oleh Djoko Sudyatmiko sesuai dengan ketentuan Piagam Komite Audit Perusahaan. Djoko Sudyatmiko selanjutnya diangkat sebagai Ketua Komite Audit dan Manajemen Risiko Perusahaan melalui Surat Keputusan Dewan Komisaris tertanggal 6 September 2010. Kami mendoakan agar Almarhum Marwoto Hadi Soesasto mendapatkan tempat yang layak di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan kepada keluarga yang ditinggalkan agar selalu diberikan kekuatan.

Selanjutnya pada tanggal 2 Desember 2010, anggota Dewan Komisaris bertambah dengan bergabungnya Ho Hon Cheong sebagai Komisaris Perusahaan.

Kami yakin dengan kehadiran Muliadi Rahardja, Vera Eve Lim, Rajeev Kakar dan Ho Hon Cheong dalam jajaran Dewan Komisaris Perusahaan akan semakin memperkokoh dan memperkuat pelaksanaan tugas dan tanggung jawab pengawasan dari Dewan Komisaris Perusahaan di masa yang akan datang.

Kami atas nama Dewan Komisaris Perusahaan juga menyampaikan selamat datang dan selamat bekerja kepada I Dewa Made Susila yang bergabung dengan Perusahaan sebagai Direktur Perusahaan yang diangkat pada RUPS Tahunan tanggal 7 April 2010.

Dengan bertambahnya anggota tim yang ada saat ini, yang memiliki pengetahuan dan pengalaman yang luas dalam sektor perbankan dan jasa keuangan, kami yakin akan kemampuan mereka untuk meraih peluang dan mengatasi tantangan di masa yang akan datang.

Adira Cinta Indonesia Adira Cinta Indonesia

94 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Adira Cinta Indonesia Adira Cinta Indonesia Laporan Tahunan Adira Finance 2010 | 95

94 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Laporan Tahunan Adira Finance 2010 | 95

Ucapan Terima Kasih

Pada saat yang baik ini, kami atas nama Dewan Komisaris mengucapkan banyak terima kasih kepada para anggota Komite di bawah Dewan Komisaris yang telah berkerja keras dan banyak membantu dalam tugas pengawasan Dewan Komisaris atas pengelolaan Perusahaan. Kami mengucapkan banyak terima kasih juga kepada Direksi, karena Perusahaan telah dikelola dengan sangat baik hingga meraih kinerja yang baik pada tahun 2010. Kami juga menyampaikan terima kasih kepada Pejabat Senior dan seluruh karyawan Adira Finance yang telah bekerja keras untuk memberikan kinerja yang luar biasa bagi Perusahaan. Ucapan terima kasih khusus juga diberikan kepada PT Bank Danamon Indonesia Tbk sebagai pemegang saham mayoritas Perusahaan, karena pencapaian ini juga merupakan hasil dari sinergi Perusahaan dengan Perusahaan Induk, yang telah secara konsisten memberikan dukungan penuh dalam bentuk pendanaan yang stabil dan dapat diandalkan bagi Perusahaan.

Kami juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Menteri Keuangan Republik Indonesia, Bapepam dan LK, Bank Indonesia dan regulator lainnya, sehingga Adira Finance dapat menjalankan kegiatan usahanya dengan baik dan dapat tumbuh berkembang sampai dengan saat ini.

Terakhir, kami mengucapkan terima kasih kepada para konsumen, rekan usaha dan pemangku kepentingan Perusahaan yang telah memberikan dukungan dan kepercayaan kepada Adira Finance hingga dapat mewujudkan kinerja usaha yang terbaik.

Untuk dan atas nama Dewan Komisaris

Theodore Permadi Rachmat Komisaris Utama

Adira Cinta Indonesia

96 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Adira Cinta Indonesia

96 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010

Adira Cinta Indonesia Adira Cinta Indonesia

96 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Adira Cinta Indonesia Adira Cinta Indonesia Laporan Tahunan Adira Finance 2010 | 97

96 | Laporan Tahunan Adira Finance 2010 Laporan Tahunan Adira Finance 2010 | 97

Para Pemegang Saham dan Pemangku Kepentingan yang Terhormat,

Pada tahun 2010, kami telah melakukan berbagai langkah strategis untuk terus mempertahankan keberlanjutan keunggulan Adira Finance. Mencapai laba yang setinggi-tingginya tentu merupakan tujuan dari semua pelaku usaha, namun tujuan kami tidak semata-mata hanya mendapatkan laba yang setinggi-tingginya, akan tetapi juga memastikan bahwa konsumen dan rekan usaha kami mendapatkan pengalaman yang terbaik dari pelayanan yang kami berikan. Kami berusaha agar dapat menyediakan pelayanan dengan kualitas terbaik agar dapat memenuhi kebutuhan dari konsumen dan rekan usaha kami.

Kami juga akan terus memperkuat infrastruktur yang kami miliki serta menjaga hubungan yang erat dan saling menguntungkan dengan seluruh pemangku kepentingan, termasuk dengan karyawan, konsumen dan rekan usaha kami. Hal ini kami lakukan agar dapat meraih pangsa pasar yang semakin besar dari waktu ke waktu dan mempertahankan kinerja Perusahaan agar tetap dapat bertumbuh sesuai dengan rencana Perusahaan.

Secara bertahap namun pasti kami melangkah menuju visi kami yaitu “Menjadi

Dokumen terkait