• Tidak ada hasil yang ditemukan

2.5 Seni Pertunjukan

2.6.5 Birth of the Cool dan Hard Bop

Pada akhir tahun 1938, hingar bingar kepopuleran bebop mulai digantikan oleh musik yang lebih tenang dan lembut. Perkembangan dari jazz ini kemudian diberinama Cool Jazz. Cool Jazz di kembangkan pertama kali di kota New York. Musik ini mengedepankan line melodi yang panjang dan lembut dan harmonis (tidak disonan seperti bebop). Perkembangan musik ini adalah hasil dari percampuran antara permainan musisi kulit hitam dan kulit putih pada saat itu. Musik ini sempat mendominasi musik jazz pada pertengahan tahun 1950an. Musisi-musisi yang terkenal dalam jenis musik ini antara lain adalah; Dave Brubeck, Bill Evans, dan Stan Getz. Produk yang terkenal dari Cool Jazz ini adalah album Birth of the Cool dari pemain trumpet kawakan Miles Davis. Cool Jazz ini menyebar hingga ke daerah eropa, dan disambut baik disana. Daerah di eropa yang sangat mengapresiasikan musik ini dengan baik adalah di daerah Skandinavia (Rosenthal, 1993: 24).

Seiring dengan munculnya Cool Jazz pada tahun 1940an, tercipta juga sebuah jenis cabang dari jazz, dimana diciptakan sebagai respons dari Cool Jazz. Jenis musik baru ini mengkolaborasikan jenis bebop, rhythm and blues, musik gospel, dan blues. Jenis ini diberinama Hard Bop. Miles Davis yang pada tahun 1954 bermain di Newport Jazz Festival mengumumkan adanya jenis baru dari jazz ini. Bersamaan dengan itu, Davis memainkan lagu berjudul

“walking” yang sekaligus menjadi judul album Davis, yang dirilis pada tahun 1954 (Holmes, 2006: xxiii).

2.6.6 FreeJazz

Pada tahun 1950an, pantai barat (West Coast) di Amerika berubah menjadi pusat jazz di Amerika. Pusatnya tidak hanya di Los Angeles, tetapi juga meliputi hingga ke San Fransisco. Howard Rumsey Lighthouse di Los Angeles menjadi pusat dari cool jazz. Walaupun cool jazz dan hardbop ini mengedepankan permainan yang tight dan terkonsep, serta indah, tetapi tidak melupakan esensi dari jazz itu sendiri, yakni improvisasi. Improvisasi di cool jazz semakin menunjukkan “kematangan” musik jazz. terlihat dari beberapa improvisasi yang dilakukan oleh Miles Davis. (Samboedi 1989:113)

Ditandai dengan keluarnya album yang berjudul Free Jazz oleh Ornette Coleman, dimulailah era baru dalam jazz, yakni Free Jazz. free jazz, sesuai dengan namanya adalah suatu bentuk dari kebebasan dalam bermain musik jazz. Time Signature, harmony, melody, dan vocal, diberikan

“kebebasan yang bertanggung jawab” dalam permainan musik ini. Melodi yang disonan, dan hentakkan drum dan bass yang terasa “aneh” dah tidak

saling “berkomunikasi” satu sama lain menjadi salah satu ciri dari musik ini. Musik free jazz ini adalah pengembangan dari musik bebop. Seperti yang dijelaskan diatas, improvisasi yang “lebar”, serta diperbolehkannya melakukan teknik kromatik didalam solonya, membuat nuansa “aneh” semakin lengkap dalam free jazz ini. Walau terdengar aneh, sebenarnya para musisi di panggung saling “berkomunikasi” satu sama lain. Berkomunikasi untuk menentukan part lagu itu. Masing-masing musisi harus dapat menghitung dalam hati mereka ketukan-ketukan musiknya. Biasanya, para musisi menyepakati dasar dari suatu lagu yang hendak dimainkan dalam nuansa “free jazz” ini, lalu, kemudian di dalam prakteknya, tidak ada seorangpun yang menjadi patokan dalam hitungan bar-nya, masing-masing harus dapat menghitungnya dalam benak mereka (Samboedi 1989:113).

2.6.7MilesDavisdanFusion

Pada tahun 1960an, terjadi revolusi dalam dunia musik, pada kala itu mulailah era rock n roll. Musik yang juga menjadi musik mainstream di Amerika pada saat itu. Para penikmat jazz kala itu mulai memalingkan perhatiannya kepada musik jazz, dan pelan-pelan mulai beralih ke musik rock n roll ini. Regenerasi musisinya pun terhambat, karena, anak muda kala itu sudah tampak “bosan” dengan musik-musik yang disuguhkan oleh “scenejazz di Amerika saat itu. Para musisi jazz kala itu sempat kehilangan beberapa pekerjaannya. Klub-klub kala itu sudah mulai berhenti untuk memainkan musik-musik jazz. Musik jazz, bagi sebagian pengelola klub dianggap

sebagai musik yang tidak komersil. Digantikan dengan hangar bingar rock n roll yang terkesan “garang” dengan distorsi gitar yang berat, dan hentakan drum yang terkesan kuat. Miles Davis yang merupakan musisi jenius jazz melihat hal ini justru sebagai sebuah peluang yang dapat dimanfaatkan. Musik rock n roll sebenarnya dipengaruhi oleh ritmis dari musik rhythm n blues, yang kala itu menjadi cikal bakal musik gospel di Amerika (Holmes, 2006:xxiv).

Lalu, dengan kejeniusannya, Davis mengkolaborasikan kedua jenis musik yang berseberangan ini, jazz dengan rock n roll. Tidak ada lagi terdengar tiupan saksofon atau clarinet. Diganti dengan permainan gitar dengan distorsi, yang kala itu bisa dibilang cukup berat. John McLaughlin yang merupakan salah satu virtuoso gitar kala itu berkolaborasi dengan Davis, dan menghasilkan album “Bitches Brew” pada tahun 1970, dan dimulailah era baru lagi dalam perkembangan musik jazz, yakni Fusion (Holmes, 2006:xxv).

Sesuai dengan namanya, fusion, yang artinya peleburan, fusion jazz meleburkan kedua jenis unsur musik yang saling berseberangan ini. Tiupan saksofon yang biasanya pada cabang-cabang jazz sebelumnya menjadi elemen penting, karena musik tiup biasanya melakukan tema atau solo, digantikan dengan petikan gitar yang kala itu mengalami perkembangan bentuk bunyi. Pekembangan bunyi gitar kala itu didukung oleh perkembangan teknologi yang diciptakan oleh perusahaan perusahaan instrument musik. Diciptakannya efek suara distorsi yang artinya perubahan suara dengan

penambahan elemen yang menjadikan kesan “rusak” dari suara aslinya. Efek ini yang akhirnya hingga kini sering digunakan oleh para pemain gitar, khususnya di musik rock, dan pop. Perkembangan suara inilah yang dimanfaatkan oleh musisi jazz dalam pengembangannya menjadi fusion (Samboedi, 1989:137).

Dokumen terkait