Teknologi Cadangan
Catatan atau perubahan yang dilakukan:
Modul 8 Perencanaan Penerapan
Lembar Kerja 2: Menyusun Peta Konsep dengan Program Inspiration Apakah Peta-peta Konsep Itu?
Sebuah peta konsep adalah alat untuk membantu anda mengorganisasikan ide-ide dan
informasi melalui pembuatan skema-skema (outlines), diagram, dan jaringan ide. Peta konsep adalah alat bantu yang sangat baik apabila kita ingin melakukan pemikiran yang tidak linier
(non-linear); melihat hubungan-hubungan relasional; mengelompokkan atau melakukan brainstorming (penggagasan ide) untuk membantu proses penulisan.
Inspiration adalah piranti lunak pemetaan konsep yang mudah digunakan. Walaupun kita
telah memberikan beberapa tips untuk dapat mulai menggunakannya, sebenarnya anda dapat menguasai Inspiration hanya dalam 10 menit!
Anda mulai menggunakan Inspiration dengan menekan Start/Programs/Inspiration.
Memulai
Yang anda perlukan hanyalah menggunakan tool bar Inspiration di atas.
Memasukkan Ide-ide Utama
Saat anda memulai program Inspiration, anda akan berada dalam tampilan Diagram. Untuk
menambahkan teks, ketik ide anda dalam lingkaran Main Idea (Ide Utama). Anda dapat melihat
diagram anda dalam bentuk outline (skema) dengan memilih icon Outline. Anda dapat dengan
mudah berpindah-pindah dari tampilan diagram dan tampilan outline ini sesuai yang anda inginkan.
Menambahkan ide-ide lainnya
Saat anda telah memasukkan ide utama anda, klik/tekan di manapun pada layar untuk menambahkan ide-ide lain.
Menghubungkan Ide-ide
Saat anda ingin menghubungkan ide-ide, ikutilah langkah-langkah berikut:
1. Tekan/klik icon Link pada toolbar
2. Tekan/klik dimanapun anda ingin mulai
menghubungkan ide-ide tersebut.
3. Ini akan menarik garis antara satu ide dengan yang lain.
Atau, anda bisa menarik dan menjatuhkan (drag and
drop) wajik (diamond) dari satu lingkaran ke lingkaran lain. Menggunakan RapidFire™ Tool
Modul 8 Perencanaan Penerapan Modul 8 Perencanaan Penerapan
Anda dapat menghubungkan satu ide dengan ide yang lain satu per satu dengan menarik kursor anda dari satu lingkaran ke lingkaran lainnya. Anda dapat menghubungkan beberapa ide sekaligus secara cepat tanpa harus mengkhawatirkan susunannya dengan menggunakan RapidFire tool.
Anda dapat mengedit atau merubah ide anda dengan menekan ide anda tersebut dua kali,
dan pastikan kursor-nya telah muncul di akhir kata. Kemudian tekan icon RapidFire. Ini akan
memunculkan ‘tanda kilat’ di bagian akhir ide anda. Sekarang anda tinggal mengetik ide anda
dan tekan tombol Enter setelah selesai.
Symbol Palette (Palet Simbol)
Inspiration memiliki lebih dari 1250 icon yang dibagi dalam banyak sekali kategori.
Hal ini akan terlihat pada Symbols Library (‘Perpustakaan Simbol’) di bagian kiri
layar komputer anda. Saat anda membuka dokumen Inspiration yang baru, anda akan
melihat Basic Symbol Library. Apabila tidak tertampilkan, tekan tombol F8 yang dapat
memunculkan dan menghilangkannya. Kalau anda ingin melihat lebih banyak simbol-simbol, tekan/klik mata anak panah yang mengarah ke bawah dan terletak di tengah, yang kemudian akan memunculkan Symbol Library tambahan.
Modul 8 Perencanaan Penerapan
Fitur-fitur Menu Utama dalam Inspiration File Menu
Fitur Utama
• Membuka dokumen peta konsep baru (New).
• Membuka dokumen peta konsep yang telah ada (Open).
• Menggunakan template-tempate (format-format standard).
• Menyimpan (Save) dan mencetak (Print) peta konsep anda.
• Menyimpan peta konsep anda sebagai sebuah template.
• Mengekspor (Export) peta konsep anda sebagai sebuah image (gambar) atau halaman situs Internet.
• Mengakses peta-peta konsep yang terkahir anda susun.
• Merubah properties (sifat/fungsi) dari program Inspiration atau peta konsepnya.
Edit Menu (Menu Pengeditan)
Fitur-fitur Utama
• Undo (menggagalkan perintah) kesalahan yang telah anda buat. • Cut/Copy dan paste (memotong/
mengkopi teks dan menempelkan) teks dan gambar.
• Select All (memilih semua) aitem-aitem atau ide-ide utama atau objek tertentu.
• Memasukkan grafik-grafik
• Menciptakan tampilan baru bagi peta konsep anda.
Modul 8 Perencanaan Penerapan Modul 8 Perencanaan Penerapan
View Menu (Menu Tampilan)
• Melihat dokumen anda dalam berbagai ukuran dan tampilan (zoom in/out; topics dan subtopics,dsb).
• Menyalakan dan mematikan Symbol Palette (anda juga dapat
menekan F8 pada keyboard
anda).
• Berpindah dari tampilan Diagram dan tampilan Outline.
Format Menu
Fitur-fitur utama
• Merubah warna, ukuran, dan tipe font (huruf) anda. • Mengatur/meluruskan teks.
Symbols Menu
Fitur-fitur Utama
• Menyisipkan, merubah, mengatur, dan memodifikasi simbol-simbol.
Modul 8 Perencanaan Penerapan Link Menu (Menu Link/ Penghubung)
Fitur-fitur Utama
• Merubah arah garis penghubung • Mengatur kembali garis
penghubung
• Merubah bentuk dan warna dari garis penghubung
• Meluruskan garis penghubung
Effect Menu (Menu Efek)
Fitur-fitur Utama
• Merubah warna, desain, ketebalan, dan pola garis • Merubah warna background
(latar belakang) dari halaman anda.
• Merubah warna teks.
Utility Menu (Menu Kegunaan)
Fitur-fitur Utama
• Merubah dan mengganti teks. • Memeriksa ejaan.
• Menghubungkan dengan Internet.
• Menciptakan symbol libraries baru (menambahkan
gambar anda sendiri dengan menariknya ke Symbol Palette).
• Mengedit symbol library yang ada.
Modul 8 Perencanaan Penerapan Modul 8 Perencanaan Penerapan Window Menu
Fitur-fitur Utama
• Menunjukkan dokumen-dokumen/file-file apa saja yang telah terbuka sehingga anda dapat berpindah-pindah dari peta konsep yang satu ke peta konsep yang lain.
• Memungkinkan anda untuk menyesuaikan tampilan pada layar komputer anda.
Help Menu
Fitur-fitur Utama
• Semua bentuk pertolongan yang anda butuhkan!
• F1: Adalah tombol ajaib yang
menyajikan menu Help ini dalam bebeapa Contents/Answer Wizard (Mesin Penjawab) dan menjadi sebuah Indeks.
Modul 8 Perencanaan Penerapan
Lembar Kerja 3: Contoh-Contoh Penggunaan Inspiration untuk Area Pembelajaran
Kesusasteraan Perbandingan Persamaan Objek, Kejadian atau Individu Objek, Kejadian atau Individu Perbedaan Perbedaan PERAN/ KARAKTER UTAMA
Modul 8 Perencanaan Penerapan Modul 8 Perencanaan Penerapan Peta Kejadian Bersejarah
KEJADIAN BERSEJARAH Apa yang menjadi pemicu langsung? Faktor-faktor penyebab Faktor-faktor yang melawan kejadian Negara atau
Figur Bersejarah Kebijakan Nasional Kebijakan
Luar Negeri
Kebijakan Ekonomi
Modul 8 Perencanaan Penerapan Peta Cerita Karakterisasi JUDUL CERITA Konflik Tema-tema Setting Peran
Modul 8 Perencanaan Penerapan Modul 8 Perencanaan Penerapan Sebab Akibat
Memahami Kejadian
SEBAB
Efek dari Kejadian Psikis terhadap Orang-orang yang terlibat
Modul 8 Perencanaan Penerapan Kosakata
KOSA KATA
Modul 8 Perencanaan Penerapan Modul 8 Perencanaan Penerapan Lembar Kerja 4: Teman-teman Kritis
Teman-teman Kritis adalah model peer coaching (pengajaran sesama rekan) dimana para peserta bergantian mendengarkan dan menawarkan umpan balik kritis untuk kolega lanilla dalam rangka memperbaiki kegiatan, ide, dll. Istilah “teman-teman kritis” digunakan karena umpan balik ini dirancang untuk nuansa bersahabat, bahkan dalam menunjukkan suatu kelemahan sekalipun pesan yang diperoleh adalah pesan yang bersahabat namun tegas dan konstruktif. Saran-saran di bawah ini akan membantu anda menjadi “teman yang kritis.” Sikap teman yang kritis meliputi:
Mendengarkan secara aktif
• Fokus ke pembicara
• Menghentikan semua pikiran-pikiran pribadi untuk bersaing
• Sikap tubuh yang mengarah/bersandar ke depan dan membuat kontak mata dengan pembicara
• Berikan penegasan terhadap pernyataan pembicara yang membuat anda merasa terlibat (mengangguk, tersenyum, dsb.)
Pengajuan pertanyaan yang baik
Ada beberapa tipe pertanyaan yang dapat anda tanyakan untuk membantu tim-tim yang lain memperjelas dan memperbaiki ide kegiatan mereka.
Mengajukan pertanyaan klarifikasi
• Yang mengarah pada gambaran yang lebih jelas mengenai sebuah topik atau ide • Faktual
• Dijawab dengan segera
• Digunakan untuk mengumpulkan informasi
• Contoh: “Apakah….?” Bagaimana…?” Bagaimana siswa akan….?” Mengajukan pertanyaan penggalian informasi lebih lanjut
• Yang memprovokasi ide/pemikiran • Mendorong pemikiran lebih mendalam
• Biasanya dimulai dengan sebuah parafrase (pernyataan ulang/refleksi) • Biasanya berbentuk pertanyaan terbuka
• Misalnya: Anda tadi berkata bahwa ……, apakah anda pernah memikirkan….? Mengapa….? Apa yang akan dipelajari siswa dari hal tersebut? Apakah ada strategi lain yang dapat anda gunakan untuk….?
Melakukan sintesa dan meringkas
• Sebelum menawarkan umpan balik, ringkaslah pemahaman anda tentang kegiatan dari tim lain
Modul 8 Perencanaan Penerapan Umpan balik
• Mulailah dengan umpan balik positif (kekuatan/kelebihan dari kegiatan tim)
• Kemudian masuklah ke dalam umpan balik negatif dengan cara yang berorientasi pada aksi: Misalnya, daripada mengatakan “Porsi ini lemah….,” lebih baik katakan, “Saya kira kegiatan ini bisa lebih baik apabila anda melakukan …..”
• Berbagilah alasan-alasan dan logika pemikiran anda dengan tim lain: “Saya pikir bahwa cara kita melakukan hal ini akan lebih baik saat saya melihat kegiatan seruap dalam kelompok yang lebih kecil yang terbukti lebih kolaboratif” atau “Saya sarankan untuk membuat tugasnya lebih terbuka karena saya pikir para siswa akan bekerja lebih baik apabila mereka punya otonomi.”
Modul 8 Perencanaan Penerapan Modul 8 Perencanaan Penerapan 1 Lembar Kerja 3: Kartu Waktu