BAB 4 IMPELMENTASI DAN ANALISA HASIL
4.1 Implementasi
4.1.4 Implementasi kelas
4.1.4.1 Implementasi Antarmuka / View
No Kelas Analisis File Fisik
1 AdminMainFrame AdminMainFrame.java 2 AgenInternalFrame AgenInternalFrame.java
3 CariAgenDialog CariAgenDialog.java 4 DaftarPengirimanInternalFra me DaftarPengirimanInternalFrame. java 5 kondisiJalanInternalFrame kondisiJalanInternalFrame.java 6 LoginFrame LoginFrame.java 7 PetaPengirimanFrame PetaPengirimanFrame.java petaPengiriman.java 8 pilihNodeFrame pilihNodeFrame.java peta.java 9 UbahAccountFrame UbahAccountFrame.java 10 TransaksiInternalFrame TransaksiInternalFrame.java 11 StaffBagianPemasaranMainF rame StaffBagianPemasaranMainFra me.java 12 satuanPerhitunganForm satuanPerhitunganForm.java 4.1.4.1.1 AdminMainFrame
Form Utama Administrator akan muncul setelah user administrator melakukan proses login. Form ini berisi 3 menu yaitu File, Ubah dan about. Pada menu File terdapat menu logout untuk keluar dari form administrator dan kembali ke form login. Menu ubah terdapat menu ubah bobot yang digunakan untuk menampilkan form ubah bobot jalan, ubah kondisi jalan yang digunakan untuk menampilkan form ubah kondisi jalan, dan ubah akun yang digunakan untuk menampilkan form ubah akun. Menu about terdapat menu about yang digunakan untuk menampilkan form about yang berisi informasi singkat mengenai program.
4.1.4.1.2 AgenInternalFrame
Gambar 4.3 Tampilan halaman agen
Form AgenInternalFrame digunakan oleh user untuk menambah, menghapus, dan mengedit data agen. Untuk menambah data agen user tinggal menekan tombol agen baru kemudian mengisi data agen. Untuk mengisi alamat agen user memilih kota, kecamatan, kelurahan, jalan kemudian user menekan
tombol cek koordinat peta untuk memilih letak dari alamat agen di peta. Untuk mengubah data agen user tinggal memilih data agen yang mau diubah kemudian menekan tombol ubah. Untuk menghapus data agen agen memilih menu agen dan menekan tombol hapus.
4.1.4.1.3 CariAgenDialog
Gambar 4.4 Tampilan halaman cari agen
Form cariAgenDialog akan muncul ketika user menekan tombol nomor agen pada transaksiInternalFrame. Form ini berguna untuk memudahkan user dalam memilih agen ketika proses transaksi dilakukan. Untuk memilih agen yang sedang melakukan transaksi user tinggal memilih salah satu agen kemudian menekan tombol pilih.
4.1.4.1.4 DaftarPengirimanInternalFrame
Gambar 4.5 Tampilan halaman daftar pengiriman
Form daftar pengiriman digunakan untuk menampilkan daftar pengiriman dari agen yang melakukan proses transaksi. Pada combo box bulan pemesanan digunakan user untuk menampilkan daftar pengiriman sesuai bulan pengirimannya. Dan pada combo box waktu berangkat digunakan user untuk menentukkan pengiriman majalah dikirimkan pada pukul berapa. Pada tombol tampilkan peta digunakan user untuk melakukan perhitungan jalur terpendek dan menampilkan peta jalur pengiriman majalah. Pada form ini user dapat memilih agen – agen mana saja yang akan dikirim majalahnya saat itu, caranya dengan memilih agen lalu ubah pada combo box status menjadi kirim, kemudian user dapat menekan tombol simpan untuk menyimpan perubahan.
4.1.4.1.5 kondisiJalanInternalFrame
Gambar 4.6 Tampilan halaman kondisijalaninternal frame
Form ini digunakan administrator untuk mengubah apakah jalan dapat dilewati atau tidak, untuk mengubah kondisi keadaan jalan user dapat memilih jalan mana yang kondisinya akan diubah lalu pada bagian kanan halaman sistem akan menampilkan peta dari jalan yang dimaksud, kemudian user dapat mengubah dari kondisi baik menjadi buruk pada combo box kondisi. Setelah itu user dapat menekan tombol simpan untuk menyimpan perubahan.
4.1.4.1.6 LoginFrame
Gambar 4.7 Tampilan halaman login
Form Login ini akan muncul pada saat sistem pertama kali dijalankan. Form ini digunakan oleh user untuk masuk kedalam aplikasi. Dalam form ini terdapat 2 tombol, 1 combo Box dan 2 Text field. Combo box digunakan oleh user memilih login sebagai admin atau Staff Bagian Pemasaran. Textfield username dan password digunakan untuk memasukkan username dan password dari masing-masing user.
4.1.4.1.7 PetaPengirimanFrame
Pada form user dapat melihat jalur pengiriman majalah, jalan mana saja yang dilewati untuk mengirimkan majalah. Untuk menggeser peta sesuai keinginan user, user dapat menekan tombol berbentuk panah. Untuk memperbesar peta user dapat menekan tombol (+) atau mengecilkan gambar user dapat menekan tombol (-).
4.1.4.1.8 pilihNodeFrame
Gambar 4.9 Tampilan pilih node frame
Form ini digunakan user untuk memilih posisi alamat agen di peta. Form ini muncul ketika user menekan tombol cari koordinat di peta pada form daftar agen. Untuk memilih posisi alamat agen sistem akan menampilkan jalan sesuai dengan nama jalan yang dipilih pada form daftar agen, kemudian user tinggal memilih posisi letak alamat agen. Setelah itu sistem akan menghitung node mana yang paling dekat dengan alamat agen.
4.1.4.1.9 UbahAccountFrame
Gambar 4.10 Halaman tampilan ubah account frame
Form ini digunakan user untuk mengubah username dan password yang digunakan untuk login. Untuk username dapat digunakan user untuk mengubah username untuk login. Pada text field password baru digunakan user untuk merubah password untuk login. Kemudian textfield ulangi password digunakan user untuk menghindari kesalahan dalam pengubahan password.
4.1.4.1.10TransaksiInternalFrame
Form transaksi digunakan user untuk menambah, menghapus dan mengubah data transaksi yang dilakukan agen. Untuk menambah transaksi, user dapat menekan tombol transaksi baru kemudian user mengisi data transaksi. Untuk proses penghapusan transaksi, user dapat memilih transaksi yang mau dihapus kemudian menekan tombol hapus untuk menghapus data transaksi itu. Untuk proses mengubah data transaksi, user dapat memilih data yang mau diubah kemudian menekan tombol ubah.
4.1.4.1.11StaffBagianPemasaranMainFrame
Gambar 4.12 Halaman staff bagian pemasaran mainframe
Form menu staff bagian pemasaran ini akan muncul setelah user staff bagian pemasaran melakukan proses login. Form ini berisi 3 menu yaitu file, akun dan about. Pada menu file terdapat menu agen yang digunakan untuk menampilkan form daftar agen, menu transaksi yang digunakan untuk menampilkan form transaksi, menu daftar pengiriman yang digunakan untuk
menampilkan form daftar pengiriman, dan menu logout untuk keluar dari form staff bagian pemasaran dan kembali ke form login. Menu akun terdapat menu ubah akun yang digunakan untuk menampilkan form ubah akun. Menu about terdapat menu about yang digunakan untuk menampilkan Form about yang berisi tentang informasi singkat program.
4.1.4.1.12satuanPerhitunganForm
Gambar 4.13 Halaman satuan perhitungan form
Form ini digunakan user administrator untuk mengubah bobot kecepatan tiap jalan. Didalam form ini terdapat 5 textfield yang digunakan mengubah kecepatan pagi, pagi menjelang siang, siang, siang menjelang sore dan sore. Sebelum melakukan perubahan data kecepatan, administrator harus memilih data jalan yang mau diubah, kemudian administrator menekan tombol ubah dan admin merubah data kecepatan tiap agen, setelah data diubah admin menekan tombol
simpan untuk menyimpan data perubahan kedalam database. Karena sistem mengolah data berupa data text maka seorang admin perlu merubah data informasi jalan menjadi data text. Untuk merubahnya admin dapat menekan tombol simpan ke text.
4.1.4.2 Implementasi Control