HASIL DAN PEMBAHASAN
4.3 Penerapan Metode Sight Reading
4.3.1 Pelaksanaan Pembelajaran
4.3.1.1 Pendahuluan Pembelajaran metode sight reading
4.3.1.1.3 Kegiatan Inti Pembelajaran bernyanyi menggunakan metode sight
reading.
Berdasarkan hasil observasi dan dokumentasi, peneliti lebih menonjolkan tahapan metode sight reading pada kegiatan inti meliputi kegiatan mengamati materi, bernyanyi dan evaluasi. Penjelasan dari masing-masing tahapan sebagai berikut.
4.3.1.1.3.1 Materi
Kegiatan yang dilakukan siswa yang pertama adalah mengamati. Kegiatan mengamati merupakan salah satu strategi pembelajaran yang menggunakan media asli dalam rangka membelajarkan siswa yang mengutamakan kebermaknaan proses belajar. Metode observasi mengedepankan pengamatan langsung objek yang akan dipelajari sehingga siswa mendapatkan fakta berbentuk data yang objektif yang kemudian dianalisis sesuai tingkat perkembangan siswa (Hosnan, 2014: 39). Dalam tahapan ini siswa diberikan secara langsung pembelajaran penjelasan materi metode sight reading. Peneliti memfasilitasi siswa dengan pengalaman langsung melaui media audio visual atau secara langsung diberikan oleh peneliti. Hal ini bertujuan untuk mengasah kemampuan siswa dalam mengkaji sebuah pengetahuan yang baru mereka dapat atau permasalahan yang mereka hadapi. Dengan tahapan ini siswa mendapatkan pemahaman lebih baik tentang metode sight reading. Selain aspek kognitif yang didapat, siswa
juga termotivasi dan tertarik akan pembelajaran lagu daerah yang dibawakan dengan metode sight reading.
Peneliti melakukan penelitian pada pertemuan kedua dan tahapan mengamati yang dilakukan yaitu siswa memperhatikan materi yang diberikan oleh peneliti kepada siswa. Siswa mendapatkan materi lagu daerah yang dinyanyikan secara individu yaitu menyanyikan lagu daerah “Oulate”. Sebelum menyanyikan lagu Oulate, peneliti mengulang materi metode sight
reading yang sebelumnya sudah dipelajari. Kemudian peneliti memberikan
contoh materi dalam membaca notasi angka. Disini siswa menyimak dan memperhatikan bagaimana materi membaca notasi angka dengan benar dalam menyayikan lagu daerah yang dibawakan secara individu. Hal ini dilakukan agar siswa semakin tertarik mengamati. Tahapan ini memancing keingintahuan siswa akan materi sight reading yang benar dan juga sebagai alat agar siswa dapat termotivasi untuk bisa menyayikan lagu daerah secara individu dengan materi
sight reading yang benar dan siswa mampu membaca notasi angka lagu daerah
secara cepat dan benar tanpa persiapan sebelumnya.
Pada kegiatan mengamati dan kegiatan lainnya juga, peneliti telah menyiapkan media yang digunakan untuk membantu proses pembelajaran. Media tersebut adalah LCD proyektor, screen, laptop dalam proses belajar mengajar. Selain untuk menampilkan visual audio peneliti menyiapkan speaker aktif. Peneliti juga menggunakan keybord untuk mengiri siswa dalam bernyanyi.
Penggunaan media pada saat pembelajaran sangatlah membantu penyampaian materi yang diberikan peneliti agar siswa dapat lebih memahai apa yang
disampaikan oleh peneliti. Kompetensi yang ingin dicapai dalam tahapan ini adalah siswa dapat memahami pengetahuan berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan metode sight reading. Adapun aspek yang ada dalam mengamati yaitu melihat, menyimak, membaca dan mengdengar. Berikut penjelasannya :
1) Melihat
Pada aspek ini, siswa memperhatikan melalui penglihatan mereka. Maka, pertanyaan yang bisa diajukan oleh siswa adalah bagaimana gaya
menyanyikan lagu daerah sesuai dengan daerahnya. Gaya bernyanyi lagu daerah yang dinyanyikan setiap di Indonesia adalah beragam, maka dari itu melalui contoh yang berikan oleh peneliti siswa diharap bisa mengerti gaya bernyanyi dan cara pembawaan dari lagu daerah yang dinyanyikan. 2) Menyimak
Menyimak adalah memperhatikan baik-baik contoh dan penjelasan yang diberikan oleh peneliti. Menyimak merupakan suatu penerimaan pesan, gagasan, atau fikiran dari guru dan harus dipahami dengan jelas oleh siswa. Dalam aspek ini peneliti memberi kesempatan pada siswa untuk memberikan pendapatnya tentang teknik vokal dalam bernyanyi . Apakah bagus atau kurang baik dalam membawakan lagu daerah yang dinyanyikan.
3) Membaca
Membaca merupakan proses yang dilakukan untuk memperoleh pesan dan memahami makna yang terkandung dalam bahasa tertulis. Dalam
penerapannya, yang dimaksud bukanlah membaca buku LKS pelajaran seni budaya, melainkan siswa melakukan kegiatan membaca mengenai informasi yang ada di dalam partitur Oulate yang merupakan unsur-unsur dari notasi angka.
4) Mendengarkan
Mendengar merupakan suatu kegiatan yang berkaitan dengan tangkapan indera pendengaran terhadap bunyi, dengan kata lain hanya mewakili fungsi dan tugas satu panca indera yaitu indera pendengaran. Siswa diminta untuk memperhatikan bagaimana teknik vokal dalam bernyanyi dapat dilakukan oleh peneliti. Manfaat dari aspek ini adalah melatik kepekaan siswa dalam memahami musik daerah. Dari aspek ini siswa dapat memperhatikan unsur-unsur musik seperti irama, melodi, harmonisasi, tempo, dinamika, dan timbre atau warna suara. Selain unsur musik, pertanyaan siswa juga mengacu pada teknik vokal seperti artikulasi, frasering, pernapasan, improvisasi, sikap badan, dan intonasi.
4.3.1.1.3.2 Mencoba
Kegiatan setelah mengamati dan pemberian materi adalah praktek. Untuk memperoleh hasil belajar yang nyata atau otentik, peserta didik harus mencoba atau melakukan percobaan, terutama untuk materi atau substansi yang sesuai. Menurut Syaiful Bahri Djamarah (dalam Hosnan, 2014: 58), metode eksperimen adalah cara penyajian pelajaran di mana siswa melakukan percobaan dengan mengalami dan membuktikan sendiri sesuatu yang dipelajari.
Dalam pembelajaran lagu daerah ini siswa diminta untuk menyanyikan lagu daerah secara individu dengan menggunakan metode sight reading yang baik dan benar. Dalam pelaksanaannya, siswa belajar tahap demi tahap, maka dari itu peneliti membagi materi pembelajaran menjadi 4 kali pertemuan. Tahapan mencoba ini dibagi menjadi 4 pertemuan untuk mendapatkan hasil pembelajaran. Peneliti melakukan observasi yang dimulai dari pertemuan pertama.
4.3.1.1.3.3 Proses Pembelajaran 1) Proses Satu
Observasi yang pertama dilakukan di kelas VIIIA,VIIIB dan VIIIC. Kegiatan yang dilakukan pada awal pertemuan pertama adalah siswa mencoba bernyanyi langsung lagu daerah dengan pemberian partitur yang diberikan oleh peneliti.
Kegiatan bernyanyi dimulai pada pertemuan pertama, siswa mencoba secara langsung bernyanyi yang di perhatikan oleh peneliti. Siswa diminta untuk maju mencoba langsung bernyanyi dengan partitur lagu daerah Oulate, dan peneliti melihat bagaimana kreasi dan hasil bernyayi siswa dalam lagu tersebut. Tahapan ini peneliti bertujuan untuk melihat kemampuan siswa dalam bernyanyi dengan membaca partitur secara langsung.
2) Proses Dua
Observasi selanjutnya dilakukan di kelas yang sama seperti kasus pertama, yaitu kelas VIIIA, VIIIB, dan VIIIC. Pertemuan kedua dilakukan pemberian materi lagu oleh peneliti kepada siswa.
Pada kegiatan ini dimulai pada pertemuan kedua,peneliti memberikan materi lagu-lagu daerah. Adapun aspek materi tersebut mengenai lagu daerah
yaitu : pengertian bernyanyi, pengertian lagu daerah, makna lagu daerah, fungsi lagu daerah, dan ciri-ciri lagu dareah. Penjelasan materi tersebut adalah. Pengertian bernyanyi adalah aktivitas yang sering dilakukan oleh manusia, melalui aktivitas ini manusia dapat mengungkapkan perasaan melalui nada dan irama serta kata-kata. Ada yang dilakukan secara unisono tetapi juga ada yang dilakukan dengan membentuk vokal group.
Pengertian lagu daerah, lagu daerah merupakan lagu atau musik yang berasal dari suatu daerah tertentu dan menjadi populer dinyanyikan baik oleh masyarakat daerah tersebut maupun masyarakat lainnya. Pada umumnya penciptaan lagu daerah ini tidak diketahui lagi alias noname.
Fungsi lagu dareah secara garis besar digunakan untuk upacara adat,pengiring tari dan pertunjukkan, media bermain dan sebagai media komunikasi.
1) Upacara Adat
Contoh lagu daerah yang digunakan untuk upacara adat misalnya di Sumba sebagai pengiring roh dalam upacara Merapu dan musik angklung dalam upacara Seren Taun (panen padi) di Sunda.
2) Pengiring tari dan pertunjukan
Dalam pengiring tari dan pertunjukkan, lagu daerah yang sering digunakan yaitu lagu lagu langgam dipadu dengan gamelan, sebagai contoh di Jawa dipakai untuk mengiringi pementasan tasi Serimpi di Jawa Tengah, bisa juga untuk pertunjukkan wayang kulit, kethoprak, ludruk, drama, dsb.
3) Media Bermain.
Dalam media bermain lagu daerah biasanya digunakan untuk jenis permainan cublak cublak suweng dari Jawa Tengah, ampar ampar pisang di Kalimantan Selatan, dan pok ame ame dari Betawi dan masih banyak lainnya.
4) Sebagai media komunikasi.
Dalam media komunikasi lagu daerah biasanya digunakan untuk pertunjukan musik atau lagu disuatu tempat yang di sajikan secara tidak langsung, dimana pertunjukan tersebut ditandakan dengan banyaknya orang yang melihat pertunjukan tersebut.
Selanjutnya materi mengenai ciri-ciri lagu daerah sebagai berikut :
a) Teks lagu daerah menggunakan bahasa dan dialek setempat. Misalkan lagu daerah Jawa Timur menggunakan bahasa Jawa dengan dialek Suroboyoan.
b) Lagu daerah diwariskan secara turun-temurun dengan tradisi lisan. Walaupun ada lagu daerah yang tertulis, hal itu berfungsi hanya untuk kepentingan dokumentasi saja.
c) Lagu daerah pada umumnya tidak diketahui penulis atau penciptanya (anonim). Karena sifat lagu daerah adalah tidak menonjolkan ekspresi pribadi atau perorangan, tetapi pesan yang disampaikan adalah bersifat umum.
d) Lagu daerah pada umumnya memiliki susunan melodi dan syair yang sederhana. Beberapa lagu daerah hanya memiliki 2, 4 atau 8 bait saja. Ada juga lagu daerah yang menggunakan syair berbeda pada setiap
perulangannya. Lagu daerah yang sederhana biasanya bisa dinyanyikan dengan baik oleh masyarakat dari etnis lagu daerah tersebut berasal.
e) Terkadang terdapat beberapa versi dari sebuah lagu di daerah berbeda dalam suatu etnis. Hal ini terjadi karena cara penyebaran lagu daerah dilakukan dari mulut ke mulut. Dalam membawakan lagu daerah, masyarakat biasanya menyanyikan dengan diiringi oleh musik daerah setempat. Misalkan lagu daerah Praon dari Jawa Tengah dinyanyikan dengan diiringi musik gamelan.
3) Proses Tiga
Observasi selanjutnya dilakukan di kelas yang sama yaitu kelas VIIIA, VIIIB, dan VIIIC. Pertemuan ketiga dilakukan peneliti untuk memberikan contoh dan teknik-teknik dalam bernyanyi.
Peneliti mempraktekan cara bernyayi dalam bentuk pemanasan untuk melatih bernyayi siswa. Teknik bernyanyi tersebut antara lain sikap badan, pernafasan, intonasi, dan artikulasi. Pemanasan dilakukan dengan sikap badan tegak dan menyanyikan notasi yang dibunyikan oleh peneliti melalui media keybord. Notasi yang diberikan oleh peneliti dengan kata “ma” dalam satu nafas. Pemanasan ini juga sekaligus melatih artikulasi dalam bernyanyi.
Dalam tahapan pemanasan dilakukan supaya siswa mengetahui dan bisa bernyanyi lagu daerah. Setelah melakukan pemanasan, siswa diberikan materi lagu daerah yang sudah disiapkan oleh peneliti. Lagu pada materi ini adalah lagu “Oulate”.
Sebelum menyanyikan partitur lagu tersebut, peneliti membahas bagian-bagian yang ada pada pertitur lagu Oulate tersebut. Yang pertama dibahas mengenai tempo dari lagu ini yaitu moderato. Peneliti memberikan penjelasan bahwa lagu ini dinyanyikan dengan tempo moderato atau dengan tempo seperti orang yang sedang berjalan. Kemudian peneliti memberikan penjelasan cara membaca notasi angka dalam lagu Oulate, dan menjelaskan tinggi rendahnya nada lagu tersebut. Penjelasan mengenai pertitur lagu sudah diberikan kemudian mencoba lagu tersebut. Pertama yang dilakukan peneliti adalah memberikan contoh menyanyikannya dan siswa diminta untuk memperhatikan. Setelah peneliti memberikan contoh, kemudian siswa mencoba menyanyikan lagu tersebut secara bersama-sama sekaligus peneliti ikut membimbing.
4) Proses Empat
Pertemuan keempat digunakan peneliti untuk pengambilan data untuk salah satu sumber penilaian dari hasil pembelajaran yang telah dilakukan. Dalam kegiatan ini peneliti meminta siswa untuk menyanyikan lagu Oulate secara individu yang diiringi menggunakan keybord dengan materi yang sesuai seperti yang telah dijelaskan di pertemuan sebelumnya oleh materi kepada siswa.
Siswa diminta untuk maju kedepan satu persatu untuk mengetahui hasil pembelajaran siswa dari pertemuan sebelumnya. Disaat salah satu siswa mempraktekkan kedepan untuk bernyanyi, siswa lainnya diminta untuk memperhatikan siswa yang sedang bernyayi didepan kelas.
Kegiatan penutup meliputi peneliti bersama-sama dengan siswa saling berdiskusi dengan hasil pembelajaran menggunakan metode sight reading, melakukan penilaian atau refleksi secara singkat terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan secara konsisten dan terprogram. Setelah selesai semua peneliti menutup pelajaran dengan mengucapkan salam.