Pendahuluan
Pertemuan kali ini akan difokuskan pada pembahasan Kompetensi Guru yang Profesional. Kompetensi guru yang profesional merupakan aspek yang harus dimiliki bagi setiap calon guru. Perkuliahan ini ditujukan agar mahasiswa-mahasiswi memiliki pemahaman kompetensi guru yang profesional dan macam-macam kompetensi guru yang profesional.
Kompetensi Guru Profesional
Setidaknya ada beberapa syarat utama yang harus diperhatikan dalam pembangunan pendidikan agar dapat berkonstribusi terhadap peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), yakni sarana dan prasarana, buku yang bekualitas, guru dan tenaga kependidikan yang profesional.
Guru yang dimaksudkan di sini adalah guru yang memiliki kompetensi berupa seperangkat penguasaan kemampuan yang harus ada dalam diri guru agar dapat mewujudkan kinerja secara tepat dan efektif, seperti kemampuan dalam melaksanakan tugasnya sebagai pendidik, pengajar, pembina, pengasuh, penuntun, dan lain sebagainya. Guru yang tidak memiliki kompetensi dalam proses pembelajaran dapat berakibat fatal terhadap pencapaian kualitas dan peningkatan pendidikan. Guru yang memiliki kompotensi dalam menjalankan profesinya
dapat berpengaruh terhadap pencapaian tujuan pendidikan yang telah ditetapkan lebih efektif dan efisien.
Pengertian Kompetensi Guru
Sebelum dijelaskan pengertian kompetensi guru, terlebih dahulu akan dijelaskan pengertian kompetensi. Menurut Kamus Umum Bahasa Indonesia (WJS. Purwadarminta,1986), “kompetensi berarti kewenangan, kekuasaan untuk menen-tukan atau memutuskan sesuatu hal”. Pengertian dasar kompetensi (competency), yakni kemampuan atau kecakapan. Istilah kompetensi sebenarnya memiliki banyak makna sebagai mana yang dikemukakan berikut; kompetensi adalah suatu hal yang menggambarkan kualifikasi atau kemampuan seseorang, baik yang kualitatif maupun yang kuantitatif (Usman, 2005). Pengertian ini mengandung makna bahwa kompetensi itu dapat digunakan dalam dua konteks, yakni, pertama, sebagai indikator kemampuan yang menunjukkan kepada perbuatan yang diamati. Kedua, sebagai konsep yang mencakup aspek-aspek kognitif, afektif dan psikomotorik serta pelaksanaannya secara utuh. Kompetensi merupakan perilaku yang rasional untuk mencapai tujuan yang dipersyaratkan sesuai dengan kondisi yang diharapkan (Charles E. Jhonson, 1974 dalam Usman, 2008). Kompetensi adalah suatu tugas memadai atau pemilikan pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan yang dituntut oleh jabatan tertentu (Rostiyah, 1989), Sedangkan kompetensi guru (teacher competency), adalah komampuan seseorang guru dalam melaksanakan kewajiban-kewajiban secara bertanggungjawab dan layak. Kompetensi merupakan gambaran hakekat dari perilaku guru yang tampak sangat berarti (Broke and Stone, 1975 dalam Uzer Usman, 2008).
Dengan gambaran pengertian-pengertian tersebut di atas, dapatlah disimpulkan bahwa kompetensi guru adalah kemampuan dan kewenangan guru dalam melaksanakan
profesi keguruannya.Kemudian istilah profesional yang berasal
dari kata sifat yang berarti pencaharian dan sebagai kata benda berarti orang yang mempunyai keahlian, seperti guru, dokter,
profesional adalah pekerjaan yang hanya dapat dilakukan oleh mereka yang khusus dipersiapkan untuk bidang tertentu dan bukan pekerjaan yang dilakukan oleh banyak orang (Nana Sudjana, 1988 dalam Usman, 2005).
Dari pengertian tersebut, dapat disimpulkan bahwa suatu pekerjaan yang bersifat profesional memerlukan beberapa bidang ilmu yang secara sengaja harus dipelajari dan kemudian diaplikasikan bagi kepentingan umum. Dengan kata lain bahwa pekerjaan profesional berbeda dengan pekerjaan lainnya, karena suatu profesi memerlukan kemampuan dan keahlian khusus dalam melaksanakan profesinya.
Dengan bertitik tolak pada pengertian-pengertian di atas, maka pengertia kompetensi guru profesional adalah orang yang memiliki kemampuan dan keahlian khusus dalam bidang keguruan sehingga ia mampu melakukan tugas dan fungsinya sebagai guru dengan kemampuan maksimal. Dengan kata lain, adalah orang yang terdidik dan terlatih dengan baik, serta memiliki pengalaman yang kaya di bidangnya. Yang dimaksud dengan terdidik dan terlatih bukan hanya memperoleh pendidikan formal tetapi juga harus menguasai berbagi strategi atau teknik dalam kegiatan belajar mengajar, serta menguasai landasan-landasan kependidikan.
Selanjutnya, dalam melaksanakan kewenangan profesional-nya guru dituntut memiliki kemampuan atau kompetensi yang beraneka ragam. Namun sebelum dibahas selanjutnya tentang jenis-jenis kompetensi terlebih dahulu dipaparkan persyaratan profesional, antara lain sebagai berikut:
Menuntut adanya keterampilan yang berdasarkan konsep 1.
dan teori ilmu pengetahuan yang mendalam.
Menekankan pada satu keahlian dalam bidang tertentu 2.
sesuai denganbidang profesinya.
Menuntut adanya tingkat pendidikan keguruan yang 3.
memadai.
Adanya kepekaan terhadap dampak kemasyarakatan dari 4.
Memungkinkan perkembangan sejalan dengan dinamika 5.
kehidupan.
Memiliki kode etik, sebagai acuan dalam melaksanakan 6.
tugas dan fungsinya.
Memiliki obyek layanan yang tetap yakni peserta didik. 7.
Diakui oleh masyarakat. 8.
Atas dasar persyaratan tersebut, tampak jelas bahwa jabatan profesional harus ditempuh melalui jenjang pendidikan yang khusus. Demikian pula dengan profesi guru, harus ditempuh melalui jenjang pendidikan seperti perguruan tinggi keguruan.
Jenis-Jenis Kompetensi Guru Profesional
Dalam UU nomor 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional, pendidik adalah tenaga profesional yang bertugas merencanakan dan melaksanakan proses pembelajaran, menilai hasil pembelajaran, melakukan pembimbingan dan pelatihan, serta melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Untuk itu pendidik berkewajiban; 1) menciptakan suasana pendidikan yang bermakna, menyenangkan, kreatif, dinamis dan dialogis; 2) mempunyai komitmen secara profesinal untuk meningkatkan mutu pendidikan; 3) memberi teladan dan menjaga nama baik lembaga, profesi, dan kedudukan sesuai dengan kepercayaan yang diberikan kepadanya (UU nomor 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional).
Pendidik harus memiliki kualifikasi akademik dan kompetensi sebagai agen pembelajaran, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional. Kualifikasi akademik adalah tingkat pendidikan minimal yang harus dipenuhi oleh seorang pendidik yang dibuktikan dengan ijazah atau sertifikat keahlian yang relevan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku (Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan).
Guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih,
dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar dan pendidikan menengah. Profesi guru merupakan bidang pekerjaan khusus yang dilaksanakan berdasarkan prinsip-prinsip, yakni 1) memiliki bakat, minat, panggilan jiwa dan idealisme; 2) memiliki komitmen untuk meningkatkan mutu pendidikan keimanan, ketaqwaan dan akhlaq mulia; 3) memiliki kualifikasi akademik dan latar belakang sesuai dengan bidang tugas; 4) memiliki kompetensi yang diperlukan sesuai dengan bidang tugas; 5) memiliki tanggung jawab atas pelaksanaan tugas keprofesionalan; 6) memperoleh penghasilan yang ditentukan sesuai dengan prestasi kerja; 7) memiliki kesempatan untuk mengembangkan keprofesionalan secara berkelanjutan dengan belajar sepanjang hayat; 8) memiliki jaminan perlindungan hukum dalam melaksanakan tugas keprofesionalan; 9) memiliki organisasi profesi yang mempunyai kewenangan mengatur hal-hal yang berkaitan dengan tugas keprofesionalan guru. (UU Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen).
Dari uraian di atas, tampak jelas bahwa guru dalam melaksanakan tugasnya harus memiliki kompetensi keguruan yakni seperangkat penguasaan kemampuan yang harus ada dalam diri guru agar dapat mewujutkan kinerja secara tepat dan efektif.
Kompetensi yang harus dimiliki oleh guru antara lain 1) memiliki pengetahuan tentang belajar dan tingkah laku manusia; 2) mempunyai sifat yang tepat tentang diri sendiri, sekolah, rekan sejawat dan bidang studi yang dibinanya; 3) menguasai bidang studi yang diajarkan; 4) mempunyai keterampilan mengajar. Keterampilan mengajar adalah sejumlah kompetensi guru yang menapilkan kinerjanya secara profesional (Nurhalda dan Radito, 1986). Keterampilan ini menunjukkan bagaimana guru memperlihatkan perilakunya selama berinteraksi dalam proses pembelajaran berlangsung yang terdiri dari: (1) keterampilan membuka dan menutup pelajaran, (2) keterampilan menjelaskan, (3) keterampilan mengelola kelas, (4) keterampilan bertanya, (5) keterampilan memberikan penguatan, (7) keterampilan memberi variasi (Suprayekti, 2003).
Kompetensi guru profesional meliputi: 1) merancang dan merencanakan program pembelajaran, 2) mengembangkan program pembelajaran, 3) mengelolah pelaksanaan program pembelajaran, 4) menilai proses dan hasil pembelajaran, 5) mendiagnosis faktor yang mempengaruhi keberhasilan proses pembelajaran (Soedijarto, 2005 dalam Kunandar, 2007). Lain halnya Piet A. Sahertian dan Ida Alaida Sahertian, 1990) mengemukakan ada 10 kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang guru, yakni 1) kemampuan menguasai bahan pelajaran yang disampaikan, 2) kemampuan mengelolah program belajar mengajar, 3) kemampuan mengelolah kelas, 4) kemampuan menggunakan media atau sumber belajar, 5) kemampuan menguasai landasan-landasan pendidikan, 6) kemampuan mengelolah interaksi belajar mengajar, 7) kemampuan menilai prestasi siswa untuk kependidikan pengajaran, 8) kemampuan mengenal fungsi dan progaram pelayanan bimbingan dan penyuluhan, 9) kemampuan mengenal dan menyelenggarakan administrasi pendidikan, 10) kemampuan memahami prinsip dan hasil penelitian guna keperluan mengajar.
Dari beberapa uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa kompetensi guru profesional adalah: kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi profesional, dan kompetensi sosial. Keempat kompetensi tersebut di atas, harus dimiliki oleh guru dalam melaksanakan tugasnya, sehingga dapat menuju pendidikan yang berkualitas, efektif dan efisien.
Kompetensi Pedagogik
Kompetensi pedagogik adalah kemampauan mengelolah pembelajaran peserta didik. Kompetensi pedagogik meliputi sebagai berikut.
Pemahaman terhadap peserta didik a.
Memahami peserta didik dengan memanfaatkan prinsip-
prinsip perkembangan kognitif.
Memahami peserta didik dengan memanfaatkan prinsip-
prinsip perkembangan kepribadian.
Mengidentifikasi bekal ajar awal peserta didik.
Perencanaan pembelajaran b.
Memahami landasan pendidikan.
Menerapkan teori belajar dan pembelajaran.
Menentukan strategi pembelajaran berdasarkan
karakteristik peserta didik, kompetensi yang akan dicapai dan materi ajar.
Menyusun rancangan pembelajran berdasarkan strategi yang dipilih. Pelaksanaan pembelajaran c. Menata latar ( setting) pembelajaran.
Melaksanakan pembelajaran yang kondusif.
Mengevaluasi hasil belajar d.
Merancang dan melaksanakan evaluasi proses dan hasil
belajar secara berkesinambungan.
Menganalisis hasil evaluasi proses belajar dan hasil
belajar untuk menentukan tingkat ketuntasan belajar. Memanfaatkan hasil penilaian pembelajaran untuk
perbaikan kualitas program pembelajaran secara umum. Pengembangan peserta didik untuk mengatualisasikan e.
potensi yang dimiliki
Mempasilitasi peserta didik untuk mengembangkan
berbagai potensi akademik.
Mempasilitasi peserta didik untuk mengembangkan
berbagai potensi nonakademik.
Kompetensi Kepribadian
Kompetensi kepribadian adalah kemampuan personal yang mencerminkan kepribadian yang mantap dan stabil, berakhlak mulia, dewasa, arif, berwibawa serta menjadi teladan bagi peserta didik.
Kepribadian yang mantap dan stabil a.
Bertindak sesuai dengan norma hukum.
Bertindak sesuai dengan norma sosial.
Bangga sebagai guru.
Memiliki konsistensi dalam bertindak sesuai dengan
norma.
Berakhlak mulia dan menjadi teladan b.
Bertindak sesuai dengan norma relijius (iman, taqwa,
jujur, ikhlas, dan suka menolong).
Memiliki perilaku yang diteladani oleh peserta didik.
Kepribadian yang dewasa c.
Menampilkan kemandirian dalm bertindak sebagai
pendidik.
Memiliki etos kerja sebagai guru.
Kepribadian yang arif d.
Menampilkan tindakan yang didasarkan pada kemafaatan
peserta didik, sekolah dan masyarakat.
Menunjukkan keterbukaan dalam berfikir dan
bertindak.
Kepribadian yang berwibawa e.
Memiliki prilaku yang berpengaruh positif terhadap
peserta didik.
Memiliki prilaku yang disegani.
Kompetensi Profesional
Kompetensi profesional adalah kemampuan penguasaan materi pembelajaran secara mendalam, yang mencakup pe-nguasaan materi, kurikulum mata pelajaran di sekolah dan subs-tansi keilmuan yang menaungi materinya, serta penguasaan terhadap struktur dan metodologi keilmuannya.
Menguasai substansi keilmuan yang terkait dengan bidang a.
studi
Memahami materi ajar yang ada dalam kurikulum
sekolah.
Memahami hubungan konsep antara mata pelajaran
yang terkait.
Menerapkan konsep-konsep keilmuan dalam kehidupan
sehari-hari.
Menguasai struktur dan metode keilmuan b.
Menguasai langkah-langkah penelitian dan kajian kritis
untuk memperdalam pengetahuan atau materi bidang studi.
Memahami struktur, konsep dan metode keilmuan yang
Kompetensi Sosial
Kompetensi sosial adalah kemampuan guru untuk berko-munikasi dan berinteraksi secara efektif dan efisien dengan pe-serta didik, sesama pendidik dan tenaga kependidikan, orang tua atau wali peserta didik dan masyarakat sekitar. Adapun lebih jelasnya sebagai berikut:
Mampu berkomunikasi dan berintraksi secara efektif dan a.
efisien dengan peserta didik.
Mampu berkomunikasi dan berintraksi secara efektif dan b.
efisien dengan sesama pendidik dan tenaga kependidikan. Mampu berkomunikasi dan berintraksi secara efektif c.
dan efisien dengan orang tua atau wali peserta didik dan masyarakat sekitar.
Kompetensi sosial lain yang penting dikembangkan adalah menanamkan jiwa untuk menyadari dan menghargai perbedaan. Kerja sama siswa atau siswi merupakan cerminan kondisi masyarakat inklusivisme.
Rangkuman
Guru memiliki tanggung jawab dalam meningkatkan kuali-tas pendidikan, oleh karena itu diperlukan keprofesionalan da-lam melaksanakan fungsi dan peranannya dada-lam proses pem-belajaran. Guru dituntut untuk selalu mengembangkan kom-petensinya dalam mendidik, mengarahkan dan membimbing peserta didik.
Kompetensi guru yang profesional adalah orang yang memiliki kemampuan dan keahlian khusus dalam bidang keguruan sehingga ia mampu melakukan tugas dan fungsinya sebagai guru dengan kemampuan maksimal. Atau dengan kata lain, orang yang terdidik dengan baik, serta memiliki pengalaman yang kaya di bidangnya.
Ada 4 jenis kompetensi guru. Pertama, kompetensi pedagogik yaitu kemampauan mengelola pembelajaran peserta didik, yang meliputi pemahaman terhadap peserta didik, perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran, mengevaluasi hasil belajar, serta pengembangan peserta didik untuk
mengatualisasikan potensi yang dimiliki. Kedua, kompetensi kepribadian yaitu kemampuan personal yang mencerminkan kepribadian yang mantap dan stabil, berakhlak mulia, dewasa, arif, bewibawa serta menjadi teladan bagi peserta didik. Ketiga, kompetensi profesional yaitu kemampuan penguasaan materi pembelajaran secara mendalam, yang mencakup penguasaan materi, kurikulum mata pelajaran di sekolah dan substansi keilmuan yang menaungi materinya, serta penguasaan terhadap struktur dan metodologi keilmuannya. Keempat, kompetensi sosial yaitu kemampuan guru untuk berkomunikasi dan berinteraksi secara efektif dan efisien dengan peserta didik, sesama pendidik dan tenaga kependidikan, orang tua atau wali peserta didik dan masyarakat sekitar.
DAFTAR PUSTAKA
Mulyasa, E. 2007. Menjadi Guru Profesional, Menciptakan
Pembelajaran yang Kreatif dan Menyenangkan, Cet VI.
Bandung: Rosdakarya.
Hamzah. B. Uno. 2008. Profesi Keguruan, Problema, Solusi, dan
Reformasi pendidikan di Indonesia, Cet.II. Jakarata: PT.
Bumi Aksara.
Kunandar. 2007. Guru profesional, Implementasi Kurikulum
Tingkat Satuan pendidikan (KTSP) dan Sukses dalam Sertifikasi Guru. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.
Nurhalda dan Rudito. 1986. Desain Instruksional, Jakarta: P3G Depdikbud.
Oemar Hamalik. 2008. Pendidikan Guru, Berdasarkan Pendekatan
Kompetensi, Cet.V. Jakarta: PT. Bumi Aksara.
PP No. 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan. Rostiyah. 1989. Masalah-Masalah Ilmu Keguruan, Jakarta: Bina
Aksara.
Sahertian. Piet dan Ida Alieda. 1990. Supervisi Pendidikan
dalam Rangka Program Inservice Education. Jakarta: Rineka
Cipta.
Soetjipto dan Raflis Kosasi. 2007. Profesi Keguruan. Jakarta: Rineka Cipta.
Suprayekti. 2003. Interaksi Belajar Mengajar. Jakarta: Direktorat Tenaga Kependidikan.
Usman, M. Uzer. 2008, Menjadi Guru yang Profesional. Bandung: Remaja Rosdakarya.
UU RI No. 20 Tahun 2003 tentang. Sistem Pendidikan Nasional
(Sisdiknas), Jakarta: Sinar Grafika.
UU RI No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.
Purwardarminta, WJS. 1986. Kamus Umum Bahasa Indonesia, Jakarta: Balai Pustaka.