• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.2 Komponen Pariwisata

Dalam merencanakan kebijakan dan perencanaan pengembangan pariwisata, sangat penting untuk memahami perbedaan bentuk dan fisik dari pengembangan pariwisata yang sesuai untuk suatu negara, kota, atau wilayah. Untuk mendukung perencanaan pengembangan

pariwisata diperlukan pencarian data sebagai tahap awal dalam analisis perencanaan pariwisata diperlukan komponen-komponen pariwisata yang disebutkan menurut Inskeep (1991). Komponen-komponen dasar dalam pariwisata adalah sebagai berikut :

 Atraksi dan Kegiatan Wisata

Kegiatan ini dapat berupa semua hal yang berhubungan dengan lingkungan alami, kebudayaan, keunikan suatu daerah dan kegiatan-kegiatan lain yang berhubungan dengan menarik wisatawan untuk mengunjungi sebuah objek wisata.

 Akomodasi

Akomodasi yang dimaksud berupa hotel dan berbagai jenis fasilitas lain yang berhubungan dengan pelayanan untuk para wisatawan yang berniat untuk bermalam selama perjalanan wisata yang dilakukan.

 Fasilitas dan Pelayanan Wisata

Merupakan semua fasilitas yang dibutuhkan dalam perencanaan kawasan wisata. Fasilitas tersebut termasuk tour and travel operations atau pelayanan penyambutan. Fasilitas tersebut misalnya : restoran dan berbagai jenis tempat makan lainnya, toko-toko untuk menjual hasil kerajinan tangan, cinderamata, toko-toko khusus, toko kelontong, bank, tempat pertukaran uang dan fasilitas pelayanan keuangan lainnya, kantor informasi wisata, pelayanan pribadi (seperti salon kecantikan), fasilitas pelayanan kesehatan, fasilitas keamanan umum (termasuk kantor polisi dan pemadam kebakaran), dan fasilitas perjalanan untuk masuk dan keluar (kantor imigrasi dan bea cukai).

 Transportasi

Meliputi transportasi akses dari dan menuju kawasan wisata, transportasi internal yang menghubungkan atraksi utama kawasan wisata dan kawasan pembangunan, termasuk semua jenis fasilitas dan pelayanan yang berhubungan dengan transportasi darat, air dan udara.

 Infrastruktur

Infrastruktur yang dimaksud di sini adalah ketersediaan air bersih, listrik, drainase saluran air kotor, telekomunikasi (seperti telepon, telegram, telex, faxmile dan radio).

 Kelembagaan

Kelembagaan dalam hal ini adalah kelembagaan yang diperlukan untuk membangun dan mengelola kegiatan wisata termasuk perencanaan tenaga kerja dan program pendidikan serta pelatihan, menyusun strategi marketing dan program promosi, menstrukturisasi organisasi wisata sektor umum dan swasta, peraturan dan perundangan yang berhubungan dengan wisata, menentukan kebijakan penanaman modal bagi sektor publik dan swasta, mengendalikan program ekonomi lingkungan dan sosial budaya.

Sedangkan, menurut Yoeti (1997), komponen dasar pengembangan pariwisata di dalam proses perencanaan adalah sebagai berikut :

a) Terdapat atraksi wisata dan aktivitasnya.

b) Fasilitas akomodasi dan pelayanan.

c) Fasilitas wisatawan lainnya dan jasa seperti operasi perjalanan wisata, tourism information, restoran, retail shopphing, bank, medical care, public safety, dan pelayanan pos.

d) Fasilitas transportasi.

e) Infrastruktur lainnya meliputi persediaan air, listrik, pembuangan limbah dan telekomunikasi.

f) Elemen kelembagaan yang meliputi program pemasaran, pendidikan dan pelatihan, perundang - undangan dan peraturan, kebijakan investasi sektor swasta, organisasi struktural private dan public serta program sosial ekonomi dan lingkungan.

Berdasarkan klasifikasi Leiper (1990) dalam Pitana (2009), sistem pariwisata terdiri dari tujuh komponen besar, dimana komponen tersebut merupakan sektor utama dalam kepariwisatan yang memerlukan keterkaitan, ketergantungan, dan keterpaduan, yaitu :

 Sektor pemasaran (the marketing sector)

Mencakup semua unit pemasaran dalam industri pariwisata, misalnya, kantor biro perjalanan dengan jaringan cabangnya, kantor pemasaran maskapai penerbangan (air lines), kantor promosi daerah tujuan wisata tertentu, dan sebagainya.

 Sektor perhubungan (the carrier sector)

Mencakup semua bentuk dan macam transportasi publik, khususnya yang beroperasi sepanjang jalur transit yang menghubungkan tempat asal wisatawan (traveller generating region) dengan tempat tujuan wisatawan (tourist destination region). Misalnya, perusahaan penerbangan (airlines), bus (coachline), penyewaan mobil, kereta api, dan sebagainya.

 Sektor akomodasi (the accommodation sector)

Sebagai penyedia tempat tinggal sementara (penginapan) dan pelayanan yang berhubungan dengan hal itu, seperti penyediaan makanan dan minuman (food and beverage).

Sektor ini umumnya berada di daerah tujuan wisata dan tempat transit.

 Sektor daya tarik/ atraksi wisata (the attraction sector) Sektor ini terfokus pada penyediaan daya tarik atau atraksi wisata bagi wisatawan. Lokasi utamanya terutama pada daerah tujuan wisata tetapi dalam beberapa kasus juga terletak pada daerah transit. Misalnya, taman budaya, hiburan (entertainment), even olah raga dan budaya, tempat dan daya tarik wisata alam, peninggalan budaya, dan sebagainya. Jika suatu daerah tujuan wisata tidak memiliki sumber daya atau daya tarik wisata alam yang menarik, biasanya akan dikompensasi dengan memaksimalkan daya tarik atraksi wisata lain.

 Sektor tour operator (the tour operator sector)

Mencakup perusahaan penyelenggara dan penyedia paket wisata. Perusahaan ini membuat dan mendesain paket perjalanan dengan memilih dua atau lebih komponen (baik tempat, paket, atraksi wisata) dan memasarkannya sebagai sebuah unit dalam tingkat harga tertentu yang menyembunyikan harga dan biaya masing-masing komponen dalam paketnya.

 Sektor pendukung/ rupa-rupa (the miscellaneous sector) Sektor ini mencakup pendukung terselenggaranya kegiatan wisata baik di negara/ tempat asal wisatawan, sepanjang rute transit, maupun di negara/ tempat tujuan wisata. Misalnya, toko oleh-oleh (souvenir) atau took bebas bea (duty free shops), restoran, asuransi perjalanan wisata, travel cek (traveller cheque), bank dengan kartu kredit, dan sebagainya.

 Sektor pengkoordinasi/ regulator (the coordinating sector)

Mencakup peran pemerintah selaku regulator dan asosiasi di bidang pariwisata selaku penyelenggara pariwisata, baik di tingkat lokal, regional, maupun internasional. Sektor ini biasanya menangani perencanaan dan fungsi manajerial untuk membuat sistem koordinasi antara seluruh sektor dalam industri pariwisata. Misalnya, di tingkat lokal dan nasional seperti Departemen Pariwisata, Dinas Pariwisata Provinsi (Disparda), Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI), dan sebagainya. Di tingkat regional dan internasional seperti World Tourism Organization (WTO), Pacific Asia Travel Association (PATA), dan sebagainya.

Pendapat lain, menurut Pendit (1999) komponen dasar pariwisata adalah sebagai berikut :

1. Politik Pemerintah, yaitu sikap pemerintah dalam menerima kunjungan wisatawan ke negaranya. Unsur ini terdapat dua bagian yaitu politik pemerintah yang langsung mempengaruhi perkembangan pariwisata di negara tersebut, dan politik pemerintah yang tidak langsung seperti keadaan atau kondisi sosial, ekonomi dan politik yang secara tidak langsung berpengaruh terhadap perkemabngan pariwisata.

2. Perasaan ingin tahu, dasar yang paling hirarki dalam melahirkan pariwisata merupakan perasaan manusia yang selalu ingin mengetahui segala sesuatu dalam hidupnya.

3. Sifat ramah tamah merupakan faktor potensial dalam pengembangan pariwisata.

4. Jarak dan waktu merupakan ketepatan, kecepatan dan kelancaran adalah hal yang dapat mengurangi waktu tempuh yang dipergunakan.

5. Daya tarik merupakan segala sesuatu yang menarik dan bernilai untuk dikunjungi dan dilihat. Daya tarik meliputi keindahan alam, lembah, ngarai, danau, sungai, air terjun, gua, pantai, dan lain sebagainya.

6. Akomodasi merupakan unsur yang dibutuhkan dan merupakan rumah sementara bagi wisatawan. Akomodai meliputi : hotel, penginapan, mess, griya wisata, losmen, pondok remaja dan perkemahan.

7. Transportasi, syarat-syarat tertentu dalam pengangkutan jalan yang baik lalu lintas yang lancar, alat yang cepat.

8. Harga-harga, dalam menentukan harga baik ongkos transportasi, akomodasi, souvenir dan lainnya tidak melebihi harga standar.

9. Publikasi dan promosi, berupa propaganda yang didasarkan atas rencana atau program yang berkesinambungan.

10. Kesempatan berbelanja, yaitu kesempatan untuk membeli barang-barang atau oleh-oleh untuk dibawa ke tempat asalnya.

Sedangkan, menurut Warpani (2007) komponen pariwisata yang harus ada pada kawasan wisata ada 5 (lima) komponen yaitu orang sebagai pelaku atau wisatawan adalah orang yang melakukan kegiatan wisata. Wisatawan dikategorikan menjadi 2 (dua) yakni, wisatawan mancanegara dan wisatawan nusantara. Yang kedua adalah perangkutan, salah satu ciri utama kegiatan wisata adalah melakukan perjalanan, sehingga tanpa pelayanan jasa perangkutan maka kepariwisataan akan lumpuh. Perangkutan menjadi sangat vital sebagai prasyarat, faktor dominan dan pembentuk jaringan kepariwisataan yang merupakan urat nadi kehidupan kegiatan pariwisata. Kelebihan angkutan yakni meningkatkan daya jelajah para wisatawan terhadap destinasi wisata. Ketiga yaitu ada magnet

pariwisata atau daya tarik wisata merupakan komponen yang menjadi faktor penyebab/pemicu pariwisata, menjadi magnet suatu daerah.

Daya tarik wisata adalah salah satu komponen utama pariwisata, yang dapat berupa objek alami maupun buatan. Kemudian informasi dan promosi, daya tarik wisata yang memiliki informasi lengkap dan promosi yang baik akan sangat membantu dalam penyebaran potensi wisata yang dimiliki suatu daerah. Salah satu komponen ini merupakan penunjang dalam kegiatan kepariwisataan. Terakhir ada fasilitas dan pelayanan berupa akomodasi adalah mata rantai kegiatan wisata, seperti perhotelan, restaurant, lembaga keuangan, transportasi.

Keseluruhan tersebut termasuk dalam komponen penunjang kegiatan kepariwisataan.

Berikut ini tabel komponen pariwisata berdasarkan teori-teori di atas untuk mengetahui indikator pada setiap komponen pariwisata ialah sebagai berikut :

Tabel 2.1 Sintesa Pustaka Komponen Pariwisata

Sumber Teori Indikator

Komponen Pariwisata Inskeep (1991) Yoeti (1997) Leiper (1990)

dalam (2009)

Pendit (1999) Warpani (2007) Atraksi wisata

(lingkungan alami, kebudayaan, keunikan daerah, kegiatan

masyarakat setempat)

Atraksi wisata dan aktivitasnya

Daya tarik/atraksi wisata

Daya tarik (segala sesuatu yang menarik)

Daya tarik wisata (objek alami maupun buatan)

Daya Tarik Wisata

Akomodasi (berupa hotel atau penginapan)

Akomodasi dan pelayanan

Akomodasi (penyediaan tempat tinggal, penyediaan makanan)

Akomodasi (penginapan, mess, griya wisata, losmen, pondok remaja dan perkemahan)

Akomodasi (perhotelan, restaurant, lembaga keuangan)

Akomodasi wisata

Fasilitas dan pelayanan wisata (tour and travel operations berupa tempat makan, toko oleh-oleh, tempat pertukaran uang, kantor informasi wisata, dan fasilitas keamanan) public safety dan

pelayanan pos)

Fasilitas

pendukung (toko oleh-oleh, restoran, asuransi perjalanan, travel cek, bank atau (akses dari dan meuju tempat wisata)

Fasilitas transportasi

Perhubungan (transportasi publik untuk wisatawan)

Transportasi (lintas dan alat/moda)

Jasa perangkutan Aksessibilitas

Infrastruktur (air bersih, listrik, saluran air kotor, drainase, dan telekomunikasi)

Infrastruktur (persediaan air, listrik, pembuangan limbah dan komunikasi)

Infrastruktur (Prasarana)

Kelembagaan (koordinasi antar stakeholder pariwisata)

Kelembagaa n

(koordinator, peran investor swasta, pelatihan)

Pengkoordinasi/re gulator (peran pemerintah)

Kelembagaan

Pemasaran dan promosi

Publikasi dan promosi

Promosi wisata (penyebaran informasi potensi wisata)

Promosi wisata

Sifat ramah tamah masyarakat Rasa ingin tahu Mata pencaharian Tingkat Pendidikan

Karakteristik Masyarakat

Sumber: Hasil Kajian Teori,, 2017

Berdasarkan pendapat para ahli tentang komponen pariwisata diatas, maka yang dapat disimpulkan bahwa komponen pariwisata merupakan segala sesuatu yang dibutuhkan oleh wisatawan mulai dari tempat asal menuju tujuan wisata dan kebutuhan selama di tempat wisata. Komponen tersebut merupakan bagian yang menunjang dan berpengaruh terhadap pengembangan kawasan wisata. Jadi komponen-komponen pariwisata berdasarkan hasil sintesa pustaka dapat dijabarkan sebagai berikut :

1. Daya tarik wisata yang dicetuskan oleh Inskeep (1991) sama halnya dengan para ahli lain yaitu Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999), dan Warpani (2007). Para ahli ini sama-sama mengemukakan bahwa daya tarik wisata adalah segala sesuatu yang dapat menarik wisatawan untuk datang mulai dari lingkungan alami, kebudayaan dan keunikan suatu daerah serta kegiatan-kegiatan lain.

2. Akomodasi wisata yang dimaksud oleh Inskeep (1991) sama halnya para ahli lain seperti Warpani (2007) yaitu suatu fasilitas yang berhubungan dengan pelayanan untuk para wisatawan yang berniat untuk bermalam selama perjalanan wisata yang dilakukan seperti perhotelan atau penginapan.

3. Fasilitas pendukung/sarana wisata menurut Inskeep (1991), Yoeti (1997) dan Leiper (1990) dalam Pitana (2009) merupakan semua fasilitas yang dibutuhkan dalam perencanaan kawasan wisata seperti tempat makan, tempat penginapan, tenpat oleh-oleh, tempat pertukaran uang, kantor informasi pariwisata, dan lain sebagainya.

4. Prasarana wisata menurut Inskeep (1991) dan Yoeti (1997), mereka sepakat bahwa prasarana merupakan suatu komponen yang dapat menunjang perkembangan kegiatan

pariwisata berupa ketersediaan jaringan listrik, jaringan air bersih, jaringan telekomunikasi, saluran pembuangan limbah, dan lain sebagainya.

5. Transportasi menurut Inskeep (1991) merupakan akses dari dan menuju tempat wisata. Dan menurut tiga ahli lain yaitu Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009) serta Pendit (1999), fasilitas transportasi adalah fasilitasyang memfasilitasi wisatawan seperti moda transportasi, jalur transportasi, dan kondisi jalan. Sementara Warpani (2007) menyebutkan bahwa jasa perangkutan (transportasi) adalah faktor dominan dan pembentuk jaringan kepariwisataan yang merupakan urat nadi kehidupan kegiatan pariwisata.

6. Kelembagaan menurut Inskeep (1991), Yoeti (1997) dan Leiper (1990) dalam Pitana (2009) sepakat bahwa kelembagaan yang diperlukan untuk membangun dan mengelola kegiatan wisata termasuk perencanaan tenaga kerja dan program pendidikan serta pelatihan, menyusun strategi marketing dan program promosi, menstrukturisasi organisasi wisata sektor umum dan swasta, yang mengeluarkan peraturan dan perundangan yang berhubungan dengan wisata, menentukan kebijakan penanaman modal bagi sektor publik dan swasta, mengendalikan program ekonomi lingkungan dan sosial budaya serta menciptakan kebijakan untuk pengembangan wisata.

7. Promosi wisata menurut Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999), dan Warpani (2007) merupakan usaha pemasaran dan penyebaran informasi wisata yang didasarkan atas rencana atau program yang berkesinambungan.

8. Partisipasi masyarakat yang dicetuskan oleh Pendit (1999) yaitu berupa sifat ramah tamah masyarakat setempat.

Dari penjabaran hasil sintesa pustaka komponen pariwisata yang tujuannya untuk mengetahui potensi dan kendala yang ada di wilayah penelitian maka dapat dijabarkan beberapa variabel yang diteliti yaitu tabel berikut ini.

Tabel 2.2 Variabel Komponen Pariwisata

Indikator Variabel Sumber

Daya Tarik Wisata

Atraksi wisata alami Inskeep (1991), Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999) dan Warpani (2007) Atraksi wisata buatan

Kebudayaan/Kegiatan masyarakat setempat

Akomodasi Wisata Fasilitas penginapan Inskeep (1991), Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999) dan Warpani (2007) Sarana Wisata Operator tour and travel Inskeep (1991), Yoeti

(1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009) Fasilitas tempat makan

Fasilitas kesehatan Tempat oleh-oleh Pos keamanan

Tempat pertukaran uang (bank, atm)

Kantor informasi wisata (TIC)

Fasilitas persampahan

Aksessibilitas Fasilitas penyebrangan Inskeep (1991), Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999) dan Warpani (2007) Akses jalan wisata

Jenis moda transportasi Titik Gateway (pintu masuk)

Prasarana Wisata Jaringan listrik Inskeep (1991), Yoeti (1997)

Jaringan air bersih Jaringan telekomunikasi Jaringan drainase Saluran pembuangan limbah

Kelembagaan Peran pemerintah Inskeep (1991), Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009) Peran investor swasta

Peran masyarakat setempat

Promosi Wisata Publikasi potensi wisata Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999) dan Warpani (2007)

Pemasaran wisata

Karakteristik Masyarakat

Rasa ingin tahu masyarakat

Pendit (1999) Sifat ramah tamah

masyarakat Tingkat pendidikan Mata pencaharian masyarakat lokal

Sumber : Hasil Sintesa Pustaka, 2017 2.3 Integrasi Pariwisata

2.3.1 Pengertian Integrasi

Integrasi berasal dari kata sifat integer, yang berarti “utuh”,

“tidak bercacat”, “tidak retak”, “tidak gempil”, “bulat padu”

(Soedarno, 1992). Secara etimologi, integrasi berasal dari kata latin yang artinya memberi tempat bagi suatu unsur demi suatu keseluruhan. Kemudian dari bentuk kata kerja itu di bentuk kata benda integritas yang artinya keutuhan atau kebulatan. Selanjutnya, dari kata

integritas di bentuk kata sifat integer yang artinya utuh. Oleh sebab itu, istilah integrasi berarti membuat unsur-unsur tertentu menjadi satu kesatuan yang bulat dan utuh. (Sadilah, 1997).

Pendapat lain, menurut Widjaja (1986) integrasi adalah keserasian satuan-satuan yang terdapat dalam suatu sistem, dan bukan penyeragaman, namun merupakan satuan-satuan yang sedemikian rupa serta tidak merugikan masing-masing satuan. Yang baik saling mendukung satuan serta masih memiliki identitas masing-masing dan saling menguntungkan.

Dari beberapa pengertian di atas maka dapat disimpulkan integrasi adalah keserasian satuan-satuan yang terdapat dalam suatu sistem atau kawasan, bukan penyeragaman, dan saling mendukung satuan serta masih memiliki identitas masing-masing dan saling menguntungkan.

2.3.2 Konsep Integrasi Pariwisata

Pemerintah saat ini menempatkan pariwisata sebagai salah satu sektor prioritas dari Kabinet Kerja. Program-program pembangunan infrastruktur khususnya aksessibilitas yang mendukung sektor pariwisata. Kemudian, Kementrian Perhubungan berfokus pada pembangunan sarana dan prasarana transportasi yang terintegrasi baik angkutan jalan, angkutan sungai, danau, penyeberangan, angkutan laut, angkutan udara dan angkutan kereta api. Hal ini untuk mendukung mobilitas manusia dan kelancaran arus barang dalam kegiatan pariwisata. (www.kemenpar.go.id)

Menurut Utama (2011), menyebutkan bahwa apabila komponen utama dalam integrasi pariwisata terdiri dari kedekatan objek daya tarik wisata (ODTW), aksessibilitas berupa ketersediaan jaringan jalan, ketersediaan moda transportasi, fasilitas pendukung

berupa restoran dan jaringan penunjang, serta kelembagaan baik pemerintah, pengelola, investor, maupun keterlibatan masyarakat lokal. Pendapat lain menurut Beni (2003) mengartikan integrasi wisata sebagai suatu kesatuan atraksi dengan diferensiasi produk yang ditawarkan, yang terkonsentrasi pada batas geografis tertentu dan memberikan pelayanan fasilitas sosial yang kohesif dan efesien. Hal ini sama sepeerti yang diungkapkan oleh Porter (1998), bahwa integrasi wisata sebagai suatu kedekatan geografis antar sektor dengan kesamaan bidang yang menghasilkan keunggulan kompetitif berupa peningkatan ekonomi, motivasi, relationship, dam knowledge. Porter (1998) juga menyebutkan elemen penting lain dalam integrasi pariwisata yaitu kepuasan dan preferensi wisatawan tidak hanya bergantung pada daya tarik wisata utama, namun juga berdasarkan kedekatan dan kualitas fasilitas penunjang seperti hotel, restoran, trasnportasi yang ditawarkan, juga tinggi rendahnya harga.

Kemudian, menurut Ferreira dan Estevao (2009), unsur dalam integrasi pariwisata adalah adanya hubungan antar ODTW, akomodasi, entertaiment, kelembagaan berupa integrasi pengelola dan travel agensi, keterjangkauan moda transportasi dan pelayanan fasilitas penunjang. Dalam melakukan pengembangan pariwisata berdasarkan konsep integrasi, Susic (2011) berpendapat bahwa dalam pariwisata harus terdapat keterpaduan antara kondisi infrastruktur pasar dan kualitas pelayanannya, serta keterlibatan masyarakat lokal dalam pengelolaannya. Infrastruktur yang dimaksud berupa accomodation service yang terdiri dari penginapan dan agen travel, food service yang terdiri dari rumah makan dan mini market, serta supplementary service yang terdiri dari toko-toko souvenir, tourguide, dan drugs.

Selain kedekatan ODTW, menurut Ajala (2013) bahwa ketersediaan jaringan transportasi merupakan hal sangat penting dan krusial dalam pengembangan pariwisata. Moda transportasi tersebut tidak hanya mengurangi biaya dari segi ekonomi, namun sebagai alat untuk integrasi. ODTW yang berdekatan dan memiliki jalur yang sama akan memudahkan pencapaian oleh wisatawan.

Kemudian, menurut Gunn (2002) yang memandang bahwa suatu destinasi wisata memiliki keterpaduan jika memenuhi elemen-elemen penting pariwisata, yaitu :

1. Access berupa jalur sirkulasi yang menunjukkan hubungan antar destinasi wisata yang membentuk suatu jaringan.

2. Gateway berupa pintu masuk pariwisata dapat melalui darat, air/laut dan udara.

3. Attraction Complexes merupakan kelompok objek untuk dilihat dan dilakukan.

4. Communities seperti penyedia jasa, fasilitas produk serta pertunjukan yang ditawarkan.

5. Linkage merupakan jalur penghubung antar destinasi wisata, antara pusat pelayanan pengunjung dengan kelompok daya tarik.

Tabel 2.3 Sintesa Pustaka Integrasi Pariwisata Sumber Teori

Indikator dan Estevao

(2009) objek untuk dilihat dan dilakukan)

Daya Tarik Wisata

Aksessibilitas berupa ketersediaan jaringan jalan, moda n jaringan transportas i yang terpadu

Akses (jalur sirkulasi

Fasilitas pendukung berupa restoran dan jaringan penunjang

Kedekatan dan keterpadua n fasilitas pendukung penunjang

Keterpadu s (kelompok penyedia jasa, fasilitas produk serta pertunjukan yang ditawarkan)

Fasilitas Pendukung

Kelembagaan

Kelembagaan

Kebijakan dan upaya promosi ODTW

Promosi

Sumber: Hasil Kajian Teori, 2017

Untuk memperdalam variabel integrasi wisata, maka perlu membuat sub-variabel penelitian yang merupakan penjabaran dari variabel-variabel aspek integrasi wisata. Untuk sub-variabel dijabarkan pada tabel berikut ini.

Tabel 2.4 Sub-Variabel Integrasi Wisata

Indikator Variabel Sub-Variabel

Daya Tarik Wisata

Kedekatan geografis DTW

- Diferensiasi atraksi

wisata

Diferensiasi atraksi wisata alami

Diferensiasi event yang diadakan di ODTW Aksessibilitas Moda transportasi

penghubung

Jenis fasilitas penyebrangan Jadwal penyebrangan Kualitas moda transportasi penyebrangan

Keterjangkauan moda transportasi penghubung

Kemudahan memperoleh moda transportasi penyebrangan

Kemudahan mendapatkan informasi jadwal

penyebrangan

Biaya moda transportasi penyebrangan

Ketersediaan akses pengubung destinasi wisata

Ketersediaan rute penyebrangan

Perbedaan rute keberangkatan dan kepulangan

Rute alternatif penyebrangan

Fasilitas Pendukung

Ketersediaan fasilitas pendukung

Ketersediaan kelompok penyedia jasa penyebrangan Ketersediaan kantor informasi wisata

Keterpaduan fasilitas pendukung

Keterpaduan fasilitas penginapan

Keterpaduan fasilitas tempat makan

Keterpaduan antar kondisi infrastruktur

Kelembagaan Kebijakan pemerintah

Peran pemerintah dalam pengembangan kawasan wisata

Upaya pemerintah dalam pengembangan kawasan wisata

Keterlibatan masyarakat lokal

Keterlibatan masyarakat dalam pengelolaan Keterlibatan masyarakat dalam pemasaran Kerjasama antara

pemerintah, pengelola, investor dan masyarakat

-

Kerja sama antara pengelola dan agen travel

-

Promosi Kebijakan dan upaya promosi wisata

Publikasi destinasi wisata Pemasaran destinasi wisata Sumber : Hasil Sintesa Pustaka, 2017

2.4 Sintesa Pustaka

Berdasarkan hasil sintesa pustaka dari kajian teori, maka didapatkan beberapa indikator penelitian untuk komponen pariwisata dan integrasi wisata yang digunakan untuk menentukan variabel yang diteliti dalam penelitian guna untuk mencapai sasaran yang ingin dicapai

Berikut ini tabel sintesa pustaka dari teori komponen pariwisata dan konsep integrasi wisata :

Tabel 2.5 Sintesa Pustaka Penelitian

Aspek Indikator Variabel Sumber

Komponen Pariwisata

Daya tarik wisata Atraksi wisata alami Inskeep (1991), Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999) dan Warpani (2007)

Atraksi wisata buatan

Kebudayaan/Kegiatan masyarakat setempat

Akomodasi Wisata Fasilitas penginapan Inskeep (1991), Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999) dan Warpani (2007)

Sarana Wisata Operator tour dan travel Inskeep (1991), Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999) Fasilitas tempat makan

Fasilitas kesehatan Tempat oleh-oleh Pos keamanan

Tempat pertukaran uang (bank, atm)

Fasilitas persampahan Kantor informasi wisata (TIC)

Prasarana wisata Jaringan listrik Inskeep (1991), Yoeti (1997) Jaringan air bersih

Jaringan telekomunikasi Jaringan drainase

Saluran pembuangan limbah

Aksessibilitas Fasilitas Penyebrangan Inskeep (1991), Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999), dan Warpani (2007)

Akses jalan wisata Jenis moda transportasi Titik Gateway (pintu masuk)

Kelembagaan Peran pemerintah Inskeep (1991), Yoeti (1997), Leiper (1990) dalam Pitana (2009),

Peran investor swasta Peran Masyarakat

Promosi Publikasi potensi wisata Leiper (1990) dalam Pitana (2009), Pendit (1999) dan Warpani (2007)

Pemasaran wisata Karakteristik

Masyarakat

Rasa ingin tahu masyarakat Pendit (1999) Sifat ramah tamah masyarakat

Tingkat Pendidikan masyarakat Mata Pencaharian masyarakat

Integrasi Wisata Daya Tarik Wisata Kedekatan geografis DTW Utama (2013), Beni (2003), Porter (1999), Ajala (2013), Gunn (2002)

Diferensiasi atraksi wisata Beni (2003)

Aksessibilitas Moda transportasi penghubung Porter (1998),

Ajala (2013), Gunn (2002) Keterjangkauan moda transportasi

penghubung

Porter (1998),

Feirerra dan Estevao (2009), Ajala (2013), Gunn (2002) Ketersediaan akses pengubung

destinasi wisata

destinasi wisata

Dokumen terkait