● Mematikan komputer
● Mengeset pilihan daya
● Menggunakan daya baterai
● Menggunakan daya AC eksternal
Mematikan komputer
PERHATIAN: Informasi yang tidak disimpan akan hilang jika komputer dimatikan.
Matikan komputer dalam salah satu kondisi berikut:
● Jika Anda harus mengganti baterai atau mengakses komponen di bagian dalam komputer
● Jika Anda menghubungkan unit perangkat keras eksternal yang tidak dihubungkan ke rongga USB
● Jika komputer tidak akan digunakan dan diputus sambungannya dari daya eksternal untuk waktu yang lama
Untuk mematikan komputer, ikuti langkah-langkah berikut:
CATATAN: Jika komputer dalam mode Tidur, nyalakan komputer dengan membuka komputer atau menggeser saklar daya.
1. Simpan pekerjaan Anda lalu tutup semua program yang terbuka.
2. Geser saklar daya sebentar.
3. Klik Turn off (Matikan).
Jika komputer tidak merespons dan sebelumnya Anda tidak dapat menggunakan prosedur mematikan, cobalah prosedur darurat berikut sesuai urutan yang diberikan:
● Geser dan tahan saklar daya sedikitnya selama 5 detik.
● Putuskan sambungan komputer dari daya eksternal lalu keluarkan baterai.
Mengeset pilihan daya
Menggunakan mode hemat daya
Komputer ini memiliki satu mode hemat daya yang diaktifkan dari pabriknya: Tidur.
Jika mode Tidur diaktifkan, lampu daya akan berkedip dan tampilan layar kosong. Pekerjaan Anda disimpan ke memori. Jika komputer dalam mode Tidur untuk waktu yang lama atau jika baterai mencapai tingkat kritis sewaktu dalam mode Tidur, data akan disimpan ke dalam kandar keras lalu komputer akan mati.
PERHATIAN: Untuk mencegah kemungkinan penurunan kualitas audio dan video,
ketidakberfungsian pemutar audio atau video, atau kehilangan data, jangan aktifkan mode Tidur pada saat membaca dari atau menulis ke cakram atau kartu media eksternal.
Mematikan komputer 21
CATATAN: Anda tidak dapat memulai segala jenis koneksi jejaring atau menjalankan fungsi apapun pada komputer sewaktu komputer dalam mode Tidur.
Memasuki dan keluar dari mode Tidur
Sistem ini diset dari pabriknya untuk memasuki mode Tidur setelah sekian waktu tidak aktif saat sistem bekerja dengan daya baterai maupun daya eksternal.
Setelan daya dapat diubah menggunakan ikon Perangkat pada panel MeeGo.
Dengan komputer menyala, Anda dapat mengaktifkan mode Tidur dengan cara menutup layar.
Anda dapat keluar dari mode Tidur melalui salah satu cara berikut:
● Buka layar.
● Geser saklar daya sebentar.
Saat komputer keluar dari mode Tidur, lampu daya akan menyala dan pekerjaan Anda akan dikembalikan ke posisi terakhir kali layar ditinggalkan.
Menggunakan manajemen daya
Manajemen daya adalah sekumpulan setelan sistem yang mengatur cara komputer menggunakan daya. Manajemen daya dapat membantu Anda menghemat daya dan memaksimalkan kinerja.
Anda dapat menyesuaikan setelan manajemen daya.
Melihat dan mengubah setelan manajemen daya saat ini 1. Klik ikon Perangkat pada panel MeeGo.
2. Klik All settings (Semua setelan).
3. Klik Power and brightness (Daya dan kecerahan).
Menggunakan daya baterai
Jika baterai yang telah terisi dipasang pada komputer yang tidak dihubungkan ke daya eksternal, komputer akan bekerja dengan daya baterai. Jika baterai yang telah terisi dipasang pada komputer yang tidak dihubungkan ke daya AC eksternal, komputer akan bekerja dengan daya AC.
Jika pada komputer terpasang baterai yang telah terisi dan komputer tersebut bekerja dengan daya AC eksternal yang dipasok melalui adaptor AC, komputer akan beralih ke daya baterai jika
sambungan adaptor AC diputus dari komputer.
Anda dapat menyimpan baterai dalam komputer atau tempat penyimpanan, tergantung cara Anda bekerja. Membiarkan baterai terpasang pada komputer yang setiap saat dapat dihubungkan ke daya AC, akan mengisi baterai secara otomatis juga melindungi pekerjaan Anda bila terjadi pemadaman listrik. Namun, baterai yang terpasang pada komputer secara perlahan akan mengosongkan muatannya bila komputer mati dan dilepas dari daya eksternal.
PERINGATAN! Untuk mengurangi kemungkinan masalah keselamatan, gunakan hanya baterai yang diberikan dengan komputer, baterai pengganti yang diberikan oleh HP, atau baterai kompatibel yang dibeli dari HP.
Masa pakai baterai komputer bervariasi, tergantung pada setelan manajemen daya, program yang berjalan pada komputer, tingkat kecerahan tampilan, perangkat eksternal yang terhubung ke komputer, dan faktor lainnya.
22 Bab 6 Manajemen daya
Menampilkan sisa proses pengisian baterai
▲ Letakkan penunjuk tetikus di atas ikon meter baterai pada panel MeeGo untuk melihat berapa sisa proses pengisian baterai, atau klik ikon Perangkat pada panel MeeGo.
Memasang baterai
Untuk memasang baterai:
1. Simpan pekerjaan Anda lalu matikan komputer.
2. Putuskan sambungan semua perangkat eksternal yang terhubung ke komputer.
3. Lepaskan kabel daya dari stopkontak AC.
4. Dengan layar tertutup, balikkan komputer menghadap ke bawah pada permukaan yang datar dengan rongga baterai mengarah pada Anda.
5. Masukkan baterai (1) ke dalam rongganya sampai tombol pelepas baterai (2) mengeluarkan bunyi "klik".
6. Dorong tombol pelepas baterai (3) ke kanan untuk mengunci baterai ke dalam rongganya.
Mengeluarkan baterai
Untuk mengeluarkan baterai:
PERHATIAN: Mengeluarkan baterai yang menjadi satu-satunya sumber pasokan listrik bagi komputer dapat menyebabkan hilangnya data. Untuk mencegah hilangnya data, simpan pekerjaan Anda lalu komputer melalui sistem operasi sebelum mengeluarkan baterai.
1. Simpan pekerjaan Anda lalu matikan komputer.
2. Putuskan sambungan semua perangkat eksternal yang terhubung ke komputer.
3. Lepaskan kabel daya dari stopkontak AC.
4. Dengan layar tertutup, balikkan komputer menghadap ke bawah pada permukaan yang datar dengan rongga baterai mengarah pada Anda.
5. Dorong tombol pelepas baterai (1) ke arah dalam untuk membuka kunci baterai.
Menggunakan daya baterai 23
CATATAN: Anda dapat mengenali kapan tombol pelepas baterai terbuka melalui ikon berwarna merah yang muncul pada tombol itu.
6. Dorong dan tahan tombol pelepas baterai (2) sewaktu mengeluarkan baterai (3) dari rongganya.
Mengisi baterai
PERINGATAN! Jangan isi baterai komputer sewaktu Anda berada di pesawat.
Baterai akan melangsungkan pengisian setiap kali komputer dihubungkan ke daya eksternal melalui adaptor AC atau adaptor daya opsional.
Baterai akan melakukan pengisian baik saat komputer dalam keadaan mati maupun sedang digunakan, namun pengisian akan lebih cepat bila komputer dalam keadaan mati.
Pengisian dapat berlangsung lebih lama jika kondisi baterai masih baru, tidak digunakan selama 2 minggu atau lebih, atau lebih hangat atau pun lebih dingin dari suhu ruang.
Untuk memperpanjang masa pakai baterai dan mengoptimalkan akurasi tampilan pengisian baterai, ikuti saran-saran berikut:
● Jika Anda mengisi baterai baru, isilah hingga penuh sebelum menyalakan komputer.
CATATAN: Jika komputer menyala sewaktu baterai diisi, meter baterai pada panel MeeGo mungkin menampilkan 100 persen pengisian sebelum baterai tersebut terisi penuh.
● Sebelum mengisinya, biarkan baterai melakukan pelepasan muatan di bawah 5 persen dari kapasitas penuh melalui pemakaian normal.
● Jika baterai tidak digunakan selama satu bulan atau lebih, kalibrasikan baterai daripada sekadar mengisinya.
Menghemat dan memaksimalkan masa pakai baterai
Untuk menghemat masa pakai baterai:
● Matikan koneksi jaringan area lokal (LAN) dan nirkabel lalu keluar dari aplikasi modem jika Anda tidak menggunakannya.
● Putuskan sambungan perangkat eksternal yang tidak digunakan dan tidak dihubungkan ke catu daya eksternal.
24 Bab 6 Manajemen daya
● Hentikan, nonaktifkan, atau keluarkan kartu media eksternal yang tidak sedang digunakan.
● Kurangi tingkat kecerahan.
● Aktifkan mode Tidur atau matikan komputer bila sedang tidak menggunakan komputer.
Untuk memaksimalkan masa pakai baterai:
1. Pilih ikon Perangkat pada panel MeeGo.
2. Klik All settings (Semua setelan).
3. Klik Power and brightness (Daya dan kecerahan).
4. Sesuaikan batang geser untuk mode Nonaktif atau Tidur.
Mengelola tingkat rendah baterai
Informasi di bagian ini menjelaskan tentang notifikasi dan respons sistem yang telah diset dari pabriknya.
Mengenali tingkat rendah baterai
Jika sebuah baterai yang menjadi satu-satunya catu daya bagi komputer mencapai tingkat rendah atau tingkat kritis, dan komputer dalam keadaan menyala atau dalam mode Tidur, komputer akan tetap dalam mode Tidur untuk sesaat, kemudian mematikan komputer dan kehilangan data yang tidak tersimpan.
Mengatasi tingkat rendah baterai
Mengatasi tingkat rendah baterai jika tersedia daya eksternal
▲ Hubungkan salah satu perangkat berikut:
● Adaptor AC
● Stasiun penyambungan opsional atau perangkat ekspansi
● Adaptor daya opsional yang dibeli sebagai aksesori dari HP
Mengatasi tingkat rendah baterai jika tersedia baterai yang sudah terisi 1. Simpan pekerjaan Anda.
2. Matikan komputer atau masuki mode Hibernasi.
3. Ganti baterai yang kosong dengan baterai yang sudah diisi.
4. Nyalakan komputer.
Mengatasi tingkat rendah baterai jika tidak tersedia pasokan daya
● Aktifkan mode Tidur.
● Simpan pekerjaan Anda lalu matikan komputer.
Menggunakan daya baterai 25
Mengatasi tingkat rendah baterai jika komputer tidak dapat keluar dari mode Tidur
Jika komputer kekurangan daya untuk keluar dari mode Tidur, ikuti langkah-langkah berikut:
1. Ganti baterai yang kosong dengan baterai yang sudah diisi, atau hubungkan adaptor AC ke komputer dan ke daya eksternal.
2. Keluar dari mode Tidur dengan menggeser saklar daya sebentar.
Menyimpan baterai
PERHATIAN: Untuk mengurangi risiko kerusakan baterai, jangan paparkan baterai pada suhu tinggi untuk waktu yang lama.
Jika komputer tidak akan dipakai dan diputus sambungannya dari daya eksternal selama lebih dari 2 minggu, keluarkan baterainya dan simpan secara terpisah.
Untuk mengawetkan isi baterai yang disimpan, simpan baterai di tempat yang kering dan sejuk.
CATATAN: Baterai yang disimpan harus diperiksa per 6 bulan. Jika kapasitas baterai kurang dari 50 persen, isi ulang baterai sebelum mengembalikannya ke tempat penyimpanan.
Kalibrasikan baterai sebelum menggunakannya apabila baterai tersebut sudah disimpan selama satu bulan atau lebih.
Membuang baterai bekas
PERINGATAN! Untuk mengurangi risiko terbakar, jangan membongkar, menghancurkan, atau menusuk baterai; jangan menghubung-singkatkan kontak eksternal baterai; jangan membuang baterai ke dalam api atau air.
Untuk informasi pembuangan baterai, lihat Maklumat Pengaturan, Keselamatan, dan Lingkungan.
Mengganti baterai
Masa pakai baterai komputer bervariasi, tergantung pada setelan manajemen daya, program yang berjalan pada komputer, tingkat kecerahan tampilan, perangkat eksternal yang terhubung ke komputer, dan faktor lainnya.
CATATAN: Untuk memastikan daya baterai selalu tersedia manakala Anda membutuhkannya, HP menyarankan Anda untuk membeli baterai baru bila indikator kapasitas penyimpanan berubah hijau-kuning.
Menggunakan daya AC eksternal
CATATAN: Untuk informasi tentang cara menghubungkan daya AC, lihat poster Persiapan Cepat yang disertakan dalam kemasan komputer.
Daya AC eksternal dipasok melalui adaptor AC yang disetujui atau stasiun penyambungan opsional atau pun perangkat ekspansi.
PERINGATAN! Untuk mengurangi kemungkinan masalah keselamatan, gunakan hanya adaptor AC yang diberikan dengan komputer, adaptor AC pengganti yang diberikan oleh HP, atau adaptor AC kompatibel yang dibeli dari HP.
Hubungkan komputer ke daya AC eksternal dalam salah satu kondisi berikut:
26 Bab 6 Manajemen daya
PERINGATAN! Jangan isi baterai sewaktu Anda berada di pesawat.
● Saat Anda mengisi atau mengalibrasi baterai
● Saat Anda menginstal atau memodifikasi perangkat lunak sistem
● Saat menulis data ke CD atau DVD
Saat Anda menghubungkan komputer ke daya AC eksternal, aktivitas berikut terjadi:
● Baterai memulai pengisian.
● Jika komputer dinyalakan, tampilan ikon meter baterai pada panel MeeGo akan berubah.
Bila Anda memutus sambungan daya AC eksternal, komputer akan beralih ke daya baterai.
Mengetes adaptor AC
Tes adaptor AC jika komputer menunjukkan salah satu gejala berikut saat dihubungkan ke daya AC:
● Komputer tidak mau menyala.
● Layar tidak mau menyala.
● Lampu daya mati.
Untuk mengetes adaptor AC:
1. Matikan komputer.
2. Keluarkan baterai dari komputer.
3. Hubungkan adaptor AC ke komputer, lalu hubungkan adaptor tersebut ke stopkontak AC.
4. Nyalakan komputer.
● Jika lampu daya berubah menyala, adaptor AC berfungsi dengan baik.
● Jika lampu daya tetap mati, adaptor AC tidak berfungsi dan harus diganti.
Hubungi dukungan teknis untuk informasi tentang cara memperoleh adaptor daya AC pengganti.
Menggunakan daya AC eksternal 27