• Tidak ada hasil yang ditemukan

Matakuliah Minat/Konsentrasi

Dalam dokumen Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor (Halaman 62-141)

Tahap 4: Ujian Tesis

B. Kurikulum dan Beban Studi

3. Matakuliah Minat/Konsentrasi

Perencanaan Pembangunan dan Keuangan Daerah

No Kode Mata Kuliah sks smt

1. EKP 6205 Perencanaan dan Kebijakan Pembangunan 3 II

2. EKP 6204 Ekonomi Regional dan Pengembangan Wilayah 3 II

3. EKP 6106 Keuangan Negara dan Daerah 3 II

4 EKP 6203 Ekonomi Publik 3 II

Jumlah sks 12

Minat Ekonomi Keuangan Perbankan dan Moneter

No Kode Mata Kuliah sks smt

1. EKP 6206 Ekonomi Perbankan 3 II

2. EKP 6225 Ekonomi Pasar Modal 3 II

3. EKP 6207 Keuangan dan Perdagangan Internasional 3 II

4. EKP 6228 Desain dan Implementasi Kebijakan Moneter 3 II

Jumlah sks 12

Minat Ekonomi Islam

No Kode Mata Kuliah sks Smt

1. EKP 6221 Teori Ekonomi Islam 3 II

2. EKP 6222 Lembaga Keuangan Islam 3 II

3. EKP 6217 Ekonomi Zakat 3 II

4. EKP 6219 Kapita Selekta Ekonomi Islam 3 II

Jumlah sks 12

4. Tugas Akhir

No Kode sks smt

BAB III

PROGRAM PENDIDIKAN DOKTOR

3.1. KETENTUAN UMUM

A. Mahasiswa

Mahasiswa Program Doktor adalah peserta didik yang terdaftar secara resmi pada Program Doktor Pascasarjana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya (FEB UB) pada semester yang sedang berjalan. Oleh karena itu, untuk mendapatkan status secara resmi, setiap mahasiswa wajib melakukan daftar ulang pada setiap awal semester sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Registrasi mahasiswa lama Program Doktor FEB UB dapat dilakukan secara mandiri oleh mahasiswa yang bersangkutan dengan cara:

1. Membayar biaya pendidikan secara online di bank-bank yang telah ditunjuk oleh UB pada kurun waktu registrasi dengan mencantumkan Nomor Induk Mahasiswa pada slip pembayaran;

2. Memberikan salinan bukti pembayaran ke bagian keuangan PPs FEB UB; 3. Melakukan penjadwalan mata kuliah secara online dengan cara mengisi Kartu

Rencana Studi (KRS) pada website Sistem Informasi Akademik Mahasiswa (SIAM) UB;

4. KRS yang telah diisi kemudian dicetak dan dimintakan tanda tangan kepada Ketua Program Studi (KPS) atau Promotor bagi mahasiswa yang telah mnempuh tahapan penulisan Disertasi.

Sedangkan untuk registrasi mahasiswa baru Program Doktor FEB UB dapat dilakukan secara mandiri oleh mahasiswa yang bersangkutan dengan cara:

1. Membayar biaya pendidikan secara online di bank-bank yang telah ditunjuk oleh UB pada kurun waktu registrasi dengan mencantumkan Nomor Pendaftaran online pada slip pembayaran;

2. Memberikan salainan bukti pembayaran ke bagian keuangan PPs FEB UB; 3. Melakukan penjadwalan mata kuliah secara online dengan cara mengisi Kartu

Rencana Studi (KRS) pada website Sistem Informasi Akademik Mahasiswa (SIAM) UB;

4. KRS yang telah diisi kemudian dicetak dan dimintakan tanda tangan kepada Ketua Program Studi (KPS).

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

40

B. Tenaga Akademik

Tenaga pengajar pada Program Doktor Pascasarjana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya adalah dosen dengan jabatan fungsional sekurang-kurangnya Lektor dan bergelar Doktor (lulusan S3). Tenaga dosen pengampu mata kuliah di luar ketentuan ini ditetapkan melalui Keputusan Dekan atas usulan Ketua Jurusan dan Ketua Program Doktor, dengan mempertimbangkan kondisi obyektif.

3.2. SISTEM PENDIDIKAN

A. Model Penyelenggaraan Pendidikan Doktor

Pendidikan program Doktor di Pascasarjana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya dilaksanakan dalam dua model penyelenggaraan yaitu:

a. Model by course, ialah suatu model pendidikan doktor yang diawali oleh kegiatan perkuliahan dan dilanjutkan dengan penulisan Disertasi.

b. Model by-research, ialah suatu model pendidikan doktor yang diawali oleh kegiatan penugasan yang setara dengan kegiatan perkuliahan dan dilanjutkan dengan penulisan Disertasi.

Tata cara penyelenggaraan pendidikan doktor dengan model by research diatur oleh masing-masing program studi.

B. Langkah Menyelesaikan Pendidikan Doktor

Untuk menyelesaikan pendidikan doktor di Pascasarjana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya, mahasiswa wajib menyelesaikan tiga kegiatan utama, yaitu:

1. Menyelesaikan perkuliahan selama minimal 2 (dua) semester bagi mahasiswa dengan latar belakang pendidikan sebidang maupun yang tidak sebidang untuk Program Studi Doktor Ilmu Ekonomi dan Doktor Ilmu Manajemen. Ini berarti bahwa persyaratan mukim bagi mahasiswa kedua program studi tersebut adalah 2 semester. Sementara itu, bagi mahasiswa Program Studi Doktor Ilmu Akuntansi yang mempunyai latar belakang pendidikan magister yang tidak sebidang harus menyelesaikan perkuliahan minimal 3 (tiga) semester, sehingga persyaratan mukim bagi mahasiswa Doktor Ilmu Akuntansi yang tidak sebidang adalah 3 (tiga) semester. Sedangkan untuk mahasiswa Doktor Ilmu Akuntansi yang memiliki latar belakang pendidikan magister sebidang, persyaratan mukimnya adalah 2 (dua) semester;

2. Menulis Disertasi, dilaksanakan setelah mahasiswa menyelesaikan perkuliahan. Disertasi adalah karya tulis akademik yang dihasilkan dari studi dan/atau penelitian mendalam yang dilakukan secara mandiri dan berisi sumbangan baru bagi perkembangan ilmu pengetahuan, atau menemukan jawaban baru bagi masalah-masalah yang sementara telah diketahui jawabannya, atau mengajukan pertanyaan-pertanyaan baru terhadap hal hal yang dipandang telah mapan di bidang ilmu pengatahuan, teknologi, dan kesenian yang dilakukan calon Doktor di bawah pengawasan para pembimbingnnya;

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya 41

3. Melakukan publikasi pada jurnal ilmiah internasional sebagaimana ditetapkan dalam Peraturan Rektor UB nomor 67 Tahun 2016 tentang Disertasi dan Publikasi Artikel di Jurnal Ilmiah sebagai Tugas Akhir Pendidikan Program Doktor. Adapun cakupan Jurnal Ilmiah sebagaimana tercantum dalam peraturan rektor tersebut adalah jurnal internasional terindeks Scopus, Thomson Reuters, Microsoft Academic Search, dan jurnal lain yang ditetapkan dan diumumkan oleh Rektor UB..

C. Penyelenggaraan Sistem Kredit Semester (SKS)

Penyelenggaraan Sistem Kredit Semester (SKS) dalam bentuk kuliah dengan beban satuan kredit semester (sks) dengan rincian satu satuan kredit semester (sks) terdiri dari kegiatan-kegiatan tatap muka 50 menit, kegiatan terstruktur 60 menit dan kegiatan mandiri 60 menit setiap minggu.

Satuan waktu penyelenggaraan pendidikan dengan Sistem Kredit Semester (SKS) seperti tersebut di atas dapat diselenggaran dalam waktu 6 (enam) bulan atau 4 (empat) bulan.

D. Beban Studi

Beban studi mahasiswa merupakan kegiatan akademik yang wajib dilakukan/diikuti oleh mahasiswa, terdiri atas perkuliahan, tugas-tugas terstruktur, seminar dan disertasi, yang dibatasi dengan jumlah sks tertentu per semester. Kegiatan perkuliahan terdiri atas mata kuliah wajib/kekhususan program studi, mata kuliah wajib minat dan mata kuliah pilihan.

Beban studi yang harus ditempuh oleh mahasiswa untuk menyelesaikan Program Doktor di Pascasarjana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya adalah:

1. Beban studi Program Doktor bagi perserta yang berpendidikan Magister sebidang setara dengan 40 sampai 50 sks, terdiri dari kuliah 12 sampai 18 sks dan Disertasi 28 sks.

2. Beban studi Program Doktor bagi peserta yang berpendidikan Magister (S2) tidak sebidang sekurang-kurangnya setara dengan 52 sks, terdiri dari kuliah 24 sampai 36 sks dan Disertasi 28 sks.

E. Jumlah SKS Setiap semester

Jumlah sks yang diambil pada semester pertama maksimum adalah 18 sks yang penetapannya tergantung masing-masing program studi di Program Doktor PPs FEB UB.

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

42

F. Batas Lama Studi

Lama studi mahasiswa Program Doktor yang berasal dari lulusan Program Magister sebidang ditempuh sekurang-kurangnya 6 (enam) semester dengan beban pendidikan sekurang-kurangnya 40 sks dan paling lama 14 (empat belas) semester (Permenristek Dikti No. 44 Tahun 2015).

Lama studi mahasiswa Program Doktor yang berasal dari lulusan Program Magister tidak sebidang ditempuh sekurang-kurangnya 7 (tujuh) semester dengan beban pendidikan sekurang-kurangnya 52 sks dan paling lama 14 (empat belas) semester (Permenristek Dikti No. 44 Tahun 2015). Lama studi tidak terhitung cuti akademik dan diakhiri ketika mahasiswa tersebut telah dinyatakan lulus pada Ujian Akhir Disertasi oleh Tim Penguji. Penetapan tanggal yang tercantum pada Surat Keterangan Lulus dan Ijazah didasarkan pada tanggal pelaksanaan Ujian Ahir Disertasi. Ijazah mahasiswa yang telah lulus diserahkan ketika wisuda.

Bagi mahasiswa yang belum dapat menyelesaikan studi sesuai dengan masa studi yang telah ditentukan tanpa alasan yang dapat dipertanggungjawabkan, maka mahasiswa tersebut dinyatakan gagal mengikuti Program Doktor di PPs FEB UB.

G. Cuti Akademik

Karena sesuatu hal sehingga tidak bisa mengikuti kegiatan akademik, mahasiswa diperkenankan untuk mengambil cuti akademik. Prosedur dan ketentuan cuti akademik adalah sebagai berikut:

a. Pengajuan cuti akademik dilakukan pada awal semester kepada Rektor Universitas Brawijaya dengan persetujuan Promotor dan Ketua Program Studi.

b. Cuti akademik dinyatakan berlaku setelah mendapatkan persetujuan resmi dari Rektor Universitas Brawijaya.

c. Setelah masa cuti akademiknya berakhir, mahasiswa wajib mengaktik an diri dengan melakukan daftar ulang sebagai mahasiswa. Bila tidak melakukan daftar ulang selama dua semester berturut turut, mahasiwa tersebut dianggap mengundurkan diri sebagai mahasiswa Program Doktor FEB UB.

d. Setiap mahasiswa berhak mengambil cuti akademik sebanyak-banyaknya 2 (dua) semester dalam masa studinya, kecuali bagi mahasiswa penerima Beasiswa BPPDN, BUDI DN, dan Instansi tidak diperkenankan untuk mengajukan cuti akademik selama menerima beasiswa.

Cuti akademik dapat diambil oleh mahasiswa dengan syarat:

a. Gangguan kesehatan/sakit dalam waktu yang lama, sehingga tidak memungkinkan melaksanakan proses penyusunan disertasi;

b. Cuti melahirkan;

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya 43

3.3. PEMBIMBING DISERTASI

A. Komisi Pembimbing

Komisi Pembimbing yang terdiri dari Promotor dan Ko-Promotor adalah tenaga akademik yang bertanggung jawab membimbing penulisan disertasi calon Doktor. Setiap mahasiswa dibimbing oleh paling banyak 3 (tiga) tenaga akademik, salah satu diantaranya berstatus sebagai Promotor dan lainya sebagai Ko-Promotor.

Promotor, adalah dosen dengan jabatan akademik Guru Besar yang masih aktif dan bergelar doktor; Lektor Kepala dan bergelar doktor dengan pengalaman publikasi jurnal internasional bereputasi sebagai penulis pertama. Sedangkan Ko- Promotor adalah dosen yang memiliki jabatan akademik Guru Besar dan/atau Dosen dengan jabatan akademik Lektor Kepala bergelar Doktor (Peraturan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor 046 tahun 2013). Pengecualian dari ketentuan di atas ditetapkan melalui Keputusan Dekan berdasar usulan Ketua Jurusan dan Ketua Program Doktor di lingkungan FEB UB dengan mempertimbangkan kondisi obyektif.

B. Tugas Komisi Pembimbing

Komisi Pembimbing bertugas membantu peserta didik program doktor untuk meningkatkan kemampuan akademiknya, dengan cara antara lain:

a. Memberikan arahan dan saran kepada mahasiswa dalam proses penyusunan proposal penelitian disertasi; melakukan supervisi pelaksanaan penelitian disertasi; membimbing proses analisis data dan interpretasinya, penulisan artikel untuk publikasi ilmiah, penulisan naskah disertasi; dan bertanggung jawab terhadap kecukupan kualitas disertasi.

b. Memberikan penilaian pada tahapan proposal penelitian disertasi, pelaksanaan penelitian, seminar hasil penelitian, artikel untuk publikasi ilmiah, naskah disertasi dan ujian disertasi.

c. Bertanggung jawab terhadap proses kegiatan dan waktu penyelesaian studi mahasiswa sesuai dengan batas waktu yang telah ditetapkan.

C. Pembentukan Komisi Pembimbing

Pada semester kedua komisi pembimbing harus sudah terbentuk, dengan tata cara sebagai berikut:

a. Pada akhir semester kedua, KPS mengumumkan daftar calon Promotor dan Ko-Promotor yang memenuhi syarat untuk dipilih oleh mahasiswa.

b. Mahasiswa mengusulkan 3 (tiga) orang calon Promotor dan 3 (tiga) orang calon Ko-Promotor kepada Ketua Program Doktor yang mempunyai kesesuaian dengan bidang keahlian dan rencana disertasi.

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

44

c. Berdasarkan data pada butir (b), Ketua Program Doktor menyelenggarakan rapat koordinasi dengan Pimpinan Jurusan dan para guru besar yang terkait. Atas pertimbangan obyektif, hasil keputusan rapat konsultasi dan koordinasi mengenai komisi pembimbing ini dapat berbeda dengan yang diusulkan mahasiswa.

d. Hasil keputusan rapat koordinasi tersebut pada butir (c) dikirim ke Dekan oleh masing-masing Ketua Program Doktor untuk diterbitkan Keputusan Dekan.

D. Perubahan Pembimbing

Setelah komisi pembimbing terbentuk, apabila terjadi sesuatu hal yang menyebabkan proses pembimbingan disertasi tidak berjalan, dimungkinkan adanya perubahan komisi pembimbing berdasarkan alasan-alasan yang obyektif dan dibuat secara tertulis kepada Ketua Program Doktor. Perubahan Promotor dan/atau Ko-Promotor dapat dilakukan berdasarkan alasan yang dapat dipertanggungjawabkan, antara lain:

a. Perubahan topik/judul disertasi;

b. Kesesuaian substansi penelitian dengan pembimbing;

c. Mahasiswa dan dosen pembimbing sulit berkomunikasi untuk konsultasi; d. Batas waktu studi;

e. Kode etik/moral/susila/intimidasi;

f. Pembimbing mendapat jabatan/tugas baru sehingga tidak memungkinkan proses pembimbingan disertasi dengan baik.

Permintaaan Perubahan Komisi Pembimbing diajukan oleh Mahasiswa dan disampaikan kepada KPS yang kemudian akan menginformasikan mengenai perubahan tersebut secara tertulis kepada Dekan untuk dapat diterbitkan Keputusan Dekan FEB UB sesuai dengan prosedur penetapan Promotor dan Ko-Promotor.

3.4. TAHAPAN PENYELESAIAN DISERTASI

Penyelesaian disertasi membutuhkan waktu yang panjang sehingga diperlukan tahapan untuk menyelesaikannya. Tahapan-tahapan itu tidak seragam untuk semua Program Studi. Program Doktor Ilmu Manajemen (PDIM) dan Program Doktor Ilmu Ekonomi (PDIE) memiliki tahapan ujian disertasi yang sama, sedangkan program Doktor Ilmu Akuntansi (PDIA) memiliki tahapan yang berbeda.

A. Tahapan Untuk Program Doktor Ilmu Manajemen dan Ilmu Ekonomi

Ada Sembilan (9) tahap ujian disertasi yang akan dilalui oleh mahasiswa PDIE dan PDIM untuk menyelesaikan disertasinya. Tahapan, sasaran yang ingin dicapai, pihak- pihak yang terlibat dalam setiap kegiatan, dan perkiran waktu/semester pelaksanaan kegiatan tahapan tersebut dijelaskan dalam Tabel 3.1.

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya 45

Tabel 3.1.

Tahapan dan Persyaratan Penyelesaian Disertasi Program Doktor Ilmu Manajemen dan Ilmu Ekonomi

Tahap Kegiatan Yang

Bertugas Sasaran Syarat Sifat SMT

1. Komisi pembimbing I (Kualifi kasi I) Komisi Pembimbing Menemukan ide dan permasalahan dalam disertasi Penguatan telaah teori yang relevan

Mendapat persetujuan komisi pembimbing Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Tertutup III

2. Komisi pembimbing II (Kualifi kasi II)

Komisi Pembimbing Memeriksa dan menyempurnakan proposal penelitian sebelum melakukan ujian proposal

Mendapat persetujuan komisi pembimbing Sudah melakukan revisi sesuai saran komisi pembimbing pada tahap kualifi kasi I Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Kualifi kasi I ke Kualifi kasi II adalah 2 minggu

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Tertutup III 3. Ujian proposal disertasi Komisi Pembimbing dan tiga penguji yang mampu menilai kelayakan proposal disertasi

Menguji dan menilai kelayakan proposal disertasi Memutuskan apakah mahasiswa bisa meneruskan pada kegiatan selanjutnya atau tidak

Lulus semua matakuliah yang ditempuh dengan nilai minimum B

Memenuhi nilai TPA dan TOEFL Mendapat persetujuan komisi pembimbing Sudah melakukan revisi sesuai saran yang diusulkan pada tahap Kualifi kasi II Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Kualifi kasi II ke Ujian Proposal adalah 1 bulan

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Tertutup IV 4. Komisi pembimbing untuk persiapan penelitian Komisi Pembimbing Mempersiapkan mahasiswa untuk bisa melakukan penelitian dengan baik. Atas rekomendasi komisi pembimbing, selanjutnya mahasiswa melakukan penelitian lapang (penelitian pustaka)

Mendapat persetujuan komisi pembimbing Sudah melakukan revisi sesuai saran yang diusulkan pada tahap ujian proposal Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Ujian Proposal ke Komisi Lapang adalah 1 bulan

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

46

Tahap Kegiatan Yang

Bertugas Sasaran Syarat Sifat SMT

Setelah tahap keempat terselesaikan, mahasiswa melaksanakan penelitian secara mandiri untuk menyusun disertasi 5. Komisi pembimbing untuk persiapan seminar hasil Komisi pembimbing Memeriksa dan menyempurnakan draft disertasi yang ditulis setelah mahasiswa melakukan penelitian

Mendapatkan persetujuan dari komisi pembimbing

Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Komisi Lapang ke Komisi Hasil adalah 6 bulan

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Tertutup V

6. Seminar hasil Komisi pembimbing dan tiga orang penguji yang mampu menilai kelayakan draft disertasi Menilai kelayakan draft disertasi Memberikan saran perbaikan untuk bisa diajukan sebagai bahan dalam ujian akhir

Mendapatkan persetujuan dari komisi pembimbing

Sudah melakukan revisi sesuai saran yang diusulkan pada tahap komisi untuk seminar hasil

Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Komisi Hasil ke Seminar Hasil adalah 2 minggu

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik Membuat resume draft disertasi sekitar 20- 30 halaman Terbuka bagi mahasiswa V 7. Komisi Kelayakan Ujian Disertasi Komisi pembimbing Memeriksa dan memberi saran perbaikan atas disertasi untuk pelaksanaan ujian akhir

Mendapatkan persetujuan dari komisi pembimbing

Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Seminar Hasil ke Komisi Kelayakan adalah 1 bulan

Sudah melakukan revisi sesuai saran yang diusulkan pada tahap seminar hasil Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Tertutup VI

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya 47 Tahap Kegiatan Yang

Bertugas Sasaran Syarat Sifat SMT

8. Ujian akhir disertasi Komisi pembimbing Tiga penguji dari dalam Universitas Brawijaya mampu menilai kelayakan disertasi Satu penguji dari luar Universitas Brawijaya mampu menilai kelayakan disertasi

Menguji dan menilai kelayakan disertasi mahasiswa Memutuskan kelulusan mahasiswa dan predikatnya

Mendapatkan persetujuan dari komisi pembimbing

Sudah melaksanakan uji bebas Plagiasi Menunjukkan bukti Letter of Acceptance (LoA) dan keterangan artikel akan terbit pada jurnal internasional terindeks Scopus, Thomson Reuters, atau Microsoft Academic Search, dan atau akan diterbitkan pada jurnal di UB yang telah ditetapkan dan diumumkan Universitas sebagaimana ditetapkan pada Peraturan Rektor nomor 67 tahun 2016

Sudah melakukan revisi sesuai saran yang diusulkan pada tahap komisi kelayakan ujian disertasi

Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Komisi Kelayakan ke Ujian Akhir Disertasi adalah 1 bulan

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik Memuat resume disertasi (disamping naskah disertasi) sekitar 20-30 halaman.

Tertutup IV 9. Komisi pengesahan disertasi Komisi pembimbing Menyetujui naskah disertasi sebagai naskah fi nal disertasi

Mendapatkan persetujuan dari komisi pembimbing

Sudah melakukan revisi disertasi sesuai saran yang diusulkan pada tahap ujian akhir disertasi

Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Ujian Akhir Disertasi ke Komisi Pengesahan adalah 1 bulan

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Tertutup VI

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

48

B. Tahapan Untuk Program Doktor Ilmu Akuntansi (PDIA)

Berbeda dengan dua program studi sebelumnya, PDIA menetapkan sembilan tahap tetapi dengan kegiatan yang agak berbeda untuk setiap tahapnya. Tahapan, kegiatan, dan persyaratan ujian sebagaimana tercantum pada Tabel 3.2.

Tabel 3.2.

Tahapan dan Persyaratan Penyelesaian Disertasi Program Doktor Ilmu Akuntansi

Tahap Kegiatan Yang

Bertugas Sasaran Syarat Sifat SMT

1. Ujian Kualifi kasi

Komisi Pembimbing

Menilai Pemahaman Area Penilitian dan Kefokusan Rencana Penelitian

Lulus semua matakuliah yang ditempuh dengan nilai minimal B

Mendapat persetujuan komisi pembimbing

Tertutup III

2. Presentasi makalah I

Komisi Pembimbing

Menilai Draft Proposal: Bab Pendahuluan

Mendapat persetujuan komisi pembimbing Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Ujian Kualifi kasi ke Presentasi Makalah I adalah 2 minggu

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Terbuka III

3. Presentasi Makalah II

Komisi Pembimbing

Menilai Draft Proposal: Bab Metodologi Penelitian

Mendapat persetujuan komisi pembimbing Sudah melakukan revisi sesuai saran komisi pembimbing pada tahap Presentasi makalah I.

Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Presentasi Makalah I ke Presentasi Makalah II adalah 1 bulan Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Terbuka III 4. Ujian Seminar proposal Komisi Pembimbing Menjaring masukan untuk menyempurnakan proposal disertasi

Mendapat persetujuan komisi pembimbing Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Presentasi Makalah II ke Ujian Seminar Proposal adalah 1 bulan

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Tertutup IV 5. Ujian Proposal Komisi Pembimbing dan Penguji

Menguji dan menilai kelayakan proposal disertasi Mempersiapkan mahasiswa untuk bisa melakukan penelitian dengan baik.

Atas rekomendasi komisi pembimbing, selanjutnya mahasiswa melakukan penelitian lapang (penelitian pustaka)

Mendapatkan persetujuan dari komisi pembimbing

Sudah melakukan revisi sesuai saran yang diusulkan pada tahap seminar proposal Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Ujian Seminar Proposal ke Ujian Proposal adalah 2 minggu

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya 49 Tahap Kegiatan Yang

Bertugas Sasaran Syarat Sifat SMT

Setelah tahap keempat terselesaikan, mahasiswa melaksanakan penelitian secara mandiri untuk menyusun disertasi 6 Presentasi III Komisi pembimbing Menilai dan menyempurnakan draft disertasi yang ditulis setelah mahasiswa melakukan penelitian

Mendapatkan persetujuan dari komisi pembimbing

Sudah melakukan revisi sesuai saran yang diusulkan pada tahap Presentasi III untuk Seminar Hasil

Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Ujian Proposal ke Presentasi III adalah 3 bulan

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik 7. Seminar Hasil Penelitian Disertasi Komisi Pembimbing dan Penguji

Menilai kelayakan draft disertasi

Memberikan saran perbaikan untuk bisa diajukan sebagai bahan dalam ujian akhir

Mendapatkan persetujuan dari komisi pembimbing

Sudah melakukan revisi sesuai saran yang diusulkan pada tahap Presentasi III untuk seminar hasil

Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Ujian Presentasi III ke Seminar Hasil Penelitian adalah 4 bulan

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Terbuka V 8. Penilaian External Review Dua external reviewer (luar Universitas Brawijaya) Menilai kelayakan disertasi dan memberi saran perbaikan atas disertasi untuk pelaksanaan ujian akhir

Mendapatkan persetujuan dari komisi pembimbing

Sudah melakukan revisi sesuai saran yang diusulkan pada tahap seminar hasil penelitian disertasi

Jarak waktu minimal pelaksanaan antara Ujian Seminar Hasil Penelitian ke External Reviewer dalah 1 bulan

Sudah menyelesaikan kewajiban administrasi keuangan dan akademik

Tertutup VI

Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor 2017/2018 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

50

Tahap Kegiatan Yang

Bertugas Sasaran Syarat Sifat SMT

9. Ujian akhir disertasi

Dalam dokumen Pedoman Akademik Program Magister dan Doktor (Halaman 62-141)

Dokumen terkait