• Tidak ada hasil yang ditemukan

Memahami Remaja dan Pergumulannya

Dalam dokumen publikasi e-buku (Halaman 36-44)

Judul asli : --

Penulis/Penyusun: Paul Gunadi, Andrew Abdi, dan Lortha Gb. Mahanani Penerjemah : --

Editor : James Yanuar

Penerbit : PT. Visi Anugerah Indonesia, Bandung 2013 Ukuran buku : 21 X 14 cm

Tebal : 119 halaman

ISBN : 978-602-8073-84-4

Buku Online : -- Download : --

Pergumulan adalah hal yang dialami oleh setiap orang, termasuk remaja. Pergumulan-pergumulan yang dialami remaja sangat beragam, baik dari diri sendiri, keluarga, teman, sekolah, maupun gereja. Remaja yang sedang mengalami masa pencarian jati diri, cenderung berani mencoba apa saja. Jadi, apabila orang tua maupun pembimbing remaja tidak menanggapi setiap pergumulan remaja dengan serius, remaja akan mencari solusi di luar kehendak Tuhan, yang membuat mereka semakin jauh dari Kristus.

Buku "Memahami Remaja dan Pergumulannya" merupakan kumpulan artikel tentang mendidik dan mengasuh anak remaja. Untuk mendidik dan mengasuh anak remaja, orang tua perlu mengenal pergumulan dan permasalahan yang dihadapi oleh para remaja itu sendiri. Beberapa bab dalam buku ini menyampaikan fakta-fakta yang terjadi dalam kehidupan remaja saat ini, hal-hal apa saja yang menjadi prioritas hidup mereka, dan hambatan- hambatan bagi remaja itu sendiri. Masalah pergolakan rohani, rasa percaya diri, masalah percintaan, masalah pornografi, dan persahabatan online dibahas dengan tuntas dan padat oleh para penulis buku ini.

Bagi Anda yang rindu membangun pola pikir dan pengetahuan yang benar seputar permasalahan hidup para remaja sehingga Anda bisa dengan tepat mengasuh dan mendidik mereka, buku ini bisa menjadi salah satu referensi yang baik bagi Anda. Peresensi: Bayu

37

Tips: Bagaimana Mendorong Anak Remaja Anda

Membaca?

1. Jadilah contoh positif dalam membaca.

Biarkanlah anak remaja Anda melihat bahwa Anda membaca untuk kesenangan selama menjalani aktivitas-aktivitas rutin seperti membaca kembali surat-surat, resep, instruksi, surat kabar, majalah, dan e- mail.

2. Pastikan Anda memiliki banyak bahan bacaan di rumah untuk anak remaja Anda. Bahan bacaan tidak harus baru atau mahal. Anda sering kali dapat menemukan buku-buku dan majalah-majalah yang bagus di tempat obral atau penjualan di perpustakaan. Ajaklah anggota keluarga dan teman- teman berpikir untuk memberikan buku-buku dan majalah langganan kepada anak remaja Anda sebagai hadiah ulang tahun atau acara spesial lainnya.

3. Berikan banyak kesempatan membaca kepada anak remaja Anda.

Jika Anda memiliki anak-anak kecil atau kerabat yang lebih tua, yang tidak bisa membaca, mintalah anak remaja Anda untuk membaca dengan bersuara -- semua orang akan menikmatinya! Mungkin, ada juga peluang untuk menjadi relawan di komunitas Anda bagi remaja untuk membaca bersama anak-anak, manula, orang-orang buta, atau para pasien rumah sakit.

4. Ajaklah anak remaja Anda ke perpustakaan lokal.

Bantulah dia untuk memiliki kartu perpustakaannya sendiri. Mintalah kepada pustakawan untuk memberitahunya tentang sumber-sumber yang berbeda, seperti buku-buku, majalah-majalah, bahan referensi, komputer, bahan-bahan untuk pekerjaan rumah, dan bagian "Anak Muda" di perpustakaan, yang memiliki buku-buku fiksi dan nonfiksi untuk remaja. Cari tahu kapan

perpustakaan buka sehingga ia dapat kembali sesuai keinginannya sendiri. Pelajarilah lebih lanjut di Layanan Perpustakaan untuk Remaja.

5. Izinkan anak remaja Anda memilih buku-bukunya sendiri.

Remaja lebih suka membaca buku-buku atau majalah-majalah yang menarik perhatian mereka. Bantulah anak remaja Anda menemukan buku-buku tentang suatu topik atau hobi yang menarik baginya, atau berilah dia waktu sendiri untuk mengeksplorasi perpustakaan dan toko buku. Pikirkanlah untuk memberinya majalah langganan yang akan disukainya.

38

6. Carilah bahan-bahan bacaan yang terkait dengan sejarah atau budaya keluarga Anda.

Ketika anak-anak remaja beranjak dewasa dan mulai berpikir tentang identitas diri mereka sendiri, mereka sering kali menjadi lebih tertarik dengan latar belakang mereka. Minat ini dapat memberi sumbangsih pada rasa bangga terhadap warisan dan budaya mereka, dan membaca adalah cara yang sangat bagus bagi anak remaja Anda untuk mengeksplorasi minat tersebut. Informasi tersedia di perpustakaan, di internet, dan bahkan mungkin di gudang Anda! 7. Jika anak remaja Anda berkomunikasi dengan dua bahasa, doronglah untuk

membaca dalam dua bahasa.

Hal yang penting adalah anak remaja Anda membaca. Tidak masalah jika anak remaja Anda membaca dengan bahasa pertamanya, bahasa kedua, atau kedua bahasa sekaligus! Jika anak remaja Anda lebih suka membaca dalam bahasa Spanyol, misalnya, carilah buku-buku dan majalah-majalah berbahasa Spanyol di perpustakaan. Hal ini akan membantunya memperdalam keterampilan bahasa Spanyolnya dan memberinya latihan membaca yang lebih banyak, yang akan membantu mengembangkan kemampuan membaca bahasa Inggrisnya juga. 8. Bicaralah dengan guru remaja Anda tentang membaca.

Jangan malu, guru akan menyambut minat Anda! Mintalah daftar buku bagi anak remaja Anda untuk dibacanya secara mandiri di rumah, dan tanyakan cara-cara agar Anda dapat mendukung kegiatan membaca di rumah.

9. Jika anak remaja Anda mengalami kesulitan membaca, segera bicarakan dengan guru-gurunya.

Mintalah para guru untuk mengevaluasi mengapa anak remaja Anda susah payah, apa yang dilakukan sekolah untuk membantunya, dan apa yang dapat Anda lakukan di rumah untuk mendukung anak remaja Anda. Ketika anak-anak remaja berjuang untuk membaca, penting bagi para orang tua dan guru untuk bekerja sama membantu memecahkan masalah.

10.Jangan khawatir jika anak remaja Anda tidak selalu tertarik membaca untuk kesenangan.

Kadang-kadang, anak-anak remaja memang tidak tertarik membaca. Mungkin mereka fokus pada teman-teman, berbagai kegiatan, atau tugas sekolah mereka. Itu wajar, beri mereka waktu dan tetap berikan banyak bahan bacaan di sekitar rumah. Mereka akan mengambilnya ketika mereka siap! (t/Jing-Jing)

39

Diterjemahkan dan disunting dari: Nama situs : Colorin Colorado

Alamat URL : http://www.colorincolorado.org/article/34534/ Judul asli artikel: Parent Tips: How to Get Your Teen Reading Penulis artikel : Colorín Colorado

40

Stop Press: Situs Sejarah Alkitab Indonesia

Tahukah Anda bahwa hingga saat ini, sudah ada paling sedikit 22 Alkitab yang pernah diterjemahkan dan diterbitkan dalam bahasa Melayu- Indonesia? Situs Sejarah Alkitab Indonesia < http://sejarah.sabda.org/

>hadir untuk memberi Anda informasi paling lengkap tentang seluk- beluk

penerjemahan Alkitab di Indonesia, mulai dari sejarah, bagan data, dan berbagai artikel menarik yang perlu untuk diketahui.

Anda tertarik? Berkunjunglah segera ke situs Sejarah Alkitab Indonesia <

41

e-Buku 143/6/2014 Dunia Remaja dan

Kekristenan (II)

Dari Redaksi

Shalom,

Pada bulan ini, e-Buku menyajikan dua buah resensi buku, masih dengan tema "Dunia Remaja dan Kekristenan". Jika pada edisi bulan Mei kami telah menyajikan buku-buku Kristen yang lebih banyak membahas tentang remaja dan pergumulan-pergumulan mereka, pada edisi kali ini Redaksi

telah menyiapkan dua buah resensi buku yang akan membukakan kepada kita realitas dunia yang ada saat ini dan bagaimana mendorong kaum

muda untuk tetap setia dengan nilai-nilai Kristen yang seturut dengan kehendak Allah. Selain itu, kami mengajak Pelanggan untuk mengenal lebih dalam jenis-jenis membaca yang dapat kita terapkan untuk meningkatkan "skill" membaca kita. Selamat menikmati edisi e-Buku kali ini. Imanuel!

Pemimpin Redaksi e-Buku, Adiana

< ade(at)in-christ.net > < http://gubuk.sabda.org/ >

"Saya menemukan bahwa televisi sangatlah mendidik. Setiap kali seseorang menyalakannya, saya pergi ke ruangan lain dan membaca buku."

42

Resensi: Mengalahkan Diri Sendiri Menang atas Godaan

Dunia

Judul buku : Mengalahkan Diri Sendiri Menang atas Godaan Dunia Judul asli : --

Penulis/Penyusun: Randy Hunt

Penerjemah : Ruth Grace Kusnadi, S.E.

Editor : --

Penerbit : Penerbit ANDI, Yogyakarta 2007 Ukuran buku : 21 x 14 cm

Tebal : 153 halaman

ISBN : 979-763-762-X

Buku Online : -- Download : --

"Mengalahkan Diri Sendiri Menang atas Godaan Dunia" ditulis oleh Randy Hunt dan terdiri atas dua bagian utama, yaitu "Pelatihan" dan "Penerapan". Hunt mengajak para pembaca untuk tidak sekadar membaca, tetapi juga berlatih dan mengaplikasikan hal-hal praktis yang telah ia tuliskan dalam buku ini. Pada bagian pertama, Hunt

mendasarkan tulisannya pada satu kata yaitu "Kebenaran". Hal yang ditekankan dalam bagian ini adalah hidup sesuai dengan kebenaran adalah tugas yang sangat sulit. Kita harus menjadi seperti Kristus. Jika memungkinkan, kita menjadi sempurna dalam pandangan-Nya.

Bagian pertama dari buku ini tersusun atas enam bab yaitu, Kebenaran, Ketakutan, Kekuatan, Kasih, Ketertiban, serta Anda dan Saya. Dari bagian yang pertama ini, Randy Hunt lebih banyak mengajak pembaca untuk menyelami diri sendiri dan membuat

pertanyaan pribadi seperti:

Sudahkah aku hidup benar?

Masihkah aku merasa takut?

Sudahkah aku kuat dan bangkit dari setiap masalah?

Bisakah aku mengasihi?

Pertanyaan-pertanyaan semacam ini akan muncul dengan sendirinya saat seorang pembaca membaca bagian pertama dari buku ini. Sementara itu, pada bagian kedua, Hunt mengajak pembaca untuk mengaplikasikan hal-hal yang bermanfaat bagi

kehidupan, seperti yang telah ia kategorikan dalam bab-bab Berdoa dan Belajar, Kehendak Allah, Pikiran Kreatif, Batu Sandungan, Iman yang Terbatas, dan

Kesimpulan. Pada bagian yang kedua, Hunt lebih mengajak pembaca untuk berpikir ulang dan siap sedia melakukan aplikasi-aplikasi praktis dalam buku ini. Apabila pada

43

Bab 1 Hunt sudah menuliskan semua teorinya, pada Bab 2 Hunt mengajak pembaca untuk menginstrospeksi diri dan melakukan hal-hal praktis dalam kehidupan sehari-hari. Buku ini tergolong buku praktis karena penulis ingin mengajak pembaca tidak hanya sekadar memikirkan hal-hal yang konseptual, tetapi juga bisa mempraktikkan solusi atau langkah-langkah praktis yang sangat berguna bagi kehidupan pemuda dan remaja. Dalam pembukaan buku ini, Hunt menuliskan bahwa buku ini ditujukan bagi para

mahasiswa. Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan bahwa buku ini juga bisa dibaca oleh seluruh remaja dan pemuda. Dengan bahasa penulisan yang mudah dipahami, buku ini sangat bagus untuk mendampingi setiap pemuda dan remaja menjadi seorang pemenang yang mengalahkan dunia dan memiliki karakter Kristus dalam hidupnya. Peresensi: Amidya

44

Resensi 2: Worldliness (keduniawian)

Dalam dokumen publikasi e-buku (Halaman 36-44)

Dokumen terkait