• Tidak ada hasil yang ditemukan

3.1 Desain Penelitian

Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan quasi eksperiment. Quasi eksperiment adalah penelitian yang menguji coba suatu intervensi pada sekelompok subjek dengan atau tanpa kelompok pembanding namun tidak dilakukan randomisasi untuk memasukkan subjek ke dalam kelompok perlakuan atau kontrol (Saryono, 2013).

Desain penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan pre and post test. Pada desain penelitian ini, peneliti hanya melakukan intervensi pada satu kelompok tanpa pembanding. Efektifitas perlakuan dinilai dengan cara membandingkan nilai post-test dengan pre-test (Dharma, 2011). Adapun skema desain pre and post test without control group sebagai berikut:

Keterangan :

X : Intervensi Brain Gym

A1 : Skor kognitif pada lansia dalam kelompok intervensi sebelum mendapatkan intervensi Brain Gym.

A2 : Skor kognitif pada lansia dalam kelompok intervensi setelah mendapatkan intervensi Brain Gym.

3.2 Waktu dan Tempat

Penelitian ini akan dilaksanakan di Panti Tresna Werdha Natar Lampung Selatan. Proses intervensi akan dilakukan diruangan serba guna atau aula. Penelitian ini dimulai dari pengambilan data (pre-test) pada bulan Oktober pada lansia di Panti Tresna Werdha Natar Lampung Selatan. Kemudian dilakukan Brain Gym terhadap responden, dilanjutkan dengan pengambilan data post-test.

3.3 Populasi dan Sampel

3.3.1 Populasi

Populasi adalah sekelompok subjek yang menjadi sasaran penelitian (Nursalam, 2011). Yang menjadi populasi dalam penelitian adalah lansia di Panti Tresna Werdha Natar Lampung Selatan yang berjumlah 90 orang.

3.3.2 Sampel

Sampel adalah bagian dari populasi yang dipilih dengan sampling tertentu untuk dapat mewakili populasi (Notoatmojo, 2010). Teknik sampling dalam penelitian ini adalah total sampling dimana semua populasi menjadi sampel (Sugiyono, 2013). Jumlah populasi yang hanya 90 menjadi alasan peneliti mengambil teknik total sampling agar hasil yang didapatkan lebih signifikan. Pemilihan sampel didasarkan pada kriteria inklusi dan ekslusi yang ditentukan oleh peneliti, yaitu:

3.3.2.1 Kriteria inklusi

Kriteria inklusi merupakan kriteria dimana subjek penelitian mewakili sampel penelitian yang memenuhi syarat sebagai sampel (Nursalam, 2011). Kriteria inklusi dalam penelitian ini meliputi :

1. Bersedia diteliti

2. Berada di tempat saat penelitian 3. Mampu berkomunikasi dengan baik

3.3.2.2 Kriteria eksklusi

Kriteria eksklusi merupakan kriteria dimana subjek penelitian tidak dapat mewakili sampel karena tidak memenuhi syarat

sebagai sampel penelitian, seperti halnya adanya hambatan etis, menolak menjadi responden atau suatu keadaan yang tidak memungkinkan untuk dilakukan penelitian (Nursalam, 2011). Kriteria eksklusi dalam penelitiaan ini adalah:

1. Lansia yang mengalami sakit

2. Lansia yang mengalami gangguan pengelihatan 3. Lansia yang mengalami penurunan kesadaran 4. Tidak mengikuti Brain Gym sampai akhir 5. Lansia yang tidak koperatif

3.4 Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah sesuatu yang digunakan sebagai ciri, sifat, dan ukuran yang dimiliki atau didapatkan oleh satuan penelitian tentang sesuatu konsep pengertian tertentu (Notoatmodjo, 2007). Jenis variabel penelitian yang digunakan yaitu:

3.4.1 Variabel bebas (independent)

Variabel bebas (independent variable) adalah variabel yang menjadi sebab atau berubahnya dependent variable. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah Brain Gym.

3.4.2 Variabel terikat (dependent)

Variabel terikat adalah variabel yang dipengaruhi oleh atau yang menjadi akibat adanya variabel bebas dan variabel ini sering disebut respon output (Sugiyono, 2013). Variabel dependen dalam penelitiaan ini adalah fungsi kognitif. Variabel dependen akan diukur sebelum dan sesudah diberikan terapi kognitif yakni Brain Gym pada responden. Instrumen pengukuran status kognitif lansia digunakan Mini Mental Status Examination (MMSE).

3.4.3 Variabel perancu (confounding)

Variabel confounding yang mungkin dalam penelitian ini adalah karakteristik lansia yang mengalami perubahan fisik dan psikososial. Beberapa faktor yang dapat mempengaruhi penelitiaan ini adalah perubahan fisik (sakit fisik dan lama sakit), jenis kelamin, dan perubahan aspek psikososial (pendidikan).

3.5 Deifinisi operasional

Tabel 3.1: Definisi Operasional

Variabel Definisi

Operasional

Alat ukur Skala Hasil ukur

Independent

Brain gym Brain gym

adalah serangkaian latihan berbasis gerakan tubuh sederhana untuk merangsang otak kiri dan kanan, Merelaksasi belakang otak dan depan otak, merangsang sistem yang terkait dengan perasaan atau emosional. Gerakan Brain Gym Dennison 2009 Nominal 1. Ya 2. Tidak

Dependent Fungsi Kognitif Kognitif adalah proses berfikir seseorang untuk memperoleh pengetahuan dengan cara mengingat, memahami, menilai, dan berbahasa. Kuesioner Mini mental status eximinitat ion (MMSE) sejumlah 11 pertanyaan Numerik Skoring fungsi kognitif 3.6 Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian adalah alat atau fasilitas yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data agar mempermudah peneliti dan hasilnya lebih baik (Saryono, 2013). Instrumen harus memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar dokumentasi dan lembar observasi yang berisikan data responden dan hasil pengamatan selama penelitian. Sebelum mengisi instrumen, responden diminta kesediannya dan diberi inform consent. Fungsi kognitif diukur dengan menggunakan penilaian Mini Mental State Examination (MMSE) yakni menggunakan formulir baku yang terstruktur atas 11 pertanyaan dengan skor yang telah ditetapkan untuk setiap pertanyaan. Tes ini terdiri atas dua

bagian, bagian pertama merupakan respon vokal yang meliputi pemeriksaan orientasi, memori dan atensi dengan jumlah skor 21. Bagian kedua meliputi kemampuan untuk menyebutkan nama, mengikuti perintah verbal dan tulisan, menuliskan kalimat dan mengkopi gambar poligon serupa gambar Bender-Gestalt dengan jumlah skor sembilan, total skor adalah 30.

3.7 Validitas dan Reliabilitas Instrumen

Reliabilitas untuk instrumen Mini Mental State Examination (MMSE) telah di uji oleh National Institute of Mental Health USA. Terdapat korelasi yang baik dengan nilai IQ pada Wechsler Adult Intelegence Scale (WAIS). Sensitivitas instrumen ini didapatkan hingga 87% dan spesifitasnya 82% untuk mendeteksi fungsi kognitif (Tatemichi et al.,1997 dalam Setyopranoto et al., 1999). Selain itu instrumen Mini Mental State Examination (MMSE) telah dicoba terapkan oleh Tedjasukmana et al., dengan tingkat sensitivitas 100% dan spesifitas 90% (Tedjasukmana et al., 1998).

3.8 Teknik Pengumpulan Data

1. Data primer

Kuisioner untuk memperoleh data mengenai data umum data identitas lansia tanpa nama (anonim), umur, jenis kelamin, pendidikan dan kuisioner untuk mengetahui daya ingat lansia.

2. Data sekunder

Data tentang status kesehatan dan riwayat kesehatan lansia serta keadaan umum lansia berupa kebiasaan lansia di Panti Tresna Werdha Natar Lampung Selatan.

3.9 Prosedur penelitian

Proses pengumpulan materi yang digunakan dalam pembuatan proposal yang kemudian diseminarkan. Proses jalannya penelitian adalah sebagai berikut: 1. Tahap persiapan

Mempersiapkan materi dan konsep yang mendukung penelitian. Tahap persiapan dilakukan sejak September 2014, dimana peneliti mulai membaca berbagai jurnal dan referensi untuk mencari topik penelitian. Setelah memutuskan untuk meneliti mengenai pengaruh Brain Gym terhadap perubahan fungsi kognitif pada lansia di Panti Tresna Werdha Natar Lampung Selatan, peneliti kembali mencari literatur untuk mendalami topik penelitian. Melaksananakan studi pendahuluan kepada lansia di Panti Tresna Werdha Natar Lampung Selatan untuk dapat menentukan sampel. Menyusun proposal penelitian yang terlebih dahulu dikonsultasikan kepada Pembimbing I dan Pembimbing II.

2. Tahap pelaksanaan

1. Mengumpulkan data sekunder lansia di Panti Tresna Werdha Natar Lampung Selatan

2. Pelaksanaan penelitian dilakukan pada bulan Oktober 2014. Pengambilan data dilakukan pada pagi hari dengan cara peneliti mengadakan pendekatan dengan responden dan menjelaskan tujuan serta manfaat penelitian (informed consent). Sebelum dilakukan pengisian kuisioner, peneliti menjelaskan cara pengisian. Peneliti dibantu oleh asisten penelitian yang berjumlah tiga orang. Sebelum penelitian, asisten penelitian menyamakan persepsi dengan peneliti agar para lansia mendapatkan informasi yang sama. Sebelum di berikan Brain Gym lansia diukur fungsi kognitifnya sebagai pre-test menggunakan MMSE, kemudian diberikan Brain Gym.

3. Lansia diberi perlakuan brain gym dengan alat bantu video selama ± 15 menit selama tiga minggu pada bulan Oktober 2014. Post-test dilakukan satu hari setelah perlakuan dengan menggunakan pertanyaan dari kuesioner Mini mental status eximinitation untuk mengetahui fungsi kognitif pada lansia. Pada referensi buku tentang Brain Gym tidak ada yang mendasari ditentukanya Brain Gym harus dilakukan berapa kali. Dilanjutkan dengan post-test menggunakan kuesioner MMSE.

4. Menindaklanjuti dari pengumpulan data yaitu dengan melakukan pengecekan. Setelah pre-test dan post-test MMSE, peneliti mengumpulkan data dan memeriksa kelengkapannya.

5. Melakukan seleksi data yang sesuai kemudian diolah menggunakan komputer.

6. Membuat laporan hasil penelitian.

3.10 Analisa data dan pengujian hipotesa

Hasil pemeriksaan fungsi kognitif yang terkumpul dianalisis menggunakan program statistik.

1. Analisis univariat

Analisis univariat dilakukan untuk menganalisis variabel-variabel yang ada secara deskriptif dengan menghitung distribusi frekuensi data demografi yang terdiri dari jenis kelamin, umur dan pendidikan. Analisis univariat pada penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karasteristik responden (usia, jenis kelamin, dan pendidikan), mengetahui skor MMSE sebelum mendapat Brain Gym, dan mengetahui skor MMSE sesudah mendapat Brain Gym.

2. Analisis bivariat

Analisis bivariat merupakan analisis yang dilakukan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan atau pengaruh atara variabel bebas dan variabel terikat. Uji normalitas disini menggunakan uji Kolmogorov-Smirnov karena sampel data lebih dari 50 (Dahlan, 2013). Untuk mengetahui pengaruh dari perlakuan terhadap perubahan fungsi kognitif lansia digunakan uji t test berpasangan, apabaila tidak

memenuhi syarat (data tidak berdistribusi normal) maka dapat dipilih uji Wilcoxon signed rank test.

3.11 Etik Penelitian

Penelitian ini telah diajukan kepada tim etik Fakultas Kedokteran Universitas Lampung, adapun ketentuan etik yang telah ditetapkan sebagai berikut:

1. Persetujuan riset (informed consent)

Informed consent merupakan proses pemberian informasi yang cukup dan dapat dimengerti oleh responden mengenai partisipasinya dalam suatu penelitian. Hal ini meliputi pemberian informasi kepada responden mengenai hak dan kewajiban dalam suatu penelitian, serta mendokumentasikan sifat kesepakatan dengan cara menandatangani lembar persetujuan bila responden bersedia diteliti.

2. Tanpa nama (Anonymity)

Tidak memberikan atau mencantumkan nama responden dan hanya menuliskan inisial atau kode pada lembar pengumpulan data atau hasil penelitian yang akan disajikan.

3. Kerahasiaan (Confidentiality)

Merupakan tanggung jawab peneliti untuk melindungi semua informasi ataupun data yang dikumpulkan selama dilakukannya penelitian. Informasi tersebut hanya akan diketahui oleh tim peneliti dan pembimbing atas persetujuan responden.

Dokumen terkait