• Tidak ada hasil yang ditemukan

Oleh Byanca Nathaniela Putri Subagio (11)

Dalam dokumen [Type the document title] (Halaman 29-33)

Assalamualaikum, hai semua! Perkenalkan nama saya Byanca Nathaniela Putri Subagio, siswi SMP Labschool Jakarta, kelas 7E, absen 11. Saya ingin menceritakan pengalaman di hari pertama masuk sekolah di tahun ajaran 2020/2021. Semoga kalian terhibur, enjoy!

Setelah berminggu-minggu liburan, waktunya kembali ke sekolah untuk para siswa. Pada hari Senin, 13 Juli 2020, hari pertama masuk sekolah di tahun ajaran 2020/2021 terasa sangat berbeda, karena di tahun ajaran ini, sedang terjadinya masa pandemik. Oleh karena itu, kami siswa-siswi SMP Labschool Jakarta bersekolah secara virtual. SMP Labschool Jakarta memilih untuk menggunakan aplikasi Zoom untuk melaksanakan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

Karena saya adalah siswi baru yang menjadi kelas 7 di SMP Labschool, seminggu sebelum hari pertama sekolah, saya diberitahukan kelas baru saya di SMP Labschool. Kelas saya yang baru adalah kelas 7E. Walikelas saya adalah Ibu Purwanti yang biasa kami panggil Maam Pur dan Bapak Diono yang biasa kami panggil Pak Yudy.

29 | P a g e

Pada hari Jumat, tanggal 10 Juli 2020, sebelum belajar di kelas baru, kami melakukan kegiatan Pra Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Pukul 07.00 kami semua masuk zoom angkatan. Kegiatan pertama dari Pra MPLS adalah sambutan dari kepala sekolah, guru, pegawai, serta pengurus OSIS, MPK, dan ROHIS kepada siswa dan wali murid baru. Setelah itu semua siswa dan siswi masuk kelas masing-masing dengan zoom. Kegiatan kedua adalah perkenalan wali kelas. Saya merasa beruntung Maam Pur dan Pak Yudy menjadi wali kelas kami, karena Maam Pur dan Pak Yudy adalah guru yang berkepribadiaan baik, berpengalaman, dan selalu memperhatikan siswa siswinya. Kegiatan ketiga, Maam Pur menginformasikan tentang perlengkapan MPLS. Kami juga melakukan pemilihan ketua kelas dan nama kelas. Kami memilih siapa yang akan menjadi ketua kelas dan wakil ketua kelas untuk sementara. Karena kita belum mengenal banyak tentang teman-teman baru dan tidak ada yang mau mengajukan diri, jadi Maam Pur dan Pak Yudy yang memilih ketua kelas dan wakil ketua kelas. Maam Pur dan Pak Yudy memilih Ara sebagai ketua kelas dan Basil sebagai wakil ketua kelas. Kami juga memilih nama kelas. Kami semua menyepakati nama kelas 7E adalah 7 Extraordinary. Extraordinary berarti luarbiasa seperti siswa-siswi 7E dan wali kelasnya.

Sebelum kegiatan MPLS, kami disuruh untuk membuat twibbon MPLS dan diupload ke Instagram masing-masing. Di hari pertama sekolah yaitu tanggal 13 Juli 2020, pukul 07.00 WIB kami semua masuk zoom angkatan untuk melaksanakan kegiatan MPLS seperti kegiatan Pra MPLS. Kegiatan pertama dari MPLS adalah upacara pembukaan MPLS, kegiatan selanjutnya adalah kita akan diberi materi 1 tentang “Budaya SMP Labschool Jakarta” oleh Drs. Asdi Wiharto dan pengenalan OSIS. Setelah itu kita istirahat selama 30 menit, saya memanfaatkan waktu istirahat untuk mengistirahatkan mata dan bergerak agar tidak pegel. Setelah istirahat kita kembali masuk zoom angkatan untuk pengenalan MPK dan ROHIS. Selanjutnya kita diberi materi 2 tentang “Bangga Menjadi Anak Labschool” oleh Prof.Dr. Arief Rachman, M.Pd. Setelah itu kita kembali masuk zoom kelas untuk menyaksikan video expo ekskul.

30 | P a g e

Saya memikirkan bahwa kegiatan MPLS ini hanya sehari seperti Pra MPLS, ternyata kegiatan MPLS berlangsung selama 5 hari. 1 hari saja kaki saya sudah pegel dan sakit, apalagi 5 hari… Mungkin saya akan terbiasa dan kaki saya akan tidak sakit lagi.

Hari kedua, jam 06.50 kami masuk zoom kelas. Kegiatan pertama adalah bercelim (bercerita 5 menit). Kami melakukan bercelim untuk mengetahui satu sama lain. Kami bercerita tentang diri kita, hobi, alamat rumah, mempunyai berapa saudara, dan sekolah SD. Kami mendengarkan cerita satu sama lain dan menulisnya, kami menulis cerita satu sama lain agar kita dapat mengisi google form yang berisi pertanyaan-pertanyaan tentang cerita satu sama lain. Setelah itu kita masuk zoom angkatan. Kegiatan selanjutnya adalah sosialisasi sekolah ramah anak oleh guru BK SMP Labschool. Lalu kita menyaksikan video expo ekskul dan setelah itu kita istirahat. Kegiatan selanjutnya adalah mendengarkan materi 3 tentang “Menjadi Siswa Labschool yang Berkarakter” oleh Aris Ahmad Jaya. Setelah itu kita kembali masuk ke zoom kelas untuk melakukan kegiatan MENYALA (Menyimpulkan Bersama Wali Kelas). Kami menyimpulkan apa saja kegiatan yang kita lakukan hari ini Bersama wali kelas.

Hari ketiga, kami melakukan kegiatan yang sama seperti hari kedua. Kita melakukan bercelim di zoom kelas dan mendengarkan materi 4 tentang “Program Kesiswaan selama pandemi” oleh Siti Mujanah, M.Pd. Setelah itu kita menyaksikan video expo ekskul dan istirahat. Kegiatan selanjutnya adalah menyaksikan video sarana prasarana oleh wakil kepala SMP Labschool Jakarta bidang saran prasarana dn video labszone. Perpustaan di Labschool bagus banget! Buku-bukunya juga lengkap, pasti saya lebih betah membaca buku di perpustkaan Labschool, dan mungkin saya akan lebih sering membaca buku. Kegiatan selanjutnya adalah mendengarkan materi 7 tentang “Kiat Beradaptasi dan Berprestasi di tengah Pandemi” oleh Dr. Ahmad Ridwan. Kegiatan terakhir adalah MENYALA di zoom kelas masing-masing.

Hari keempat MPLS, kami melakukan kegiatan yang sema seperti hari kedua dan hari ketiga. Kegiatan pertama adalah bercelim di zoom kelas

masing-31 | P a g e

masing, setelah itu kami masuk zoom angkatan untuk mendengarkan materi PJJ SMP Labschool oleh Wakil Akademik. Kami diberitahu aplikasi-aplikasi apa saja untuk melakukan kegiatan PJJ, aplikasi-aplikasi yang dipakai antara lain; E-learning, Google Classroom, ZOOM, dll. Selanjutnya kami menyaksikan expo ekskul dan beristirahat. Kegiatan selanjutnya adalah mendengarkan tentang bersinergi dengan pembelajaraan jarak jah dari Ketua BPS Labschool, Prof.Dr. Sofyan Hanif, M.Pd. Setelah itu kami melakukan literasi Labschool dan setelah itu kami melakukan kegiatan MENYALA

Hari terakhir MPLS, kegiatan pertama , kami melakukan kegiatan bercelim di zoom kelas. Setelah itu kami melakukan literasi Labschool di zoom angkatan. Setelah itu kami mendengarkan Ibu Ayank Irma yang membicarakan tentang materi belajar dengan Bahagia di masa pandemi. Kegiatan selanjutnya adalah istirahat dan berselancar memilih ekskul. Kami melihat tempat-tempat untuk melakukan ekskul. Selanjutnya kami melakukan kegiatan MENYALA di zoom kelas masing-masing. Kegiatan terakhir di MPLS adalah penutupan dan kesan pesan MPLS 2020, dan guru-guru memilih peserta terbaik masing-masing kelas selama MPLS.

Sekian cerita pengalaman hari-hari pertama masuk sekolah secara virtual dari saya. Tetap menjaga Kesehatan yaa!

32 | P a g e

Dalam dokumen [Type the document title] (Halaman 29-33)

Dokumen terkait