• Tidak ada hasil yang ditemukan

Panduan Implementasi Kebijakan Berbasis Gender

Judul

DAFTAR PERIKSA

(CHECKLIST) GENDER

Penulis: Sonomi Tanaka Penerbit: Asian Development Bank(ADB) Tebal: 28 halaman Tahun: 2005

G

ENDER AND

W

ATER

A

LLIANCE

(GWA)

www.genderandwater.org

M

elalui situs ini pengunjung dapat menemukan informasi penting terkait mengenai gender. Bentuk infor- masi yang disajikan diantaranya berupa studi kasus, publikasi, bulletin, Dekla- rasi, materi pelatihan, link. Beberapa publikasi menarik yang dapat ditemu- kan disini antara lain mengetengahkan topikAdvocacy Manual for Gender and Water Ambassadors; For Her-It's The Big Issue: Putting Women at The Center of Water Supply; Sanitation, and Hygiene; Gender, Water and Sanitation: a Policy Brief; The Gender Approach to Water Management; MDG, Gender & Water.

GWA merupakan suatu jaringan global yang didedikasikan untuk mem- populerkan masalah gender dalam sek- tor pengelolaan sumber daya air. GWA dikelola oleh suatu komite pengarah yang dipilih setiap dua atau tiga tahun. GWA merupakan program asosiasi de- ngan Global Water Partnership (GWP)

W

OMAN

H

UMAN

R

IGHT

N

ET

(WHRN

ET

)

www.whrnet.org/docs/issue-

water.html

D

i dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh informasi yang ber-

kaitan dengan Perempuan dan Priva- tisasi Air. Secara jelas tertulis latar be- lakang dari dibuatnya tulisan tersebut, hubungannya dengan hak asasi manu- sia dan tambahan berbagai alamat-ala- mat situs lain yang dapat mendukung informasi berkaitan dengan tulisan tersebut.

Situs ini milik WHRnetyaitu suatu proyek yang dikelola oleh Association for Women's Rights in Development (AWID).

G

ENDER

E

QUALITY AND THE

M

ILLENNIUM

D

EVELOPMENT

www.mdgender.net

S

itus ini berfungsi sebagai sumber informasi yang mempromosikan pengertian yang lebih baik dan berbagai piranti yang sasarannya untuk menca- pai persamaan gender. Disini tersedia beragam materi publikasi dalam bentuk buku, laporan, makalah, artikel, naskah pidato. Selain itu juga terdapat piranti yang dapat digunakan untuk isu-isu persamaan gender. Beberapa topik pu- blikasi menarik yang dapat diperoleh disini antara lain: A Change of Course, The Millennium Development Goals Through the Lens of the Women's Global Charter for Humanity, Taking Actions: Achieving Gender Equality and Empowering Women, Mainstre- aming Gender to Achieve the MDGs: Summary Record.

Situs ini merupakan usaha kolabo- rasi antara UN Inter-Agency Network

on Women and Gender Equality, the OECD/DAC Network on Gender Equality dan Multilateral Development Bank Working Group on Gender.„

E

LDIS

G

ENDER

R

ESOURCE

G

UIDE

www.eldis.org/gender

D

i dalam situs ini terdapat berbagai tulisan yang berkaitan dengan gender, antara lain Gender and Inte- grated Water Resources Management; Gender and Participation; Gender Health and Wellbeing; Gender and Poverty Redction Strategies; Gender Focused Manuals and Toolkits; gender; Conflicts and Emergencies dan masih banyak lagi topik menarik lainnya. Tulisan tersebut dapat dibaca teks lengkapnya dalam bentuk pdf.

Situs ini milik Eldis. Eldis merupa- kan suatu resource centeryang berada di bawah Institute of Development, Sussex,Inggris. Eldis didanai oleh Sida, NORAD, DFID dan SDC. „

P

erempuan-perempuan desa ber- sama anak-anak mereka ber- jalan berurutan, menelusuri bukit terjal dan lembah tandus. Perjalanan jauh hanya untuk menda- patkan air untuk kebutuhan hidup. "Kami melakukan ini sehari dua kali, pagi dan sore. Berjalan dari rumah hingga ke sumber air," ujar seorang ibu di salah satu desa di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Sebuah gambaran nyata yang dike- mas apik berupa film dokumenter bertajuk "Sulitkah Memperoleh Air Bersih?" berisi perjuangan bagaimana masyarakat NTT kesulitan dalam meng- akses air bersih karena kelangkaan sumber air baku ditambah curah hujan yang sedikit.

Realita hidup yang 'nelangsa' ini ter- jadi sebelum Proair (program air ber- sih) yang merupakan kerjasama Peme-

rintah Indonesia dengan Pemerintah Federal Jerman masuk ke wilayah timur Indonesia.

Tayangan VCD (video compact disc) berdurasi 30 menit ini merupakan per- jalanan masyarakat kecil di pelosok sampai akhirnya mereka melakukan

langkah-langkah kerjasama dengan Proair untuk mendapatkan kemudahan dalam memperoleh air bersih.

Dan yang menarik, salah satu syarat kerjasama dengan Proair ini adalah ke- terlibatan perempuan. Kaum perempu- an disadari sebagai pelaku utama ke- tersediaan air dalam rumah tangga. Terlihat dalam tayangan bagaimana pe- rempuan dilibatkan secara aktif dalam mengelola sarana air minum.

Sebagai sebuah media promosi, film dokumenter berdurasi pendek yang di- produksi Proair ini cukup mengena ka- rena mengedepankan potensi lokal, se- perti lokasi, adat istiadat, serta musik yang khas sehingga dekat dengan ma- syarakatnya. Secara struktur juga mu- dah untuk diikuti. Namun masih ada beberapa adegan yang terkesan bertele- tele sehingga tayangan yang cuma se- tengah jam ini terasa lambat. „BW

F

ilm sebagai sebuah hasil karya audiovisual dinilai sangat ampuh dalam mempengaruhi pola pikir masyarakat. Karena itu, tayangan iklan berlatar komersil atau sebuah layanan masyarakat harus dike- mas semenarik mungkin.

Cara ini dilakukan Yayasan Dian Desa dalam melakukan sosialisasi pro- duk berupa PUR (purifier of water) untuk menjernihkan air keruh sekaligus mematikan bakteri sehingga air bisa langsung dikonsumsi.

Produk ini berupa bubuk dari bahan campuran yang dapat mematikan bak- teri pathogen dan menghilangkan zat padat dalam air sehingga menjadi jernih.

Film pendek berdurasi delapan menit ini dibuka dengan sebuah frag-

men. Dalam fragmen itu dikenalkan bagaimana keunggulan dan cara peng- gunaan serbuk PUR untuk menda- patkan air bersih.

Penggunaan serbuk ini sangat cocok untuk daerah yang sumber mata airnya tidak jernih atau daerah yang kerap terkena bencana banjir. Metode efektif, aman dan hemat dijadikan kelebihan dari produk ini.

Tayangan ini sangat menarik karena pengambilan gambar yang tidak mem- bosankan dan proses editing yang baik. Apalagi dengan memasang pemain yang cukup dikenal masyarakat luas, seperti Cici Tegal. Tentu akan menambah ketertarikan orang untuk menyaksikan- nya.„BW

Dokumen terkait