• Tidak ada hasil yang ditemukan

METODE PENELITIAN

3.1.2. Pelaksanaan tindakan (Acting)

3.2.1.2 Pelaksanaan Tindakan

Tahap pelaksanaan tindakan adalah kegiatan untuk melaksanakan rencana penelitian yang telah disusun pada tahap perencanaan. Pada pelaksanaan tindakan guru melaksanakan pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran

Gallery Walk pada mata pelajaran SBK materi karya seni rupa murni. Kegiatan yang dilakukan pada saat pelaksanaan yaitu sebagai berikut:

(1) Guru bersama penulis bekerjasama untuk menyiapkan RPP.

(2) Menyiapkan alat peraga, media pembelajaran, dan lembar kerja siswa.

(3) Menyiapkan lembar pengamatan aktivitas belajar siswa dan performansi guru kemudian memberikannya kepada observer untuk mengamati proses pembelajaran.

(4) Melaksanakan kegiatan awal pembelajaran seperti memeriksa kesiapan siswa, berdoa, melaksanakan presensi, memberikan motivasi, dan menyampaikan tujuan pembelajaran.

(5) Guru melakukan tanya jawab (apersepsi) yang berhubungan dengan materi. (6) Guru menyampaikan materi sebagai pengantar.

(7) Guru membagi kelas ke dalam 5 kelompok kecil. Setiap kelompok diberikan kertas plano.

(8) Guru memberikan tugas sesuai tema pembelajaran.

(9) Masing-masing kelompok menuliskan hasil diskusi di kertas plano dan ditempel di dinding kelas.

(10)Masing-masing kelompok berputar mengamati hasil diskusi dari kelompok lain.

(11)Salah satu siswa yang menjadi wakil kelompok bertugas mempresentasikan hail kerja kelompok dan menjawab pertanyaan dari kelompok lain.

(12)Guru membahas hasil diskusi dan menyimpulkan pembelajaran bersama siswa.

(13)Pada akhir siklus, siswa mengerjakan tes formatif. 3.2.1.3 Pengamatan

Sesuai dengan tujuan penelitian, maka pengamatan difokuskan pada performansi guru, aktivitas belajar siswa, dan hasil belajar siswa pada proses pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran Gallery Walk.. Pada pengamatan performansi guru dilakukan oleh observer. Sedangkan pengamatan pada aktivitas belajar siswa dan hasil belajar siswa dilakukan oleh guru mitra dan penulis.

3.2.1.3.1 Performansi Guru

Performansi guru difokuskan pada kompetensi guru dalam perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran yang menggunakan model pembelajaran Gallery Walk. Pengamatan dilakukan menggunakan Alat Penilaian Kemampuan Guru

(APKG) yang terdiri dari lembar penilaian rencana pembelajaran (APKG I) dan lembar penilaian pelaksanaan pembelajaran (APKG II).

3.2.1.3.2 Aktivitas Belajar Siswa

Penulis menggunakan menggunakan lembar pengamatan aktivitas belajar siswa antara lain:

(1) Keantusiasan siswa dalam mengikuti proses pembelajaran dikelas. (2) Keberanian siswa dalam mengajukan pertanyaan.

(3) Ketekunan siswa dalam menyelesaikan tugas yang diberikan guru.

(4) Aktivitas siswa dalam melaksanakan proses pembelajaran melalui model

Gallery Walk.

3.2.1.3.3 Hasil belajar siswa

Hasil belajar siswa meliputi hasil belajar individu, rata-rata kelas, banyaknya siswa yang tuntas belajar, dan persentase tuntas belajar secara klasikal yang diperoleh melalui tes formatif yang dilakukan di akhir pertemuan siklus I.

3.2.1.4 Refleksi

Refleksi merupakan langkah untuk menganalisis semua kegiatan yang dilakukan pada siklus I. Selanjutnya analisis digunakan untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan aspek-aspek yang diamati pada siklus I dan digunakan untuk merencanakan perbaikan siklus II atau tindakan berikutnya.

3.2.2 Siklus II

Siklus ini terdiri dari empat jam pelajaran (2xpertemuan), yang terdiri atas empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Lebih jelasnya akan dijelaskan sebagai berikut:

3.2.2.1 Perencanaan

Kegiatan yang dilakukan guru dan penulis pada tahap perencanaan siklus II adalah sebagai berikut:

(1) Mengidentifikasi masalah pembelajaran.

(2) Merancang Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) sesuai indikator ketercapaian pembelajaran pada saat pelaksanaan siklus II.

(3) Mempersiapkan sarana pembelajaran yang mendukung terlaksanannya tindakan berupa media pembelajaran dan perangkat lembar kerja siswa. (4) Menyusun lembar pengamatan aktivitas belajar siswa.

(5) Menyusun alat penilaian performansi guru berupa APKG I dan APKG II. (6) Menyusun tes formatif beserta kisi-kisinya.

3.2.2.2 Pelaksanaan Tindakan

Tahap pelaksanaan tindakan adalah kegiatan untuk melaksanakan rencana penelitian yang telah disusun pada tahap perencanaan. Pada pelaksanaan tindakan guru melaksanakan pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran

Gallery Walk pada mata pelajaran SBK materi karya seni rupa murni. Kegiatan yang dilakukan pada saat pelaksanaan yaitu sebagai berikut:

(1) Guru bersama penulis bekerjasama untuk menyiapkan RPP.

(2) Menyiapkan alat peraga, media pembelajaran, dan lembar kerja siswa.

(3) Menyiapkan lembar pengamatan aktivitas belajar siswa dan performansi guru kemudian memberikannya kepada observer untuk mengamati proses pembelajaran.

berdoa, melaksanakan presensi, memberikan motivasi, dan menyampaikan tujuan pembelajaran.

(5) Guru melakukan tanya jawab (apersepsi) yang berhubungan dengan materi. (6) Guru menyampaikan materi sebagai pengantar.

(7) Guru membagi kelas ke dalam 5 kelompok kecil. Setiap kelompok diberikan kertas plano.

(8) Guru memberikan tugas sesuai tema pembelajaran.

(9) Masing-masing kelompok menuliskan hasil diskusi di kertas plano dan ditempel di dinding kelas.

(10)Masing-masing kelompok berputar mengamati hasil diskusi dari kelompok lain.

(11)Salah satu siswa yang menjadi wakil kelompok bertugas mempresentasikan hail kerja kelompok dan menjawab pertanyaan dari kelompok lain.

(12)Guru membahas hasil diskusi dan menyimpulkan pembelajaran bersama siswa.

(13)Pada akhir siklus, siswa mengerjakan tes formatif. 3.2.2.3 Pengamatan

Sesuai dengan tujuan penelitian, maka pengamatan difokuskan pada performasni guru, aktivitas belajar siswa, dan hasill belajar siswa pada proses pembelajarandengan menerapkann model pembelajaran Gallery Walk.. Pada pengamatan performansi guru dilakukan oleh observer. Sedangkan pengamatan pada aktivitas belajar siswa dan hasil belajar siswa dilakukan oleh guru mitra dan penulis.

3.2.2.3.1 Performansi Guru

Performansi guru difokuskan pada kompetensi guru dalam perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran yang menggunakan model pembelajaran Gallery Walk. Pengamatan dilakukan menggunakan Alat Penilaian Kemampuan Guru (APKG) yang terdiri dari lembar penilaian rencana pembelajaran (APKG 1) dan lembar penilaian pelaksanaan pembelajaran (APKG 2).

3.2.2.3.2 Aktivitas Belajar Siswa

Penulis menggunakan menggunakan lembar pengamatan aktivitas belajar siswa antara lain:

(1) Keantusiasan siswa dalam mengikuti proses pembelajaran dikelas. (2) Keberanian siswa dalam mengajukan pertanyaan.

(3) Ketekunan siswa dalam menyelesaikan tugas yang diberikan guru.

(4) Aktivitas siswa dalam melaksanakan proses pembelajaran melalui model

Gallery Walk.

3.2.2.3.3 Hasil belajar siswa

Hasil belajar siswa meliputi hasil belajar individu, rata-rata kelas, banyaknya siswa yang tuntas belajar, dan presentase tuntas belajar secara klasikal yang diperoleh melalui tes formatif yang dilakukan diakhir pertemuan siklus II.

3.2.2.4 Refleksi

Refleksi merupakan langkah untuk menganalisis semua kegiatan yang dilakukan pada siklus II. Selain untuk mengetahui pencapaian hasil belajar siswa, analisis juga dilakukan untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan dalam proses pembelajaran di kelas pada siklus II.

Berdasarkan hasil analisis ataupun refleksi pada siklus I dan II terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa, maka penulis akan menyimpulkan apakah hipotesis tindakan tercapai atau tidak. Jika aktivitas belajar dan hasil belajar siswa meningkat, maka penggunaan model pembelajaran Gallery Walk dapat diterapkan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Jika aktivitas belajar dan hasil belajar siswa tidak menunjukkan tanda-tanda ke arah peningkatan, maka akan ditindak lanjuti pada siklus III dan seterusnya.

Dokumen terkait