• Tidak ada hasil yang ditemukan

Bidang I: Keilmuan dan Bimbingan Belajar (Total JKEM bidang ini minimal 600 menit)

PEMBAHASAN DAN EVALUASI A.Pembahasan

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan suatu bentuk pendidikan ilmu kemasyarakatan yang harus dipahami oleh seluruh mahasiswa. Melalui KKN ini mahasiswa akan merasa lebih terdidik untuk menghadapi permasalahan yang muncul dalam masyarakat serta lebih peka terhadap lingkungan. Kuliah Kerja Nyata Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta periode LXXI tahun akademik 2018/2019 Divisi III.C.3 berlokasi di Dusun Ngaran, Gilangharjo, Pandak, Bantul. Adapun program kerja dan kegiatan yang kami laksanakan selama pelaksanaan KKN di Dusun Ngaran sebagai berikut :

a. Bidang Keilmuan dan Bimbingan Belajar 1. Pelatiahan perkembangan anak

Perkembangan anak adalah Perkembangan anak mengacu pada perubahan biologis, psikologis dan emosional yang terjadi pada manusia antara kelahiran dan akhir masa remaja, sebagai individu berlangsung dari ketergantungan untuk meningkatkan otonomi. Ini adalah proses yang berkesinambungan dengan urutan diprediksi belum memiliki kursus yang unik untuk setiap anak. Itu tidak berkembang pada tingkat yang sama dan setiap tahap dipengaruhi oleh jenis sebelumnya perkembangan. Karena perubahan-perubahan perkembangan dapat sangat dipengaruhi oleh faktor genetik dan acara selama hidup prenatal, genetika dan perkembangan janin biasanya dimasukkan sebagai bagian dari studi perkembangan anak. Istilah terkait termasuk psikologi perkembangan, mengacu pada perkembangan di seluruh umur, dan pediatri, cabang kedokteran yang berhubungan dengan perawatan anak-anak. Perubahan perkembangan dapat terjadi sebagai akibat dari proses genetik yang dikendalikan dikenal sebagai pematangan,atau sebagai akibat dari faktor lingkungan dan belajar, tetapi paling sering melibatkan interaksi antara keduanya.

Hal ini juga dapat terjadi sebagai akibat dari sifat manusia dan kemampuan kita untuk belajar dari lingkungan kita.

Tujuan penyelenggaran program ini yaitu untuk memicu psikologis dan emosional terhadap anak-anak yang ada di dusun ngaran agar mereka berkembang sesuai dengan tahap usia perkembangannya.

Program ini dilaksanankan pada tanggal 22/01/2019, 23/01/2019, 24/01/2019, 25/01/2019, 28/01/2019 yang dihadiri oleh anak-anak Dusun Ngaran. Dalam kegiatan ini terdapat hambatan yaitu kurang antusiasnya anak-anak dalam menghadiri kegiatan tersebut dikarenakan jadwal sekolah yang padat.

2. Penyelengaraan bimbingan belajar

Belajar dapat didefinisikan sebagai kegiatan atau proses yang dilakukan oleh manusia secara sadar dan kemudian menimbulkan perbedaan dalam dirinya yang tidak akan bisa dikembalikan seperti semula. Sifat perubahan dari kegiatan belajar sendiri bersifat permanen dan tidak dapat kembali ke keadaan sebelumnya.Belajar sendiri tidak hanya mencakup mata pelajaran di sekolah. Belajar dapat diartikan secara luas dengan hal-hal yang ditemui oleh manusia di kehidupan sehari-hari.

Hasil dari proses belajar sendiri berbeda-beda tergantung dari individu masing-masing. Ada yang mendapatkan hasil yang baik ada juga mendapatkan hasil yang kurang baik. Semua tergantung dari apa yang dipelajari, kepada siapa proses pembelajaran itu dilakukan dan daya tangkap dari orang yang belajar tersebut.

Tujuan penyelenggaran program ini yaitu untuk memberikan bimbingan belajar pada anak-anak SD dengan menggunakan metode yang menyenangkan sehingga anak-anak dapat memahami dengan

mudah. Agar mempermudah proses penyerapan pembelajaran ilmu pengetahuan.

Program ini dilaksanakan pada tanggal 22, 24, 28, 29, 31, Januari 2019 dan pada tanggal 01, 02, 09, 10, 11 Februari 2019, yang dihadiri oleh anak-anak Dusun Ngaran. Dalam kegiatan ini terdapat hambatan yaitu mereka lebih tertarik pada metode bermain sehingga sulit untuk mengkondisikan anak-anak untuk belajar dan mereka juga jarang diberikan PR dari sekolahan.

3. Penyelenggaran Penyuluhan Sosialisasi

Sosialisasi adalah suatu proses belajar-mengajar atau penanaman nilai, kebiasaan, dan aturan dalam bertingkah laku di masyarakat dari satu generasi ke generasi lainnya sesuai dengan peran dan status sosial masing-masing di dalam kelompok masyarakat. proses pembelajaran yang dilakukan individu dalam mengenal lingkungannya, baik lingkungan fisik maupun sosial. Melalui proses sosialisasi maka seseorang dapat memahami dan menjalankan hak dan kewajibannya berdasarkan peran status masing-masing sesuai budaya masyarakat. Dengan kata lain, individu mempelajari dan mengembangkan pola-pola perilaku sosial dalam proses pendewasaan diri.

Tujuan penyelenggaran program ini yaitu dapat menyampaikan suatu informasi yang sudah dipahami untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan warga agar dapat berdaya, mandiri dan menerapkan ilmu yang telah disampaikan.

Program ini dilaksanakan pada tanggal 22, 23, 25, 26, 27, 28, 29, 30 Januari 2019 dan pada tanggal 05, 07, dan 12 Februari 2019 yang dihadiri oleh masyarakat Dusun Ngaran. Dalam kegiatan ini terdapat hambatan yaitu kesulitan untuk mengumpulkan warga dikarenakan warga mempunyai kegiatan rutin sendiri dan terkadang cuaca tidak mendukung.

4. Penyelenggaran percobaan kimia sederhana.

Penyelenggaran percobaan kimia sederhana ini untuk memberikan pengetahuan tentang kimia sederhana yang mana dizaman sekarang setiap hari kita berdampingan dengan kimia maka dari itu penyelengaraan ini bertujuan agar masyarakat mengetahui sedikit banyak tentang kegunaan dan bahaya kimia yang ada dalam masyarakat.

Program ini dilaksanakan pada tanggal 24/01/2019 dan 28/01/2019 bertempat di TK dan Masjid Nur Jimmy Dusun Ngaran, yang dihadiri oleh anak-anak. Dalam kegiatan ini terdapat hambatan yaitu sulit dalam mengkondisikan anak-anak.

5. Pengelolaan masjid

Pengelolaan atau manajemen masjid adalah suatu proses atau usaha mencapai kemakmuran masjid yang ideal, dilakukan oleh seorang pemimpin pengurus masjid bersama staf atau jajaran dan jamaahnya melalui berbagai aktivitas yang positif. Dengan demikian ketua pengurus masjid harus melibatkan seluruh kekuatan masjid untuk mewujudkan kemakmuran masjid.

Tujuan penyelengaraan program ini adalah untuk mengoptimalkan masjid sehingga fungsinya dapat meningkatkan kesejahteraan dan kualitas umat. Program ini dilaksanakan pada tanggal 25/01/2019, 28/01/2019, 30/01/2019 dan 01/02/2019 bertempat di masjid Nur-Jimmi dan Posko KKN Dusun Ngaran yang dihadiri oleh Takmir masjid. Dalam kegiatan ini berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan atau kesulitan.

b. Bidang Keagamaan

1. Pembuatan Mading TPA

Mading merupakan salah saty saranan penyampaian informasi dalam ruang publik, salah satunya penyempaian berbagai

konten yang bernuansa islami dan menyesuaikan dengan kebutuhan masjid dan masyarakat.

Tujuan dan manfaat dari pembuatan mading tersebut adalah sebagai sarana untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat, agar informasi yang terdapat di mading bisa tersalurkan ke masyarakat langsung saat masyarakat datang ke masjid atau mushola. Adapun sasaran dari pembuatan mading ini yaitu bertempat di Masjid Nur Jummi, Mushola Al-Karim, Mushola Baiturrahman.

Pembuatan mading ini dilakukan secara bertahap, yaitu pembuatan kerangka mading, pembuatan tema dana konten serta pemasangan mading yang dilaksanakan pada tanggal 07 Februari 2019. Dalam pembuatan

2. Pelatihan Memandikan Memandikan dan Sholat Jenazah

Sholat jenazah adalah jenis sholat yang dilakukan untuk jenazah muslim. Hukum melakukan shalat jenazah adalah fardu kifayah. Artinya apabila sebagian kaum muslimin telah melaksanakan pengurusan jenazah orang muslim yang meninggal dunia, maka tidak ada lagi kewajiban kaum muslim yang lainnya untuk melaksanakan pengurusan jenazah tersebut. Kemudian shalat jenazah sudah ada syarat dan rukun-rukunnya yang berpegang teguh pada dasar-dasar sunnah Rasulullah SAW.

Tujuan penyelenggaraan program ini yaitu untuk memberikan pengetahuan dan melatih warga Dusun Ngaran dalam mengurusi jenazah. Manfaat dari kegiatan ini yaitu masyarakat menjadi tahu prosesi mulai dari memandikan sampai menshalatkan jenazah sesuai dengan syarat dan rukun-rukunnya.

Program ini dilaksanakan pada tanggal 04/02/2019 di masjid Nur-Jimmi Dusun Ngaran, yang dihadiri oleh tokoh masyarakat, pemuda-pemudi dan masyarakat umum. Dalam

kegiatan ini terdapat hambatan yaitu kurangnya minat warga untuk menghadiri kegiatan dan terkendala cuaca hujan di Dusun Ngaran. 3. Pendampingan Pengajian Warga

Pengajian adalah salah satu kegiatan yang rutin dilaksanakan di Dusun Ngaran. Setiap RT di Dusun Ngaran mengadakan pengajian setiap seminggu sekali. Pengajian yang dilaksanakan biasanya bertempat di rumah warga Dusun Ngaran, berpindah dari rumah satu ke rumah lainnya. Selama pengajian berlangsung terdapat acara didalamnya yaitu pembacaan surat yasin, tahlil, dan biasanya ada juga kalam ilahi.

Tujuan pelaksanaan program ini yaitu diharapkan mahasiswa KKN dapat ikut berbaur dengan warga yang ada di Dusun Ngaran. Selain itu dengan adanya pendampingan pengajian bagi warga dapat memberikan manfaat yaitu dapat mengenal budaya yang ada di Dusun Ngaran serta berkontribusi pada setiap kegiatan yang diadakan.

Program ini dilaksanakan pada tanggal 31/01/2019 dan 01/02/2019 di rumah warga Dusun Ngaran, yang dihadiri oleh tokoh masyarakat, dan warga Dusun Ngaran.

c. Bidang Seni dan Olahraga

1. Pendampingan Kegiatan Senam

Senam merupakan salah satu olahraga yang banyak digemari oleh masyarakat, salah satu cabang olahraga yang membutuhkan kekuatan, kecepatan, dan keserasian gerakan fisik. Masyarakat menyukai senam selain membuat badan menjadi sehat juga merupakan sarana untuk berkumpul dan silaturrahim.

Tujuan dari adanya kegiatan senam ini adalah agar ibu-ibu di Dusun Ngaran dapat berolahraga sehingga kesehatannya pun tetap terjaga. Serta kegiatan ini dapat membuat ibu-ibu merasa rileks dari semua fikiran yang membebani mereka.

Program ini dilaksanakan pada tanggal 03/02/2019 bertempat di gudang RT 01 dan pada tanggal 10/02/2019 bertempat di rumah warga RT 04. Program ini dihadiri oleh Ibu-Ibu Dusun Ngaran. Dalam kegiatan ini terdapat hambatan yaitu kurang disiplinnya terhadap waktu kumpul saat senam.

2. Pendampingan Menyanyi untuk Ibu-Ibu PKK

Menyanyi adalah suatu kegiatan melantunkan suara dengan nada-nada yang beraturan, biasanya menyanyi diiringi dengan alat musik, baik itu menyanyi secara single/sendirian maupun menyanyi dalam kelompok. Selain untuk menghibur orang lain, manfaat menyanyi dapat menjadi media penyalur rasa resah yang sedang melanda, ataupun sebagai bentuk luahan keinginan yang belum terealisasi.

Tujuan dari kegiatan menyanyi ini adalah untuk membuat ibu-ibu mengeluarkan bakat dan hobby mereka sehingga membuat ibu-ibu merasa terhibur.

Program ini dilaksanakan pada tanggal 17/02/2019 yang bertempat di Gudang RT 01, program ini dihadiri oleh Ibu-ibu Dusun Ngaran. Dalam kegiatan ini terdapat hambatan yaitu kurangnya minat dari Ibu-ibu untuk ikut bergabung dalam kegiatan ini.

a. Bidang Tematik dan Non Tematik 1. Sosialisasi Program Kerja

Sosialisasi program kerja adalah salah satu sarana mahasiswa peserta KKN untuk bisa bertemu, berkenalan dan berinteraksi dengan masyarakat. Tujuan dari sosialisasi ini sendiri yaitu memberitahu kepada masyarakat terkait program-program yang dibuat mahasiswa untuk melaksanakan KKN di Dusun Ngaran. Diharapkan program yang telah dibuat tepat sasaran dan bermanfaat bagi masyarakat kedepannya.

Kegiatan sosialisasi dilakukan pada tanggal 21 Januari 2019 yang bertempat di Masjid Nur-Jimmi. Saat melakukan sosialisasi ada beberapa hambatan yang membuat pelaksanaan sosialisasi tidak seperti yang diharapkan, anatara lain turunnya hujan, pemadaman listrik dan tempat yang cukup jauh dari pemukiman masyarakat, sehingga tidak banyak masyarakat yang bisa hadir saat melakukan kegiatan sosialisasi.

2. Penyelenggaraan Pelatihan Penanaman Obat Keluarga (TOGA)

Tanaman Obat Keluarga (TOGA) adalah tanaman hasil budidaya rumahan yang berkhasiat sebagai obat. Tanaman obat keluarga pada hakikatnya adalah sebidang tanah, baik dihalaman rumah, kebun, ataupun ladang yang digunakan untuk membudidayakan tanaman yang berkhasiat sebagai obat dalam rangka memenuhi keperluan keluarga akan obat-obatan. Kebun tanaman obat atau bahan obat dan selanjutnya dapat disalurkan kepada masyarakat khususnya obat yang berasal dari tumbuh-tumbuhan.

Tujuan penyelenggaraan pelatihan tanaman obat keluarga adalah untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan warga Dusun Ngaran terhadap pentingnya tanaman obat keluarga serta manfaatnya bagi kesehatan keluarga. Sehingga warga dapat secara mandiri dalam memanfaatkan dan mengolah TOGA.

Manfaat dari pelatihan dan penanaman TOGA adalah setiap RT di Dusun Ngaran mempunyai tanaman obat keluarga yang selanjutnya akan dimanfaatkan secara bersama-sama ketika dibutuhkan.

Program ini dilaksanakan pada tanggal 27/01/2019/ untuk RT 01, 03/02/2019 untuk RT 02, dan 09/02/2019 untuk

Tani serta masyarakat umum Dusun Ngaran bertempat di setiap lahan penanaman masing-masing RT. Dalam pelaksanaannya terdapat hambatan yaitu kurangnya partisipasi masyarakat untuk ikut membantu penanaman TOGA.

3. Pendirian Taman Baca “Ahmad Dahlan”

Taman baca adalah sebuah perpustakaan sederhana atau sistem perpustakaan yang menyediakan akses yang tidak terbatas kepada sumberdaya perpustakaan dan layanan gratis kepada warga masyarakat yang didirikan oleh mahasiswa KKn, bahwa perpustakaan atau taman bacaan masyarakat mempunyai kegiatan utama mengumpulkan semua sumber informasi dalam berbagi bentuk yakni tertulis, terekam atau dalam bentuk lain.

Dalam pelaksanaan Taman baca ini dilaksanakan secara bertahap dengan frekuensi waktu 4 x 200 menit, yaitu a) proses pengumpulan buku pada tanggal 22 januari 2019, b) Melakukan pendataan dan pembuatan label pada buku pada tanggal 26 jaunari 2019, c) Pendirian dan kegiatan membaca bersama pada tanggal 31Januari 2019, d) Membuat plangisasi pada tanggal 7 Februari 2019 . Dari taman bacaan ini mereka akan memperoleh informasi tentang bermacam-macam hal karena pada hakekatnya suatu taman bacaan adalah tempat berkumpulnya pengetahuan dari masa ke masa.

Taman bacaan adalah untuk melayani kepentingan penduduk yang tinggal di sekitarnya. Mereka terdiri atas semua lapisan masyarakat tanpa membedakan latar belakang sosial, ekonomi, budaya, agama, adat istiadat, tingkat pendidikan, umur dan lain sebagainya.Masyarakat yang menaruh perhatian dan kepedulian terhadap taman bacaan adalah mereka yang

menyadari dan menghayati bahwa taman bacaan bukan saja penting, tapi sangat diperlukan oleh masyarakat.

4. Pendampingan Pembuatan Salad Buah

Pembuatan salad buah merupakan suatu kegiatan produksi dan pengolahan buah menjadi suatu produk salad yang dengan cita rasa yang berbeda dan dapat menambah nilai ekonomis produk bagi warga dusun Ngaran dengan memanfaatkan aneka buah-buahan yang mudah didapat.

Tujuan penyelenggaraan pendampingan pembuatan salad buah ini untuk melatih kreatifitas dan inovasi ibu-ibu dusun Ngaran dalam memanfaatkan buah untuk menambah nilai ekonomis suatu produk. Adapun manfaat program tersebut yaitu ibu-ibu dapat mengembangkan pengolahan salad buah menjadi lebih kreatif.

Pelaksanaan program ini pada tanggal 09/02/2019 yang dihadiri oleh ibu-ibu dusun Ngaran, kegiatan ini dilaksanakan di Posko KKN II C 3, dalam pelaksanaannya kegiatan ini tidak mengalami hambatan yang berarti.

5. Penyelenggaraan “MISI” Minggu Bersih

Minggu Bersih atau “MISI” merupakan kegiatan

pembersihan lingkungan Dusun Ngaran yang dilakukan setiap hari minggu di setiap RT di Dusun Ngaran.

Tujuan penyelenggaraan kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan hidup agar tetap bersih, sehat dan nyaman. Adapaun manfaat pelaksanaan kegiatan ini yaitu lingkungan Dusun Ngaran menjadi lebih bersih dan sehat

dengan dilakukannya kegiatan pembersihan dan penataan lingkungan Dusun Ngaran.

Kegiatan ini dilaksanakan pada 27/01/2019 untuk RT 1, tanggal 03/02/2019 untuk RT 2, tanggal 10/02/2019 untuk RT 3 dan 4, pelaksanaannya dilakukan setiap minggu pada tiap RT, hambatan yang ditemui dalam kegiatan ini yaitu warga belum semua dapat hadir dan berpartisipasi dalam membersihkan lingkungan, jalan umum serta pekarangan.

6. Pelatihan Peningkatan Sumber Daya

Peningkatan sumber daya adalah suatu rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dalam interval waktu tertentu dan di desain untuk melahirkan perubahan sikap mental dan keahlian masyarakat sehingga mereka mampu menyelesaikan penugasan terkait dengan tujuan yang telah ditetapkan.

Tujuan penyelenggaraan kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan produktivitas masyarakat di Dusun Ngaran. Kegiatan pelatihan terbukti mampu meningkatkan keterampilan dan motivasi bagi masyarakat itu sendiri. Selain itu pelatihan peningkatan sumber daya juga dapat meningkatkan pengetahuan, kemampuan, serta dapat melatih kepercayaan diri. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 23, 29, 30, Januari 2019 dan pada tanggal 05, 06, 07, 09, 10, 11, 13 Februari 2019.

B. Evaluasi

1. Faktor Penghambat

Pelaksanaan kegiatan KKN Reguler di Dusun Ngaran berjalan lancer. Namun, ada beberapa factor pendukung dan penghambat penyelenggaraan program KKN. Ada beberapa kendala atau hambatan yang dijumpai oleh peserta KKN selama pelaksanaan kegiatan, yaitu sebagai berikut.

a. Kurangnya waktu pada beberapa pelaksanaan kegiatan KKN.

b. Keterlambatan waktu pada beberapa pelaksanaan kegiatan karena warga memiliki kesibukan.

c. Kurangnya minat anak-anak untuk mengikuti kegiatan bimbingan belajar yang diselenggarakan oleh mahasiswa KKN.

2. Faktor Pendukung

Kegiatan KKN memiliki faktor penghambat dan pendukung. Selain factor penghambat yang telah dikemukakan, ada pula beberapa factor yang mendukung pelaksanaan program KKN, yaitu sebagai berikut :

a. Adanya dukungan penuh dan kerja sama dari tokoh-tokoh masyarakat, seperti kepalda dukuh, ketua RT, ketua LPMP, takmir masjid, ibu-ibu PKK, pemuda-pemudi, dan warga masyarakat Dusun Ngaran.

b. Terjalinnya persaudaraan yang erat antara mahasiswa KKN dengan warga setempat.

c. Warga memberikan arahan dan masukan yang bermanfaat dan membangun bagi mahasiswa KKN sehingga mahasiswa dapat bekerja dengan baik.

BAB V PENUTUP A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler priode LXX1 Universitas Ahmad Dahlan Divisi III.C.3 yang dilaksanakan sejak 21 Januari 2019 sampai dengan 19 Februari 2019 di Dusun Ngaran, Desa Gilangharjo, Kecamatan Pandak, Kabupaten Bantul Yogyakarta. Maka kami dapat mengambil kesimpulan diantaranya sebagai berikut:

1. Program yang kami rencanakan telah dapat berjalan dengan baik walaupun terdapat beberapa keterbatasan waktu yang dimiliki

2. Pada umumnya semua kegiatan dapat berjalan dengan baik, hanya saja waktu pelaksanaan beberapa program tidak dapat terlaksana sesuai jadwal yang ada di matriks perencanaan. Jadwal pelaksanaan program harus diatur ulang sesuai dengan pelaksanaan yang dilakukan. Hal ini dikarenakan jadwal pelaksanaan program tidak sesuai dengan waktu masyarakat sebagai sasaran yang hendak dilaksanakan.

3. Mahasiswa KKN dapat menjaga hubungan dan interaksi dengan masyarakat Dusun Ngaran dengan sangat komukatif baik dalam melaksanakan program KKN ataupun kegiatan-kegiatan kemasyarakatan yang rutin diikuti oleh Mahasiswa KKN.

4. Program kerja bimbingan belajar dan pendampingan TPA mendapatkan dukungan yang cukup baik dari anak-anak setempat. Anak-anak Dusun Ngaran sangat aktif an antusias dalam mengikuti pendampingan TPA dan bimbingan belajar yang diadakan oleh Mahasiswa KKN, baik itu di posko maupun di lokasi TPA

5. Program kerja dibidang Tematik dan Nontematik juga mendapatkan sambutan yang baik oleh masyarakat Dusun Ngaran terutama untuk Ibu-ibu terbukti dengan tingginya partisipasi masyarakat pada salah satu program Tematik dan Nontematik yaitu Program Penanaman “TOGA” Tanaman Obat Keluarga dan Program “MISI” Minggu Bersih. Selain itu keaktifan

dalam kehadiran disetiap pelatihan yang diadakan oleh Mahasiswa KKN juga sangat baik.

6. Kegiatan perlombaan yang diselenggarakan ditingkat Dusun Ngaran diantaranya Perlombaan TPA, Lomba Muda-Mudi dan Lomba Karaoke Ibu-ibu juga mendapatkan sambutan dan antusias yang cukup baik. Terbukti semua jenis perlombaan terdapat peserta yang turut berpartisipasi. B. Saran

Setelah kami melaksanakan KKN dengan berbagai program, terdapat bebrapa hal yang perlu diperhatikan dan perlu kami sampaikan terutama berkaitan langsung dalam pelaksanaan KKN Universitas Ahmad Dahlan sebagai berikut. Dengan rendah hati kami menyampaikan saran-saran yang diharapkan dapat meningkatkan kemajuan pada masa mendatang dan menjadi perhataian kita semua.

1. Masyarakat dan Pemerintah setempat

a. Peningkatan infrastruktur yang ada di Dusun Ngaran, terutama pada akses jaringan telekomunikasi sehingga memudahkan masyarakat lokal maupun masyrakat luar daerah dalam mengakses jaringan telekomunikasi

b. Masyarakat dan Pemerintah hendaknya memahami bahwa kehadiran Mahasiswa KKN dilokasi KKN bukan merupakan sumber dana, melaikan sebyah kelompok kecil yang sedang menempuh pelajaran bermasyarakat dan hanya dapat memberikan sumbangsihnya berupa pemikiran dan tenaga yang terbatas.

2. Bagi Mahasiswa KKN selanjutnya

a. Selalu menanamkan rasa rendah hati dan sikap kekeluargaan serta sopan santun, ramah tamah kepada masyarakat setempat.

b. Mahasiswa hendaknya menanamkan rasa tanggungjawab, jujur dan salalu bekerjasama antara sesama Mahasiswa, sehingga dapat memudahkan dalam pelaksanaan setiap program kerja yang telah direncanakan.

3. Panitia Pelaksana KKN

a. Dosen pembibing lapangan hendaknya lebih memantau dan memberi perhatian pada kegiatan yang dilaksanakan oleh Mahasiswa karena kebutuhan konsultasi dan evaluasi sangat dibutuhkan oleh Mahasiswa .

b. Tujuan pelaksanaan KKN diharapkan lebih menekankan pada proses pembelajaran kemasyarakatan bukan pada administrasi yang diharuskan untuk dikerjakan dan dituntut untuk memenuhi buku administrasi yang telah disediakan.

Form 3

LAPORAN PELAKSANAAN PROGRAM DAN KEGIATAN UNGGULAN KULIAH KERJA NYATA UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN

PERIODE LXXI TAHUN AKADEMIK 2018/2019

Unit: III.C.3 Lokasi: Dusun Ngaran, Gilangharjo, Pandak, Bantul

No. Uraian kegiatan/Program, dan

Pelaksanaan Bidang Bukti Kegiatan

1.

22, 23, 24, 28, 29, 30,31, Januari 2019 – 04, 05 Februari 2019

Penyelenggaraan Pelatihan Membaca Iqra dan Al-Quran (TPA) untuk Anak-Anak Dusun Ngaran

Sasaran: Anak-Anak Dusun Ngaran

Tempat : Masjid Nur-Jimmi

Kegiatan ini dilakukan oleh Mahasiswa KKN UAD di Dusun Ngaran. Kegiatan ini bertujuan untuk menambah ilmu agama dan lebih mendekatkan diri kepada Allah.

2.

23 Januari 2019

Pendampingan Posyandu untuk Anak-Anak dan Lansia

Sasaran : Anak-Anak dan Lansia

Tempat : Rumah Kepala Dusun Ngaran

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh kelompok posyandu yang bekerja sama dengan puskesmas, mahasiswa KKN UAD mendampingi dan membantu kegiatan posyandu.

Tidak Terjadwal

3.

25 Januari, 01 dan 08 Februari 2019

Kegiatan memberisihkan masjid

Sasaran : Masjid Nur-Jimmi

Tempat : Masjid Nur-Jimmi

Kegiatan ini dilakukan oleh mahasiswa KKN UAD yang bertujuan untuk menciptakan masjid bersih. Sehingga masyarakat dapat melaksanakan sholat dengan nyaman.

Tidak Terjadwal

4.

04 Februari 2019

Kegiatan Pelatihan Memandikan, Mengkafani dan Menyolatkan Jenazah

Sasaran : Masyarakat Dusun Ngaran

Tempat : Masjid Nur-Jimmi

Kegiatan ini dilaksanakan oleh mahasiswa KKN UAD yang bertujuan untuk memberikan

Dokumen terkait