• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pembahasan Pesan Dakwah Dalam Animasi Riko The Series

Dalam dokumen BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN (Halaman 27-51)

Menit 06.34-06.37 Ayah, bunda, Riko,

B. Pembahasan Pesan Dakwah Dalam Animasi Riko The Series

Dalam menyampaikan sebuah pesan dakwah, banyak sarana atau media yang digunakan dalam prosesnya tetapi tidak ada media yang sempurna pasti ada mempunyai kekurangan dan kelebihan. Semakin banyak seorang da‟i menguasai penggunaan media dalam pelaksanaan nya

maka semakin luas pula keberhasilan dan kesuksesan sebuah proses penyampaian dakwah itu. Oleh karena itu, dalam memilih sebuah media dakwah baiknya selalu melihat kondisi objek yang akan menjadi sasaran dakwah nya sebab tidak semua media dakwah bisa digunakan dalam semua kondisi.

Orang tua mempunyai peran penting dalam memilihkan sebuah tayangan yang bermanfaat untuk anaknya, animasi Riko The Series ini salah satu tayangan yang sangat bermanfaat karena di dalamnya terdapat pesan dakwah yang mudah di tangkap oleh anak-anak, isi dari konten Youtube Riko The Series ini sangat membantu orang tua untuk memberikan nilai Islami sehari-hari kepada anaknya, dan isi cerita yang ditayangkan sangat relavan dengan kehidupan sehari-hari yang dilakukan anak-anak seperti bermain, belajar dan lain-lain.

Dengan hasil analisis Semiotika Charles Sanders Pierce yang sudah didapat pada tabel di atas yang menggunakan Tanda, Objek dan interpretasi maka didapatlah pesan dakwah yang digambarkan dalam animasi Riko The Series episode “Hujan” dan “Sahabatku”.

Pesan dakwah yang dibahas dalam penelitian ini merupakan ajaran Islam dasar yang bersumber dari Al-Qur‟an dan Hadist, yang mana di dalamnya mengandung Akidah/keimanan, Syariah dan Akhlak. Adapun beberapa pesan dakwah yang terdapat di dalam animasi Riko The Series episode “Hujan” dan “Sahabatku” sebagai berikut:

1) Akidah

Pesan akidah dalam penelitian ini merupakan sejumlah pesan yang didapat dari penilaian terhadap aspek-aspek atau unsur-unsur yang menjadi bagian dari analisis data model Charles Sanders, yakni tanda berupa gambar, objek berupa dialog atau ucapan dan interpretansi atau makna berupa keseruluhan.

Akidah merupakan kepercayaan makhluk akan adanya sang pencipta yaitu Allah SWT. Dalam hal ini, bukan hanya sekedar untuk percaya saja tetapi bagaimana seorang makhluk menciptakan pada dirinya bentuk kepercayaan itu dan mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari bahwa Allah itu memang ada.

Pesan-pesan sebagai bagian dari makna atau interpretasi, dan ditandai oleh beberapa gambar yang ditampilkan dalam dialog.

Adapun Pesan akidah dalam episode Hujan yang ditandai oleh gambar, sebagai berikut:

- Robot Q110 sedang mondar mandir membaca buku - Riko sedang mengangkat tangan dan berdoa

- Robot Q110 sedang melihat ke atas awan

- Bunda sedang menjelaskan tentang hujan kepada Riko dan ka Wulan

- Robot Q110 sedang membantu bunda - Bunda sedang memegang pundak Riko - Bunda sedang kaget

Adapun Pesan akidah dalam episode Sahabatku yang ditandai oleh gambar, sebagai berikut:

- Riko jatuh di lantai

- Bunda sedang menasehati Riko - Riko sedang kaget

- Riko sedang mengangkat tangan dan berdoa

Adapun Pesan akidah dalam episode Hujan yang ditandai oleh objek yang berupa dialog atau ucapan, sebagai berikut:

- Robot Q110 “iya, Alhamdulillah ya” - Riko

اًعِﻓأَ اًثِّ١َص ٌٍَََُُّّٙا”

Artinya: "Ya Allah, (Jadikan hujan ini) hujan yang bermanfaat." (HR. Bukhari)”.

- Robot Q110 “Allahu Akbar”

- Bunda “gak papa sayang kan cuma sebentar, lagi pula air hujan itu bagian dari berkah yang Allah turunkan buat kita”

- Robot Q110 “oohh itu, Insya Allah bisa bunda, Bismillah

- Bunda “Riko, hujan itu bisa membawa kebaikan bisa juga membawa keburukan, maka dari itu setiap hujan turun kita disunnahkan untuk membaca doa supaya hujan yang Allah turunkan membawa kebaikan buat kita ”

- Bunda “Astagfirullah, bunda lupa. Riko, wulan tolong bantuin bunda angkatin jemuran bunda mau masakin air panas buat ayah” Adapun Pesan akidah dalam episode Sahabatku yang ditandai oleh objek yang berupa dialog atau ucapan, sebagai berikut:

- Riko “aduuhh, ah, ahh Allahuakbar”

- Bunda “boleh, tapi jangan lupa kamu harus berdoa juga minta sama Allah biar Q110 bisa bangun lagi”

- Riko “Allahu Akbar, Q110”

- Riko “siap, laksanakan. Alhamdulillah, terimakasih ya Allah sahabat aku Q110 sudah sehat lagi”

Adapun makna atau interpretasi dari Pesan akidah dalam episode Hujan dan Sahabatku, dapat dijelaskan sebagai berikut:

a. Pesan Dakwah “Syukur”

Ungkapan syukur kepada Allah SWT, merupakan satu hal yang penting dalam kehidupan. Ungkapan ini adalah salah satu tindakan

yang menunjukkan rasa bakti seorang makhluk kepada sang pencipta-Nya dengan sepenuh hati. Sifat syukur hanya dapat lahir dari hati nurani dan kesadaran seseorang yang sudah terbentuk sejak dini dan bisa merealisasikan dalam tradisi yang baik kapan dan di manapun seseorang itu berada.39

Allah SWT berfirman dalam QS. Ibrahim ayat 7 yang berbunyi:

َذ ْرِا َٚ ٌذْ٠ِذَشٌَ ِْٟتاَزَع َِّْا ُُْذ ْشَفَو ِْٕٓىٌَ َٚ ُُْىََّٔذْ٠ ِصَ َلا ُُْذ ْشَىَش ِْٕٓىٌَ ُُْىُّت َس ََّْرَا Terjemahnya: “Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu memaklumkan, “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah (nikmat) kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka pasti azab-Ku sangat berat”. 40

Dari hasil analisis dalam animasi Riko The Series episode “Hujan” ini, ada beberapa isinya yang menunjukkan adanya

kesyukuran kepada Allah. Dari bentuk ucapan sampai menampilkan sebuah gerakan yang menunjukkan itu kesyukuran kepada Allah SWT. Contohnya seperti menandakan tangan keatas sambil berdoa ketika turun hujan.

Riko sangat senang saat turun hujan, karena banyak berkah yang di dapat saat hujan jika umat Muslim pandai mensyukurinya, kalimat Alhamdulillah sangat sering di ucapkan oleh setiap umat muslim ketika ia merasakan kenikmatan, syukur yang didapat dari

39

Syam Yunus Hanis, Sabar Dan Syukur Bikin Hidup Lebih Bahagia, (Jakarta: Medpress Digital: 2012), h. 46.

40

Allah SWT. Kalimat Alhamdulillah sendiri yaitu segala puji bagi Allah, yang mana hanya kepada Allah lah kita patut memuji atas pemberian-Nya.

Ketika hujan turun, kita dianjurkan untuk membaca doa yang mana sudah di jelaskan dalam animasi Riko The Series ini Riko mencontohkan doa turun hujan sebagai berikut:

اًعِﻓأَ اًثِّ١َص ٌٍَََُُّّٙا

Terjemahnya: "Ya Allah, (Jadikan hujan ini) hujan yang bermanfaat." (HR. Bukhari)”.

Dengan berdoa, kita menginginkan hujan yang turun merupakan hujan yang bermanfaat yang membawa berkah dan tidak sebaliknya. Oleh sebab itu, kita dianjurkan untuk berdoa setiap turun hujan.

Selain dalam episode Hujan, dalam episode Sahabatku juga mempunyai pesan syukur. Pesan syukur yang terdapat dalam episode tersebut ketika robot Q110 menyala kembali, Riko sangat senang dan berterimakasih kepada Allah itu merupakan bentuk kesyukuran Riko terhadap Allah SWT yang mana hanya Allah lah dan perantara-perantaranya yang menyembuhkan makhluk dimuka bumi ini.

b. Pesan Dakwah “Tawakal”

Tawakal merupakan salah satu ibadah hati yang paling utama, salah satu akhlak keimanan yang agung. Sebagaimana yang

dikatakan oleh Imam Al-Ghazali tawakal merupakan salah satu pokok agama, kedudukan bagi orang yang yakin kepada Allah SWT bahkan tawakal merupakan derajat yang paling tinggi bagi orang yang mendekatkan dirinya kepada Allah SWT.41

Dalam Al-Qur‟an banyak yang membahas tentang tawakal, baik dalam perintah, pujian bagi yang bertakwa, menjelaskan keutamaannya serta pengaruhnya dalam kehidupan di dunia maupun di akhirat. Seperti dalam QS. Hud ayat 123 yang berbunyi: َِْ ْلاا ُعَج ْشُ٠ ِْٗ١ٌَِا َٚ ِض ْسَ ْلاا َٚ ِخ ٰٛ َّّٰسٌا ُةْ١َغ ِ ه ِللّٰ َٚ َهُّت َس اَِ َٚ ِْۗٗ١ٍََع ًَّْو ََٛذ َٚ ُْٖذُثْعاَﻓ ٍُُّٗٗو ُش

َْ ٍَُّْْٛعَذ اََّّع ًٍِﻓاَغِت Terjemahnya: “Dan milik Allah meliputi rahasia langit dan bumi dan kepada-Nya segala urusan dikembalikan. Maka sembahlah Dia dan bertawakallah kepada-Nya. Dan Tuhanmu tidak akan lengah terhadap apa yang kamu kerjakan”.42

Dalam animasi Riko The Series ini, selain rasa syukur terdapat pula di dalamnya nilai tawakal yaitu berserah diri yang mana segala sesuatu yang terjadi di dalam kehidupan, kita serahkan hanya kepada Allah SWT selaku sang pencipta bahwa apapun yang terjadi di dunia hanya semata-mata atas kehendak-Nya.

Kata Insya Allah merupakan kata yang sangat sering digunakan, sebagai ungkapan yang digunakan ketika seseorang akan berbuat sesuatu di masa mendatang. Kata Insya Allah

41

Yusuf Al-Qaradhawi, Tawakkal I Kunci Sukses Membuka Pintu Rezeki, (Jatim : Akbarmedia , 2010) h. 1.

42

diucapkan bila berbicara mengenai rencana atau kegiatan yang diharapkan akan terjadi pada masa yang akan datang, yang dapat di istilahkan sebagai suatu kepatuhan terhadap Allah SWT yang apabila seseorang itu mengucapkan kata tersebut berarti ia menyerahkan segala sesuatu yang akan terjadi atas kehendak Allah SWT dan menerima semua yang sudah di takdirkan yang mana kadang rencana manusia tidak sesuai dengan rencana Allah SWT.

Dalam episode hujan ada dialog atau adegan yang menggambarkan adanya pesan tawakkal, ketika Robot Q110 mengucapkan kata Insya Allah ini merupakan wujud kemampuan yang ia miliki sebagai robot untuk menjawab pertanyaan dari bunda yang sedang minta tolong dengan robot Q110 untuk menjawab pertanyaan Riko. Sedangkan dalam episode sahabatku, ada adegan ketika Riko meminta kepada Allah atas kesembuhan robot Q110 ia percaya hanya Allah lah yang dapat menyembuhkan Q110. Hal tersebut merupakan bentuk rasa tawakal Riko kepada Allah SWT.

c. Pesan Dakwah “Menghadirkan Allah SWT dalam setiap kegiatan” Menghadirkan Allah SWT dalam setiap kegiatan merupakan suatu tanda keyakinan hambanya kepada Allah SWT. Kalimat Bismillahirrohmanirrahim merupakan kalimat yang sering diucapkan umat Muslim ketika melakukan sesuatu.

Bismillahirrohmanirrahim adalah dengan menyebut Nama Allah yang maha pengasih dan maha penyayang. Sesuai dengan artinya, ketika melakukan sesuatu dengan mengucapkan kalimat tersebut berharap untuk mendapatkan Ridho dari Allah SWT dan berharap segala tindakan yang dilaukukan akan bernilai ibadah di sisi Allah SWT. Dengan cara tersebut, secara tidak langsung kita percaya bahwa setiap langkah setiap sesuatu yang dilakukan pasti di sertai Allah SWT.

Dalam episode hujan yang ada adegan yang menunjukkan bahwa adanya pesan dakwah yang menghadirkan Allah dalam setiap kegiatannya seperti, ketika Riko berdoa kepada Allah atas rahmat hujan yang turun ke bumi selain berdoa merupakan sunnah yang dianjurkan Riko juga sangat menikmati rahmat yang telah di turunkan oleh Allah SWT, selain itu juga ada adegan ketika Q110 ingin menjawab pertanyaan ia memulainya dengan kalimat Bismillahirrahmanirrahim. Dapat dipahami dalam episode hujan ini sangat banyak hal kecil tetapi sangat besar pahalanya jika diamalkan. Kalimat Bismillahirrahmanirrahim merupakan kalimat yang sangat sering dikatakan tetapi tidak menutup kemungkinan banyak juga orang-orang yang lupa mengucapkan nya ketika ingin memulai kegiatan, dari episode hujan ini kita diajarkan agar selalu mengucapkan kalimat Bismillahirrahmanirrahim jika ingin memulai kegiatan agar senantiasa kegiatan itu menjadi berkah.

Sedangkan dalam episode sahabatku ada terdapat adegan bunda sedang membaca Al-Qur‟an di atas kursi. Bunda di samping melaksanakan pekerjaan rumah sebagai ibu rumah tangga ia juga tidak lupa meluangkan waktunya untuk membaca Al-Qur‟an setiap harinya. Hal tersebut menunjukkan bahwa bunda sangat senang ketika membaca Al-Qur‟an ia merasa seperti berkomunikasi dengan Tuhan-Nya. Dengan membaca Al-Qur‟an hatinya pasti merasakan ketenangan karena ia yakin Allah sangat dekat dengan hamba-hambanya yang selalu mengingatnya dalam setiap kegiatan sehari-hari.

d. Pesan Dakwah “Kekaguman terhadap Allah”

Dalam episode “hujan” dan “Sahabatku” sangat banyak

kalimat kekaguman yang diucapkan oleh Riko. Kekaguman terhadap Allah berarti seorang hamba sangat takjub atau kagum atas pemberian yang diberikan oleh Allah SWT. Dan berharap bisa menikmati apa yang telah diberikan.

Kalimat Masya Allah diucapkan ketika seseorang melihat hal yang menakjubkan yang mana artinya kita menyadari dan menetapkan bahwa hal yang menakjubkan tersebut semata-mata terjadi karena kuasa Allah SWT.

Sesuai dengan firman Allah dalam QS. Al-kahfi ayat 39 yang berbunyi:

َهِِْٕ ًََّلَا ۠أََا ِْ َشَذ ِْْاۚ ِ هللّٰاِت َّلاِا َج َُّٛل َلا ۙ ُ هاللّٰ َءۤاَش اَِ َدٍُْل َهَرََّٕج َدٍَْخَد ْرِا ٓ َلا ٌَْٛ َٚ ًلااَِ

ۚاًذٌَ َٚ َّٚ Terjemahnya: “Dan mengapa ketika engkau memasuki kebunmu tidak mengucapkan “Masya Allah, la quwwata illa billah” (Sungguh, atas kehendak Allah, semua ini terwujud), tidak ada kekuatan kecuali dengan (pertolongan) Allah, sekalipun engkau anggap harta dan keturunanku lebih sedikit daripadamu”.43

Dalam episode hujan Riko ada beberapa kali mengucapkan kalimat Masya Allah, ia mengucapkannya ketika ia melihat hal yang menakjubkan. Dalam adegan tersebut ia sedang mendengarkan bunda dan Q110 menjelaskan tentang proses turunnya hujan. Riko takjub dibalik terjadinya turun hujan karena diluar kuasa manusia hanya Allah lah yang dapat melakukannya.

Sedangkan dalam episode sahabatku ada juga adegan yang berkaitan dengan kebesaran Allah. Riko merupakan anak yang baik akhlaknya namun terkadang juga bisa jail tetapi ia selalu mengucapkan hal-hal yang baik bahkan ketika ia kaget Riko mengucapkan kalimat Allahu Akbar. Hal tersebut merupakan tanda didikan dari orang tuanya sangat dapat ditiru. Riko selalu mengeluarkan kalimat mengandung Nama Allah karena itulah yang diajarkan kepada dirinya, dan Riko dapat mengamalkannya. Dalam hal ini sangat dapat di contoh dalam keseharian agar hidup juga mendapatkan berkah.

43

Adapun pesan akidah secara umum dari keseluruhan dalam episode hujan adalah hujan merupakan sebuah anugerah yang diciptakan oleh Allah, Allah lah yang menurunkan hujan kebumi dengan proses air yang terdapat di bumi mengalami penguapan. Hal tersebut terjadi akibat matahari yang memanaskan air di bumi, kemudian uap air berkumpul di udara dan mengalami pemadatan. Embusan angin akan menggerakkan awan lalu akibatnya, awan akan saling tindih dan terus naik ke atas menuju suhu yang lebih dingin. Kemudian tumpukan awan di langit yang semakin banyak dan ditambah dengan embusan angin yang semakin kencang, membuat awan menjadi berat dan tidak mampu menopang air atau es yang terkandung di dalamnya. Dan turunlah butiran-butiran air atau es kepermukaan bumi maka itulah dinamakan hujan. Sesuai dengan firman Allah SWT dalam QS. An-Nur ayat 43 yang berbunyi:

ْٟ ِج ْضُ٠ َ هاللّٰ ََّْا َشَذ ٌََُْا ۚ ٍٍِٰٗ ِخ ِِْٓ ُج ُشْخَ٠ َقْد ٌَْٛا ٜ َشَرَﻓ اًِاَو ُس ٍَُٗٗعْجَ٠ َُُّث َْٕٗٗ١َت ُفٌَِّؤُ٠ َُُّث اًتاَحَس ۤاَشَّ٠ َِّْٓ َْٓع ُٗٗﻓ ِشْصَ٠ َٚ ُءۤاَشَّ٠ َِْٓ ِٗت ُةْ١ ِصُ١َﻓ ٍد َشَت ِِْْۢٓ اَْٙ١ِﻓ ٍياَث ِج ِِْٓ ِءۤاََّّسٌا َِِٓ ُي ِّضَُٕ٠ َٚ إََس ُداَىَ٠ ُۗء َ٠ ِٗل ْشَت ۗ ِساَصْتَ ْلااِت ُةَْ٘ز . Terjemahan: Tidakkah engkau melihat bahwa Allah menjadikan awan bergerak perlahan, kemudian mengumpulkannya, lalu Dia menjadikannya bertumpuk-tumpuk, lalu engkau lihat hujan keluar dari celah-celahnya dan Dia (juga) menurunkan (butiran-butiran) es dari langit, (yaitu) dari (gumpalan-gumpalan awan seperti) gunung-gunung, maka ditimpakan-Nya (butiran-butiran es) itu kepada siapa yang Dia kehendaki dan dihindarkan-Nya dari siapa yang Dia kehendaki. Kilauan kilatnya hampir-hampir menghilangkan penglihatan.44

Sedangkan dalam episode sahabatku dapat disimpulkan bahwa manusia merupakan makhluk sosial yang mana manusia tentu tidak bisa hidup sendirian tanpa bantuan orang lain. Dengan kodrat manusia sebagai makhluk sosial tersebut, maka Allah menciptakan saudara, sahabat, bahwakan pasangan hidup untuk menemani seseorang dalam beribadah dan mencari ridho dari Allah SWT. Anjuran untuk menjalin persahabatan terdapat dalam QS. Al-Hujurat ayat 10 yang berbunyi:

ٌج َْٛخِا َْ ُِِْْٕٛؤٌُّْا أََِّّا َْ َُّْٛح ْشُذ ُُْىٍََّعٌَ َ هاللّٰ اُٛمَّذا َٚ ُُْىْ٠ ََٛخَا َْٓ١َت ا ُْٛحٍِْصَاَﻓ Terjemahan: Sesungguhnya orang-orang mukmin itu bersaudara, karena itu damaikanlah antara kedua saudaramu (yang berselisih) dan bertakwalah kepada Allah agar kamu mendapat rahmat.45

2) Syariah

Pesan Syariah dalam penelitian ini merupakan sejumlah pesan yang didapat dari penilaian terhadap aspek-aspek atau unsur-unsur yang menjadi bagian dari analisis data model Charles Sanders, yakni tanda berupa gambar, objek berupa dialog atau ucapan dan interpretasi atau makna berupa keseluruhan.

Syariah erat hubungan dengan Rukun Islam yang mana suatu amal nyata dilakukan oleh setiap makhluk yang ada di muka bumi ini dalam rangka menaati semua peraturan Allah SWT untuk mengatur hubungan manusia dengan tuhannya dan mengatur segala pergaulan dalam hidup manusia dengan manusia. Syariat ini terbagi menjadi dua bagian yaitu ibadah dan muamalah.

Pesan-pesan sebagai bagian dari makna atau interpretasi, dan ditandai oleh beberapa gambar yang ditampilkan dalam dialog. Adapun Pesan Syariah dalam episode Hujan yang ditandai oleh gambar, sebagai berikut:

- Ka wulan sedang membaca terjemahan QS. Al-Qaf ayat 9 - Ayah sedang masuk ke dalam rumah

Adapun Pesan Syariah dalam episode Hujan yang ditandai oleh gambar, sebagai berikut:

- Riko sedang melaksanakan Sholat Dzuhur - Bunda sedang membaca Al-Qur‟an

- Q110 sedang membangunkan Riko untuk melaksanakan sholat Subuh

- Riko sedang berdoa

Adapun Pesan Syariah dalam episode Sahabatku yang ditandai oleh objek yang berupa dialog atau ucapan, sebagai berikut:

- Ka Wulan “waaah, kebetulan aku lagi baca. Pas ni ada salah satu ayat Al-Qur‟an tentang hujan Al-Qaf ayat 9, dengerin deh” “Dan dari langit Kami turunkan air yang memberi berkah lalu Kami tumbuhkan dengan (air) itu pepohonan yang rindang dan biji-bijian yang dapat dipanen”.

- Ayah “Assalamualaikum”

Adapun Pesan Syariah dalam episode Sahabatku yang ditandai oleh objek yang berupa dialog atau ucapan, sebagai berikut:

- Riko “Allahu Akbar (mengangkat takbir)”

- Bunda “سُْٛفَغٌْا ُضْ٠ ِضَعٌْا َُٛ٘ َٚ ۗ ًلاََّع َُٓسْحَا ُُْىُّ٠َا ُُْو ٍَُْٛثَ١ٌِ َجٰٛ١َحٌْا َٚ َخ ٌَّْْٛا َكٍََخ ِْٞزٌَّا” - Robot Q110 “iya, ini aku Riko sudah Adzan waktunya sholat

subuh”

- Riko “siap, laksanakan. Alhamdulillah, terimakasih ya Allah sahabatku Q110 sudah sehat lagi”

Adapun makna atau interpretasi dari Pesan Syariah dalam episode Hujan dan Sahabatku ada dua, yakni pesan muamalah dan pesan ibadah. Makna dari pesan tersebut sebagai berikut:

a. Pesan Dakwah “Memberi salam”

Salah satu bentuk hubungan manusia dengan manusia lainnya dalam animasi ini yaitu memberi Salam. Memberi Salam kepada setiap orang sama hal nya dengan mendoakan mereka. Dengan hasil analisis di atas peneliti hanya mendapatkan pesan dakwah memberi Salam ada dalam episode hujan, dalam episode ini Ayah memberi salam ketika masuk rumah dan orang yang ada di rumah menjawabnya. Hal tersebut merupakan hal yang sangat penting dilakukan ketika masuk rumah dan untuk menjawab Salam merupakan kewajiban bagi siapa yang mendengar salam tersebut. Sesuai dengan QS. An-Nur ayat 27 yang berbunyi:

َا ٍَٰٝٓع ا ٍَُِّّْٛسُذ َٚ ا ُْٛسِْٔأَرْسَذ ٝهرَح ُُْىِذ ُْٛ١ُت َشْ١َغ اًذ ُْٛ١ُت ا ٍُُْٛخْذَذ َلا ا َُِْٰٕٛا َْٓ٠ِزٌَّا اَُّٙ٠َآٰ٠ ٌشْ١َخ ُُْىٌِٰر ۗاٍَِْٙ٘

َْ ْٚ ُشَّوَزَذ ُُْىٍََّعٌَ ُُْىٌَّ Terjemahnya: “Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu memasuki rumah yang bukan rumahmu sebelum meminta

izin dan memberi salam kepada penghuninya. Yang demikian itu lebih baik bagimu, agar kamu (selalu) ingat”.46

Dan dalam QS. An-nisa ayat 86 yang berbunyi:

ْ١ِسَح ٍءَْٟش ًُِّو ٍَٰٝع َْاَو َ هاللّٰ َِّْا ۗ اَ٘ ُّْٚد ُس َْٚا ٓإَِِْٙ ََٓسْحَاِت ا ُّْٛ١َحَﻓ ٍحَّ١ ِحَرِت ُُْرْ١ِّ١ُح اَرِا َٚ ًة

Terjemahnya: “Dan apabila kamu dihormati dengan suatu (salam) penghormatan, maka balaslah penghormatan itu dengan yang lebih baik, atau balaslah (penghormatan itu, yang sepadan) dengannya. Sungguh, Allah memperhitungkan segala sesuatu”.47

b. Pesan dakwah “membaca Alh-Qur‟an”

Al-Qur‟an merupakan kitab suci umat Islam yang menjadi pedoman hidup bagi kaum muslimin. Karena itu, ada banyak keutamaan membaca Al-Qur‟an bagi orang muslim yang mengerjakannya. Selain akan mendapat pahala tentunya ada banyak kebaikan lain yang dimiliki Al-Qur‟an.

Dalam animasi ini terdapat ada adegan membaca Al-Qur‟an. Dalam episode ka Wulan membaca terjemahan Al-qur‟an sedangkan dalam episode sahabatku bunda sedang membaca Al-Qur‟an.

c. Pesan Dakwah “Mendirikan Sholat”

Mendirikan sholat merupakan kewajiban seluruh umat Muslim yang ada di muka bumi ini. Sholat menempati posisi paling penting yang tidak dapat digantikan dengan apa pun dan sholat merupakan tiang agama. Ibadah sholat adalah sebagai bukti penyembahan

46

Departemen Agama RI, Alquran dan Terjemahnya, h.492

47

manusia kepada Allah SWT, sholat juga sebagai sarana komunikasi manusia dengan Allah. 48

Allah berfirman dalam QS. Al - Baqarah ayat 43 yang berbunyi: َْٓ١ِعِو هشٌا َعَِ ا ُْٛعَو ْسا َٚ َجٛ ٰو َّضٌا اُٛذٰا َٚ َجٍَّٰٛصٌا اُّْٛ١ِلَا َٚ Terjemahnya: “Dan laksanakanlah shalat, tunaikanlah zakat, dan rukuklah beserta orang yang rukuk”.49

Dalam animasi Riko The Series ini pesan dakwah melaksanakan sholat hanya terdapat dalam episode Sahabatku yang mana ada adegan Riko sedang sholat dzuhur dan ada juga adegan Riko ingin melaksanakan sholat subuh di akhir video. Walaupun tidak kelima waktu sholat di gambarkan tetapi dapat dipahami Riko merupakan anak yang tidak lupa untuk melaksanakan sholat lima waktu jika ia lupa maka Q110 atau keluarga yang ada di rumah yang mengingatkan nya untuk melaksanakan sholat.

Adapun pesan syariah secara umum dalam episode hujan adalah hujan merupakan rahmat yang diturunkan oleh Allah. Segala sesuatu yang yang turun kebumi pasti memiliki beberapa manfaat dan fungsinya masing-masing begitu juga air hujan yang turun kebumi. Hujan mempunyai manfaat yang sangat besar dalam kehidupan manusia, apabila tidak ada hujan maka bumi akan mengalami kekeringan. Hujan sangat membantu pertanian, dalam menanam

48

Siti Habiba Zaitun, Implementasi Sholat Fardhu Sebagai Sarana Pembentuk Karakter Mahasiswa Universitas Maritim Raja Ali Haji Tanjungpinang. Taklim, 2013, h.355.

49

sesuatu pastilah dibutuhkan air untuk memberikan asupan makanan kepada tubuhan yang ditanam. Air hujan merupakan air yang sangat sering digunakan untuk mengaliri tanaman yang ditanam.

Selain itu juga, air hujan bisa digunakan untuk sumber energi pembangkit listrik dengan bantuan teknologi canggih. Air hujan juga bisa digunakan untuk air minum walaupun melalui proses yang panjang sampai air hujan tidak mengandung zat-zat yang membahayakan tubuh.

Sedangkan dalam episode sahabatku adalah sahabat merupakan orang terdekat yang dimiliki selain keluarga. Sahabat juga orang yang sangat dipercayai dalam segala hal yang dianggap bisa menjaga dan menyinpan segala jenis rahasia dan cerita yang telah kita bagikan kepadanya. Persahabatan dalam Islam merupakan ikatan yang saling mengingatkan kepada Allah SWT, menegur kita ketika berbuat salah

Dalam dokumen BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN (Halaman 27-51)

Dokumen terkait