• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sistem Pendeteksi Outlier Menggunakan Algoritma Block-based Nested-Loop ini memiliki desain antarmuka yang digunakan untuk melakukan interaksi dengan pengguna. Antarmuka sistem terdiri dari 7 tampilan yang terdiri dari HalamanAwal, HalamanUtama, HalamanDistribusiAtribut, HalamanPilihDB, HalamanPilihTabel, HalamanBantuan dan HalamanKonfirmasiKeluar.

HalamanUtama terbagi menjadi dua bagian yaitu Preprocess dan Deteksi Outlier. Detail desain antarmuka dapat dijelaskan sebagai berikut:

4.6.1 Halaman Awal

Halaman Awal ini akan ditampilkan pertama kali saat pengguna menjalankan sistem. Pada halaman ini terdapat sebuah tombol untuk masuk ke dalam Halaman Utama.

Gambar 4.6 Tampilan Antarmuka Halaman Awal

4.6.2 Halaman Utama (Preprocess)

Halaman Utama merupakan tampilan inti dari sistem ini. Di sebelah kiri Halaman Utama terdapat tombol Bantuan dan Keluar. Tombol Bantuan digunakan untuk melihat petunjuk penggunaan serta beberapa aturan yang berkaitan dengan penggunaan sistem. Tombol Keluar digunakan untuk keluar dari sistem ini.

Halaman Utama terbagi atas dua tab. Tab pertama bernama Preprocess. Pada tab Preprocess ini, pengguna dapat menjalankan beberapa fungsi sistem. Di bagian tengah Halaman Utama terdapat tombol Pilih File dan Pilih DB yang digunakan untuk melakukan input data yang akan diolah. Pilih File digunakan

Nama Sistem

ICON

untuk membuka dialog Open File sehingga pengguna dapat memilih file .xls atau .csv dan Pilih DB digunakan untuk menginputkan data tabel dari basis data. Tombol Distribusi Atribut digunakan untuk membuka Halaman Distribusi Atribut. Tombol Hapus, Tandai Semua, dan Batal Tandai Semua digunakan untuk keperluan seleksi atribut. Pada Halaman Utama ini juga terdapat dua buah tabel. Tabel yang letaknya di atas, digunakan untuk menampung data yang diinputkan pengguna dan tabel yang di bawah untuk menampung daftar nama atribut yang ada pada tabel di atas sehingga atribut tertentu dapat dihapus oleh pengguna dengan terlebih dahulu memilih nama atribut pada tabel yang ada di bagian bawah halaman ini. Tombol Submit digunakan untuk berpindah ke tab Deteksi Outlier. Saat tombol Submit ditekan, maka tabel data dan jumlah data pada tab Preprocess ini akan dikirim ke tabel data serta field jumlah data pada tab Deteksi Outlier. Pada halaman ini juga jumlah data yang diinputkan akan ditampilkan beserta lokasi atau sumber data yang diinputkan. Tampilan Antarmuka Halaman Utama tab Preprocess dapat dilihat pada gambar 4.7 di bawah ini.

4.6.3 Halaman Utama (Deteksi Outlier)

Bagian atau tab kedua dari Halaman Utama bernama Deteksi Outlier. Pada tab ini, tabel data dan field jumlah datanya telah terisi secara otomatis dengan data dari tabPreprocess. Pada tab ini terdapat dua buah field untuk input data yaitu M dan D. Kedua field ini harus diisi saat akan menekan tombol Proses. Tombol Proses digunakan untuk memulai proses deteksi outlier. Hasil deteksi outlier lalu ditampilkan pada text area di bawah tabel. Pengguna dapat menyimpan hasil deteksi outlier tersebut dengan cara menekan tombol Simpan. Ketika tombol Simpan ditekan maka sistem akan menampilka dialog Save File. Tampilan Antarmuka Halaman Utama tab Deteksi Outlier dapat dilihat pada gambar 4.8 di bawah ini.

4.6.4 Halaman Distribusi Atribut

Halaman Distribusi Atribut ini ditampilkan saat pengguna menekan tombol Distribusi Atribut pada Halaman Utama. Pada halaman ini, terdapat JComboBox yang berisi daftar atribut yang berasal dari tabel data pada Halaman Utama. Kemudian terdapat tabel Detail Isi Atribut yang akan menampilkan distribusi dari setiap atribut. Isi tabel Detail Isi Atribut akan disesuaikan dengan nama atribut yang dipilih dari JComboBox. Kemudian terdapat tombol Lihat Grafik untuk menampilkan grafik distribusi atribut dan tombol Keluar untuk menutup Halaman Distribusi Atribut dan kembali ke Halaman Utama. Tampilan Antarmuka Halaman Distribusi Atribut dapat dilihat pada gambar 4.9 di bawah ini.

Gambar 4.9 Tampilan Antarmuka Halaman Distribusi Atribut

Daftar Atribut :

Nama Count Detail Isi Atribut

4.6.5 Halaman Pilih DB

Halaman Pilih DB ini ditampilkan saat pengguna menekan tombol Pilih DB pada Halaman Utama. Pada halaman ini terdapat JComboBox yang digunakan untuk memilih basis data. Halaman ini juga berisi beberapa field yaitu username, password, database dan url. Field-field tersebut digunakan untuk melakukan login ke basis data yag dipilih dari JComboBox. Tombol OK digunakan untuk melakukan koneksi ke basis data. Tombol Batal digunakan untuk menutup Halaman Pilih DB ini dan kembali ke Halaman Utama. Tampilan Antarmuka Halaman Pilih DB dapat dilihat pada gambar 4.10 di bawah ini.

Gambar 4.10 Tampilan Antarmuka Halaman Pilih DB

OK Username : Password : Database : Batal Oracle URL :

4.6.6 Halaman Pilih Tabel

Halaman Pilih Tabel ini ditampilkan saat pengguna telah berhasil melakukan koneksi dari Halaman Pilih DB. Terdapat sebuah JComboBox pada halaman ini yang digunakan untuk pengguna memilih tabel dari basis data. Selanjutnya terdapat tombol OK yang digunakan untuk menginputkan data tabel ke sistem lalu masuk ke Halaman Utama. Tombol Batal digunakan untuk kembali ke Halaman Utama tanpa menginputkan data. Tampilan Antarmuka Halaman Pilih Tabel dapat dilihat pada gambar 4.11 di bawah ini.

Gambar 4.11 Tampilan Antarmuka Halaman Pilih Tabel

4.6.7 Halaman Bantuan

Halaman Bantuan ini ditampilkan saat pengguna menekan tombol Bantuan di Halaman Utama. Jika ingin keluar dari halaman ini dan kembali ke Halaman Utama maka pengguna menekan tombol Keluar. Tampilan Antarmuka Halaman Bantuan dapat dilihat pada gambar 4.12 di bawah ini.

OK Nama tabel :

Gambar 4.12 Tampilan Antarmuka Halaman Bantuan 4.6.8 Halaman Konfirmasi Keluar

Halaman Konfirmasi Keluar ini ditampilkan saat pengguna menekan tombol Keluar di Halaman Utama. Jika pengguna yakin untuk keluar dari sistem, maka menekan tombol YA. Jika tidak ingin keluar dari sistem dan kembali ke Halaman Utama maka pengguna menekan tombol TIDAK. Tampilan Antarmuka Halaman Konfirmasi Keluar dapat dilihat pada gambar 4.13 di bawah ini.

Gambar 4.13 Tampilan Antarmuka Halaman Konfirmasi Keluar

Petunjuk dan Aturan Penggunaan Program

Keluar

Konfirmasi keluar

90

BAB 5

IMPLEMENTASI SISTEM

Pada bab ini berisi tentang implementasi sistem yang dibuat berdasarkan pada analisis dan perancangan sistem dalam bab sebelumnya. Implementasi aplikasi ini dilakukan dengan menggunakan NetBeans IDE 6.9.1 pada komputer dengan spesifikasi processor Intel Core 2 Duo 2.00 Ghz, RAM 2.00 Gb. Implementasi sistem terdiri dari implementasi antarmuka, implementasi struktur data dan implementasi kelas. Daftar nama kelas yang diimplementasikan dalam sistem ini dapat dilihat pada tabel 5.1 di bawah ini.

Tabel 5.1 Tabel Nama Kelas yang Diimplementasikan dalam Sistem

No Nama Kelas Nama File Fisik Nama File Executable

1 HalamanAwal HalamanAwal.form HalamanAwal. class

2 HalamanUtama HalamanUtama.form HalamanUtama.class

3 HalamanPilihDB HalamanPilihDB.form HalamanPilihDB.

class

4 HalamanPilihTabel HalamanPilihTabel.form HalamanPilihTabel. class 5 HalamanDistribusiA tribut HalamanDistribusiAtribut.f orm HalamanDistribusiAtri but. class

6 HalamanBantuan HalamanBantuan.form HalamanBantuan.

class 7 HalamanKonfirmasi Keluar HalamanKonfirmasiKeluar .form HalamanKonfirmasiK eluar. Class 8 HalamanMissingVal ues HalamanMissingValues.for m HalamanMissingValue s. class

9 Vertex Vertex.java Vertex. class

10 Graph Graph.java Graph. class

11 Block Block.java Block.class

12 SeleksiAtribut SeleksiAtribut.java SeleksiAtribut. class 13 DatabaseConnection DatabaseConnection.java DatabaseConnection.

class

14 Database Database.java Database. class

del . class class

16 BarChart BarChart.java BarChart. class

17 GraphController GraphController.java GraphController. class

Dokumen terkait