• Tidak ada hasil yang ditemukan

Perjanjian Sewa Tanah

PT TOWER BERSAMA INFRASTRUCTURE Tbk. Kegiatan Usaha:

tertanggal 26 Januari 2015 dan 2 April 2015 sehubungan dengan Surat Utang Tanpa Jaminan Yang Didahulukan US$300.000.000 4,625% Jatuh Tempo 2018

8.17.6. Perjanjian Sewa Tanah

Dalam rangka menyediakan Obyek Sewa kepada para Penyewa sebagaimana diatur dalam Perjanjian Sewa Menara Telekomunikasi, Perseroan dan Entitas Anak mengadakan Perjanjian Sewa Tanah dengan para pemilik tanah. Dalam perjanjian tersebut, para pemilik tanah sepakat untuk menyewakan tanahnya yang akan dipakai sebagai lokasi pembangunan menara telekomunikasi milik Perseroan dan Entitas Anak (“Perjanjian Sewa Tanah”).

Dalam Perjanjian Sewa Tanah tersebut diatur hak dan kewajiban Perseroan atau Entitas Anak selaku Penyewa dan pemilik tanah, yaitu antara lain: (i) penyewa wajib membayar uang sewa tahunan atau total uang sewa kepada pemilik tanah; (ii) segala sesuatu yang didirikan atau dibangun diatas tanah sewa milik pemilik tanah adalah merupakan milik penyewa atau pihak lain yang ditunjuk oleh penyewa; (ii) dalam hal pemilik tanah tidak berhak atas tanah sewa atau sewa dikemudian hari dibebani dengan jaminan dan/atau disita oleh pengadilan, menjadi objek sengketa dengan pihak lain atau timbul gangguan lainnya yang menyebabkan penyewa tidak dapat menggunakan tanah sewa dengan mudah dan leluasa, maka penyewa berhak untuk mengakhiri perjanjian dengan seketika, dan (iv) pemilik tanah tidak boleh menjaminkan atau mengikatkan diri untuk menjaminkan tanah sewa pada pihak manapun juga tanpa persetujuan tertulis terlebih dahulu dari Penyewa.

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, Perseroan dan Entitas Anak telah menandatangani 10.580 Perjanjian Sewa Tanah dengan rata-rata masa keberlakuan sewa adalah selama 10 tahun sejak tanggal Perjanjian Sewa Tanah. Saldo sewa lahan jangka panjang per 31 Desember 2015 adalah sebesar Rp1.518,6 miliar.

8.17.7 Perjanjian Lainnya

Pada tanggal 7 Februari 2012, Perseroan telah menandatangani Asset Purchase Agreement dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut :

Para Pihak

a. Indosat (selaku Penjual); b. Perseroan; dan

Ruang Lingkup

SMI membeli 2.500 menara telekomunikasi dari Indosat termasuk mengambil alih hak dan kewajiban Indosat atas perjanjian-perjanjian kolokasi terkait dengan menara telekomunikasi yang dijual.

Nilai Perjanjian

US$518,5 juta yang terdiri dari US$406 juta sebagai harga pembelian 2.500 menara telekomunikasi dan US$112,5 juta sebagai pembayaran bagi hasil dengan perhitungan sebagai berikut:

Target Pendapatan Kolokasi Kompensasi yang harus dibayar SMI kepada Indosat

Rp 492.000.000.000 US$18.750.000 Rp 687.500.000.000 US$18.750.000 Rp 937.500.000.000 US$37.500.000 Rp1.187.500.000.000 US$37.500.000 Jumlah US$112.500.000 Jangka Waktu

Pembayaran bagi hasil sebagaimana ternyata dalam tabel diatas berlaku sampai dengan 31 Desember 2022.

Tata Cara Pembayaran

Pembayaran dilakukan dengan cara sebagai berikut:

‡ 3HQHUELWDQVXUDWXWDQJROHK60,VHQLODL5SGDQVLVDQ\DGLED\DUGHQJDQ pembayaran uang tunai dalam mata uang Dolar Amerika Serikat;

‡ 3HUVHURDQ PHQJDPELO DOLK NHZDMLEDQ 60, EHUGDVDUNDQ VXUDW XWDQJ GHQJDQ PHQHUELWNDQ surat utang wajib konversi kepada Indosat;

‡ 3DGD WDQJJDO SHQHUELWDQ VXUDW XWDQJ ZDMLE NRQYHUVL ROHK 3HUVHURDQ ,QGRVDW ZDMLE menukarkan surat utang wajib konversi dengan saham Perseroan sejumlah 239.826.310 dengan harga per saham Rp2.757 atau secara keseluruhan sebesar Rp661.201.136.670 Hukum yang Mengatur

Hukum Negara Republik Indonesia Penyelesaian Sengketa

Singapore International Arbitration Centre

Keterbukaan informasi mengenai transaksi sebagaimana disebutkan diatas telah dilakukan melalui surat kabar Investor Daily dan website BEI pada tanggal 26 Maret 2012 dan Informasi Tambahan pada tanggal 23 April 2012, serta surat yang ditujukan kepada OJK No. 784/TBG-TBI-001/FAL/05/VII/2012 tanggal 25 Juli 2012.

8.18. KEKAYAAN INTELEKTUAL (INTELLECTUAL PROPERTY)

Perseroan melalui Entitas Anak, TB memiliki aset berupa Hak Kekayaan Intelektual yang didaftarkan pada Direktur Jenderal Hak Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berupa 27 sertifikat hak merek, masing-masing untuk merek dagang dan merek jasa dengan perincian sebagai berikut:

‡ Merek Dagang

No. Merek Dagang Kelas Barang/

Jasa

No. Permohonan No. Pendaftaran Tanggal Penerimaan

Masa Berlaku

1. Logo Tower Bersama 9 D00.2009.008003 IDM000273014 12 Maret 2009 12 Maret 2019

2. Logo Tower Bersama 11 D00.2009.008006 IDM000278751 12 Maret 2009 12 Maret 2019

3. Logo Tower Bersama 12 D00.2009.008023 IDM000273018 12 Maret 2009 12 Maret 2019

4. Logo Tower Bersama 14 D00.2009.008011 IDM000294978 12 Maret 2009 12 Maret 2019

5. Tower Bersama Group

+ Logo 14 D00.2009.008015 IDM000294980 12 Maret 2009 12 Maret 2019

6. Tower Bersama Group

No. Merek Dagang Kelas Barang/

Jasa

No. Permohonan No. Pendaftaran Tanggal Penerimaan

Masa Berlaku

7. Tower Bersama Group

+ Logo 11 D00.2009.008008 IDM000278752 12 Maret 2009 12 Maret 2019

8. Tower Bersama Group

+ Logo 9 D00.2009.008010 IDM000273017 12 Maret 2009 12 Maret 2019

9. Tower Bersama Group 14 D00.2009.008013 IDM000294979 12 Maret 2009 12 Maret 2019

10. Tower Bersama Group 12 D00.2009.008025 IDM000273019 12 Maret 2009 12 Maret 2019

11. Tower Bersama Group 11 D00.2009.008005 IDM000278750 12 Maret 2009 12 Maret 2019

12. Tower Bersama Group 9 D00.2009.008004 IDM000273015 12 Maret 2009 12 Maret 2019

‡ Merek Jasa

No. Merek Jasa Kelas Barang/

Jasa

No. Permohonan No.Pendaftaran Tanggal Penerimaan

Masa Berlaku

1. Logo Tower Bersama 36 J00.2009.008002 IDM000281522 12 Maret 2009 12 Maret 2019

2. Logo Tower Bersama 38 J00.2009.007997 IDM000281520 12 Maret 2009 12 Maret 2019

3. Logo Tower Bersama 39 J00.2009.008026 IDM000281537 12 Maret 2009 12 Maret 2019

4. Logo Tower Bersama 40 J00.2009.008031 IDM000281529 12 Maret 2009 12 Maret 2019

5. Logo Tower Bersama 42 J00.2009.008036 IDM000281532 12 Maret 2009 12 Maret 2019

6. Tower Bersama Group

+ Logo 40 J00.2009.008029 IDM000281528 12 Maret 2009 12 Maret 2019

7. Tower Bersama Group

+ Logo 36 J00.2009.008017 IDM000281524 12 Maret 2009 12 Maret 2019

8. Tower Bersama Group

+ Logo 38 J00.2009.008018 IDM000281525 12 Maret 2009 12 Maret 2019

9. Tower Bersama Group

+ Logo 39 J00.2009.008000 IDM000281521 12 Maret 2009 12 Maret 2019

10. Tower Bersama Group

+ Logo 42 J00.2009.008034 IDM000281531 12 Maret 2009 12 Maret 2019

11. Tower Bersama Group 42 J00.2009.008032 IDM000281530 12 Maret 2009 12 Maret 2019

12. Tower Bersama Group 40 J00.2009.008028 IDM000281527 12 Maret 2009 12 Maret 2019

13. Tower Bersama Group 39 J00.2009.008027 IDM000281526 12 Maret 2009 12 Maret 2019

14. Tower Bersama Group 38 J00.2009.008020 IDM000281536 12 Maret 2009 12 Maret 2019

15. Tower Bersama Group 36 J00.2009.008016 IDM000281523 12 Maret 2009 12 Maret 2019

Berdasarkan Pasal 28 Undang-undang No. 15 tahun 2001 tentang Merek, perlindungan hak merek diberikan untuk selama 10 tahun terhitung sejak tanggal penerimaan.

Berdasarkan Surat Pernyataan TB tanggal 28 Oktober 2013, TB memberikan hak dan kewenangan kepada Perseroan dan Entitas Anak lainnya, yaitu Balikom, BT, MSI, MBT, Mitrayasa, PMS, SMI, SKP, TI, TO, TK, Triaka, dan UT untuk dapat menggunakan dan memakai Hak Kekayaan Intelektual tersebut di atas dengan tetap mengikuti dan tunduk kepada peraturan perundang-undangan yang berlaku. Tidak terdapat jangka waktu khusus atas penggunaan Hak Kekayaan Intelektual tersebut, sehingga jangka waktu penggunaan Hak Kekayaan Intelektual mengikuti jangka waktu keberlakuan Hak Kekayaan Intelektual yang bersangkutan.

Dalam hal salah satu Entitas Anak sebagaimana disebutkan diatas bukan lagi merupakan Entitas Anak Perseroan baik langsung maupun tidak langsung, maka Entitas Anak yang bersangkutan tidak lagi berhak menggunakan Hak Kekayaan Intelektual yang terdaftar atas nama TB.

Sehubungan dengan pemberian hak penggunaan tersebut, tidak terdapat hak dan kewajiban yang wajib dipenuhi oleh Perseroan dan Entitas Anak serta TB tidak akan meminta/memungut royalti atas penggunaan Hak Kekayaan Intelektual kepada Perseroan dan Entitas Anak.

Tidak ada perjanjian lain yang dibuat sehubungan dengan pemberian hak penggunaan atas Hak Kekayaan Intelektual milik TB selain Surat Pernyataan tersebut di atas.

8.19. PERKARAYANG DIHADAPI PERSEROAN, ENTITAS ANAK, DIREKSIDAN DEWAN KOMISARIS PERSEROAN, SERTA

DEWAN KOMISARIS DAN DIREKSI ENTITAS ANAK

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, Perseroan dan Entitas Anak, maupun masing-masing anggota Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan dan Entitas Anak, tidak sedang terlibat perkara-perkara perdata, pidana, dan/atau perselisihan di lembaga peradilan dan/atau di lembaga perwasitan baik di Indonesia maupun di luar negeri atau perselisihan administratif dengan instansi pemerintah yang berwenang termasuk perselisihan sehubungan dengan kewajiban perpajakan atau perselisihan yang berhubungan dengan masalah perburuhan/hubungan industrial atau tidak pernah dinyatakan pailit yang dapat mempengaruhi secara material kegiatan usaha dan/atau kelangsungan kegiatan usaha Perseroan dan Entitas Anak serta rencana Penawaran Umum Berkelanjutan ini.

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, tidak ada somasi yang berpotensi menjadi perkara baik yang dihadapi Perseroan dan Entitas Anak, maupun masing-masing anggota Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan dan Entitas Anak.