• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pertemuan VI: Organ (2JP) a Materi Untuk Guru

Dalam dokumen Kelas 07 SMP IPA Guru (Halaman 137-150)

Gambar Penampang Melintang Batang (b)

5. Pertemuan VI: Organ (2JP) a Materi Untuk Guru

Pertemuan VI dimaksudkan untuk melatih peserta didik mengenal dan memahami tentang organ. Baik yang terdapat pada tumbuhan maupun pada hewan dan manusia. Hal-hal yang harus dipahami guru:

• Kumpulan jaringan yang memiliki fungsi dan tugas sama akan membentuk organ.

• Organ sebagai bagian dari hierarki kehidupan, memiliki mekanisme kerja yang khusus.

Sumber: Campell, 2002 Biologi

Ilmu Pengetahuan Alam 131 b. Pembelajaran

1) Tujuan Pembelajaran

a) Peserta didik dapat menjelaskan pengertian organ.

b) Peserta didik dapat membedakan antara jaringan, organ, dan sistem organ.

2) Kegiatan Pembelajaran a) Pendahuluan

Untuk memperoleh perhatian dan memotivasi peserta didik tunjukanlah organ tubuh manusia yang diambil dari torso manusia, kemudian diskusikan apakah ini organ atau bukan dan apa nama serta fungsinya.

b) Inti

Secara berkelompok, peserta didik melakukan kegiatan “Organ apa saja yang terdapat pada tumbuhan?” dan dapat dikembangkan dengan mengamati secara cermat tumbuhan pacar air, sayatan melintang akar, batang, dan daunnya dengan mikroskop. Diskusikan hasilnya (terus tekankan observasi – inferensi – komunikasi). Lanjutkan dengan kegiatan peserta didik menyimpulkan hasil diskusi dan mempresentasikan hasil diskusi.

c) Penutup

Lakukan releksi serta penugasan mandiri: Kegiatan “Review”.

3) Alat, Bahan, dan Media

a) Alat dan Bahan sesuai kegiatan “Organ apa saja yang terdapat pada tumbuhan?”.

b) Media: benda atau gambar alat ukur, benda-benda sekitar yang akan diukur dalam kegiatan “Organ apa saja yang terdapat pada tumbuhan?” dan Kegiatan “Review”. 4) Sumber Belajar

a) Buku Siswa.

b) Sumber lain yang relevan (misalnya anatomi tumbuhan dan internet).

Kunci:

Sumber: Dok. Kemdikbud

Ilmu Pengetahuan Alam 133

Gambar Bagian Tubuh

Nama

Sel

Jaringan

Organ

Gambar 4.9 Hati

Hati √

Gambar 4.10 Mata

Mata √

Gambar 4.11 Sel Saraf

Sel Saraf/Neuron √

Gambar 4.12 Sel Darah Merah

Kumpulan sel

darah merah √

Gambar 4.13 Telur

6. Pertemuan VII: Sistem Organ, Organisme dan Presentasi Proyek Sel (3JP)

a. Materi Untuk Guru

Pertemuan VI dimaksudkan untuk melatih peserta didik bagaimana mengamati atau mengobservasi sistem organ dan organisme, juga mampu melakukan presentasi hasil proyek yang telah dikerjakan.

Sistem organ merupakan bentuk kerja sama antarorgan untuk melakukan fungsinya. Dalam melaksanakan kerja sama ini, setiap organ tidak bekerja sendiri-sendiri, melainkan organ-organ saling bergantung dan saling mempengaruhi satu sama lain. Tanpa ada kerja sama dengan organ lain proses dalam tubuh tidak akan terjadi. Untuk lebih detilnya, dapat dilihat pada Tabel 4.1. mengenai sistem organ manusia.

Tabel 4.1. Bagian-bagian Sistem Organ, organ penyusun dan

Fungsinya

No

Sistem

Gambar

Organ

Fungsi

1 Sistem pencernaan

Gambar 4.14 Sistem Pencernaan

Mulut (lidah, gigi), faring, esofagus, lambung, usus halus, usus besar, hati, rektum, pankreas, dan anus Mencerna makanan, mengabsorbsi molekul-molekul zat makanan yang sudah disederhanakan

Ilmu Pengetahuan Alam 135 2 Sistem

pernapasan

Gambar 4.15 Sistem Pernapasan

Hidung, faring, epiglotis, laring, trakea, bronkus, paru-paru, diafragma Pertukaran gas (oksigen dan karbon dioksida) 3 Sistem gerak (rangka) Tulang Menyokong dan melindungi organ dalam

Gambar 4.16 Sistem Gerak

4 (Otot) Otot Menggerakkan tulang

5 Sistem

Gambar 4.18 Sistem Transportasi

Jantung, arteri, vena, kapiler, Mengangkut oksigen dan sari makanan ke seluruh sel tubuh, dan mengangkut zat hasil metabolisme yang tidak berguna keluar dari sel tubuh, serta melindungi tubuh dari penyakit 6 Sistem ekskresi Paru-paru, ginjal, kulit, dan hati

Mengeluarkan sisa metabolisme dari dalam tubuh dan menjaga keseimbangan sel dengan lingkungannya

Gambar 4.17 Otot

Ilmu Pengetahuan Alam 137 7 Sistem

reproduksi

Gambar 4.20 Sistem Reproduksi

Testis, ovarium

b. Pembelajaran 1) Tujuan Pembelajaran

a) Peserta didik dapat menjelaskan konsep sistem organ dan organisme.

b) Peserta didik dapat menyebutkan 3 contoh sistem organ yang menyusun organisme.

c) Peserta didik memiliki keterampilan berbicara di depan kelas melalui kegiatan presentasi hasil proyek sel.

2) Kegiatan Pembelajaran a) Pendahuluan

Untuk memperoleh perhatian dan memotivasi peserta didik tunjukkanlah gambar berbagai macam sistem organ yang menyusun tubuh manusia.

b) Inti

Secara berkelompok, peserta didik melakukan kegiatan “Keterkaitan antara organ dan sistem organ”. Diskusikan hasilnya (terus tekankan observasi – inferensi – komunikasi). Peserta didik menyimpulkan hasil diskusi. Peserta didik melakukan presentasi hasil kerja proyek.

c) Penutup

Lakukan releksi serta penugasan mandiri melalui kegiatan “penerapan konsep” dan “pemecahan masalah.”

3) Alat, Bahan, dan Media

a) Alat dan Bahan sesuai kegiatan “Keterkaitan antara organ dan sistem organ”.

b) Media: benda atau gambar alat ukur, benda-benda sekitar yang akan diukur dalam kegiatan “Keterkaitan antara organ dan sistem organ”.

4) Sumber Belajar a) Buku Siswa.

b) Sumber lain yang relevan (misalnya internet). D. Penilaian

1. Penilaian oleh Guru

No

KD

Indikator

Teknik

Keterangan

1. KD pada KI I Observasi perilaku, penilaian diri, penilaian antar teman Lembar observasi 2. KD pada KI II Observasi perilaku, penilaian diri, penilaian antar teman Lembar observasi

Ilmu Pengetahuan Alam 139

3. KD pada

KI III Menyebutkan tingkatan hirarki kehidupan Tes tulisPenugasan Lembar tes tertulis Menjelaskan tentang sistem

Menjelaskan konsep sel Menjelaskan prosedur menggunakan mikroskop Menjelaskan konsep jaringan Menjelaskan organ dan sistem organ

Membedakan organ, sistem organ dan organisme

4. KD pada

KI IV Melakukan kerja ilmiah di sekolah/laboratorium Penilaian produk Lembar penilaian produk Menyajikan hasil kerja ilmiah

pengamatan, inferensi, dan mengomunikasikan hasil

Penilaian unjuk kerja

Menyajikan hasil proyek Penilaian

Proyek dan portofolio

Lembar penilaian produk Lembar

penilaian produk

Lembar penilaian produk

E. Bentuk Komunikasi dengan Orang Tua/Wali

Komunikasi dengan orang tua/wali dibangun dengan pemberian kolom tanda tangan orang tua/wali dalam setiap tugas dan nilai ulangan. Mengembangkan komunikasi online kepada orang tua/wali, dengan memanfaatkan teknologi (telepon genggam, smartphone dll)

F. Kunci Jawaban

1. Jika salah satu organ penyusun sistem mengalami kerusakan, apa yang terjadi dengan sistem organ tersebut? Dapatkah sistem organ tersebut berfungsi dengan baik?

Jawab:

Sistem organ merupakan kumpulan organ yang saling bekerja sama untuk melaksanakan fungsinya, sehingga apabila salah satu organ penyusun sistem tersebut rusak atau tidak berfungsi, maka sistem organ tersebut akan mengalami kegagalan perannya.

2. Perhatikan gambar sel di bawah ini!

Sumber: Comped, 2002 Biologi Gambar 4.21 Sel Tumbuhan

Ilmu Pengetahuan Alam 141 a. Bagian sel yang manakah menjadi penentu sel ini menjadi sel

hidup atau sel mati?

Jawab: Inti sel/nukleus yang ditunjuk dengan huruf A

b. Apa yang terjadi bila organel yang ditunjuk dengan huruf ( I) tidak berfungsi dengan baik?

Jawab:

Organel yang ditunjuk huruf I adalah kloroplas dan di dalamnya terdapat zat warna hijau yaitu klorofil yang berperan dalam proses fotosintesis, sehingga bila I tidak berfungsi, maka proses fotosintesis akan terganggu.

c. Bagian manakah yang disebut dengan dinding sel? Dan mengapa pada sel ini memiliki dinding sel?

Jawab:

Dinding sel ditunjuk dengan huruf J. Sel ini memiliki dinding sel, karena dinding sel berfungsi melindungi organel dan bagian dalam sel tersebut. Selain itu dinding sel berfungsi dalam mengokohkan struktur sel dari tumbuhan tersebut.

3. Perhatikan gambar sistem pencernaan, kemudian sebut bagian- bagian yang diberi tanda!

Apabila ada salah satu organ tersebut mengalami gangguan, apa yang terjadi pada sistem tersebut?

Jawab:

Maka fungsi dari sistem ini sebagai sistem pencernaan tidak berjalan dengan normal. Banyaknya penyakit yang terjadi pada bagian perut manusia sebagian besar disebabkan tidak berfungsi dengan baiknya organ-organ penyusun sistem ini.

4. Jelaskan mengapa adanya mikroskop merupakan sesuatu yang sangat berguna untuk mempelajari sel!

Jawab:

Mikroskop mampu melihat sesuatu yang berukuran kecil yang mata manusia tidak mampu melihatnya. Sel sesuatu yang tidak kasat mata/tidak dapat dilihat dengan mata tanpa bantuan alat. Alat tersebut adalah mikroskop, yang mampu melihat sel dan bagian dalam sel/organela sel.

a. mulut b. hati

c. kantung empedu d. usus 12 jari (duodenum) e. usus besar naik

f. usus halus penyerapan g. umbai cacing

h. anus

i. kerongkongan j. lambung k. pangkreas

l. usus besar mendatar m. usus kosong

n. usus besar turun o. rektum

Sumber: Dok. Kemdikbud Gambar 4.22 Sistem Pencernaan

143 143 Ilmu Pengetahuan Alam

BAB

5

Dalam dokumen Kelas 07 SMP IPA Guru (Halaman 137-150)

Dokumen terkait