• Tidak ada hasil yang ditemukan

Menimbang, bahwa Gugatan Penggugat adalah sebagaimana dimaksud pada bagian Tentang Duduknya Sengketa di atas yang pada pokoknya memohon kepada Pengadilan Tata Usaha Negara Pekanbaru untuk menyatakan batal atau tidak sah :

1. Sertipikat Hak Milik Nomor 5904/Desa Rimbo Panjang, tertanggal 26 November 2009, seluas 12.714 M2 sesuai Surat Ukur Nomor 05088/Rimbo Panjang/2009, atas nama LENGGONO (semula atas nama ZURAIDA) ;

2. Sertipikat Hak Milik Nomor 5955/Desa Rimbo Panjang, tertanggal 14 Desember 2009, seluas 8.560 M2 sesuai Surat Ukur Nomor 05220/Rimbo Panjang/2009, atas nama DONI (semula atas nama LEONARD SANGWARA) ;

yang telah diterbitkan oleh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Kampar (Tergugat) yang menjadi obyek-obyek sengketa dalam

perkara ini ;

Menimbang ………..

Menimbang, bahwa Tergugat telah menanggapi Gugatan Penggugat dengan mengajukan Jawabannya sebagaimana terurai pada bagian Tentang Duduknya Sengketa di atas yang di dalamnya termuat juga mengenai Eksepsi ;

Menimbang, bahwa setelah membaca dan mempelajari semua berkas perkara berdasarkan hasil pemeriksaan persidangan, menurut hemat Majelis Hakim sebelum mempertimbangkan mengenai eksepsi maupun pokok perkaranya lebih jauh, terlebih dahulu perlu untuk dipertimbangkan dasar kepentingan/kedudukan hukum atau hak hukum dari Penggugat (legal standing) untuk dapat menggugat penerbitan Sertipikat Hak Milik atas tanah yang menjadi obyek sengketa aquo, dan tentunya persoalan hukum yang berkaitan dengan hal tersebut adalah apakah benar bahwa Penggugat adalah sebagai satu-satunya pihak atau pemilik yang sah atas bidang tanah sebagaimana dimaksud dalam kedua obyek sengketa aquo ? ;

Menimbang, bahwa menurut Majelis Hakim hal tersebut penting untuk diketahui terlebih dahulu, mengingat surat keputusan yang menjadi obyek sengketa aquo yang dipersoalkan penerbitannya oleh Penggugat adalah merupakan suatu surat tanda bukti hak kepemilikan atas sebidang tanah (sertipikat hak atas tanah), sehingga sebelumnya Penggugat harus dapat membuktikan bahwa benar hanya Penggugatlah satu-satunya Pemilik yang sah atas bidang tanah dari kedua obyek sengketa aquo, dan tidak ada satu bukti pun yang dapat membantah perihal kepemilikan Penggugat tersebut, maka setelah itulah baru dapat dipertimbangkan lebih lanjut mengenai pokok perkaranya, tetapi apabila dalam pemeriksaan persidangan terdapat fakta hukum atau bukti lain yang bertentangan atau membantah perihal kepemilikan Penggugat, maka Penggugat selama itu tidak ada mempunyai kedudukan atau hak

hukum ………..

hukum (legal standing) untuk dapat menggugat penerbitan Sertipikat Hak Milik pihak lain, kecuali persoalan hak kepemilikan tersebut telah terlebih dahulu terselesaikan secara keperdataan di Peradilan Umum yang berwenang (Pengadilan Negeri setempat), hal ini sesuai dengan norma atau kaidah hukum dari Yurisprudensi Mahakamah Agung RI dalam Putusan Mahkamah Agung RI No. 88/K/TUN/1993 tanggal 07 September 1994 yang pada pokoknya menggariskan bahwa meskipun suatu sengketa terjadi dari adanya Surat Keputusan Pejabat, tapi jika dalam perkara tersebut masih ada menyangkut pembuktian hak kepemilikan atas tanahnya, maka gugatan atas sengketa tersebut harus diselesaikan terlebih dahulu ke peradilan umum (Pengadilan Negeri setempat) mengenai kepemilikannya, dan untuk itu Majelis Hakim akan mempertimbangkannya sebagai berikut :

Menimbang, bahwa berdasarkan dalil gugatannya dikaitkan dengan alat-alat bukti surat, Penggugat telah menyatakan atau mendalilkan bahwa Penggugat adalah pemilik dari bidang tanah kedua obyek sengketa aquo, dan sebagai tanda bukti kepemilikan tersebut Penggugat telah mengajukan bukti surat berupa Sertipikat Hak Milik No.

2292/Desa Rimba Panjang, tertanggal 21 Desember 1985, sesuai Surat Ukur Nomor 4676/Rimba Panjang/1984 seluas 17.500 M2, dan Sertipikat Hak Milik No. 2293/Desa Rimba Panjang, tertanggal 21 Desember 1985, sesuai Surat Ukur Nomor 4675/Rimba Panjang/1984 seluas 16.500 M2, dimana kedua bidang tanah atas nama Penggugat tersebut diperoleh dengan cara membelinya dari sdr. MARNIS dan sdr.

AMDANIR (vide bukti P-1 dan P-2) ;

Menimbang, bahwa terhadap dalil-dalil Gugatan Penggugat yang menyatakan tanah berperkara atau tanah obyek sengketa aquo adalah milik dari Penggugat, Tergugat telah menanggapinya dengan

mengajukan ………..

mengajukan Jawabannya yang pada pokoknya menolak dalil-dalil Penggugat tersebut dengan menjelaskan bahwa Pihak-Pihak Ketiga (Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2), adalah selaku Pemilik Obyek-obyek Perkara atau Pemegang Hak atas kedua Sertipikat Hak Milik obyek sengketa aquo yang semula telah diterbitkan atas nama ZURAIDA dan LEONARD SANGWARA dan telah beralih kepada Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2, dan untuk membuktikan kepemilikan Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2 tersebut, Tergugat telah mengajukan alat-alat bukti surat berupa Surat Keterangan Ganti Kerugian Reg. Camat Tambang No. 2328/SKGR/

RP/X/2004 tanggal 12 Oktober 2004 atas nama ZURAIDA (bukti T-3), Buku Tanah Hak Milik No. 5904/Desa Rimbo Panjang, atas nama

LENGGONO (semula atas nama ZURAIDA) (bukti T-8), Akta Jual Beli No : 2706/2009 tertanggal 31 Desember 2009 yang dibuat oleh Pejabat

Pembuat Akta Tanah (PPAT) ALI ARBEN, SH. (bukti T-12),

Surat Keterangan Ganti Kerugian Reg. Camat Tambang No. 2326/SKGR/RP/X/2008 tanggal 15 Oktober 2008 atas nama

LEONARD SANGWARA (bukti T-15), Buku Tanah Hak Milik No. 5955/Desa Rimbo Panjang, atas nama DONI (semula atas nama

LEONARD SANGWARA) (bukti T-20), dan Akta Jual Beli No : 2708/2009 tertanggal 31 Desember 2009 yang dibuat oleh Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) ALI ARBEN, SH. (bukti T-12) ;

Menimbang, bahwa terhadap dalil Gugatan Penggugat yang menyatakan tanah berperkara atau tanah obyek sengketa aquo adalah milik dari Penggugat, Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2 juga telah menanggapinya dengan mengajukan Jawabannya yang pada pokoknya menolak dalil-dalil Penggugat tersebut dengan menjelaskan bahwa Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2, adalah

selaku ………..

selaku Pemilik Obyek-Obyek Perkara atau Pemegang Hak atas kedua Sertipikat Hak Milik obyek sengketa aquo yang semula telah diterbitkan atas nama ZURAIDA dan LEONARD SANGWARA dan telah beralih kepada Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2, dan untuk membuktikan kepemilikan Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2 tersebut, Tergugat II Intervensi I telah mengajukan alat-alat bukti surat berupa Akta Jual Beli No : 2706/2009 tertanggal 31 Desember 2009 yang dibuat oleh Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) ALI ARBEN, SH. (bukti T.II.Int.1-1), Perjanjian Jual Beli Nomor : 39 tanggal 22 Desember 2009 di hadapan Notaris BUDI SUYONO, SH. (bukti T.II.Int.1-3), Sertipikat Hak Milik No. 5904/Desa Rimbo Panjang tanggal 26 Nopember 2009, surat Ukur No. 05088/Rimbo Panjang/2009 tanggal 23 Nopember 2009, Luas 12.714 M2 atas nama LENGGONO (bukti

T.II.Int.1-4), dan Tergugat II Intervensi 2 telah mengajukan alat-alat bukti surat berupa Akta Jual Beli No : 2708/2009 tertanggal 31

Desember 2009 yang dibuat oleh Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) ALI ARBEN, SH. (bukti T.II.Int.2-1), Perjanjian Jual Beli Nomor : 38 tanggal 22 Desember 2009 di hadapan Notaris BUDI SUYONO, SH. (bukti T.II.Int.2-3), Sertipikat Hak Milik No. 5955/Desa Rimbo Panjang tanggal 14 Desember 2009, surat Ukur No. 05220/Rimbo Panjang/2009 tanggal 11 Desember 2009, Luas 8.560 M2 atas nama DONI (bukti T.II.Int.2-4) ;

Menimbang, bahwa berdasarkan bukti-bukti surat dan keterangan-keterangan Saksi yang diajukan oleh para pihak selama pemeriksaan persidangan, telah diperoleh beberapa fakta hukum yang terkait dengan persoalan kepemilikan dari bidang tanah sebagaimana dimaksud dalam kedua obyek sengketa aquo, yaitu :

- Bahwa ………..

- Bahwa Penggugat adalah sebagai pemegang hak dari Sertipikat Hak Milik No. 2292/Desa Rimba Panjang, tertanggal 21 Desember 1985,

sesuai Surat Ukur Nomor 4676/Rimba Panjang/1984 seluas 17.500 M2, dan Sertipikat Hak Milik No. 2293/Desa Rimba Panjang,

tertanggal 21 Desember 1985, sesuai Surat Ukur Nomor 4675/Rimba Panjang/1984 seluas 16.500 M2, dimana kedua bidang tanah tersebut

diperoleh dengan cara membelinya atau dari sdr. MARNIS dan sdr. AMDANIR (vide bukti P-1 dan P-2) ;

- Bahwa Tergugat II Intervensi 1 adalah sebagai pemegang hak dari Sertipikat Hak Milik No. 5904/Desa Rimbo Panjang tanggal 26 Nopember 2009, surat Ukur No. 05088/Rimbo Panjang/2009 tanggal 23 Nopember 2009, Luas 12.714 M2 atas nama LENGGONO, yang telah dibeli oleh Tergugat II Intervensi 1 dari ZURAIDA (vide bukti T.II.Int.1-1 dan bukti T.II.Int.1-4), dimana ZURAIDA sebelumnya memiliki bidang tanah tersebut diperoleh dari MARNIS berdasarkan

Surat Keterangan Ganti Kerugian Reg. Camat Tambang No. 2328/SKGR/RP/X/2004 tanggal 12 Oktober 2004 atas nama

ZURAIDA, (vide bukti T-3 jo. Keterangan Saksi Zuraida) ;

- Bahwa Tergugat II Intervensi 2 adalah sebagai pemegang hak dari Sertipikat Hak Milik No. 5955/Desa Rimbo Panjang tanggal 14 Desember 2009, Surat Ukur No. 05220/Rimbo Panjang/2009 tanggal 11 Desember 2009, Luas 8.560 M2 atas nama DONI, yang telah dibeli oleh Tergugat II Intervensi 2 dari LEONARD SANGWARA (vide bukti T.II.Int.2-1 dan bukti T.II.Int.2-4), dimana LEONARD SANGWARA sebelumnya memiliki bidang tanah tersebut diperoleh dari AMDANIR berdasarkan Surat Keterangan Ganti Kerugian Reg. Camat Tambang No. 2326/SKGR/RP/X/2008 tanggal 15 Oktober 2008 atas nama LEONARD SANGWARA, (vide bukti T-15 jo. Keterangan Saksi Leonard Sangwara) ;

- Bahwa………..

- Bahwa berdasarkan keterangan saksi AGUS SALIM pada persidangan tanggal 11 Oktober 2012, diketahui bahwa bidang tanah sebagaimana dimaksud dalam kedua sertipikat hak milik obyek sengketa aquo maupun sebagaimana dimaksud dalam kedua sertipikat hak milik yang dipunyai Penggugat, adalah merupakan bidang-bidang tanah yang semula atau dahulu dimiliki atau dikuasai oleh dirinya dan telah di sertipikatkan menjadi empat sertipikat, yaitu atas nama dirinya, atas nama MARNIS (isterinya), atas nama AMDANIR (anaknya) dan atas nama MUIN (besannya/orang tua anak mantunya), dan sekiranya pada tahun 1992 bidang tanah atas nama dirinya, isterinya dan anaknya (tiga bidang tanah) telah dijual kepada sdr. DASRUL (Kepala Desa Rimbo Panjang saat itu), dan setelahnya tidak pernah dijual kepada pihak lain ;

Menimbang, bahwa dari beberapa bukti surat yang diajukan oleh Para Pihak dikaitkan dengan fakta-fakta hukum di atas, telah jelas diketahui bahwa bidang tanah dari kedua obyek sengketa aquo milik Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2 yang dibeli dari ZURAIDA dan LEONARD SANGWARA, dahulunya berasal dari tanah milik MARNIS dan AMDANIR (isteri dan anak dari AGUS SALIM), yang kemudian beralih kepada ZURAIDA berdasarkan Surat Keterangan Ganti Kerugian Reg. Camat Tambang No. 2328/SKGR/RP/X/2004 tanggal 12 Oktober 2004 dan juga beralih kepada LEONARD SANGWARA

berdasarkan Surat Keterangan Ganti Kerugian Reg. Camat Tambang No. 2326/SKGR/RP/X/2008 tanggal 15 Oktober 2008, begitu pula

terhadap bidang tanah yang didalilkan atau diakui Penggugat sebagai miliknya, adalah juga diperoleh atau dibeli dari MARNIS dan AMDANIR ;

Menimbang, bahwa dalam hal ini Mejelis Hakim berpendapat bahwa terhadap perkara ini, masih terdapat persoalan atau sengketa kepemilikan atas bidang tanahnya, mengingat Pihak Penggugat maupun Tergugat ………..

Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2 pada dasarnya memperoleh bidang tanah tersebut adalah bersumber dari pihak-pihak yang sama, yaitu dari MARNIS dan AMDANIR, sehingga terlebih dahulu harus diselesaikan sengketa kepemilikannya untuk mengetahui kepastian hukum siapakah yang sebenarnya sebagai pihak yang telah membeli atau memiliki tanah secara sah yang berasal dari MARNIS dan AMDANIR tersebut ;

Menimbang, bahwa selain pertimbangan diatas, berdasarkan kesaksian AGUS SALIM (suami dari MARNIS dan ayah dari AMDANIR) di muka persidangan, telah jelas diketahui bahwa bidang tanah yang dahulu dimiliki MARNIS (isterinya) dan AMDANIR (anaknya), selama ini hanya pernah dijual kepada DASRUL, dan oleh karena Penggugat mendalilkan telah membelinya dari MARNIS dan AMDANIR, maka dalam hal ini Majelis Hakim berpendapat bahwa Penggugat sebelumnya juga harus dapat membuktikan terlebih dahulu proses terjadinya peralihan tanah tersebut dari MARNIS dan AMDANIR kepada dirinya, dan oleh karena selama persidangan, Penggugat tidak mengajukan bukti adanya peralihan hak dari MARNIS dan AMDANIR kepada dirinya, baik berupa Akta Jual Beli atau bukti lainnya yang pada pokoknya menyangkut peralihan haknya, maka bagaimana mungkin Majelis Hakim dapat mempertimbangkan mengenai perkaranya lebih lanjut kalau sebelumnya Penggugat belum dapat membuktikan alas hak atau dasar perolehan hak dari sertipikat hak milik yang dipunyainya tersebut ;

Menimbang, bahwa oleh karena bukti-bukti surat yang diajukan pihak Tergugat, Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2 adalah surat-surat yang terkait dengan hak kepemilikan atau penguasaan atas tanah yang merupakan bukti-bukti yang bersifat keperdataan, maka Majelis Hakim dalam hal ini tidak dalam

kewenangannya ………..

kewenangannya untuk dapat menilai keabsahan dari bukti-bukti tersebut yang bersifat keperdataan, karena hal itu merupakan kompetensi atau kewenangan dari Peradilan Umum (Pengadilan Negeri setempat) untuk menilai dan mempertimbangkannya ;

Menimbang, bahwa berdasarkan uraian-uraian pertimbangan hukum di atas, Majelis Hakim menilai bahwa dalam perkara incasu masih terdapat persoalan hukum menyangkut sengketa hak kepemilikan atau hak penguasaan atas tanah yang bersifat keperdataan yang harus terlebih dahulu diselesaikan oleh Pihak Penggugat melalui Peradilan Umum (Pengadilan Negeri setempat) yang berwenang, mengingat dalam pemeriksaan perkara ini belum dapat dibuktikan atau belum dapat dipastikan adanya pembuktian bahwa Penggugat adalah satu-satunya pihak pemilik yang sah atas kedua bidang tanah obyek sengketa aquo, sehingga Majelis Hakim berkesimpulan bahwa Penggugat untuk saat ini tidak mempunyai hak atau belum mempunyai hak hukum atau kewenangan untuk dapat menggugat penerbitan kedua Sertipikat Hak Milik obyek sengketa aquo yang diterbitkan atas nama pihak Tergugat II Intervensi 1 dan Tergugat II Intervensi 2, terlebih lagi bahwa Penggugat selama persidangan berlangsung hanya mengajukan bukti surat berupa Sertipikat Hak Miliknya semata, tanpa didukung oleh bukti-bukti lain yang menjadi alas hak atau dasar penerbitan sertipikat hak miliknya tersebut ;

Menimbang, bahwa dengan tidak adanya atau belum adanya kedudukan atau hak hukum (legal standing) atau kewenangan dari Penggugat untuk menggugat penerbitan kedua Sertipikat Hak Milik obyek sengketa aquo, maka dengan demikian Pengadilan Tata Usaha Negara Pekanbaru tidak dapat mempertimbangkan lebih lanjut tentang eksepsinya maupun tentang Gugatan Penggugat mengenai pokok perkaranya, dan oleh karenanya telah cukup alasan bagi Majelis Hakim untuk menyatakan Gugatan Pengugat tidak diterima ;

Menimbang ………..

Menimbang, bahwa oleh karena gugatan Penggugat telah dinyatakan tidak diterima, maka sesuai ketentuan Pasal 110 Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1986 tentang Peradilan Tata Usaha Negara, kepada Penggugat dibebankan untuk membayar semua biaya yang timbul dalam perkara ini yang besarnya akan ditetapkan dalam amar Putusan ini ;

Menimbang, bahwa Majelis Hakim hanya mempertimbangkan alat-alat bukti yang relevan dengan pertimbangan Putusan ini, dan terhadap alat bukti yang tidak relevan Majelis Hakim mengenyampingkannya, namun tetap terlampir sebagai bagian yang tidak terpisahkan dengan berkas Putusan ini ;

Mengingat ketentuan Pasal-Pasal dari Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1986 sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2004 dan Undang-Undang Nomor 51 Tahun 2009 tentang Peradilan Tata Usaha Negara dan ketentuan Peraturan Perundang-Undangan lain yang bersangkutan ;

M E N G A D I L I :

Dokumen terkait