• Tidak ada hasil yang ditemukan

Produk Dan Jasa PT Bank Central Asia Tbk

III. METODOLOGI PENELITIAN

4.1. Gambaran Umum PT Bank Central Asia Tbk

4.1.4 Produk Dan Jasa PT Bank Central Asia Tbk

a. Produk Simpanan 1. Tahapan

Tabungan hari depan atau yang lebih dikenal dengan Tahapan BCA adalah salah satu produk perbankan unggulan BCA, dimana bukti kepemilikannya dengan menggunakan buku. 2. Tahapan Gold

Tahapan gold adalah jenis rekening tahapan yang yang nasabahnya diberi keistimewaan untuk menikmati berbagai fasilitas khusus antara lain: penambahan berita dan keterangan mutasi transaksi di buku tahapan, layanan automatic transfer

system, pencetakan mutasi melalui mesin auto print, layanan

Appointee Card, dan penerimaan informasi transaksi melalui layanan sms push notification.

3. Tapres

Tapres adalah tabungan yang bukti kepemilikannya dengan menggunakan kartu dan setiap bulan akan diterbitkan rekening koran.

4. BCA Dollar

BCA dollar adalah simpanan masyarakat pada BCA dalam mata uang dollar Amerika (USD) atau dollar Singapura (SGD) yang penarikannya dapat dilakukan setiap saat menurut syarat-syarat tertentu.

5. Deposito Berjangka

Deposito berjangka adalah simpanan dari pihak ketiga kepada Bank yang penarikannya hanya dapat dilakukan dalam jangka waktu tertentu menurut perjanjian antara pihak ketiga dan bank yang bersangkutan.

6. Giro

Giro adalah simpanan dari pihak ketiga kepada bank yang penarikannya dapat dilakukan setiap saat dengan mempergunakan cek, surat perintah pembayaran lainnya atau dengan cara pemindahbukuan.

b. Bancassurance

Bancassurance adalah bentuk pemasaran beragam produk asuransi dengan bank sebagai sarana distribusi, BCA sebagai agen pemasar dari produk-produk asuransi PT AIA financial. Adapun produk- produk asuransi beserta keunggulannya yang dipasarkan oleh BCA yaitu :

1. Provisa Max Keunggulan:

1. Pertumbuhan investasi yang maksimal

3. Pilihan besar Uang Pertanggungan sebesar 5 atau 8 kali premi dasar tahunan

2. Optishield Keunggulan :

1. Perlindungan asuransi yang komprehensif, meliputi asuransi jiwa, kecelakaan, cacat tetap total, dan santunan harian rumah sakit.

2. Berbagai pilihan paket pembayaran premi bulanan dan tahunan sesuai kebutuhan.

3. Edusave Keunggulan :

1. Ketersediaan dana pendidikan bagi buah hati, tanpa perlu khawatir akan kenaikan biaya pendidikan ataupun inflasi. 2. Perlindungan asuransi jiwa bagi anak dan orang tua

sekaligus. 4. Medisave Plus

Keunggulan :

1. Manfaat santunan tunai harian jika terjadi kecelakaan 2. Pengembalian 100 persen premi pada saat jatuh tempo 5. Pro Series (Pro Ayah, Pro Bunda, Pro Ananda)

Keunggulan :

1. Sebagian besar premi dialokasikan sebagai investasi 2. Perlindungan dari penyakit kritis

3. Pembebasan premi jika terjadi risiko cacat tetap total c. Kartu Kredit

Kartu kredit (credit card) merupakan alat berbentuk kartu yang diterbitkan oleh suatu lembaga keuangan dan dapat digunakan sebagai alat pembayaran transaksi pembelian barang dan jasa yang pembayaran pelunasannya dapat dilakukan oleh pembeli secara sekaligus atau angsuran pada jangka waktu tertentu setelah kartu digunakan sebagai alat pembayaran. Kartu kredit yang ditawarkan oleh BCA yaitu :

1. BCA Card

2. BCA Master Card 3. BCA Visa

4. BCA JCB

5. Astra World BCA Card d. Perbankan Elektronik

1. Anjungan Tunai Mandiri (ATM) BCA

ATM BCA Adalah salah satu layanan elektronik Banking BCA yang memungkinkan nasabah untuk melakukan transaksi finansial dan non-finansial melalui mesin.

2. Debit BCA

Debit BCA adalah salah satu fasilitas layanan elektronik banking

BCA yang memungkinkan nasabah untuk berbelanja tanpa harus menggunakan uang tunai.

3. Tunai BCA

Tunai BCA adalah salah satu fasilitas layanan yang disediakan oleh BCA dimana nasabah tabungan dimungkinkan mengambil uang tunai pada saat berbelanja di merchant-merchant tertentu yang telah diberi tanda tunai BCA.

4. Flazz

Flazz BCA adalah salah satu fasilitas layanan elektronik banking

yang disediakan oleh BCA dimana nasbah dapat melekuakan transaksi dengan cepat dan praktis.

5. Self Service Passbook Printer (SSPP)

Self Service Passbook Printer yaitu salah satu fasilitas elektronik banking yang disediakan oleh BCA di mana nasabah dapat

mencetak sendiri transaksi yang telah dilakukan. 6. EDC BIZZ

EDC BIZZ adalah elektronik data Capture BCA yang digunakan untuk melakukan transaksi non tunai di outlet merchant dengan menggunakan kartu BCA BIZZ dan key BCA. 7. Internet Banking

Internet Banking adalah Adalah layanan perbankan BCA di mana nasabah dapat melakukan transaksi perbankan melalui PC yang terhubung dengan internet. Layanan ini diberi nama Klik BCA.

8. Mobile Banking

Mobile banking adalah layanan yang diberikan kepada nasabah dengan tujuan memberikan kemudahan dalam melakukan transaksi perbankan melalui telepon selular/handphone/mobile phone dengan menggunakan menu yang sudah tersedia di sim card, saat ini menggunakan media sms (Short Message Services).

9. Halo BCA

Halo BCA adalah layanan hotline 24 jam sehari, 7 hari seminggu yang didukung oleh CSO yang siap setiap saat memberi layanan informasi, mendengarkan keluhan, serta memberi alternatif solusi masalah nasabah yang berkaitan dengan layanan BCA.

10. Phone Banking

Phone banking adalah produk perbankan elektronik yang disediakan membantu nasabah untuk dapat menerima layanan informasi perbankan dan melakukan transaksi finansial non tunai melalui pesawat telepon.

11. SMS BCA

SMS BCA adalah layanan informasi perbankan yang dapat diakses langsung oleh Nasabah melalui telepon selular/handphone dengan menggunakan media SMS (Short Message Services).

e. Kredit Konsumen

1. Kredit Kepemilikan Rumah (KPR).

Adalah pinjaman jangka panjang dengan tujuan untuk membiayai pembelian rumah, perbaikan/renovasi rumah, atau pembelian ruko untuk dihuni sendiri.

2. Kredit Kendaraan Bermotor (KKB).

Adalah pinjaman yang diberikan guna keperluan pembelian kendaraan bermotor dalam kondisi baru untuk keperluan pribadi (tidak untuk angkutan barang/penumpang/keperluan usaha). 3. Kredit Kepemilikan Apartemen (KPA)

Kredit kepemilikan apartemen adalah pinjaman jangka panjang yang disediakan khusus untuk membiayai pembelian apartemen bagi perorangan guna dimiliki/ditempati sendiri/investasi dan telah memenuhi persyaratan pemberian kredit.

4. KPR Xtra

KPR Xtra adalah pemberian KPR yang ditujukan untuk pembelian/ renovasi rumah/apartemen dimana debitur dapat menentukan sendiri komposisi pembayaran angsurannya.

5. Kredit Refinancing.

Kredit refinancing adalah kredit jangka panjang di mana tujuan penggunaan dananya disesuaikan dengan kebutuhan konsumtif debitur kecuali untuk pembelian stok barang/inventory, yang diberikan kepada debitur baru atau debitur existing dimana sumber pembayaran KPR refinancing dengan jaminan Tanah Bangunan tersebut berasal dari penghasilan dan/ atau hasil usaha yang ada saat ini.

f. Layanan Transaksi perbankan 1. Safe deposit box

Safe deposiy box Adalah tempat penyimpanan barang dengan ukuran tertentu yang disewakan oleh bank kepada nasabah dalam jangka waktu satu tahun dengan biaya sewa yang besarnya ditentukan oleh bank.

2. KU (Kiriman Uang) dan Remittance

KU adalah jasa yang diberikan oleh bank untuk pengiriman/penerimaan uang rupiah ke/dari bank lain di dalam negeri dengan pemberitahuan secara elektronis. Remittance

kepada pihak penerima yang berdomosili di dalam atau luar negeri.

3. Banknotes

Adalah uang kertas asing yang merupakan alat pembayaran yang resmi dan sah dari suatu negara yang memiliki nilai tukar dan dapat diperjualbelikan.

4. Kliring

Kliring adalah proses pertukaran antar warkat, antar bank peserta, dalam wilayah yang sama yang diselenggarakan oleh lembaga kliring.

5. Inkaso dan Collection.

Inkaso adalah jasa penagihan yang dilakukan berdasarkan suatu warkat (cek/BG) kepada pihak yang wajib membayar/pihak tertagih untuk kepentingan dan atas resiko pihak yang memiliki tagihan.

Collection adalah jasa yang diberikan oleh bank untuk melakukan penagihan atas suatu warkat kepada pihak yang wajib membayar/pihak tertagih di luar negeri/dalam negeri untuk kepentingan dan atas resiko pihak yang memiliki tagihan. 6. Travellers Cheque

Travellers Cheque adalah suatu alat pembayaran atas nama pembeli yang berfungsi sebagai pengganti uang tunai.

7. Virtual Account

Virtual Account adalah rekening khusus yang diberikan kepada pelanggan dari suatu perusahaan/company partner untuk digunakan sebagai sarana pembayaran tagihan kepada company partner dengan cara setor tunai, pemindahbukuan, LLG, RTGS, ke rekening tersebut.

8. Open Payment Via Counter

Open Payment Via Counter adalah sarana transaksi yang disediakan pada aplikasi BDS-IDS untuk memproses transaksi pembayaran yang dilakukan oleh pelanggan company partner

melalui counter BCA, baik secara tunai maupun pemindahbukuan.

9. Payroll

Payroll adalah fasilitas yang diberikan oleh BCA kepada nasabah bisnis untuk melakukan transaksi pembayaran gaji karyawan dengan cara upload file melalui Klik BCA Bisnis atau mengirimkan disket data Payroll ke BCA.

10. Autodebet

Autodebet adalah fasilitas autodebet rekening nasabah dari suatu perusahaan yang memiliki kerjasama dengan BCA, yang dilakukan secara periodik.

Dokumen terkait