• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB V PENUTUP

C. Saran

Berdasarkan hasil penelitian Penerapan Jam Pelajaran Sistem Blok dan Minat Belajar Terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran Teknik Kerja Bengkel Siswa Kelas X SMKN 1 Magelang Tahun Ajaran 2013/ 2014, peneliti memberikan saran sebagai berikut :

1. Siswa

Siswa hendaknya dapat memanfaatkan penerapan jam pelajaran sistem blok yang diterapkan sekolah mereka dengan maksimal serta memiliki minat belajar yang tinggi pada mata pelajaran teknik kerja bengkel. Ketika pelajaran berlangsung hendaknya siswa memperhatikan dengan sungguh-sungguh materi yang disampaikan. Selain itu hendaknya siswa dapat menjaga sikap ketika praktek dengan tidak banyak bergurau atau bercanda dengan teman ketika praktek, tidak bermain-main dengan peralatan bengkel yang berbahaya. Siswa juga hendaknya memanfaatkan penerapan jam pelajaran sistem blok dengan baik untuk menguasai materi, karena siswa mempunyai waktu yang cukup untuk mempelajari teknik kerja bengkel dan siswa tidak terburu-buru dalam mengerjakan projek teknik kerja bengkel. Untuk meningkatkan penguasaan materi teknik kerja bengkel, siswa dapat mempraktekkan kembali materi pelajaran di rumah, atau meminjam buku referensi di perpustakaan sekolah.

2. Guru

Guru sebagai pendidik memiliki peran yang sangat penting dalam kegiatan pembelajaran. Dengan penerapan jam pelajaran sistem blok disekolah menjadikan pelajaran terasa sangat lama bagi siswa, sehingga

72

hendaknya guru selalu menggunakan strategi pembelajaran yang bervariatif dan metode yang inovatif agar siswa tidak mudah bosan dan jenuh dengan pembelajaran yang sangat lama. Sebagai contoh, guru dapat memberikan kuis disela-sela praktek dengan memberi hadiah dan hukuman sehingga membangkitkan motivasi atau minat siswa, membuat forum diskusi tentang materi yang dipelajari, memberikan hiburan seperti menayangkan video atau animasi yang berhubungan dengan materi pelajaran sehingga siswa tidak bosan, dan sebagainya. Selain itu hendaknya guru juga memberikan waktu tambahan bagi siswa yang berhalangan hadir untuk menyusul ketertinggalan materi pelajaran, contoh meluangkan waktu libur atau hari minggu bagi siswa yang ingin menyusul ketertinggalan materi pelajaran.

3. Peneliti Lain

Prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa SMKN 1 Magelang dipengaruhi oleh berbagai faktor. Sedangkan pada penelitian ini hanya diteliti pengaruh penerapan jam pelajaran sistem blok dan minat belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa SMKN 1 Magelang saja, sehingga peneliti lain hendaknya dapat meneliti faktor lain yang mempengaruhi prestasi belajar teknik kerja bengkel siswa SMKN 1 Magelang.

73

DAFTAR PUSTAKA

Abror, Abd.Rachman. (1993). Psikologi Pendidikan. Yogyakarta : Tiara Wacana

Yogya.

Dalyono. (2005). Psikologi Pendidikan. Jakarta : Rineka Cipta

Darmadi, Hamid. (2011). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung : Alfa Beta.

Dedi Arsil Majid, et.al. (2011). Pengaruh Model Penjadwalan Dan Motivasi Berprestasi Terhadap Hail Belajar Perawatan Sepeda Motor Siswa SMK.

Jurnal Teknologi Dan Kejuruan. Vol 34. No.1.Hlm, 34-48.

http: / / journal.um.ac.id diakses pada tanggal 5 Maret 2014.

Dirjen Peningkatan Mutu Pendidik Dan Tenaga Kependidikan Departemen

Pendidikan I ndonesia. (2009). Pedoman Pelaksanaan Tugas Guru Dan

Pengawas.

Djaali. (2007). Psikologi Pendidikan. Jakarta : Bumi Aksara.

Djamarah, Syaiful Bahri. (2008). Psikologi Belajar. Jakarta : Rineka Cipta

Hadi, Sutrisno. (1994). Analisis Regresi. Yogyakarta : Andi

Hamalik, Oemar. (2011). Proses Belajar Mengajar. Jakarta : Bumi Aksara

Hartono. (2004). Statistika Untuk Penelitian. Penerbit : Lembaga Studi Filsafat, Kemasyarakatan (LSFK2P)

Hasan, I qbal. (2008). Analisis data Penelitian Dengan Statistik. Jakarta : Bumi Aksara

Nasution. (2003). Berbagai Pendekatan dalam Proses Belajar & Mengajar.

Jakarta : Bumi Aksara

LAB Board of Governors. (1998). Block Scheduling: I nnovations with Time. The Northeast and I slands Regional Educational Laboratory at Brown University (online) http: / / www.brown.edu diakses pada tanggal 5 Maret 2014.

North Carolina Public School. Advantages and Disadvantages of the Block

Schedule. Diakses dari http: / / www.ncpublicschools.org pada tanggal 5 Maret 2014.

Nölker, Helmut , & Schoenfeldt, Eberhard. (1983). Pendidikan Kejuruan. (Alih bahasa: Agus Setiadi). Jakarta : Gramedia

74 North Carolina Public School

Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Nasional. (2008). Kamus Bahasa

I ndonesia. Jakarta : Pusat Bahasa

Schott, Patrick W, B.S.E., M.Ed. (2008). From Block To Traditional Schedule: The

I mpact On Academic Achievment, Attendance Rates And Drop Out

Rates. Dissertation. University Of North Texas (online).

http: / / digital.library.unt.edu diakses pada tanggal 5 Maret 2014.

Slameto. (2010). Belajar & Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi. rev.ed. Jakarta ; Rineka Cipta

Sudarmanto, Gunawan R. (2005). Analisis Regresi Linear Ganda dengan SPSS.

Yogyakarta : Graha I lmu.

Sudjana, Nana. (2005). Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung : Sinar Baru Algesindo.

Sugiharto, et al. (2012). Psikologi Pendidikan. Yogyakarta : UNY Press

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, Dan R&D. Bandung : Alfabeta

---. (2010). Statistika Untuk Penelitian. Bandung : Alfabeta

Suharsimi. (2002). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. rev.ed. Jakarta

: Rineka Cipta

---(2013). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara ---(1997). Manajemen Pengajaran Secara Manusiawi. Jakarta : Rineka

Cipta.

Sukmadinata, Nana Syaodih. (2009). Landasan Psikologi Proses Pendidikan.

Bandung : Remaja Rosdakarya

Suwati. (2008). Sekolah Bukan Untuk Mencari Pekerjaan. Bandung : Pustaka

Grafia

Syah, Muhibbin. (2012).Psikologi Belajar. rev.ed. Jakarta : Rajawali Pers.

Trihendradi, C. (2013). Langkah Mudah menguasai SPSS 21.Yogyakarta : Andi.

Whiterington H.C. (1985). Psikologi Pendidikan. (Alih bahasa : M.Buchori).

Jakarta : Aksara Baru

Winkel, WS. (1983). Psikologi Pendidikan Dan Evaluasi Belajar. Jakarta :

Hubungan Penerapan Jam .... (Puput Kartika Pratiwi) 1

HUBUNGAN PENERAPAN JAM PELAJARAN SISTEM BLOK DAN MINAT

BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN TEKNIK

KERJA BENGKEL SISWA KELAS X SMKN 1 MAGELANG TAHUN AJARAN

2013/2014

Oleh : Puput Kartika Pratiwi (Universitas Negeri Yogyakarta) Email : poekartika89@gmail.com

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) hubungan penerapan jam pelajaran sistem blok dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014, (2) hubungan minat belajar dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014, (3) hubungan penerapan jam pelajaran sistem blok dan minat belajar secara bersama-sama dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014

.

Penelitian ini merupakan penelitian ex post facto dengan metode kuantitatif. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis korelasi sederhana dan teknik analisis korelasi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat : (1) hubungan positif dan signifikan penerapan jam pelajaran sistem blok dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014, ditunjukkan dengan koefisien korelasi (rx1y) sebesar 0,367, t hitung 2,902 > t tabel 2,01 (2) hubungan positif dan signifikan minat belajar dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014, ditunjukkan dengan koefisien korelasi (rx2y) sebesar 0,432, t hitung 3,516 > t tabel

2,01, (3) hubungan positif dan signifikan penerapan jam pelajaran sistem blok dan minat belajar secara bersama-sama dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014, ditunjukkan dengan koefisien korelasi (ry(1,2)) sebesar 0,519, F hitung sebesar 9,755 > F tabel sebesar 3,18.

Kata kunci : penerapan jam pelajaran sistem blok, minat belajar, prestasi belajar.

Abstract

The purpose of this research was to found out: (1) correlation between system block scheduling implementation and student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year, (2) correlation between interest in learning and student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year, (3) correlation between system block scheduling implementation and interest in learning together with student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year. This research is ex post facto research with quantitative methods. The data analysis technique used is the technique of simple correlation analysis and multiple correlation analysis techniques. The result shows that there are : (1) positive and significant correlation between system block scheduling implementation and student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year, as indicated by the correlation coefficient (rx1y) 0,367, t count 2,902> t table 2,01, (2) positive and significant correlation between interest in learning and student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year, as indicated by the correlation coefficient (rx2y) 0,432, t count 3,516 > t table 2,01, (3) positive and significant correlation between system block scheduling implementation and interest in learning together with student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year, as indicated by the correlation coefficient (ry(1,2)) 0,519, F count 9,755 > F tablel 3,18.

Key word: system block scheduling implementation, interest in learning, learning achievement

PENDAHULUAN

Prestasi belajar merupakan salah satu indikator kualitas pendidikan. Faktor yang mempengaruhi keberhasilan belajar dapat bersumber dari dalam diri individu atau diluar individu atau lingkungan. Faktor

dalam diri individu mencakup aspek jasmaniah atau kondisi dan kesehatan individu, serta rohaniah atau kondisi kesehatan psikis, kemampuan-kemampuan intelektual, dan motivasi. Keberhasilan belajar juga sangat dipengaruhi oleh faktor diluar diri siswa berupa

Hubungan Penerapan Jam .... (Puput Kartika Pratiwi) 2

lingkungan keluarga, seperti rumah dan ruangan tempat belajar, sarana prasarana belajar yang ada, suasana dalam rumah apakah gaduh atau tenang, lingkungan sekolah yang meliputi sarana prasarana belajar yang ada, sumber-sumber belajar, media belajar, suasana dan pelaksanaan kegiatan belajar-mengajar dan lingkungan masyarakat (Nana Syaodih Sukmadinata, 2009:162).

Prestasi belajar siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014 pada mata pelajaran teknik kerja bengkel belum optimal. Salah satu faktor internal yang mempengaruhi adalah minat belajar siswa yang dapat naik turun mengikuti suasana hati, hal tersebut dapat dilihat dari kurangnya keaktifan dan respon siswa selama pelajaran berlangsung. Minat adalah kecenderungan yang agak menetap dalam subyek merasa tertarik pada bidang/hal tertentu dan merasa senang berkecimpung dalam bidang itu (Winkel, 1983:30). Menurut Slameto, minat adalah suatu rasa lebih suka dan rasa keterikatan pada suatu hal atau aktivitas, tanpa ada yang menyuruh. (Slameto,2010:180). Perasaan senang akan menimbulkan minat pula, yang diperkuat lagi dengan sikap yang positif. Minat besar pengaruhnya terhadap aktivitas belajar maupun prestasi belajar siswa. Minat belajar yang besar cenderung menghasilkan prestasi yang tinggi, sebaliknya minat belajar kurang akan menghasilkan prestasi yang rendah (Dalyono, 2005:57).

Faktor eksternal yang mempengaruhi prestasi belajar siswa adalah jam pelajaran, dimana di SMKN 1 Magelang diterapkan sistem blok mata pelajaran, dengan tujuan agar siswa dapat belajar tuntas seperti yang diungkapkan oleh bapak dan ibu guru mata pelajaran teknik kerja bengkel bahwa kelebihan dari sistem blok adalah agar siswa dapat belajar tuntas. Sistem blok merupakan pengelompokkan jam belajar efektif dalam satuan waktu yang terangkum memungkinkan anak didik mengikuti dan menerima materi pembelajaran secara maksimal dan utuh

(Suwati, 2008:89). Tujuan sistem blok ini yaitu meningkatkan prestasi akademik siswa (LAB of Governer, 1998). Faktor waktu sangat esensial untuk menguasai bahan pelajaran tertentu sepenuhnya. Dengan mengizikan waktu secukupnya setiap murid dapat menguasai bahan pelajaran (Nasution, 2003:48).

Berdasarkan observasi selama melaksanakan praktik KKN-PPL, dengan sistem blok menyebabkan siswa dalam mengikuti pelajaran selama 8 jam tidak fokus, bosan, bahkan cenderung membuat minat belajar siswa turun. Berdasarkan uraian diatas penting untuk dilakukan penelitian tentang hubungan penerapan jam pelajaran sistem blok dan minat siswa dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014.

METODE PENELITIAN

Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan ex-postfacto.

Desain penelitian ini menggunakan pendekatan

kuantitatif.

Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini dilakasanakan di SMK N 1

Magelang, yang beralamatkan Jl. Cawang No.2

Magelang. Dengan waktu pelaksanaan adalah

pada bulan Oktober-November 2014.

Target/Subjek Penelitian

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X Kompetensi Keahlian Teknik Audio Video SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014 yang berjumlah 56 siswa. Sampel penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X Kompetensi Keahlian Teknik Audio Video SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014 yang berjumlah 56 siswa. Suharsimi Arikunto mengungkapkan , untuk sekedar ancer-ancer maka apabila subyeknya kurang dari 100, lebih baik diambil semua sehingga penelitiannya merupakan penelitian populasi (1993:107).

Hubungan Penerapan Jam .... (Puput Kartika Pratiwi) 3

Data, Intrumen, dan Teknik Pengumpulan

Data

Teknik pengumpulan data pada penelitian

ini menggunakan angket dan dokumentasi.

Angket digunakan untuk

untuk memperoleh data mengenai penerapan jam pelajaran dengan sistem blok dan minat belajar siswa

. Angket yang digunakan

berupa angket tertutup dengan empat alternatif

pilihan jawaban.

Dokumentasi digunakan untuk memperoleh data tentang prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang, berupa rata-rata hasil belajar semester 1 dan semester 2

.

Teknik Analisis Data

1. Analisis Deskripsi Data

a. Menyusun tabel distribusi (menghitung kelas interval, rentang data, panjang kelas)

b. Pengukuran Gejala Pusat / central tendency (menghitung mean, median, dan modus, menghitung variabilitas, dan menentukan kedudukan dalam kelompok)

2. Uji Persyaratan Analisis

a. Uji normalitas digunakan untuk mengetahui data berdistribusi normal atau tidak, karena statistik parametrik bekerja dengan asumsi bahwa data setiap variabel yang akan dianalisis berdasarkan distribusi normal (Sugiyono, 2010:79).

b. Uji linieritas untuk mengetahui hubungan linier antara variabel bebas dan variabel terikat c. uji multikolineritas untuk mengetahui ada

tidaknya hubungan antar variabel bebas.

3. Uji Hipotesis

a. Uji hipotesis menggunakan korelasi sederhana untuk mengetahui hubungan masing–masing variabel bebas dengan variabel terikat dan b. Uji hipotesis menggunakan korelasi ganda

untuk mengetahui hubungan variabel bebas secara bersama–sama dengan variabel terikat.

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Hubungan penerapan jam pelajaran sistem

blok dengan prestasi belajar mata pelajaran

teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1

Magelang tahun ajaran 2013/2014.

Nilai koefisien korelasi antara variabel X

1

terhadap Y diperoleh dengan menggunakan rumus

Product Moment. Diketahui bahwa nilai koefisien

korelasi antara variabel X

1

dengan Y adalah

sebesar 0,367, lebih besar dari pada r

tabel

pada

taraf signifikansi 5% (0,367 > 0,266). Nilai t

hitung

sebesar 2,902 lebih besar dari pada t

tabel

pada

tingkat alpha 5% dengan dk= n-2 = 54 (2,902 >

2,01). Maka dapat disimpulkan terdapat hubungan

positif dan signifikan penerapan jam pelajaran

sistem blok dengan prestasi belajar mata pelajaran

teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1

Magelang tahun ajaran 2013/2014.

Hubungan minat belajar dengan prestasi

belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel

siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran

2013/2014.

Nilai korelasi antara variabel X2 terhadap Y diperoleh dengan menggunakan rumus Product

Moment. Diketahui bahwa nilai koefisien korelasi

antara variabel X2 terhadap Y adalah sebesar 0,432, lebih besar dari pada rtabel pada taraf signifikansi 5% (0,432 > 0,266). Nilai thitung sebesar 3,516 lebih besar dari pada ttabel pada tingkat alpha 5% dengan dk= n-2 = 54 (3,516 > 2,01). Maka dapat disimpulkan terdapat hubungan positif dan signifikan minat belajar dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014.

Hubungan penerapan jam pelajaran sistem

blok dan minat belajar secara bersama-sama

dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik

kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang

tahun ajaran 2013/2014.

Nilai korelasi antara variabel X

1

dan X

2

secara bersama – sama terhadap Y diperoleh

Hubungan Penerapan Jam .... (Puput Kartika Pratiwi) 4

dengan menggunakan analisis teknik korelasi

ganda. Berdasarkan hasil perhitungan korelasi

ganda diketahui bahwa nilai koefisien korelasi (rhitung) sebesar 0,519 , lebih besar dari pada rtabel pada taraf signifikansi 5% (0,519 > 0,266). Nilai Fhitung sebesar 9,755 lebih besar dari pada Ftabel pada tingkat alpha 5% dengan df1 (df pembilang) 2 dan df2 (df penyebut) 53 (9,755 > 3,18). Hal ini menunjukkan bahwa penerapan jam pelajaran sistem blok dan minat belajar secara bersama-sama memiliki hubungan yang positif dan signifikan dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel.

Berdasarkan hasil analisis regresi ganda

diperoleh nilai

koefisien determinasi atau r2 sebesar 0,269

. Dari analisis juga diketahui besarnya

sumbangan efektif dan sumbangan relatif

masing-masing variabel bebas (X

1

dan X

2

). Besarnya

sumbangan efektif dan sumbangan relatif dapat

dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel1. Bobot Sumbangan Relatif dan

Sumbangan Efektif

Variabel (SR%) (SE%)

X1 40,47 10,74 X2 59,53 15,82 Total 100 26,56

Berdasarkan hasil analisis yang tercantum

dalam Tabel 1 dapat diketahui bahwa secara

bersama–sama variabel X

1

dan X

2

memberikan

sumbangan sebesar

26,56%

terhadap Y, sedangkan

sisanya diberikan oleh variabel lain yang tidak

diteliti dalam penelitian ini. Dari kedua variabel

tersebut diketahui bahva variabel yang lebih

mempengaruhi prestasi belajar mata pelajaran

teknik kerja bengkel adalah minat belajar.

SIMPULAN DAN SARAN

Simpulan

Berdasarkan hasil dan pembahasan

penelitian ini, diketahui bahwa terdapat hubungan

yang positif dan signifikan dari masing–masing

variabel yaitu penerapan jam pelajaran sistem

blok dan minat belajar dengan prestasi belajar

mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X

SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014. Serta

penerapan jam pelajaran sistem blok memberikan

sumbangan sebesar

10,74

%, minat belajar sebesar

15,82

, dan secara bersama–sama sebesar

26,56

%.

Saran

Penelitian ini membahas tetang hubungan

prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja

bengkel dengan dua variabel lain yaitu penerapan

jam pelajaran sistem blok dan minat belajar.

Namun diluar variabel tersebut masih ada faktor–

faktor lain yang berhubungan atau bahkan

mempengaruhi prestasi belajar mata pelajaran

teknik kerja bengkel yang belum diteliti. Oleh

karena itu disarankan kepada peneliti lain untuk

meneliti faktor–faktor lain yang berhubungan dan

mempengaruhi prestasi belajar mata pelajaran

teknik kerja bengkel yang tidak diteliti pada

penelitian ini.

DAFTAR PUSTAKA

Dalyono. (2005). Psikologi Pendidikan. Jakarta : Rineka Cipta

LAB Board of Governors. (1998). Block Scheduling:

Innovations with Time. The Northeast and

Islands Regional Educational Laboratory at Brown University. Diakses pada tanggal 5 Maret 2014 dari http://www.brown.edu

Nasution. (2003). Berbagai Pendekatan dalam Proses

Belajar & Mengajar. Jakarta : Bumi Aksara

Slameto. (2010). Belajar & Faktor-Faktor Yang

Mempengaruhi. rev.ed. Jakarta ; Rineka Cipta

Sugiyono. (2010). Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Suharsimi. (2002). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. rev.ed. Jakarta : Rineka

CORRELATION OF SYSTEM BLOCK SCHEDULING INPLEMENTATION AND INTEREST IN LEARNING WITH STUDENT LEARNING ACHIEVEMENT OF WORKSHOP TECHNICAL COURSE AT X CLASS OF VOCATIONAL HIGH SCHOOL 1

MAGELANG ACADEMIC YEAR 2013/2014

By:

Puput Kartika Pratiwi NIM 12502247008

ABSTRACT

The purpose of this research was to found out: (1) correlation between system block scheduling implementation and student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year, (2) correlation between interest in learning and student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year, (3) correlation between system block scheduling implementation and interest in learning together with student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year.

Population and sample of this research is all 56 student at X class of Vocational High School 1 Magelang. Data were collected by questionnaire and documentation. The validity test of the instrument using the product moment correlation formula and reliability test instrument using alpha coefficient formula. Before the data analysis test there is requirements analysis covering the normality test, linearity, and multicollinearity test. The data analysis technique used is the technique of simple correlation analysis and multiple correlation analysis techniques.

The result shows that there are : (1) positive and significant correlation between system block scheduling implementation and student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year, as indicated by the correlation coefficient (rx1y) 0,367, t count 2,902> t table 2,01, (2) positive and significant correlation between interest in learning student and learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year, as indicated by the correlation coefficient (rx2y) 0,432, t count 3,516 > t table

2,01, (3) positive and significant correlation between system block scheduling implementation and interest in learning together with student learning achievement of workshop technical course at X class of Vocational High School 1 Magelang 2013/2014 academic year, as indicated by the correlation coefficient (ry(1,2)) 0,519, F count 9,755 > F tablel

3,18. In this research also shows the relative contribution of the system block scheduling implementation 40,47% and interest in learning 59,53%. While the effective contribution of the system block scheduling implementation 10,74% and interest in learning 15,81%.

Key word: system block scheduling implementation, interest in learning, learning achievement

HUBUNGAN PENERAPAN JAM PELAJARAN SISTEM BLOK DAN MINAT BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN TEKNIK KERJA BENGKEL SISWA

KELAS X SMKN 1 MAGELANG TAHUN AJARAN 2013/2014

Oleh:

Puput Kartika Pratiwi NIM 12502247008

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) hubungan penerapan jam pelajaran sistem blok dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014, (2) hubungan minat belajar dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014, (3) hubungan penerapan jam pelajaran sistem blok dan minat belajar secara bersama-sama dengan prestasi belajar mata pelajaran teknik kerja bengkel siswa kelas X SMKN 1 Magelang tahun ajaran 2013/2014.

Populasi dan sampel penelitian ini adalah siswa kelas X SMKN 1 Magelang sejumlah 56 siswa. Data dikumpulkan dengan metode kuesioner dan dokumentasi. Uji validitas instrumen menggunakan rumus korelasi

product moment

dan uji reliabilitas instrumen menggunakan rumus koefisien

alpha.

Sebelum dilakukan analisis data dilakukan uji persyaratan analisis yang meliputi uji normalitas, uji linearitas, dan uji multikolinearitas. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis korelasi sederhana dan teknik analisis korelasi ganda.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat : (1) hubungan positif dan signifikan

Dokumen terkait