• Tidak ada hasil yang ditemukan

Bab 6. Kesimpulan dan Saran

2. Saran

2.1 Pelayanan kesehatan

Dengan adanya penelitian ini diharapkan perawat maupun tenaga kesehatan lain yang bertugas di Klinik Bersalin Citra II Medan agar dapat lebih meningkatkan mutu dan kualitas asuhan keperawatan yang mencakup pemberian pendidikan kesehatan dan konseling tentang masalah-masalah yang mungkin muncul selama kehamilan termasuk keluhan mual muntah pada masa kehamilan. 2.2 Pendidikan keperawatan

Dari hasil penelitian ini, diharapkan dapat menjadi tambahan informasi bagi mahasiswa keperawatan. Dengan penelitian ini juga diharapkan kepada dosen-dosen keperawatan maternitas agar dapat memberi materi perkuliahan tentang mual muntah pada masa kehamilan yang lebih dalam lagi supaya dapat

meningkatkan mutu pelayanan keperawatan yang profesional dan meningkatkan pendidikan keperawatan dalam pengetahuan kognitif dalam mengatasi mual muntah pada masa kehamilan.

2.3 Penelitian Selanjutnya

Dari hasil penelitian didapatkan bahwa perilaku ibu primigravida dalam mengatasi mual muntah pada masa kehamilan yang terdiri dari pengetahuan, sikap dan tindakan. Hasil penelitian untuk tingkat pengetahuan adalah sedang, sikap positif dan tindakan sedang. Dalam penelitian ini belum diketahui faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan baik dan sikap positif primigravida dalam mengatasi mual muntah pada masa kehamilan. Untuk itu, peneliti menyarankan kepada peneliti selanjutnya untuk melengkapi penelitian ini dengan mencari faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan baik dan sikap positif ibu primigravida dalam mengatasi mual muntah pada masa kehamilan serta melakukan observasi terhadap tindakan ibu dalam mengatasi mual muntah pada masa kehamilan.

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Suharsimi, 2002. Prosedur Penelitian, Jakarta: PT Bina Rupa Aksara. Ayu, Ida Chandranita dkk. 2008. Buku Ajar Patologi Obstetri. Jakarta: EGC. Azwar Saifuddin, 2007, Sikap Manusia, Yokyakarta: Pustaka Pelajar.

Bobak, dkk. 2004.Buku Ajar Keperawatan Maternitas. Jakarta: EGC.

Brewer, 2009. Mual Muntah Kehamilan. Dibuka pada website http://drhandri.wordpress.com/2009/12/Mual Muntah pada masa Kehamilan/ pada tanggal 2 Maret 2009. Cunningham F. Hary. 2005. Obstetri Williams Edisi 21. Jakarta: EGC.

Didinkaem, 2009. Tips Menangani Mual Muntah pada Masa Kehamilan. Dibuka pada website http://drhandri.wordpress.com/2009/12/Mual Muntah pada masa Kehamilan/ pada tanggal 20 Maret 2010.

Hidayat Alimul Aziz, 2007, Metode Penelitian Kebidanan Teknik Analisis Data, Jakarta.

Hurlock, E.B 1996. Psikologi Perkembangan: Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan, Jakarta: Erlangga

Notoatmodjo, Soekidjo, 2003, Pendidikan & Perilaku Kesehatan, Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Notoatmodjo, Soekidjo, 2005, Metodologi Penelitian Kesehatan, Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Notoatmodjo, Soekidjo, 2007, Promosi Kesehatan, Jakarta, PT. Rineka Cipta. Nursalam, 2003, Konsep dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu

Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika.

Rabe, T. (2002). Buku saku ilmu kebidanan. Jakarta: hipokrates Prawirohardjo, Sarwono. (2008). Ilmu kebidanan. Jakarta: FKUI

Setiadi, 2007, Konsep & Penulisan Riset Keperawatan. Yokyakarta: Graha Ilmu. Sudjana, 2002, Metode Statistika, Edisi 6, Bandung : Tarsito.

Sunaryo, 2004, Psikologi untuk Keperawatan, Jakarta: EGC.

Tiran, Denise, 2007, Mengatasi Mual-mual dan Gangguan Lain Selama Kehamilan, Jakarta: Diglossia.

Tiran, Denise, 2008, Mual dan Muntah Kehamilan, Jakarta: EGC. Varney, Helen dkk. 2006. Buku Ajar Asuhan Kebidanan. Jakarta. EGC. Winkjosastro, hanifa dkk. 2006. Ilmu Kebidanan. Jakarta: PT. Bina Pustaka

Lampiran 1

FORMULIR PERSETUJUAN MENJADI RESPONDEN

Perilaku Ibu Primigravida dalam Mengatasi Mual Muntah pada Masa Kehamilan di Klinik Bersalin Citra II Medan

Saya adalah mahasiswi S1 Ekstensi Fakultas Keperawatan USU yang sedang melakukan penelitian yang bertujuan untuk mengidentifikasi Perilaku Ibu dalam Mengatasi Mual Muntah pada Masa Kehamilan di Klinik Bersalin Citra II Medan.

Saya mengharapkan partisipasi ibu-ibu sekalian untuk menjadi responden dalampenelitian ini dengan mengisi dan memberikan jawaban yang jujur tanpa dipengaruhi oleh orang lain. Jika ibu-ibu bersedia, silahkan menandatangani lembar persetujuan ini sebagai bukti kesediaan ibu-ibu sekalian.

Partisipasi Saudara dalam penelitian ini bersifat sukarela yaitu bebas memilih untuk menjadi peserta penelitian/responden atau menolak tanpa ada sanksi apa pun. Peneliti akan menjamin kerahasiaan tdentitas dan jawaban yang diberikan dan hanya akan digunakan untuk keperluan penelitian dan pengembangan ilmi keperawatan.

Terima kasih :

No. Responden :...(diisi oleh peneliti)

Tanda tangan

Lampiran 4

CURRICULUM VITAE

Nama : Jojor

Tempat/Tanggal Lahir : Laguboti, 2 Maret 1988

Agama : Kristen Protestan

Status Perkawinan : Belum menikah

Alamat Rumah : Jln. Jamin Ginting Gang Riahna no. 42 Pasar VI Padang Bulan Medan.

Riwayat Pendidikan

SD Negeri 3 Lawe Loning (1994-2000) SMP Negeri 4 Laguboti (2000-2003) SMA Negeri 1 Laguboti (2003-2006) D-III Keperawatan USU Medan (2006-2009) Ekstensi keperawatan USU Medan (2009-sekarang)

Lampiran 5 INSTRUMEN PENELITIAN Tanggal : No. responden : Petunjuk Pengisian Ibu diharapkan :

Menjawab setiap pertanyaan yang tersedia dengan memberikan tanda cheklist (√ ) pada tempat yang disediakan.

1. Semua pertanyaan harus dijawab.

2. Setiap pertanyaan diisi dengan satu jawaban.

3. Bila ada yang kurang mengerti, silahkan ditanyakan kepada peneliti.

A. Data Demografi

Kode (Diisi oleh peneliti) :

Inisial Responden : Usia : Tingkat pendidikan : 1. ( ) SD 2. ( ) SMP 3. ( ) SMA 4. ( ) Diploma 5. ( ) Sarjana

Pekerjaan : 1. ( ) Ibu rumah tangga 2. ( ) Wiraswasta 3. ( ) PNS

4. ( ) Pegawai swasta Penghasilan keluarga/bulan 1. ( ) < 1.000.000

2. ( ) > 1.000.000

Apakah ibu pernah mengikuti penyuluhan tentang cara mengatasi mual muntah pada masa kehamilan?

1. ( ) Pernah 2. ( ) Tidak pernah

B. Kuesioner Pengetahuan Ibu Primigravida dalam Mengatasi Mual Muntah Pada Masa kehamilan

Pilihlah jawaban di bawah ini dengan memberi tanda silang (X) pada jawaban yang menurut anda paling tepat.

1. Mual muntah merupakan hal yang wajar dan umum dialami oleh wanita hamil namun tidak boleh diabaikan. Mual muntah pada masa kehamilan adalah…

a. Perasaan tidak enak di perut dan keluarnya isi perut saat hamil

b. Penyakit infeksi pada saluran pencernaan yang dialami oleh ibu selama hamil.

c. Sakit di perut yang disertai dengan keluarnya darah saat buang air besar d. Tidak tahu

2. Mual muntah pada masa kehamilan biasanya terjadi karena… a. Usia ibu yang terlalu tua

b. Ibu yang terlalu kurus

c. Meningkatnya hormon-hormon kehamilan d. Tidak tahu

3. Hal yang dapat memperberat kondisi mual muntah pada masa kehamilan adalah…

a. Ibu terlalu banyak istirahat b. Perut kosong

c. Banyak mengkonsumsi buah dan sayur d. Tidak tahu

4. Perilaku ibu hamil yang dapat memperburuk kondisi mual muntah adalah… a. Tidur terlalu malam

b. Malas bangum pagi c. Merokok

5. Pola makan yang baik pada ibu hamil yang mengalami mual muntah adalah… a. Makan sesering mungkin dengan porsi besar

b. Makan 3 kali sehari dengan porsi besar c. Makan sedikit tapi sering

d. Tidak tahu

6. Saat bangun tidur di pagi hari, ibu dianjurkan untuk…

a. Memakan crackers/roti kering dan meminum susu hangat b. Langsung beraktivitas

c. Meminum es sebanyak mungkin d. Tidak tahu

7. Makanan yang dapat menyebabkan mual muntah pada masa kehamilan adalah…

a. Makanan yang berlemak dan pedas

b. Makanan tinggi protein seperti telur, tempe dan tahu c. Buah dan sayuran

d. Tidak tahu

8. Vitamin B6 sangat baik untuk mengurangi mual muntah. Vitamin B6 dapat diperoleh dari…

a. Daging dan ikan laut b. Telur, tempe dan tahu c. Pisang, advokat dan kentang d. Tidak tahu

9. Minuman yang dapat merangsang mual adalah… a. Kopi

b. Sari buah c. Air putih d. Tidak tahu

10. Selain faktor makanan, hal yang dapat mengurangi mual muntah masa kehamilan adalah…

a. Beraktivitas sebanyak mungkin

b. Istirahat yang cukup (tidur siang 1-2 jam per hari) c. Komunikasi dengan tetangga

d. Tidak tahu

11. Teknik-teknik relaksasi untuk mengurangi mual muntah adalah… a. Duduk bersila

b. Jongkok dan memejamkan mata c. Yoga dan ‘tarik napas dalam’ d. Tidak tahu

12. Dukungan dari orang lain sangat dibutuhkan oleh ibu hamil yang mengalami mual muntah. Dukungan yang paling bermanfaat untuk ibu didapat dari…

a. Suami b. Tetangga c. Teman d. Tidak tahu

13. Pengaruh menyikat gigi setelah makan pada ibu hamil adalah… a. Mengurangi rasa mual

b. Memperberat rasa mual c. Tidak berpengaruh untuk ibu d. Tidak tahu

14. Saat bangkit dari tempat tidur, sebaiknya ibu… a. Bangkit perlahan-lahan

b. Bangkit secepat mungkin c. Bangkit setelah 2 jam d. Tidak tahu

15. Sebelum bangun di pagi hari, ibu dianjurkan untuk…

a. Berolahraga ringan dan menghirup udara segar di pagi hari b. Langsung beraktivitas

c. Menonton TV d. Tidak tahu

C. Kuesioner Sikap Ibu primigravida dalam Mengatasi Mual Muntah pada Masa kehamilan

Berilah tanda cheklist (√ ) pada kolom di bawah ini yang sesuai menurut pilihan anda.

Sangat Setuju : SS

Setuju : S

Tidak Setuju : TS Sangat Tidak Setuju : STS

No Pernyataan SS S TS STS

1. Mual muntah pada masa kehamilan adalah masalah yang wajar dan sering terjadi pada ibu hamil namun tidak boleh diabaikan. 2. Mual muntah biasanya terjadi karena ibu

yang terlalu kurus

3. Hal yang dapat memperberat kondisi mual muntah ibu adalah perut kosong

4. Perilaku ibu yang dapat memperburuk kondisi mual muntah adalah malas bangun pagi.

5. Pola makan yang baik pada ibu yang mengalami mual muntah adalah makan 3 kali sehari dengan porsi besar.

6. Saat bangun tidur di pagi hari, ibu dianjurkan untuk langsung beraktivitas

7. Makanan yang dapat menyebabkan mual muntah pada masa kehamilan adalah makanan yang berlemak dan pedas

8. Vitamin B6 sangat baik untuk mengurangi mual muntah. Vitamin B6 dapat diperoleh dari telur, tempe dan tahu.

9. Minuman yang dapat merangsang mual adalah teh, kopi dan alkohol.

10. Selain faktor makanan, hal yang dapat mengurangi mual muntah masa kehamilan adalah istirahat yang cukup (tidur siang 1-2 jam per hari).

11. Teknik relaksasi untuk mengurangi mual muntah adalah yoga dan ‘tarik napas dalam’.

12. Dukungan yang paling bermanfaat untuk ibu didapat dari tetangga.

13. Pengaruh menyikat gigi setelah makan pada ibu hamil adalah mengurangi rasa mual. 14. Saat bangkit dari tempat tidur, sebaiknya

ibu bangkit perlahan-lahan

15. Sebelum bangun di pagi hari, ibu dianjurkan untuk berolahraga ringan dan menghirup udara segar di pagi hari.

D. Kuesioner Tindakan ibu Primigravida dalam Mengatasi Mual Muntah pada Masa Kehamilan

Berilah tanda cheklist (√ ) pada kolom di bawah ini yang sesuai menurut pilihan anda. Selalu : SL Sering : SR Kadang-kadang : KD Tidak Pernah : TP No Pernyataan SL SR KD TP

1. Saya tidak melakukan sesuatu setiap mengalami mual muntah.

2. Selama hamil saya banyak minum air putih. 3. Saya tidak menahan lapar selama hamil. 4. Setiap mengalami masalah, saya mengalihkan

pikiran saya dengan merokok.

5. Selama hamil, saya makan 3 kali sehari dengan porsi besar.

6. Saat bangun tidur di pagi hari, saya memakan crackers/roti.

7. Saya banyak makan gorengan dan makanan pedas.

8. Saya sering makan pisang, advokat dan kentang selama hamil.

9. Saya banyak minum kopi selama hamil. 10. Saya meluangkan waktu 1-2 jam untuk tidur

siang.

11. Saya melakukan yoga dan ‘tarik napas dalam’ selama kehamilan.

12. Saya banyak mendapat dukungan dari suami. 13. Segera setelah makan saya langsung menyikat

gigi.

14. Saat bangkit dari tempat tidur, saya bangkit secepat mungkin

15. Setiap pagi, saya membuka jendela, menghirup udara segar dan berolahraga ringan seperti berjalan kaki atau berlari-lari kecil.

Lampiran 6

1. PENGETAHUAN Reliability

Scale: ALL VARIABLES

Case processing Summary

N % Case Valid Excludeda Total 30 0 30 100.0 .0 100.0 a. Listwise deletion based on all

variables in the procedure. Reliability Statistic Cronbach’s Alpha N of Items .840 15 2. SIKAP Reliability

Scale: ALL VARIABLES

Case processing Summary

N % Case Valid Excludeda Total 30 0 30 100.0 .0 100.0 a. Listwise deletion based on all

variables in the procedure. Reliability Statistic Cronbach’s

Alpha

3. TINDAKAN Reliability

Scale: ALL VARIABLES

Case processing Summary

N % Case Valid Excludeda Total 30 0 30 100.0 .0 100.0 a. Listwise deletion based on all

variables in the procedure. Reliability Statistic Cronbach’s

Alpha

N of Items .931 15

Dokumen terkait