• Tidak ada hasil yang ditemukan

Scene 5 adegan 1 : Jokowi Melambaikan Tangan Latar : Stadion GBK

Timeline : 02:35 – 02:36

Gambar 27.

Jokowi sedang melambaikan tangan di stadion GBK

Denotasi : • Visual :.

Jokowi yang sudah sampai di Gelora Bung Karno langsung masuk di stadion

opening ceremony asian games 2018 dan melambaikan tangan kepada seluruh

penonton yang sudah memenuhi stadion Gelora Bung Karno. Pengambilan gambar : Long shot

65 Teriakan penonton di stadion : “Jokowi.. Jokowi.. Jokowi”

• Lighting :

Pencahayaan dari scene ini merupakan artificial light, yang merupakan cahaya yang buatan. Dalam scene ini sumber cahaya berasal dari lampu yang ada di dalam stadion GBK.

• Wardrobe :

Presiden Jokowi mengenakan helm bewarna hitam, setelan jas hitam, kemeja putih, dan dasi bewarna merah celana kain bewarna pantofel hitam, sepatu hitam dan kaos kaki bewarna hitam.

• Sound effect : Instrument musik

Konotasi :

Dalam adegan ini, Presiden Jokowi mengenakan helm bewarna hitam, setelan jas hitam, kemeja putih, dan dasi bewarna merah celana kain. Seperti kita ketahui bahwa setiap warna yang tercipta memiliki makna dan filosofi yang mencerminkan karakter seseorang. Menurut Sydney Herald Morning (dalam kompas.com 20/10/2014), busana dan warna yang dikenakan oleh para politikus itu sarat arti serta pesan yang ingin disampaikan secara tersurat. Pemimpin yang memilih padanan kemeja putih dan dasi merah, merefleksikan kekuatan, sifat yang tegas, wibawa, dan upaya menarik perhatian untuk menggalang kekuatan. Kemeja putih dan dasi merah adalah kombinasi warna yang memantulkan kekuatan dan wibawa. Rona kontras yang tercipta menandakan semangat untuk segera mendapatkan perhatian. Jokowi menggenakan setelan jas hitam, kemeja putih dan dasi bewarna merah yang memiliki makna bahwa sebagai presiden, beliau adalah seorang pemimpin yang tegas dan berwibawa. Sedangkan warna hitam yang dipakai Jokowi memiliki filosofi, seseorang yang memiliki keteguhan, kekuatan, dan keteguhan hati, mencerminkan keberanian, pusat perhatian, ketenangan dan dominasi (Hico, 2014). Presiden Jokowi juga

66 mengenakan helm saat mengendarai motor, ini sebagai contoh bahwa walau menjadi orang yang paling berkuasa di negeri ini, beliau tetap mematuhi aturan lalu lintas yang berlaku (Bidik, 2018). Dan selain itu menggunakan helm untuk mengelabuhi penonton agar tidak mengetahui bahwa yang aksi freestyle itu diperankan oleh Saddum sebagai pemeran pengganti Jokowi.

Lambaian tangan Jokowi adalah sebuah bentuk atau wujud sapaan. Bisa pula lambaian tangan Jokowi wujud lain untuk berbagi kegembiraan, keakraban dan kehangatan serta keramahan seorang presiden dengan masyarakatnya (Moggi, 2016). Makna dari Jokowi melambaikan tangan adalah beliau ingin menunjukan sifat hangatnya dengan melambaikan tangan kepada seluruh penonton yang ada di stadion utama GBK.

Pengambilan gambar dalam adegan ini adalah long shot, yaitu pengambilan gambar secara keseluruhan. Gambar diambil dari jarak jauh, seluruh objek terkena hingga latar belakang objek (Naratama, 2004:75). Dalam hal ini, terlihat bahwa pengambilan gambar dari jarak jauh sehingga memperlihatkan Jokowi yang sedang melambaikan tangan.

4.5 Mitos dalam video Cuplikan Kemeriahan Opening Ceremony Asian Games 2018

Mitos menurut Roland Barthes adalah suatu cara untuk mengutarakan pesan, merupakan cara berpikir dari suatu kebudayaan tentang sesuatu atau dengan kata lain cara untuk mengonseptualisasikan dan memahami sesuatu. Dalam film ini mitos yang diangkat adalah seputar aksi. Aksi adalah suatu tindakan atau perilaku manusia untuk mencapai tujuan-tujuan tertentu, dalam bertindak manusia menggunakan cara teknik prosedur, metode serta perangkat yang diperkirakan cocok untuk mencapai tujuan tersebut (Hinkle dalam Upe, 2008:90). Dalam video “Cuplikan Kemeriahan Opening

Ceremony Asian Games 2018” diceritakan Presiden Jokowi sedang dalam perjalanan

menuju stadion utama GBK untuk menghadiri opening ceremony asian games mendapat kendala ditengah perjalananya. Jokowi pun memilih menaiki motor dan

67 melakukan berbagai aksi freestyle seperti burnout, jumping dan stoppie. Presiden Jokowi saat melakukan aksi freestyle (mengendarai motor) selalu mengenakan helm. Dan mitos yang ada didalam video ini adalah Presiden Jokowi menggunakan pemeran pengganti (stuntman) ketika ia melakukan berbagai aksi freestyle saat menggunakan helm.

4.6 Aksi Jokowi dalam Video Cuplikan Kemeriahan Opening Ceremony Asian Games 2018

Aksi adalah suatu tindakan atau perilaku manusia untuk mencapai tujuan-tujuan tertentu, dalam bertindak manusia menggunakan cara teknik prosedur, metode serta perangkat yang diperkirakan cocok untuk mencapai tujuan tersebut (Hinkle dalam Upe, 2008:90). Dalam video “Cuplikan Kemeriahan Opening Ceremony Asian Games 2018” terdapat beberapa aksi jokowi, seperti burnout, jumping, stoppie.

Selain itu Parsons (dalam Ritzer, 2004:78) juga menjelaskan mengenai aksi, Parsons menyusun unit-unit dasar dari aksi dengan karakteristik:

1. Adanya individu selaku aktor. Dalam Video “Cuplikan Kemeriahan Opening

Ceremony Asian Games 2018, Presiden Jokowi selaku aktor mempertunjukan

aksinya yang menuai reaksi dari masyarakat luar negeri, tak hanya itu saja Video tersebut sampai trending di twitter.

2. Aktor dipandang sebagai pemburu tujuan-tujuan tertentu. Dalam Video “Cuplikan Kemeriahan Opening Ceremony Asian Games 2018”, Presiden Jokowi sebagai aktor memiliki tujuan untuk menuju ke Gelora Bung Karno dalam rangka untuk pembukaan Asian Games 2018. Walaupun terdapat rintangan saat menuju ke Gelora Bung Karno, hal tersebut tak membuat Jokowi menyerah hingga pada akhirnya beliau berhasil sampai ke Gelora Bung Karno. 3. Aktor mempunyai alternatif cara, alat, serta teknik untuk mencapai tujuan. Saat

menuju Stadion Bung Karno dalam rangka untuk pembukaan Asian Games 2018, Presiden Jokowi terkendala macet dikarenakan para demonstran yang memenuhi jalan. Namun Presiden Jokowi memiliki alternatif cara yaitu beliau

68 keluar dari mobil kepresidenan yang ditumpanginya dan menumpangi motor yang sebelumnya di kendarai oleh Paspampers.

4. Aktor berhadapan dengan sejumlah kondisi situasional yang dapat membatasi tindakan dalam mencapai tujuan. Dalam Video “Cuplikan Kemeriahan

Opening Ceremony Asian Games 2018”, Presiden Jokowi selaku aktor

dihadapkan oleh para demonstran yang menutupi jalan saat perjalanan menuju Gelora Bung Karno. Tak hanya itu saja saat melewati gang kecil, Jokowi yang mengendarai motornya dengan laju yang agak kencang dibuat terkejut dengan munculnya bajaj dari arah yang berlawan.

Tabel 4.1

Aksi Jokowi Dalam Video “Cuplikan Kemeriahan Opening Ceremony Asian Games 2018”

No. Scene Aksi Jokowi Pemaknaan Aksi Jokowi

1. 1 Jokowi menganggukan Kepala

Jokowi menghormati 9 polisi militer yang berdiri bertugas untuk mengamankan jalur yang akan dilewati.

2. 2 Adegan 1 Jokowi Melambaikan Tangan Kepada Masyarakat Indonesia

Jokowi ingin menunjukan sifat hangatnya dengan membalas sapaan yang diberikan oleh dua pendukung Indonesia tersebut dengan melambaikan tangan dan memberikan senyuman.

3. 2 Adegan 2 Jokowi Mengatakan “Ya, Biarkan Saja”

Presiden Jokowi tetap menghargai hak dan kebebasan orang lain untuk menyampaikan pendapat dan perbedaan

4. 2 Adegan 3 Jokowi melakukan aksi

freestyle (burnout)

Jokowi keadaan terdesak (karena terkendala demonstrator) mampu menunjukan sikap tegas dan garang namun dalam presisi yang tinggi agar tidak mencelakakan diri dan bangsanya

69 5. 2 Adegan 4 Jokowi Sedang

Melakukan Aksi

Jumping

Presiden Jokowi bisa

melewati/mengatasi permasalahan secara cerdas, tidak terduga dan tanpa rasa takut selama beliau menjabat sebagai Presiden. Beliau berani mengambil tindakan secara matang untuk keluar dari persoalan yang di alaminya

6. 2 Adegan 5 Jokowi Melenggak-Lenggok Diantara Mobil

Presiden Jokowi lihai dalam menghindari rintangan-rintangan/ permasalahan yang ada

7. 3 Adegan 1 Jokowi Mengendarai Motor di Gang Kecil

Jokowi sebagai seorang presiden memiliki pribadi yang suka blusukan untuk menjangkau masyarakat di seluruh Indonesia

8. 3 Adegan 2 Jokowi Melakukan

Freestyle Stoppie

Jokowi sebagai seorang presiden mampu menahan diri dari para masyarakat yang tidak suka pada dirinya selama menjabat sebagai presiden

9. 3 Adegan 3 Jokowi Melaimbaikan Tangan Kepada Sopir Bajaj

Jokowi ingin meminta maaf karena tidak berhati-hati saat berkendara di gang kecil

10. 4 Adegan 1 Jokowi Menyebrangkan Anak Sekolah

Hal ini menggambarkan sosok Jokowi sebagai presiden yang selalu memperhatikan, melindungi dan mengutamakan anak-anak sebagai generasi penerus bangsa

11. 4 Adegan 2 Jokowi Memberi Senyuman Kepada Salah Satu Anak Sekolah

Jokowi ingin memberi rasa nyaman, aman dan menghargai orang yang belum dikenalnya

12. 5 Adegan 1 Jokowi Melambaikan Tangan

Jokowi ingin menunjukan sifat hangatnya dengan menyapa seluruh penonton yang ada di stadion utama GBK

Dokumen terkait