• Tidak ada hasil yang ditemukan

Tradisi sekaten berawal ketika masa Kerajaan Demak yang didirikan oleh Raden Patah setelah keruntuhan Kerajaan Majapahit pada abad ke-15.

45

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

29

Ketika itu agama Islam mulai berkembang di tanah Jawa, berpusat di Kerajaan Demak dengan pemuka agama yang dalam Agama Islam disebut wali. Para wali ini dikenal berjumlah sembilan orang, karena itu disebut Wali Songo. Nama mereka masing-masing adalah Sunan Ampel, Sunan Bonang, Sunan Giri, Sunan Kalijaga, Sunan Kudus, Sunan Gunungjati, Sunan Muria, Syeh Maulana Maghribi, Syeh Siti Jenar. Tiap-tiap wali memiliki wilayah penyebarannya masing-masing. Tiap tahun para wali itu mengadakan pertemuan di kota Demak. Pertemuan tahunan tersebut diselenggarakan pada bulan Rabiul Awal, tanggal 6 sampai dengan tanggal 12, tepat ketika

memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.46

Kesulitan dirasakan oleh para wali karena masih banyak masyarakat yang menganut agama Hindu yang merupakan ajaran Kerajaan Majapahit. Masyarakat masih sangat dekat dengan adat istiadat agama Hindu. Maka dalam syiarnya, para wali, terutama Sunan Kalijaga menggunakan pendekatan kebudayaan yang masih diusung oleh masyarakat Jawa. Beberapa cara yang dilakukan ialah dengan membiarkan tetap dilaksanakannya adat atau tata cara dalam agama Hindu, tetapi dimasuki pelajaran Islam, misalnya: 1. Semedi

Semedi dalam agama Hindu mempunyai maksud memuja kepada dewa-dewa. Karena agama Islam tidak mengenal dewa, maka diganti dengan memuja Allah SWT dengan dzikir dan sholat.

2. Sesaji

46

commit to user

Sesaji menurut agama Hindu mempunyai maksud memberi makanan kepada dewa-dewa dan jin, agar sesuai dengan ajaran Islam diganti dengan zakat fitrah pada fakir miskin.

3. Keramaian

Dalam agama Hindu keramaian mempunyai maksud menghormat kepada dewa-dewa, diganti keramaian menghormat hari raya dan peringatan Islam.

Para wali juga mengetahui bahwa masyarakat sangat menyukai suara gamelan dan gemar dengan keramaian. Atas usul Sunan Kalijaga, para wali lalu mengatur penyelenggaraan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan penyesuaian dengan tradisi rakyat pada waktu itu, yaitu mengganti kesenian rebana dengan kesenian gamelan. Untuk melaksanakan hal itu Sunan Kalijaga membuat seperangkat gamelan yang dinamakan Kyai Nogo Wilogo.47

Untuk memeriahkan perayaan itu, maka ditempatkanlah gamelan Kyai Nogo Wilogo di halaman Masjid Demak. Gamelan itu dipukul bertalu-talu tidak henti-hentinya, mula-mula dengan irama dan suara lembut dan halus, lama kelamaan dipukul keras-keras. Karena tertarik dengan bunyi gamelan yang nyaring mengalun tersebut, maka orang-orang dari berbagai penjuru datang berduyun-duyun ke pusat kota, sehingga alun-alun kerajaan Demak menjadi penuh sesak dibanjiri orang yang ingin menikmati kesenian gamelan dan menyaksikan keramaian yang diselenggarakan. Keramaian

47

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

31

itulah yang kemudian disebut sekaten, dan yang sampai sekarang masih dilestarikan. Sementara gamelan dibunyikan, para wali bergantian memberikan wejangan dan ajaran tentang agama Islam di mimbar yang

didirikan di depan gapura masjid.48

Orang yang datang tersebut diperbolehkan juga masuk ke dalam serambi masjid tetapi harus terlebih dahulu membaca dua kalimat syahadat. Membaca kalimat syahadat adalah syarat bagi seseorang untuk memeluk agama Islam. Kalimat syahadat ditulis di gapura masjid agar dapat dibaca oleh masyarakat yang akan masuk ke dalam masjid. Gapura sendiri berasal dari bahasa Arab ghafura yang berarti ampunan. Ini merupakan doa sekaligus simbol bahwa setelah melewati gapura, orang akan mendapatkan ampunan dari Allah SWT.49 Selain itu, sebelum masuk ke dalam masjid, orang-orang disuruh membasuh tangan, muka dan kaki mereka dengan air kolam luar serambi masjid dengan maksud berwudhu membersihkan diri dari kotoran.

Demikianlah keramaian sekaten itu diselenggarakan sekali dalam setahun tiap bulan Rabiul Awal, dari tanggal 6 sampai dengan tanggal 12.

Tradisi sekaten ini tetap dilestarikan oleh raja-raja yang memerintahkan berikutnya hingga masa Mataram. Pada jaman kerajaan Mataram hingga akhirnya pindah ke Surakarta, sekaten diadakan untuk kepentingan politik, yaitu mengetahui kesetiaan para bupati yang ada di wilayah kerajaan. Pada perayaan sekaten para bupati harus datang untuk menyerahkan upeti dan menghaturkan sembah baktinya kepada raja. Apabila bupati tersebut

48

Kundharu Saddhono, Loc.Cit.

49

commit to user

berhalangan hadir, maka harus diwakili oleh pihak kerajaan. Hal itu dilakukan karena bila bupati tidak hadir pada perayaan sekaten diartikan sebagai bentuk pembangkangan terhadap raja.

Perayaan sekaten yang diadakan oleh kerajaan Mataram, selain bertujuan untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW juga untuk menunjukkan bahwa raja yang berkuasa masih ada hubungan dengan Nabi Muhammad, utusan Allah. Sekaten juga berperan di bidang politik dan ekonomi, karena dengan adanya sekaten para bupati mancanagari harus datang memberi upeti dan kehadirannya di upacara sekaten sebagai tanda kesetiaan kepada raja yang memerintah.

Sekaten juga dimanfaatkan dalam sektor perdagangan. Perayaan sekaten sebagai ladang masyarakat untuk berdagang dan semakin membuat marak perayaan sekaten. Selain untuk mendengarkan gamelan, para pengunjung dapat membeli berbagai makanan dan mainan khas sekaten. Pada masa awal sekaten, kegiatan ekonomi hanya dilakukan oleh sedikit masyarakat yang menjual barang kebutuhan pengunujung sekaten, seperti rokok, makanan dan minuman. Semakin lama, sedikit demi sedikit muncul geliat perekonomian masyarakat kecil yang mulai menawarkan barang-barang kebutuhan rumah tangga, seperti peralatan dapur, pakaian, dsb., dan jasa wahana permainan, seperti komedi putar, tong setan, dsb. Hingga saat ini sekaten berkembang sebagai pusat perbelanjaan dan hiburan yang murah.

Perayaan sekaten pernah bertahun-tahun tidak diselenggarakan karena adanya penjajahan dan pergolakan politik di tanah air. Setelah

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

33

Indonesia merdeka, secara perlahan keadaan politik di Indonesia mulai stabil. Dan ketika negara mulai berbicara tentang budaya, sekaten mulai digelar kembali sekitar tahun 1970.

Dokumen terkait