• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB II LANDASAN TEORI

E. Sertifikat Sebagai Surat Tanda Bukti

Salah satu tujuan diadakan pendaftaran tanah sebagaimana ditetapkan dalam Pasal 3 dan Pasal 4 Peraturan Pemerintah No.24 Tahun 1997, adalah untuk memberikan kepastian hukum dan perlindungan hukum kepada pemegang hak atau suatu bidang tanah, satuan rumah susun dan hak-hak lain yang terdaftar agar dengan mudah dapat membuktikan dirinya sebagai pemegang hak yang

62

bersangkutan. Untuk meberikan kepastian hukum dan perlindungan hukum, kepada hak yang bersangkutan diberikan sertifikat hak atas tanah.

Sertifikat merupakan salinan dari buku tanah yang memuat data fisik dan data yuridis, dan salinan surat ukur yang memuat data fisik. Menurut pasa 1 angka 19 Peraturan Pemerintah No.24 Tahun 1997, yang dimaksud buku tanah adalah dokumen dalam bentuk daftar yang memuat data yuridis dan data fisik suatu objek pendaftaran tanah yang sudah ada haknya. Menurut pasal 1 angka 17 Peraturan Pemerintah No.24 Tahun 1997, yang dimaksud dengan surat ukur adalah dokumen yang memuat data fisik suatu bidang tanah dalam bentuk peta dan uraian. Menurut Pasal 1 angka 6 Peraturan Pemerintah No.24 Tahun 1997, yang dimaksud dengan data fisik adalah keterangan mengenai letak, batas, dan luas bidang tanah dan satuan rumah susun yang sudah didaftar, termasuk keterangan mengenai adanya bangunan atau bagian bangunan di atasnya. Menurut pasal 1 angka 7 Peraturan Pemerintah No.24 Tahun 1997, yang dimaksud dengan data yuridis adalah keterangan mengenai status hukum bidang tanah dan satuan rumah susun yang didaftar pemegang haknya dan hak pihak lain serta beban-beban lain ang membebaninya.

Maksud diterbitkan sertifikat hak atas tanah dalam kegiatan pendaftaran tanah untuk pertama kali agar pemilik atau pemegang hak atas tanah dengan mudah dapat membuktikan bahwa dirinya sebagai pemegang hak atas tanah. Sertifikat hak atas tanah diterbitkan untuk kepentingan pemegang hak atas tanah yang bersangkutan. Adrian Sutedi menyatakan bahwa sertifikat tanah membuktikan bahwa pemegang hak mempunyai suatu hak atas bidang tanah

tertentu. Data fisik mencakup keterangan mengenai letak, batas, dan luas tanah. Data yuridis mencakup keterangan mengenai status hukum bidang tanah,

pemegang haknya, dan pihak lain serta beban-beban lain yang membebaninya.63

Sertifikat diterbitkan oleh Kantor Pertanahan Kabupaten/Kota. Pejabat yang menandatangani sertifikat, yaitu:

1. Sertifikat ditanda tangani oleh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten/Kota

dalam pendaftaran tanah secara sporadik yang bersifat individu (perseorangan);

2. Sertifikat ditanda tangani oleh Kepala Seksi Hak Atas Tanah dan

pendaftaran tanah atas nama Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten/Kota dalam pendaftaran tanah secara sporadik yang bersifat massal;

3. Sertifikat ditanda tangani oleh Ketua Panitia Ajudikasi atas nama Kepala

Kantor Pertanahan Kabupaten/Kota dalam pendaftaran tanah secara sistematik.

Dengan diterbitkan hak atas tanah terwujud jaminan kepastian hukum, yang meliputi:

1. Kepastian status hak atas tanah

Artinya dengan pendaftaran tanah akan dapat diketahui dengan pasti status hak atas tanah, yaitu Hak Milik, Hak Guna Usaha, Hak Guna Bangunan, Hak Pakai, ataukah Hak Pengelolaan.

63

Beni Bosu, Perkembangan Terbaru Sertifikat Tanah (Jakarta:Mediatama Saptakarya, 1997), h.7.

2. Kepastian subjek hak atas tanah

Artinya dengan pendaftaran tanah akan dapat diketahui dengan pasti subjek hak atas tanah, yaitu perseoranagn ataukah badan hukum.

3. Kepastian objek hak atas tanah

Artinya dengan pendaftaran tanah akan dapat diketahui dengan pasti letak tanah, luas tanah, dan batas-batas bidanh hak atas tanah.

Dalam pendaftaran tanah, pihak yang memilik sertifikat hak atas tanah mendapatkan perlindungan hukum, yaitu merasa tenang, aman, tidak mendapatkan gangguan atau gugatan dari pihak lain. Perlindungan hukum tersebut dapat diperoleh oleh pemilik sertifikat hak atas tanah sepanjang tidak ada cacat yuridis dalam penerbitan sertipikat hak atas tanah, yang meliputi cacat

substansi, cacat prosedur, cacat wewenang.64

Sifat pembuktian sertifikat sebagai surat tanda bukti hak atas tanah ditetapkan dalam:

1. Pasal 19 ayat (2) Undanng-Undang No.5 Tahun 1960 (UUPA).

Pendaftaran tersebut dalam ayat 1 pasal ini meliputi:

a. Pengukuran, perpetaan, dan pembukuan tanah;

b. Pendaftaran hak-hak atas tanah dan peralihan hak-hak tersebut;

c. Pemberian surat-surat tanda bukti yang berlaku sebagai alat

pembuktian yang kuat.

64

Mhd Yamin Lubid dan Abd Rahim Lubis, Hukum Pendaftaran Tanah (Bandung: Mandar Maju, 2008), h.93.

2. Pasal 32 ayat (1) Peraturan Pemerintah No.24 Tahun 1997

Sertifikat merupakan surat tanda bukti hak yang berlaku sebagai alat bukti yang kuat mengenai data fisik dan data yuridis yang termuat didalamnya, sepanjang data fisik dan data yuridis tersebut sesuai dengan data yang ada dalam surat ukur dan buku tanah hak yang bersangkutan.

3. Pasal 33 ayat (2) Peraturan Pemerintah No.24 Tahun 1997

Dalam hak atas suatu bidang tanah sudah diterbitkan sertifikat secara sah atas nama orang atau badan hukum yang memperoleh tanah tersebut dengan itikad baik dan secara nyata menguasainya, maka pihak lain yang merasa mempunyai hak atas tanah tidak dapat lagi menuntut pelaksanaan hak tersebut apabila dalam waktu 5 (lima) tahun sejak diterbitkannya sertifikat itu tidak mengajukan keberatan secara tertulis kepada pemegang sertifikat dan Kepala Kantor Pertanahan yang bersangkutan ataupun tidak mengajukan gugatan ke pengadilan mengenai penguasaan tanah atau

penerbitan sertifikat tersebut.65

Sifat pembuktian sertifikat sebagai surat tanda bukti hak berkaitan dengan sistem publikasi dalam pendaftaran tanah. Dalam pendaftaran anah dikenal 2 (dua) macam sistem publikasi, yaitu:

1. Sistem publikasi positif.

Effendi Perangin menyatakan bahwa yang dimaksud dengan sistem publikasi positif adalah apa yang terkandung dalam buku tanah dan surat-surat tanda bukti hak yang dikeluarkan merupakan alat pembuktian yang

65

mutlak, artinya pihak ketiga bertindak atas bukti-bukti tersebut mendapatkan perlindungan yang mutlak, biarpun di kemudian hari ternyata keterangan yang tercantum di dalamnya tidak benar. Bagi mereka yang dirugikan akan mendapat kompensasi dalam bentuk yang lain, misalnya ganti kerugian berupa uang atau tanah pengganti. Sistem pendaftaran tanah yang digunakan dalam sistem publikasi positif adalah

sistem pendaftaran hak (registration of titles), yaitu yang didaftar adalah

haknya, yang dibuktikan dengan diterbitkan buku tanah dan surat ukur.66

2. Sistem publikasi negatif.

Sudikno Mertokusumo menyatakan bahwa dalam sistem publikasi negatif, sertifikat yang diterbitkan merupakan tanda bukti hak atas tanah yang kuat, artinya semua keteranagn yang terdapat dalam sertifikat mempunyai kekuatan hukum dan harus diterima sebagai keterangan yang benar oleh hakim, selama tidak dibuktikan sebaliknya dengan alat pembuktian yang

lain.67 Boedi Harsono menyatakan bahwa pendaftaran tanah yang

menggunakan sistem publikasi negatif, negara sebagai pendaftar tidak menjamin bahwa orang yang terdaftar sebagai pemegang hak benar-benar oranng yang berhak karena menurut sistem ini bukan pendaftaran tetapi sahnya perbuatan hukum yang dilakukan yang menetukan berpindahnya hak kepada pembeli. Pendaftaran tidak membikin orang yang memperoleh hak dari pihak yang tidak berhak, menjadi pemegang hak yang baru. Sistem pendaftaran tanah digunakan dalam sistem publikasi negatif adalah

66Ibid., h.22

67

Soedikno Mertokusumo, Hukum dan Politik Agraria (Jakarta:Karunika-Universitas Terbuka, 1988), h.98

pendaftaran akta (registration of deed), yaitu yang didaftar adalah akta yang berkaitan dengan perbuatan hukum mengenai hak atas tanah dan

menggunakan lembaga kedaluwarsa (acquisitive verjaring atau adverse

possessive), yaitu bidang hak atas tanah yang tidak digunakan atau dimanfaatkan dalam waktu tertentu dan bidang hak atas tanah tersebut diperoleh pihak lain dengan iktikad baik, maka hak pihak pemegang hak

atas tanah yang pertama menjadi hilang.68

Sifat pembuktian sertifikat sebagai surat tanda bukti hak dibagi menjadi 2 (dua), yaitu:

1. Sertifikat sebagai surat tanda bukti hak yang bersifat kuat

Dalam sertifikat sebagai surat tanda bukti hak yang bersifat kuat, data fisik dan data yuridis yang dimuat dalam sertifkat dinyatakan benar sepanjang tidak dibuktikan sebaliknya dengan alat bukti yang lin. Negara tidak menjamin kebenaran data fisik dan data yuridis yang dimuat dalam sertifikat. Sertifikat yang diterbitkan masih dapat diganggu gugat oleh pihak lain yang merasa dirugikan atas diterbitkan sertifikat.

2. Sertifikat sebagai surat tanda bukti hak yang bersifat mutlak.

Dalam sertifikat sebagai surat tanda bukti hak yang mutlak, data fisik dan data yuridis yamh dimuat dalam sertifikat adalah benar dan bersifat mutlak,. Negara menjamin kebenaran data fisik dan data yuridis yang

68

Effendi Perangin, HukumAgraria Indonesia Suatu Telaah dari Sudut Pandang Praktis Hukum (Jakarta:Rajawali, 1989), h.87.

dimual dalam sertifikat. Sertifikat yang dierbitkan tidak dapat diganggu

gugat oleh pihak lain yang merasa dirugikan atas diterbitkan sertifikat.69

69

Dokumen terkait