• Tidak ada hasil yang ditemukan

TATA SURYA

SIFAT FISIKA DAN KIMIA

A. SIFAT FISIKA

Sifat fisika adalah sifat suatu zat yang dapat diamati tanpa mengubah zat-zat penyusun materi tersebut. Sifat fisika antara lain wujud zat, warna, bau, titik leleh, titik didih, massa jenis, kekerasan, kelarutan, kekeruhan, kemagnetan, dan kekentalan. Berikut ini pembahasan mengenai sifat-sifat fisika tersebut :

1) Wujud zat

Wujud zat dibedakan atas zat padat, cair, dan gas. Zat tersebut dapat berubah dari satu wujud ke wujud lain. Beberapa peristiwa perubahan yang kita kenal, yaitu : menguap, mengembun, mencair, membeku, meyublim, dan mengkristal.

2) Warna

Setiap benda memiliki warna yang berbeda-beda.

Warna merupakan sifat fisika yang dapat diamati secara langsung. Warna yang dimiliki suatu benda merupakan ciri tersendiri yang

membedakan antara zat satu dengan zat lain.

Misal, susu berwarna putih, karbon berwarna hitam, paku berwarna kelabu pudar dan lain–

lain.

3) Kelarutan

Kelarutan suatu zat dalam pelarut tertentu merupakan sifat fisika. Air merupakan zat pelarut untuk zat-zat terlarut. Tidak semua zat dapat larut dalam zat pelarut. Misal, garam dapat larut dalam air, tetapi kopi tidak dapat larut dalam air.

4) Daya hantar listrik

Daya hantar listrik merupakan sifat fisika. Benda yang dapat menghantarkan listrik dengan baik disebut konduktor, sedangkan benda yang tidak dapat menghantarkan listrik disebut isolator.

Benda logam pada umumnya dapat menghantarkan listrik. Daya hantar listrik pada suatu zat dapat diamati dari gejala yang ditimbulkannya. Misal, tembaga dihubungkan dengan sumber tegangan dan sebuah lampu.

Akibat yang dapat diamati adalah lampu dapat menyala.

5) Kemagnetan

Berdasarkan sifat kemagnetan, benda digolongkan menjadi dua yaitu benda magnetik dan benda non magnetik. Benda magnetik adalah benda yang dapat ditarik kuat oleh magnet, sedangkan benda non magnetik adalah benda yang tidak dapat ditarik oleh magnet.

6) Titik Didih

Titik didih merupakan suhu ketika suatu zat mendidih.

7) Titik Leleh

Titik leleh merupakan suhu ketika zat padat berubah menjadi zat cair.

B. SIFAT KIMIA

Sifat kimia adalah ciri-ciri suatu zat yang berhubungan dengan terbentuknya zat jenis baru.

Contoh sifat fisika antara lain mudah terbakar, mudah busuk, mudah meledak , beracun, dan berkarat (korosif). Berikut ini pembahasan mengenai sifat-sifat kimia :

1) Mudah terbakar

Bensin termasuk zat yang mudah terbakar.

Sehingga, di stasiun pengisian bahan bakar terdapat larangan “DILARANG MEROKOK“.

Dengan mengetahui sifat dari bahan-bahan yang mudah terbakar, kita akan dapat menggunakannya secara aman.

2) Mudah busuk

Akibat terjadi reaksi kimia dalam suatu makanan atau minuman, dapat mengakibatkan makanan dan minuman tersebut membusuk dan berubah rasa menjadi asam. Misal, nasi yang dibiarkan berhari–hari bereaksi dengan udara menjadi basi, susu yang berubah rasa menjadi asam.

3) Berkarat

Reaksi antara logam dan oksigen dapat mengakibatkan benda tersebut berkarat. Logam, seperti : besi dan seng memiliki sifat mudah berkarat.

4) Mudah meledak

Interaksi zat dengan oksigen di alam ada yang mempunyai sifat mudah meledak, seperti : magnesium, uranium dan natrium.

5) Racun

Terdapat beberapa zat yang memiliki sifat kimia beracun, antara lain: insektisida, pestisida, fungisida, herbisida dan rodentisida. Zat beracun tersebut digunakan manusia untuk membasmi hama, baik serangga maupun tikus.

Soal Latihan Kimia Materi Sifat Fisika dan Sifat Kimia

1. Sifat yang tidak dipengaruhi oleh ukuran zat disebut sifat...

a. Intensif b. Ekstensif c. Fisika d. Kimia

2. Sifat yang berkaitan dengan kemampuan zat untuk bereaksi dengan zat lain disebut sifat...

a. Intensif b. Ekstensif c. Fisika d. Kimia

3. Pernyataan berikut ini yang merupakan pengertian dari sifat ekstensif adalah...

a. Sifat yang tidak dipengaruhi ukuran zat b. Sifat yang dipengaruhi ukuran zat c. Sifat yang dapat diamati tanpa merubah

identitas zat

d. Sifat yang berkaitan dengan kemampuan zat untuk bereaksi dengan zat lain 4. Berikut ini yang termasuk sifat intensif

adalah...

a. Panjang b. Volume c. Titik beku d. Berat

5. Berikut ini yang termasuk sifat ekstensif adalah...

a. Massa b. Warna c. Kereaktifan d. Kerapatan

6. Besi mempunyai sifat-sifat fisika seperti dibawah ini, kecuali...

a. Penghantar panas yang baik b. Dapat mengalami korosi c. Penghantar listrik yang baik d. Tingkat kerapatan cukup tinggi 7. Sifat kimia yang menyebabkan gas elpiji

dimanfaatkan sebagai bahan bakar di rumah tangga adalah...

a. Mudah terbakar dan menghasilkan panas yang besar

b. Tidak mudah bereaksi dengan zat lain c. Tidak bewarna dan berbau

d. Berwujud gas pada suhu ruangan 8. Berikut ini merupakan contoh sifat kimia

dari logam lithium, kecuali...

a. Bereaksi dengan air b. Bereaksi dengan oksigen

c. Bersifat lunak sehingga midah dipotong d. Dengan pemanasan dapat bereaksi

dengan klorin

9. Titanium dimanfaatkan dalam pembuatan pesawat terbang dan pesawat luar angkasa, karena sifatnya...

a. Kuat dan mempunyai titik leleh tinggi b. Kerapatan tinggi dan sangat reaktif c. Sangat ringan dan mempunyai titik leleh

rendah

d. Mudah bereaksi dan ringan

10. Tembaga dimanfaatkan sebagai bahan kabel listrik karena mempunyai sifat fisika...

a. Mempunyai titik leleh rendah b. Tidak dapat menghantarkan panas c. Sangat mudah bereaksi dengan zat lain d. Mudah menghantarkan listrik

11. Sifat-sifat zat berikut ini merupakan sifat fisika, kecuali

a. Warna b. Kerapatan c. Korosif d. Titik lebur

12. Emas mempunyai sifat-sifat sebagai berikut.

1) Mempunyai titik lebur 1064o 2) Mempunyai titik didik 2850C

o

3) Mempunyai daya hantar panas 317 J/s m K

C

4) Tidak mudah mengalami korosi Sifat kimia dari emas ditunjukkan oleh no...

a. 1 b. 2 c. 3 d. 4

13. Perhatikan tabel skala kekerasan Mohs berikut ini

Nama zat Kalsit Fluorit Apatit Feldspar

Kekerasan 3 4 5 6

Berdasarkan tabel diatas, pernyataan berikut ini benar, kecuali...

a. Apatit lebih keras jika dibandingkan dengan Kalsit

b. Apatit dapat tergores oleh Feldstar c. Apatit tidak dapat menggores Fluorit d. Apatit tidak dapat menggores Feldspar 14. Berikut ini merupakan sifat kimia dari

kalsium.

1) Kalsium bereaksi dengan gas oksigen membentuk kalsium oksida

2) Kalsium bereaksi dengan air

menghasilkan kalsium hidroksida dan gas hidrogen

3) Kalsium bereaksi dengan gas oksigen membentuk kalsium dioksida

Pernyataan diatas yang merupakan sifat kimia dari kalsium ditunjukkan oleh nomor 1) 1

2) 2 3) 1,2 4) 1,3

15. Perhatikan sifat kimia zat-zat dibawah ini.

1) Natrium bereaksi dengan gas oksigen membentuk natrium oksida

2) Magnesium bereaksi dengan air menghasilkan senyawa magnesium hidroksida dan gas hidrogen 3) Asam nitrat bereaksi dengan kalium

hidroksida menghasilkan senyawa kalium nitrat dan air

4) Fluorin bereaksi dengan air

menghasilkan asam fluorida dan gas hidrogen.

Pernyataan yang benar dari sifat-sifat kimia diatas ditunjukkan oleh nomor...

a. 1,2,3 b. 2,3,4 c. 1,3,4

d. Semua benar

16. Pembuatan gula merah (gula kelapa dan gula aren) menggunakan metode pemisahan campuran yaitu ... .

a. destilasi b. destilasi

bertingkat

c. evaporasi d. kromatografi

17. Metode pemisahan campuran yang paling sederhana adalah ... .

a. filtrasi

b. evaporasi c. sentrifugasi d. destilasi

18. Memisahkan campuran hanya dengan cara memindahkan bahan dari satu gelas kimia ke gelas kimia yang lain tanpa bantuan alat yang lain disebut ... .

a. dekantasi

b. evaporasi c. filtrasi d. sentrifugasi 19. Cara yang dilakukan untuk memisahkan

campuran minyak tanah yang bercampur dengan air adalah...

a. dekantasi dan corong pisah b. evaporasi dan ekstraksi c. sentrifugasi dan evaporasi d. destilasi dan filtrasi

20. Untuk membuat minyak kayu putih dari daun Eucaliptus menggunakan metode ... .

a. Filtrasi

b. destilasi c. evaporasi d. ekstraksi 21. Metode kromatografi dapat digunakan

dalam hal-hal berikut ini kecuali ... .

a. menguji penggunaan doping pada atlet b. menguji pewarna yang terkandung dalam

makanan

c. mengetahui tinta yang digunakan dalam pemalsuan dokumen

d. mengetahui keaslian suatu mata uang kertas

22. Pemisahan zat berdasarkan perubahan wujud zat adalah ... .

a. evaporasi dan sublimasi

b. sublimasi dan ekstraksi

c. kromatografi dan daya tarik magnet d. dekantasi dan evaporasi

23. Dalam proses destilasi ada dua proses utama yang terjadi yaitu ... .

a. evaporasi dan kristalisasi b. evaporasi dan pengembunan c. pengembunan dan ekstraksi d. sublimasi dan evaporasi

24. Untuk mendapatkan garam dari air laut dapat dilakukan dengan metode berikut ini kecuali ... .

a. destilasi

b. evaporasi c. filtrasi d. kristalisasi 25. Larutan teh yang pekat dapat diperoleh

dengan metode ... . a. Filtrasi

b. kromatografi c. dekantasi d. ekstraksi 26. Perubahan zat yang menghasilkan zat baru

disebut perubahan ... . a. Biologi

b. Fisika c. kimia d. wujud 27. Kapur barus yang dipanaskan hingga

berubah menjadi gas termasuk perubahan ... .

a. fisika b. kimia c. biologi

d. fisika dan kimia

28. Proses berikut ini yang merupakan perubahan kimia adalah ... . a. pembuatan es batu b. pembuatan jalan aspal c. pembuatan emas batangan d. pembuatan jalan beton

29. Bila larutan natrium hidroksida dicampur dengan asam klorida akan terjadi perubahan berikut ini kecuali ...

a. terbentuk garam b. terbentuk air c. terbentuk endapan d. terjadi kenaikan suhu

ZAT ADITIF DAN PSIKOTROPIKA

Dokumen terkait