• Tidak ada hasil yang ditemukan

SILABUS MATA KULIAH PROGRAM STUDI AKUNTANSI

Dalam dokumen Buku Pedoman Ekonomi FE UTM (Halaman 28-36)

UNG101 Pendidikan Agama Islam

Matakuliah ini diawali dengan pemahaman pengertian Agama Islam secara utuh dan menyeluruh. Selain masalah keimanan, akan dibahas pula ikhwal ibadah, baik yang bersifat khusus maupun umum.

UNG102 Pendidikan Agama Kristen

Mata kuliah yang menjadi bagaian MKDU ini dimaksudkan untuk membantu mahasiswa agar dapat bertumbuh dan membentuk diri pribadi seutuhnya sebagai manusia ciptaan baru dalam Yesus Kristus. Akan dikaji dan dibicarakan dalam matakuliah ini antara lain: dasar-dasar agama Kristen, pengertian manusia dan dunia, dasar dan akibat, rencana keselamatan dan penggenapannya, iman dan pengabdian, serta tanggung jawab Kristen dalam dunia modern.

UNG103 Pendidikan Agama Katolik

Matakuliah yang menjadi bagaian dari MKDU ini mengupayakan peningkatan pemahaman mahasiswa akan konsep beriman dalam Gereja, penghayatan tentang misteri Gereja, penggumulannya pada tugas dan kewajiban Gereja, serta kesadaran

akan tugas dan tanggung jawab ssebagai anggota Gereja. Pada akhirnya mahasiswa akan diajak menyusus ilsafat hidup

pribadi yang sesuai dengan paham gereja dan masyarakat.

UNG104 Pendidikan Agama Hindu

Matakuliah yang menjadi bagaian dari MKDU ini mengajak mahasiswa untuk memperdalam pemahaman dan penghayatan keagamaan yang mantab, serta mempertebal keimanan dan mengandalkan kebhaktian kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa. Lewat pengalaman belajar dalam matakuliah ini para mahasiswa diharapkan akan mengusai dan memahami hakekat Tri Hita Karana yaitu hubungan manusia dengan Ida Sang Hyang Widhi Wasa, hubungan manusia dengan sesame, baik inter maupun antar umat beragama serta hubungan manusia dengan alam.

UNG105 Pendidikan Agama Budha

Matakuliah yang menjadi bagaian MKDU ini diacarakan secara khusus untuk membimbing mahasiswa umemahami, menghayati dan mengamalkan Pancasila khususnya Sila Pertama, berdaarkan dharma dan kebhaktian guna mempertebal iman (soddha) dalam upaya menjaga klangsungan hidup Agama, bangsa dan Negara Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945

EKF161 Ekonomi Mikro Pengantar

Matakuliah ini mencangkup bahasantentang konsep-konsep dasar ilmu ekonomi. Khususnya teori ekonomi mikro, diinisi-diinisi tentang barang, harga dan pasar dan sebagainya. Pembahasan meliputi pula teori pembentukan harga, teori

permintaan, penawaran, elasitas harga, teori produksi, teori biaya dan bentuk-bentuk pasar.

EKF162 Ekonomi Makro Pengantar

Matakuliah ini bertujuan untuk memberikan konsep-konsep dasar teori ekonimi. Khususnya teori ekonomi makro, sehingga

mampu melandasi mata kuliah berikutnya, sedikit kerjasama moneter dan iscal, dan perdagangan internasional. EKF142 Matematika Bisnis

Matematika bisnis mnerupakan pengetahuan dasar sebagai alat bantu dalam memahami dan menganalisismasalah-masaah ekonomi. Dengan bekal matematika diharapkan para mahasiswa dapat membuat abstraki dari dunia nyata yang rumit menjadi suatu model, sehingga dapat dicapai ketajaman diskripsi dan analisis yang pada gilirannya akan mempermudah penarikan kesimpulan.

EKA132 Akuntansi Pengantar 1

Matakuliah ini dirancang untuk menyiapkan mahasiswa engan dasar terminologidan konsep akuntansi termasuk diinissi

akuntansi, persamaan akuntansi, siklus akuntansi dari prosses laporan pertanyaan – pertanyaan keuangangan untuk perusahaan jasa dan perdagangan.

EKF198 Mentalitas

Matakuliah ini menjelaskan tentang dimensi kecerdasan manusia, mengenal itrah manusia, menemukan suara hati manusia

melalui kebebasan untuk memilih, hukum alam dan prinsip-prinsip, menjelaskan ketangguhan pribadi, ketangguhan sosial dan hubungan terhadap alam semesta serta bagaimana membangun ketangguhan pribadi, ketangguhan sosial dan berhubungan terhadap alam semesta melalui sifat kasih dan sayang, sifat adil dan rasa syukur untuk mencapai manusia paripurna.

EKF199 Kreativitas

Kreativitas adalah kemampuan yang dimiliki oleh seseorang untuk mewujudkan suatu ide baru. Kemampuan tersebut dapat diperoleh dari akal pikiran dan juga dari kemampuan intuitif. Kemampuan ini secara inheren berada dalam setiap diri manusia, dapat dibangkitkan

EKF197 Sosiologi Kritis

Sosiologi Kritis adalah sosiologi dari perspektif Kritis di mana materi yang terkandung di dalamnya dimaksudkan untuk membangkitkan kemampuan seseorang untuk bersikap kritis dan melakukan perubahan di lingkungannya. Perubahan yang dimaksud di sini adalah perubahan yang positif. Perubahan yang positif ini sangat memungkinkan terjadi, karena perubahan yang dimaksud selalu dikawal oleh ”kreativitas” dan ”mentalitas” yang positif.

EKF134 Pengantar Manajemen dan Bisnis

Matakuliah ini membahas berbagai konsep prinsip dan pendekatan serta proses manajemen dalam organisasi. Dengan pembahasan ini para mahassiswa diharapkan akan mampu menerapkan fungsi-fungsi manajemen dalam pengelolaan fungsi organisasi. Selain itu memahami kedudukajn Badan Usaha dalam tata ekonomi, serta peranan berbagai pihak (stakeholder)dalam perkembangan dan keberhasilan Badan Usaha, fungsi-fungsi Badan Usaha dan keterkaitan Badan Usaha dengan lingkungan.

EKF110 Bahasa Inggris Ekonomi

Mata kuliah ini membahas teks bacaan ekonomi (English fo Special Purposes). Matakuliah ini bertujuan membantu mereka membaca buku-buku teks dalam bahasa inggris khususnya mengenai Ilmu Ekonomi.

UNG107 Pendidikan Kewarganegaraan (PKN)

Pendidikan kewiraan bertujuan untuk mengembangkan pengetahuan dan pengertian serat kesadarnpertahanan dan keamanan nasional (HAMKAMNAS) di lingkungan mahasiswa dalam rangka ketahan nasional (TANNAS), disamping membantu memupuk dan meningkatkan kesadran nasional. Untuk itu kepada mahasiswa diberikan pengertian –pengertian dan pemahaman tentang pengantar kewiraan, wawasan nusantara, ketahanan nasional dan politik, strategi, pertahanan keamanan nasional sebagai landasan dalam memahami sistim pertahanan keamanan rakyat semesta.

EKF135 Islam dan Ekonomi

Mata kuliah ini memberikan wawasan kepada mahasiswa tentang konsep dan pemikiran tentang ekonomi dari perpektif islam, selain itu juga memberikan pengetahuan tentang sejarah perkembangan ekonomi islam pada masa lampau

EKU138 Perekonomian Indonesia

Matakuliah ini membahas tentang sisstim ekonomi Indonesia dengan latar belakan sejarah dan budayanya, struktur dan perkembangannya, masalah-masalah kebijakan Ekonomi. Aspek-aspek yang dibahas meliputi masalah kependudukan, ketenagakerjaan dan lain-lain.

EKA133 Akuntansi Pengantar 2

Matakuliah ini dirancang untuk pemusatan detail pertanyaan-pertanyaan keuangan pada neraca dimana termasuk aktiva lancar, aktiva tetap, hutang jangka pendek dan panjeng dan ekuitas. Matakuliah ini merupaka kelanjutan dari Pengantar Akuntansi I, juga memberikan pandangan tentang akuntansi manajemen.

UNG109 Bahasa Indonesia

Mata kuliah ini dirancang untuk memberikan pengetahuan mengenai metode penulisan karya tulis ilmiah dengan kaidah sesuai dengan ejaan bahasa Indonesia yang disempurnakan. Tujuannya adalah memberikan pengetahuan cara penulisan sebuah karya tulis ilmiah.

EKM112 Manajemen Operasional

Matakuliah ini membahas berbagai alat yang digunakan dalam perencanaan dalam suatu sistim produksi dan pelaksanaan dalam proses produksi perusahaan. Berbagai teknik optimasi akan dibahas pula, mengingat teknik optimasi sangat menunjang dalam pengambilan keputusan guna mencapai tujuan organisasi.

EKA141 Hukum Pajak

Mata kuliah ini akan memperkenalkan tentang ketentuan umum perpajakan yang pada dasarnya menitikberatkan pada masalah pokok kewajiban, pembatasan, dan sangsi bagi wajib pajak orang pribadi maupun badan. Selain itu juga memberikan pemahaman tentang kewajiban warga Negara khususnya dalam kewajiban dalam menbayar pajak termasuk didalamnya terminologi aspek hukum.

EKA124 Aplikasi Komputer Akuntansi

Matakuliah ini dirancang untuk member atau menambah pengetahuan mahasiswa dalam perangkat keras dan lunak (ITC), kegunaan dan keuntungan operating system (Windows), pengenalan dan pelatihan aplikasi perangkat lunak pada Wrd Processing (Microsoft Word) dan Spread Sheet (Microsoft Excel) dengan pemahaman keuantungan computer dimasa depan.

EKA104 Perpajakan

Mata kuliah ini akan memperkenalkan perpajakan sebagai bagian dari disiplin akuntansi keuangan, yang pada dasarnya menitikberatkan pada masalah pokok penggolongan, pengakuan, pengukuran dan/atau penilaian, serta pengungkapan atau pelaporan informasi keuangan mengenai suatu entitas dari sudut pandang perpajakan.

EKA142 Akuntansi Menengah I

Matakuliah ini memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang Akuntansi Keuangan dan Standar Akuntansi, Kerangka Konseptual yang mendasari akuntansi keuangan, Ikhtisar Laba Rugi, Neraca dan Laporan Arus Kas, dan memberikan pemahaman tentang konsep pengakuan, pengukuran, penilaian, pelaporan, pengungkapan dan analisis akun-akun Aktiva Lancar, Aktiva Tetap dan Aktiva Tidak Berwujud pada Laporan Keuangan.

EKA143 Akuntansi Biaya

Matakuliah ini dirancang untuk memberikan pengetahuan tentang akuntansi biaya dasar untuk menentukan harga produk. Diskusi-diskusi tentang sistim akumulasi biaya konvensional. Akuntansi untuk biaya produk komponen, masalah-masalah pengalokasian biaya ekuivalen dan biaya standar.

EKM 111 Manajemen Keuangan

Mata kuliah ini dirancang untuk memberikan pengetahuan tentang teori pengelolaan keuangan dan teori-teori yang digunakan didalam melakukan analisis keuangan khususnya yang bermanfaat di dalam prose pengambilan keputusan oleh manajemen, investor dan pengguna lainnya.

EKM 110 Manajemen Pemasaran

Matakuliah ini membahas konsep-konsep, model-model penerapan serta analisis dalam bidang pemasaran. Pembahasan diarahkan untuk mendapatkan kemampuan menerapkan dan mengembangkan konsep-konep dan model-model tersebut untk menciptakan persoalan dan pengambilan keputusan ini mencangkup segala aspek pemasarn yang berkaitan dengan penganalisisan, perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian.

EKA109 Sistem Informasi Akuntansi

Matakuliah ini dirancang untuk memberikan pengetahuan dasar ilsafat dan ketrampilan yang dibutuhkan untuk

mengembangkan dan keuntungan sistim informasi dasar komputer. Difokuskan pada konsep database, decision support system dan tujuannya adalah untuk memahami bagaimana mengambil manfaat dalam sistim informasi, instrument pendukung dalam proses pengambilan keputusan bisnis.

EKA140 Prilaku Organisasi

Matakuliah ini terutama membahas teori dan hasil-hasil penelitian tentang perilaku manusia dalam organisasi. Didalamnya tercakup interaksi antara individu dan organisasi, proses dinamis yang ada dalam organisasi serta membahas bagaimana mengelola organisasi secara efektif.

EKM101 MK Pilihan Koperasi dan Kewirausahaan

Matakuliah inimemberikan wawasan yang komprehensif kepada mahasiswa tentang makna koperasi. Matakuliah ini membahas bagaiman peranan koperasi dalam perekonomian Indonesia. Dijelaskan prinsip dan azas koperasi , teori ekonomi kopersi, serta kebijakan pembangunan koperasi di Indonesia.

EKA139 MK Pilihan Teori Investasi dan Pasar Modal

Pengetahuan tentang menyeluruh agar mahasiswa mengetahui dan mengerti tentang keberadaan, fungsi, peranan, dan mekanisme transaksi dan model analisis investasi di pasar modal

EKA101 MK Pilihan Komunikasi Bisnis

Mata kuliah ini bertujuan untuk mempelajari bagaimana berkomunikasi dalam dunia bisnis. Khususnya tentang bagaimana berkomunikasi pada saat melamar pekerjaan, pada saat menjadi pegawai perusahaan, dan pada saat melakukan presentasi bisnis serta bernegosiasi dengan lawan perusahaan. Pembahasan mata kuliah ini meliputi pengertian komunikasi bisnis.

EKA166 Akuntansi Sektor Publik I

Mata kuliah ini membahas konsep, pendekatan, dan teknik akuntansi pada organisasi sektor publik. Pembahasan mencakup karakteristik akuntansi sektor publik, perbedaan akuntansi sektor publik dan akuntansi komersial, regulasi keuangan sektor publik yang berlaku, kerangka konseptual akuntansi sektor publik, laporan keuangan sektor publik dan elemennya, sistem akuntansi pemerintah pusat dan daerah, akuntansi untuk organisasi nir laba. Materi pada matakuliah ini bersifat pengantar kepada substansi pembahasan akuntansi sektor publik yang lebih mendalam.

EKA102 Akuntansi Menengah II

Matakuliah ini dirancang untuk menyiapkan mahasiswa dengan pengetahuan tentang penyikapan akuntansi, pengukuran, investasi dan saham. Matakuliah ini termasuk diskusi-diskusi bertema khusus seperti pengakuan pendapatan, akuntansi untuk pension, persewaan, penyiapan laporan arus kas, analisa pernyataan keuangan dan pengungkapan formal.

EKA144 Akuntansi Manajemen

Pengantar akuntansi manajemen sebagai bagaian dari sitim informasi perusahaan, dalam konteks akutansi biaya mobern dan perencanaan penganggaran dan pengendalian operasi bisnis. Menguji konsep dan analisa pengembangan dalam dalam area akuntansi manajemen, termasuk studi atas modern dan perencanaan yang relevan dan teknik control dan konsep yang mendasarinya sebagaimana yang diaplikasikan pada berbagai area fungsi perusahaan.

EKA105 Auditing I

Auditing merupakan mata kuliah yang diberikan sebagai salah satu muatan inti dari sarjana akuntansi di segala konsentrasi program studi. Mata kuliah ini memberikan gambaran mengenai pemeriksaan Laporan Keuangan secara menyeluruh, mulai dari pembahasan mengenai profesi yang terkait dengan auditing, proses audit, penerapan proses auditing kedalam masing-masing siklus akuntansi, hingga ke penyelesaian audit dan penawaran jasa lainnya. Dengan banyaknya materi yang terkandung tersebut, maka auditing dipisah menjadi dua, yaitu Auditing I dan II. Auditing I hanya menyajikan materi mulai dari profesi yang terkait dengan auditing, yang dimulai dengan hakekat auditing dan Kantor Akuntan Publik dan proses audit secara garis besar. Sisa materi akan diberikan dalam mata kuliah Auditing II.

EKM 118 Sistem Informasi Manajemen

Matakuliah ini dirancang untuk memberikan pengetahuan dasar ilsafat dan ketrampilan yang dibutuhkan untuk

mengembangkan dan keuntungan sistim informasi dasar computer. Difokuskan pada konsep database, decision support system dan tujuannya adalah untuk memahami bagaimana mengambil manfaat dalam sistim informasi, instrument pendukung dalam proses manajemen pengambilan keputusan .

EKA149 Statistik Bisnis

Matakuliah Statistik Bisnis memberikan gambaran tentang metode pengumpulan data, penyusunan data, interpretasi data,

menyajikan data dalam bentuk table dan graik yang berkaitan dengan kondisi bisnis di Negara kita. EKA107 MK Pilihan Studi Kelayakan Bisnis

Matakuliah ini dirancang untuk memberi bekal pengetahuan dalam berbagai aspek dalam pembuatan proyek atau proposal investasi.

EKA154 MK Pilihan Pengantar Internal Audit

Mata kuliah ini dirancang untuk memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang teori internal audit selain itu juga memberikan pemahaman tentang tujuan, sasaran, metodologi dan pelaporan internal audit.

EKA146 MK Pilihan Analisa Laporan Keuangan

Penyedia informasi keuangan, karakteristik informasi, teknik analisis laporan keuangan, pengguna informasi keuangan untuk berbagai keputusan dalam bidang pasar modal, dan juga lingkungan yang mempengaruhi Mata kuliah ini membicarakan analisis laporan keuangan secara rinci, mencakup pengguna dan keputusan. Berbagai keterbatasan informasi keuangan juga dibahas dalam mata kuliah ini sehingga dapat dipertimbangkan dalam penggunaan informasi untuk pengambilan keputusan.

EKA151 Etika Bisnis & Profesi

Mata kuliah ini didesain untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mahasiswa atas berbagai teori tentang isu etika dalam bisnis dan profesi akuntansi dan setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa dapat memahami nilai-nilai, kesadaran etika, kode etik profesi akuntan dan ethical governance dalam bisnis dan profesi akuntan. Dalam rangka mempersiapkan akuntan professional beretika tinggi, mata kuliah ini juga membahas isu utama dalam masalah etika bisnis dan perkembangan etika.

EKA155 Akuntansi Sektor Publik II

Matakuliah ini merupakan lanjutan dari mata kuliah sektor publik 1, tujuannya memberikan pandangan luas dari keseluruhan akuntansi pemerintahan, seperti konsep,prinsip dan masalah akuntansi dalam pemerintahan. Melalui matakuliah ini mahasiswa mempunyai gambaran administrasi Negara dan bagaimana aktivitasnya.

EKA106 Akuntansi Keuangan Lanjutan I

Akuntansi untuk berbagai entitas termasuk persekutuan, konsolidasi, joint venturedan merger, juga mempertmbangkan berbagai topic seperti valuta asing, laporan pendanaan, dan segment dan akuntansi untuk reorganisasi.

EKA167 Sistem Perencanaan dan Pengendalian Manajemen

Matakuliah ini dirancang untuk memberikan pengetahuan tentang sistim perencanaan dan pengendalian manajemen. Termasuk membicarakan topic-topik struktur dan proses perencanaan dan pengendalian aktual.

EKA110 Auditing II

Mata kuliah ini menyajikan secara umum mengenai lingkungan auditing, konsep auditing, penyelesain dan pelaporan audit termasuk didalamnya penjelasan teori dan teknik-teknik dalam auditing yang sering terjadi di lingkungan Kantor Akuntan Publik.

UNG111 Kuliah Kerja Nyata

Mata kuliah dirancang untuk mengasah kepekaan mahasiswa terhadap lingkungan sekitar, dengan cara terjun langsung kepada objek/lingkungan dan memberikan kontribusi terhadap lingkungan dalam berbagai hal sesuai dengan kemampuan dan kapasitas.

EKA111 Teori Akuntansi

Matakuliah ini dimaksudkan untuk menyiapkan kerangka konseptual yang melandasi akuntansi keuangan sehingga partisipasi dapat menjelaskan mengapa praktek akuntansi separti yang kita pelajari sekarang ini dan apakah ada alternative lain. Metakuliah ini uga membicarakan struktur dan dasar akuntansi keuangan. Setelah menempuh matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memiliki pengetahuan teori yang kuat sehingga teknik yang mereka miliki lebih berarti dan mahasiswa juga dapat memecah kan masalah akuntansi dengan jalan yang rasional berdasarkan atas kerangka konseptual dan logika. Konsep-konsep yang dipelajari dalam matakuliah ini dititik beratkan sebagai dasar konsep dari laporan keuangan hingga pertanggungjawaban kepada pihak eksternal.

EKA153 Akuntansi Keuangan Lanjutan II

Matakuliah ini dimaksudkan untuk menyiapkan pengetahuan proses kombinassi bisnis dan persiapan laporan keuangan konsolidasi. Dengan menguasai matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami proses kombinasi bisnis dan dapat menyiapkan laporan keuangan kombinasi.

EKA130 Metodologi Penelitian

Matakuliah ini dirancang untuk memberikan bekal pada mahasiswa dalam penelitian mereka untuk skripsi mereka dengan metode penelitian yang dapat diterapkan untuk penelitian dalam lingkungan bisnis secara umum dan khususnya akuntanssi. Pemahaman statistic yang baik merupak persyaratan. Pemahaman Bahasa Indonesia, khususnya dalam penulisan sangatlah mendukung. Aspek – aspek khusus berhubungan dengan format penulisan laporan ilmiah akan memiliki bagaian walaupun jika konteknya tidak berarti.

EKA156 Pengantar Akuntansi Forensik

Mata kuliah ini didesain dengan mengangkat isu utama kecurangan keuangan (inancial fraud), kriminologi dan audit

investigative untuk mendeteksi dan mencegah kecurangan dalam transaksi-transaksi komersial. Akuntansi Forensik merupakan suatu integrasi dari akuntansi (accounting), teknologi informasi (information technology) dan keahlian investigasi (investigation skill).

EKA116 PPN,PDRD dan Pajak lainya (Konsentarsi Pajak)

Memberikan pengetahuan komprehensif tentang Pajak Pertambahan Nilai (PPN), Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), Pajak Daerah dan Retribusi Daerah (PDRD), dan Pajak Lainnya seperti Bea Materai dan lyang lainnya. Setelah mengikuti MK ini, mahasiswa akan memiliki kemampuan secara konseptual dan praktek penerapan serta penghitungan dari masing-masing jenis pajak tersebut.

EKA118 PPh Orang Pribadi dan Badan (Konsentrasi Pajak)

Mata kuliah ini adalah pengembangan dari MK Perpajakan. Mahasiswa akan memperoleh pengetahuan praktikal dari PPh Orang Pribadi dan Badan, termasuk penghitungan dan pengisian form Surat Pemberitahuan (SPT) nya

EKA121 Akuntansi Syariah (Konsentrasi Syariah)

Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa tentang akuntansi yang berdasarkan pada syariah. Materi yang akan dibahas meliputi sejarah akuntansi dalam perspektif Islam, kerangka konseptual dan perlakuan akuntansi transaksi/akad berdasarkan syariah misalnya murabahah, mudharabah, musyarakah, salam, istisna, ijarah dan akad lainnya, wakaf, perhitungan zakat, takaful dan pasar modal serta pasar uang syariah. Diharapkan agar mahasiswa mempunyai pola pikir yang berbeda dengan akuntansi konvensional.

EKA120 Akuntansi Keuangan Syariah (Konsentrasi Syariah)

Mata kuliah ini merupakan mata kuliah pengantar untuk memahami dasar-dasar akuntansi syariah. Pembahasan mata kuliah ini diawali dengan uraian tentang standar akuntansi keuangan yang dijadikan sebagai acuan dalam praktik akuntansi syariah, kemudian dilanjutkan dengan pembahasan akuntansi secara rinci mengenai perkiraan yang terdapat di dalam neraca dan bahasan selanjutnya mengenai akuntansi pada lembaga keuangan syariah serta cara penyajian informasi akuntansi.

EKA112 Akuntansi Keuangan Sektor Publik (Konsentrasi Sektor Publik)

Mata kuliah ini dirancang untuk memberikan pemahaman Akuntansi Keuangan dalam bidang Pemerintahan meliputi Akuntansi Penerimaan/Pengeluaran Kas, Akuntansi Aset/Non Ase dan jurnal korolari. Mahasiswa diharapkan mampu membuat Laporan Keuangan Pemerintahan yang meliputi Neraca, Laporan Realisasi Anggaran, Laporan Arus kas dan Catatan atas Laporan Keuangan.

EKA114 Akuntansi Manajemen Sektor Publik (Konsentrasi Sektor Publik)

Mata kuliah ini menyajikan secara umum permasalahan yang terkait Akuntansi Manajemen dan Pengendalian Sektor Publik. Materi perkuliahan ini meliputi: Akuntansi Manajemen Sektor Publik, Pengendalian Manajemen Sektor Publik, Penganggaran sektor Publik, Jenis-jenis Anggaran Sektor Publik, Analisis investasi publik, Standar Pelayanan Publik, Pengukuran Kinerja Sektor Publik.

EKF134 Aspek Hukum Bisnis

Matakuliah ini membahas pemahaman dampak peraturan manusia dengan manusia dalam konteks operasi bisnis khususnyan dibidang perdata dagang.

EKA157 Seminar Pemeriksaan dan Akuntansi Keuangan

Mata Kuliah ini dimaksudkan untuk memberikan pemahaman tentang Current issue yang terjadi baik di bidang Akuntansi maupun Auditing. Selain hal tersebut juga diharapkan mampu menyelesaikan Kasus-kasus Bidang Akuntansi Keuangan dan Auditing.

EKA117 Akuntansi dan Perencanaan Perpajakan (Konsentrasi Perpajakan)

Merupakan MK yang memiliki dua cabang utama, yaitu akuntansi perpajakan dan perencanaan pajak. Akuntansi perpajakan akan membahas perlakuan akuntansi setiap akun dalam laporan keuangan yang sesuai dengan aturan perpajakan Indonesia berikut konsekuensi terhadap pajak terhutang. Secara komprehensif juga akan diberikan tentang penghitungan pajak tangguhan (PSAK 46). Sementara itu, cabang kedua, yaitu perencanaan pajak, akan memberikan wawasan tentang pemilihan bentuk usaha, jenis usaha, penempatan modal beserta konsekuensi perpajakannya, kemudia pembahasan tentang pemanfaatan fasilitas perpajakan, BUT, dan tax treaty.

EKA119 Seminar Perpajakan

Mahasiswa akan diberikan jurnal artikel ilmiah di bidang perpajakan baik nasional maupun internasional yang akan dibahas bersam-sama di dalam perkuliahan. Setelah mengikuti MK ini, mahasiswa mampu mengembangkan kemampuan dalam mempersiapkan proposal skripsi dan penelitian lainnya.

EKF136 Bank dan Lembaga Keuangan Syariah (Konsentrasi Syariah)

Mata kuliah ini bertujuan memberikan mahasiswa pemahaman mengenai pasar dan lembaga keuangan syariah serta mampu membedakannya dengan pasar dan lembaga keuangan konvesional. Mata kuliah ini mencakup konsep-konsep dasar berbagai jenis lembaga keuangan konvensional dan Islami, yang mencakup bank komersial, bank investasi, lembaga keuangan mikro, asuransi dan reasuransi, dan perusahaan investasi (fund management).

EKA123 Seminar Akuntansi Syariah

Mahasiswa akan diberikan jurnal artikel ilmiah di bidang akuntansi syariah baik nasional maupun internasional yang akan dibahas bersam-sama di dalam perkuliahan. Setelah mengikuti MK ini, mahasiswa mampu mengembangkan kemampuan dalam mempersiapkan proposal skripsi dan penelitian lainnya.

EKA113 Auditing Keuangan Sektor Publik (Konsentrasi Sektor Publik)

Mata kuliah ini bertujuan memberikan mahasiswa tentang teknik dan praktik audit pada organisasi sektor publik. Setelah mengikuti matakuliah ini diharapkan mahasiswa mampu memahami teknis perencanaan, pelaksanaan, tidak lanjut dan pelaporan.

EKA115 Seminar Akuntansi Sektor Publik

Dalam dokumen Buku Pedoman Ekonomi FE UTM (Halaman 28-36)

Dokumen terkait