• Tidak ada hasil yang ditemukan

Jurusan Ilmu Komunikasi

Jumlah 9 Mata Kuliah Kehidupan Bermasyarakat (MBB)

E. SINOPSIS MATA KULIAH

UNI-16001 Pendidikan Agama 2 SKS

Melalui mata kuliah ini mahasiswa memahami tentang hubungan manusia dengan agama, ajaran, dan kerangka dasar ajaran islam serta prinsip-prinsip tentang ajaran islam. Dengan demikian mereka menyadari kedudukannya sebagai mahluk yang mulia dan mengimplementasikan pemahamannya tersebut dalam kehidupannya sehari-hari.

UNI-16003 Pendidikan Kewarganegaraan 2 SKS

Mengantarkan mahasiswa mengembangkan kepribadiannya selaku warga negara yang berperan aktif menegakkan demokrasi menuju masyarakat madani dan membantu mahasiswa selaku warga negara mampu mewujudkan nilai-nilai dasar perjuangan bangsa Indonesia serta kesadaran berbangsa, bernegara dalam menerapkan ilmunya secara bertanggung jawab terhadap kemanusiaan dengan kompetensi menguasai kemampuan berpikir, bersikap rasional dan dinamis, berpandangan luas sebagai intelektual yang memiliki wawasan kesadaran bernegara.

UNI-16004 Bahasa Indonesia 2 SKS

Pemakaian EYD dan tata bahasa; cara-cara pembuatan istilah dan defenisi; pemilihan kata/bentuk kata dalam Bahasa Indonesia; pengungkapan ide dalam kalimat efektif; kesalahan umum dalam kalimat

UNI-16002 Pancasila 2 SKS

Pendidikan pancasila yang menjadi sumber dan pedoman bangsa mengantarkan mahasiswa dapa mengembangkan keprbadiannya serta dapat membantu mewujudkan nilai – nilai dasar Pancasila dan kesadaran berbangsa dan bernegara. Pendidikan pancasila juga bertujuan untuk menguasai kemampuan berfikir, besikap rasional dan dinamis serta berpandangan luas sebagai manusia intelektual.

UNI-10813 Bahasa Inggris 2 SKS

Reading and comprehension; menerjemahkan yang ditekankan pada teks Bahasa Inggris ke dalam Bahasa Indonesia; grammar; direct and indirect speech, relative and interrogative pronounce, gerund;

SPO-11113 Pengantar Sosiologi 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan konsep interaksi sosial, kelompok sosial, stratifikasi sosial, norma, nilai, unsur-unsur kebudayaan, dan proses-proses sosial di tengah masyarakat modern

SPO-11213 Pengantar Ilmu Politik 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan konsep interaksi sosial, kelompok sosial, stratifikasi sosial, norma, nilai, unsur-unsur kebudayaan, dan proses-proses sosial di tengah masyarakat modern

SPO-11313 Pengantar Antropologi 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan pengertian individu dan kelompok sebagai makhluk budaya yang hidup dalam sistem kebudayaan tertentu.

SPO-11413 Sistem Hukum Indonesia 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan konsep hukum, jenis sistem hukum yang diterapkan di Indonesia, komponen pembentuk sistem hukum, dan perkembangan sistem hukum di Indonesia.

SPO-11513 Sistem Ekonomi Indonesia 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan pengertian ekonomi sebagai sistem, sistem ekonomi Indonesia dalam perspektif ekonomi makro; kebijakan fiskal, kebijakan moneter, dan perdagangan luar negeri;

SPO-11613 Sistem Sosial Budaya Indonesia 3 SKS

Mata kuliah ini membahas definisi sistem sosial dan budaya menurut beberapa ahli, masalah – masalah pokok sistem sosial dan budaya, pendekatan teoritis untuk studi sistem sosial, struktur dan sistem sosial dan budaya masyarakat Indonesia, masalah integrasi nasional serta aspek – aspek nilai budaya dan historis yang mempengaruhinya. Tujuannya untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenais sistem sosial budaya di Indonesia dengan menekankan pada proses terjadinya integrasi sosial dan konflik sosial yang ada dengan menggunakan pendekatan teori sosiologi.

SPO-11713 Sistem Politik Indonesia 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa tentang sistem, struktur, proses, dan fungsi sistem politik, serta perkembangan dinamika dan sistem politik yang pernah diterapkan di Indonesia.

SPO-11813 Dasar – Dasar Logika 3 SKS

Memberikan pengetahuan tentang proses berpikir secara formal; deduksi, induksi, argumen kumulatif dalam konteks rasionalitas stricto sensu; identifikasi bentuk-bentuk pikiran yang valid; sebab-sebab kekeliruan berpikir; identifikasi nama-nama kesalahan berpikir.

SPO-21113 Statistik Sosial 3 SKS

Pengajaran mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan mengenai distribusi statistik, batas statistik, penyajian data, distribusi frekuensi, regresi linear sederhana dan berganda, analisis korelasional/hubungan, analisis data kategorik, penggunaan data statistik dalam proses penelitian.

SPO-21213 Metode Penelitian 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan konsep penelitian, penelitian sebagai survey, elemen-elemen penelitian ilmiah, hubungan antara teori, konsep, preposisi, dan variabel; populasi dan sampel; metode pengumpulan dan analisis data; cara pengukuran variabel, sistematika standar proposal penelitian.

SPK-11113 Azas Azas Manajemen 3 SKS

Pengertian manajemen, pendekatan-pendekatan dalam manajemen, teori-teori organisasi dan manajemen, sejarah perkembangan dan pertumbuhan manajemen, dan fungsi-fungsi manajemen.

SPK-12113 Pengantar Ilmu Komunikasi 3 SKS

Konsep komunikasi, proses komunikasi, penerimaan dan penyampaian pesan komunikasi interpersional sampai dengan komunikasi massa.

SPK-22113 Psikologi Komunikasi 3 SKS

Menjelaskan karakteristik manusia dilihat dari aspek psikologi dalam konteks komunikasi; sistem dan proses komunikasi interpersional; psikologi komunikasi interpersonal; kelompok dan massa; psikologi komunikator; psikologi pesan.

SPK-22213 Teori Komunikasi 3 SKS

Menjelaskan pengertian teori komunikasi, teori dalam proses penelitian, teori sistem, teori-teori tentang isyarat dan bahasa, wacana, pembuatan pesan, penerima dan pemrosesan pesan, interaksi simbolis, realitas sosial dan budaya, teori-teori pengalaman dan interpretasi, teori-teori kritis, komunikasi dalam hubungan-hubungan, teori-teori dalam komunikasi kelompok, komunikasi organisasi dan komunikasi massa serta trend-trend baru dalam teori komunikasi.

SPK-22313 Komunikasi Antar Budaya 3 SKS

Menjelaskan konsep komunikasi antar budaya; urgensi dan ruang lingkup KAB, persepsi antar budaya, komunikasi dengan orang berbeda budaya dalam lingkungan bisnis, kajian komunikasi lintas budaya.

SPK-22413 Komunikasi Politik 3 SKS

Memberikan pemahaman tentang pengertian dan model komunikasi politik; perkembangan pemikiran komunikasi politik; komunikator politik; bahasa politikl identifikasi dan karakteristik persuasi politik; semiotik dan pragmatik; media dan saluran politik; efek komunikasi politik; opini politik; sosialisasi politik; perubahan politik; dan metode penelitian komunikasi politik;

SPK-22513 Teknologi Komunikasi 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan sejarah, bentuk, dan fungsi teknologi komunikasi yang pernah dipergunakan manusia dalam beragam episode sejarah. Termasuk teknologi komunikasi yang diproduksi oleh masyarakat-masyarakat tradisional yang ada di Indonesia.

SPK-22613 Komunikasi Massa 3 SKS

Menjelaskan karakteristik komunikasi massa; model-model komunikasi massa; pengertian pers, radio, televisi, dan film; penerapan dalam aspek kehidupan

SPK-22713 Sosiologi Komunikasi 3 SKS

Menjelaskan pengertian sosiologi komunikasi, pengaruh media massa terhadap individu dan sistem pengelompokkan manusia, perilaku kolektif, perubahan sosial dan kebudayaan

SPK-22813 Opini Publik 3 SKS

Memberikan pengertian dan pemahaman tentang hakikat opini publik, proses pembentukan opini publik, manfaat, tujuan, sifat dan macam-macam opini publik, proses kebijakan, pengukuran dan kompetensi opini publik.

SPK-22913 Komunikasi Pembangunan 3 SKS

Mata kuliah ini membahas pengertian, tujuan dan ruang lingkup komunikasi pembangunan dan perubahan sosial yang terjadi di masyarakat dan membahas proses pembangunan dan permasalahannya, komunikasi pembangunan dalam perspektif ilmu pengetahuan, komponen dan proses difusi, inovasi, tugas dan peran agen-agen pembangunan.

SPK-32113 Filsafat Komunikasi 3 SKS

Memberikan pengetahuan tentang pentingnya etika dan filsafat komunikasi, proses berpikir sebagai dasar komunikasi harmonis, ide dan fakta dalam proses komunikasi, kontribusi komunikasi dalam sosialisasi, etikda dan filsafat komunikasi di negara berkembang.

SPK-13113 Sistem Komunikasi 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan sistem dan proses komunikasi yang berlaku di Indonesia; perkembangannya; elemen-elemen sistem komunikasi.

SPK-33113 Metode Penelitian Komunikasi 3 SKS

Menjelaskan konsep dasar penelitian, unsur-unsur pokok penelitian sosial, rencana penelitian, metode dan proses penelitian, pengukuran variabel dan penyusunan skala, instrumen penelitian, populasi dan sampel, teknis analisis data dan penyusunan usulan penelitian.

SPK-43113 Seminar Komunikasi 3 SKS

Mengajak mahasiswa untuk mendiskusikan isu-isu terkini yang berkembang dalam disiplin ilmu pengetahuan dan industri komunikasi modern

SPK-43213 Seminar Proposal Skripsi 1 SKS

Mata kuliah ini merupakan mata kuliah awal untuk proses penyusunan skripsi mulai dari kegiatan pembekalan, pembimbingan proposal dan riset pustaka, hingga metode penelitian yang digunakan, yang disampaikan melalui presentasi.

SPK-43313 Skripsi 6 SKS

Mata kuliah ini merupakan seluruh proses proses kegiatan pembekalan, pembimbingan skripsi, riset pustaka, riset lapangan dan pelaporan serta Ujian akhir/ presentasi sesuai dengan standard yang di tetapkan oleh universitas sriwijaya.

SKP-13113 Pengantar Hubungan Masyarakat 3 SKS

Menjelaskan pengertian hubungan masyarakat, ruang lingkup kegiatan hubungan masyarakat, media internal dan eksternal hubungan masyarakat, hubungan dalam konteks organisasi sosial dan binis.

SPK-23113 Media dan Dokumentasi PR 3 SKS

Memberikan pengertian tentang beragam bentuk, metode, fungsi dan kegunaan media yang biasa digunakan dalam public relations.

SPK-23213 Komunikasi Organisasi 3 SKS

Membahas beragam aspek, bentuk, metode, proses, dan pendekatan untuk memahami komunikasi yang terjadi dalam konteks organisasi pemerintahan dan organisasi profit.

SPK-23313 Human Relations 3 SKS

Membahas tentang interaksi individu dengan kelompok melalui pendekatan aspek sosiologi, psikologi, penerapan berbagai bentuk dan sifat komunikasi dalam melakukan hubungan manusiawi, interaksi sosial, persepsi dan motivasi, manajemen konflik, job stress, semangat kerja, pengambilan keputusan, dan penyelesaian masalah.

SPK-23413 Media Relations 3 SKS

Membahas pengertian dan tujuan hubungan dengan pers, bentuk-bentuk kegiatan yang berhubungan dengan pers (press conference, press briefing, dan press release). Praktikum: merencanakan, praktek, dan mengevaluasi kegiatan yang berhubungan dengan media/pers.

SPK-23513 Hubungan Pelanggan (Customer Relations) 3 SKS

Memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang cara membangun dan mempertahankan hubungan antara perushaan/lembaga dengan customer atau penggunanya. Cakupan bahasan meliputi cara perusahaan/organisasi mengidentifikasi problem dan kebutuhan konsumen, teknik memadukan kebutuhan konsumen dengan perencanaan dan penawaran produk, kampanye marketing yang efektif dan efisien serta mampu mengurangi keluhan konsumen.

SPK-33113 Manajemen Human (PR) 3 SKS

Memberikan pemahaman tentang jenjang karir SDM PR, kompetensi SDM PR, etos dan produktivitas SDM PR. Praktikum: membuat rencana pengembangan karir SDM PR.

SPK-33213 Riset Public Relations 3 SKS

Memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada mahasiswa tentang bagaimana melakukan riset segmen, studi khalayak, pembuatan proposal dan pelaksanaan sebuah kegiatan public relations.

SPK-33313 Event Management 3 SKS

Membahas tentang proses perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pelaksanaan peristiwa-peristiwa khusus yang berkaitan dengan fungsi-fungsi humas. Praktikum: membuat sepcial event seperti seminar, pameran, lokakarya, open house, dan lain-lain.

SPK-33413 Etika & Kepribadian HUMAS/PR 3 SKS

Memberikan pemahaman tentang etika dan profesionalisme, kode etik profesi humas, iklan dan dimensi etisnya, prinsip-prinsip etika bisnis, etika pasar bebas, monopoli dan kebijakan pemerintah, profesionalisme dalam humas, dan etika komunikasi dalam organisasi.

SKJ-13112 Dasar- Dasar Jurnalistik 3 SKS

Mata kuliah ini memperkenalkan mahasiswa dengan konsep dasar jurnalistik, prinsip jurnalistik yang adil dan berimbang, hubungan jurnalistik dengan komunikasi, sejarah pers di Indonesia.

SKJ-23113 Fotografi 3 SKS

Memberikan pengetahuan dan keterampilan mulai dari memahami fotografi, sejarah singkat fotografi, anatomi dan psikologi kamera, pencahayaan dan penyiaran, film, komposisi, depth of field, filter dan pengunaanya, foto ilustrasi, foto model, foto still file, foto periklanan, foto studio, program slide, foto digital, obat-obat foto untuk cuci fil dan proses cetak, proses cuci slide, teknik kamar gelap, karir dalam fotografi. Praktikum: pemotretan dengan kamera foto, praktek proses cuci cetak fil, proses cetak foto, dan analisis karya foto.

SKJ-23213 Jurnalistik Media Cetak 3 SKS

Mata kuliah ini menitikberatkan pemahaman terhadap define, teori, konsep dan ruang lingkup jurnalistik media cetak ; surat kabar, mahalah dan tabloid. Aspek yang di ajarkan meliputi pengertian pers, kedudukan pers sebagai media informasi, produk informasi, lembaga social, dan lembaga ekonomi. Dijelaskan pula konidis umum perkembangan praktik jurnalistik media cetak di Indonesia maupun didunia, serta gambaran profil etos kerja jurnalis media cetak.

SKJ-23313 Teknik Reportase dan Inteview 3 SKS

Mata kuliah ini memberikan keterampilan mengenai teknik pencarian berita di lapangan meliputi teknik reportase dan wawancara. Mahasiswa di harapkan mampu melakukan praktik pencarian berita dan mewawancarai narasumber berita.

SKJ-23413 Jurnalistik Radio dan Televisi 3 SKS

Mahasiswa mampu menjelaskan berbagai aspek yang terkait dengan jurnalisme penyiaran radio dan televisi. Mahasiswa akan di bimbing untuk berinteraksi langsung dengan proses kerja pemberitaan di radio dan televisi melalui kunjungan dan pengamatan langsung ke stasiun radio dan televisi sekaligus praktik di lapangan dan distudio.

SKJ-23513 Manajemen Radaksional 3 SKS

Mahasiswa mampu menjelaskan seluk beluk media dari aspek meso institusional, yaitu manajemen redaksional dan struktur keredaksian. Manajemen redaksional menitikberatkan pada proses kerja dan distribusi tugas masing- masing elemen struktur organisasi dal ruang pemberitaan (Newsroom). Sebagai tindak lanjut, mahasiswa dibimbing melakukan praktik simulasi kerja redaksi di ruang pemberitaan (Laboratorium pers).

SKJ-33113 Cyber Media dan Jurnalistik Online 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan beragam media komunikasi massa berbasis internet (misalnya, blog, jejaring sosial, website, dan lain-lain). Mempraktekkan cara membuat blog.

SKJ-33213 Penulisan & Editing Media Cetak 3 SKS

Mata kuliah ini bersifat praktik. Mahasiswa diajari mengenai fakta dan menganalisis fakta sebagai bahan baku untuk menulis berita media cetak. Bentuk – bentuk berita yang dibahas dalam mata kuliah ini antara lain berita langsung (straight news), berita ringan (softnews), dan berita kisah (features). Selanjutnya mahasiswa diberikan pengetahuan dan keterampilan mengenai proses editing (mengedit/menyunting) sebuah berita agar mudah di baca, enak di cerna dan tampil menarik dengan wajah professional.

SKJ-33313 Penulisan & Editing Berita Radio & TV 3 SKS

Mata kuliah ini bersifat praktik. Mahasiswa diajari mengenai fakta dan menganalisis fakta sebagai bahan baku untuk menulis berita media penyiaran (radio dan televisi). Bentuk – bentuk berita yang dibahas dalam mata kuliah ini antara lain berita langsung (straight news), berita ringan (softnews), dan berita kisah (features). Selanjutnya mahasiswa diberikan pengetahuan dan keterampilan mengenai proses editing (mengedit/menyunting) sebuah berita agar mudah di baca, enak di cerna dan tampil menarik dengan wajah professional.

SKJ-33413 Etika Media & Kode Etik Jurnalistik 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan konsep etika, kode etik jurnalistik, dan perkembangan kode etik jurnalistik pada level global dan nasional.

SKB-13112 Dasar – dasar Penyiaran 3 SKS

Pengenalan awal terhadap dunia penyiaran radio dan televisi, media penyiaran, konsep dasar dan filosofi penyiaran, etika penyiaran, komponen penyiaran, strategi dan teknik dasar penyiaran, serta evaluasi dan audit penyiaran.

SKB-23113 Jurnalistik Radio dan Televisi 3 SKS

Mahasiswa mampu menjelaskan berbagai aspek yang terkait dengan jurnalisme penyiaran radio dan televisi. Mahasiswa akan di bimbing untuk berinteraksi langsung dengan proses kerja pemberitaan di radio dan televisi melalui kunjungan dan pengamatan langsung ke stasiun radio dan televisi sekaligus praktik di lapangan dan distudio.

SKB-23213 Teknik Olah Vokal 3 SKS

Memperkenalankan kepada mahasiswa mengenai pengaturan suara agar suara yang dihasilan dapat didengat dengan jelas, indah, tepat dan berjiwa dengan pengunaan pernafasan yang benar sehingga komunikasi menjadi efektif.

SKB-23313 Manajemen Media Penyiaran 3 SKS

Memperkenalkan mahasiswa dengan proses planning, organizing, actuating, contolling, segmenting, trageting, flow of work (traffic, sales support, production service, dan programme service) di industri penyiaran.

SKB-23413 Teknik Kamera Elektronik 3 SKS

Dalam mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami fungsi teknis kamera secara teoritis dan praktis, menguraikan komponen penyusun kamera dan fungsinya, menguraikan pengetian lensa dan fungsinya, definisi focal length dan karakteristiknya, dll. Serta mahasiswa diharapkan mampu mempraktekkan teknik pengambilan gambar dengan baik.

SKB-23513 Produksi Program Radio dan Televisi 3 SKS

Mahasiswa akan mempelajari teknik pembuatan program radio dan televisi. Pembelajaran dimulai dari tahapan praproduksi seperti perencanaan dan pengorganisasian sumber daya kreatif. Tahapan produksi seperti pengambilan audio atau audiovisual hingga tahapan pasca produksi. Mata kuliah ini merupakan mata kuliah praktikum. Hasil akhirnya berupa siaran radio dan televisi yang ditayangkan di ragam kanal komunikasi.

SKB-33113 Teknik Penulisan Naskah Berita Radio & TV 3 SKS

Memberikan dasar-dasar produksi berita untuk media elektronik (radio dan televisi). Titik beratnya adalah pembuatan berita kreas atau berita kopi untuk konsumsi berita elektronik. Didalamnya terdapat elemen praktikum untuk membuat karya berita yang layak dipublikasikan di media elektronik sebenarnya.

SKB-33213 Penataan & Editing Program Radio & TV 3 SKS

Mahasiswa akan mempelajari seni, teknis, serta praktik penataan dan penyuntingan konten audio dan audiovisual menggunakan beragam software pendukung seperti Adobe Audition, Adobe Premiere Pro, dan Final Cut. Pada siaran audio mahasiswa akan mempelajari konsep komposisi, cue, fade in, fade out, serta audio mixing. Pada siaran audiovisual mahasiwa akan mempelajari konsep penyuntingan linear dan non-linear, komposisi, motion tracking, serta menggunakan beragam teknologi seperti chroma keying dan animasi.

SKB-33313 Penulisan & Produksi Iklan Radio & TV 3 SKS

Mempraktekkan pembuatan iklan, pengenalan alat, aspek-aspek penting pembuatan iklan audiovisual: script, treatment, effect, serta teknik-teknik mixing yang diperlukan dalam pembuatan iklan untuk televisi dan radio.

SKB-33413 Hukum dan Etika Penyiaran 3 SKS

Urgensi etika penyiaran, peraturan pemerintah, peraturan Komisi Penyiaran Indonesia, pedoman perilaku penyiaran, dan strandar program siaran.

SKA-13112 Dasar- Dasar Periklanan 3 SKS

Mengenalkan konsep dasar periklanan; teori-teori periklanan, lingkup periklanan, iklan sebagai konsep ekonomi dan komunikasi, jenis-jenis iklan disertai contoh dan studi kasus

SKA-23113 Perencanaan Media 3 SKS

Mata kuliah ini mempelajari tentang pengetian media planning, konsep dasar, define dan pengukuran media, karakteristik media, identifikasi dan analisis sasaran media, proses dan pengembangan media planning, evaluasi media serta studi kasus perencanaan media periklanan. Setelah mengukuti mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu memberikan wawasan dan pemahana ruang lingkup proses media planning

SKA-23213 Desain Komunikasi Visual 3 SKS

Membahas dan mempratekkan software yang biasa digunakan di industri komunikasi untuk mendesain dan memanipulasi objek visual.

SKA-23313 Desain Grafis Iklan & Animasi 3 SKS

Membahas dan mempraktekkan software desain grafis dan animasi yang biasa digunakan di industri periklanan

SKA-23413 Fotografi Iklan 3 SKS

Mata kuliah ini berisi teori tentang fotografi, khusunya fotografi digital, mengolah gambar dengan software yang digunakan di industri periklanan

SKA-23513 Konsep Kreatif Periklanan 3 SKS

Mata kuliah ini merupakan implementasi bagi mahasiswa ilmu komunikasi untuk memahami hakekat dan aspek – aspek dalam bidang kreatif periklanan. Pada tataan akhir mahasiswa di arahkan agar mampu merencakan dan mengeksekuis iklan dengan detil di berbagai media. Secara khusus, mata kuliha ini mengarahkan mahasiswa agar mampu bekerja di divisi creative advertising agency antara lain sebagai copy writer, art director dsb.

SKA-33113 Penulisan Naskah & Adventorial 3 SKS

Membahas unsur-unsur pesan iklan broadcast, strategi penterjemahan dan transformasi positioning, ide, nilai, manfaat, dan citra produk; perbedaan naskah iklan di media yang berbeda; metode dan teknis penulisan serta praktek penulisan naskah iklan yang benar (menjual)

SKA-33213 Produksi Iklan Cetak 3 SKS

Mempraktekkan pembuatan iklan, pengenalan alat, aspek-aspek penting pembuatan iklan cetak khususnya outdoor advertising.

SKA-33313 Produksi Iklan Audiovisual 3 SKS

Mempraktekkan pembuatan iklan, pengenalan alat, aspek-aspek penting pembuatan iklan audiovisual: script, treatment, effect, serta teknik-teknik mixing yang diperlukan dalam pembuatan iklan untuk televisi dan radio.

SKA-33413 Hukun dan Etika Periklanan 3 SKS

Urgensi etika periklanan, peraturan pemerintah, peraturan Etika Parawira Indonesia (EPI), pedoman perilaku periklanan, Kontrak dalam periklanan dan undang – undnagn tertulis terkait periklanan.

SKP-33513 Perilaku konsumen* 3 SKS

Membahas tentang aspek perilaku konsumen, segmentasi, fragmentasi, riset khalayak, serta perilaku khalayak berdasarkan aspek sosiologis, psikologis dan sosio-psikografisnya.

SKP-33613 Komunikasi Korporasi* 3 SKS

Mata kuliah ini membeirkan penhertian dan pemahaman kepada mahasiswa tentang berbagai pola komunikasi dan interaksi sebuah lembaga/perushaan dalam menjalankan aktivitas/kegiatannya baik secara internal maupun secara eksternal dengan tujuan utama menjalin hubungan yang baik dan meningkatkan citra institusinya.

SKP-33713 Perencanaan Kampanye* 3 SKS

Mata kuliah ini memberikan pengertian dan pemahan kepada mahasiswa tentang konsep – konsep dasar public relations campaign yang akan membantu falam merencanakan dan pelaksanakan program kampanye secara menyeluruh, muali dari desain program, eksekusi sampai dengan evaluasi akhir.

SKP-33813 Profesional Image Branding* 3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada mahasiswa tentang professional image sebagai citra positif yang bernialia positif bagi seseorang individu dalam kegiatan public relations yang terkait dengan lembaga tempatnya bekerja

SKP-33913 Public Speaking & Teknik Presentasi* 3 SKS

Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan teknik penyampaian gagasan secara verbal dalam berbagai forum komunikasi secara kredibel, percaya diri, serta menyakinkan, penampilan/penyampaian yang sistematis, menarik dan komunikatif.

SKJ-33513 Manajemen Pecetakan Media* 3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada mahasiswa agar mampu menjelaskan seluk beluk proses percetakan dalam industri media, mulai dari perencanaan, fungsi anggaran, sumber pembiayaan percetakan, pemasaran yang ekfektif hingga evaluasi pascaproduksi

SKJ-33613 Seting Lay Out/Tata Letak* 3 SKS

Mengenalkan mahasiswa dengan beragam format tata letak surat kabar di Indonesia. Mempratekkan penggunaan software komputer yang berhubungan dengan tata letak surat kabar (misalnya, Page Maker)

SKJ-33713 Penulisan Karangan Khas* 3 SKS

Mata kuliah berbicara tentang dasar-dasar pembuatan berita khas untuk media cetak dan fungsinya, bagaimana menemukan dan mengembangkan gagasan. Mahasiswa diminta untuk mampu membuat kisah yang baik dan yang layak dipublikasikan dalam media etak yang sebenarnya.

SKJ-33813 Investigative Report* 3 SKS

Mahasiswa diajarkan dan dilatih membuat produk jurnalistik level inggi untuk media cetak. Mereka diminta untuk melakukan investigative report dan menulis kisahnya dengan format yang baik dan yang layak dimuat di media yang sebenarnya.

Dokumen terkait