• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas Untuk Pembelian

BAB I PENDAHULUAN

B. Sistem Pengeluaran Kas Untuk Pembelian Dan Penggajian

1. Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas Untuk Pembelian

a. Organisasi yang terkait

Dalam sistem pengeluaran kas untuk pembelian barang dagang

pada PT. Era Adicitra Intermedia, bagian yang terkait adalah sebagai

berikut.

1) Manajer Divisi Era Intermedia. Dalam sistem pembelian barang

cetak. Bagian ini juga bertanggung jawab untuk memberikan surat

order cetak kepada supplier.

2) Bagian Gudang. Bagian ini bertanggung jawab dalam penerimaan

barang pesanan dan bertugas memeriksa kebenaran dari barang yang

diterima. Setelah barang pesanan diterima bagian ini bertugas

membuat laporan bahwa barang yang dipesan sudah diterima dan

dimasukkan ke dalam gudang. Bagian ini juga bertanggung jawab

terhadap pengisian kartu persediaan.

3) Bagian Administrasi. Dalam sistem pembelian, bagian ini bertanggung

jawab atas penyimpanan bukti penerimaan barang yang diterima dari

supplier dan laporan barang masuk gudang sebagai bukti bahwa

barang telah diterima.

4) Bagian Akuntansi. Bagian ini bertanggung jawab dalam pengisian

kartu utang, jurnal pembelian, dan jurnal pengeluaran kas. Selain itu

bagian ini juga bertanggung jawab dalam membuat laporan utang yang

diberikan kepada manajer administrasi.

5) Manajer Administrasi Keuangan. Bagian ini bertugas meminta laporan

utang kepada bagian akuntansi dan berdasarkan laporan tersebut

dibuat rencana pembayaran utang perusahaan.

6) Bagian Kassa. Bagian ini bertanggung jawab melaksanakan

pembayaran utang sesuai dengan rencana pembayaran yang telah

melalui transfer antar rekening bank kepada supplier dan memperoleh

bukti transfer dari bank.

b. Dokumen yang digunkan

Dokumen-dokumen yang digunakan dalam sistem pengeluaran kas

untuk pembelian ini adalah sebagai berikut.

1) Surat Order Cetak. Dokumen ini berfungsi untuk mengajukan

permintaan pencetakan suatu buku dengan jenis, jumlah, dan mutu

tertentu. Dokumen ini dibuat rangkap dua, satu lembar untuk diberikan

kepada supplier dan lembar lainnya digunakan sebagai arsip bagian

produksi.

2) Bukti Penyerahan Barang. Dokumen ini berasal dari supplier yang

diterima bersamaan dengan diterimanya barang pesanan. Dokumen ini

terdiri dari dua rangkap, lembar pertama dikembalikan kepada supplier

dan lembar kedua untuk arsip perusahaan.

3) Laporan Barang Masuk Gudang. Dokumen ini dibuat oleh bagian

bagian produksi yang berfungsi untuk memberitahukan bahwa barang

yang dipesan sesuai dengan jenis, jumlah, dan mutu yang diminta.

4) Laporan Utang. Dokumen ini berisi daftar utang yang masih menjadi

tanggungan perusahaan atas pembelian barang dagang yang dilakukan

oleh perusahaan.

5) Rencana Pembayaran Utang. Dokumen ini dibuat sebagai perencanaan

pada supplier, tanggal jatuh tempo dan tangal pembayaran utang yang

akan dilakukan perusahaan.

6) Bukti Transfer. Dokumen ini berfungsi sebagai bukti bahwa

perusahaan telah melakukan pengiriman uang kepada supplier sebagai

pembayaran atas pembelian barang dagang melalui transfer atas

rekening bank. Dokumen ini akan dikirimkan kepada sipplier melalui

faks sebagai pemberitahuan bahwa telah dilakukan pembayaran.

7) Kuitansi. Dokumen ini berasal dari supplier sebagai balasan atas

pembayaran utang oleh perusahaan. Dokumen ini dikirim ke

perusahaan setelah supplier menerima faks dari perusahaan.

c. Catatan akuntansi yang digunakan

Catatan akuntansi yang digunakan dalam sistem pengeluaran kas

untuk pembelian barang dagang oleh PT. Era Adicitra Intermedia adalah

sebagai berikut.

1) Kartu Persediaan. Dalam sistem akuntansi pembelian di PT. Era

Adicitra Intermedia, kartu ini digunakan untuk mencatat harga pokok

persediaan barang dagang yang dibeli dari supplier.

2) Kartu Utang. Catatan akuntansi ini digunakan untuk mencatat rincian

utang perusahaan kepada suppliernya. Kartu ini diisi oleh bagian

3) Jurnal Pembelian. Catatan akutansi ini digunakan untuk mencatat

transaksi pembelian yang dilakukan perusahaan berdasarkan tanda

terima yang diperoleh dari supplier.

4) Jurnal Pengeluaran Kas. Catatan akuntansi ini berisi jumlah

pembayaran yang telah dilakukan perusahaan atas segala aktivitas

perusahaan yang membutuhkan kas perusahaan.

d. Prosedur yang membentuk sistem.

1) Prosedur order cetak.

Dalam prosedur ini, untuk pencetakan buku yang baru pertama kali

terbit, Manajer Divisi Era Intermedia membuat surat order cetak yang

memberitahukan pada supplier agar mencetak buku sesuai judul

dengan mengisi surat order cetak rangkap dua dan mengirimkan salah

satunya kepada supplier disertai dengan naskah yang akan dicetakkan

(dalam hal ini PT. Era Adicitra Intermedia mencetakkan buku barunya

pada perusahaan PT. Macanan Jaya Cemerlang).

2) Prosedur penyerahan barang.

Fungsi gudang menerima barang yang telah dipesan dengan

menandatangani bukti penyerahan barang. Bukti penyerahan barang

kemudian digandakan sebanyak dua lembar, satu lembar asli untuk

arsip bagian penerbitan, lembar kedua untuk disimpan di bagian

juga melakukan pencocokan bukti penerimaan dengan barang yang

diterima. Pada saat menerima barang pesanan, bagian gudang

membuat laporan yang menerangkan bahwa barang pesanan sudah

sampai di perusahaan dan sudah dimasukkan ke dalam gudang.

Laporan ini kemudian diberikan kepada bagian penerbitan untuk

memberitahukan bahwa buku yang dimaksud sudah dicetak dan siap

untuk diterbitkan dan untuk diarsip di bagian administrasi.

3) Prosedur pencatatan utang.

Fungsi akuntansi menerima faktur penjualan yang berasal dari supplier

atas pemesanan barang yang dilakukan. Berdasarkan faktur tersebut

bagian akuntansi mengisi kartu utang, jurnal pembelian dan membuat

laporan utang. Laporan utang ini berisi daftar utang yang masih harus

dibayar oleh perusahaan.

4) Prosedur pembayaran utang.

Laporan utang yang diterima oleh manajer administrasi dan keuangan

selanjutnya dibuatkan rencana pembayaran utang yang akan dilakukan

perusahaan. Rencana pembayaran utang ini kemudian diberikan

kepada bagian kassa untuk dilaksanakan pembayaran sesuai

jadwalnya. Pembayaran dilaksanakan dengan melakukan transfer antar

2. Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas untuk Penggajian dan Pengupahan

Dokumen terkait