BAB III KONSEP PERANCANGAN
B. Strategi Kreatif
4. Strategi Visual
a. Strategi visual secara umum:
Menciptakan materi media promosi yang menarik dan relevan dengan tujuan meningkatkan brand image Batik Putra Laweyan dengan membuat rancangan visual yang menarik, yang terdiri dari pengolahan foto (digital imaging) dan juga vector art.
b. Strategi visual verbal
Strategi visual verbal terdiri atas : 1) Headline
Headline adalah judul iklan, yaitu hal yang pertama kali dibaca dan diharapkan dapat menarik minat khalayak untuk membaca
bodycopy lebih lanjut. Headline hendaknya singkat, informative, to the point dan dapat dibaca dengan jelas. Headline pada promosi ini menggunakan tagline dari Batik Putra Laweyan yaitu “Different and Classy”.
2) Bodycopy
Bodycopy adalah penjelasan lebih lanjut mengenai headline.
Bodycopy pada promosi kerajianan Batik Putra Laweyan adalah penjelasan mengenai jenis produk-produk Batik Putra Laweyan dan juga berisi informasi tentang fasilitas tempat yang dimiliki Batik Putra laweyan.
c. Strategi Visual Nonverbal 1) Layout
Layout adalah merupakan pengaturan yang dilakukan pada buku, majalah, atau bentuk publikasi lainnya, sehingga teks dan ilustrasi sesuai dengan bentuk yang diharapkan. Jadi layout yang akan dipakai dalam promosi Batik Putra Laweyan harus mudah untuk dimengerti orang yang melihatnya tanpa meninggalkan gaya desain klasik yang akan ingin ditampilkan.
Dalam materi promosi produk-produk Batik Putra Laweyan, jenis
layout yang di gunakan adalah Mondrian layout yaitu masing-masing bidangnya sejajar dengan bidang penyajian dan Picture window layout yaitu tata letak iklan yang menonjolkan ilustrasi dan juga Silhouette layout yang akan menonjolkan bayangan saja yang diikuti teks (copy). Jadi dalam layout ini ilustrasi menjadi hal yang utama untuk menarik minat audience.
2) Ilustrasi
Ilustrasi dalam karya desain komunikasi visual dibagi menjadi dua, yaitu ilustrasi yang dihasilkan dengan tangan atau gambar dan ilustrasi yang dihasilkan oleh kamera atau fotografi yang difungsikan sebagai penarik pandang, menjelaskan sesuatau pernyataan dan merangsang khalayak untuk membaca keseluruhan
isi pesan. Ilustrasi dapat berupa gambar, foto, pictograf, symbol
dan vector art Ilustrasi harus relevan dengan produk yang ditawarkan dan mampu terbaca walau dalam sekilas pandang. Ilustrasi dapat mengungkapkan sesuatu secara lebih cepat dan lebih efektif daripada teks (Wirya , 1999:32).
Dalam materi promosi produk-produk Batik Putra Laweyan, ilustrasi yang dipakai adalah ilustrasi yang berupa foto dari produk Batik Putra Laweyan dan vector art sebagai grafik pendukung dari foto-foto batik. Penggunaan ilustrasi fotografi yang akan digunakan nantinya akan mengunakan foto yang telah diolah dengan digital imaging, sehingga diharapkan bisa menjadi alat komunikasi yang efektif.
3) Typography
Tipografi merupakan: “Seni memilih huruf, dari ratusan jumlah rancangan atau desain jenis huruf yang tersedia, menggabungkannya dengan jenis huruf yang berbeda, menggabungkan sejumlah kata yang sesuai dengan ruang yang tersedia, dan menandai naskah untuk proses type setting, menggunakan ketebalan dan ukuran huruf yang berbeda. Tipografi yang baik mengarah pada keterbacaan dan kemenarikan, dan desain huruf tertentu dapat menciptakan gaya (style) dan karakter atau menjadi karakteristik subjek yang diiklankan (Frank Jefkins, 1997:248). Setiap jenis typeface memiliki karakter personalitas
masing-masing, sehingga pemilihan typeface harus sesuai dengan bentuk desain., bentuk pasar, produk yang ditawarkan dan sasaran yang dituju.
Jenis font yang dipakai dalam promosi Batik Putra Laweyan adalah jenis font yang memiliki kesan klasik tetapi elegan, Diantaranya adalah:
a) Palatino Linotype
Jenis huruf ini termasuk jenis calligraphy font yang memiliki kesan tebal dan tipis disetiap lekukan sudutnya. Alasan pemilihan huruf ini adalah huruf ini mudah terbaca dan jelas sehingga masyarakat akan mudah membaca informasi yang terdapat pada media promosi dan huruf ini juga dapat memberikan kesan yang elegan.
b) Arial
Jenis huruf ini termasuk jenis sans serif yaitu huruf yang tidak memiliki sirip diujungnya. Alasan pemilihan huruf ini adalah huruf ini mudah terbaca dan huruf ini akan digunakan
didalam desain web, karena huruf arial termasuk merupakan huruf standard didalam setiap operasi sistem komputer.
c) Signet Roundhand ATT
Jenis huruf ini termasuk jenis calligraphy font yang terkesan klasik dan elegan, sehingga dengan penggunaan huruf tersebut diharapkan bisa menguatkan pesan produk yang klasik namun tetap elegan dari media promosi yang dibuat.
d) Gill Sans MT Pro Medium
Jenis huruf ini termasuk jenis sans serif yaitu huruf yang tidak memiliki sirip diujungnya. Alasan pemilihan huruf ini adalah huruf ini mudah terbaca dan jelas sehingga masyarakat akan mudah membaca informasi yang terdapat pada media promosi.
abcdefghij klmnopqrstuvwxyz
A BCDEF GHI J K LM NOPQ
RST UVWX Y Z
1234567890
abcdefghijklmnopqrstuvwxyzABCDEFGHIJKLMNOPQ
RSTUVWXYZ
1234567890
4. Warna
Warna memiliki kekuatan yang mampu mempengaruhi citra orang yang melihatnya. Masing-masing warna mampu memberikan respon secara psikologis. (Molly E. Holzschlag : 1995,47). Jadi warna dapat menjadi alat komunikasi dengan membawa karakter dari image yang dibawanya.
Dalam pembuatan materi promosi ini, lebih banyak akan menggunakan warna-warna bernuasa klasik, dan elegan, yang dapat mendukung dari tagline dari Batik Putra Laweyan yaitu
Different and Classy, Warna yang di gunakan dalam promosi ini adalah : a. Hijau C : 100 M : 70 Y : 100 K : 0
Alasan pemilihan warna hijau adalah karena warna hijau sering dilihat dan menggambarkan alam, selain itu warna hijau juga melambangkan kehidupan, pertumbuhan, stabil, santai, kesuburan dan harapan.
abcdefghijklmnopqrstuvwxyz
ABCDEFGHIJKLMNOPQ
RSTUVWXYZ
b. Coklat
C : 0
M : 20
Y : 60
K : 20
Alasan pemilihan warna coklat adalah karena warna coklat merupakan salah satu warna alam yang memberi kesan hangat, nyaman, alami, akrab dan ketenangan.
c. Kuning
C : 0
M : 0
Y : 20
K : 0
Alasan pemilihan warna kuning adalah karena warna kuning mengingatkan dengan sinar matahari yang memberikan energi yang baik dan semangat. Warna kuning sering disamakan juga dengan warna emas yang menggambarkan kemakmuran dan kemewahan. Berdasarkan psikologi warna, warna kuning memiliki arti optimis, percaya diri, pengakuan diri, akrab, dan kreatif. d. Hitam C : 0 M : 0 Y : 0 K : 100
Alasan pemilihan warna hitam adalah karena menurut psikologi warna, warna hitam memiliki arti elit, elegan, memesona, kuat, agung, teguh, dan rendah hati.