STUDENTS’ INTERVIEW
TRANSCRIPT
1. Apakah pendapatmu tentang implementasi dialogue journals dalam pelajaran bahasa Inggris kelasmu?
Emm… senang ya.. karena kita bisa berkomunikasi dengan guru kita.
Selama ini apakah komunikasi dengan guru itu sudah baik?
ee.. sudah lumayan baik tapi belum terlalu baik juga.
Lalu apa dengan dialogue journals itu bisa membantu?
Iya. Kita jadi ga malu gitu lho karena bertatap muka karena kita nulis.
2. Apakah kamu menemui kesulitan dalam menuliskan sesuatu dalam dialogue journals? Jelaskan!
Hmm... tidak, karena kita bebas untuk nulis apa aja di situ.
3. Menurut kamu, apakah dialogue journals dapat menjadi suatu media untuk mengakrabkan guru dan murid? Jelaskan!
Iya, karena disitu guru bisa memberikan pendapatnya ke murid terus.. murid juga bisa bilang apa ya.. Hmm.. menuliskan pendapatnya tentang guru itu.
4. Apakah kamu merasakan adanya hal-hal positif dalam dirimu dari implementasi dialogue
journals? Sebutkan!
Iya. Misalnya aja itu jadi motivasi buat kita seperti itu, terus…. ee.. kita bisa tahu ee.. ini memperbaiki kalo kita ga bisa belajar lalu kita bisa memperbaiki pelajaran itu.
5. Apakah respon balasan dari guru memberi jawaban atas kesulitan belajarmu? Jelaskan!
Hmm.. sedikit menjawab tapi itu belum ee.. belum maksimal soalnya itu cuma dikit aja, cuma memberikan solusi tentang belajar.
6. Apakah tulisan balasan dari guru memberi motivasi kamu dalam belajar?
Iya. Tulisan-tulisan dari guru selain ngasih saran ke siswa juga sering ngasih kata-kata yang ngasih semangat ke siswa. Ya.. jadi ya siswa merasa termotivasi dengan tulisan guru di dialogue journals
itu.
7. Kemampuan bahasa Inggris apakah yang kamu rasakan meningkat dengan adanya media
dialogue journals?
Vocabulary tentunya.. hmm.. abis itu.. writing, terus..itu aja.
8. Saran atau usulan apakah yang ingin kamu sampaikan berkaitan dengan implementasi media
dialogue journals di dalam kelas?
Hmmm… prosesnya.. kalo prosesnya itu ga cuma pelajaran bahasa Inggris doang tapi juga pelajaran-pelajaran lainnya terus tentang isinya, pertanyaan-pertanyaannya lebih banyak terus…penampilannya lebih menarik.
Respondent 2 (R2):
1. Apakah pendapatmu tentang implementasi dialogue journals dalam pelajaran bahasa Inggris kelasmu?
Ya menyenangkan.. karena kita bisa asyik gitu deh pas pelajaran bahasa Inggris, pas akhir-akhir tapi ya kadang-kadang gimana ya males karena nulis.
2. Apakah kamu menemui kesulitan dalam menuliskan sesuatu dalam dialogue journals? Jelaskan!
Ho o.. nulisnya kadang-kadang bingung tulisannya yang bener gimana,nyusun kalimatnya gimana, vocabnya kurang juga kadang-kadang..
ga bisa ngomong pake basa Inggris to tapi lo di dialogue journals kan pribadi kan jadi lo salah-salah kan ga keliatan temennya jadi ga malu.
4. Apakah kamu merasakan adanya hal-hal positif dalam dirimu dari implementasi dialogue
journals? Sebutkan!
Ya bisalah. Kita jadi tahu gimana caranya nyusun kalimat yang baik terus kita bisa nambah-nambah vocab gitu soalnya kan kadang-kadang kan sambil nulis kan juga diomongkin kan jadi kita tu jadi agak-agak lancar ngomong bahasa Inggris. Lalu sama guru itu kesannya jadi tambah akrab gitu lho soalnya di kelas itu kadang-kadang Cuma ga dong itu diem kalo dialogue journals kan dipaksa buat nulis kan jadinya bisa lebih akrab.
5. Apakah respon balasan dari guru memberi jawaban atas kesulitan belajarmu? Jelaskan!
Ya iyalah, mestinya. Kalo ga dijawab lalu buat apa kita nulis dialogue journals kan fungsinya emang murid tanya guru njawab ngasih solusi, masak guru ga bisa ngasih solusi, kan mesti bisa to.
6. Apakah tulisan balasan dari guru memberi motivasi kamu dalam belajar?
Ya, kadang-kadang ho o karna kita tu disemangatai biar bahasa Inggrisnya lebih gitu lho jadi ya cuma ga gitu lho dan sambil curhat juga.
7. Kemampuan bahasa Inggris apakah yang kamu rasakan meningkat dengan adanya media
dialogue journals?
Ya nambah-nambah vocab itu tadi sama nambah bikin kalimat yang baik dan benar walaupun kadang-kadang masih salah-salah tapi kan ya taulah prinsipnya gitu.
8. Saran atau usulan apakah yang ingin kamu sampaikan berkaitan dengan implementasi media
dialogue journals di dalam kelas?
Ya, kalo mbagiin dialogue journals tu itu aja pas awal pelajaran lalu pas akhir pelajaran dikumpulin jadi kan waktunya lebih banyak terus kan pas sela-sela pelajaran kita bisa sambil nulis jadi tu ga nulis terus jadi kan pegel jadi males. Terus penampilannya apa namanya dialogue journals itu dibikin dalam bentuk buku aja, ya kan buku itu enak to kalo kertas itu kan bisa ilang atau sobek. Lalu prosesnya tu kalo bisa ya tiap hari biar seru soalnya kalo minggu sekali itu haa selak pengin nulise, selak lupa dulu gitu lho. Lo masalah isi udah cukup baik kok, udah cukup menarik.
Respondent 3 (R3):
1. Apakah pendapatmu tentang implementasi dialogue journals dalam pelajaran bahasa Inggris kelasmu?
Sangat menarik.. saya sangat setuju. Karena kita bisa menyampaikan apa ya pendapat, pikiran, uneg- uneg,semuanya bisa diberikan sama guru dan guru bisa membantu membalasnya.
2. Apakah kamu menemui kesulitan dalam menuliskan sesuatu dalam dialogue journals? Jelaskan!
Menuliskan dalam bahasa Inggris.
3. Menurut kamu, apakah dialogue journals dapat menjadi suatu media untuk mengakrabkan guru dan murid? Jelaskan!
Iya sekali.. karena seperti ayah dengan anak bisa bercerita, seperti orangtua dengan anaknya bisa bercerita atau keluh terus uneg-uneg yang ingin disampaikan.
4. Apakah kamu merasakan adanya hal-hal positif dalam dirimu dari implementasi dialogue
journals? Sebutkan!
Ada. Mesti ada perkembangan, hal-hal positif yang saya dapatkan. Hmm.. apa ya.. dukungan moral.. motivasi, belajar bahasa Inggris juga.
Iya. Tulisan dari guru kayak ngasih semangat buat aku untuk bisa lebih ningkatin dalam belajar bahasa inggris.
7. Kemampuan bahasa Inggris apakah yang kamu rasakan meningkat dengan adanya media
dialogue journals?
Menulis, berbicara, terus mentranslate dalam bahasa Inggris juga.
8. Saran atau usulan apakah yang ingin kamu sampaikan berkaitan dengan implementasi media
dialogue journals di dalam kelas?
Mmm.. sarannya tu prosesnya udah baik balesan dari guru tu selalu membalas, motivasi pasti ada, memberi semangat. Udah bagus menurutku.
Respondent 4 (R4):
1. Apakah pendapatmu tentang implementasi dialogue journals dalam pelajaran bahasa Inggris kelasmu?
Bagus sih untuk tanya dan ngasih saran ma guru.
2. Apakah kamu menemui kesulitan dalam menuliskan sesuatu dalam dialogue journals? Jelaskan!
Palingan kalo ga tau bahasa Inggrisnya apa itu kesulitan.
3. Menurut kamu, apakah dialogue journals dapat menjadi suatu media untuk mengakrabkan guru dan murid? Jelaskan!
Oo bisa. Bagi yang ga bisa ngomong langsung kan bisa nulis jadi kan ngrasa lebih nyaman.
4. Apakah kamu merasakan adanya hal-hal positif dalam dirimu dari implementasi dialogue
journals? Sebutkan!
Ada sih, bisa tuker pikiran dan nyari-nyari saran dari guru, curhat sekalian kalo mau.
5. Apakah respon balasan dari guru memberi jawaban atas kesulitan belajarmu? Jelaskan!
Iya banget. Misalnya aku tu.. kalo aku nilainya agak kurang, aku kan bisa tanya kok aku ngerasa bisa tapi kok tetep aja nilainya kurang, mungkin nanti bisa dicek lagi apa ada yang salah atau kelewatan gitu.
6. Apakah tulisan balasan dari guru memberi motivasi kamu dalam belajar?
Iya. Tulisan kayak belajarnya lebih ditingkatin atau apa tu eh.. apa to namanya.. lebih hati-hati dalam belajar mungkin bisa dapat nilai kayak dulu lagi bagus-bagus.
7. Kemampuan bahasa Inggris apakah yang kamu rasakan meningkat dengan adanya media
dialogue journals?
Nulis sama kosakatanya bertambah.
8. Saran atau usulan apakah yang ingin kamu sampaikan berkaitan dengan implementasi media
dialogue journals di dalam kelas?
Kayaknya sih kalo dialogue journals tu mendingan diterapin terus aja. Prosesnya dilakuin tiap pelajaran. Mm.. kalo isinya udah baik kok.
1. Apakah pendapatmu tentang implementasi dialogue journals dalam pelajaran bahasa Inggris kelasmu?
Menurut saya, saya sangat setuju karena dalam dialogue tersebut, kita bisa menuliskan uneg-uneg kita dalam bahasa Inggris dan sekaligus kita dapat belajar bahasa Inggris melalui media jurnal tersebut.
2. Apakah kamu menemui kesulitan dalam menuliskan sesuatu dalam dialogue journals? Jelaskan!
Kesulitannya kita mau mentranslatekan dari bahasa Indonesia ke bahasa Inggrisnya cukup sulit sih. Ya, kita menggunakannya dengan kamus atau tanya-tanya.
3. Menurut kamu, apakah dialogue journals dapat menjadi suatu media untuk mengakrabkan guru dan murid? Jelaskan!
Sangat sekali. Sangat Mengakrabkan karena guru dengan murid bisa saling berkomunikasi lewat
dialogue journals tersebut karena kita bisa menuliskan kesulitan kita dalam bidang bahasa Inggris tersebut kemudian si guru bisa membalasnya dengan balasan dialogue journals tersebut. Jadi kita bisa saling berkomunikasi lewat dialogue journals tersebut.
Apakah komunikasi murid dan guru itu penting di kelas?
Sangat penting sekali karena kalo kita tidak berkomunikasi dengan guru dan guru tidak saling berkomunikasi dengan kita, maka kita akan menemui kesulitan dalam pembelajaran tersebut. Kita nanti kaaren takut bertanya menemui kesulitan saat ulangan jadi nanti kan kita malah lebih tanya ke temen, kalo ga temen juga ga tau dia njawabnya asal, kita jadi ikut salah.
4. Apakah kamu merasakan adanya hal-hal positif dalam dirimu dari implementasi dialogue
journals? Sebutkan!
Ada.. Saya lebih ya membantu saya lebih pintar dalam berbahasa Inggris walaupun peningkatannya sangat sedikit tapi ya alhamdulilah dapat menambah. Lalu kita semakin akarab sama guru karna uneg-uneg saya dibales dengan guru jadi guru mengasih nasehat ke kita untuk apa.. tentang uneg- uneg kita tersebut jadi kesulitan kita bisa dinasehati oleh guru jadi kita lebih mudah mengatasi permasalahan tersebut.
5. Apakah respon balasan dari guru memberi jawaban atas kesulitan belajarmu? Jelaskan!
Ya,sedikit sih.. kadang-kadang tu guru ngasih balesannya ga nyentuh gitu lho.. ga nyentuh diri kita untuk.. jadi kita ya paya ya.. eee… masalah kita tu belum terbantu dengan guru tapi guru tu hanya memberi sedikit bantuan tapi belum bisa membantu semunya, kesulitannya kita..
6. Apakah tulisan balasan dari guru memberi motivasi kamu dalam belajar?
Sedikit memberi motivasi sih, tapi ya alhamdulilah dari pihak guru juga memberi motivasi walaupun cuma sedikit tapi dengan sedikit itu bisa melancarkan bahasa Inggris kita, latihan menulis, latihan membaca, dan lain-lainlah tentang bahasa Inggris
7. Kemampuan bahasa Inggris apakah yang kamu rasakan meningkat dengan adanya media
dialogue journals?
Semua. Menulis, membaca, berbicara, Semua alhamdulilah meningkat walaupun hanya swdikit tapi saya merasakan meningkat tersebut dengan jika ulangan ya nilainya lumayanlah bisa tuntas.
8. Saran atau usulan apakah yang ingin kamu sampaikan berkaitan dengan implementasi media
dialogue journals di dalam kelas?
Lebih colorful.. lebih ada animasi…mungkin ada gambar-gambar anime, terus..ee.. apa ya… waktunya diberi waktu yang lumayan panjanglah buat dialogue itu karna kan buat nulisnya kita bingung buat mengartikan Indonesia ke Inggrisnya kan juga butuh waktu jika waktunya sedikit kita kan pasti mikirnya juga lama kan jadi ya intinya dikasih waktu lebih panjang.
1. Apakah pendapatmu tentang implementasi dialogue journals dalam pelajaran bahasa Inggris kelasmu?
Ya lebih menunjang untuk siswa ke depannya, misalnya buat apa ya.. jika misalnya mengalami kesulitan kan bisa tanya dari apa.. bisa tanya ke guru dan itupun langsung tanggapan dari guru, permasalahan siswa kan berbeda-beda, setiap siswapun bisa mendapatkan saran yang berbeda-beda juga sesuai kesulitannya.
2. Apakah kamu menemui kesulitan dalam menuliskan sesuatu dalam dialogue journals? Jelaskan!
Dialogue journalsnya itu kan dalam bentuk bahasa Inggris kan, jadi ya sedikit menemui kesulitan, kosakatanya, penyusunan kalimatnya juga. Orang Indonesia kan juga perlu belajar bahasa Inggris karena tapi kan belum lancar.
3. Menurut kamu, apakah dialogue journals dapat menjadi suatu media untuk mengakrabkan guru dan murid? Jelaskan!
Ya bisa menjadi keakraban dalam hal pelajaran ataupun hal pribadi, jadi kan bisa. Guru kan orang yang lebih tua sedangkan kita orang yang masih butuh banyak pengalaman dari orang yang lebih tua kan bisa tanya-tanya lewat dialogue journals itu.
4. Apakah kamu merasakan adanya hal-hal positif dalam dirimu dari implementasi dialogue
journals? Sebutkan!
Ya ada perkemabangan tentang misalnya saya mengalami kesulitan vocab ya bisa diperbaiki lewat itu.
5. Apakah respon balasan dari guru memberi jawaban atas kesulitan belajarmu? Jelaskan!
Ya sedikit membantu walaupun tidak terlalu maksimal tapi sedikit membantu
6. Apakah tulisan balasan dari guru memberi motivasi kamu dalam belajar?
Ya memberikan soalnya saran-saran dari orang lain itu kan sarapn-saran dan masukan dari orang lain bisa jadi buat ningkatin ngembangin bakat kita.
7. Kemampuan bahasa Inggris apakah yang kamu rasakan meningkat dengan adanya media
dialogue journals?
Tentang vocab atau kosakata.
8. Saran atau usulan apakah yang ingin kamu sampaikan berkaitan dengan implementasi media
dialogue journals di dalam kelas?
ee.. kalo misalnya dialogue journals kan Cuma setelah melakukan materi pembelajaran tersebut jadi kalo bisa di waktunya lebih sering gitu lho.. jadi ya ga Cuma pas selesei pelajaran itu tok soalnya kan kita setiap waktu mengalami kesulitan jadi ga Cuma pelajaran itu.
Penampilan dan isi sudah cukup baik kok.
Respondent 7 (R7):
1. Apakah pendapatmu tentang implementasi dialogue journals dalam pelajaran bahasa Inggris kelasmu?
Ya seneng.. seneng.. anu apa.. dialogue journals itu bisa bikin kita lebih komunikatif terus bisa aktif gitu terus bahasa Inggrisnya jadi lebih agak lancar gitu.. nulisnya pake bahasa Inggris.
Lebih aktif dalam ha lapa?
Biasanya tu ngrangkai katanya tu grammarnya tu juga kurang terus misale misale past tense past tense tu apa gitu.
Apakah bisa diatasi?
Ya bisa dengan Tanya sama gurunya.
3. Menurut kamu, apakah dialogue journals dapat menjadi suatu media untuk mengakrabkan guru dan murid? Jelaskan!
Bisa. Lha soalnya kan misalnya muridnya pemalu misale kayak di kelas biasanya diem aja lha tapi kan di dialogue journals kan nulis dan nulisnya tu bisa nulis apa aja.
Apa aja itu?
Ya, kayak curhat terus apa kesulitannya dalam belajar apa dia ga bisanya apa gitu.
4. Apakah kamu merasakan adanya hal-hal positif dalam dirimu dari implementasi dialogue
journals? Sebutkan!
Iya sih soalnya di dialogue journals kita kan nulis kekurangannya tu apa lalu guru ngasih komentar jadi tu kamu gini-gini-gini. Ya gimana ya eee.. ya dialogue journals tu kita jadi bisa ada masukan positif kayak sugesti gitu.
5. Apakah respon balasan dari guru memberi jawaban atas kesulitan belajarmu? Jelaskan!
Iya, karena saya bisa tanya tentang materi yang belum jelas dan gurupun bisa menjelaskan melalui
dialogue journalss itu.
6. Apakah tulisan balasan dari guru memberi motivasi kamu dalam belajar?
Iya. Misalnya hari ini kamu males belajar lalu besok ya jangan males belajara ya biar pelajarannya masuk
Motivasi tu penting ga to dari gutu?
Penting karena biar muridnya ga minder dan merasa diperhatikan sama gurunya.
7. Kemampuan bahasa Inggris apakah yang kamu rasakan meningkat dengan adanya media
dialogue journals?
Ya nambah.. nambah vocabnya kita terus bisa nambaha ngrangai kata juga.
8. Saran atau usulan apakah yang ingin kamu sampaikan berkaitan dengan implementasi media
dialogue journals di dalam kelas?
Penampilannya aja, itu covernya kurang cerah dikit terus kalo bisa biru aja terus habis itu kertasnya lebih warna-warni lagi soalnya kertasnya itu kayaknya apa mbak.. terlalu satu warna jadi klop piye yo.. kurang meriah. Kalo prosesnya waktunya kurang banyak tu waktunya jadi waktunya buat nulis tu kurang banyak jadi kadang kan belum selesei nulis dah suruh ngumpulin.
Respondent 8 (R8):
1. Apakah pendapatmu tentang implementasi dialogue journals dalam pelajaran bahasa Inggris kelasmu?
Sangat bagus sekali, karena itu dapat membantu komunikasi antara pengajar dengan yang diajar .
2. Apakah kamu menemui kesulitan dalam menuliskan sesuatu dalam dialogue journals? Jelaskan!
Ya karena saya kemampuan vocabulary kurang mungkin teman-teman lain bisa tapi saya ga bisa
Apakah bisa diatasi?
4. Apakah kamu merasakan adanya hal-hal positif dalam dirimu dari implementasi dialogue
journals? Sebutkan!
Ada, karena saya dapat mengapresiasikan apa namanya saat belajar kepada guru itu.
5. Apakah respon balasan dari guru memberi jawaban atas kesulitan belajarmu? Jelaskan!
Memberi sekali karena dia mengerti apa yang saya tuliskan itu.
6. Apakah tulisan balasan dari guru memberi motivasi kamu dalam belajar?
Sangat memberi motivasi karena dengan apa jawaban itu saya bisa berubah kedepannya seperti apa.
Berubah seperti apa itu?
Maksudnya kalo sebelum menulis pada dialogue journals itu saya kurang paham apa terus setelah diberi jawaban apa saya bisa berubah seperti itu.
7. Kemampuan bahasa Inggris apakah yang kamu rasakan meningkat dengan adanya media
dialogue journals?
Mungkin dalam menyusun kalimat ada peningkatan tapi apa.. dialogue journals itu kan baru beberapa hari coba kalo bertahun-tahun pasti peningkatannya pesat.
8. Saran atau usulan apakah yang ingin kamu sampaikan berkaitan dengan implementasi media
dialogue journals di dalam kelas?
Ya sarannya ya terus ditingkatkan aja apa maksudnya bentuk fisik dari dialogue journals ini. Ya mungkin yang buat dialogue journals itu para siswa sendiri jadi tidak merepotkan guru seperti itu.. ya isinya cukup memberi apa namanya media untuk berkomunikasi siswa dengan gurunya.