• Tidak ada hasil yang ditemukan

STUDI KASUS

Dalam dokumen BAB I PENDAHULUAN - MAKALAH SIM Kel 9 (Halaman 32-38)

Sew What? merupakan perusahaan penyedia pakaian panggung berbentuk tirai untuk konser, peragaan fashion yang diawali pada bidang pementasan rock and roll. Sew What? didirikan tahun 1992 oleh Megan Duckett, seorang wanita kelahiran Australia dan berbasis di Rancho Dominguez,California. Sew What? berawal dari usaha rumahan (menggunakan dapur dan garasinya untuk membuat tirai pesanan pelanggannya, antara lain Sting, Elton Jhon, dan Madonna), , dan pada akhirnya menjadi perusahaan di tahun 1998. Saat ini, Sew What? menjadi perusahaan terdepan dalam industri penyediaan tirai, karena Megan Duckett melakukannya dengan bekerja keras, pengerjaan yang berkualitas dan menggunakan tehnologi informasi. Tehnologi informasi mempunyai peranan sangat penting dalam kesuksesan menjalankan perusahaanya. Persaingan di dunia bisnis yang tinggi membuat penerapan teknologi informasi menjadi suatu kebijakan proses dan strategi perusahaan dalam tetap menjaga eksistensi perusahaannya dan menjaga loyalitas konsumennya, dimana fungsi dan perannya lebih luas terkait pada visi, misi dan tujuan perusahaan. Peran teknologi informasi dalam keberhasilan bisnis Sew What Inc, adalah sebagai berikut :

· Menunjang Proses Bisnis dan Operasi

Sew What? Inc merupakan suatu bisnis rumahan (homeindustry), dengan adanya pengaplikasian teknologi informasi seperti website memudahlan Sew What? Inc dalam memasarkan produknya ke segala jaringan tanpa batasan wilayah sehingga dapat dikenal secara lebih luas dan mendapatkan konsumen dari seluruh dunia. Karena pada awal perusahaan ini tumbuh , pemasaran yang dilakukan hanya secara konvensional hanya dari mulut ke mulut atau door to door sehingga konsumen yang dimiliki hanya lokal pada satu kawasan saja. Konsumen Sew What? Inc setelah penggunaan website tidak hanya lokal tetapi konsumen pun menjadi lebih besar dan mendunia seperti bintang rock internasional, Gucci, dan majalah Rolling Stone.

Dengan website penjualan Sew What? Inc dari tahun ke tahun mengalami peningkatan, yang akhirnya akan meningkatkan omset atau

keuntungan yang diraihnya. Peningkatan omset ini disebabkan meluasnya konsumen yang dimiliki oleh Sew What? Inc, peningkatan dan perluasan konsumen secara global yang terjadi pada Sew What? Inc. Konsumen Sew What? Inc yang telah menjadi pelanggan tetap dapat menciptakan model yang diinginkan dengan melihat bentuk-bentuk bahan yang ditawarkan oleh Sew What? Inc secara online seperti warna dan kualitas bahan, setelah melihat dan memilih model serta bahan yang diinginkan di website konsumen diberikan estimasi biaya yang dikeluarkan atau konsumen itu dapat mengkalkulasikan sendiri besaran biaya pengukuran proyek, dan diarahkan bagaimana bentuk pemesanan yang akurat. Pengaplikasian website membuat perubahan yang sangat besar untuk Sew What? Inc yaitu merubah Sew What? Inc dari home industry berkembang menjadi perusahaan konveksi yang besar dan memiliki jumlah karyawan yang meningkat lebih besar.

- Menunjang Pengambilan Keputusan Bagi Manajemen Perusahaan

Dengan Website yang makin interaktif manajer dan para pekerja konveksi akan mudah untuk mengelola pesanan, sehingga pesanan akan sampai ditangan pelanggan dengan sangat memuaskan dan tepat waktu. Selain itu penggunaan sistem barcode dalam gudang perusahaannya membuat manajemen dapat memantau persediaan inventorynya di gudang sehingga tidak terjadi penumpukan bahan baku ataupun sebaliknya kekurangan bahan baku , dan dapat menelusuri proses manufaktur, serta berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk tiap proses sehingga perusahaan dapat mengeluarkan daftar harga yang semakin akurat. Dan sistem barcode ini membantu manajemen perusahaan dalam melihat ketersediaan dan kebutuhan yang diminta disetiap proses konveksi seperti penerimaan bahan baku kain, pembentukan pola, pemotongan dan penjahitan. Dengan sistem ini akan meningkatkan efisiensi dalam hal penggunaan sumber daya. Sistem ini juga dapat menelusuri progress pesanan individu, sehingga kepuasan pelanggan tetap terjaga dengan status pesanan yang up to dated.

CRM (Customer Relationship Management) merupakan aplikasi yang dapat membantu perusahaan dalam mengelola hubungan dengan pelanggan secara terorganisasi. Dengan CRM, perusahaan dapat memahami kebutuhan dan prilaku konsumen, kepuasan konsumen merupakan hal yang harus dijaga untuk kelangsungan bisnis perusahaan dan loyalitas pun harus dibentuk agar konsumen tidak membandingkan dengan pesaing. Tujuan adanya CRM bagi Sew What? Inc bagi manajemen perusahaan adalah sebagai berikut :

1. Membantu bagian Pemasaran dalam perusahaan untuk dapat mengidentifikasi konsumen yang memiliki loyalitas terbaik terhadap perusahaan dan mendekatkan manajemen dengan konsumen, sehingga dari saran dan keinginan para konsumen ini dapat memberikan strategi promosi yang lebih baik dan bentuk produk yang menjadi favorit oleh konsumen.

2. Membantu Sew What? Inc dalam melakukan perbaikan telesales, pengolahan account, serta pengolahan penjualan dengan pemanfaatan informasi oleh manajemen perusahaan demi meningkatkan omset penjualannya.

3. Menyediakan suatu bentuk hubungan individual dengan konsumen, untuk meningkatkan kepuasan pelanggan dan memaksimalkan keuntungan dengan cara mengidentifikasi konsumen yang memberikan banyak keuntungan bagi perusahaan untuk kemudian perusahaan memberikan layanan terbaiknya kepada konsumen tersebut.

Sebagai Strategi Keunggulan Kompetitif

Sew What? Inc dikenal sebagai home industry yang melakukan inovasi dengan teknologi informasi untuk meningkatkan pemasaran produk dan memuaskan pelayanan bagi konsumen. Dapat dikatakan Sew What? Inc telah melakukan suatu bentuk e-commerce, karena Sew What? Inc telah memiliki website, yang dapat digunakan oleh manajemen perusahaan untuk memantau konsumen dalam melakukan pembelanjaan online. Penerapan teknologi yang dilakukan oleh Sew What? Inc dapat dikatakan sebagai strategi keunggulan kompetitif yang dimilikinya, karena website ini dapat diakses oleh konsumen secara menglobal tanpa batasan waktu dan wilayah.

Dan dengan adanya website membuat Sew What? Inc mendapatkan penghargaan Stevie Award fo Woman in Business dan SMB 20 Award dari PC Magazine, hal ini membuat manajemen dan seluruh karyawannya merasa tersanjung dan lebih percaya diri untuk bersaing dengan kompetitor.

BAB III PENUTUP

KESIMPULAN

Sistem pendukung keputusan dirancang memiliki sifat yang dinamis dan fleksibel dalam perusahaan. Sistem pendukung keputusan membantu memberikan alternatif-alternatif pada proses pengambilan keputusan, tetapi tidak menggantikan pemakai sebagai pengambil keputusan. Konsep DSS merupakan sebuah sistem interaktif berbasis komputer yang membantu pembuatan keputusan memanfaatkan data dan model untuk menyelesaikan masalah-masalah yang bersifat tidak terstruktur dan semi terstruktur.

Selain itu kita juga mendapat penarik kesimpulan dari beberapa bahasan seperti :

1. Komponen dalam Sistem Pendukung Keputusan adalah data management system, model management system, knowledge base, user interface. user(s). sedangkan karakeristiknya adalah kapabilitas interaktif, fleksibilitas, kemampuan berinteraksi dengan model, fleksibilitas output. Penggunaan dalam Sistem Pendukung Keputusan adalah penggunaan empat jenis dasar pemodelan analitis : Analisis Jika – maka (What – If analysis), Analisis Sensitivitas (sensitivity analysis), Analisis pencarian sasaran (goal - seeking analysis), Analisis Optimisasi. (Optimitation analysis).

2. Langkah-langkah dalam Pengambilan Keputusan adalah Proses penelusuran dan pendeteksian (Intelligence),proses menemukan, mengembangkan (Design), proses pemilihan (Choice), pengimplementasian dalam proses pengambilan keputusan (Implementation).

3. Perkembangan Sistem Pendukung Keputusan yang telah diperlengkapi dengan expert system (dibuat berdasarkan teori kecerdasan buatan = artifial intelligence), sehingga keputusan bisnis secara langsung dapat dilakukan oleh komputer, tanpa campur tangan manusia.

Demikian makalah yang kami buat, semoga dapat bermanfaat bagi pembaca. Menyadari bahwa penulis masih jauh dari kata sempurna, kedepannya penulis akan lebih fokus dan details dalam menjelaskan tentang makalah di atas dengan sumber - sumber yang lebih banyak yang tentunga dapat di pertanggung jawabkan.

Apabila ada saran dan kritik yang ingin disampaikan, silahkan sampaikan kepada kami.Apabila terdapat kesalahan mohon dapat memaafkan dan memakluminya, karena kami adalah hamba Allah yang tak luput dari salah dan khilaf.

Dalam dokumen BAB I PENDAHULUAN - MAKALAH SIM Kel 9 (Halaman 32-38)

Dokumen terkait