• Tidak ada hasil yang ditemukan

IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN SISTEM

4.2 Tampilan Antarmuka Sistem

Implementasi dari tahapan analisis sistem dan perancangan dapat dilihat dari tampilan antarmuka sistem sebagai berikut :

4.2.1 Tampilan Form Beranda

4.2.2 Tampilan Form Menu

Form ini memiliki 3 form turunan, yaitu form Bangkit kunci, form Enkripsi dan kompresi dan form Dekompresi dan Dekripsi.

Form menu dapat dilihat pada gambar 4.2 dibawah ini :

Gambar 4.2 Tampilan Form Menu

4.2.3 Tampilan Form Bangkit Kunci

Form Bangkit Kunci merupakan form yng digunakan untuk menentukan Kunci Publik dan Kunci Rahasia. Untuk menentukan kunci rahasia yang pertama kali dilakukan adalah masukkan nilai w (1), w (2), dan distance. Selanjutnya untuk mendapatkan kunci publik adalah dengan menentukan nilai m dan n terlebih dahulu. Untuk tampilan form bangkit Kunci dapat dilihat pada gambar 4.3 pada halaman berikutnya:

4.2.4 Tampilan Form Enkripsi dan Kompresi

Form ini merupakan form untuk melakukan proses Enkripsi dan Kompresi data. Tampilan Enkripsi dan Kompresi dapat dilihat pada Gambar 4.4 dibawah ini :

Gambar 4.4 Tampilan Form Enkripsi Dan Kompresi

4.2.5 Tampilan Form Dekompresi dan Dekripsi

Form ini merupakan form untuk melakukan proses Dekompresi dan Dekripsi file yang telah di enkripsi dan kompresi terlebih dahulu. Tampilan Dekompresi dan Dekripsi dapat dilihat pada gambar 4.5 dibawah ini :

4.2.6 Tampilan Form Bantuan

Form ini berisi tentang panduan singkat dalam pengguanaan software ini. Tampilan form bantuan dapat dilihat pada gambar 4.6 dibawah ini :

Gambar 4.6 Tampilan Form Bantuan

4.2.7 Tampilan Form Tentang

Form ini berisi tentang data diri penulis dan keterangan singkat dari program ini. Tampilan form tentang dapat dilihat pada gambar 4.7 dibahwah ini :

4.3 Pengujian

Pengujian sistem merupakan tahap mengidentifikasi hasil dari implementasi sistem apakah sistem telah berjalan sesuai dengan fungsi-fungsi yang sebelumnya ditentukan pada tahap analisis dan perancangan sistem. Pengujian sistem ini dilakukan pada File teks yang berekstensi *.doc dan *.txt. Pengujian sistem yang dilakukan pada penelitian ini dibagi dalam 3 proses utama yaitu pengujian proses Bangkit Kunci, Enkripsi dan Kompresi dan pengujian proses Dekompresi dan Dekripsi.

4.3.1 Pengujian Bangkit Kunci

Form ini merupakan interaksi antara user dan aplikasi untuk melakukan bangkit kunci dengan algoritma knapsack. Pengujian Bangkit Kunci dapat dilihat pada gambar 4.8 dibawah ini :

Gambar 4.8 Tampilan Form Pengujian Bangkit Kunci

Pada gambar diatas, sebelum melakukan pengujian enkripsi, sebaiknya user melakukan bangkit kunci terlebih dahulu untuk mendapatkan kunci rahasia dan kunci publik. Yang pertama dilakukan adalah memasukkan paramater yaitu W (1), W (2)

dan distance, kemudian klik button barisan kunci rahasia maka sistem akan menampilkan hasil kunci rahasia. Selanjutnya klik button generate, secara otomatis sistem akan menghasilkan nilai m, dan input nilai n. Kemudian tekan button barisan kunci publik untuk menghasilkan kunci publik. Setelah itu, simpan file hasil bangkit kunci dengan format penyimpanan (*.key), bisa kita lihat pada gambar 4.9 dibawah ini:

Gambar 4.9 Tampilan Form Penyimpanan Hasil Bangkit Kunci

4.3.2 Pengujian Enkripsi dan Kompresi

Form ini merupakan form untuk melakukan proses enkripsi dan Kompresi file teks. Setelah form Enkripsi dan Kompresi muncul, maka lakukan langkah-langkah berikut ini:

1. Mencari file teks yang berformat *.doc atau *.txt dengan cara tekan button pilih teks, kemudian akan muncul pada sistem isi dari file, nama file dan ukuran file. 2. Setelah itu masukkan kunci yang telah di dapat dari hasil bangkit kunci

(*.pubkey) dengan menekan tombol load kunci dapat dillihat pada gambar 4.10 dibawah ini :

Gambar 4.10 Open Dialog Load Kunci

3. Setelah kunci dimasukkan, lakukan proses Enkripsi dengan menekan tombol enkripsi dan akan muncul hasil dari enkripsi yaitu cipherteks berupa angka dapat kita lihat pada gambar 4.11 dibawah ini :

Gambar 4.11 Tampilan Hasil Enkripsi

4. Selanjutnya tekan button Kompresi untuk mengkompresi ciphertext (hasil enkripsi) tersebut sehingga muncul hasil kompresi pada sistem dapat kita lihat pada gambar 4.12 dan klik button simpan untuk menyimpan hasil kompresi dalam bentuk .bv dapat kita lihat pada gambar 4.13 dibawah ini :

Gambar 4.13 Tampilan Save File Hasil Kompresi 4.3.3 Pengujian Dekompresi dan Dekripsi

Form ini merupakan form untuk melakukan proses Dekompresi dan Dekripsi. Setelah form Dekompresi dan Dekripsi muncul, maka lakukan langkah-langkah dibawah ini :

1. Masukkan file yang telah dikompresi sebelumnya. Format file adalah *.bv dapat dilihat pada gambar 4.14 dibawah ini :

Gambar 4.14 Tampilan Open File

2. Selanjutnya klik button Dekompresi untuk mengembalikan nilai ciphertext untuk selanjutnya hasil Ciphertext yang akan di dekripsi. Tampilan untuk Dekompresi dapat dilihat pada gambar 4.15 dibawah ini :

Gambar 4.15 Tampilan Hasil Dekompresi

3. Setelah file berhasil di Dekompresi, maka yang harus dilakukan selanjutnya adalah masukkan kunci rahasia untuk mendekripsi file hasil dekompresi tersebut. Kunci untuk mendapatkan kunci rahasia, klik button load kunci, pilih file (*.privkey) yang telah disimpan sebelumnya pada saat bangkit kunci dapat dilihat pada gambar 4.16 dibawah ini :

4. Kemudian klik button Dekripsi untuk menghasilkan Plaintext awal dan menyimpannya dengan menekan button simpan dapat dilihat pada gambar 4.17 dibawah ini :

Gambar 4.17 Tampilan Hasil Dekripsi

4.3.4 Hasil Pengujian

Dari Hasil uji coba pada aplikasi perancangan sistem pengamanan file teks dan kompresi file teks, dimana file hasil enkripsi atau ciphertext jauh lebih panjang karakter dibandingakn sebelum dilakukan proses enkripsi. Fle hasil enkripsi setelah dilakukan proses kompresi menjadi lebih sedikit karakternya dimana file hasil kompresi menjadi lebih kurang setengah jumlah panjang karakter, sebelum dilakukan proses kompresi. Dan untuk pengembalian teks, pengujian dekompresi dan dekripsi dapat berjalan baik karena isi dan ukuran file dapat kembali seperti semula. Dan untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel 4.3 dan 4.4 dibawah ini :

Tabel 4.3 Hasil Pengujian Enkripsi Dan Kompresi No Ukuran Awal (byte) Ukuran setelah di Enkripsi (byte) Waktu Enkripsi Ukuran Akhir (byte) Waktu Kompresi 1 13 50 0.001 31 0.011 2 12 45 0.001 28 0.008 3 14 55 0.001 34 0.007

Tabel 4.4 Hasil Pengujian Dekompresi Dan Dekripsi

No Ukuran setelah dikompresi (byte) Ukuran Dekompresi (byte) Waktu Enkripsi Ukuran Awal (byte) Waktu Kompresi 1 31 49 0.007 13 0.01 2 28 44 0.002 12 0.002 3 34 54 0.001 14 0.001

BAB 5

Dokumen terkait