• Tidak ada hasil yang ditemukan

II. TINJAUAN PUSTAKA

2.3. Tinjauan Studi Terdahulu

Lokollo (1986) dari penelitiannya menyimpulkan bahwa penggunaan varietas unggul dan harga pupuk secara nyata dan dominan mempengaruhi areal panen padi, baik lahan sawah maupun lahan ladang. Secara kuantitatif, besarnya parameter penggunaan varietas unggul tersebut memberikan respon terhadap luas areal panen adalah 0.9675 untuk lahan sawah, 0.8770 untuk lahan ladang, dan 0.9352 untuk total lahan. Sedangkan Hutauruk (1996) mengaitkan luas areal panen di Jawa dan luar Jawa dengan perubahan harga padi, harga dasar padi, harga jagung, harga pupuk, dan kredit usaha tani dan menghasilkan hasil yang tidak responsif (nyata) dalam jangka pendek maupun jangka panjang, kecuali

peubah harga padi dalam jangka panjang. Luas areal di Jawa dan luar Jawa lebih responsif terhadap perubahan harga dasar padi dari pada harga padi. Menurut Mulyana (1998), perkembangan areal panen di semua wilayah produksi menunjukan respon yang inelastis terhadap perubahan harga gabah, namun dipengaruhi secara nyata oleh curah hujan, kinerja penyuluhan, target produksi beras dan lag areal yang merupakan proxy situasi ekonomi sebelumnya dan hambatan kelembagaan. Cahyono (2001) dalam penelitiannya yang membedakan areal sawah dan ladang menyimpulkan bahwa perkembangan areal padi sawah dan ladang di tiap wilayah menunjukan respon inelastis terhadap perubahan harga gabah, namun dipengaruhi secara nyata oleh tananaman alternatif, upah, kredit usaha tani, areal irigasi, intensifikasi dan El-Nino. Demikian juga Sitepu (2002) menyimpulkan bahwa luas areal panen dipengaruhi oleh harga gabah tingkat petani, harga pupuk area, curah hujan, harga jagung tingkat petani dan kredit usahatani tetapi responnya inelastis. Hal ini menunjukan luas areal sawah telah mencapai kondisi batas maksimal (closing cultivation frontier)

Menurut Hutauruk (1996), produktivitas padi tidak responsif terhadap perubahan harga padi, jumlah penggunaan pupuk, irigasi, kredit usahatani dan trend teknologi. Sedangkan Irawan (1998) menyimpulkan untuk padi sawah di Jawa, harga dan kredit usahatani tidak berpengaruh nyata terhadap produktivitas padi sawah. Hal ini menunjukkan produksi padi sawah mengalami kejenuhan sehingga walaupun harga padi menarik, tetapi sulit bagi petani untuk meningkatkan produktivitas karena penambahan dosis pupuk dan input produksi lainnya (yang didanai oleh kredit usahatani) di lahan yang mengalami pelandaian produktivitas sudah tidak dimungkinkan lagi. Sedangkan untuk luar Jawa, kredit

usahatani dan lahan irigasi tidak berpengaruh nyata terhadap peningkatan produktivitas. Demikian juga Mulyana (1998) menyimpulkan bahwa respon produktivitas padi sawah inelastis (tidak responsif) terhadap perubahan harga gabah dan harga pupuk. Menurut Cahyono (2001), prilaku produktivitas padi sawah dan ladang ditentukan oleh harga gabah, penggunaan benih unggul, areal intensifikasi, curah hujan dan El-nino. Sedangkan Sitepu (2002) menyimpulkan produktivitas padi dipengaruhi oleh harga gabah, harga pupuk urea, jumlah penggunaan pupuk, luas areal irigasi, areal intensifikasi dan gejala pemanasan global (El-nino), tapi responnya inelastis. Hal ini menunjukan produktivitas padi telah mengalami masalah pelandaian produksi (leveling-off) sebagai akibat dari penggunaan pupuk yang tidak berimbang.

Untuk studi mengenai permintaan beras, Handewi dan Erwidodo (1994) mengkaji permintaan pangan di Indonesia menggunakan model Almost Ideal Demand System (AIDS) untuk menduga elastisitas permintaan dan pendapatan rumah tangga, menyimpulkan, bahwa elastisitas permintaan terhadap berbagai kelompok pangan suatu rumah tangga dipengaruhi oleh tingkat pendapatan rumah tangga yang bersangkutan. Hutauruk (1996) menyimpulkan permintaan beras domestik tidak renponsif terhadap harga beras. Peningkatan jumlah penduduk berpengaruh terhadap peningkatan permintaan beras. Sedangkan Mulyana (1998) menyimpulkan bahwa kenaikkan permintaan beras domestik dipengaruhi secara nyata oleh perubahan jumlah penduduk dan pendapatan konsumen. Sementara peningkatan rasio jumlah penduduk kota terhadap penduduk desa dan perubahan selera juga akan mempengaruhi pengurangan jumlah permintaan beras, meskipun responnya inelastis. Hal tersebut didukung oleh penelitian yang dilakukan

Cahyono (2001) di Bandar lampung bahwa kenaikkan permintaan beras dipengaruhi oleh jumlah penduduk dan pendapatan. Sementara urbanisasi akan mengurangi konsumsi beras walaupun dampaknya kecil. Permintaan beras untuk konsumsi dipengaruhi secara nyata oleh perubahan beras eceran, namun responnya inelastis. Terhadap harga jagung permintaan beras juga inelastis. Faktor lain adalah besarnya penduduk Indonesia. Untuk jangka pendek responnya inelastis, tapi untuk jangka panjang responnya elastis (Sitepu, 2002). Ditambahkan oleh Lubis (2005) dalam penelitiannya mengenai bahan pangan bahwa besarnya konsumsi beras dipengaruhi oleh harga terigu. Menurut Nuryanti (2005), pengaruh peningkatan pendapatan per kapita dalam jangka pendek akan meningkatkan permintaan beras dan dalam jangka panjang tidak mengakibatkan perubahan permintaan dan harga beras, sedangkan jumlah penduduk akan mempengaruhi perubahan permintaan dan harga beras.

Hutauruk (1996) mengatakan bahwa kebijakan kenaikkan harga dasar padi sebesar 15% akan meningkatkan produksi domestik, sehingga impor beras akan menurun. Selain itu akan meningkatkan harga beras, sehingga berdampak pada penurunan permintaan beras domestik. Menurut Nur (1999) menaikan harga gabah (padi) selain meningkatkan jumlah padi yang ditawarkan akan meningkatkan jumlah tenaga kerja yang diminta. Kenaikkan harga gabah ini tidak menyebabkan perubahan jumlah pupuk yang diminta. Sedangkan menurut Cahyono (2001), peningkatan harga dasar gabah akan meningkatkan produksi padi kecuali di luar Jawa tanpa Lampung. Impor turun karena peningkatan produksi dan pendapatan petani meningkat kecuali petani padi ladang Lampung dan padi sawah luar Jawa. Sitepu (2002) dalam penelitiannya di wilayah

Indonesia menyimpulkan bahwa kenaikkan harga dasar gabah sebesar 15% akan meningkatkan produksi padi (0.34 persen) dan distribusi pendapatan akan semakin baik, net surplus akan bertambah sebesar Rp 68.96 miliar, sehingga kebijakan ini dapat dikatakan efisien. Menurut Ritonga (2004), kebijakan peningkatan harga dasar gabah secara umum memang telah meningkatkan tingkat kesejahteraan petani di satu pihak. Namun di pihak lain, kenaikkan harga dasar gabah diikuti oleh peningkatan harga beras eceran, yang mengakibatkan menurunnya tingkat kesejahteraan konsumen.

Lokollo (1986) mengatakan bahwa dengan adanya kebijakan pengurangan harga pupuk yang dapat merangsang kegiatan produksi petani telah menyebabkan penggunaan pupuk semakin mendekati bahkan sama dengan yang direkomendasikan. Hal ini ditunjang dengan subsidi pupuk. Besarnya parameter harga pupuk dalam membelikan respon terhadap luas areal panen adalah -1.6044 untuk lahan sawah, -1.4646 untuk lahan lading, dan -1.5434 untuk total lahan. Sedangkan menurut Hartoyo (1994) tentang kebijakan peningkatan harga pupuk sebesar 10 persen akan menyebabkan turunnya permintaan pupuk urea dan TSP berturut-turut sekitar 2.4 persen dan 4.6 persen. Kenaikkan ini akan menyebabkan penurunan jumlah padi yang ditawarkan sebesar 0.17 persen saja. Disamping itu, ternyata kenaikkan harga pupuk juga tidak banyak menyebabkan penurunan tingkat harga petani. Penyataan tersebut didukung oleh Hutauruk (1996) bahwa pengurangan subsidi pupuk akan berdampak pada penurunan produksi beras, yang akan meningkatkan jumlah impor dan menurunkan stok yang dilepas ke pasar. Kebijakan ini tidak berpengaruh terhadap permintaan domestik dan harga beras. Cahyono (2001) juga menyimpulkan bahwa kenaikkan harga pupuk akan

berdampak pada penurunan penggunaan pupuk dan turunnya produksi padi, sehingga produsen dirugikan kecuali di Lampung dan luar Jawa tanpa Lampung. Sitepu (2002) menyimpulkan bahwa pengurangan subsidi pupuk mengakibatkan produksi beras gabah akan menurun sehingga harga beras eceran akan meningkat. Alternatif kebijakan ini akan merugikan pihak konsumen, akan tetapi masih efisien karena net surplus akan bertambah sebesar 12,3 miliar. Sedangkan menurut Ritonga (2004), penghapusan kebijakan subsidi pupuk memang telah memperburuk kondisi sosial ekonomi petani, karena petani kurang berdaya dalam penyediaan pupuk yang mahal.

Hartoyo (1994) menyimpulkan bahwa jika semua harga output dan harga pupuk meningkat sebesar 10 persen, maka kenaikkan harga-harga tersebut akan mengakibatkan jumlah padi meningkat sekitar 0.31 persen, namun diikuti oleh penurunan jumlah pupuk yang diminta, yaitu sekitar 0.46 persen untuk pupuk urea dan 1.95 persen untuk pupuk TSP. sedangkan akibat dari kenaikkan harga tersebut menyebabkan permintaan tenaga kerja meningkat sekitar 6.56 persen. Sedangkan Hutauruk (1996) melakukan simulasi dengan meningkatkan Harga dasar gabah dan harga pupuk masing-masing 15 persen menghasilkan dampak pada kenaikkan produksi total, penurunan impor dan kenaikkan stok yang dilepas ke pasar. Kebijakan ini akan berdampak pada penurunan permintaan beras akibat kenaikkan harga beras. Nur (1999) menambahkan kenaikkan harga gabah dan pupuk menyebabkan penurunan jumlah pupuk urea dan TSP yang diminta. Kenaikkan harga output dan input secara bersama-sama mengakibatkan jumlah padi ladang yang ditawarkan dan jumlah tenaga kerja yang diminta meningkat, namun diikuti dengan penurunan jumlah pupuk yang diminta. Yang menarik adalah hasil dari

penelitian Sitepu (2002) bahwa dampak kenaikkan harga dasar dan harga pupuk sebesar masing-masing 15 persen (pupuk urea) akan menyebabkan produksi gabah/beras berkurang, namun pendapatan petani meningkat sebesar 12.61 persen, karena presentase penurunan produksi gabah sehingga distribusi pandapatan semakin baik dengan total net surplus sebesar Rp76.65 miliar.

Hartoyo (1994) pengurangan pengeluaran untuk irigasi sebesar 10 persen di Jawa hanya akan mengurangi jumlah padi yang ditawarkan sekitar 0.42 persen. Hal ini berarti tambahan biaya yang digunakan untuk irigasi tidak diikuti oleh kenaikkan produksi yang sebanding. Hutauruk (1996) juga menegaskan bahwa kebijakan peningkatan areal irigasi memang akan meningkatkan produksi domestik yang akan berdampak pada penurunan impor beras, tetapi kebijakan ini tidak mempengaruhi harga beras dan permintaan beras. Didukung oleh hasil penelitian Sitepu (2002) yang mengatakan bahwa kenaikkan areal irigasi akan meningkatkan jumlah produksi gabah dan pendapatan petani, akan tetapi total net surplus berkurang sebesar Rp 20.53 miliar.

Hutauruk (1996) menyimpulkan dampak kebijakan peningkatan ketersediaan KUT adalah mempunyai pengaruh terhadap peningkatan luas areal panen di Jawa, produktivitas di Jawa dan luar Jawa, sehingga akan meningkatkan produksi total. Kebijakan ini berdampak pada penurunan impor. Demikian juga Cahyono (2001), apabila dilakukan penghapusan KUT akan menurunkan produksi dan meningkatkan impor beras. Peningkatan harga gabah akan meningkatkan pendapatan petani tapi ketika KUT dinaikkan pendapatan petani turun karena turunnya harga akibat peningkatan produksi. Tetapi kesejahteraan bersih pelaku ekonomi akan lebih baik bila KUT dinaikkan karena masih memberi manfaat.

Untuk studi mengenai dampak kebijakan peningkatan suku bunga, Hutauruk (1996) menyimpulkan bahwa peningkatan suku bunga sebesar 5 persen hanya berpengaruh kecil terhadap produksi baik di Jawa atau luar Jawa. Kebijakan ini akan menurunkan produksi, meningkatkan impor dan menurunkan stok yang dilepas ke pasar. Kebijakan ini tidak berpengaruh terhadap permintaan domestik dan harga beras.

Menurut Cahyono (2001), penetapan tarif impor akan membuat beras impor dan stok beras turun, harga gabah dan beras meningkat. Peningkatan impor besar- besaran akan meningkatkan kesejahteraan bersih dan dinikmati oleh konsumen sedangkan petani menderita. Peningkatan impor menekan harga beras sehingga pendapatan petani turun. Penetapan tarif impor yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia merupakan intrumen kebijakan yang cukup penting untuk membatasi pasokan impor beras dari luar negeri dengan tujuan untuk melindungi petani dari kejatuhan harga (Sitepu, 2002). Lubis (2004) mengatakan bahwa besarnya jumlah impor beras dipengaruhi oleh harga beras di tingkat pedagang besar dan krisis moneter 1997. Kebijakan perdagangan yang paling efektif mengurangi impor beras atau kuota tarif (out of quota tarif).

Dokumen terkait