• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV. GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

A. Tugas, Fungsi, dan Struktur Organisasi Kecamatan Berbah

Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Sleman Nomor 9 Tahun

2009 tentang Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Sleman dan

Peraturan Bupati Nomor 51 Tahun 2009 tentang Uraian Tugas Pokok dan

Fungsi Kecamatan, disebutkan bahwa kecamatan merupakan wilayah kerja

camat sebagai perangkat daerah yang dipimpin oleh camat yang berada di

bawah dan bertanggung jawab kepada bupati melalui sekretaris desa.

Kecamatan mempunyai tugas melaksanakan kewenangan pemerintahan

yang dilimpahkan oleh Bupati untuk menangani sebagian urusan otonomi

daerah dan menyelenggarakan tugas umum pemerintahan. Dalam

menyelenggarakan tugas tersebut kecamatan mempunyai fungsi sebagai

berikut:

1. Perumusan kebijakan teknis sebagian urusan otonomi daerah dan

tugas umum pemerintahan;

2. Pelaksanaan tugas sebagian urusan otonomi daerah dan tugas umum

pemerintahan;

3. Penyelenggaraan pelayanan umum;

5. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh bupati sesuai dengan tugas

dan fungsinya.

Kecamatan sebagai sebuah SKPD tidak lagi sebagai sebuah

strata/tingkatan tertentu dalam hirarki pemerintahan. Namun faktanya

kecamatan tidak bisa diperlakukan sama dengan SKPD lain yang bersifat

sektoral, karena kecamatan adalah sebuah entitas kewilayah (teritorial)

yang karena ketugasan pokoknya adalah menyelenggarakan pemerintahan

umum sehingga status tugas koordinatif dan pembinaan wilayah menjadi

ciri khas kecamatan.

Struktur organisasi Kecamatan Berbah terdiri dari:

1. Camat;

2. Sekretariat terdiri dari:

a. Subbag Umum dan Kepegawaian

b. Subbag Keuangan, Perencanaan, dan Evaluasi

3. Seksi Pemerintahan;

4. Seksi Ketentraman dan Ketertiban;

5. Seksi Perekonomian dan Pembangunan;

6. Seksi Kesejahteraan Masyarakat;

7. Seksi Pelayanan Umum; dan

8. Kelompok Jabatan Fungsional.

Tugas camat adalah melaksanakan kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan oleh bupati sesuai karakteristik wilayah kebutuhan

daerah dan menyelenggarakan kegiatan pemerintahan lainnya berdasarkan

peraturan perundang-undangan. Seorang camat membawahi lurah, namun

tidak bagi kepala desa.

Sekretariat mempunyai tugas menyelenggarakan urusan umum, kepegawaian, keuangan, perencanaan, evaluasi, dan mengoordinasikan

pelaksanaan tugas satuan organisasi. Sekretariat dalam melaksanakan

tugas mempunyai fungsi sebagai berikut:

1. Penyusunan rencana kerja sekretariat;

2. Perumusan kebijakan teknis kesekretariatan;

3. Penyelenggaraan urusan umum;

4. Penyelenggaraan urusan kepegawaian;

5. Penyelenggaraan urusan keuangan;

6. Penyelenggaraan urusan perencanaan dan evaluasi;

7. Pengoordinasian penyelenggaraan tugas satuan organisasi; dan

8. Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja sekretariat.

Subbagian Umum dan Kepegawaian mempunyai tugas menyelenggarakan urusan umum dan kepegawaian. Subbagian Umum dan

Kepegawaian dalam melaksanakan tugas mempunyai fungsi sebagai

berikut:

1. Penyusunan rencana kerja Subbagian Umum dan Kepegawaian;

2. Penyiapan bahan perumusan kebijakan teknis urusan umum dan

3. Penyelenggaraan urusan surat menyurat, kearsipan, kepustakaan,

dokumentasi, informasi, perlengkapan, dan rumah tangga;

4. Penyusunan bahan rencana kebutuhan pegawai, pengembangan

pegawai, kepangkatan, hak dan kewajiban pegawai, pembinaan pegawai

serta tata usaha kepegawaian; dan

5. Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Subbagian

Umum dan Kepegawaian.

Subbagian Keuangan, Perencanaan, dan Evaluasi mempunyai tugas menyelenggarakan urusan keuangan, perencanaan, dan evaluasi.

Subbagian Keuangan, Perencanaan, dan Evaluasi dalam melaksanakan

tugas mempunyai fungsi:

1. Penyusunan rencana kerja Subbagian Keuangan, Perencanaan, dan

Evaluasi;

2. Penyiapan bahan perumusan kebijakan teknis urusan keuangan,

perencanaan, dan evaluasi;

3. Pelaksanaan anggaran, perbendaharaan, pembukuan, dan penyusunan

laporan keuangan;

4. Pengoordinasian penyusunan rencana kerja;

5. Penyelenggaraan evaluasi dan pelaporan; dan

6. Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Subbagian

Seksi Pemerintahan mempunyai tugas menyelenggarakan kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan dan melaksanakan

pengoordinasian dan pembinan penyelenggaraan pemerintahan. Seksi

Pemerintahan dalam melaksanakan Tugas mempunyai fungsi:

1. Penyusunan rencana kerja Seksi Pemerintahan;

2. Perumusan kebijakan teknis pemerintahan;

3. Pengoordinasian kegiatan pemerintahan di tingkat kecamatan;

4. Pembinaan pemerintahan desa;

5. Penyelenggaraan dan pengoordinasian pelayanan pertanahan;

6. Pembinaan kelembagaan lembaga kemasyarakatan desa;

7. Penyelenggaraan fasilitas pelayanan pajak bumi dan bangunan;

8. Penyelenggaraan sebagai urusan otonomi daerah di bidang

pemerintahan yang dilimpahkan; dan

9. Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Seksi

Pemerintahan.

Seksi Ketentraman dan Ketertiban mempunyai tugas menyelenggarakan kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan dan

melaksanakan pengoordinasian dan pembinaan penyelnggaraan

ketentraman dan ketertiban. Seksi Ketentraman dan Letertiban dalam

melaksanakan tugas mempunai fungsi:

1. Penyusunan rencana kerja Seksi Ketentraman dan Ketertiban;

3. Pengoordinasian dan pembinaan ketentraman dan ketertiban;

4. Pengoordinasian dan penyelenggaraan penegakan peraturan

perundang-undangan;

5. Pengoordinasian dan pembinaan kesatuan bangsa;

6. Pengoordinasian dan pembinaan perlindungan masyarakat;

7. Pengoordinasian dan penyelenggaraan penanggulangan dan penanganan

bencana;

8. Penyelenggaraan urusan otonomi daerah di bidang ketentraman dan

ketertiban yang dilimpahkan; dan

9. Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Seksi

Ketentraman dan Ketertiban.

Seksi Perekonomian dan Pembangunan mempunyai tugas menyelenggarakan kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan dan

melaksanakan pengoordinasian, pembinaan, dan pengembangan

perekonomian dan pembangunan. Seksi Perekonomian dan Pembangunan

dalam melaksanakan tugas mempunyai fungsi:

1. Penyusunan rencana kerja Seksi Perekonomian dan Pembangunan;

2. Perumusan kebijakan teknis perekonomian dan pembangunan;

3. Pengoordinasian dan fasilitasi pengembangan ekonomi masyarakat;

4. Pengoordinasian dan pembinaan pengelolaan lingkungan hidup dan

sumber daya alam;

5. Pengoordinasian dan penyelenggaraan perencanaan dan pengendalian

6. Pengoordinasian pemeliharaan prasarana dan fasilitas pelayanan umum;

7. Penyelenggaraan fasilitas pelayanan bantuan perekonomian dan

pembangunan;

8. Penyelenggaraan fasilitas pelayanan banuan perekonomian dan

pembangunan;

9. Penyelenggaraan urusan otonomi daerah di bidang perekonomian dan

pembangunan yang dilimpahkan; dan

10. Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Seksi

Perekonomian dan Pembangunan.

Seksi Kesejahteraan Masyarakat mempunyai tugas menyelenggarakan kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan dan

melaksanakan pengoordinasian, pembinaan, dan pengembangan

kesejahteraan masyarakat. Seksi Kesejahteraan Masyarakat dalam

melaksanakan tugas mempunyai fungsi:

1. Penyusunan rencana kerja Seksi Kesejahteraan Masyarakat;

2. Perumusan kebijakan teknis kesejahteraan masyarakat;

3. Pengoordinasian pengembangan pendidikan non formal dan informal;

4. Pengoordinasian dan pembinaan seni dan budaya;

5. Pengoordinasian dan pembinaan kesehatan dan keluarga berencana;

6. Pengoordinasian dan pembinaan pemberdayaan perempuan dan

perlindungan anak;

7. Pengoordinasian pelayanan sosial dan keagamaan;

9. Pengoordinasian perluasan kesempatan kerja dan pelatihan tenaga

kerja;

10. Pengoordinasian dan pembinaan kepemudaan dan keolahragaan;

11. Penyelenggaraan fasilitas pelayanan bantuan sosial;

12. Penyelenggaraan urusan otonomi daerah di bidang kesejahteraan

masyarakat yang dilimpahkan; dan

13. Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Seksi

Kesejahteraan Masyarakat.

Seksi Pelayanan Umum mempunyai tugas meyelenggarakan kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan dan melaksanakan

penyelenggaraan pelayanan umum. Seksi Pelayanan Umum dalam

melaksanakan tugas mempunyai fungsi:

1. Penyusunan rencana kerja Seksi Pelayanan Umum;

2. Perumusan kebijakan teknis pelayanan umum;

3. Penyelenggaraan dan pembinaan pelayanan umum;

4. Penyelenggaraan pelayanan masyarakat yang menjadi ruang lingkup

tugasnya dan/atau yang belum dapat dilaksanakan pemerintahan desa;

5. Penyelenggaraan urusan otonomi daerah di bidang pelayanan umum

yang dilimpahkan; dan

6. Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Seksi

Kelompok Jabatan Fungsional mempunyai tugas melaksanakan sebagian tugas kecamatan sesuai dengan keahlian. Jenis dan jumlah

jabatan fungsional sesuai dengan kebutuhan.

Dokumen terkait