• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pengaruh Citra Merek dan Kepercayaan Merek Terhadap Minat Beli Konsumen (Survei pada Pengunjung Distro House Of Smith di Sultan Agung Kawasan 27 Bandung)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Pengaruh Citra Merek dan Kepercayaan Merek Terhadap Minat Beli Konsumen (Survei pada Pengunjung Distro House Of Smith di Sultan Agung Kawasan 27 Bandung)"

Copied!
88
0
0

Teks penuh

(1)
(2)

( Survey Pada Pengunjung Distro House Of Smith Di Sulthan Agung Kawasan 27 Bandung )

The Effect Of Brand Image And Brand Trust On Consumer Buying Interest (Survey On Consumer Distro House Of Smith In Sulthan Agung Region 27

Bandung)

FAJAR RIZQI FADLLILLAH 21212159

Telah Disetujui Dan Disahkan Sebagai Tugas Skripsi Pada Bandung, September 2016

Menyetujui, Pembimbing

Dr. Raeni Dwi Santy, SE.,M.Si. NIP. 4127.34.02.006

Mengetahui,

Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Prof. Dr. Hj. Dwi Kartini, SE., Spec.Lic.

Ketua Program Studi Manajemen

(3)
(4)
(5)

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama : Fajar Rizqi Fadllillah Jenis kelamin : Laki-laki

Umur : 21 tahun

Tempat tanggal lahir : Bandung, 19 Mei 1994

Alamat : Jl. Komud supadio No. 101/72 Rt 03/06 Bandung Email : rizqifajar8@gmail.com

No. hp : 085794224459

Pendidikan formal

2000-2006 Sekolah dasar SDN JATAYU BANDUNG

2006-2009 SMP SMPN 41 BANDUNG

2009-2012 SMA SMAN 13 BANDUNG

Sedang berjalan Perguruan tinggi UNIKOM

Pengalaman organisasi

2000-2006 Sekolah dasar PRAMUKA

2006-2009 SMP -

2009-2012 SMK -

(6)

Bandung )

The Effect of Brand Image and Brand Trust on Consumer Buying Interest

(

Survey on Consumer Distro House Of Smith in Sulthan Agung region 27 Bandung)

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Menempuh Program Strata 1 Guna Memenuhi Gelar Sarjana Ekonomi pada Program Studi Manajemen

Oleh :

Fajar Rizqi Fadllillah 21212159

PROGRAM STUDI MANAJEMEN

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA

(7)

Puji dan syukur bagi Allah SWT, Tuhan yang menguasai segala kekuasaan dan pemiliki segala ilmu. Dengan sifat Maha Pengasih dan Penyayang-Nya memberikan kekuasaan, ilmu kepada siapa yang dikehendaki-Nya. Atas Kehendak-Nya jualah Alhamdulillahirabbil’alamin penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

Usulan Penelitian dengan judul “Pengaruh Citra Merek dan Kepercayaan Merek Terhadap Minat Beli Konsumen pada Distro House Of Smith di Sulthan

Agung Kawasan 27 Bandung” disusun guna memenuhi syarat kelulusan dalam memperoleh gelar Sarjana (S1) pada Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM) Bandung.

Selama penyusunan skripsi ini, tidak sedikit bimbingan dan bantuan dari semua pihak, maka dengan rasa tulus penulis ingin mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan dorongan dan semangat baik berupa material maupun spiritual.

1. Dr. Ir. H. Eddy Soeryanto Soegoto, selaku Rektor Universitas Komputer Indonesia.

(8)

4. Seluruh dosen pengajar yang telah memberikan ilmu kepada penulis mudah-mudahan ilmu yang diajarkan bermanfaat dan menjadi amal kebaikan.

5. Baden Emzy selaku manager area keseluruhan Distro House Of Smith yang mengijinkan saya untuk bisa meneliti di Distro House Of Smith.

6. Kedua orangtua tercinta ayah dan ibu yang selalu mendoakan dan memberikan dukungan penuh kepada penulis.

7. Teman teman saya yang umunya di UNIKOM dan khususnya MN4 angkatan 2012 yang selalu mendukung dan menyuport penulis.

8. Sylvia Marsiani selaku teman terdekat saya yang selalu mendukung dan mendoakan penulis.

Akhir kata penulis sampaikan bahwa ilmu yang bermanfaat akan menjadi penolong kita diakhirat. Meski jauh dari kesempurnaan, mudah-mudahan skripsi yang penulis susun ini dapat memberikan manfaat bagi diri penulis pada khususnya dan para pembaca pada umumnya. Amin yaa robbal a’lamin.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Bandung, 03 Agustus 2016 Penulis,

(9)

Hal LEMBAR PENGESAHAN...

LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN... MOTTO………..

BAB I PENDAHULUAN……….. 1.1.Latar Belakang Penelitian...

1.1.1. Survei Awal... 1.2. Identifikasi dan Rumusan Masalah... 1.2.1. Identifikasi Masalah... 1.2.2. Rumusan Masalah... 1.3. Maksud dan Tujuan Penelitian... 1.3.1. Maksud Penelitian... 1.3.2. Tujuan Penelitian... 1.4. Kegunaan Penelitian... 1.4.1. Kegunaan Akademis... 1.4.2. Kegunaan Praktis ... 1.5. Lokasi dan Waktu Penelitian...

(10)

1.5.2. Waktu Penelitian... BAB II KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN, DAN HIPOTESIS ...

2.1. Kajian Pustaka... 2.1.1. Citra Merek...…...………... 2.1.1.1. Konsep Citra Merek... 2.1.1.2. Faktor - faktor Citra Merek... 2.1.2. Kepercayaan Merek...

2.1.2.2. Konsep Kepercayaan Pada Merek... 2.1.3. Minat Beli... 2.1.4. Penelitian terdahulu... 2.2. Kerangka pemikiran... 2.3.1. Hubungan antara Citra Merek dengan Minat beli Konsumen... 2.3.2. Hubungan antara Kepercayaan Merek dengan Minat beli Konsumen. 2.3.3. Hubungan antara Citra Merek dan Kepercayaan Merek terhadap

Minat Beli Konsumen ... 2.3.4. Paradigma... 2.3. Hipotesis...

BAB III METODE PENELITIAN...

(11)

3.2. Metode Penelitian... BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN...

4.1 Gambaran Umum Perusahaan... 4.1.1 Sejarah Perusahaan...

4.1.2 Struktur Organisasi Perusahaan... 4.2 Karakteristik Responden...

(12)

4.2.2. Karakteristik Responden Berdasarkan Usia... 4.3 Analisis Deskriptif Hasil Tanggapan Responden... 4.3.1 Analisis Deskriptif Variabel Citra merek (X1)...

4.3.2 Analisis Deskriptif Variabel Kepercayaan Merek (X2)...

(13)
(14)

Abdullah Alhaddad, Journal of Research in Business and Management Volume 3 ~ Issue 4(2015) pp: 01-08 ISSN(Online) : 2347-3002

Andreani, Francisca, Tan Lucy Taniaji and Ruth Natalia Made Puspitasari.2012. The Impact _ of Brand Image Towards Loyalty withSatis faction as A Mediator in McDonald's. Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan, Vol.14, No.l,pp:64-71.

Assael, Henry. 2001. Consumer Behavior 6th Edition. New York: Thomson-Learning. Liriswati, Anita dan Albari, 2004, Analisis Pengaruh Minat Beli Konsumen Sabun Cair Lux, Biore dan Li febuoy di Kotamadya Yogyakarta Ditinjau dari Pengaruh Sikapnya Setelah Melihat Iklan di Televisi dan Norma Subyektif, JBS No. 9 Vol. 2.

Assael, H. (2001). Consumers Behavior and Marketing Action, Edisi 3, Kent Publishing Company, Boston Massachusset, AS.

Astuti, W. 2010. Perbedaan minat membeli di pasar modern ditinjau dari tipe kepribadian. Skripsi. Universitas Muhammadiyah Malang. Malang

Bloomer, J., & Ruyter, K. (1998). On the relationship between store image, store satisfaction and store loyalty. European Journal of Marketing, 32(5/6), 499-513. http://dx.doi.org/10.1108/03090569810216118

Chaudhuri, A. and Holbrook, M.B. (2001), “The chain of effects from brand trust and brand affect to brand performance: the role of brand loyalty”, Journal of Marketing, Vol. 65 No. 2, pp. 81-93.

Delgado, E., Munuera, J.L. and Yague, M.J. (2003). Development and validation of a brand trust scale, International Journal of Market Research, Vol.45 No.1, pp. 35-54.

Ferrinadewi, Erna. (2008). Merek dan Psikologi Konsumen. Yogyakarta: Graha Ilmu

Ferdinand, Augusty, 2006, Metode Penelitian Manajemen, edi si kedua, Badan Penerbit UNDIP, Semarang.

Ferrinadewi, Erna, 2008, “Merek dan Psikologi Konsumen Implikasi pada Strategi Pemasaran”, edisi pertama, Graha Ilmu, Yogyakarta.

Ferdinand, Augusty, 2006, Metode Penelitian Manajemen, edi si kedua, Badan Penerbit UNDIP, Semarang.

(15)

Kotler, Philip, 2005, Manajemen Pemasaran jilid1, edisi kesebelas, Indeks, Jakarta. Kotler, Philip, 2005, Manajemen Pemasaran jilid2, edisi kesebelas, Indeks, Jakarta. Kotler, Philip dan Kel ler, Kevin Lane, 2007,Manajemen Pemasaran, Indeks, Jakarta. Kotler, Philip dan Keller, Kevin. (2009) Manajemen Pemasaran. Jakarta: Erlangga.

Kotler, P. dan Keller, K.L. (2007). Manajemen Pemasaran. Ed. 12. Jilid 2. Penerbit PT Indeks: Jakarta.

Magdalena Sutantio. 2004. Studi Mengenai Pengembangan Minat Beli Merek Ekstensi (Studi Kasus Produk Merek Sharp di Surabaya). Jurnal Sains Pemasaran Indonesia. Vol. 3. No. 3. p. 243-266).

Monroe, K., Suri, R. 2003. The Effects of Time Constraints on Consumer’s Judgments of Prices and Products. Journal of Consumer Research, 30, 92-104.

Pujadi, Bambang, 2010, “Studi Tentang PengaruhCitra Merek Terhadap Minat Beli Melalui SikapTerhadap Merek (Kasus pada Merek Pasta GigiCiptadent di Semarang)”, Tesis Universitas Diponegoro, Semarang

Pujadi, Bambang, 2010, “Studi Tentang Pengaruh Citra Merek Terhadap Minat Beli Melalui Sikap Terhadap Merek (Kasus pada Merek Pasta Gigi Ciptadent di Semarang)”, Tesis Universitas Diponegoro, Semarang.

Shimp, Terence A, 2003, Periklanan Promosi jilid 1 dan 2, edisi kelima, Erlangga, Jakarta. Simamora, Bilson, 2002, Aura Merek, PT, Gramedia Pustaka Umum, Jakarta

Sugiyono, 2008. Metode Penelitian Kuantitatif, Kuaalitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta Sugiyono, 2010. Metode Penelitian Kuantitatif, Kuaalitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta Sugitono, 2011. Metode Untuk Penelitian, Bandung: Alfabeta

Tjiptono, Fandy 2002, Strategi Pemasaran, Edisi I, Cetakan Keenam, Andy Offset, Yokyakarta.

(16)

.2015.31006

Schifman dan Kanuk (2004:57) dalam Acep (2013:68) : persepsi konsumen Schifman dan Kanuk (2004:57) : persepsi konsumen

Tsiotsou (2005, 134) : kualitas produk

Astuti, W. 2010. Perbedaan minat membeli di pasar modern ditinjau dari tipe kepribadian. Skripsi. Universitas Muhammadiyah Malang. Malang

Assael, Henry. 2001. Consumer Behavior 6th Edition. New York: Thomson-Learning. Liriswati, Anita dan Albari, 2004, Analisis Pengaruh Minat Beli Konsumen Sabun Cair Lux, Biore dan Li febuoy di Kotamadya Yogyakarta Ditinjau dari Pengaruh Sikapnya Setelah Melihat Iklan di Televisi dan Norma Subyektif, JBS No. 9 Vol. 2.

Pujadi, Bambang, 2010, “Studi Tentang PengaruhCitra Merek Terhadap Minat Beli Melalui SikapTerhadap Merek (Kasus pada Merek Pasta GigiCiptadent di Semarang)”, Tesis Universitas Diponegoro, Semarang

(17)

BAB II

KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN DAN HIPOTESIS

2.1. Kajian pustaka

2.1.1 Brand Image (Citra Merek)

Terdapat beberapa perbedaan definisi ataupun pandangan mengenai citra merek, dimana perbedaan pandangan ini bergantung pada luas citra dibangun di benak konsumen. Menurut Kotler & Amstrong (2006:229) dalam penelitian Djoko Lesmana Radji (2009), merek merupakan nama, istilah, tanda, symbol/ lambang, desain, warna, gerak atau kombinasi atribut-atribut produk lainnya yang diharapkan dapat memberikan identitas dan diferensiasi terhadap produk pesaing. Pada dasarnya suatu merek juga merupakan janji penjual untuk secara konsisten menyampaikan serangkaian ciri-ciri, manfaat dan jasa tertentu kepada para pembeli (Tjiptono,2001:104)

(18)

Kotler dalam Simamora (2004:63) mendefenisikan citra merek sebagai seperangkat keyakinan, ide dan kesan yang dimiliki oleh seseorang terhadap suatu merek. Karena itu sikap dan tindakan konsumen terhadap suatu merek sangat ditentukan oleh citra merek tersebut. Kotler juga menambahkan bahwa citra merek merupakan syarat dari merek yang kuat.Citra yang dibentuk harus jelas dan memiliki keunggulan bila dibandingkan dengan pesaingnya. Saat perbedaan dan keunggulan dihadapkan dengan merek lain,muncullah posisi merek. Pada dasarnya sama dengan proses persepsi,karena citra terbentuk dari persepsi yang telah terbentuk lama.

Menurut Lin & Lin (2007:121) dalam penelitian Roslina (2009) citra merek membuat konsumen dapat mengenal suatu produk,mengevaluasi kualitas,serta dapat menyebabkan resiko pembelian yang rendah.Citra merek memberikan suatu garansi kepada konsumen tentang produk yang digunakan.Merek yang terkenal umumnya akan lebih disukai oleh konsumen ketika melakukan suatu pembelian meskipun harga yang ditawarkan cukup tinggi namun hanya dibutuhkan sedikit usaha dari konsumen untuk mendapatkannya.Selain itu citra merek juga akan memperkecil resiko pembelian yang dilakukan oleh konsumen. Menurut Kotler (2002 : 404), “A brand is name, term, sign, simbol, or design, or combination of them, intended to identity the goods or service of one seller or group of sellers and to differentiate them from these of competitors.” Yang diartikan bahwa merek adalah nama, istilah, tanda, atau

(19)

produk atau jasa dari satu atau kelompok penjual dan membedakannya dari produk pesaing.

Menurut lamb, Hair and McDaniel (2001 : 233), “Citra merek ( brand image) adalah serangkaian keyakinan tentang merek produk tertentu yang membentuk sikap konsumen terhadap produk tersebut.” Definisi brand image menurut Rangkuti (2002 : 43) “Brand image adalah sekumpulan asosiasi merek yang terbentuk di benak konsumen.” Dari pengertian tersebut, jelas bahwa merek adalah nama, tanda, symbol, (seperti logo, merek dagang atau desain kemasan), atau kombinasi semuanya yang dimaksudkan untuk mengidentifikasi produk atau jasa dari seorang penjual atau kelompok penjual, dan untuk membedakannya dari produk atau jasa pesaing lainnya. Sebuah merek juga memberikan tanda/petunjuk pada pelanggan mengenai sumber-sumber produk dan melindungi produsen maupun pelanggan dari pesaing yang mencoba menyediakan produk yang terlihat identik. Pada dasarnya merek merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari pemasaran. Merek merupakan tanda pengenal bagi suatu produk barang atau jasa. Pemberian merek semakin berkembang lebih-lebih setelah persaingan antar pengusaha semakin tajam. Masih menurut Kotler merek terdiri dari beberapa bagian, antara lain adalah:

(20)

2. Tanda merek (brand mark), elemen-elemen dari suatu merek yang tidak dapat diucapkan tetapi dapat dikenali. Seperti lambang, desain, huruf, atau warna khusus.

3. Merek dagang (trademark), bagian dari suatu merek yang mendapat perlindungan hukum, karena mampu untuk menghasilkan sesuatu yang eksklusif. Orang lain dilarang untuk menggunakan merek tersebut tanpa izin.

4. Hak cipta (copyright), hak eksklusif yang dilindungi oleh hukum (undang-undang) untuk memproduksi, menerbitkan dan menjual karya tulis, karya musik atau karya seni. Elemen elemen dari merek (Kotler) adalah: nama, logo, symbol, desain, slogan, dan kemasan. Beberapa kriteria yang harus diperhatikan dalam pemilihan elemen merek:

1. Mudah diingat, artinya elemen merek yang dipilih hendaknya yang mudah diingat, dan disebut/diucapkan. Simbol, logo, nama yang digunakan hendaknya menarik, unik sehinggamenarik perhatian masyarakat untuk diingat dan dikonsumsi.

2. Memiliki makna, artinya elemen merek hendaknya mengandung sebuah makna maupun penjelasan/ deskripsi dari produk. Diharapkan makna ini dapat mempengaruhi konsumen untuk mengkonsumsi produk tersebut. Deskripsi makna yang terkandung dapat berupa:

a. informasi umum tentang kategori dan isi dari produk

(21)

3. Menarik dan lucu, artinya pendekatan lain untuk menarik perhatian konsumen adalah dengan variasi elemen merek yang unik, lucu, pemilihan elemen yang kaya akan visualisasi dan imajinasi. Dalam hal ini yang ditonjolkan adalah desain yang menarik dan lucu.

a. Fleksibel, artinya elemen merek dapat dimengerti dan tetap dapat diterima oleh daerah/pasar, bahkan budaya lain. Nama yang digunakan pun tidaklah terlalu sulit untuk diterjemahkan. Seringkali pemilihan elemen merek mudah diingat oleh masyarakat lokal, namun sangatlah sulit dimengerti oleh masyarakat lain. Hal ini tentunya akan menghambat produsen untuk masuk dalam pasar yang baru.

b. Legal, artinya brand elemen tersebut sah menurut hukum dan undang– undang yang berlaku, sehingga berada di bawah perlindungan hukum. Karakter brand supaya menjadi brand yang berpotensi :

1. A quality product

Sejak kepuasaan konsumen digunakan untuk mengukur nilai-nilai merek (brand values), kualitas adalah nomor satu yang diinginkan konsumen.

2. Being first

Menjadi yang pertama dalam pasar, bukan dalam teknologi. 3. Unique positioning concept

Merek harus memiliki posisi konsep yang unik, yang akan membedakan dari pesaingnya.

(22)

Brand yang sukses harus disertai dengan penjualan yang efektif, pengiklanan,, kampanye promosi yang akan mengkomunikasikan fungsi dari brand itu dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Dengan usaha yang keras, dan komitmen untuk memperkuat komunikasi itu, maka akan menimbulkan kesadaran konsumen akan brand tersebut.

5. Time and Consistency

Merek tidak dibangun dalam waktu yang cepat, membutuhkan waktu untuk membangun merek tersebut dan nilai-nilai yang ada di dalamnya. Dalam memelihara nilai-nilai merek dibutuhkan waktu yang berkesinambungan (terus– menerus) dan dihubungkan dengan perubahan lingkungan.

2.1.1.1 Konsep Citra Merek

(23)

Indikator-indikator yang membentuk citra merek menurut Biel dalam jurnal penelitian Setyaningsih & Didit Darmawan (2004) indikator-indikator yang membentuk citra merek adalah :

1. Citra Korporat

Citra yang ada dalam perusahaan itu sendiri. Perusahaan sebagai organisasi berusaha membangun imagenya dengan tujuan tak lain ingin agar nama perusahaan ini bagus, sehingga akan mempengaruhi segala hal mengenai apa yang dilakukan oleh perusahaan tadi.

2. Citra Produk / konsumen

Citra konsumen terhadap suatu produk yang dapat berdampak positif maupun negatif yang berkaitan dengan kebutuhan, keinginan, dan harapan konsumen. Image dari produk dapat

mendukung telciptanya sebuah brand image atau citra dari merek tersebut. 3. Citra Pemakai

Dapat dibentuk langsung dari pengalaman dan kontak dengan pengguna merek tersebut. Manfaat adalah nilai pribadi konsumen yang diletakkan terhadap atribut dari produk atau layanan yaitu apa yang konsumen pikir akan mereka dapatkan dari produk atau layanan tersebut.

Merek memberikan 4(empat) hal pokok yang harus diperhatikan dalam sebuah merek (Kartajaya, 2004; 484) yaitu:

(24)

Merupakan tingkat dikenalnya sebuah merek oleh konsumen, jika sebuah merek tidak dikenal maka produk dengan merek tersebut harus dijual dengan mengandalkan harga termurah.

2) Reputation

Merupakan suatu tingkat reputasi atau status yang cukup tinggi bagi sebuah merek karenalebih memiliki track record yang baik. Sebuah produk dengan merek yang disukai konsumen akan lebih mudah dijual dan sebuah produk yang dipersepsi memiliki kualitas yang tinggi akan mempunyai reputasi yang baru.

3) Affinity

Merupakan suatu emotional relationship yang timbul antara sebuah merek dengan konsumennya.

4) Loyality

Menyangkut seberapa besar kesetiaan konsumen dari suatu produk yang menggunakan merek yang bersangkutan.

Tingkat pengertian merk yang dikutip dari buku The Power of Brands menurut Kotler (2002 : 460) :

1. Atribut

Produk Merek mengingatkan pada atribut-atribut tertentu. 2. Manfaat

(25)

3. Nilai

Merek menyatakan sesuatu tentang nilai produsen 4. Budaya

Merek mencerminkan budaya tertentu. 5. Kepribadian

Merek mencerminkan kepribadian tertentu 6. Pemakai

Merek menunjukan jenis konsumen yang membeli atau menggunakan produk tersebut.

Strategi Merek

Menurut Kotler (2003 : 341) strategi merk adalah sebagai berikut : 1. Merk Baru (New Brand)

Sebuah perusahaan dapat menciptakan sebuah nama merk baru ketika memasuki sebuah kategori produk baru. Strategi ini dapat dilakukan karena tidak ada nama yang sesuai.

2. Multi Merk (Multi Brand)

Strategi ini dilakukan bila perusahaan ingin mengelola berbagai nama merk dalam kategori-kategori yang ada untuk mengemukakan fungsi dan manfaat yang berbeda.

(26)

3. Perluasan merk (Brand Extension)

Strategi ini dapat dilakukan dengan menggunakan sebuah nama merk yang sudah berhasil untuk meluncurkan produk baru atau produk yang dimodifikasi dalam sebuah kategori baru.

4. Perluasan Lini (Line Extension)

Strategi ini dapat dilakukan dengan cara memperkenalkan berbagai macam feature atau tambahan variasi produk seperti rasa, bentuk, warna, atau ukuran kemasan baru dalam sebuah kategori produk yang sudah ada dibawah nama merk yang sudah ada.

5. Co-branding

Strategi ini merupakan sebuah fenomena baru dalam strategi pemasaran. Co-Branding yang dapat disebut juga dual branding menggabungkan dua atau lebih merk yang sudah ada dengan tujuan memperkuat merk tersebut dan merangsang daya beli konsumen.

Pengertian brand image (Keller, 2003):

1. Anggapan tentang merek yang direfleksikan konsumen yang berpegang pada ingatan konsumen.

(27)

yang baik dari elemen–elemen yang mendukung (seperti yang telah dijelaskan sebelumnya) dapat menciptakan brand image yang kuat bagi konsumen.

Faktor-faktor pendukung terbentuknya brand image dalam keterkaitannya dengan asosiasi merek: (Keller, 2003)

1. Favorability of brand association / Keunggulan asosiasi merek. Salah satu faktor pembentuk brand image adalah keunggulan produk, dimana produk tersebut unggul dalam persaingan.

2. Strength of brand association / familiarity of brand association / Kekuatan asosiasi merek. Setiap merek yang berharga mempunyai jiwa, suatu kepribadian khusus. Merupakan kewajiban mendasar bagi pemilik merek untuk dapat mengungkapkan, mensosialisasikan jiwa/ kepribadian tersebut dalam satu bentuk iklan, ataupun bentuk kegiatan promosi dan pemasaran lainnya. Hal itulah yang akan terus menerus menjadi penghubung antara produk/merek dengan konsumen. Dengan demikian merek tersebut akan cepat dikenal dan akan tetap terjaga ditengah–tengah maraknya persaingan. Membangun popularitas sebuah merek menjadi merek yang terkenal tidaklah mudah. Namun demikian, popularitas adalah salah satu kunci yang dapat membentuk brand image konsumen.

3. Uniquesness of brand association / Keunikan asosiasi merek, merupakan keunikan–keunikan yang di miliki oleh produk tersebut.

2.1.1.2 Faktor - faktor Citra Merek

(28)

Sebuah brand bisa memunculkan sebuah atribut produk tertentu dalam pikiran konsumen, yang mengingatkannya pada karakteristik brand tersebut, misalnya : produk McDonald menginggatkan konsumen akan rasa ayam yang gurih dan renyah.

2. Consumer Benefits

Sebuah brand harus bisa memberikan suatu value/nilai tersendiri bagi konsumennya yang akan dilihat oleh konsumen sebagai benefits yang diperolehnya ketika dia membeli atau mengkonsumsi produk tersebut.

3. Brand Personality

Dapat didefinisikan sebagai seperangkat karakter personal yang akan diasosiasikan oleh konsumen terhadap sebuah brand tertentu.

Misal : konsumen dapat mempersepsikan McDonald sebagai brand modern, eksklusif dan bergengsi.

4. User Imagery

Dapat didefinisikan sebagai serangkaan karakteristik manusia yang diasosiasikan dengan ciri - ciri tipikal dari konsumen yang menggunakan atau mengkonsumsi brand ini, misal : konsumen mengasoasikan pelanggan McDonald sebagai seseorang yang muda aktif, modern.

5. Organizational associations

(29)

2.1.2 Kepercayaan Merek

Brand trust menurut Chauduri dan Holbrook (2001: 39) adalah kesediaan konsumen untuk cenderung percaya pada kemampuan merek dalam menunjukkan kinerja sesuai yang dijanjikan. Sedangkan menurut Delgado, Munuera & n merek dalam menunjukkan kinerja sesuai yang dijanjikan. Sedangkan menurut Delgado, Munuera & Yague (2003), brand trust merupakan perasaan aman konsumen dalam interaksi mereka dengan merek, yang didasarkan pada persepsi bahwa merek tersebut reliable dan responsible terhadap minat dan keselamatan konsumen.

Menurut Kumar (2008, p69) brand trust digambarkan sebagai kerelaan individu mempercayai kemampuan merek untuk memuaskan kebutuhannya. Dalam situasi ini dimana individu tidak dapat secara objektif mengevaluasi kualitas dari produk di muka, brand trust memainkan peranan penting dalam mengurangi ketidakpastian dalam pembelian.

Sedangkan Kautonen dan Karjaluoto (2008, p27) mendefinisikan brand trust sebagai perasaan aman konsumen dalam interaksinya dengan merek berdasarkan pada harapan pasti dari keandalan (reliability) dan tujuan (intentions) merek.

Menurut Nick Black (2009), dalam risetnya mengenai Benefit & Drivers of Brand Trust, menunjukkan bahwa:

(30)

b. 82% will use its products & services, frequently (selalu menggunakan). akan menggunakan produk & jasa dengan sering.

c. 78% will look to it first for the things they want (prior option/pilihan utama sebelum meilih brand lain) . akan pertama melihat ke produk itu untuk hal-hal yang mereka inginkan.

d. 78% will give its new products and services a chance (kesempatan mencoba). akan memberikan kesempatan pada produk dan layanan baru.

e. 50% will pay more for its products & services. (mau membayar lebih). akan membayar lebih untuk produk-produknya & jasa-jasanya.

f. 47% believe it’ll inform them about products and services they’ll like (percaya brand ini akan selalu memberikan informasi produk/jasa sesuai dengan preferensi mereka). percaya akan memberitahu mereka tentang produk dan layanan yang mereka sukai.

Menurut Nick Black, Vice President at Concerto Marketing Group dalam Brand Trust: The Six Driver of Trust, ke enam indikator diatas bersifat inseparable (tidak dapat dipisahkan), merupakan kombinasi sukses dalam meraih brand trust terdapat 6 faktor dalam membangun kepercayaan terhadap suatu produk atau jasa.

(31)

2) Innovation (inovasi). Suatau brand harus melanjutkan untuk mengembangkan dan menginovasi agar bisa dipercaya (bersifat sustainable)

3) Relationship (relasi). Suatu brand harus memberikan relationship yang baik agar bisa dipercaya. Relasi yang baik misalnya dalam bentuk program-program terntentu.

4) Practical value (nilai praktis). Suatu brand harus memberikan nilai praktis agar dapat dipercaya.

5) Vision. Suatu brand harus bisa memberikan bimbingan visi terhadap pelanggannya agar dapat dipercaya.

6) Competence. Suatu brand harus memiliki kompetensi agar dapat dipercaya.

(32)

keyakinan konsumen bahwa merek tersebut mampu mengutamakan kepentingan konsumen.

Menurut Delgado Ballester (2004) Brand Trust adalah harapan akan kehandalan dan intensi baik, merek karena itu kepercayaan merek merefleksikan 2 hal yakni brand reliability dan brand intensions.

1) Brand reliability atau kehandalan merek yang bersumber pada keyakinan konsumen bahwa produk tersebut mampu memenuhi nilai yang dijanjikan atau dengan kata lain persepsi bahwa merek tersebut mampu memenuhi kebutuhan dan memberikan kepuasan. Brand reliability merupakan hal yang esensial bagi terciptanya kepercayaan terhadap merek karena kemampuan merek memenuhi nilai yang dijanjikannya akan membuat konsumen menaruh rasa yakin mendapatkan apa yang dibutuhkan dalam hal ini kebutuhan untuk keluar dari perasaan terancamnya.

2) Brand Intension didasarkan pada keyakinan konsumen bahwa merek tersebut mampu mengutamakan kepentingan konsumen ketika masalah dalam konsumsi produk muncul secara tidak terduga.

Kedua komponen kepercayaan merek bersandar pada penilaian konsumen yang subjektif atau didasarkan pada persepsi masing-masing konsumen terhadap manfaat yang dapat diberikan produk atau merek.

(33)

resiko-resiko yang dihadapi karena ekspektasi terhadap merek itu akan menyebabkan hasil yang positif (Lau dan Lee, 1999: 344).

Lau & Lee (Gede Riana, 2008) menyatakan bahwa terdapat tiga faktor yang mempengaruhi kepercayaan terhadap merek. Ketiga faktor ini adalah merek itu sendiri, perusahaan pembuat merek, dan konsumen.

Ketiga faktor dapat menimbulkan loyalitas merek ( Lau & Lee). 1.Brand Characteristic

Berperan sangat penting dalam menentukan pengambilan keputusan konsumen untuk mempercayai suatu merek. Hal ini deisebabkan oleh konsumen penilaian sebelum membeli. Karakterisktik merek yang berkaitan dengan kepercayaan merek meliputi dapat diramalkan, memiliki reputasi, dan kompetensi, dengan indikator sebagai berikut:

• Merek dengan reputasi tinggi, yaitu merek dengan kualitas yang baik dan mampu bersaing dengan merek lain.

• Pengetahuan publik tentang merek, yaitu suatu tingkat pengetahuan masyarakat terhadap suatu merek.

• Berita positif tentang merek produk, yaitu suatu kabar berita yang baik tentang produk yang beredar di masyarakat.

(34)

• Kinerja merek dapat diantisipasi, yaitu tingkat keefektifitasan suatu perusahaan terhadap merek, sehingga dalam pelaksanaanya dapat berjalan dengan baik.

• Merek yang konsisten dengan kualitasnya, yaitu tingkat konsistensi suatu merek dengan menjaga kualitas yang sesuai keinginan masyarakat. • Harapan konsumen terhadap merek, yaitu suatu keinginan konsumen

terhadap apa yang dilakukan perusahaan pada produk yang dipasarkannya.

• Berbeda dengan merek lain, yaitu perbandingan dengan merek ataupun produk merek lain dengan bidang yang sama yang memiliki kekuatan merek yang berbeda.

• Efektivitas oroduk dibandingkan dengan merek lain, yaitu perbandingan tingkat kinerja yang ditawarkan suatu perusaahn terhadap produk yang dipasarkannya

• Merek yang paling dapat memnuhi kebutuhan, yaitu suatu produk yang memiliki kualitas yang baik dan dapat memenuhi masyarakat.

2. Company Characteristic

(35)

• Kepercayaan terhadap perusahaan, yaitu suatu tingkat kepercayaan konsumen ataupun pelanggan terhadap perusahaan.

• Perusahaan tidak akan menipu pelanggan, merupakan suatu komitmen yang dipegang oleh suatu perusahaan agar menciptakan loyalitas konsumen.

• Perhatian perusahaan terhadap pelanggan, merupakan salah satu wujud stratgei pemasaran agar masyarakat merasakan kenyamanan dalam menggunakan produk suatu perusahaan.

• Keyakinan pelanggan terhadap produk perusahaan, merupakan wujud dari hasil suatu komitmen perusahaan untuk melayani konsumennya dengan baik.

3. Consumer-brand characteristic

Merupakan dua faktor yang saling mempengaruhi. Oleh sebab itu, karakteristik konsumen-merek dapat mempengaruhi kepercayaan terhadap merek. Karakterisitik ini meliputi kemiripan antara konsep emosional konsumen dengan kepribadian merk, kesukaan terhadap merek dan pengalaman terhadap merek. Consumber-brand characteristic memiliki 3 indikator, yaitu:

(36)

• Merupakan merek favorit, yaitu persepsi konsumen akan suatu merek yang diinginkan tentunya dengan kualitas yang baik.

• Merek yang sesuia dengan kepribadian pelanggan, merupakan suatu persepsi konsumen akan merek suatu produk yang digunakan.

2.1.2.2 Konsep Kepercayaan Pada Merek

Penelitian tentang kepercayaan terhadap merk oleh Lau dan Lee (2000) menyatakan bahwa variabel itu menjadi variabel mediasi antara brand predictability, kesukaan terhadap merk, kompetensi merk, reputasi merk dan kepercayaan terhadap perusahaan dengan variabel loyalitas terhadap merek. Kepercayaan konsumen dalam literatur marketing merupakan konsep yang terkait dengan persepsi konsumen. Namun, konsep ini masih terbatas referensinya. Salah satu penjelasan teoritis tentang kepercayaan terhadap merk adalah yang dikemukakan oleh Assael (1998), di mana kepercayaan terhadap merk adalah komponen kognitif dari perilaku.

Menurut Deutsch (dalam Lau dan Lee, 2000),kepercayaan adalah harapan dari pihak-pihak dalam sebuah transaksi dan resiko yang terkait dengan perkiraan dan perilaku terhadap harapan tersebut. Assael (1998) mengemukakan bahwa dalam mengukur kepercayaan terhadap merek diperlukan penentuan atribut dan keuntungan dari sebuah merek. Pembahasan tentang kepercayaan terhadap merek akan lebih lengkap dengan menjelaskan tentang tiga komponen sikap:

(37)

pemasar harus mengembangkan atribut dan keuntungan dari prroduk untuk membentuk kepercayaan terhadap merek ini.

2. Komponen Afektif, Evaluasi Terhadap Merek. Sikap konsumen yang kedua adalah evaluasi terhadap merek. Komponen ini merepresentasikan evaluasi konsumen secara keseluruhan terhadap sebuah merek. Kepercayaan konsumen terhadap sebuah merek bersifat multidimensional karena hal itu terkait dengan atribut produk yang diterima di benak konsumen. Kepercayaan terhadap merek menjadi relevan pada saat hal itu berpengaruh pada evaluasi terhadap merek.

3. Komponen Konatif, Niat Melakukan Pembelian. Komponen ketiga dari sikap adalah dimensi konatif yaitu kecenderungan konsumen untuk berperilaku terhadap sebuah obyek, dan hal ini diukur dengan niat untuk melakukan pembelian.

Kepercayaan dan komitmen merupakan variabel mediasi dalam hubungan jangka panjang antara perusahaan dengan konsumen (Morgan dan Hunt, 1994). Kepercayaan dibagi menjadi dua yaitu kepercayaan organisasional dan kepercayaan personal (Ekelund dan Sharma, 2001). Kepercayaan terhadap merek merupakan bagian dari kepercayaan personal.

(38)

suplemen pada teori ekonomi khususnya tentang biaya transaksi. Ketiga, kesulitan terbesar dalam mengkonsepsikan kepercayaan adalah pada dasar kognitif maupun afektif. Beberapa faktor seperti merek, pengalaman masa lalu dan sebagainya dapat mempengaruhi kepercayaan konsumen. Penelitian yang dilakukan Tezinde et al (2001) membuktikan bahwa kepercayaan, komitmen dan kepuasan akan mempengaruhi hubungan dengan konsumen dan loyalitas.

Akhirnya, yang tidak boleh dilupakan perusahaan adalah kenyataan bahwa kepercayaan bersumber dari harapan konsumen akan terpenuhinya janji merek. Ketika harapan mereka tidak terpenuhi maka kepercayaan akan berkurang bahkan hilang. Ketika kepercayaan konsumen hilang maka akan sulit bagi perusahaan untuk menumbuhkan kembali.

2.1.3. Minat Beli

(39)

konsumen untuk berpindah dari satu merek ke merek lainnya. Konsumen dimanapun dan kapanpun akan dihadapkan dengan sebuah keputusan pembelian untuk melakukan transaksi pembelian. Dimana konsumen akan membandingkan atau mempertimbangkan satu barang dengan barang yang lainnya untuk mereka konsumsi.

Minat beli timbul setelah konsumen menerima stimulus dan sesuatu yang dilihat. Pada saat konsumen memasuki toko tersebut, saat itulah timbul perhatian, keterkaitan, keingintahuan, bahkan keinginan untuk mencoba dan kemudian ingin membeli produk tersebut.

Assael (2002:60) menjelaskan bahwa titik tolak untuk memahami perilaku pembelian konsumen adalah melakukan model stimulasi AIDA yang berusahan menggambarkan tahap-tahap suatu rangsangan tertentu yang diberikan oleh para pemasar, yaitu sebagai berikut:

1. Attention, yaitu timbulnya perhatian konsumen terhadap suatu usaha pemasaran yang diberikan oleh pemasar.

2. Interest, yaitu munculnya minat beli konsumen tertarik terhadap objek yang dikenalkan oleh suatu pemasar

3. Desire, yaitu setelah merasa tertarik, timbul hasrat atau keinginan untuk memiliki objek tersebut.

(40)

Beberapa faktor yang membentuk minat beli konsumen (Kotler,2005) yaitu : 1. Sikap orang lain, sejauh mana sikap orang lain mengurangi alternatif yang disukai

seseorang akan bergantung pada dua hal yaitu, intensitas sifat negatif orang lain terhadap alternatif yang disukai konsumen dan motivasi konsumen untuk menuruti keinginan orang lain.

2. Faktor situasi yang tidak terantisipasi, faktor ini nantinya akan dapat mengubah pendirian konsumen dalam melakukan pembelian. Hal tersebut tergantung dari pemikiran konsumen sendiri, apakah dia percaya diri dalam memutuskan akan membeli suatu barang atau tidak.

Dalam melaksanakan niat pembelian, konsumen tersebut dapat membuat lima sub keputusan pembelian sebagai berikut :

a) Keputusan merk b) Keputusan pemasok c) Keputusan kuantitas d) Keputusan waktu

e) Keputusan metode pembayaran

Seorang konsumen tidak dengan sendirinya memiliki keputusan dalam pembelian barang atau jasa. Terlebih dahulu konsumen mencari informasi dari orang terdekat atau orang yang benar-benar dipercaya untuk membantunya dalam pengambilan keputusan.

(41)

a. Minat transaksional, yaitu kecenderungan seseorang untuk membeli produk.

b. Minat refrensial, yaitu kecenderungan seseorang untuk mereferensikan produk kepada orang lain.

c. Minat preferensial, yaitu minat yang menggambarkan perilaku seseorang yang memiliki preferensi utama pada produk tersebut. Preferensi ini hanya dapat diganti jika terjadi sesuatu dengan produk preferensinya.

d. Minat eksploratif, minat ini menggambarkan perilaku seseorang yang selalu mencari informasi mengenai produk yang diminatinya dan mencari informasi untuk mendukung sifat-sifat positif dari produk tersebut.

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat Beli Model Fisbein’s

Sikap merupakan konsep paling penting dalam studi perilaku konsumen, karena dengan mengetahui sikap konsumen terhadap suatu produk maka perusahaan dapat menerapkan strategi untuk mempengaruhi sikap konsumen dan diharapkan dapat mempengaruhi sikap konsumen dalam membeli suatu produk.

Sikap disebut juga sebagai konsep yang paling khusus dan sangat dibutuhkan dalam psikologis social kontemporer. Sikap juga merupakan salah satu konsep yang paling penting digunakan pemasar untuk memahami konsumen (Setiadi, 2003).

(42)

Definisi awal sikap dikemukakan oleh Thrustone (1993), dia melihat sikap sebagai salah satu konsep yang cukup sederhana yaitu jumlah pengaruh yang dimiliki seseorang atas atau menentang suatu objek (Setiadi, 2003). Gordon dan Allport mengajukan definisi yang lebih luas, yaitu: “Sikap adalah suatu mental dan syaraf sehubungan dengan kesiapan untuk menanggapi, diorganisasi melalui pengalaman dan memiliki pengaruh yang mengarahkan dan atau dinamis terhadap perilaku (Setiadi, 2003). Pendapat lain dikemukakan oleh Schifman dan Kanuk (2008) menyatakan bahwa sikap adalah ekspresi perasaan (inner feeling), yang mencerminkan apakah seseorang senang atau tidak senang, suka atau tidak suka, dan setuju atau tidak setuju terhadap suatu objek. Objek yang dimaksud adalah bisa berupa merek, layanan, pengecer, perilaku tertentu, dan lain-lain (Simamora, 2002). Dharmmesta dan Handoko (2000:94) mendefinisikan sikap sebagai suatu kecenderungan yang dipelajari untuk bereaksi terhadap penawaran produk dalam masalah yang baik ataupun yang kurang secara konsekuen. Berdasarkan beberapa definisi sikap di atas dapat disimpulkan bahwa sikap merupakan pencerminan seseorang terhadap suatu objek yang dapat mempengaruhi perilakunya terhadap objek tersebut. Sikap terbentuk melalui dua komponen yaitu keyakinan akan akibat perilaku tertentu (bi) dan evaluasi terhadap tentang konsekuensi (ei).

1. Keyakinan akan akibat perilaku tertentu (bi)

(43)

belanja online; Pentingnya pelayanan yang handal saat berbelanja secara online; dan Pentingnya pelayanan yang ramah saat berbelanja secara online. Keyakinan menjadi dasar terbentunya sikap terhadap suatu obyek, dimana keyakinan tersebut dapat timbul dari keyakinan yang muncul darena adanya interaksi antara individu dengan obyek dan keyakinan yang muncul dari adanya informasi tentang obyek yang diperoleh dari berbagai sumber informasi misalnya surat kabar, majalah, brosur, iklan dan lain-lain.

2. Evaluasi terhadap tentang konsekuensi (ei)

Komponen evaluasi terhadap tentang konsekuensi berkaitan dengan penilaian yang diberikan seseorang terhadap akibat yang dapat diperoleh dimana evaluasi tersebut dapat bersifat baik atau tidak baik, positif atau negatif, suka atau tidak suka dan lain-lain. Dalam kaitan dengan pembelian melalui media online shop, maka komponen evaluasi berisikan tentang:

Penilaian/evaluasi harga oleh konsumen saat berbelanja secara online Penilaian/evaluasi kehandalan pelayan oleh konsumen saat berbelanja secara online; dan Penilaian/evaluasi keramahan pelayanan oleh konsumen saat berbelanja secara online.

Norma Subyektif

(44)

sebaiknya ia melakukan atau tidak melakukan perilaku tertentu dan motivasi dia untuk menuruti pendapat tersebut.

Komponen norma subyektif terbentuk dari dua komponen yaitu keyakinan normatif terhadap pendapat referen (Nbj) dan motivasi untuk menuruti pendapat orang lain/referen (MCj).

1. Keyakinan normatif terhadap pendapat referen (Nbj)

Keyakinan normatif merupakan keyakinan yang dimiliki oleh seseorang (responden) bahwa kelompok referen berpandangan sebaiknya ia melakukan atau tidak melakukan perilaku tertentu. Pandangan ini hanya sekedar persepsi individu tentang bagaimana pendapat referen (dalam penelitian ini keluarga, teman, atasan atau orang dengan kedudukan yang lebih tinggi).

2. Motivasi untuk menuruti pendapat orang lain/referen (MCj)

Motivasi seseorang untuk menuruti pendapat referen ditentukan oleh dua hal yaitu:

a) Power dari referen yang dapat diartikan bahwa semakin kuat/lemah pengaruh orang lain terhadap seseorang maka semakin kuat/lemah pula motivasinya untuk menuruti apa yang dikehendaki oleh referen,

(45)

Kontrol Perilaku

(46)

2.1.4 Penelitian terdahulu

Tabel 2.1 penelitian terdahulu

NO Peneliti (tahun judul Jurnal)

Hasil Penelitian Persamaan Perbedaan

1 Perceived Quality, Brand Image and Brand Trust as

Determinants of Brand Loyalty

Oleh :

Abdullah Alhaddad, 04 May, 2015

Sementara Pentingnya loyalitas merek telah diakui dalam literatur pemasaran untuk setidaknya

tiga dekade, pengembangan model loyalitas merek telah ditangani sebagai isu penting. Tujuan dari studi kami adalah untuk mengembangkan model loyalitas merek. Selain itu, hubungan timbal balik dari persepsi kualitas, merek

image dan brand trust dalam membangun loyalitas merek diselidiki secara empiris. Model ini diuji oleh struktur

persamaan pemodelan dan sampel adalah 473 siswa dari lembaga tinggi administrasi bisnis (HIBA),

acara temuan bahwa persepsi kualitas memiliki pengaruh yang signifikan pada kedua citra merek dan loyalitas merek, pada

Sebaliknya, sisa hubungan antara dimensi loyalitas merek dan loyalitas merek dikonfirmasi. Pembelajaran

Temuan dapat digunakan oleh pasar Sport-pakai di loyalitas merek menciptakan dengan menggunakan beberapa strategi yang dapat menyebabkan

loyalitas merek.

Kata kunci: Kualitas yang dirasakan, Brand image, Brand kepercayaan, loyalitas merek, Sport-pakai.

Variabel x1 dan

x2 yang

Brand Image on Consumer

Behavior: A Literature Review

Yi Zhang

Konsep "brand image" telah menarik perhatian yang signifikan dari akademisi dan praktisi kerja- ce itu diajukan, karena memainkan peran penting dalam kegiatan pemasaran. meskipun merek image diakui sebagai kekuatan pendorong dari aset merek dan kinerja merek, beberapa studi telah

menguraikan hubungan antara citra merek dan ekuitas merek. Berdasarkan citra merek

teori, penelitian ini meninjau studi yang masih ada tentang dampak citra merek pada konsumen

(47)

perspektif ekuitas pelanggan. Hal ini juga disampaikan kekurangan penelitian saat ini dan menunjukkan tren untuk studi masa depan. Kata kunci

Brand Image, Equity Nasabah, Perilaku Konsumen Ali Sanayei, Majid Rashid Kaboli

Saat ini lebih dari sebelumnya orientasi pelanggan sebagai keunggulan kompetitif yang paling penting telah memperoleh

semakin penting. Makalah ini bertujuan untuk menguji hubungan antara citra toko, persepsi kualitas, pelanggan

kepuasan, dan re-purchase niat dalam Iran department store. Ini adalah penelitian survei deskriptif. Itu

Populasi statistik penelitian terdiri dari pelanggan dari tiga besar rantai department store di Iran. Ukuran sampel diperkirakan 1227. instrumen pengumpulan data adalah angket diberikan diri dan

pemodelan persamaan struktural (SEM) digunakan untuk analisis data.

Temuan menunjukkan bahwa di Iran department store kualitas yang dirasakan mempengaruhi citra toko, kepuasan pelanggan,

dan pembelian kembali niat. Juga kepuasan pelanggan mempengaruhi niat pembelian kembali. Selain itu, merek toko

image mempengaruhi kepuasan pelanggan. Kata kunci: Kepuasan pelanggan, Toko gambar, Perceived kualitas, Re-pembelian niat, toko Department

4 Analisis Pengaruh Iklan, Kepercayaan Merek,

dan Citra Merek terhadap Minat Beli Konsumen telkom speedy di kota Semarang

E. DESI ARISTA SRI RAHAYU TRI ASTUTI

Kali sangat cepat mengakibatkan peningkatan globalisasi di lapangan

teknologi informasi di mana informasi dapat diketahui dengan cepat.

Oleh karena itu, mereka yang ingin tumbuh terus mengikuti perkembangan informasi

teknologi seperti pengetahuan dan pemanfaatan teknologi informasi adalah

era permintaan. Salah satu teknologi informasi adalah Jaringan terinterkoneksi, atau

(48)

produk yang disebut Speedy. Banyak faktor yang menjadi pertimbangan sebelum membeli

konsumen produk.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh iklan,

kepercayaan merek dan citra merek terhadap minat beli. Populasi dalam penelitian ini

adalah konsumen yang menggunakan internet dan calon pengguna Telkom Speedy di Telkom Semarang. Sampel penelitian ini adalah 100 orang yang menggunakan Telkom Speedy diambil

purposive sampling.

Kata kunci: Advertising, Brand Trust, Brand Image, Membeli Bunga.

5 PENGARUH

Persaingan industri otomotif menjadi semakin pesat dewasa ini, membuat perusahaan otomotif dunia

berlomba-lomba untuk dapat memperluas pangsa pasarnya termasuk di Indonesia. Menghadapi persaingan ini, perilaku konsumen menjadi fokus utama dari strategi perusahaan otomotif dunia ini, karena dengan memahami perilaku konsumen tersebut perusahaan selain termotivasi untuk memproduksi

produk terbaik juga akan memenangkan, memperluas pangsa pasarnya dan menjaga kelangsungan hidup

perusahaan tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh brand image, brand trust,

dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian mobil Toyota All New Yaris pada PT.Hasjrat Abadi

Manado. Alat analisis yang digunakan adalah analisis reegresi linear berganda, uji hipotesis menggunakan uji F dan uji T. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Brand Image, Brand Trust dan Kualitas

Produk secara simultan dan parsial berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Kata Kunci : Brand Image, Brand Trust, Kualitas Produk, Keputusan Pembelian

Variabel X1 dan

X2 yang

digunakan sama yaitu Brand Image dan Brand Trust

Perbedaan variabel Y yang di gunakan berbeda yaitu keputusan

(49)

6 PENGARUH

(Studi Kasus pada Detergen Merek Rinso di Kabupaten Kudus)

Mochamad Edris

Loyalitas merek adalah titik penting dalam perusahaan, karena loyalitas merek memiliki arti sebagai

masa depan penjualan. Sekarang, hal itu dapat dicapai dalam pasar ketika pemasar harus fokus pada

menciptakan, membentuk, dan mempertahankan kepercayaan konsumen pada merek. kepercayaan konsumen terhadap merek

adalah kepercayaan konsumen apa yang menggunakan merek yang mereka pilih dapat menjadi pilihan terbaik dan memberikan

jaminan tidak rugi. Beberapa indikator kepercayaan konsumen adalah merek yang diprediksi

(Prediktabilitas merk), merek sesuai dengan keinginan (kesukaan PADA Merek), kompetensi merek (Kompetensi

Merek), reputasi merek (Reputasi Merek) dan kepercayaan di perusahaan (Kepercayaan PADA

Perusahaan). Penelitian ini, loyalitas merek adalah konseptualisasi sebagai keinginan atau kebutuhan untuk melakukan

re-beli, komunikasi positif melalui komunikasi lisan atau mount melalui mulut dalam rangka

untuk orang lain membeli merek itu. Hasil penelitian ini menunjukkan: ada pengaruh merek

prediktabilitas pada merek keinginan dan kompetensi merek efek parsial terhadap loyalitas merek,

Namun, reputasi merek dan kepercayaan di perusahaan tidak berpengaruh pada loyalitas merek. Sana

adalah efek multi brand prediktabilitas, merek keinginan, kompetensi merek, reputasi merek

dan kepercayaan di perusahaan pada loyalitas merek. T-test masing-masing variabel independen menunjukkan

variabel prediktabilitas merek dapat menjadi

Variabel X1 nya sama yaitu kepercayaan

merek

(50)

faktor yang berpengaruh paling di loyalitas merek di konsumen

dari merek deterjen Rinso.

Kata kunci: merek yang diprediksi, merek keinginan, kompetensi merek, reputasi merek dan

kepercayaan di perusahaan

7 ANALISIS eWOM,

BRAND IMAGE,

BRAND TRUST

DAN MINAT BELI PRODUK

Penelitian ini dilakukan untuk memahami pengaruh eWOM melalui media internet terhadap

Brand Image, Brand

Trust dan Minat Beli. Tujuan yang lebih spesifik dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh eWOM terhadap

brand image, brand trust dan minat beli smartphone. Penelitian dilakukan terhadap 250 konsumen sebagai purposif

sampling, dan dianalisis menggunakan program

SPSS Version 13 untuk melihat profil konsumen, ukuran pemusatan serta

variasi tiap indikator variabel penelitian, dan

SmartPLS Version 2.00 untuk menguji hubungan pengaruh dalam model SEM.

Hasil penelitian yang didapat, eWOM

berpengaruh langsung terhadap brand image, brandtrust dan minat beli, sedangkan

brand image berpengaruh langsung terhadap

brand trust dan minat beli, serta brand trust

berpengaruh langsung terhadap

minat beli. Brand image, brandtrust merupakan mediasi antara eWOM terhadap minat beli, sehingga secara total

memperkuat pengaruh tersebut. Jalur yang menyatakan hubungan pengaruh yang paling kuat adalah eWOM berpengaruh

positif terhadap brand image dan kemudian berpengaruh positif terhadap minat beli

Kata kunci: eWOM, brand image, brand trust,

(51)

8 Pengaruh Harga, secara Online

(Studi Pada Online Shop Kordo Day Shop (CORP)

Semarang)

Tika Dian Alfatris

Untuk mempercepat dan meningkatkan penjualan cepat maka dengan melihat

perkembangan teknologi informasi yang sangat pesat, dapat memanfaatkan suatu layanan secara online yang berupa e-commerce. E-commerce berarti melakukan bisnis secara elektronik yaitu seperti

perdagangan, barang, jasa dan keahlian yang menggunakan komputer untuk terhubung satu sama

lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh harga, promosi, kualitas produk, dan kepercayaan (trust) terhadap minat beli K-Pop (Korean Pop) album dengan sistem pre order secara

online pada online shop Kordo Day Shop (CORP) Semarang.

Populasi dalam penelitian ini adalah Seluruh K-Pop (Korean K-Pop) fans (Para pecinta musik K-Pop) yang jumlahnya sangat banyak atau tidak diketahui. Jenis data yang dipakai adalah data primer dengan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik penggambilan sampling

adalah non probability sampling dengan sampel sebanyak 116 responden. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi berganda.

Hasil analisis menunjukkan bahwa: 1) Harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli. 2). Promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli. 3). Kualitas Produk

berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli. 4). Kepercayaan (Trust) berpengaruh positif

dan signifikan terhadap minat beli. Adjusted R Square sebesar 37,5% ini berarti kemampuan variabel

harga, promosi, kualitas produk, dan kepercayaan (trust) terhadap variabel minat beli sebesar 37,5% dan sisanya dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.

Kata Kunci : Harga, Promosi, Kualitas Produk, Kepercayaan (Trust), Minat Beli.

Variabel X3 dan Y yg digunakan sama

Perbedaan variabel X1 dan X2 yg di gunakannya

(52)

2.2 Kerangka pemikiran

Menurut temuan studi ini, kita dapat mengamati bahwa dukungan Brand Image (Citra Merek) dan Brand Trust (Kepercayaan Merek) berkorelasi positif dengan koefisien 0,3394 dan hubungan adalah signifikan pada tingkat 0,01 tailed) dan juga masing-masing dimensi dukungan Brand Image (Citra Merek) berkorelasi positif dengan Brand Trust (Kepercayaan Merek). Perusahaan distro harus membangun dukungan Brand Image dan Brand Trust untuk meningkatkan Minat Beli konsumen agar meningkatkan penjualan produknya.

Berdasarkan tinjauan pustaka yang telah diutarakan di atas, dapat disusun sebagai krangka pemikiran sebagai sebuah penelitian empiris untuk menjelaskan bagaimana pengaruh Brand Image (Citra Merek) dan Brand Trust (Kepercayaan Merek) terhadap Minat Beli Konsumen dikawasan distro Sulthan Agung pada distro House Of Smith.

(53)

2.3.1. Hubungan antara Brand Image dengan Minat beli Konsumen

Penelitian Pujadi (2010) memperoleh hasilnilai P (Probability) sebesar 0,000 dibawah 0,05. Ini menunjukkan bahwa citra merek mempengaruhi minat beli konsumen.

2.3.2. Hubungan antara Brand Trust dengan Minat beli Konsumen

Penelitian Albari dan Liriswati (2004), di mana norma subyektifnya adalah variabel kepercayaan merek dan sikap. Variabel keper-cayaan merek mempengaruhi minat pembelian dengan hasil semuanya menunjukkan nilai positif dan taraf signifikansi di bawah 5% yaitu 0.00. Kepercayaan konsumen terhadap merek jelas mempengaruhi minat pembelian, karena konsumen memiliki sikap yang lebih waspada terhadap merk yang belum dikenal.

2.3.3. Hubungan antara Brand image dan Brand Trust terhadap Minat Beli Konsumen

(54)

2.3.4 Paradigma

Gambar 2.1 Skema Kerangka Pemikiran

Pujadi (2010)

Elisabeth Desi Arista (2011)

Albari dan Liriswati (2004), Citra Merek (X1)

• Citra Korporat • Citra Kepercayaan Merek (X2)

• Mau

(55)

2.3 Hipotesis

Menurut Sugiyono (2011:64) menjelaskan tentang hipotesis sebagai berikut : “Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah

penelitian, dimana rumusan penelitian telah dinyatakan dalam bentuk kalimat pernyataan. Dikatakan sementara, karena jawaban yang diberikan baru didasarkan pada teori yang relevan, belum didasarkan pada fakta –fakta empiris yang diperoleh melalui pengumpulan data. Jadi hipotesis juga dinyatakan sebagai jawaban teoritis terhadap rumusan masalah penelitian, belum jawaban yang empirik”.

Hipotesis penelitian dapat diartikan sebagai jawaban yang bersifat sementara terhadap masalah penelitian, sampai terbukti melalui data yang terkumpul dan harus diuji secara empiris. Berdasarkan uraian kerangka pemikiran di atas, maka hipotesis penelitian adalah sebagai berikut:

Sub Hipotesis:

H1: Variabel Brand Image berpengaruh terhadap Minat Beli Konsumen pada pembeli Distro House Of Smith

H2: Variabel Brand Trust berpengaruh terhadap Minat Beli Konsumen pada pembeli Distro House Of Smith

Hipotesis Utama:

(56)

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Objek Penelitian

Pengertian dari objek penelitian menurut Sugiyono (2011:32) adalah sebagai berikut :

“Objek penelitian merupakan suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, objek atau kegiatan yang mempunyai variabel tertentu yang ditetapkan untuk dipelajari dan ditarik kesimpulan”

Adapun pengertian objek penelitian menurut Umar Husein (2005:303) adalah sebagai berikut :

“Objek penelitian menjelaskan tentang apa dan atau siapa yang menjadi objek penelitian, juga dimana dan kapan penelitian dilakukan, bisa juga ditambahkan hal-hal lain jika dianggap perlu”.

(57)

3.2 Metode Penelitian

Metode penelitian merupakan cara yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data penelitiannya.

Metode penelitan menurut Sugiyono (2009:4) adalah sebagai berikut : “Metode Penelitian pada dasarnya merupakan cara ilmiah untuk mendapatkan data yang valid dengan tujuan dapat ditemukan, dibuktikan, dan dikembangkan suatu pengetahuan sehingga pada gilirannya dapat digunakan untuk memahami, memecahkan dan mengantisipasi masalah”.

Metode penelitian merupakan cara yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data penelitiannya. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan verifikatif. Dengan menggunakan metode penelitian akan diketahui pengaruh atau hubungan yang signifikan antara variabel yang diteliti sehingga menghasilkan kesimpulan yang akan memperjelas gambaran mengenai objek yang diteliti.

Pengertian metode deskriptif menurut Sugiyono (2011:147) adalah sebagai berikut:

“Metode deskriptif adalah metode yang digunakan untuk menganalisis data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi”.

(58)

masalah-masalah yang ada sesuai dengan tujuan penelitian, sehingga data dapat dikumpulkan, dianalisis, dan ditarik kesimpulan dengan teori-teori yang telah dipelajari, untuk kemudian ditarik kesimpulan.

Sedangkan pengertian metode verifikatif menurut Mashuri (2008) dalam Narimawati Umi (2010:29) adalah sebagai berikut:

“Metode verifikatif yaitu memeriksa benar tidaknya apabila dijelaskan untuk menguji suatu cara dengan atau tanpa perbaikan yang telah dilaksanakan di tempat lain dengan mengatasi masalah yang serupa dengan kehidupan”

Metode verifikatif dilakukan untuk menguji hipotesis dengan menggunakan alat uji statistik yaitu Regresi Berganda.

3.2.1 Desain Penelitian

Sebelum melakukan penelitian sangatlah perlu kita melakukan suatu perencanaan dan perancangan penelitian, agar penelitian yang dilakukan dapat berjalan dengan lancar dan sistematis.

Desain penelitian menurut Narimawati Umi (2008:21) adalah sebagai berikut:

(59)

Desain penelitian menurut Indrianto Nur dan Supomo Bambang (2002:249) adalah sebagai berikut :

“Desain Penelitian adalah rancangan utama penelitian yang menyatakan metode-metode dan prosedur-prosedur yang digunakan oleh peneliti dalam pemiliha, pengumpulan, dan analisis data.”

Dari uraian di atas tersebut maka dapat dikatakan bahwa desain penelitian merupakan rancangan utama penelitian yang menyatakan metode-metode dan prosedur-prosedur yang digunakan oleh penulis dalam pemilihan, pengumpulan, dan analisis data.

Menurut Sugiyono (2009:13) penjelaskan proses penelitian disampaikan seperti teori sebagai berikut :

Proses penelitian meliputi : 1) Sumber masalah 2) Rumusan masalah

3) Konsep dan teori yang relevan dan penemuan yang relevan 4) Pengajuan hipotesis

5) Metode penelitian

6) Menyusun instrument penelitian 7) Kesimpulan.

(60)

1) Sumber Masalah

Peneliti melakukan survey awal untuk menentukan fenomena yang terjadi untuk dijadikan sebagai dasar penelitian.

2) Rumusan Masalah

Penelitian ini merumuskan masalahnya sebagai berikut :

a. Seberapa besar pengaruh Citra Merek terhadap minta beli konsumen? b. Seberapa besar pengaruh Kepercayaan Merek terhadap minat beli

konsumen?

c. Seberapa besar pengaruh Citra merek dan Kepercayaan Merek terhadap minat beli konsumen?

3) Konsep dan teori yang relevan dan penemuan yang relevan

Untuk menjawab hipotesis penelitian ini yang terdapat dalam rumusan masalah maka diperlukan sumber data teoritis yang relevan atau dalam penelitian sebelumnya dengan tema yang sama untuk digunakan dalam menjawab pertanyaan sementara.

4) Pengajuan Hipotesis

Jawaban terhadap rumusan masalah yang baru didasarkan pada teori dan didukung oleh penelitian yang relevan, tetapi belum ada pembuktian secara empiris (factual) maka jawaban itu disebut hipotesis. Hipotesis yang dibuat dalam penelitian ini adalah Citra Merek dan Kepercayaan Merek berpengaruh terhadap Minat beli Konsumen.

(61)

Untuk menguji hipotesis tersebut peneliti dapat memilih metode penelitian yang sesuai, pada penelitian ini metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan teknik analisis data menggunakan metode kualitatif dan metode kuantitatif.

6) Menyusun Instrument Penelitian

Instrument ini digunakan sebagai alat pengumpul data. instrument pada penelitian ini berbentuk data yang didapatkan dari data yang diterima dari distro House Of Smith yang termasuk kedalam penelitian. Teknik yang digunakan untuk menggunakan data-data kualitatif yang diperoleh menjadi urutan data kuantitatif adalah dengan menggunakan Skala Likert yang digunakan untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial.

7) Kesimpulan

Kesimpulan adalah langkah terakhir dari suatu periode yang berupa jawaban terhadap rumusan masalah. Dengan menekankan pada pemecahan masalah berupa informasi mengenai solusi masalah yang bermanfaat sebagai dasar untuk pembuatan keputusan.

(62)

Tabel 3.1

Unit Analisis Time Horizon T-1 Descriptive Descriptive

Survey

Konsumen House Of Smith

Cross Sectional T-2 Descriptive Descriptive

Survey

Konsumen House Of Smith

Cross Sectional T-3 Descriptive Descriptive

Survey

Konsumen House Of Smith

Cross Sectional T-4 Verificative Explanatory

Survey

Konsumen House Of Smith

Cross Sectional

3.2.2 Operasionalisasi Variabel

Menurut Umi Narimawati (2008) pengertian operasional variabel adalah sebagai berikut:

“Operasionalisasi variabel adalah proses penguraian variabel penelitian ke dalam sub variabel, dimensi, indikator sub variabel, dan pengukuran. Adapun syarat penguraian operasionalisasi dilakukan bila dasar konsep dan indikator masing-masing variabel sudah jelas, apabila belum jelas secara konseptual maka perlu dilakukan analisis faktor”.

(63)

“Operationalizing or operationally defining a concept to render it measurable, is done by looking at the behavioral dimensions, facets or

properties denoted by the concepts”.

Sesuai dengan judul penelitian yang diungkapkan oleh penulis yaitu Pengaruh Brand image dan gaya hidup Terhadap Minat beli Konsumen, maka variabel-variabel yang terkait dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1) Variabel Independen (X1) dan (X2)

Variebel independen yaitu variabel bebas yang biasa juga mempengaruhi variabel lain. Variabel independen dalam penelitian ini Citra Merek (X1)

dan Kepercayaan Merek (X2).

Citra Merek dan Kepercayaan Merek, data-data diperoleh dari hasil wawancara dan kuesioner kepada konsumen Distro House Of Smith.

2) Variabel Dependen (Y)

Variabel dependen adalah variabel terkait yang dipengaruhi atau mempengaruhi variabel lain, dalam penelitian ini yang menjadi variabel dependen yaitu Minat beli Konsumen.

(64)

Tabel 3.2

Operasionalisasi Variabel

Variabel Konsep Indikator Ukuran No.

Kuesi oner

Skala

Citra Merek

(X1)

Citra merek merupakan kebaikandari sebuah merek, merek sendiri adalah sebuah identitas dari produk. Dalam sebuah citra merek

terkandung beberapa hal yang menjelaskan tentang merek sebagai produk, merek sebagai organisasi merek sebagai symbol.

Setyaningsih &Darmawan

(65)

5.Mau

Minat Beli Konsumen adalah sebuah perilaku konsumen dimana konsumen

mempunyai keinginan dalam membeli suatu produk, berdasarkan pengalaman dalam memilih, menggunakan dan mengkonsumsi atau bahkan menginginkan suatu produk.

(66)

3.2.3 Sumber dan Teknik Penentuan Data 3.2.3.1 Sumber Data

Sumber data ada dua yaitu data primer dan sekunder. Umar Husein (2005:41) menyatakan bahwa:

“Data primer merupakan data yang didapat dari sumber pertama baik dari individu atau perorangan seperti hasil dari wawancara atau hasil pengisian kuesioner yang biasa dilakukan oleh peneliti. Sedangkan data sekunder merupakan data primer yang telah diolah lebih lanjut dan disajikan baik oleh pihak pengumpul data primer atau oleh pihak lain misalnya dalam bentuk table-tabel atau diagram-diagram”.

(67)

3.2.3.2 Teknik Penentuan Data

Untuk menunjang hasil penelitian, maka peneliti melakukan pengelompokan data yang diperlukan kedalam dua golongan, yaitu:

1) Populasi

Pengertian populasi menurut Umi Narimawati (2008:72), adalah:

“Populasi adalah objek atau subjek yang memiliki karakteristik tertentu sesuai informasi yang ditetapkan oleh peneliti, sebagai unit analisis penelitian”.

Berdasarkan pengertian diatas maka populasi dalam penelitian ini adalah rata-rata konsumen yang datang ke Distro House Of Smith berjumlah

Tabel 3.3

Data pengunjung House Of Smith

Bulan Tahun Jumlah pengunjung

(orang)

September 2015 512

Oktober 2015 405

November 2015 389

Desember 2015 488

Januari 2016 320

Februari 2016 287

Jumlah 2401

Rata - rata 2401 = 400,11 = (400)

(68)

Berdasarkan data di atas peneliti dapat menyimpulkan bahwa rata-rata pengunjung perbulannya adalah 400,11 yang dibulatkan menjadi 400 pengunjung Distro House Of Smith

2) Sampel

Pengertian sampel menurut Umi Narimawati (2008:77), adalah:

“Sampel adalah sebagian dari populasi yang terpilih untuk menjadi unit pengamatan dalam penelitian”.

Responden dalam penelitian ini adalah pengunjung Distro House Of Smith. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teknik pengambilan sampel simple random sampling/probability sampling dimana unit sampel dapat diambil dari setiap elemen populasi karena bersifat homogen. Penentuan jumlah sampel yang akan digunakan dalam penelitian ini akan menggunakan rumus slovin:

n : jumlah sampel N : jumlah populasi

e : batas toleransi kesalahan n= 400

1+400(10%)2

(69)

Berdasarkan perhitungan diatas maka jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 80 orang pengunjung Distro House Of Smith

3.2.4 Teknik Pengumpulan Data

Metode pengumpulan daya yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian Lapangan (Field Research), yang dilakukan dengan cara mengadakan peninjauan langsung pada instansi yang menjadi objek untuk mendapatkan data primer dan sekunder (data yang diambil langsung dari pihak-pihak terkait).

Data primer ini didapatkan melalui teknik-teknik sebagai berikut:

1) Studi Kepustakaan (Library Research) yaitu untuk memperoleh data dengan cara membaca dan mempelajari buku-buku yang berhubungan dengan pembahasan penelitian.

2) Studi Lapangan (Field Research) yaitu dengan mencari dan memperoleh data dari perusahaan yang penulis teliti dengan cara :

a) Observasi, yaitu melakukan pengamatan dan mempelajari hal-hal yang berhubungan dengan penelitian secara langsung dilapangan.

(70)

c) Kuesioner, yaitu alat penelitian berupa daftar pertanyaan yang digunakan untuk memperoleh keterangan dari sejumlah responden. Disini peneliti menggunakan skala Likert.

Adapun kriteria pembobotan nilai untuk alternatif jawaban dapat dilihat pada tabel dibawah ini :

Tabel 3.4 Skala Likert

Jawaban Bobot Nilai

Positif Negatif

a. Sangat Setuju (SS) 5 1

b. Setuju (S) 4 2

c. Cukup (C) 3 3

d. Tidak Setuju (TS) 2 4

e. Sangat Tidak Setuju (STS) 1 5

Sumber : Sugiyono 2007, 108

Agar peneliti dapat menghasilkan data yang dapat dipercaya maka harus dilakukan tahapan analisis dan pengujian hipotesis. Untuk melakukan sebuah analisis data dan pengujian hipotesis, terlebih dahulu peneliti akan menentukan metode apa yang digunakan untuk menganalisis data hasil penelitian dan merancang metode untuk menguji sebuah hipotesis.

(71)

3.2.4.1 Uji Validitas

Pengujian validitas digunakan untuk mengukur alat ukur yang digunakan untuk mendapatkan data, menurut Sugiyono (2009:121) menjelaskan mengenai validitas adalah sebagai berikut :

“Instrumen yang valid berarti alat ukur yang digunakan untuk mendapatkan data (mengukur) itu valid. Valid berarti instrument tersebut dapat digunakan untuk mengukur apa yang hendak di ukur”.

Lebih lanjut uji validitas menurut Cooper dalam Umi Narimawati (2010:42), validitas adalah :

”Validity is a characteristic of measuraenment concerned with the extent

that a test measures what the researcher actually wishes to measure”.

Gambar

Tabel 2.1 penelitian terdahulu
Gambar 2.1 Skema Kerangka Pemikiran
Tabel 3.1
Tabel 3.2
+7

Referensi

Dokumen terkait

Apabila setiap busur mempunyai nilai yang menyatakan hubungan antara dua buah simpul ,maka busur tersebut dikatakan mempunyai bobot,dan graph disebut graph berbobot, bobot

Tujuan dari penelitian ini untuk menemukan dan menganalisa: (1) korelasi antara kepuasan kerja dengan AQ; (2) korelasi antara kepuasan kerja dengan AQ laki-laki; (3)

Pada analisa kali ini juga akan dilakukan beberapa variasi yang sudah dijelaskan pada pembahasan sebelumnya seperti melakukannya terhadap beberapa variasi sudut skew,

Jenis penelitian yang digunakan adalah survei, mengambil sampel dari 30 informan internal (agen asuransi syariah) dan 100 informan eksternal (pelanggan prudential syariah).

Berdasar keputusan bersama antara Gubernur Sulawesi Selatan dan DPRD dimaksud, Badan Pengelolaan Keuangan Daerah bersama TAPD menyempurnakan Rancangan Peraturan

Anak mengalami peningkatan dalam menyiapkan perlengkapan makan sendiri, mengambil makanan sendiri, dan membereskan perlengkapan makan secara mandiri, pada proses

Jolianis (2014) menyatakan bahwa Sumber Daya Alam dan Sumber Daya Manusia berpengaruh terhadap pendapatan daerah. Hal tersebut terjadi pada Taman Tebing Breksi. Taman

Tiga Bersaudara di Kelurahan Taas Kecamatan Tikala Baru, maka dapat disimpulkan bahwa jumlah produksi yang dihasilkan untuk satu kali produksi sebanyak 43.460 ml yang terbagi