• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I KARAKTERISTIK DAN PERBEDAAN INDIVIDU

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "BAB I KARAKTERISTIK DAN PERBEDAAN INDIVIDU"

Copied!
3
0
0

Teks penuh

(1)

1

BAB I

KARAKTERISTIK DAN PERBEDAAN INDIVIDU

A. Pengertian Individu

Manusia dikenal adanya sebagai makhluk yang berpikir atau homo sapiens, makhluk yang berbuat atau homo faber, dan makhluk yang dapat didik atau homo educandum, merupakan pandangan tentang manusia yang bisa digunakan untuk menentukan cara atau pendekatan yang dilakukan terhadap manusia. Berbagai pandangan telah membuktikan bahwa manusia adalah makhluk yang kompleks.

Di dalam kedudukannya, manusia sebagai peserta didik haruslah menempatkan ia sebagai pribadi utuh. Berkaitan dengan kepentingan pendidikan, akan lebih ditekankan hakiki manusia sebagai kesatuan sifat makhluk individu dan makhluk sosial, sebagai kesatuan jasmani dan rohani, dan sebagai makhluk Tuhan. Sifat dan ciri tersebut senantiasa ada pada diri manusia, sehingga setiap manusia pada dasarnya sebagai pribadi atau individu yang utuh.

Individu artinya tidak bisa dibagi, tidak dapat dipisahkan, keberadaannya sebagai makhluk tunggal, dan khas. Individu yang berarti orang, perseorangan yang diinginkan (Echlos, 1975: Sunarto,dkk.,1994).

Makna di atas memberi isyarat bahwa anak dengan dukungan lingkungannya dapat merangsang perkembangan potensi-potensi yang dimilikinya selanjutnya membawa perubahan-perubahan yang diiginkan dalam kebiasaan dan sikap-sikapnya. Dapat dikata, anak dibantu oleh guru, orang tua dan orang dewasa lain untuk memfasilitasi kemampuan dan potensi yang dibawanya dalam memperoleh pertumbuhan dan perkembangan yang diinginkan.

B. Karakteristik Individu

Setiap individu memiliki karakteristik bawaan (heredity) dan lingkungan (environment). Karakteristik bawaan merupakan karakter keturunan yang dibawa sejak lahir baik yang berkaitan dengan faktor biologis maupun sosial psikologis. Kepribadian, perilaku, apa saja yang diperbuat, dipikirkan dan dirasakan oleh seseorang (individu) merupakan hasil dari perpaduan antara faktor biologis sebagaimana unsur bawaan dan pengaruh lingkungan.

(2)

2

C. Perbedaan Individu

Pembahasan tentang aspek-aspek perkembangan individu dikenali ada dua hal yang menonjol, yaitu: umumnya manusia mempunyai unsur kesamaan dalam pola perkembangannya dan pola yang bersifat umum itu manusia cenderung berbeda fisik dan non fisik.

Sifat individual adalah sifat yang berkaitan dengan orang perseorangan, ciri atau karakteristik orang yang satu berbeda dengan lainnya. Dengan kata lain, makna perbedaan individu menyangkut variasi yang terjadi, baik variasi aspek fisik maupun psikologis.

Perbedaan yang segera dikenali oleh guru terhadap siswanya adalah perbedaan fisiknya, seperti: warna kulit, tinggi badan, berat badan, bentuk muka, warna rambut, cara berdandannya, sedangkan perbedaan aspek psikologisnya adalah: perilakunya, malas/kerajinannya, kepandaiannya, motivasinya, bakatnya, dan sebagainya.

Setiap individu berbeda, bidang perbedaan yang tampak dalam perilakunya baik dirumah maupun di sekolah adalah:

a. Perbedaan Kognitif

Menurut Bloom (1979), proses belajar, baik di sekolah maupun diluar sekolah, menghasilkan tiga pembentukan kemampuan yang dikenal sebagai taxonomy Bloom, yaitu kemampuan kognitif, afektif, dan psikomotorik. Kemampuan kognitif merupakan kemampuan yang berkaitan dengan penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi. Setiap individu memiliki persepsi tentang hasil pengamatan terhadap suatu objek. Berarti ia menguasai sesuatu yang diketahui, artinya dalam dirinya terbentuknya suatu persepsi dan pengetahuan itu diorganisasikan secara sistematik untuk menjadi miliknya.

Kemampuan kognitif menggambarkan penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi setiap orang. Pada dasarnya kemampuan kognitif merupakan hasil belajar. Sebagaimana diketahui bahwa hasil belajar merupakan perpaduan antara pembawaan dan pengaruh lingkungan. Tingkat kemampuan kognitif tergambar pada hasil belajar yang diukur dengan tes hasil belajar.

Tes hasil belajar menghasilkan nilai kemampuan kognitif yang bervariasi. Hal ini menggambarkan adanya perbedaan kemampuan setiap individu, demikian intelegensi (IQ) sangat mempengaruhi kemampuan kognitif seseorang. Hasil-hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai kemampuan kognitif berkorelasi positif dengan tingkat kecerdasan seseorang.

b. Perbedaan Dalam Kecakapan Bahasa

(3)

3

c. Perbedaan Dalam Latar Belakang

Sekelompok individu dengan perbedaan latar belakang dan pengalaman dapat memperlancar atau sebaliknya menghambat prestasi belajar mereka, sebab telah dipengaruhi oleh kemampuan dan situasi belajar. Latar belakang individu dimaksud dibedakan faktor dari dalam dan faktor diluar dirinya. Faktor dari dalam misalnya, kecerdasan, kemauan, bakat, emosi, perhatian, kebiasaan bekerja sama, dan kesehatan yang mendukung belajar. Adapun faktor dari luar diri individu antara lain: pola sikap orang tua, sosial ekonomi keluarga, tingkat kesukaran bahan ajar, metode mengajar, kurikulum, dan situasi belajarpada umumnya.

d. Perbedaan Dalam Bakat

Bakat adalah kemampuan khusus yang dibawa sejak lahir. Kemampuan tersebut akan berkembang dengan baik bila mendapat rangsangan atau kesempatan dan pemupukan secara tepat. Sebaliknya bakat tidak dapat berkembang sama sekali, manakala lingkungan tidak memberikan kesempatan untuk berkembang. Berkaitan dengan inilah makna pendidikan menjadi penting keberdaannya.

e. Perbedaan Dalam Kesiapan Belajar

Referensi

Dokumen terkait

Berdasarkan pengertian yang di atas maka dapat disimpulkan bahwa model make a match adalah salah satu model pembelajaran yang dapat diterapkan di dalam setiap proses

Dari hasil analisis interaksi tabel di atas, dapat terlihat bahwa perubahan ketebalan dan dimensi baseplate lebih signifikan saat kolom baja menerima beban momen yang

Data lain juga menunjukkan, responden yang mengikuti FKK memiliki kesadaran lebih tinggi akan pentingnya baik evange- lisasi ke dalam maupun keluar (20%) dibandingkan dengan

Diantaranya ialah pemulihan hubungan Korut dengan negara-negara yang pernah bersitegang dengannya, bantuan ekonomi, dan lainnya

a) Individual, dilakukan untuk jumlah aset keuangan yang melebihi ambang batas ( threshold ) tertentu dan aset keuangan yang memiliki bukti obyektif penurunan nilai yang

RINCIAN DOKUMEN PELAKSANAAN ANGGARAN BELANJA LANGSUNG PROGRAM DAN PER KEGIATAN SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH. KODE REKENING URAIAN JUMLAH (Rp) RINCIAN PERHITUNGAN Volume Harga

Dalam konteks Negara Indonesia, ini merupakan kenyataan yang tidak dapat ditolak bahwa Negara Indonesia terdiri dari berbagai macam suku, agama, budaya dan etnis dalam jumlah

Dengan menargetkan bisnis yang lebih kecil, penjahat siber dapat dengan mudah mengeksploitasi celah keamanan mereka untuk mendapatkan akses ke data pelanggan mereka dan juga