• Tidak ada hasil yang ditemukan

LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) DI MAN YOGYAKARTA 1

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) DI MAN YOGYAKARTA 1"

Copied!
238
0
0

Teks penuh

(1)

KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)

DI MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjutak No. 60 Yogyakarta

Disusun Guna Memenuhi Tugas Mata Kuliah Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)

Nama : Titi Yulianti

NIM : 11316244006

Jurusan : Pendidikan Fisika

DPL : Dr. Insih Wilujeng

PRODI PENDIDIKAN FISIKA

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

(2)

Ienxes0har lapoBn P PL di MAN Yosyakd(a 1:

NI]\I

:

3t624.t006

Tclan mellksanaka. kcs,dtan PPI MAN Yogyakrfa 1, pedode I Juli 17 Settcnbcr 201.1. Hasil kegiaran tercakuD dalam naskah laporaD nrl.

Yosyakrna l7 SepreDrbcr 201,t

Dr. Irsih wiluiens

NIP. t9671202t993032001 NIP I9671 103199.10:11001

DI!-M$$

1!!s!,\1-{

NIP rq620ri ll't3701 2 aol NlP. t95503l3I93t0:l I 003

(3)

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karuniaNya sehingga pelaksanaan KKN-PPL yang diselenggarakan pada semester khusus Tahun Ajaran 2013/ 2014 berjalan degan baik dan lancar. Laporan kegiatan KKN-PPL ini merupakan salah satu bentuk pertanggungjawaban tertulis atas keterlaksanaannya kegiatan KKN-PPL selama kurang lebih 2,5 (dua setengah) bulan terhitung mulai tanggal 2 Juli sampai dengan 16 September 2014.

Kegiatan KKN-PPL ini tentu tidak terlepas dari bantuan dari berbagai pihak yang telah ikut berperan dalam terlaksananya kegiatan ini, baik secara langsung maupun tidak langsung. Sebagai ungkapan rasa syukur, penulis mengucapkan terimakasih kepada:

1. Prof. Dr. Rochmat Wahab, M.Pd, M.A selaku Rektor Universitas Negeri Yogyakarta yang telah memberikan kesempatan untuk melaksanakan kegiatan KKN-PPL.

2. Ketua UPPL beserta para stafnya yang telah memberikan arahan, informasi dan bekal dalam melaksanakan KKN-PPL.

3. Ibu Barkah Lestari selaku Dosen Pembimbing Lapangan KKN yang telah memberikan bimbingan, perhatian, dan semangat selama kegiatan KKN-PPL. 4. Ibu Dr. Insih Wilujeng selaku Dosen Pembimbing PPL yang telah memberikan

bimbingan dan motivasi dari awal hingga akhir kegiatan KKN-PPL.

5. Drs. Iman Suja’i Fadly, M.Pd.I., selaku Kepala MAN Yogyakarta 1 yang telah menyediakan berbagai fasilitas demi kelancaran KKN-PPL.

6. Ibu Dra. Musta’inatun, M.A , selaku koordinator KKN-PPL di Man Yogyakarta 1 yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk belajar. Atas kesabaran, dukungan, bimbingan, motivasi, nasehat dan pengertiannya sehingga kami dapat menjalankan kegiatan KKN dengan baik dan lancar.

7. Ibu Ari Satriana, S.Pd.M.Pd., selaku guru pembimbing praktek mengajar di

kelas, yang telah memberikan saran, nasihat, dan pengarahan yang sangat bermanfaat bagi kami dalam menjalankan kegiatan mengajar belajar.

8. Bapak/ Ibu guru dan karyawan/ karyawati MAN Yogyakarta 1 yang dengan ikhlas telah berkenan membantu pelaksanaan KKN-PPL dan telah menjadikan kami bagian dari keluarga besar MAN Yogyakarta 1.

9. Bapak, ibu, adik dan seluruh keluarga yang selalu memberikan semangat, dukungan, bantuan dan pengertiannya.

(4)

kerjasama, perjuangan, semangat, dan kerjakerasnya selama ini. Semoga persahabatan kita tetap terbina walaupun KKN-PPL UNY 2014 telah berakhir. 11. Teman-teman Pendidikan Fisika 2011 yang saling memberikan motivasinya. 12. Siswa-siswi MAN Yogyarata 1 baik kelas X MIA 1 dan X MIA 2, terimakasih

atas kerjasamanya.

13. Semua pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu-persatu yang juga ikut andil dalam kelancaran pelaksanaan KKN-PPL ini.

Laporan ini dibuat sesuai dengan keadaan yang sebenarnya dan sesuai dengan program yang dilaksanakan. Kami menyadari bahwa dalam pelaksanaan KKN-PPL ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, kami mohon maaf kepada semua pihak bila terdapat kesalahan-kesalahan baik yang kami sengaja maupun yang tidak disengaja. Saran dan kritik yang mambangun selalu kami harapkan agar kegiatan kami selanjutnya menjadi lebih baik lagi.

Demikian laporan pelaksanaan kegiatan KKN-PPL ini kami susun, semoga dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan sebagaimana mestinya. Terimakasih.

Yogyakarta, 17 September 2014 Penyusun

Titi Yulianti NIM 11316244006

(5)

HALAMAN JUDUL...i HALAMAN PENGESAHAN...ii KATA PENGANTAR...iii DAFTAR ISI...v ABSTRAK...vi BAB I PENDAHULUAN A. Analisis Situasi (Permasalahan dan Potensi Pembelajaran)...2

B. Rancangan Kegiatan PPL...6

BAB II PERSIAPAN, PELAKSANAAN, DAN ANALISIS HASIL A. Persiapan...11

B. Pelaksanaan PPL...14

C. Analisis Hasil Pelaksanaan dan Refleksi...17

BAB III PENUTUP A. Kesimpulan...19

B. Saran...19

(6)

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Universitas Negeri Yogyakarta Semester Khusus Tahun Ajaran 2013/ 2014

Oleh : Titi Yulianti 11316244006

ABSTRAK

Program kegiatan PPL di MAN Yogyakarta 1, merupakan salah satu ajang bagi mahasiswa khususnya mahasiswa jurusan kependidikan dalam mengamalkan ilmu yang telah didapat di bangku kuliah untuk diterapkan secara nyata di lingkungan sekolah.

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) bertujuan untuk melatih praktikan dalam menerapkan kemampuannya dan pengetahuannya serta mempraktikkan ilmu yang telah diperoleh selama perkuliahan. Dengan demikian, praktikan diharapkan mempunyai bekal dan pengalaman sebagai calon pendidik yang berkualitas. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dimulai sejak tanggal 1 Juli 2014 (tahun ajaran baru 2013/2014). Sebelum melakukan PPL, mahasiswa mengadakan observasi terhadap kegiatan pembelajaran yang ada di MAN Yogyakarta 1. Observasi tersebut meliputi observasi sekolah dan juga terhadap pembelajaran di dalam kelas, praktikan juga berusaha mencari informasi dari guru mata pelajaran fisika mengenai kondisi dan potensi siswa, fasilitas pendukung dalam Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), dan juga faktor penghambat yang sering ditemui ketika Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) berlangsung. Pada kegiatan PPL ini, praktikan mendapat tugas untuk mengajar kelas X MIA 1 dan kelas X MIA 2.. Dalam kegiatan praktik mengajar di sekolah, secara langsung praktikan dibimbing oleh guru pembimbing dan dosen pembimbing. Praktikan juga berperan dalam kegiatan persekolahan lainnya seperti piket harian, piket senyum sapa, piket perpustakaan dan piket Bimbingan Perpustakaan (BK). Dengan adanya pengalaman tentang penyelenggaraan sekolah ini diharapkan praktikan mempunyai bekal untuk menjadi tenaga pendidik yang profesional.

(7)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

BAB I PENDAHULUAN

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) sebagai salah satu perguruan tinggi yang mencetak tenaga kependidikan atau calon guru. Oleh karena itu, UNY harus mampu meningkatkan kualitas lulusannya agar dapat bersaing dalam dunia kependidikan baik dalam skala nasional maupun internasional. Sejalan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang ketiga, yaitu pengabdian kepada masyarakat (dalam hal ini masyarakat sekolah) maka tanggung jawab seorang mahasiswa setelah menyelesaikan tugas-tugas belajar di kampus ialah mentransformasikan dan menerapkan ilmu pengetahuan yang diperoleh dari kampus kepada masyarakat, khususnya masyarakat sekolah.

Sesuai dengan visi dan misi UNY, bahwa produktivitas tenaga kependidikan, khususnya calon guru, baik dalam segi kualitas, maupun kuantitas tetap menjadi perhatian utama universitas. Hal ini dapat ditunjukkan dengan adanya beberapa usaha pembaruan, peningkatan dalam bidang keguruan seperti: Pengajaran Mikro (micro

teaching), Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di sekolah, yang diarahkan untuk

mendukung terwujudnya tenaga kependidikan yang profesional.

Program PPL merupakan mata kuliah intrakulikuler yang wajib ditempuh bagi setiap mahasiswa S1 yang mengambil program studi kependidikan. Dengan diadakannya kegiatan PPL yang dilaksanakan secara terpadu ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan kualitas penyelenggaraan proses pembelajaran. Praktik PPL akan memberikan pengalaman belajar nyata, dapat memperluas wawasan, melatih dan mengembangkan kompetensi mahasiswa dalam bidangnya, meningkatkan keterampilan, kemandirian, tanggung jawab, dan kemampuan dalam memecahkan masalah, sehingga keberadaan program PPL ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa sebagai tenaga kependidiakan dalam mendukung profesinya.

Adapun Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) bertujuan untuk melatih mahasiswa untuk menetapakan pengetahuan dan kemampuan yang telah dimiliki dalam suatu proses pembelajaran sesuai bidang studinya masing-masing sehingga mahasiswa mendapatkan pengalaman faktual yang dapat digunakan sebagai dasar untuk mengembangkan diri sebagai calon tenaga kependidikan yang sadar akan tugas dan tanggung jawabnya sebagai tenaga akademis dalam dunia pendidikan.

(8)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

A. Analisis Situasi (Permasalahan dan Potensi Pembelajaran) 1. Sejarah MAN Yogyakarta 1

Perjalanan MAN Yogyakarta I dimulai pada tahun 1950 ketika Departemen Agama mendirikan tiga sekolah SGAI (Sekolah Guru Agama Islam) putra dan putri serta SGHA (Sekolah Guru Hakim Agama) secarade facto. SGHA inilah yang dalam perjalannya merupakan titik awal MAN Yogyakarta 1. Pendirian tiga sekolah di lingkungan Departemen Agama ini secara de jure dengan Surat Penetapan Menteri Agama No. 7 Tanggal 5 Februari 1951.

Usia SGHA hanya berlangsung tiga tahun, pada tahun 1954 SGHA oleh Departemen Agama dialihfungsikan menjadi PHIN (Pendidikan Hakim Islam Negeri). Perubahan fungsi ini ditujukan guna menyiapkan dan membentuk hakim-hakim yang saat masa tersebut kebutuhannya sangat besar.

Ketika proses penggodokan dan pengkaderan calon hakim telah memenuhi kebutuhan dan seiring kondisi nyata dimasyarakat calon hakim merupakan lulusan fakultas hukum suatu perguruan tinggi. Berpedoman kondisi itu Departemen Agama pada tanggal 16 maret 1978 mengalih fungsikan PHIN sebagai sekolah yang tidak mengkhususkan pada satu bidang yaitu berubah menjadi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Yogyakarta I.

Berubahnya PHIN menjadi MAN Yogyakarta I yang secara kejenjangan merupakan sekolah setingkat dengan SMA (Sekolah Menegah Atas). MAN sebagai sekolah yang sederajat dengan SMA secara kelembagaan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan memberikan Surat Keputusan Nomor : 0489/U/1999 yang menyatakan bahwa MAN merupakan SMU berciri Agama Islam. Dengan dikeluarkannya SK Mendibud RI memberikan bukti nyata bahwa MAN Yogyakarta I dalam pembelajarannya menerapkan ketentuan dan ketetapan yang dijalankan oleh SMA pada umumnya dengan ciri khususnya Pendidikan Agama Islam mendapatkan preoritas yang lebih banyak dibanding dengan kurikulum yang diterapkan di lingkungan SMA.

Seiring dengan perjalanan waktu dan berbagai perubahan kurikulum nasional untuk tingkat pendidikan menengah (SMA), MAN Yogyakarta I tetap mampu menunjukkan jati dirinya sebagai sekolah Agama Islam setingkat SMA yang dikelola Departemen Agama. Di tengah-tengah persaingan yang kompetetif dengan SMA, MAN Yogyakarta I merupakan idola terhadap dunia pendidikan Islam, dengan siswa peserta didik kurang lebih 30 % berasal dari luar D.I. Yogyakarta terutama yang berbasis pesantren dan lingkungan Agama Islamnya berakar kuat seperti Demak, Kudus, Pantura dll. Lulusan MAN Yogyakarta I

(9)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

telah banyak yang berhasil melanjutkan studi ke jenjang pendidikan tinggi baik Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan PTS (perguruan Tinggi Swasta) di dalam negeri ataupun di luar negeri seperti di Al Azhar (Mesir) dan Pakistan, Kuwait, dan lainnya.

2. Letak Geografis

MAN Yogyakarta 1 terletak di Jl. C. Simanjuntak no. 60 Yogyakarta, termasuk dalam wilayah RT. 01/RW. IV Kelurahan Terban. Lokasi sekolah ini cukup strategis karena berada tepat di tepi jalan raya dan mudah dijangkau menggunakan berbagai alat transportasi. Secara geografis, MAN Yogyakarta 1 berada di lingkungan perkotaan dengan batas-batas wilayah sebagai berikut: a. Sebelah utara berbatasan dengan Jl. Sekip UGM

b. Sebelah timur berbatasan dengan Jl. C. Simanjuntak dan Mirota Kampus

c. Sebelah selatan berbatasan dengan Jl. Kampung Terban d. Sebelah barat berbatasan dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik UGM

3. Profil MAN Yogyakarta 1 Visi Madrasah

UngguL, ILmiah, Amaliyah, IBAdah dan Bertanggungjawab (ULIL ALBAB) Terwujudnya lulusan Madrasah yang unggul dibidang iman dan taqwa (imtaq) dan iptek, berfikir ilmiah, mampu mengamalkan ajaran agama, tekun beribadah, bertanggung jawab dalam kehidupan bermasyarakat dan pelestarian lingkungan.

Misi Madrasah

a. Menumbuhkan dan meningkatkan keimanan, ketaqwaan dan ibadah

serta akhlakul karimah sehingga menjadi pedoman hidup

b. Menumbuhkembangkan nilai sosial dan budaya bangsa sehingga

menjadi sumber kearifan dalam bertindak

c. Melaksanakan proses pendidikan dan pengajaran secara efektif dan

efisien agar siswa dapat berkembang secara optimal sesuai dengan potensi yang dimiliki

d. Meningkatkan pembelajaran terhadap siswa melalui pendidikan yang

berkarakter unggul, berbudaya, aktif, inovatif, kreatif dan menyenangkan

e. Menumbuhkan semangat juang menjadi yang terbaik kepada siswa

(10)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

f. Mempersiapkan dan menfasilitasi siswa untuk studi lanjut ke perguruan

tinggi

g. Menumbuhkan rasa tanggung jawab dalam berkehidupan di masyarakat

dan pelestarian lingkungan.

4. Kondisi Sekolah

a. Kondisi Fisik Sekolah

Gedung sekolah merupakan sebuah unit bangunan yang terdiri dari berbagai ruangan dengan pembagian sebagai berikut:

1) 8 ruang kelas X (3 ruang kelas X IIS , 3 ruang kelas MIA, 1 ruang kelas Bahasa, dan 1 ruang kelas Agama)

2) 8 ruang kelas XI (3 ruang kelas XI IPA, 3 ruang kelas XI IPS, 1 ruang kelas XI Bahasa, dan 1 ruang kelas XI Agama)

3) 8 ruang kelas XII (3 ruang kelas XII IPA, 3 ruang kelas XII IPS, 1 ruang kelas XII Bahasa, dan 1 ruang kelas XII Agama)

4) 8 ruang laboratorium (laboratorium biologi, laboratorium fisika, laboratorium kimia, laboratorium IPS, laboratorium komputer dengan sistem LAN, laboratorium bahasa, dan laboratorium agama)

5) 1 Ruang aula atas dan 1 ruang aula bawah 6) 1 ruang kepala madrasah

7) 1 ruang tata usaha

8) 2 ruang guru (ruang guru rumpun MIPATIK dan bahasa dan ruang guru rumpun IPS dan agama)

9) 1 ruang BK

10) 2 ruang UKS (masing-masing untuk putra dan putri) 11) 1 perpustakaan 12) 1 ruang tamu 13) 1 koperasi 14) 1 kantin 15) 1 masjid 16) Asrama madrasah

17) Ruang asrama kegiatan siswa 18) 1 ruang OSIS

19) 1 ruang bank mini 20) 1 bank Mandiri Syari’ah

21) 1 ruang umum (etalase piala dan trophy) 22) 13 kamar mandi

(11)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

23) 1 gudang

24) 1 rumah penjaga 25) 1 ruang satpam

MAN Yogyakarta 1 juga memiliki beberapa lapangan olah raga dan parkir, antara lain:

1) Lapangan voli

2) Lapangan basket/ futsal (sebagai lapangan upacara) 3) Lapangan bulu tangkis

4) Lapangan tenis meja

5) 4 tempat parkir siswa, guru, dan karyawan

Kualitas lulusan MAN Yogyakarta 1 dituntut untuk memenuhi standar kompetensi dunia kerja. Salah satunya, selain mampu menguasai materi pelajaran, siswa harus dapat berinteraksi dan aktif dalam hubungan sosial. Kegiatan ekstrakurikuler merupakan salah satu alat pengenalan siswa pada hubungan sosial. Di dalamnya terdapat pendidikan pengenalan diri dan pengembangan kemampuan selain pemahaman materi pelajaran. Oleh karena itu, di MAN Yogyakarta 1 diselenggarakan berbagai kegiatan ekstrakurikuler.

Berikut ini merupakan kegiatan ekstrakurikuler: 1) Kelompok Ilmiah Remaja (KIR)

2) Pramuka 3) Paskibra

4) Palang Merah Remaja (PMR) 5) TONTI

6) Pecinta Alam (PA)

7) Olahraga (Bola Voli, Bola Basket, Tenis Meja, Futsal) 8) ROHIS, dan

9) ROBOTIK

b. Kondisi Siswa

Berikut ini merupakan data jumlah siswa MAN Yogyakarta 1 sampai pada bulan September 2014:

No. Kelas Peserta didik

(Putra) Peserta didik (Putri) Jumlah peserta didik 1. X 100 134 234 2. XI 88 133 221

(12)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

c. Kondisi Guru dan karyawan

MAN Yogyakarta 1 memiliki 56 orang tenaga pengajar, yang terdiri dari guru kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia, kewarganegaraan dan kepribadian, ilmu pengetahuan alam dan teknologi, ilmu sosial, estetika, dan pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan. Tenaga pengajar ini terdiri dari guru senior dan profesional dengan tingkat pendidikan yang berbeda. Karyawan di MAN Yogyakarta 1 terdiri dari bagian tata usaha (TU) sebanyak 11 orang, petugas perpustakaan, satpam, petugasfotokopi, dan petugas kebersihan sekolah. Untuk pegawai tidak tetapberjumlah 8 orang yang kebanyakan adalah lulusan SMA.

5. Analisis Situasi Mata Pelajaran Fisika

Mata pelajaran fisika di MAN Yogyakarta 1 termasuk dalam rumpun MIPATIK. Saat ini terdapat tiga orang pengajar mata pelajaran fisika yang dibagi dari kelas X hingga kelas XII. Proses pembelajaran dilakukan di kelas. Keseluruhan proses pembelajaran baik di kelas dilakukan pada jam efektif dari hari Senin sampai Sabtu dengan waktu pembelajaran setiap kelasnya dua jam pelajaran (2 x 45 menit atau 2 x 40 menit) sesuai jadwal. Di dalam laboratorium fisika terdapat sarana dan prasarana yang dapat menunjang proses pembelajaran. Untuk administrasi laboratorium fisika sudah tergolong lengkap (prosedur penanganan darurat, struktur pengelolaan, label alat-alat lab dan beberapa poster sudah ada). Media pembelajaran dan kelengkapan alat seperti LCD, papan tulis, stop kontak, dan kran air berfungsi dengan baik. Alat-alat juga sudah tergolong lengkap.

B. Rancangan Kegiatan PPL 1. Perumusan Program

Program PPL

Sebelum melaksanakan kegiatan PPL, mahasiswa melakukan observasi kelas yang bertujuan untuk mengamati kondisi ruang kelas dan aktivitas pembelajaran guru dan siswa di dalam kelas. Adapun hasil observasi tersebut adalah sebagai berikut :

3. XII 91 120 211

(13)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

a. Perangkat pembelajaran

Sebelum guru melaksanakan kegiatan pembelajaran di kelas, guru menyiapkan perangkat pembelajaran yang meliputi silabus, program tahunan, program semester, rencana pelaksanaan pembelajaran dan perhitungan minggu efektif. Tetapi untuk pelaksanaan kegiatan PPL, mahasiswa hanya diminta untuk membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), media pembelajaran untuk mengajar, dan soal ulangan harian dan soal mid semester yang nantinya akan diberikan kepada siswa.

b. Proses pembelajaran

1) Membuka pelajaran

Sebelum membuka pelajaran, guru mengkondisikan siswa dengan berkeliling kelas dan mengecek kesiapan siswa untuk mengikuti pelajaran. Guru membuka pelajaran dengan mengucap salam dan memimpin doa.

2) Penyajian materi

Dalam penyajian materi yang dilakukan oleh guru disajikan secara runtut dan tidak melebihi waktu yang disediakan. Guru juga memberikan penjelasan lebih intensif kepada siswa yang bertanya. Guru memberikan kata kunci atau konsep penting ketika memberikan latihan soal.

3) Metode pembelajaran

Metode pembelajaran yang digunakan guru di kelas cenderung lebih sering menggunakan metode diskusi dan informasi(observasi dilakukan di kelas X D). Guru juga sering memberikan latihan soal dan tugas rumah kepada siswa dengan tujuan agar siswa mau belajar.

4) Pengelolaan kelas

Guru sangat membimbing siswa. Guru menegur ketika ada siswa yang ramai di kelas.

5) Penggunaan bahasa dan gerak tubuh

Guru menjelaskan dengan bahasa yang cukup sederhana dan jelas, sehingga siswa mudah memahami apa yang disampaikan guru. Guru menegur siswa yang ramai dengan bahasa yang baik.

6) Pengelolaan waktu

Pengelolaan waktu pembelajaran oleh guru sudah cukup baik. Meskipun ada beberapa siswa yang terlambat masuk kelas.

(14)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

Guru memanfaatkan waktu pembelajaran seefektif mungkin dan lebih menekankan pada penerapan materi dengan latihan soal-soal di Buku Paket sehingga jarang.

8) Bentuk dan cara evaluasi

Guru memberikan latihan soal untuk dikerjakan secara diskusi , kemudian memberikan waktu kepada siswa untuk mengerjakan. Bagi siswa yang mau mempresentasikan di depan kelas, maka guru memberikan poin tambahan kepada siswa tersebut.

9) Menutup pelajaran

Pelajaran ditutup dengan menyimpulkan hasil materi yang telah dibahas selama proses pembelajaran. Guru menutup pelajaran dengan mengucapkan salam kepada siswa.

c. Perilaku Siswa

Siswa yang duduk di depan cenderung lebih fokus dan memperhatikan penjelasan guru. Sedangkan beberapa siswa yang duduk di belakang terkadang tidak memperhatikan penjelasan guru dan cenderung bercerita dengan teman sebangku. Bagi siswa yang belum jelas dengan penjelasan guru maka siswa langsung bertanya dengan mengangkat tangan terlebih dahulu atau menemui guru di depan ketika siswa lains sedang mencatat. Beberapa siswa yang terlambat masuk kelas maupun akan keluar kelas izin kepada guru terlebih dahulu.

2. Rancangan Kegiatan PPL a. Tahap persiapan

1) Pembekalan Mikro

Pembekalan pelaksanaan PPL dilaksanakan beberapa kali sebagai dasar pengetahuan mahasiswa praktikan dalam menghadapi kegiatan penerjunan di lapangan maupun lembaga-lembaga pendidikan dan sekolah. Pembekalan dilaksanakan sebelum mahasiswa diterjunkan di sekolah. Pemberian bekal kepada mahasiswa PPL adalah berupa latihan mengajar dalam bentuk pengajaran mikro dan pemberian strategi belajar mengajar.

2) Pembelajaran Mikro

Program ini bertujuan untuk mempersiapkan mental mahasiswa untuk dapat menerapkan ilmu yang diperoleh dari kuliah mikro ke dalam praktik mengajar di lapangan. Melalui pembekalan ini mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan awal tentang etika guru, tanggung jawab,

(15)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

dan profesionalitas guru sehingga diharapkan mahasiswa tidak menemui hambatan selama pelaksanaan PPL.

3) Penyerahan mahasiswa PPL UNY 2014

Penyerahan mahasiswa PPL UNY 2014 di MAN Yogyakarta 1 oleh DPL KKN UNY 2014 di MAN Yogyakarta 1 kepada pihak madrasah. 4) Observasi

Observasi sekolah dilaksanakan setelah penyerahan secara resmi dari pihak UNY kepada pihak MAN Yogyakarta 1. Dalam kegiatan observasi, mahasiswa melakukan pengamatan tentang sekolah baik dari kegiatan belajar mengajar di kelas maupun kondisi fisik sekolah. Sedangkan pada observasi kelas mahasiswa melakukan pengamatan proses pembelajaran yang meliputi aspek-aspek berikut:

- Perangkat pembelajaran (kurikulum, silabus, rencana pelaksanaan pembelajaran)

- Proses pembelajaran (cara membuka pelajaran, penyajian materi, metode pembelajaran, pengelolaan kelas, penggunaan bahasa dan gerak tubuh, pengelolaan waktu, penggunaan media, bentuk dan cara evaluasi, dan menutup pelajaran)

- Perilaku siswa saat pembelajaran berlangsung 5) Tahap persiapan mengajar

Tahap persiapan mengajar adalah tahap awal yang harus dilakukan, meliputi:

- Konsultasi terhadap guru pembimbing di sekolah tentang materi yang akan diajarkan.

- Membuat RPP serta media pembelajaran yang akan digunakan dalam proses pembelajaran.

- Menyususn rencana pemberian tugas yang akan diberikan kepada peserta didik.

- Mempersiapkan materi yang akan diberikan kepada peserta didik. 6) Praktik Mengajar

Tahap ini merupakan tahapan yang paling penting dikarenakan berhubungan dengan kesiapan dan kemampuan mahasiswa PPL dalam melaksanakan pembelajaran di dalam kelas. Praktik mengajar dilaksanakan sesuai jadwal yang telah ditentukan oleh guru pembimbing. 7) Tahap evaluasi

(16)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

mengetahui sejauh mana kemampuan siswa menyerap materi yang disampaikan.

8) Penyusunan laporan

Laporan kegiatan terdiri atas laporan KKN kelompok yang dibuat berdasarkan hasil pelaksanaan program kegiatan kelompok dan individu (masing-masing prodi) dan laporan KKN-PPL individu. Penyusunan laporan ini dimulai sejak kegiatan masih berlangsung sampai penarikan tim PPL secara resmi oleh dosen pembimbing.

9) Evaluasi

Evaluasi merupakan penilaian yang diberikan kepada mahasiswa dalam tugasnya melaksanakan PPL. Evaluasi bertujuan untuk mengukur kemampuan mahasiswa dan aspek penguasaan kemampuan profesional, personal, interpersonal, dan masukan atau perbaikan kebijakan untuk kegiatan di masa datang.

10) Penarikan tim PPL UNY

Kegiatan penarikan mahasiswa PPL UNY 2014 di MAN Yogyakarta 1 dilaksanakan pada hari Selasa, 17 September 2014.

(17)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

BAB II

PERSIAPAN, PELAKSANAAN, DAN ANALISIS HASIL

A. Persiapan

Kegiatan persiapan untuk program PPL merupakan salah satu aspek yang penting, karena untuk memperoleh hasil yang baik maka perlu adanya usaha dalam menyiapkan segalanya melalui kegiatan persiapan. Persiapanpersiapan tersebut merupakan kegiatan yang telah diprogramkan dari lembaga UNY yang telah terprogram oleh mahasiswa.

1. Persiapan Kegiatan PPL

Kegiatan persiapan untuk program PPL merupakan salah satu aspek yang penting, karena untuk memperoleh hasil yang baik maka perlu adanya usaha dalam menyiapkan segalanya melalui kegiatan persiapan. Persiapan-persiapan tersebut merupakan kegiatan yang telah diprogramkan dari lembaga UNY, serta diprogramkan oleh praktikan. Secara garis besar, kegiatan persiapan dalam melaksanakan program PPL antara lain meliputi :

a. Pembekalan PPL dan Pembekalan Mikro

Tahap persiapan PPL dilakukan dengan kegiatan pembekalan mikro dan PPL dengan jadwal berbeda untuk masing-masing program studi. Untuk program studi pendidikan fisika, pembekalan mikro dilaksanakan pada hari Sabtu, 7 Juni 2014 pukul 09.00 s.d.11.00 di ruang seminar FMIPA UNY. b. Penyerahan mahasiswa PPL UNY 2014 dan pembagian guru pembimbing.

Penyerahan mahasiswa PPL UNY 2014 di MAN Yogyakarta 1 oleh DPL KKN UNY 2014 di MAN Yogyakarta 1 kepada pihak madrasah dilaksanakan pada Kamis, 20 Februari 2014. Selain penyerahan secara resmi, juga pembagian guru pembimbing PPL.

c. Observasi

Sebelum melaksanakan kegiatan PPL, mahasiswa melakukan observasi kelas yang bertujuan untuk mengamati kondisi ruang kelas dan aktivitas pembelajaran guru dan siswa di dalam kelas. Observasi kelas dilaksanakan pada hari Selasa, 17 Juni 2014 di kelas XI IPA 2.

Adapun hasil observasi tersebut adalah sebagai berikut :

 Perangkat pembelajaran

Sebelum guru melaksanakan kegiatan pembelajaran di kelas, guru menyiapkan perangkat pembelajaran yang meliputi silabus, program tahunan, program semester, rencana pelaksanaan pembelajaran dan

(18)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

perhitungan minggu efektif. Tetapi untuk pelaksanaan kegiatan PPL, mahasiswa diminta untuk membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), dan administrasi guru dalam menunjang pelaksanaan pembelajaran yang nantinya akan diberikan kepada siswa.

 Proses pembelajaran - Membuka pelajaran

Sebelum membuka pelajaran, guru mengkondisikan siswa dengan mengecek kesiapan siswa untuk mengikuti pelajaran. Guru membuka pelajaran dengan mengucap salam dan memimpin doa. - Penyajian materi

Dalam penyajian materi yang dilakukan oleh guru disajikan secara runtut dan tidak melebihi waktu yang disediakan. Guru juga memberikan penjelasan lebih intensif kepada siswa yang bertanya. Guru menjelaskan tentang latihan soal yang diberikan.

- Metode pembelajaran

Metode pembelajaran yang digunakan guru di kelas menggunakan metode diskusi dan informasi Guru juga sering memberikan latihan soal dan tugas rumah kepada siswa dengan tujuan agar siswa mau belajar. Adapun kegiatan praktikum lebih sering dilaksanakan sepulang sekolah.

- Pengelolaan kelas

Guru sangat membimbing siswa ketika proses pembelajaran berlangsung dan menjawab pertanyaan siswa dengan terstruktur. - Penggunaan bahasa dan gerak tubuh

Guru menjelaskan dengan bahasa yang cukup sederhana dan jelas, sehingga siswa mudah memahami apa yang disampaikan guru. Guru menegur siswa yang ramai dengan bahasa yang baik.

- Pengelolaan waktu

Pengelolaan waktu pembelajaran oleh guru sangat baik. Dengan pembagian waktu dalam penyampaian materi dan latihan soal. - Penggunaan media

Penggunaan media pembelajaran yang digunakan oleh guru yaitu LCD untuk menampilkan power point untuk materi yang akan disampaikan, tetapi karena adanya gangguan teknis sehingga

power point untuk materi tidak ditampikan.

(19)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

Guru memberikan latihan soal, kemudian memberikan waktu kepada siswa untuk mengerjakan.

- Menutup pelajaran

Pelajaran ditutup dengan menyimpulkan hasil materi yang telah dibahas selama proses pembelajaran. Guru menutup pelajaran dengan mengucapkan salam kepada siswa.

 Perilaku Siswa

Ketika guru menyampaikan materi semua siswa memperhatikan penjelasan guru. Bagi siswa yang belum jelas dengan penjelasan guru maka siswa langsung bertanya dengan mengangkat tangan terlebih dahulu atau menemui guru di depan ketika siswa lains sedang mencatat.

d. Praktik pengajaran mikro

Pengajaran mikro merupakan simulasi proses belajar mengajar yang dibuat dalam suatu mata kuliah tersendiri di kampus UNY. Dengan adanya pengajan mikro ini mahasisiwa mendapat bekal dasar yang diperlukan pada saat belajar nanti. Pengajaran mikro di kelas Pendidikan Fisika Internasional dilakukan selama satu semester dengan jumlah mahasiswa 10 orang. Kegiatan pengajaran mikro menggunakan praktik mengajar dengan model

peer teaching, dimana mahasiswa mengajar teman kelasnya sebagai

siswanya dengan pengawasan dosen pembimbing sebagai pemberi saran dan kritik dari kegiatan praktik mengajar. Pada pengajaran mikro, selain bertujuan untuk melatih kompetensi mahasiswa untuk mengajar, juga melatih mahasiswa dalam menyusun perangkat pembelajaran (silabus, RPP, kisi-kisi soal, dan evaluasi), penggunaan metode dan media pembelajaran yang sesuai dengan materi dan kondisi siswa, serta melatih penguasaan kompentensi kepribadian dan sosial meliputi sikap menjadi seorang guru yang baik. Dengan demikian, pengajaran mikro ini merupakan bekal persiapan bagi mahasiswa agar siap dalam pelaksanaan PPL disekolah, baik dari segi materi maupun penyampaian atau metode mengajar.

e. Tahap persiapan mengajar

Tahap persiapan mengajar adalah tahap awal yang harus dilakukan, meliputi: - Konsultasi terhadap guru pembimbing di sekolah tentang materi yang

akan diajarkan.

- Membuat RPP serta media pembelajaran yang akan digunakan dalam proses pembelajaran.

(20)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

- Menyususn rencana pemberian tugas yang akan diberikan kepada peserta didik.

- Mempersiapkan materi yang akan diberikan kepada peserta didik.

B. Pelaksanaan PPL 1. Pelaksanaan PPL

Setelah melakukan observasi di kelas, tahap selanjutnya yang harus dilakukan oleh mahasiswa praktikan adalah konsultasi kepada guru pembimbing tentang tugas-tugas yang harus dilakukan selama PPL. Berikut rincian tugas yang dilakukan selama PPL :

a. Pembuatan Perangkat pembelajaran

Perangkat pembelajaran yang harus dibuat selama melaksanakan kegiatan PPL di MAN Yogyakarta 1 antara lain membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) untuk materi besaran dan pengukuran, media pembelajaran, soal ulangan harian, soal pengayaan dan soal perbaikan. RPP disusun sebelum pertemuan. Pada pelaksanaan PPL ini, kelas yang diampu adalah kelas X MIA 1 dan X MIA 2 dengan alokasi waktu 2 jam pelajaran setiap minggu untuk masing-masing kelas. Oleh karena itu setiap RPP digunakan untuk mengajar sebanyak 2 kali untuk 2 kelas yang berbeda.

b. Pembuatan Media Pembelajaran

Sebelum mengajar juga mempersiapkan media yang bertujuan agar siswa lebih termotivasi dan lebih antusias untuk mengikuti pembelajaran dengan memperlihatkan alat-alat yang digunakan dalam pembelajaran.

c. Praktik Mengajar Terbimbing dan Mandiri

Tahap ini merupakan tahapan yang paling penting dikarenakan berhubungan dengan kesiapan dan kemampuan mahasiswa PPL dalam melaksanakan pembelajaran di dalam kelas. Praktik mengajar dilaksanakan mulai tanggal 12 Agustus 2014 sampai dengan tanggal 13 September 2014 dengan jumlah tatap muka sebanyak 10 kali untuk dua kelas yang diampu yaitu kelas X MIA 1 dan X MIA 2. Pada tahap ini, mahasiswa mendapat bimbingan dari guru pembimbing untuk membahas permasalahan dan solusi yang mungkin dihadapi oleh mahasiswa dalam pelaksanaan PPL. Praktik mengajar dilaksanakan sesuai jadwal yang telah ditentukan oleh guru pembimbing. Berikut ini adalah jadwal praktik mengajar selama PPL :

(21)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

No Hari/Tanggal Kelas Materi Kegiatan

1. Selasa, 12

Agustus 2014

X MIA 2 - Besaran pokok dan besaran turunan

- Satuan internasional - Dimensi besaran 2. Jumat, 15

Agustus 2014

X MIA 1 - Besaran pokok dan besaran turunan

- Satuan internasional - Dimensi besaran

3. Selasa, 19

Agustus 2014

X MIA 2 - Konversi satuan

- Nottasi ilmiah - Angka penting 4. Jumat, 22

Agustus 2014

X MIA 1 - Konversi satuan

- Nottasi ilmiah - Angka penting

5. Selasa, 26

Agustus 2014

X MIA 2 - Pengukuran

- Alat ukur panajng 6. Jumat, 29

Agustus 2014

X MIA 1 - Pengukuran

- Alat ukur panajng

7. Selasa 2,

September 2014

X MIA 2 - Alat ukur massa dan waktu

- Kesalahan pengukuran - Ketidakpastian pengukuran 8. Jumat, 5

September 2014

X MIA 1 - Alat ukur massa dan waktu

- Kesalahan pengukuran - Ketidakpastian pengukuran

9. Selasa, 9

September 2014

X MIA 2 Ulangan Harian 1

10. Rabu, 10

September 2014

X MIA 2 Pengayaan dan perbaikan

11. Jumat, 12

September 2014

X MIA 1 Ulangan Harian 1

12. Sabtu, 13

September 2014

X MIA 1 Pengayaan dan perbaikan

Adapun kegiatan pembelajaran ini meliputi beberapa tahap, yaitu : 1. Kegiatan Awal

Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan siswa dalam mengikuti pelajaran yang akan dilaksanakan, meliputi: membuka pelajaran dengan salam, mengecek kehadiran siswa, memberikan apersepsi dan motivasi.

(22)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

2. Kegiatan Inti

Kegiatan inti merupakan kegiatan yang menentukan untuk mengetahui ketercapaian tujuan pembelajaran dengan kesesuaian materi serta metode mengajar. Hal ini praktikan harus menguasai:

a) Materi Pembelajaran dalam penyampaian materi harus menguasai materi yang disampaikan sehingga siswa mudah menangkap materi yang disampaikan. Selain itu, praktikan akan lebih mudah menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan oleh siswa. Selama praktik mengajar materi yang disampaikan adalah besaran dan pengukuran.

b) Metode yang digunakan Selain materi yang dikuasai, praktikan harus menguasai metode yang digunakan dalam pembelajaran. Dalam menyampaikan materi besaran dan pengukuran, metode yang digunakan hanya metode diskusi informasi,diskusi kelompok, demonstrasi, percobaan dan latihan soal.

3. Kegiatan Akhir

Kegiatan ini dilakukan setelah materi pengajaran disampaikan dengan langkah-langkah sebagai berikut:

- Mengadakan evaluasi siswa setelah materi disampaikan. Evaluasi berupa soal-soal latihan terkait materi yang sudah disampaikan. - Menyampaikan kesimpulan materi yang telah disampaikan - Menutup pelajaran dengan salam.

d. Penyusunan Evaluasi Pembelajaran

Bentuk evaluasi pembelajaran yang dilakukan ada tiga jenis, yaitu latihan soal-soal yang diberikan setelah penyampaian materi pada pertemuan tersebut, pemberian tugas untuk dikerjakan di rumah dan ulangan harian. Setelah materi yang disampaikan selesai dalam beberapa kompetensi dasar (satu bab),selanjutnya praktikan menyusun evaluasi untuk diujikan kepada siswa. Evaluasi ini berupa ulangan harian untuk kelas X MIA 1 dan X MIA 2. Evaluasi yang diberikan ini berupa 10 soal pilihan ganda dan 3 soal uraian (soal ulangan harian terlampir). Adapun KKM untuk mata pelajaran fisika di MAN Yogyakarta 1 adalah 75.

e. Pelaksanaan Evaluasi Pembelajaran

Setelah soal dibuat, selanjutnya pelaksanaan ujian yang dilaksanakan sesuai jadwal pelajaran di kelas tersebut. Adapun pada ulangan harian 1 ini waktu pengerjaan soal adalah 50 menit.

(23)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

f. Menganalisis Hasil Evaluasi

Setelah semua soal terujikan, langkah selanjutnya yaitu menganalisis soal yang berfungsi untuk mengevaluasi apakah tujuan pembelajaran yang telah dilaksanakan tercapai atau tidak dan mengetahui kemampuan yang dimiliki oleh siswa.

C. Analisis Hasil Pelaksanaan dan Refleksi 1. Kegiatan PPL

a. Analisis Hasil

Dalam praktik mengajar di sekolah yang telah dilakukan sudah memenuhi syarat tatap muka yang ditetapkan oleh pihak kampus UNY. Selama kegiatan PPL, mahasiswa mendapat banyak sekali pengalaman dan masukan baik dari dosen pembimbing PPL, guru pembimbing PPL, maupun dari siswa. Masukan tersebut dapat berupa saran, kritik serta evaluasi yang semuanya dapat memperbaiki bagaimana cara mahasiswa mengajar kelak nanti. Berikut ini merupakan hasil yang diperoleh selama melaksanakan kegiatan PPL di MAN Yogyakarta 1 :

1) Mahasiswa dapat berlatih membuat perangkat pembelajaran yang terdiri dari RPP untuk setiap materi pokok yang disesuaikan dengan kurikulum 2013 yang dipakai oleh madrasah.

2) Mahasiswa belajar untuk mengembangkan materi pelajaran dan sumber belajar serta merancang strategi pembelajaran yang lebih efektif.

3) Mahasiswa belajar menetapkan tujuan dan bahan pembelajaran dengan tepat.

4) Mahasiswa belajar untuk memilih dan mengorganisasikan materi, media dan sumber pembelajaran.

5) Mahasiswa belajar untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran dan mengelola kelas.

6) Mahasiswa mendapat pengalaman dalam hal keterampilan menyampaikan materi, pengelolaan tugas rutin, fasilitas belajar, pengelolaan waktu, dan komunikasi dengan siswa

7) Mahasiwa belajar untuk membuat administrasi guru yang mendukung proses pembelajaran.

8) Mahasiswa berlatih melaksanakan evaluasi dan penilaian hasil belajar serta menghitung daya serap siswa.

(24)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

b. Refleksi

Selama Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dilaksanakan, telah disusun rencana program yang akan dilakukan supaya pelaksanaan PPL dapat berjalan lancar sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan. Secara garis besar, rancangan program yang telah disusun serta progam insidental telah dapat terlaksana dengan baik dan lancar, meskipun tidak terlepas dari kendala-kendala yang sedikit menghambat. Berikut ini kendala-kendala yang dialami selama melaksanakan PPL:

1) Observasi Kegiatan Pembelajaran di Kelas

Observasi Kegiatan Pembelajaran di Kelas ini bertujuan agar mahasiswa mengetahui secara lansung mengenai proses pembelajaran yang ada di kelas. Hasil Observasi ini juga berguna untuk menentukan strategi pembelajaran yang akan di terapkan, sesuai dengan kondisi kelas dan siswa.

2) Praktik Mengajar

Pelaksanaan Praktik mengajar disesuaikan dengan jadwal mengajar dan ketentuan minimal jam mengajar yang ditetapkan oleh pihak UNY, yaitu minimal delapan kali tatap muka. Serta dalam pelaksanaan praktik mengajar harus disesuaikan dengan Silabus dan RPP yang telah disiapkan.

Adapun kendala selama mengajar antara lain:

- Pada beberapa kelas yang diampu, beberapa siswa kadang membuat gaduh dan mengganggu aktivitas belajar sehingga materi yang disampaikan ketika mengajar tidak terpenuhi seperti pada rencana (seperti pada rencana (RPP).

3) Proses evaluasi

Proses evaluasi menjadi lama karena siswa yang kurang kooperatif dalam pengumpulan tugas karena ada beberapa peserta didik yang terlambat mengumpulkan tugas.

(25)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan pelaksanaan KKN-PPL yang telah dilaksanakan oleh praktikan di MAN Yogyakarta 1 sejak tanggal 1 Juli s.d. 17 September 2014, praktikan dapat mengambil kesimpulan, sebagai berikut :

1. Kegiatan PPL

Seluruh program PPL dapat berjalan sesuai rencana mulai dari tahap persiapan (pembuatan perangkat pembelajaran yang meliputi RPP, media pembelajaran), pelaksanaan (pengajaran mandiri meliputi metode mengajar), maupun tahap analisis dan refleksi (evaluasi berupa pemberian soal-soal kepada siswa).

Dengan berakhirnya program PPL ini, mahasiswa merasakan betapa besar manfaat dalam pelaksanaan PPL. Adapun pengalaman yang telah diperoleh, mahasiswa dapat menyimpulkan beberapa hal sebagai berikut:

1. Pelaksanaan PPL mampu memberikan pengalaman berharga pada mahasiswa dalam setiap kegiatan dan praktik mengajar di sekolah. Kerja sama yang baik antara pihak sekolah dan mahasiswa mendukung pelaksanaan PPL.

2. Mahasiswa dapat merasakan kehidupan baru secara langsung, yaitu di lingkungan sekolah dengan segala kesibukan dan kegiatan seorang pengajar. 3. Mahasiswa juga harus mampu bersikap bijaksana, berfikir dewasa,

berinteraksi dengan siswa, memahami siswa dan belajar untuk bisa mengimplementasikan ilmu yang didapat kepasa siswa maupun orang lain dengan harapan dapat bermanfaat untuk kehidupan yang akan datang.

Mahasiswa dapat merasakan pengalaman sebagai pengajar (calon guru) yang harus menghadapi karateristik siswa yang bervariasi dan kemampuan yang beragam sehingga dibutuhkan kesabaran.

B. Saran

Untuk meningkatkan keberhasilan program PPL dan untuk perbaikan di masa yang akan datang guna memajukan pendidikan di MAN Yogyakarta 1, perlu kiranya praktikan memberi saran sebagai berikut :

(26)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

1. Bagi pihak LPPMP

a. Isi pembekalan PPL tidak hanya sebagai teori saja, tetapi lebih menjelaskan kepada praktik dan permasalahan nyata yang ada dilokasi PPL pada umumnya sehingga mahasiswa lebih siap untuk melaksanakan kegiatan PPL di lokasi yang ditentukan.

b. Alokasi dana untuk menunjang kelancaran program kegiatan PPL lebih diperhatikan.

c. KKN dan PPL tidak boleh disatukan, karena kita kurang istirahat. Dari pagi sampai sore di sekolah. Sore sampai malam KKN di masyarakat. Sehingga daya tahan tubuh kita tidak kuat/ngdrop dan itu menyebabkan kami kurang fokus melakukan kegiatan KKN-PPL

2. Bagi sekolah

a. Pihak sekolah atau guru perlu mengembangkan pemanfaatan potensi dari mahasiswa PPL baik pemanfaatan potensi ide maupun pemanfaatan potensi tenaga.

b. Diharapkan dengan adanya kegiatan PPL ini, pihak sekolah memberikan perhatian yang serius terhadap pelaksanaan kegiatan tersebut serta diharapkan juga mampu bekerjasama dengan mahasiswa PPL, sehingga nantinya akan terbina hubungan yang sinergis antara pihak sekolah, pihak universitas dan mahasiswa yang melaksanakan kegiatan PPL.

3. Bagi Mahasiswa PPL selanjutnya

a) Mahasiswa diharapkan agar dalam pelaksanaan program tidak hanya berorientasi pada terealisasinya program saja, tetapi juga target apa yang akan dicapai serta lebih penting lagi ialah program yang berkaitan dalam peningkatan SDM MAN Yogyakarta 1.

b) Mahasiswa sebaiknya lebih bersabar dalam menghadapi hambatan-hambatan dan tantangan-tantangan yang dihadapi selama melakukan PPL.

c) Mahasiswa agar lebih bisa berinteraksi dengan semua warga di MAN Yogyakarta 1.

d) Selalu berkoordinasi dengan guru pembimbing dan DPL PPL terkait hambatan-hambatan yang ditemui saat kegiatan PPL berlangsuung.

4. Bagi Universitas

a. Pihak universitas seharusnya memberikan bimbingan, pengawasan serta perhatian yang seksama terhadap pelaksanaan PPL, agar nantinya pelaksanaan PPL dapat berjalan sesuai dengan tujuan semula dan dapat memberikan manfaat yang besar kepada mahasiswa PPL, pihak sekolah dan juga pihak

(27)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

universitas. Sebagai salah satu lembaga yang mencetak calon pendidik, seyogyanya berusaha memberikan lokasi praktik mengajar kepada mahasiswa praktik dengan lokasi yang benar-benar mampu memberikan pengalaman mengajar dan memberikan bimbingan kepada mahasiswa praktika.

b. Monitoring ke lokasi PPL dilakukan secara merata. Apabila ada sekolah yang tidak termonitoring, sebaiknya ada tindak lanjutnya berupa pemberian informasi lanjutan.

(28)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No. 60 Telp. 0274-513327, Fax 555159 Yogyakarta 55223 Website: www.man1-yog.sch.id , Email: info@man1-yog.sch.id

DAFTAR PUSTAKA

Tim PL dan PKL. 2012. Materi Pembekalan KKN-PPL. Yogyakarta: PL PPL dan PKL UNY.

Tim PL dan PKL. 2012. Panduan KKN-PPL 2012. Yogyakarta: PL PPL dan PKL UNY.

Tim PL dan PKL. 2012. Pedoman Pengajaran Mikro. Yogyakarta: PL PPL dan PKL UNY.

S. Agus Santosa. 2013. Sejarah Singkat MAN Yogyakarta 1. diunduh dari

http://man1yog.sch.id/html/profil.php?id=profil&kode=12&profil=Sejarah %20Singkat pada 12 September 2014.

S. Agus Santosa. 2013. Visi dan Misi MAN Yogyakarta 1. diunduh dari

http://man1yog.sch.id/html/profil.php?id=profil&kode=11&profil=Visi%20dan %20Misi pada 12 september 2014.

(29)

UniversitasNegeri Yogyakarta

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

TAHUN : 2014

KelompokMahasiswa

NOMOR LOKASI :

NAMA SEKOLAH / LEMBAGA : MAN YOGYAKARTA 1

ALAMAT SEKOLAH / LEMBAGA : JL. C. SIMANJUNTAK NO. 60 YOGYAKARTA

TANGGAL PELAKSANAAN PPL : 1 Juli 2014 – 17 September 2014 (12 Minggu)

No Program/ Kegiatan PPL Jumlah Jam/ minggu Jumlah Jam

I II III IV V VI VII VIII IX X XI XII

1. Sosialisasi dan pembekalan PPL oleh koordinator KKN PPL sekolah 3

LIB

U

R

LEB

A

R

A

N

3

2. Konsultasi dengan dosen pembimbing 2 2

3. Konsultasi dengan guru pembimbing 2 2 1 1 1 1 1 9

4. Jaga piket 4 4 4 4 16

5. Jaga Perpustakaan 5 6 6 6 6 29

6. Jaga Ruang Bimbingan Konseling (BK) 5 7 7 7 7 33

7. Tugas Senyum Sapa 1 0,5 0,5 0,5 0,5 3

8. Pendampingan kelas XII

a.Pendampingan pelaksanna Try Out di XII IPA 3

(30)

UniversitasNegeri Yogyakarta

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

TAHUN : 2014

KelompokMahasiswa

b. Pendampingan mengerjakan tugas 2 2

9. Pembuatan RPP 4 8 4 16

10. Pembuatan perangkat pembelajaran

a. Pembuatan prota,prosem 4 4

b. Pembuatan Instrumen perangkat pembelajaran lainnya

6 4 4 4 18

c. Konsultasi perangkat pembelajaran pada guru pembimbing

1 1

11. Praktik Mengajar X MIA 1

a. Persiapan 2 2 2 2 2 2 12

b. Pelaksanaan 2 2 2 2 2 10

c. Evaluasi 1 1 1 1 1 5

12. Praktik Mengajar kelas X MIA 2

a.Persiapan 1 2 2 2 2 2 11

b.Pelaksanaan 2 2 2 2 2 10

c.Evaluasi 1 1 1 1 1 5

(31)

UniversitasNegeri Yogyakarta

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

TAHUN : 2014

KelompokMahasiswa

a. Pembuatan kisi-kisi ulangan 2 1 3

b. Pembuatan soal ulangan 2 1 3

c. Penggandaan soal ulangan 2 2

d. Pelaksanaan ulangan 4 4

e. Pengoreksian ulangan 5 5

14. Pengayaan dan perbaikan

a. Pembuatan soal Pengayaan dan perbaikan 2 2

b. Penggandaan soal Pengayaan dan perbaikan

2 2

c. Pelaksanaan Pengayaan dan perbaikan 2 2

d. Pengoreksian Pengayaan dan perbaikan 4 4

15. Rekap Nilai Siswa

a.Persiapan 2 2

a. Pelaksanaan 8 8

16.

Pembuatan laporan PPL

(32)

E a

e

ix

zzv

ec)cJ

zdF ..F>

idx

a>

ri-i

:r

3

E

5

E-s

e

GF:

I

EIE' E6

g ts

FI

i'F--

:

r

E<

;

<e

(33)

TAHUN 2014 untuk mahasiswa

NAMA : TITI YULIANTI

NIM : 11316244006

NOMOR LOKASI :

NAMA SEKOLAH : MAN YOGYAKARTA 1

ALAMAT SEKOLAH : Jl. C. Simanjuntak No 60 Yogyakarta

No. Nama Kegiatan Hasil Kuantitatif/ Kualitatif

Serapan Dana Swadaya Sekolah Mahasiswa Pemda Kabupaten Sponsor/ Lembaga Jumlah 1. Print Perangkat Pembelajaran (RPP,LKS,Lembar Ulangan Harian, dan Lembar Remidi)

• RPP sejumlah 5 pertemuan. • LKS praktikum pengukuran untuk kelas X MIA 1 dan X MIA 2 sejumlah 10 LKS. • Latihan soal besaran dan

pengukuran sebanyak 138 masing-masing 2 lembar. • Lembar Ulangan Harian

untuk X MIA 1 dan X MIA 2 sebanyak 40 masing-masing terdiri dari 2 lembar

(34)

TAHUN 2014 untuk mahasiswa

• Lembar perbaikan untuk kelas X MIA 1 dan X MIA 2 untuk 24 orang

• Lembar pengayaan untuk kelas X MIA 1 dan X MIA 2 untuk 64 orang

Dan lain-lain untuk kesalahan dalam proses print.

5. Cetak laporan PPL 1 rangkap laporan - Rp 50.000,- - - Rp 50.000,-

Jumlah Total Dana yang Dikeluarkan Rp 250.000,-

(35)

{

2

g

a

g

=,-:

la:

:15

3lt

H

(36)

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)

No Hari, Tanggal Jam ke- Kelas Kegiatan 1. Sabtu, 9 Agustus 2014 5-6 XI IPA 2 Mendampingi pembelajaran tentang Momentum 2. Selasa, 12 Agustus 2014

8-9 X MIA 2 Pembelajaran besaran, satuan dan dimensi 3. Jumat, 15 Agustus 2014 5-6 X MIA 1 Pembelajaran besaran,

satuan dan dimensi 4. Selasa, 19 Agustus

2014

8-9 X MIA 2 Pembelajaran konversi satuan, notasi ilmiah dan angka pennting

5. Jumat, 22 Agustus 2014 5-6 X MIA 1 Pembelajaran konversi satuan, notasi ilmiah dan angka pennting

6. Sabtu, 23 Agustus 2014 5-6 XI IPA 2 Mendampingi

pembelajaran tentang Impils

7. Selasa, 26 Agustus 2014

8-9 X MIA 2 Pembelajaran dan percobaan tentang alat ukur panjang 8. Rabu, 27 Agustus 2014 3-4 7-8 XII IPA 3 X MIA 3 Mendampingi

mengerjakan soal Try Out Mendampingi

pembelajaran tentang percobaan alat ukur dan kesalahan pengukuran 9. Jumat, 29 Agustus 2014 5-6 X MIA 1 Pembelajaran dan

percobaan tentang alat ukur panjang

10. Selasa, 2 September 2014

8-9 X MIA 2 Pembelajaran tentang alat ukur, kesalahan

(37)

Yogyakarta, 15 September 2014

Mengetahui

Guru Pembimbing, Mahasiswa PPL UNY

Ari Satriana, S.Pd.M.Pd Titi Yulianti NIP 1967110819940320011955 NIM 11316244006

11. Jumat, 5 September 2014

5-6 X MIA 1 Pembelajaran tentang alat ukur, kesalahan

pengukuran dan

ketidakpastian pengukuran 12. Senin, 8 September

2014

8-9 XII IPA 1 Mendampingi

mengerjakan soal tentang listrik statis

13. Selasa, 9 September 2014

8-9 X MIA 2 Ulangan harian 1

14. Rabu, 10 September 2014

X MIA 2 Pelaksanaan pengayaan dan perbaikan

15. Jumat, 12 September 2014

5-6 X MIA 1 Ulangan harian 1

16. Sabtu, 13 September 2014

X MIA 1 Pelaksanaan pengayaan dan perbaikan

(38)

OBSERVASI PESERTA DIDIK

Universitas Negeri Yogyakarta Nama Mahasiswa : Titi Yulianti

NIM : 11316244006

Tanggal Observasi : 17 Juni 2014

NO Aspek yang diamati Diskripsi hasil pengamatan

A Perangkat pembelajaran

1. Kurikulum tingkat satuan pembelajaran (KTSP)

Sesuai dengan yang ditetapkan

2. Silabus Sesuai dengan kegiatan pembelajaran pada saat itu 3. Rencana pelaksanaan

pembelajaran

Sesuai dengan kegiatan pembelajaran pada saat itu

B Proses pembelajaran

1. Membuka pelajaran Guru membuka pelajaran dengan cara mengucapkan salam, menyapa siswa, kemudian menanyakan tentang materi pada pertemuan sebelumnya.

2. Penyajian materi Sistematis dari awal materi sampai latihan soal 3. Metode

pembelajaran

Diskusi infismatif dan latihan soal

4. Penggunaan bahasa Bahasa Indonesia

5. Penggunaan waktu Pembagian waktu yang sesuai untuk penyampaian materi dan latihan soal

6. Gerak Ke seluruh ruangan 7. Cara memotivasi

siswa

Dengan memberikan tugas membuat puisi yang bertemakan tentang fisika yang kemudian di bacakan di depan kelas ketika pembelajaran berakhir

8. Teknik bertanya Aktif dan baik, dapat momotivasi siswa 9. Teknik penguasaan

kelas

Baik, sesuai dengan karakter siswa

10. Penggunaan media Menggunakan LCD dan power point 11. Bentuk dan cara

evaluasi

Memberikan soal latihan

12. Menutup pelajaran Dengan meminta salah satu siswa untuk membacakan pusis yang telah dibautnya.

(39)

OBSERVASI PESERTA DIDIK

Universitas Negeri Yogyakarta 1. Perilaku siswa di

dalam kelas

Tenang dan masih bisa di kondoisikan

2. Perilaku siswa di luar kelas

Ramai, tetapi masih dalam batas kesopanan

Yogyakarta, 17 September 2014

Mengetahui

Guru Pembimbing, Mahasiswa KKN UNY

Ari Satriana, S.Pd.M.Pd Titi Yulianti NIP 1967110819940320011955 NIM 11316244006

(40)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No.60 Yogyakarta Telp./Fax 513327 Tanggal Terbit : 14 Juni 2014

Program Semester

No. Revisi : 00 Halaman : 1 dari 2

PROGRAM SEMESTER

Mata Pelajaran : FISIKA

Satuan Pendidikan : MAN YOGYAKARTA 1

Kelas / Program : X/MIA

Semester : 1 (GASAL) Tahun Pelajaran : 2014/2015 N O SK KEMAMPUAN DASAR SUB KEMAMPUAN DASAR

ALOKASI WAKTU JAM PBM

BULAN

Juli Agustus September Oktober November Desember

1 2 3 4 1 2 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4 5 1. Memahami hakikat fisika dan

prinsip-prinsip pengukuran (ketepatan, ketelitian, dan aturan angka penting)

8 LI B UR S EMS TER GEN AP MOS DA N MO M LI B UR AK HI R R AMA DH AN LI B UR HA R I RAY A I D UL FIT R I 2 2 2 2 ULA NG AN TEN GA H S EMES TER ULA NG AN AK HI R S E MES TER LI B UR S EMS TER GA S AL ULANGAN HARIAN 1 2 2

2. Menerapkan prinsip penjumlahan vektor (dengan pendekatan geometri)

4 2 2

ULANGAN HARIAN 2 2 2

3. Menganalisis besaran-besaran fisis pada gerak lurus dengan kecepatan konstan dan gerak lurus dengan percepatan konstan

4 2 2

ULANGAN HARIAN 3 2 2

4. Menganalisis hubungan antara gaya, massa, dan gerakan benda pada gerak lurus

4 2 2

ULANGAN HARIAN 4 2 2

5. ULANGAN TENGAH SEMESTER 2

(41)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No.60 Yogyakarta Telp./Fax 513327 Tanggal Terbit : 14 Juni 2014

Program Semester

No. Revisi : 00 Halaman : 2 dari 2

Yogyakarta, 15 september 2014

Mengetahui

Guru Pembimbing, Mahasiswa PPL UNY

Ari Satriana, S.Pd.M.Pd Titi Yulianti

(42)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No.60 Yogyakarta Telp./Fax 513327 Tanggal Terbit : 14 Juni 2014

Program Tahunan

No. Revisi : 00

Halaman : 1 dari 2

PROGRAM TAHUNAN

NAMA SEKOLAH : MAN YOGYAKARTA 1

MATA PELAJARAN : FISIKA

KELAS / PROGRAM : X/MIA

TAHUN AJARAN : 2014/2015

SEMESTER NO

SK

KOMPETENSI DASAR DAN MATERI POKOK

ALOKASI WAKTU

KETERANGAN

GASAL 3.1 Memahami hakikat fisika dan prinsip-prinsip pengukuran (ketepatan, ketelitian, dan aturan angka penting)

1. Besaran, satuan, dan dimensi besaran

2. Konversi satuan, notasi ilmiah, dan angka penting

3. pengukuran

2 JP 2 JP 4 JP

3.2 Menerapkan prinsip penjumlahan vektor (dengan pendekatan geometri)

1. Besaran vector dan penjumlahan vector

2. Penguraian dan perkalian vektor

2 JP 2 JP

3.3 Menganalisis besaran-besaran fisis pada gerak lurus dengan kecepatan konstan dan gerak lurus dengan percepatan konstan

1. gerak lurus dengan kecepatan dan percepatan konstan

2. GLBB dan gerak jatuh bebas

2 JP 2 JP

3.4 Menganalisis hubungan antara gaya, massa, dan gerakan benda pada gerak lurus

1. Hukum Newton 1 dan hukum Newton II

2. Hukum Newton III dan

penerapannya dalam kehidupan sehari-hari

2 JP 2 JP

GENAP 3.5 Menganalisis besaran fisis pada gerak

melingkar dengan laju konstan dan penerapannya dalam teknologi

1. Gerak melingkar dengan laju konstan (GMB); frekuensi, periode, sudut tempuh, kecepatan linier, kecepatan sudut, dan percepatan sentripetal

2. Hubungan kecepatan sudut dan kecepatan linier pada gerak roda berhubungan

4 JP

(43)

MAN YOGYAKARTA 1

Jl. C. Simanjuntak No.60 Yogyakarta Telp./Fax 513327 Tanggal Terbit : 14 Juni 2014

Program Tahunan

No. Revisi : 00

Halaman : 2 dari 2

Yogyakarta, 15 September 2014 Mengetahui

Guru Pembimbing, Mahasiswa PPL UNY

Ari Satriana, S.Pd.M.Pd Titi Yulianti NIP 196711081994032001195508 NIM 11316244006

3.6 Menganalisis sifat elastisitas bahan dalam

kehidupan sehari hari 1. Elastisitas

2. Hukum Hooke dan Susunan pegas seri dan paralel

2 JP 6 JP

3.7 Menerapkan hukum-hukum pada fluida statik dalam kehidupan sehari-hari

1. Hukum utama hidrostatis 2. Hukum pascall

3. Hukum Archimides

4. Gejala kaliparitas dan viskositas serta hukum Stokes

2 JP 2 JP 2 JP 2 JP

3.8 Menganalisis pengaruh kalor dan

perpindahan kalor pada kehidupan sehari-hari

1. Suhu dan pemuaian

2. Hubungan kalor dengan suhu benda dan wujudnya

3. Perpindahan kalor secara konduksi, konveksi dan radiasi dan Azas Black

2 JP 2 JP

3.9 Menganalisis cara kerja alat optik menggunakan sifat pencerminan dan pembiasan cahaya oleh cermin dan lensa

1. alat-alat optik secara kualitatif dan kuantitatif.

2. Menerapkan alat-alat optik dalam kehidupan sehari-hari

4 JP 4 JP

(44)

Satuan Pendidikan : SMA Kelas /Semester : X Kompetensi Inti:

KI 1: Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya

KI 2: Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.

KI 3: Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah

KI 4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan

Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Alokasi

Waktu

Sumber Belajar

1.1 Menyadari kebesaran Tuhan yang menciptakan dan mengatur alam jagad raya melalui pengamatan fenomena alam fisis dan pengukurannya

Pengukuran  Ketelitian (akurasi) dan ketepatan (presisi)  Kesalahan pengukuran  Penggunaan angka penting Mengamati

 Membuat daftar (tabel) nama besaran, alat ukur, cara mengukur, dan satuan yang digunakan secara individu, termasuk yang berlaku di daerah setempat (misalnya: untuk ukuran massa: mayam di Sumatera Utara, untuk ukuran

panjang: tumbak di Jawa

Tugas Memecahkan masalah sehari-sehari berkaitan dengan pengukuran Observasi Ceklist lembar pengamatan 8 JP (4x 2JP) Sumber:  PHYSICS: Principles with Aplication / Douglas C. Giancoli – 6th ed. Pearson Prentice Hall 2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin

tahu; objektif; jujur; teliti; cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan peduli lingkungan) dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalam

melakukan percobaan , melaporkan, dan berdiskusi 3.1 Memahami hakikat fisika dan prinsip-prinsip

(45)

Waktu Belajar

penting) Barat).

 Mengamati beberapa alat ukur panjang, massa dan waktu yang ada di sekitar(mistar milimeter, jangka sorong, mikrometer, neraca lengan, neraca pegas, dan stopwatch) dan menemukan cara

bagaimana alat tersebut bekerja/digunakan

Mempertanyakan

 Mempertanyakan tentang cara menggunakan alat ukur, cara mebaca skala, dan cara menuliskan hasil pengukuran

 Mempertanyakan aspek ketelitian, ketepatan, dan keselamatan kerja, serta alat ang digunakan dalam mengukur

Eksperimen/explore

 Mengukur masa jenis kelereng (pengukuran dilakukan satu kali) dan batu kerikil (dilakukan berulang dengan ukuran

kegiatan eksperimen Portofolio Laporan tertulis kelompok Tes Tes tertulis bentuk uraian tentang penggunaan angka penting dan kesalahan pengukuran dan/atau pilihan ganda tentang membaca alat ukur  FISIKA SMA Jilid 1, Pusat Perbukuan  Panduan Praktikum Fisika SMA, Erlangga  e-dukasi.net Alat:  Neraca pegas  jangka sorong  mikrometer sekrup  stopwatch  Penggaris  Balok kayu  Bola bekel  Koin 4.1 Menyajikan hasil pengukuran besaran fisis dengan

menggunakan peralatan dan teknik yang tepat untuk penyelidikan ilmiah

(46)

Waktu Belajar

beda dan jenis yang sama) secara berkelompok dengan menggunakan neraca, jangka sorong atau

mikrometer, dan gelas ukur

Asosiasi

 Mengolah data hasil pengukuran berulang (diberikan oleh guru) dalam bentuk penyajian data, membuat grafik,

menginterpretasi data dan grafik, dan menghitung kesalahan, serta menyimpulkan hasil interpretasi data Komunikasi  Mempresentasikan hasil diskusi kelompok 1.1 Menyadari kebesaran Tuhan yang menciptakan dan

mengatur alam jagad raya melalui pengamatan fenomena alam fisis dan pengukurannya

Penjumlahan Vektor

Mengamati

 Menggambar vektor, resultan vektor, komponen vektor serta menghitung besar dan arah resultan vektor dalam sebuah pengamatan bersama Mempertanyakan Tugas Memecahkan masalah sehari-sehari berkaitan dengan vektor Observasi 4 JP (2 X 2 JP) Sumber:  PHYSICS: Principles with Aplication / Douglas C. Giancoli – 6th ed. 2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin

tahu; objektif; jujur; teliti; cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan peduli lingkungan) dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalam

(47)

Waktu Belajar

3.2 Menerapkan prinsip penjumlahan vektor (dengan pendekatan geometri)

 Mempertanyakan cara menghitung besar dan arah dua buah vektor

Eksperimen/explore

 Melakukan percobaan untuk menentukan resultan dua vektor sebidang

Asosiasi

 Menerapkan operasi vektor dalam pemecahan masalah secara individu

Komunikasi

 Mempresentasikan contoh penerapan vektor dalam kehidupan sehari-hari Ceklist lembar pengamatan kegiatan eksperimen Portofolio Laporan tertulis kelompok Tes Tes tertulis bentuk uraian dan/atau pilihan ganda tentang resultan dua dan/atau tiga vektor Pearson Prentice Hall  FISIKA SMA Jilid 1, Pusat Perbukuan  Panduan Praktikum Fisika SMA, Erlangga  e-dukasi.net Alat  neraca pegas  busur derajat  papan triplek yang dilengkapi kertas berpetak 4.1 Menyajikan hasil pengukuran besaran fisis dengan

menggunakan peralatan dan teknik yang tepat untuk penyelidikan ilmiah

4.2 Merencanakan dan melaksanakan percobaan untuk menentukan resultan vektor

1.1 Menyadari kebesaran Tuhan yang menciptakan dan mengatur alam jagad raya melalui pengamatan

Gerak Lurus dengan

Gambar

Gambar 1.10 Penjumlah vector segaris

Referensi

Dokumen terkait

Program ini memberikan perlindungan yang bersifat mendasar bagi peserta jika mengalami risiko ‐ risiko sosial ekonomi dengan pembiayaan yang terjangkau oleh pengusaha dan

[r]

Salah satu pendekatan yang dapat digunakan untuk merancang fasilitas yang lebih ergonomis adalah pendekatan antropometri, yaitu pengukuran dimensi tubuh sehungga dapat

Dari penelitian yang telah dilakukan, didapatkan bahwa desain alat landasan udara 2D dapat digunakan sebagai salah satu media pembelajaran fisika dengan memanfaatkan

10/ULP/Pokja 6/Konstruksi/PML/2015 Tanggal 16 Juni 2015 tentang Penetapan Pemenang dan Cadangan Pemenang Pengadaan Barang/Jasa dengan Pemilihan Langsung

Untuk dan atas nama Pemberi Kuasa, maka Penerima Kuasa mewakili dalam hal menyampaikan dokumen untuk pembuktian kualifikasi dan dokumen penawaran kami untuk paket kegiatan

[r]

Dokum en dat a isian kualifikasi (asli dan copy/ rekam an) sepert i yang sudah diisikan dalam isian kualifikasi pada aplikasi SPSE (copy/ rekam an diserahkan kepada