• Tidak ada hasil yang ditemukan

Analisis Kesiapan Dinas Kesehatan Dalam Implementasi Kebijakan Jaminan Kesehatan Nasional Di Kabupaten Deli Serdang

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Analisis Kesiapan Dinas Kesehatan Dalam Implementasi Kebijakan Jaminan Kesehatan Nasional Di Kabupaten Deli Serdang"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

Implementasi Kebijakan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) seharusnya didukung oleh kesiapan Dinas Kesehatan; tetapi di Kabupaten Deli Serdang ditemukan bahwa belum adanya satu Puskesmaspun yang memiliki komputer yang tersambung dengan internet, peralatan kesehatan yang belum optimal mendukung pelayanan terhadap 114 jenis penyakit seperti kondisi dental unit yang rusak dan alat laboratorium yang kurang memadai.

Penelitian ini bertujuan menganalisis kesiapan Dinas Kesehatan Kabupaten Deli Serdang dalam Implementasi Kebijakan JKN. Jenis Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan informan berjumlah 10 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara mendalam.

Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa sosialisasi kebijakan program JKN masih kurang. Kesiapan dinas kesehatan dalam penyelenggaraan JKN dari ketenagaan baik jumlah maupun kompetensi dan fasilitas peralatan/bahan habis pakai masih kurang memadai, yang menyebabkan banyaknya kasus yang dirujuk ke rumah sakit yang seyogianya masih mampu ditangani puskesmas. Koordinasi yang dibangun dinas kesehatan, BPJS dan puskesmas juga kurang, terlihat dari adanya kesalahpahaman peserta BPJS tentang kepesertaan dan terdapatnya kasus rujukan yang tidak dapat diklaim. Komitmen pemerintah kabupaten mendukung implementasi program JKN kuat, namun koordinasi antara pemda dengan DPRD masih sangat minim.

Diharapkan Dinas Kesehatan Kabupaten Deli Serdang melakukan pembenahan sosialisasi JKN bekerjasama dengan lintas program/sektor, melibatkan tokoh masyarakat dan disertai pembagian leaflet, brosur/selebaran, perlu memberikan pelatihan dan redistribusi ketenagaan agar merata, segera membenahi peralatan, melakukan pengawasan yang ketat kepada puskesmas mengenai sistem rujukan disertai sangsi bagi yang melangggar, melakukan koordinasi dengan BPJS dan puskesmas untuk membenahi kepesertaan BPJS, membenahi koordinasi dengan DPRD agar keberhasilan universal coverage di tahun 2019 nanti dapat tercapai.

(2)

ABSTRACT

Implementation of JKN (National Health Insurance should be supported by the preparedness of the Health Service in JKN; but it is found that even Puskesmas has not had any computer set which is connected to internet. Besides that, health equipment is not optimal enough to support the service for 114 types of diseases handled by Puskesmas; this is indicated by the broken dental unit and inadequate laboratory.

The objective of the research was to analyze the preparedness of Health Service of Deli Serdang District in implementing the policy of JKN program in Deli Serdang District. The research used qualitative approach with ten informants. The data were analyzed by conducting observation and in-depth interviews.

The result of the research showed that the preparedness of the Health Service of Deli Serdang District in the communication among the Health Services, BPJS, and puskesmas was inadequate, and coordination with DPRD (Provincial Parliament) and community was bad. The preparedness in human resources such as supporting facility/infrastructure and manpower was in adequate, and the implementation of JKN needed to be improved by conducting training for administrative personnel, equipped by supporting facilities like recording format and certain reports.

It is recommended that the Health Service of Deli Serdang District socialize JKN program intensively with leaflets or brochures, improve good facility/ infrastructure like health equipment and training for administrative personnel. Deli Serdang District Administration should improve coordination with DPRD as legislative body to make JKN program successful so that the successful universal coverage in 2019 can be achieved.

Referensi

Dokumen terkait

ULP Polres Bangli Tahun Anggaran 2016, melaksanakan penjelasan dokumen pengadaan untuk pekerjaan Pengadaan Makan Jaga Kawal (Ulp Non Organik/Jaga Fungsi) Polres

Pembuatan website ini menggunakan PHP, Macromedia Dreamweaver dan MySQL karena dalam penggunaannya software ini sangat mudah dan banyak fitur baru yang sebelumnya tidak ada di

ULP Polres Buleleng Tahun Anggaran 2016, melaksanakan penjelasan dokumen pengadaan untuk pekerjaan Pengadaan Makan Jaga Kawal (Ulp Non Organik/Jaga Fungsi) Polres

Jaya Motor ini, diantaranya perancangan struktur navigasi, perancangan isi, perancanagn tampilan baik untuk admin site maupun user site, perancangan struktur database, pembuatan

6  Mengamati untuk mengidentifikasi dan merumuskan masalah tentang keterkaitan antara struktur, fungsi dan proses yang berlangsung di dalam sel.  Mengumpulkan data

Pembutan website ini bertujuan memberikan informasi dengan menyajikan informasi terkini tentang informasi dunia telepon selular (handphone) dan menyediakan fasilitas pemesanan

Alat Bantu Perakitan Pesawat Udara ( Fixture) Aircraft Tools Jig and 216 2. Instalasi Hidrolik dan Pneumatik Pesawat Udara Hydraulic and Pneumatic Installation) (Aircraft 2163.

Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia