• Tidak ada hasil yang ditemukan

EFEKTIFITAS STRATEGI MNEMONIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK DUNIA TUMBUHAN (PLANTAE) KELAS X SMA SWASTA R.A. KARTINI SEI RAMPAH TAHUNPEMBELAJARAN 2013/2014.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "EFEKTIFITAS STRATEGI MNEMONIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK DUNIA TUMBUHAN (PLANTAE) KELAS X SMA SWASTA R.A. KARTINI SEI RAMPAH TAHUNPEMBELAJARAN 2013/2014."

Copied!
20
0
0

Teks penuh

(1)

EFEKTIFITAS STRATEGI MNEMONIKTERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK DUNIA

TUMBUHAN (PLANTAE) KELAS X SMA SWASTA R.A. KARTINI SEI RAMPAH TAHUN

PEMBELAJARAN 2013/2014

Oleh:

Angraini Kurniawan NIM 4103141007

Program Studi Pendidikan Biologi

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

JURUSAN BIOLOGI

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

(2)
(3)

v

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan rahmat dan

hidayat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan baik.

Selanjutnya shalawat dan salam kepada baginda Nabi Muhammad SAW sebagai

suri tauladan bagi kita semua, semoga kita mendapat safa’at beliau di akhirat

kelak.

Adapun judul skripsi ini adalah “Efektivitas Strategi Mnemonik terhadap

Hasil Belajar Siswa pada Materi Pokok Dunia Tumbuhan (Plantae) Kelas X Sma

Swasta R.A. Kartini Sei Rampah Tahun Pembelajaran 2013/2014”. Disusun

untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan, Fakultas Matematika dan Ilmu

Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Medan (UNIMED).

Selama proses penyelesaian skripsi ini banyak kendala yang dihadapi

penulis, namun semua itu dapat diatasi karena bantuan yang tulus dari berbagai

pihak. Pada kesempatan ini penulis menyampaikan ucapan terima kasih kepada

Ibu Dra. Meida Nugrahalia,M.Sc sebagai dosen Pembimbing Skripsi yang telah

banyak memberikan bimbingan dan saran kepada penulis mulai dari awal

penyusunan proposal sampai selesainya penulisan skripsi ini. Ucapan terimakasih

juga kepada Ibu Dra. Rosita Tarigan, M.Pd, Bapak Drs. Tonggo Sinaga, M.S,

Bapak Ir. Herkules Abdullah, M.S selaku dosen penguji yang telah banyak

memberikan masukan dan saran dalam penulisan skripsi ini. Ucapan terima kasih

penulis ucapkan kepada dosen pembimbing akademik Bapak Drs. Tonggo

Sinaga, M.S yang telah banyak memberikan masukan dan saran dari awal

perkuliahan hingga penulisan skripsi.

Terima kasih penulis ucapkan kepada Bapak Prof. Drs. Motlan,

M.Sc.,Ph.D selaku dekan FMIPA Unimed, Bapak Prof. Dr. Herbert Sipahutar,

MS, M.Sc selaku pembantu dekan 1 dan Bapak Drs. H. Tri Harsono, M.Si selaku

ketua jurusan Biologi di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Unimed serta kepada seluruh dosen beserta staf pegawai Jurusan Biologi FMIPA

(4)

vi

Teristimewa ucapan terima kasih yang sebesar besarnya penulis haturkan

kepada ayahanda Zarwan Halim dan Ibunda Eniarti yang tulus dan ikhlas serta

penuh kasih sayang membesarkan, mendidik, dan memberikan dukungan moril

maupun materil kepada penulis hingga saat ini serta kepada adik-adik yang

penulis sayangi Tiara Dewi Kurniawan, Iben Sani Kurniawan, Puja Anggara

Kurniawan, Rahmad Safei Kurniawan, Ahmad Ridho Kurniawan, Indah Fitriyani

Kurniawan, Nuzul Akbar Kurniawan, dan Irsyad Hariri Kurniawan yang

senantiasa berdoa untuk penulis dan memotivasi penulis dalam menyelesaikan

studi. Kepada sahabat penulis Lailly Ramadhani, Putri Wulan, dan Rosdiana Sari

serta seluruh rekan-rekan seperjuangan Pendidikan Biologi C 2010 FMIPA

Unimed atas dukungan dan motivasi serta waktu yang telah diberikan kepada

penulis, semoga Allah SWT memberikan rahmat dan hidayat-Nya kepada kita

semua.

Penulis telah berupaya semaksimal mungkin dalam menyelesaikan skripsi

ini. Namun, penulis menyadari masih banyak kelemahan baik dari segi isi maupun

tata bahasa. Untuk itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat

membangun dari pembaca demi perbaikan skripsi ini. Akhirnya penulis berharap

semoga skripsi ini bermanfaat bagi para pembaca khususnya dalam

pengembangan dunia pendidikan.

Medan, Juli 2014

Penulis

(5)

iii

EFEKTIFITAS STRATEGI MNEMONIKTERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK DUNIA

TUMBUHAN (PLANTAE) KELAS X SMA SWASTA R.A. KARTINI SEI RAMPAH TAHUN

PEMBELAJARAN 2013/2014

Angraini Kurniawan (NIM 4103141007)

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat efektifitas belajar

siswa dengan menggunakan strategi pembelajaran mnemonik pada materi

pokok dunia tumbuhan (Plantae) kelas X SMA Swasta R.A. Kartini Sei Rampah tahun pembelajaran 2013/2014. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas X SMA Swasta R.A. Kartini Sei Rampah pada tahun ajaran 2013/2014 yang terdiri dari 2 kelas sebanyak 76 siswa sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah kelas X-2 yang berjumlah 38 orang siswa dimana teknik pengambilan sampel dilakukan sesuai dengan rekomendasi yang merupakan

teknik pengambilan purposive sampling. Penelitian ini merupakan penelitian

deskriptif. Alat pengumpulan data dalam penelitian ini berupa tes pilihan berganda. Terdiri dari 20 item soal. Nilai rata-rata siswa sebelum dilakukan

strategi mnemonik adalah 50,26 sedangkan setelah diterapkan strategi mnemonik

diperoleh nilai rata-rata kelas 78,68 dan standar deviasi sebesar 2,16. Efektifitas

strategi pembelajaran mnemonik dapat dilihat dari empat indikator yaitu (1)

tingkat penguasan siswa, (2) ketuntasan belajar siswa, (3) ketercapaian tujuan pembelajaran khusus, dan (4) hasil observasi. Hasil analisa data diperoleh bahwa (1) tingkat penguasaan siswa terhadap pembelajaran sebesar 78,68% sehingga syarat ketercapaian tingkat penguasaan siswa terpenuhi. (2) Dari 38 sampel terdapat 35 orang (92,11%) yang telah tuntas belajar. (3) Tujuan Pembelajaran Khusus adalah 80% dan dinyatakan tuntas.(4) Dari lembar observasi kegiatan

pembelajaran dengan strategi mnemonik adalah sangat baik. Berdasarkan

keefektifan pada penelitian ini, disimpulkan bahwa pembelajaran dengan strategi

(6)

iv

EFFECTIVENESS STRATEGIESMNEMONICTOWARD STUDENT LEARNING RESULT ON SUBJECT MATTER THE WORLD OF

PLANT (PLANTAE) CLASS X SMA SWASTA R.A. KARTINI SEI RAMPAH ACADEMIC YEAR 2013/2014

Angraini Kurniawan (NIM 4103141007)

ABSTRACT

This research aims to find out effectiveness of student learning using mnemonic learning strategy on the subject matter of the world of plants (Plantae) class X SMA Swasta RA Kartini Sei Rampah in the academic year 2013/2014. The population was in this research is all students of class X SMA Swasta R.A. Kartini Sei Rampah in the academic year 2013/2014 consisting of 2 classes is 76 students, while the sample in this research is class X -2, amounting to 38 students with sampling techniques conducted in accordance with the recommendation that is making purposive sampling technique. This research is descriptive. Instrument of data collection in this research is multiple-choice tests. Consists of 20 items.

The average before do mnemonic strategies is 50.26 while after do mnemonic

(7)

vii

1.1 Latar Belakang Masalah 1

1.2 Identifikasi Masalah 4

1.3 Batasan Masalah 4

1.4 Rumusan Masalah 5

1.5 Tujuan Penelitian 5

1.6 Manfaat Penelitian 5

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Memori 6

2.2 Mengingat 6

2.3 Faktor yang Membantu dan Menghambat Daya Ingat 7

2.4 Lupa dalam Belajar 8

2.4.1 Faktor Penyebab Lupa 9

2.4.2 Kiat Mengurangi Lupa dalam Belajar 10

2.5 StrategiMnemonik 11

2.5.1 Pengertian StrategiMnemonik 11

2.5.2 Bentuk-bentuk StrategiMnemonik 12

2.5.3 Kelebihan dan Kelemahan Strategi Mnemonik 14

2.5.4 Pengaruh StrategiMnemonikterhadap Hasil Belajar 14

2.6 Dunia Tumbuhan 15

(8)

viii

2.6.2 Tumbuhan Paku 19

2.6.3 Tumbuhan Berbiji 24

2.7 Kerangka Konseptual 30

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Lokasi dan Waktu Penelitian 32

3.2 Populasi dan Sampel 32

3.3 Variabel Penelitian 32

3.4 Rancangan dan Prosedur Penelitian 32

3.4.1 Rancangan Penelitian 32

3.4.2 Prosedur Penelitian 33

3.5 Instrumen Penelitian 35

3.5.1 Uji Validitas 36

3.5.2 Uji Reliabilitas 36

3.5.3 Tingkat Kesukaran Tes 37

3.5.4 Daya Pembeda Tes 37

3.6 Teknik Analisis Data 38

3.6.1 Menghitung Rata-rata (Mean) Postes 38

3.6.2 Tingkat Penguasaan Siswa 38

3.6.3 Ketuntasan Belajar 39

3.6.4 Ketercapaian Tujuan Pembelajaran Khusus 40

3.6.5 Hasil Observasi Kelas 40

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 42

4.1 Hasil Penelitian 42

4.1.1 Analisis Data Instrumen 42

4.1.1.1 Validitas Tes 42

4.1.1.2 Realibilitas Tes 42

4.1.1.3 Taraf Kesukaran Tes 42

4.1.1.4 Daya Pembeda Soal 43

4.1.2 Deskripsi Hasil Penelitian 43

(9)

ix

4.1.2.2 Ketuntasan Hasil Belajar 44

4.1.2.2.1 Daya Serap Perseorang 44

4.1.2.2.2 Daya Serap Klasikal 46

4.1.2.3 Ketercapaian Tujuan Belajar Khusus 46

4.1.2.4 Hasil Observasi 46

4.2 Pembahasan 48

4.2.1 Tingkat Penguasaan Siswa 49

4.2.2 Ketuntasan Hasil Belajar 51

4.2.3 Ketercapaian Tujuan Pembelajaran Khusus 52

4.2.4 Hasil Observasi 52

4.2.5 Keefektifan Strategi PembelajaranMnemonik 52

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 54

(10)

xi

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Contoh Sistem Kata Kunci 13

Tabel 2.2 Perbedaan Gymnospermae dan Angiospermae 27

Tabel 2.3 Perbedaan Monokotil dan Dikotil 30

Tabel 3.1 Model Rancangan Penelitian 33

Tabel 3.2 Distribusi Soal Dunia Tumbuhan 35

Tabel 4.1 Persentase Tingkat Penguasaan Siswa 43

Tabel 4.2 Daya Serap Siswa X-2 dengan Menggunakan

Strategi PembelajaranMnemonik 44

Tabel 4.3 Persentase Tingkat Ketuntasan Belajar Siswa 46

Tabel 4.4 Ketercapaian Tujuan Pembelajaran Khusus 47

(11)

x

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Metagenesis pada Tumbuhan Lumut 16

Gambar 2.2 Aneka Jenis Tumbuhan Lumut 18

Gambar 2.3 Metagenesis Tumbuhan Paku Homospora 21

Gambar 2.4 Metagenesis pada Paku Heterospora 21

Gambar 2.5 Metagenesis pada Tumbuhan Paku Peralihan 22

Gambar 2.6 Aneka Jenis Tumbuhan Paku 23

(12)

xii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Silabus 57

Lampiran 2 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran 58

Lampiran 3 Instrumen Penelitian 68

Lampiran 4 Kunci Jawaban 73

Lampiran 5 Nama-Nama Siswa Uji Validitas Instrumen 74

Lampiran 6 Tabel Uji Instrumen Penelitian 75

Lampiran 7 Perhitungan Validitas Tes 76

Lampiran 8 Perhitungan Reliabilitas Instrumen Penelitian 77

Lampiran 9 Analisis Butir Kelompok Atas dan Kelompok Bawah 79

Lampiran 10 Perhitungan Tingkat Kesukaran Tes 80

Lampiran 11 Perhitungan Daya Beda Tiap Soal 83

Lampiran 12 Distribusi Penyebaran Data Hasil Penelitian 86

Lampiran 13 Tingkat Penguasaan Siswa Berdasarkan Skor Mentah 88

Lampiran 14 Daftar Nilai Pretes dan Postes 90

Lampiran 15 Daya Serap Siswa X-2 dengan Menggunakan

Strategi PembelajaranMnemonik 92

Lampiran 16 Hasil Observasi 94

Lampiran 17 Teknik Analisis Data 95

Lampiran 18 Dokumentasi Penelitian 97

(13)

1

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Biologi adalah bagian dari ilmu sains (ilmu pengetahuan) yang membahas

mengenai kehidupan dan menjadi subyek mata pelajaran di sekolah di seluruh

dunia. Pada pendidikan di Indonesia, biologi diperkenalkan pada jenjang Sekolah

Menengah Pertama (SMP). Dengan belajar biologi manusia dapat mempelajari

dirinya sendiri sebagai makhluk hidup dengan lingkungannya. Dengan belajar

biologi, juga akan membangkitkan pengertian dan rasa sayang pada makhluk

hidup, rasa peduli pada lingkungan hidup kita, serta mengembangkan cara

berpikir ilmiah melalui penelitian dan percobaan.

Pendidikan biologi sebagai bagian dari pendidikan umumnya memiliki

peran penting dalam peningkatan mutu pendidikan, khususnya di dalam

menghasilkan peserta didik yang berkualitas, yaitu manusia yang mampu berfikir

kritis, kreatif, logis dan berinisiatif dalam menanggapi isu di masyarakat yang

diakibatkan oleh dampak perkembangan IPA dan teknologi.

Kenyataannya adalah siswa banyak yang tidak paham dengan beberapa

konsep-konsep materi biologi. Banyak yang beranggapan bahwa beberapa materi

biologi tidak menyenangkan dipelajari karena cenderung menghapal

tulisan-tulisan dan nama-nama ilmiah akhirnya siswa menjadi jenuh dan bosan.

Menurut hasil wawancara dengan guru Biologi SMA Swasta R.A. Kartini

Sei Rampah Ibu Junister Nainggolan S.Pd terdapat beberapa masalah pada

pembelajaran biologi disekolah antara lain siswa di sekolah masih beranggapan

biologi adalah hafalan sehingga konsep yang masuk tidak tertanam dengan baik,

siswa kesulitan mengingat-ingat nama-nama ilmiah, serta siswa tidak rajin

membaca buku biologi pegangannya. Hal ini menjadi salah satu faktor besar

mengapa siswa kurang bisa memahami beberapa materi konsep biologi dan

menyebabkan rendahnya hasil belajar siswa. Rata-rata nilai siswa pada kelas X-1

adalah 65,9 sedangkan KKM yang harus dicapai adalah 70. Persentase siswa yang

(14)

2

Penelitian ini dilakukan di SMA karena materi pelajaran Biologi SMA

lebih khusus dan mendalam jika dibandingkan dengan materi pelajaran SMP.

Peneliti memilih materi pokok dunia tumbuhan (Plantae) karena pada materi ini

terdapat banyak konsep-konsep yang sifatnya hafalan.

Paradigma pendidikan menghendaki dalam suatu pembelajaran adalah

berubahnya tingkah laku siswa ke arah yang lebih baik. Dengan demikian

diperlukannya suatu proses yang akan diberikan kepada siswa supaya hasil yang

diharapkan tercapai. Untuk mengatasi permasalahan tersebut diperlukan suatu

pembelajaran yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Strategi mnemonik

merupakan salah satu strateg ipembelajaran yang diasosiasikan dapat

meningkatkan hasil dan keaktifan siswa dalam belajar.

Salah satu materi biologi yang menjadi kesulitan bagi siswa adalah

mengenai dunia tumbuhan. Materi ini terdapat dalam pembelajaran biologi pada

kelas X di semester dua. Dalam dunia tumbuhan dibahas mengenai ciri-ciri dan

struktur tubuh, daur hidup dan peranan masing-masing divisi dalam kingdom

Plantae.

Dunia tumbuhan beranggotakan seluruh tumbuhan yang hidup di muka

bumi. Meski diperkirakan berasal dari nenek moyang yang sama, dalam

perkembangannya, tumbuhan terbagi menjadi tiga kelompok, yaitu lumut, paku,

dan tumbuhan berbiji. Materi pokok dunia tumbuhan merupakan materi yang

sangat membutuhkan daya ingat siswa. Banyak informasi penting yang harus

dihapal, sehingga diperlukan penggunaan strategi yang tepat dalam

pengajarannya.

Menurut Djamarah (2010) dalam kegiatan pengajaran tidak lain yang

harus guru capai, kecuali bagaimana agar anak didik dapat menguasai bahan

pelajaran secara tuntas (mastery). Sebab bagaimana pun juga keberhasilan

pengajaran ditentukan sampai sejauh mana penguasaan anak didik terhadap bahan

pelajaran yang disampaikan guru.

Dari penjelasan diatas, dapat disimpulkan penyebab rendahnya hasil

(15)

3

menghafal pelajaran, kurangnya pemahaman siswa akan materi pelajaran dan

kurangnya variasi dalam belajar mengajar.

Menyikapi masalah tersebut, guru perlu melakukan variasi dalam proses

belajar mengajar untuk menarik minat siswa terhadap pelajaran biologi. Guru

harus menyiapkan upaya khusus untuk menjadikan pembelajaran lebih

menyenangkan sehingga siswa semangat untuk belajar. Dengan menerapkan

strategi mengajar yang tepat, diharapkan siswa memperoleh hasil belajar yang

optimal.

Kemampuan mengingat sangat erat kaitannya dengan proses belajar.

Hampir semua kegiatan belajar di sekolah melibatkan proses mengingat, karena

kurikulum di Indonesia sangat padat dan lebih menekankan pada pemikiran

reproduktif atau mengulang kembali hal-hal yang telah dipelajari. Oleh karena itu,

kemampuan mengingat siswa menjadi faktor yang cukup menentukan dalam

belajar (Hadian dalam Khasanah (2006)).

Strategi mnemonik merupakan strategi yang cocok diterapkan dalam

pembelajaran biologi. Strategi ini membantu siswa dalam mengingat materi

pelajaran dengan cara yang menyenangkan. Siswa menghapal pelajaran dengan

cara yang tidak biasa, sehingga siswa lebih mampu mengingat apa yang diajarkan

guru.

Menurut Halim (2012) strategi mnemonik merupakan suatu strategi yang

digunakan untuk membantu kinerja ingatan berdasarkan prinsip-prinsip

penyandian memori jangka panjang. Oleh karena itu, strategi mnemonik dapat

digunakan untuk meningkatkan kinerja memori jangka panjang sehingga

permrosesan informasi berjalan optimal dan informasi hasil belajar dapat diingat

dengan baik.

Menurut Lestari (2010) mnemonikadalah strategi yang teruji secara ilmiah

berdasarkan pengetahuan manusia tentang prinsip-prinsip memori.

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Yusraini (2010) jurusan

biologi pada materi pokok stuktur dan fungsi sel dengan menggunakan strategi

mnemonik dan media peta konsep bahwa data yang diperoleh dari hasil

(16)

4

siklus I dengan nilai rata-rata 64,14 dan hasil postes II dengan nilai rata-rata

72,68.

Sehubungan dengan permasalahan yang telah diuraikan di atas maka perlu

diadakan penelitian tentang strategi mnemonik dengan judul “Efektifitas Strategi

Mnemonik terhadap Hasil Belajar Siswa pada Materi Pokok Dunia Tumbuhan

(Plantae) Kelas X SMA Swasta R.A. Kartini Sei Rampah Tahun Pembelajaran

2013/2014”.

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas, maka

permasalahan yang dapat diidentifikasi adalah sebagai berikut:

1. Siswa masih mengalami kesulitan dalam mengingat atau menghafal

pelajaran.

2. Cara penyampaian pembelajaran yang kurang bervariasi sehingga

membuat siswa merasa bosan.

3. Seringnya siswa memperoleh hasil belajar di bawah ukuran rata-rata

dikarenakan lupa saat ujian.

1.3 Batasan Masalah

Berdasarkan keterbatasan yang dimiliki penulis, khususnya dari segi

kemampuan, waktu, dan biaya, serta agar penelitian ini dapat dilalukan dengan

baik dan terarah, maka perlu adannya pembatasan masalah dalam penelitian ini,

yaitu:

1. Penelitian ini dibatasi pada penggunaan strategi pembelajaran mnemonik

dengan singkatan.

2. Materi pokok dunia tumbuhan (Plantae) di kelas X1 SMA Swasta R.A.

Kartini Sei Rampah semester genap Tahun Pembelajaran 2013/2014.

3. Penelitian ini dibatasi pada hasil belajar biologi siswa pada aspek kognitif

(17)

5

1.4 Rumusan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah dan batasan masalah di atas, maka

rumusan masalah penelitian ini adalah “Bagaimana efektifitas strategi mnemonik

terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok dunia tumbuhan (Plantae) kelas X

SMA Swasta R.A. Kartini Sei Rampah tahun pembelajaran 2013/2014? ”

1.5 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas strategi

mnemonik terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok dunia tumbuhan

(Plantae) kelas X SMA Swasta R.A. Kartini Sei Rampah tahun pembelajaran

2013/2014.

1.6 Manfaat Penelitian

1. Untuk menambah wawasan peneliti sebagai calon guru biologi dan

sebagai bahan masukan dalam meningkatkan hasil belajar biologi melalui

strategi mnemonik.

2. Bagi guru, membantu dalam memilih dan menentukan alternatif strategi

pembelajaran yang sebaiknya digunakan dalam proses pembelajaran agar

sasaran pencapaian pemahaman konsep benar-benar tepat dan efektif.

3. Bagi siswa, diharapkan sebagai pengalaman belajar siswa yang dapat

memudahkan siswa untuk memahami materi pelajaran.

4. Bagi sekolah, hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan rujukan

bagi guru bidang studi lain untuk turut melaksanakan strategi

(18)

54 BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diambil

kesimpulan pembelajaran biologi dengan menggunakan strategi pembelajaran

mnemonikpada materi pokok dunia tumbuhan (Plantae) di kelas X SMA Swasta

R.A. Kartini Sei Rampah Tahun Pembelajaran 2013/2014 dinyatakan efektif

terbukti dengan tingkat penguasaan siswa tergolong sedang dengan persentase

sebesar 78,68 %, 92,11% siswa tuntas dalam belajar , tujuan pembelajaran khusus

tercapai dengan rata-rata 80%, serta hasil observasi pembelajaran yang

dinyatakan terlaksana dengan baik.

5.2 Saran

1. Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai rujukan oleh peneliti dalam

rangka meningkatkan pencapaian hasil belajar siswa melalui penerapan

strategimnemonik.

2. Guru disarankan menerapkan strategi mnemonik dalam pembelajaran

karena mampu meningkatkan hasil belajar siswa dan kegiatan belajar

mengajar berlangsung menyenangkan sehingga siswa tidak merasa bosan.

3. Siswa menjadikan pengalaman belajar menggunaka strategi pembelajaran

mnemoniksebagai cara untuk lebih mudah mengingat pelajaran.

4. Siswa disarankan dapat menciptakan strategi mnemonik sendiri agar lebih

mudah mengingat da memahami materi pelajaran yang telah dipelajari.

5. Bagi peneliti selanjutnya yang ingin meneruskan penelitian ini agar lebih

memperhatikan kelemahan-kelemahan strategi mnemonik yaitu lebih

mudah diingat bila diberikan oleh guru tapi sebaiknya siswa tetap dilatih

utnuk menciptakan strategi mnemonik sendiri agar bertahan lebih lama di

(19)

55

DAFTAR PUSTAKA

Anshorulloh, R., (2008), Efektivitas Metode Mnemonik dalam Meningkatkan

Daya Ingat Siswa pada Mata Pelajaran Sejarah Di MTS Persiapan Negeri Kota Batu, Universitas Islam Negeri Malang Fakultas Psikologi, Malang

Arikunto, S., (2009),Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan, Bumi Aksara, Jakarta

Arnita, (2013), Pengantar Statistika, Ciptapustaka Media Perintis, Bandung

Aryulina, D., Muslim, C., Manaf, S., dan Winarni, E.W., (2007), Biologi 1, Esis, Jakarta

Aziz, M.N.A., dan Ahmad, N.S., (2008), Kemahiran Belajar dan Hubungannya

dengan Pencapaian Akademik: Kajian Di Daerah Kerian, Perak, Jurnal Pendidik dan Pendidikan, Jil. 23, 29–47

Deporter, B., dan Hernacki,M.,(2011),Quantum Learning, Kaifa, Bandung

Djamarah, S.B., dan Zain, A., (2010). Belajar Mengajar, Rineka Cipta, Jakata

Djamarah, S.B., (2011),Psikologi Belajar, Rineka Cipta, Jakata

Halim, M.A., Wiyanti, S., dan Agustin, R.W., (2012), Keefektifan Teknik

Mnemonik untuk Meningkatkan Memori Jangka Panjang dalam Pembelajaran Biologi pada Siswa Kelas VIII SMP Al-Islam 1 Surakarta, Program Studi Psikologi Kedokteran,Universitas Sebelas Maret

Khasanah, I., Widyana, R., dan Kusumawardani, I.R., (2006), Efektivitas

Pelatihan Imageri terhadap Peningkatan Kemampuan Mengingat pada Siswa Sekolah Menengah Pertama, Fakultas Psikologi Universitas Mercu Buana Yogyakarta

Lestari, Y.A., (2010), Metode Mnemonik untuk Mengingat Dua Belas Nervus

Cranialis pada Mahasiswa Tingkat II Akper Kosgoro Mojokerto, Program Studi Pendidikan Profesi Kesehatan, Program Pascasarjana Universitas Sebelas Maret Surakarta

Ling, T.G., (2005), Meningkatkan Keupayaan Pelajar Mengingat Fakta Sejarah

dengan Menggunakan Kaedah Mneumonik, Prosiding Seminar

Penyelidikan Tindakan tahun 2005

Mutiara, T.,Ernawati,Miarsyah,M., dan Luvfiati,D.,(2008), Ilmu Pengetahuan

(20)

56

Retnowati, E., (2010),Keterbatasan Memori dan Implikasinya dalam Mendesain

Metode Pembelajaran Matematika, Jurusan Pendidikan Matematika, Universitas Negeri Yogyakarta

Sagala, S.,(2012), Konsep dan Makna Pembelajaran, Alfabeta, Bandung

Sanjaya, W., (2011), Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan,

Kencana, Jakarta

Sudjadi, B., dan Laila, S.,(2007), Biologi, Sains dalam Kehidupan, Yudhistira, Surabaya

Sudjana, (2005), Metode Statistika, Tarsito, Bandung

Suprijono, A., (2010),Cooperative Learning, Pustaka Belajar, Yogyakarta

Suryosubroto, B., (2001), Proses Belajar Mengajar di Sekolah, Rineka Cipta,

Jakarta

Syah, M., (2010),Psikologi Belajar, Remaja Rosdakarya, Bandung

Syarimie, A., (2009), Pendekatan Bimbingan Rukun Solat Murid Tahun Empat

Menggunakan Kaedah Mnemonik Berbantukan Multimedia, Koleksi Artikel Penyelidikan Tindakan PISMP Pendidikan Islam amb. Januari 2009, Seminar Penyelidikan Tindakan IPG KBL Tahun 2012, ms 243-255

Tjitrosoepomo, G., (2002), Taksonomi Tumbuhan, UGM Press, Yogyakarta

Yusraini, (2010), Pengaruh Teknik Mnemonik dan Media Peta Konsep dalam

Pembelajaran Biologi pada Materi Pokok Struktur dan Fungsi Sel Siswa Kelas XI IPA-2 SMA Negeri 2 Tanjung Balai Tahun Pembelajaran 2009/2010, Jurusan Pendidikan Biologi FMIPA UNIMED, Medan

Wojowasito, S. dan Wasito, T, 1980, Kumus Lengkap Inggris-Indonesia

Gambar

Tabel 2.1 Contoh Sistem Kata Kunci
Gambar 2.1 Metagenesis pada Tumbuhan Lumut
Tabel Uji Instrumen Penelitian

Referensi

Dokumen terkait

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) prestasi belajar aspek kognitif pada siswa yang diajar menggunakan metode inquiry terbimbing yang didukung dengan kegiatan

Tinjauan pustaka meliputi hal-hal yang berkaitan dengan penilaian responsivitas yaitu terdapat tidaknya keluhan selama satu tahun terakhir, sikap Ombudsman

Analisis laporan keuangan akan membantu pihak-pihak yang berkepentingan dalam memilih dan mengevaluasi informasi dan dengan perhatian terfokus pada informasi yang reliable dan

BELAJAR SISWA MELALUI PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING PADA PELAJARAN KELISTRIKAN OTOMOTIF KELAS XI SMK NEGERI 5 SURAKARTA.. Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu

Begitu pentingnya loyalitas kerja, pelatihan kerja dan pemberian insentif untuk meningkatkan produktivitas kerja dan kinerja karyawan pada suatu perusahaan agar perusahaan

The aims of this study were to determine the antimicrobial activity of bioactive compounds, analyze the 16S rDNA and detect the occurrence of KS and A domain of PKS and NRPS

Biji Botani Bawang Merah (A llium ascalonicum l.) pada Beberapa Macam.. Media ” ini

Judul Artikel : Fluks Bentik dan Potensi Aktivitas Bakteri Terkait Siklus Nitrogen di Sedimenc. Perairan Mangrove Pulau Dua,