• Tidak ada hasil yang ditemukan

Guru Digugu dan Ditiru docx

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2018

Membagikan "Guru Digugu dan Ditiru docx"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

“Guru, Digugu dan Ditiru”

Kita jadi bisa menulis dan membaca, karena siapa? Kita jadi tahu beraneka bidang ilmu, karena siapa? Kita jadi pintar dibimbing pak Guru

Kita jadi tahu dibimbing bu Guru Guru bak pelita penerang dalam gulita Jasamu tiada tara..

Mendadak lagu tentang jasa guru yang sering saya dengar pada saat SD terngiang kembali. Bagi saya, dan mungkin semua orang yang ada di dunia ini, guru memegang porsi penting dalam kehidupan kita. Berkat jasa mereka, kita bisa menjadi seperti saat ini. Jikalau ada dosen saya yang mengatakan bahwa Guru adalah kepanjangan tangan Tuhan, benarlah itu.

Berbagai macam kenakalan remaja mulai menghinggapi anak-anak dari berbagai rentang usia, mulai dari anak SD, SMP, hingga SMA. Kenakalannya pun bermacam-macam, mulai dari sekedar melawan orang tua dan guru, membolos sekolah, berpacaran, tawuran, mencuri, sampai penggunaan narkoba. Apabila hal ini dibiarkan, tentunya akan menjadi masalah besar bagi masa depan generasi muda Indonesia tercinta. Saya ngeri membayangkan, akan menjadi apa negeri ini apabila generasi mudanya berlarut dalam penyimpangan ini?

Tentunya ada beberapa faktor yang menyebabkan fenomena kenakalan remaja ini. Dalam hal ini saya ingin menyoroti besarnya peran guru sebagai orang tua kedua siswa dalam hubungannya terhadap fenomena kenakalan remaja.

Ada pepatah yang mengatakan, “Children learn from what they see, they hear, and they do.” Yang artinya, anak-anak belajar dari apa yang mereka lihat, apa yang mereka dengar, dan apa yang mereka lakukan. Guru, sebagai sosok manusia yang dilihat oleh siswa dalam kesehariannya menjadi sumber belajar siswa, baik dalam perkataannya maupun tindak-tanduknya.

Asal kata Guru berasal dari bahasa Jawa yaitu ‘Digugu’ atau dipatuhi dan ‘Ditiru’ atau dicontoh. Yang berarti bahwa seorang guru adalah Ia yang kata-katanya dipatuhi dan perilakunya senantiasa dicontoh oleh murid-muridnya.

Cobalah tanya pada diri kita sendiri, siapakah guru yang perkataannya senantiasa menyejukkan dan kita patuhi serta tingkah lakunya menjadi contoh bagi kita? Berapa banyakkah guru kita yang seperti itu? Bersyukurlah bagi kita yang menemukan sosok guru seperti itu.

(2)

merokok pada saat mengajar, berdua-duaan dengan bukan mahramnya, mungkin saja tidak sadar bahwa ada mata siswa yang merekam perilakunya yang di kemudian hari akan menjadi justifikasi pembenaran perilaku yang serupa.

Na’udzubillah, dari hal itu kita dapat melihat betapa fatalnya kesalahan ucap maupun tindakan yang dilakukan oleh seorang Guru.

Dalam tulisan ini saya ingin mengajak para Guru untuk mengingat kembali hakikat ‘Digugu dan Ditiru’ dalam setiap ucap dan tingkah laku. Guru tentunya bukanlah Dewa dan selalu benar, akan tetapi kesadaran bahwa kita adalah contoh hidup bagi anak didik kita semoga bisa menjadi pengontrol agar senantiasa menjaga setiap ucapan dan tindakan kita.

Desa Kiwu, 2 April 2013

Profil Penulis :

Nama : Ghina Sartika, S.A.

TTL : Majalengka, 04 Agustus 1989

No.HP : 081-2949-7573 atau 0878-5174-5096

Email : ghinasartika2007@gmail.com

No. Rekening : Bank Syariah Mandiri cabang Sawangan Depok No. 7048386126

Referensi

Dokumen terkait

Seetõttu rõhutatakse ka müokardiidi definit- sioonis, et müokardiit on müokardi põletikuline haigus, millega kaasneb südame düsfunktsioon ning mida diagnoositakse

Persoalan cabai merah sebagai komoditas sayuran yang mudah rusak, dicirikan oleh produksinya yang fluktuatif, sementara konsumsinya relatif stabil. Kondisi ini menyebabkan

Seekor kelinci bias menghasilkan anak dengan kisaran 48-74 ekor dalam setahun lebih banyak dibandingkan dengan sapi (0,9), domba (1,5) dan kambing (1,5), seperti yang tertera

gelombang yang berbeda tanpa adanya hubungan yang saling tumpang tindih, ketika dalam serat optik digunakan panjang gelombang yang sama hanya untuk satu hubungan pada

Berdasarkan perintah kepala bidang maka bagian sekertariat akan membuatkan surat perintah tugas bagi pegawai untuk melaksanakan tugas sesuai dengan tujuan yang

Tahap Liseten to Customer (Mendengar permintaan pelanggan). Proses ini dimulai dengan pengumpulan kebutuhan dari user. Pada tahap ini pengembang bertemu dengan user yaitu

Berdasarkan hasil pengujian daya antioksidan ekstrak daun jamblang diketahui bahwa ekstrak daun jamblang memiliki kandungan antioksidan yang tergolong sedang sangat aktif

uden uden tampa ini, dug deg baju baraja bijil ti awang jaizun kukudung alloh, hulu aing batu wulung, iga aing cadas ngampar, tulang aing lamad aing, urat aing, daging aing,