• Tidak ada hasil yang ditemukan

Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Depresipada Penderita Diabetes Melitus Tipe 2 di RSUP Haji Adam Malik Medan

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Depresipada Penderita Diabetes Melitus Tipe 2 di RSUP Haji Adam Malik Medan"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

Universitas Sumatera Utara ABSTRAK

Depresi merupakan komplikasi penting diabetes melitus (DM) yang sering terabaikan dan tidak terdiagnosis oleh dokter yang menangani pasien DM. Peluang terjadinya depresi pada individu dengan DM tipe 2 lebih besar 2 kali dibanding populasi umum. Depresi memberikan pengaruh yang negatif terhadap kualitas hidup, hasilpengobatan, dan kepatuhan pasien minum obat.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian depresi pada penderita DM tipe 2 di RSUP. Haji Adam Malik, Medan. Penelitian ini bersifat analitik dengan pendekatan cross sectional. Untuk menilai derajat keparahan depresi, dibagikan kuesioner BDI (Beck Depression Inventory) kepada 115 orang sampel dengan metode consecutive sampling. Analisis data dilakukan dengan uji chi-square dan Regresi Logistik untuk mencari faktor mana yang paling dominan.

Hasil penelitian ini menunjukkan prevalensi depresi pada penderita DM tipe 2 cukup tinggi yakni 52.2%. Tidak ditemukan hubungan antara jenis kelamin, umur, jumlah komplikasi, dan lama sakit dengan kejadian depresi. Pada analisis bivariat dijumpai adanya hubungan yang bermakna antara tingkat pendidikan (p = 0.001) dan tingkat pendapatan (p = 0.00002) dengan kejadian depresi. Dari analisis multivariat didapatkan faktor yang paling berhubungan dengan kejadian depresi adalah tingkat pendapatan (p = 0.01,OR = 3,522, 95% CI : 1,374 - 9,211).

Depresi merupakan komorbid yang sangat sering terjadi pada pasien DM tipe 2. Tatalaksana holistik diperlukan termasuk deteksi dini dan pengobatan depresi sehingga tercapai hasil pengobatan yang terbaik.

(2)

Universitas Sumatera Utara ABSTRACT

Depression is a substantial complication of diabetes mellitus ( DM ) which is often neglected and undiagnosed by physicians treating patients with DM. The probability of depression in individuals with type 2 DM is twice greater compared with general population. Depression negatively affects quality of life, treatment outcomes, and medication adherence of patients.

This study aims to determine factors associated with depression in patients with type 2 DM in RSUP. Haji Adam Malik, Medan. This study is a cross sectional analytic. For assessing depression severity, BDI (Beck Depression Inventory) questionnaires were distributed to 115 samples with consecutive sampling method. Data analysis was performed with the chi-square test and logistic regression, to find the most dominant factor.

Results showed the prevalence of depression is quite high at 52.2%. No relationship was found between gender, age, number of complications, and length of hospitalization with depression. Bivariate analysis found a significant relationship between the level of education (p = 0.001) and income levels (p=0.00002) with depression. Multivariate analysis found factors most related with depression incident is income level (p=0,01, OR=3,522, 95% CI : 1.374 to 9.211 ).

Depression is a comorbid which is very common in patients with type 2 DM . Holistic management is needed including early detection and treatment of depression in order to achieve the best outcome of treatment.

Referensi

Dokumen terkait

Aplikasi ini menggunakan elemen-elemen multimedia yaitu gambar, teks, suara, dan animasi kedalam suatu bentuk aplikasi yang diharapkan mudah digunakan oleh siapa saja dan

[r]

l developing a transparent view of a market system and of the functions (core transactions, rules and supporting functions) and players within it (Figure 1

Pada hari ini Senin Tanggal Sembilan Belas Bulan September Tahun Dua Ribu Enam Belas bertempat di IAIN Palangka Raya melalui website : lpse.kemenag.go.id Kelompok

[r]

[r]

Pentingnya Udara Bersih bagi Pernapasan 3..

"STRI VI NG FOR WORLD SPORT ACHI VEMENTS THROUGH SPORT AND PHYSI CAL EDUCATI ON" conducted by Faculty of Sport Science, Yogyakarta State University on May 24, 2011. as