• Tidak ada hasil yang ditemukan

S JEP 1205592 Abstract

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "S JEP 1205592 Abstract"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

i

Anis Khairunnisa, 2016

PENGARUH TEKNIK SHADOWING TERHADAP KEMAMPUAN MENYIMAK Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PENGARUH TEKNIK SHADOWING TERHADAP KEMAMPUAN

MENYIMAK

(Penelitian Eksperimen Kuasi Terhadap Mahasiswa Tingkat II

Departemen Pendidikan Bahasa Jepang Universitas Pendidikan Indonesia

Tahun Akademik 2015/2016)

Anis Khairunnisa

1205592

ABSTRAK

Dalam mempelajari bahasa Jepang terdapat empat keterampilan berbahasa, salah satunya adalah menyimak (choukai). Menurut Muneo dalam buku yang berjudul Nihongo kyoujuhou nyuumon (1989,hlm.176-177) mengemukakan bahwa menyimak merupakan serangkaian bunyi yang ditangkap oleh telinga mengalir pada saat tertentu dan dinyatakan dalam suatu bahasa yang mengandung arti. Keterampilan menyimak merupakan keterampilan berbahasa yang sulit. Berdasarkan hasil penelitian Hatijah (2008, hlm.3) menunjukkan sekitar 69,57 % mengemukakan bahwa menyimak membutuhkan perhatian yang khusus dengan situasi yang baik dan tenang ketika kegiatan menyimak berlangsung. Maka dari itu penulis menggunakan teknik shadowing sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kemampuan menyimak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh teknik shadowing terhadap kemampuan menyimak serta untuk mengetahui tanggapan mahasiswa terhadap pembelajaran dengan menggunakan teknik shadowing. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen kuasi, dengan mengambil sampel penelitian pada mahasiswa tingkat dua kelas 4C Departemen Pendidikan Bahasa Jepang UPI sebanyak 20 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes dan angket. Dari hasil analisis tes diketahui nilai rata-rata sebelum dilaksanakan treatment sebesar 57,1 dan setelah dilaksanakan treatment nilai rata-rata mahasiswa sebesar 87,2 dengan t hitung sebesar 10,71 dengan db = 19 pada taraf signifikan 5 % = 2,09 dan 1 % = 2,86. Karena t hitung lebih besar dari t tabel, maka hipotesis kerja dalam penelitian ini diterima. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa teknik shadowing dapat meningkatkan kemampuan menyimak mahasiswa.

(2)

ii

Anis Khairunnisa, 2016

PENGARUH TEKNIK SHADOWING TERHADAP KEMAMPUAN MENYIMAK Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

SHADOWING TECHNIQUE IMPACT TOWARD TO LISTENING ABILITY

(Quasi Experiment Research to Student Grade II Departement of Japanese

Language Education Indonesia University of Education Periode 2015/2016)

ABSTRACT

Referensi

Dokumen terkait

Activity Diagram Melihat Nilai untuk menjelaskan alur melihat nilai yang di lakukan oleh user guru kelas, setelah melakukan penambahan nilai, guru tersebut dapat melihat hasil dari

Kerangka berpikir penulis dalam tesis ini dimulai dari Operasi Tangkap Tangan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi terhada Bambang Kariyanto dan Adam Munandar

Beberapa hal yang berkaitan dengan batasan penelitian yang diajukan sehubungan dengan penelitian ini antara lain : (a) deteksi secara visual pelanggaran lalulintas

Masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah: Bagaimana bentuk nyanyian rakyat dalam seni sastra Senjang di Kabupaten Musi Banyuasin Sumatera Selatan.. Tujuan penelitian

Empat kecakapan tersebut dapat diukur dengan menggunakan evaluasi pelatihan, metode evaluasi pelatihan dengan menggunakan evaluasi kirkpatrick, ada empat level

Hal ini mencerminkan bahwa siswa Madrasah Aliyah Darussalam Agung Buring Malang yang memiliki adversity quotient tinggi cenderung memiliki regulasi diri yang

Dari hasil pengukuran bathimetri ini nanti bisa diketahui besarnya laju sedimentasi yang terjadi yang selanjutnya digunakan untuk memprediksi berapa sisa usia guna Waduk

Karyawan yang memiliki hubungan yang kurang baik dengan pemimpinnya akan menunjukkan kinerja yang rendah dan cenderung berkeinginan keluar dari pekerjaannya ( turnover