• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENDAHULUAN SISTEM INFORMASI SMK PERTIWI KARTASURA BERBASIS WEB.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "PENDAHULUAN SISTEM INFORMASI SMK PERTIWI KARTASURA BERBASIS WEB."

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Sekolah merupakan salah satu tempat pendidikan yang umum digunakan oleh setiap orang. Pada saat sekarang ini sekolah bukan hanya memberikan pelayanan berupa pendidikan saja, tetapi juga bersaing untuk memberikan pelayanan yang lebih dari sekolah-sekolah lain. Hal ini bertujuan agar sekolah tersebut akan lebih diminati oleh masyarakat karena kelebihan-kelebihannya serta untuk meningkatkan image sekolah tersebut. Sebagai contoh, sekolah yang memiliki sarana dan prasarana yang lebih lengkap dari sekolah yang lain lebih diminati daripada sekolah yang memiliki sarana dan prasarana kurang lengkap atau sekolah yang letaknya strategis dan mudah dijangkau dengan kendaraan umum juga lebih diminati. Untuk itu, sekolah-sekolah perlu menyampaikan informasi mengenai keunggulan-keunggulan yang mereka punyai agar dikenal dan diketahui oleh masyarakat luas. Terutama dengan informasi yang cepat, tepat dan akurat dimana melibatkan banyak data dan pengolahan. Jika semua itu dikerjakan secara manual, maka memerlukan waktu yang relatif lebih lama dengan tingkat akurasi yang rendah.

Oleh karena itu, demi perbaikan kinerja pelayanan dalam hal ini adalah pelayanan informasi diperlukan suatu sistem terintegrasi yang mampu memberikan jawaban atas kebutuhan user secara realtime dengan waktu tanggap (respon time) yang relatif singkat yaitu dengan suatu sistem komputerisasi dengan mengacu pada pengolahan data berbasis teknologi informasi.

(2)

untuk membantu dalam penyebaran profil sekolah ini. Diharapkan aplikasi yang penulis buat akan berguna bagi SMK Pertiwi Kartasura sebagai peningkatan pelayanan publik.

Di dalam aktifitas pelayanan informasi, teknologi informasi sangatlah penting di dalam menentukan :

1. Kecepatan memberikan informasi secara tepat guna. 2. Pelayanan informasi tentang seputar dunia pendidikan. 3. Efektifitas kerja pada sekolah yang bersangkutan.

1.2. Rumusan Masalah

Selama ini banyak orang yang belum mengerti dan memahami proses pelayanan informasi pada bidang pendidikan dan fungsinya di dalam sekolah yang terkait. Pada SMK Pertiwi Kartasura, terdapat permasalahan dalam pengolahan data dan penyampaian informasi yang sifatnya masih manual, sehingga menyebabkan ketidakefektifan dan ketidakefisienan kerja. Misalnya dalam hal:

1. Bagaimana cara memberikan informasi kepada calon siswa baru secara online?

2. Bagaimana membuat aplikasi sistem informasi untuk SMK Pertiwi Kartasura agar mudah di akses secara online?

(3)

1.3. Pembatasan Masalah

Berdasarkan perumusan masalah, maka Penulis hanya akan membahas tentang informasi yang mengacu pada pengolahan data dan penyampaian informasi berbasis web dan aplikasinya, meliputi:

1. Informasi mengenai profil sekolah, program keahlian, struktur organisasi, prestasi, guru yang mengajar, sarana penunjang, prospek lapangan kerja, agenda kegiatan sekolah, informasi siswa, kegiatan ekstrakurikuler, dan berita atau news.

2. Pembuatan aplikasi web ini menggunakan beberapa aplikasi : 1. Apache.

2. Sistem aplikasi ini menggunakan database yang dirancang dengan MySQL.

2. Aplikasi dibuat dalam bentuk bahasa pemrograman PHPTriad. 3. Notepad++.

4. Mozila firefox. 5. Windows 7.

6. Untuk jaringan localhost atau LAN (Local Area Network).

1.4. Tujuan Tugas Akhir A. Tujuan Umum

1. Mahasiswa dapat mengadakan studi banding dengan ilmu yang diperoleh selama masa pendidikan di Universitas Muhammadiyah Surakarta.

2. Membantu kegiatan dan ketepatan instansi dalam penyampaian informasi mengenai SMK Pertiwi Kartasura.

3. Mahasiswa mendapatkan pengalaman baru yang selama ini belum didapat di bangku kuliah.

B. Tujuan Strategis

(4)

2. Membuatkan program aplikasi mengenai informasi di SMK Pertiwi Kartasura agar dapat meningkatkan efisiensi dan efektifitas kerja, khususnya dalam hal penyampaian informasi.

3. Memberikan kemudahan dalam operasional pelayanan informasi seperti mengurangi buku-buku atau dokumen, brosur, spanduk, formulir, dan kegiatan tulis menulis.

1.5. Manfaat Tugas Akhir

Tugas Akhir ini diharapkan dapat bermanfaat bagi semua pihak, baik bagi dari pihak akademik, instansi, maupun bagi Penulis sendiri. Adapun manfaat tersebut adalah sebagai berikut :

1. Bagi penulis

Penulis dapat menerapkan teori-teori yang telah diperoleh selama berada di bangku kuliah.

2. Bagi SMK Pertiwi Kartasura

SMK Pertiwi Kartasura memanfaatkan hasil ini untuk media penyampaian informasi kepada masyarakat luas secara efektif dan efisien serta meningkatkan mutu pelayanan sekolah.

3. Bagi Universitas

(5)

1.6. Sistematika Penulisan

Gambaran tentang pembahasan Tugas Akhir ini, maka secara garis besar ditunjukan melalui sistematika penulisan sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Bab I berisi tentang latar belakang, rumusan masalah, pembatasan masalah, tujuan tugas akhir, manfaat tugas akhir, dan sistematika penulisan laporan tugas akhir.

BAB II TINJAUAN UMUM

Bab II menyajikan sejarah berdirinya SMK Pertiwi Kartasura termasuk stuktur oraganisasi dan tugas para guru SMK Pertiwi Kartasura

BAB III METODE PEELITIAN

Bab III menjelaskan tentang pengertian informasi berbasis web /internet.

BAB IV PEMBAHASAN KEGIATAN TUGAS AKHIR

Bab IV menguraikan tentang pembahasan mengenai informasi berbasis web meliputi desain input, desain output, dan petunjuk penggunaan program atau dokumentasi program yang berisikan tentang pengoperasian program aplikasi tersebut.

BAB V PENUTUP

Bab V berisi tentang kesimpulan mengenai hasil-hasil pokok yang berasal dari pembahasan masalah secara terperinci dan berisi saran-saran.

Referensi

Dokumen terkait

Sistem informasi merupakan elemen-elemen yang saling terintegrasi dan juga saling berinteraksi satu dengan lainnya yang berguna dalam mencapai tujuan

Oleh karena itu diperlukan sebuah sistem yang bisa melakukan pemrosesan data secara terintegrasi dan terkomputerisasi dengan baik, yang didukung dengan penggunaan

Berhasil diimplementasikan sebuah aplikasi sistem informasi berbasis web yang mampu menyajikan data spasial yang dapat memberikan data yang akurat yang di butuhkan oleh pihak-pihak

Demi pengembangan ilmu pengetahuan, dengan ini menyetujui untuk memberikan ijin kepada pihak Program Studi Sistem Informasi Fakultas Teknik Universitas Muria Kudus

Demi pengembangan ilmu pengetahuan, dengan ini menyetujui untuk memberikan ijin kepada pihak Program Studi Sistem Informasi Fakultas Teknik Universitas Muria Kudus

Pembangunan Sistem Informasi Geografis (SIG) persebaran pelayanan kesehatan masyarakat merupakan pilihan yang diharapkan mampu memberikan solusi atas masalah yang

Merancang sistem informasi pembayaran SPP online berbasis web pada sekolah tersebut agar dapat memberikan pelayanan lebih kepada siswa dan orang tua dalam

Berdasarkan masalah yang ada akan dikembangkan kedalam suatu sistem yang terintegrasi pada komputer, maka dari itu penulis memberikan solusi suatu sistem informasi pemesanan kamar