• Tidak ada hasil yang ditemukan

Petunjuk pengoperasian

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Petunjuk pengoperasian"

Copied!
18
0
0

Teks penuh

(1)

id Petunjuk pengoperasian

Robert Bosch Hausgeräte GmbH Carl-Wery-Straße 34 81739 München Cod. 9000011594 C

www.bosch-home.com

Diimpor dan didistribusikan di Indonesia oleh: PT. BSH Home Appliances

(2)

Pelanggan Yth.

Kami mengucapkan terima kasih dan memberi selamat atas pilihan Anda. Peralatan praktis ini, yang modern dan fungsional, telah diproduksi dari bahan-bahan berkualitas tinggi yang diproduksi dengan kontrol kualitas yang ketat selama proses pembuatan, dan telah diuji dengan cermat sehingga peralatan akan memenuhi semua kebutuhan memasak Anda.

Sebagai tambahan, kami sangat gembira melengkapi Anda dengan buku petunjuk yang dibagi menjadi dua bagian: satu bagian tentang bagaimana menggunakan peralatan, dan bagian lainnya tentang pemasangannya. Kami sangat menyarankan anda membaca instruksi sederhana ini seluruhnya, untuk memastikan Anda mendapatkan hasil yang sempuna pada saat pertama kali menggunakan peralatan ini. Buku ini berisi informasi penting, tidak hanya tentang bagaimana menggunakan peralatan, tetapi juga tentang perawatan dan keamanan. Ketika produk kami didistribusikan, produk harus dilengkapi dengan kemasan pelindung yang sesuai. Bagaimanapun, kami telah mengurangi kemasan seminimal mungkin, dan semuanya dapat didaur ulang seluruhnya. Anda juga dapat berperan serta menjaga lingkungan dengan membuang kemasan pada wadah daur ulang terdekat di rumah Anda. Minyak bekas pakai tidak seharusnya dibuang ke wastafel, karena dapat menyebabkan kerusakan serius pada lingkungan.

Masukkan minyak ke dalam wadah tertutup dan bawa ke pusat daur ulang, atau letakkan saja ke dalam tempat sampah Anda. Minyak akan dibawa ke tempat pembuangan terkendali, yang mana memang bukan solusi terbaik, namun mencegah polusi air. Anak-anak Anda dan Anda sendiri akan bersyukur karenanya. Sebelum membuang peralatan tua, pastikan peralatan tidak berfungsi lagi, kemudian bawa ke pusat pengumpulan untuk bahan daur ulang. Tanyakan pihak berwenang setempat untuk keterangan lebih lanjut pada pusat terdekat dari rumah Anda.

PENTING:

Jika peralatan datang dengan rusak atau tidak memenuhi kepuasan Anda dalam hal kualitas, harap hubungi kami segera. Agar garansi berlaku, peralatan tidak boleh dirusakkan, atau digunakan dengan tidak benar.

Kemasan dan peralatan tua

Jika simbol terdapat pada plat spesifikasi, ikuti petunjuk berikut:

Buanglah dengan cara yang ramah lingkungan

Buka kemasan peralatan dan buang kemasan dengan cara yang ramah lingkungan.

Peralatan ini diberi label sesuai dengan European Directive 2002/96/EC mengenai peralatan kelistrikan dan elektronik bekas (limbah peralatan kelistrikan dan elektronik WEEE).

Pedoman tersebut mengatur batasan untuk

(3)

ISI

Peringatan keamanan ... 3

Mengenal kompor Anda ... 5

Gas burner ... 6

Diameter peralatan masak ... 7

Anjuran memasak ... 8

Plate listrik ... 8

Plate listrik dengan tombol pengatur 7- dan 10- ... 9

Anjuran dan plate listrik dengan tombol pengatur 10- ... 10

Kompor panggang ... 11

Tabel memasak dengan wajan ... 11

Anjuran tentang cara memasak dengan peralatan ini ... 12

Aturan penggunaan untuk bagian besi: pembersihan dan perawatan ... 13

Aturan penggunaan untuk bagian kaca: pembersihan dan perawatan ... 14

Aturan penggunaan untuk permukaan glass ceramic: pembersihan dan perawatan ... 15

Pemecahan masalah di rumah ... 16

(4)

Peringatan keamanan

‰ Baca petunjuk penggunaan ini dengan cermat, untuk memastikan Anda menggunakan peralatan ini dengan efektif dan aman.

‰ Semua pemasangan, pengaturan, dan penyesuaian untuk jenis-jenis gas lain harus dilakukan oleh teknisi instalasi yang berwenang, dengan mematuhi peraturan, standar, dan spesifikasi dari perusahaan penyuplai listrik dan gas yang berlaku.

Dianjurkan untuk menghubungi Layanan Bantuan Teknis kami untuk penyesuaian untuk jenis-jenis gas lain.

‰ Sebelum memasang kompor masak baru Anda, periksa apakah ukurannya telah benar.

‰ Peralatan ini tidak boleh dihubungkan dengan alat penyimpanan untuk produk mudah terbakar.

‰ Peralatan ini dirancang hanya untuk penggunaan rumah tangga, tidak untuk penggunaan komersial atau profesional. Peralatan ini tidak dapat dipasang pada kapal atau karavan. Garansi hanya berlaku apabila peralatan digunakan untuk keperluan yang sesuai dengan rancangan alat.

‰ Petunjuk di bawah hanya berlaku di negara yang simbolnya terdapat pada peralatan. Untuk menyesuaikan peralatan dengan keadaan di negara masing-masing, selalu ikuti petunjuk teknis.

‰ Hal yang paling penting adalah tempat di mana peralatan akan dipasang harus mempunyai ventilasi yang sesuai dan berfungsi baik (Peraturan Dasar mengenai Instalasi Gas pada Bangunan Tidak Berpenghuni. BOE nº 281, 24/11/93).

‰ Pastikan peralatan tidak diletakkan di bawah saluran udara yang kuat, karena mungkin dapat meledakkan burner.

‰ Peralatan ini menggunakan tipe gas yang telah ditentukan oleh pabrikan yang tercantum pada plat spesifikasi.

Jika diperlukan perubahan, hubungi layanan bantuan teknis kami.

‰ Jangan membuat perubahan apa pun pada bagian dalam peralatan. Jika diperlukan, hubungi Layanan Pembantu Teknis kami.

‰ Pastikan Anda menyimpan petunjuk ini untuk penggunaan dan perakitan, sehingga Anda dapat memberikan petunjuk beserta peralatan jika terjadi pergantian pemilik.

(5)

‰ Karena pemanas peralatan dan permukaan akan menjadi sangat panas selama pengoperasian, selalu gunakan dengan hati-hati. Jauhkan anak-anak dari peralatan.

‰ Gunakan peralatan hanya untuk memasak, dan jangan pernah menggunakan untuk alat pemanas.

‰ Lemak atau minyak yang sangat panas mudah menyebabkan kebakaran, sehingga jika Anda memasak dengan lemak atau minyak (contohnya, menggoreng keripik), awasi wajan.

‰ Jika wajan yang berisi lemak atau minyak terbakar, jangan menuangkan air ke dalamnya, karena akan menyebabkan

KEBAKARAN. Tutup wajan dengan kain basah untuk memadamkan api, dan pisahkan dari peralatan memasak.

‰ Jika terjadi keganjilan pemakaian, matikan gas dan listrik, sebelum menghubungi layanan bantuan teknis kami.

‰ Jangan pernah meletakkan wajan atau wadah yang tidak stabil di atas kompor atau burner, karena dapat terguling.

‰ Jika keran gas macet, jangan dipaksa. Hubungi layanan teknis resmi, dan teknisi akan datang untuk memperbaiki atau mengganti keran.

‰ Ketika menggunakan kompor gas Anda, hindarkan saluran udara dan jangan tumpahkan cairan dingin di atasnya, karena dapat menyebabkan kaca pecah.

‰ Jangan menggunakan mesin pembersih uap untuk

membersihkan hotplate, karena akan terjadi bahaya tersengat listrik.

‰ Peralatan ini tidak untuk digunakan oleh orang (termasuk anak-anak) dengan kemampuan fisik, sensorik, atau mental yang kurang, atau kurang pengalaman dan pengetahuan, kecuali mereka diawasi atau diberi petunjuk tentang penggunaan alat oleh orang yang bertanggung jawab atas keamanan mereka.

‰ Jangan pernah meninggalkan peralatan tanpa pengawasan selama penggunaan.

‰ Gambar pada buku petunjuk ini hanya untuk tujuan pengenalan saja.

JIKA PETUNJUK-PETUNJUK INI TIDAK DIIKUTI, PRODUSEN TIDAK BERTANGGUNG JAWAB.

(6)

Mengenal kompor Anda

Tahanan wajan Kompor listrik 2000 W Kompor listrik 1500 W Kenop kendali Tahanan wajan Burner hingga 3kW Triple-flame burner hingga 3,6 kW

Lampu indikator kendali Kenop pengontrol Burner hingga 1 kW Kenop pengontrol Elemen pemanas 2500 W Elemen pemanas 1700 W Elemen pemanas 1200 W

Kenop pengontrol Kenop pengontrol

Lampu indikator kendali Lampu peringatan permukaan panas

Peralatan ini dapat digunakan bersama dan/atau dengan kompor keramik konvensional yang pembuatnya sama. Lihat lebih lengkap di katalog.

(7)

Gas burner

Gambar. 1 Masing-masing kenop kendali pada oven dan pada panel kendali ditandai dengan jelas untuk menunjukkan burner mana yang dikendalikan.

Gambar 1.

Untuk menyalakan salah satu burner, tekan kenop kendali untuk burner yang dimaksud dan putar ke arah kiri, sejauh simbol pemantik, dan tahan untuk beberapa detik hingga burner menyala. Sekarang lepaskan kenop dan putar ke pengaturan panas yang diinginkan. Jika burner tidak menyala, ulangi proses.

Jika kompor masak tidak dilengkapi dengan fitur nyala otomatis, gunakan korek gas atau korek api untuk menyalakan burner. Jika pemantik api kotor, akan menyebabkan burner sulir menyala, jadi jagalah selalu kebersihan pemantik. Bersihkan pemantik dengan menggunakan sikat kecil, dan ingat jika pemantik harus diperlakukan dengan lembut. Jika burner pada kompor dilengkapi dengan katup pengaman (yang menghentikan aliran gas jika salah satu burner tanpa sengaja padam), nyalakan burner dengan cara yang sama, tetapi Anda harus terus menahan kenop kendali beberapa detik setelah api menyala. Jika burner tidak menyala, ulangi proses, kali ini tahan kenop kendali selama 10 detik.

Untuk mematikan burner, putar kenop kendali ke arah kanan, menuju pengaturan 0.

Bergantung pada model kompor yang Anda beli, Anda dapat memiliki keran bertahap yang memungkinkan Anda untuk mengatur api ke panas yang diinginkan.

Bergantung pada modelnya, kompor Anda mungkin memiliki triple-flame burner, yang sangat praktis jika Anda ingin memasak dengan alat masak seperti wajan paella atau Chinese wok (untuk membuat bermacam-macam masakan Asia). Ketika Anda menggunakan peralatan gas ini, dapur akan menjadi panas dan pengap, karena itu Anda harus memastikan dapur berventilasi baik. Dengan cara membiarkan lubang ventilasi alami terbuka, atau pasang tudung isap.

Jika Anda menggunakan peralatan Anda untuk jangka waktu lama, Anda mungkin memerlukan ventilasi ekstra - dengan cara membuka jendela (tetapi awasi aliran udara) atau naikkan kekuatan tudung isap, jika memungkinkan. Api berwarna oranye adalah normal dan disebabkan oleh adanya debu di dalam udara, tumpahan, dll.

(8)

Diameter alat memasak (dalam cm)

Bergantung pada model:

BURNER MINIMAL Ø ALAT MASAK MAKSIMAL Ø ALAT MASAK

Triple-flame: 22 cm

Rapid burner: 22 cm 26 cm Auxiliary burner: 12 cm 14 cm Hot plate listrik: 14 cm 18 cm

Tambahan tahanan

wajan:

Gambar. 2

Bergantung pada model yang Anda beli, kompor Anda mungkin dilengkapi dengan tahanan ekstra yang berguna saat menggunakan triple-flame burner untuk alat masak dengan diameter lebih dari 26 cm, wajan panggangan, panci tanah liat, dan semua jenis alat masak berdasar cembung (seperti Chinese wok). Gambar 2.

Jika Anda tidak memiliki tahanan tambahan ini, layanan teknis dapat menyediakannya untuk Anda (nomor kode 363300).

Tahanan wajan untuk coffee pot: bergantung dari modelnya, kompor Anda mungkin dilengkapi dengan tahanan coffee pot tambahan, yang digunakan khusus untuk auxiliary burner dengan alat masak lebih kecil dari 10 cm. Jika Anda tidak memiliki tahanan cofee pot tambahan ini, layanan teknis dapat menyediakannya untuk Anda (nomor kode 184200).

Perusahaan tidak bertanggung jawab jika tahanan panci tambahan ini tidak digunakan atau digunakan dengan tidak tepat.

(9)

Petunjuk

memasak:

Berikut adalah petunjuk memasak, untuk anjuran penggunaan

Sangat besar Besar Sedang Kecil

Triple-flame

Merebus, memanggang, menghanguskan, pellas, dan makanan Asia (wok).

Menghangatkan dan menjaga makanan tetap panas: masakan matang dan setengah matang.

Rapid

Kerang, steak, omelet, menggoreng, stew sayuran segar, dan pasta.

Nasi, saus putih,

dan ragout. Mengukus: ikan dan sayuran Memanaskan, menjaga panas dan membuat casserole.

Auxiliary Memasak: casserole, pudding beras, karamel.

Mencairkan dan memasak lambat: buncis, buah-buahan dan produk beku. Mencairkan: mentega, cokelat, dan jeli.

Hot plate listrik

Sebelum Anda menggunakan hotplate untuk pertama kali, nyalakan hotplate dengan panas penuh selama 5 menit, tanpa alat masak di atasnya.

Selama waktu ini hotplate akan menghasilkan sedikit asap dan bau, yang akan hilang seiring dengan pemakaian. Kecuali pada saat pemakaian pertama, jangan pernah menggunakan hotplate tanpa alat masak di atasnya. Ketika Anda mulai memasak, kami menyarankan Anda memutar kendali sampai pengaturan panas tertinggi dan kemudian, bergantung pada jumlah dan kualitas masakan, kecilkan api hingga pengaturan sedang.

Karena hotplate tidak langsung menjadi dingin, Anda dapat mematikan kompor sejenak sebelum makanan matang, sehingga dapat menghemat energi, dan melanjutkan proses memasak dengan menggunakan sisa panas dari hotplate. Selalu gunakan alat masak yang mempunya dasar datar, berbahan tebal, dan memiliki diameter seukuran dengan elemen pemanas - dan jangan pernah menggunakan alat masak yang lebih kecil dari elemen.

Usahakan untuk tidak menumpahkan cairan di atas

permukaan hotplate, atau meletakkan alat masak yang basah di atasnya.

(10)

Hot plate listrik dengan kenop

pengatur 7-

Gambar. 3

Hotplate ini dikendalikan dengan sebuah kenop dengan tujuh pengaturan (gambar 3), yang dapat digunakan sebagai berikut:

‰ Pengaturan 1 dan 2: memanaskan.

‰ Pengaturan 3 dan 4: memanaskan dengan cepat dan memasak.

‰ Pengaturan 5 dan 6: menggoreng.

Hot plate listrik dengan knob pengatur

10-

Gambar. 4

Hotplate ini dikendalikan oleh kenop kendali energi yang dapat memungkinkan Anda memilih panas yang sesuai untuk masakan Anda (gambar 4).

Dengan mengikuti tabel cara memasak berikut serta mempertimbangkan jumlah makanan yang dimasak, putar kenop kendali ke pengaturan yang sesuai untuk makanan yang dimasak. Lampu indikator kendali "on" akan menyala. Untuk mematikan burner, putar kenop kendali ke arah kanan, menuju pengaturan 0. Lampu kendali akan mati sekarang.

(11)

Saran

PENGATURAN Melelehkan: cokelat, mentega, jeli

Memasak: nasi, saus putih, ragout

Memasak: kentang, pasta, sayuran.

Menggoreng ringan: stew, barbecued roulée

Mengukus: ikan

Memanaskan: menjaga masakan setengah matang tetap panas

Wajan panggang: kerang, steak, omelet

Memasak dan menggaringkan

1-2 2-3 4-5 4-5 5 2-3-4-5 6-7-8 9

Anda

membutuhkan

pengaturan yang

lebih tinggi untuk

memasak dengan

kondisi berikut:

‰ Memasak dengan jumlah cairan banyak.

‰ Memasak makanan dalam jumlah banyak.

‰ Alat memasak tanpa ditutup.

Hot plate listrik dengan elemen

pemanas dan pengaturan 10-

Gambar. 5

Hotplate ini dikendalikan oleh kenop kendali energi yang dapat memungkinkan Anda memilih panas yang sesuai untuk masakan Anda. Gambar 5.

Dengan mengikuti tabel cara memasak berikut serta mempertimbangkan jumlah makanan yang dimasak, putar kenop kendali ke pengaturan yang sesuai untuk makanan yang dimasak. Lampu indikator kendali "on" akan menyala. Untuk mematikan burner, putar kenop kendali ke arah kanan, menuju pengaturan 0. Lampu kendali akan mati sekarang.

Lampu peringatan akan permukaan yang panas akan menyala, memperingatkan Anda jika permukaan memasak masih panas. Lampu peringatan akan permukaan yang panas akan terus menyala selama daerah masak (yang telah dimatikan) masih panas, dan dapat digunakan untuk menghemat energi.

Ketika daerah memasak sudah menjadi dingin, lampu peringatan permukaan panas akan padam.

(12)

Kompor

panggang

Gambar. 6

Hotplate ini dikendalikan oleh kenop kendali energi yang dapat memungkinkan Anda memilih panas yang sesuai untuk masakan Anda. Hotplate dapat digunakan baik dengan panggangan dan untuk memasak dengan alat masak. Gambar 6.

1 = panas minimal. 9 = panas maksimal.

Dengan mengikuti tabel cara memasak berikut serta mempertimbangkan jumlah makanan yang dimasak, putar kenop kendali ke pengaturan yang sesuai untuk makanan yang dimasak. Lampu indikator kendali "on" akan menyala. Untuk mematikan hotplate, putar kenop ke pengaturan 0, dan lampu kendali akan padam.

Lampu peringatan akan permukaan yang panas akan menyala, memperingatkan Anda jika permukaan memasak masih panas.

Tabel memasak dengan wajan panggang

PENGATURAN Memanaskan: Sosis-ikan: Makanan rendaman: Fillet-potongan-udang besar: 1-2 3-5 6 7-9

Jangan menggunakan spatula logam untuk membalik makanan.

(13)

Peringatan dan anjuran

untuk memasak

JANGAN

Jangan menggunakan alat masak kecil untuk burner besar. Api tidak boleh sampai

menyentuh pinggiran alat masak. Jangan pernah memasak tanpa tutup atau dengan tutup setengah terbuka - Anda akan

membuang-buang energi. Jangan menggunakan alat masak dengan dasar yang tidak rata, karena masakan akan lebih lama dimasak dan membuang energi. Jangan pernah mencoba memanaskan makanan dengan meletakkan panci aluminium atau wadah plastik di atas kompor, wadah-wadah ini akan meleleh. Jangan meletakkan alat masak pada satu sisi burner, alat masak dapat terguling.

Jangan menggunakan alat masak dengan diameter besar di atas burner yang terdekat dengan kenop kendali, karena api mungkin dapat menyambar kendali, membuat kendali menjadi panas dan menyebabkan cedera. Jangan pernah meletakkan alat masak langsung di atas burner.

Jangan meletakkan benda yang terlalu berat, atau membentur kompor dengan benda berat. Jangan pernah menggunakan dua burner atau dua sumber panas untuk memanaskan satu alat masak.

Hindari menggunakan

panggangan dan panci tanah liat, dll. pada panas maksimal untuk

BENAR

Selalu gunakan alat masak yang sesuai untuk tiap burner, untuk menghindari

pemborosan gas dan pemudaran warna alat masak.

Selalu tutup alat masak. Gunakan hanya panci, panci bergagang, dan wajan goreng dengan dasar tebal, datar.

Selalu letakkan panci di

tengah-tengah burner, tidak di

satu sisi.

Letakkan alat masak pada

bagian atas dari tahanan

wajan.

Pastikan penyangga panci

dan tutup burner terpasang

dengan benar sebelum menggunakan peralatan.

Perlakukan alat masak dengan cermat ketika diletakkan di atas kompor.

Gunakan hanya satu alat masak per burner. Gunakan penyangga tambahan untuk triple-flame burner.

(14)

Peringatan dan anjuran untuk penggunaan

besi: Membersihkan dan pemeliharaan

JANGAN

Jangan pernah

menggunakan produk

penggosok, benda tajam, penggosok besi atau pisau, dll. untuk membersihkan sisa makanan yang menempel pada kompor, tahanan wajan, burner, atau hotplate listrik. Jika kompor Anda dilengkapi dengan panel kaca atau aluminium,

jangan pernah

menggunakan pisau, scraper, atau alat sejenis untuk membersihkan bagian yang tersambung dengan logam.

Jangan pernah

menggunakan mesin pembersih tenaga uap

untuk kompor Anda, karena dapat merusak.

Hindari menumpahkan

cairan bersifat asam (seperti jus lemon atau cuka pada kompor Anda.

Cobalah untuk tidak

menumpahkan garam pada permukaan hotplate listrik.

BENAR

Ketika peralatan sudah dingin, bersihkan dengan busa,

sabun, dan air.

Bersihkan cairan yang tumpah sesegera mungkin, karena akan menghemat waktu dan tenaga Anda di kemudian hari.

Untuk menjaga kebersihan burner dan tahanan wajan, Anda harus

membersihkannya secara

berkala dengan

meletakkannya ke dalam air sabun dan digosok dengan sikat non-logam untuk memastikan lubang dan alur bersih seluruhnya, untuk mendapatkan api yang sempurna.

Selalu keringkan tutup burner dan tahanan wajan jika basah.

Setelah membersihkan dan mengeringkan burner,

pastikan tutup burner

dipasang dengan benar pada diffuser.

Jika penggunaan yang lama mengikis permukaan hotplate listrik, tetesi dengan beberapa tetes minyak atau produk perawatan lainnya yang umum tersedia di pasaran.

Dikarenakan suhu tinggi yang harus dialami oleh tutup ring triple-flame burner (juga daerah stainless steel seperti ring plat, keran oli, dan area sekitar burner, dll.), benda-benda ini LAMA KELAMAAN akan menjadi pudar warnanya. Setelah setiap penggunaan, bersihkan dengan produk yang cocok untuk stainless steel. Setelah membersihkan tahanan wajan, keringkan seluruhnya sebelum digunakan memasak kembali. Tetesan air atau bercak basah pada permukaan ketika Anda mulai memasak dapat menyebabkan pengikisan enamel.

Jika tahanan wajan pada kompor Anda dilengkapi dengan penyangga karet, berhati-hati jika membersihkan karena penyangga mungkin akan terlepas, membuat tahan wajan tidak terlindungi, dan dapat menggores kompor. Pembersih stainless steel tidak boleh digunakan di daerah sekitar kendali, karena tanda

(15)

Peringatan dan anjuran untuk penggunaan

kaca: Membersihkan dan pemeliharaan

JANGAN

Jangan pernah menggunakan bubuk detergen, semprotan pembersih oven, atau busa gosok, karena dapat menggores kaca.

Jangan pernah menggunakan benda tajam seperti

penggosok logam atau pisau untuk membersihkan sisa makanan membandel dari permukaan.

Jangan pernah menggunakan pisau, scraper atau sejenisnya untuk membersihkan daerah sambungan kaca dan bingkai burner atau sudut bingkai.

Jangan pernah menyeret alat masak pada permukaan kaca, karena dapat menyebabkan tergores. Untuk tambahan, cobalah untuk tidak

menjatuhkan benda berat atau tajam pada kaca.

Jangan pernah

menabrak/memukul bagian mana pun dari kompor.

Butiran pasir yang mungkin datang ketika membersihkan buah dan sayur dapat menggores permukaan kaca.

BENAR

Untuk memperpanjang usia pakai kaca, selalu bersihkan dengan busa bersabun, tetapi hanya ketika peralatan telah dingin.

Bersihkan permukaan elemen pemanas segera setelah dingin, dan setiap kali Anda

menggunakannya. Bahkan bercak makanan atau kotoran kecil dapat terbakar ketika plate dinyalakan kembali. Untuk menjaga kebersihan burner dan tahanan wajan, Anda harus

membersihkannya secara

berkala dengan

meletakkannya ke dalam air sabun dan digosok dengan sikat non-logam untuk memastikan lubang dan alur bersih seluruhnya, untuk mendapatkan api yang sempurna. Selalu keringkan tutup burner dan tahanan wajan jika basah.

Setelah membersihkan dan mengeringkan burner,

pastikan tutup burner

dipasang dengan benar pada diffuser.

Dikarenakan suhu tinggi yang harus dialami oleh tutup ring triple-flame burner (juga daerah stainless steel seperti ring plat, keran oli, dan area sekitar burner, dll.), benda-benda ini LAMA KELAMAAN akan menjadi pudar warnanya. Setelah setiap penggunaan, bersihkan dengan produk yang cocok untuk stainless steel. Ketika membersihkan tahanan wajan, berhati-hatilah dengan penyangga karet, karena penyangga dapat terlepas dan tahanan wajan dapat menggores kaca ketika digunakan.

Setelah membersihkan tahanan wajan, keringkan seluruhnya sebelum digunakan memasak kembali. Tetesan air atau bercak basah pada permukaan ketika Anda mulai memasak dapat menyebabkan pengikisan enamel.

(16)

Peringatan dan anjuran untuk

penggunaan permukaan glass

ceramic: pembersihan dan perawatan

JANGAN

Jangan pernah menggunakan bubuk detergen, semprotan pembersih oven, atau busa gosok, karena dapat menggores kaca.

Jangan pernah menggunakan benda tajam seperti penggosok logam atau pisau untuk membersihkan sisa makanan membandel dari permukaan.

Jangan pernah menyeret alat masak pada permukaan kaca, karena dapat menyebabkan tergores. Untuk tambahan, cobalah untuk tidak

menjatuhkan benda berat atau tajam pada kaca.

Jangan pernah

menabrak/memukul bagian mana pun dari kompor.

Butiran pasir yang mungkin datang ketika membersihkan buah dan sayur dapat menggores permukaan kaca. Gula yang meleleh atau makanan dengan kandungan gula tinggi yang tumpah pada permukaan harus dibersihkan segera.

BENAR

Untuk memperpanjang usia pakai kaca, selalu bersihkan dengan busa bersabun, tetapi hanya ketika peralatan telah dingin. Bersihkan permukaan elemen pemanas segera setelah dingin, dan setiap kali Anda menggunakannya. Bahkan bercak makanan atau kotoran kecil dapat terbakar ketika plate dinyalakan kembali.

Selalu gunakan scraper datar khusus untuk kaca, berhati-hatilah untuk tidak mengikis di dekat bingkai burner gas.

Kami menyarankan untuk melakukan perawatan teratur pada peralatan.

Dikarenakan suhu tinggi yang harus dialami oleh tutup ring triple-flame burner (juga daerah stainless steel seperti ring plat, keran oli, dan area sekitar burner, dll.), benda-benda ini LAMA KELAMAAN akan menjadi pudar warnanya. Setelah setiap penggunaan, bersihkan dengan produk yang cocok untuk stainless steel. Ketika membersihkan tahanan wajan, berhati-hatilah dengan penyangga karet, karena penyangga dapat terlepas dan tahanan wajan dapat menggores kaca ketika digunakan.

PERHATIAN: PEMBERSIHAN PERALATAN VITRO-GRILL

Jika Anda mengerjakan atau memasak makanan langsung di atas konter JANGAN MEMBERSIHKAN

(17)

Pemecahan masalah di rumah

Anda tidak perlu harus selalu menghubungi layanan bantuan teknis.

Seringkali, anda dapat menyelesaikan permasalahan sendiri. Tabel berikut berisi beberapa anjuran.

Catatan penting:

Hanya anggota berwenang dari Layanan Teknis yang boleh mengutak-atik sistem gas dan kelistrikan.

Apa yang salah...? Kemungkinan penyebab Penyelesaian

... jika sistem kelistrikan umum

tidak berfungsi? -Kerusakan sekring.

-Sekring otomatis dapat putus atau saklar terlepas.

-Periksa sekring pada kotak sekring utama dan ganti sekring apabila perlu.

Periksa kotak sekring utama untuk melihat apakah tombol keamanan otomatis atau pemutus sirkuit terlepas. ... jika pemantik elektrik tidak

bekerja? Mungkin terdapat makanan atau sisa produk pembersih di antara pemantik dengan burner.

-Burner basah.

-Tutup burner tidak dipasang dengan benar.

-Keringkan burner dan pemantik dengan cermat. -Pastikan tutup burner dipasang dengan benar. -Bersihkan daerah di antara pemantik dan burner secara cermat.

... jika api pada burner tidak

seragam? -Bagian burner terpasang dengan tidak benar. -Alur-alur tempat keluarnya gas pada burner kotor.

-Letakkan bagian-bagian dengan benar.

Bersihkan alur tempat keluaran gas pada burner.

... jika aliran gas kelihatan tidak normal, atau tidak ada gas yang keluar?

-Kepala penghenti gas dimatikan.

-Jika gas berasal dari tabung gas, mungkin tabung gas kosong.

-Buka semua kepala penghenti gas.

-Ganti tabung gas dengan yang penuh.

... jika ada bau gas di daerah

dapur? -Keran gas dibiarkan terbuka. -Mungkin terjadi kebocoran sambungan antara pipa dan tabung gas.

-Periksa apakah keran gas terbuka.

-Pastikan sambungan telah erat.

... jika katup pengaman pada burner yang berbeda tidak bekerja?

-Kenop pengontrol tidak ditekan cukup lama.

-Alur-alur tempat keluarnya gas pada burner kotor.

-Nyalakan burner, tekan kenop pengontrol beberapa detik lebih lama.

-Bersihkan alur tempat keluarnya gas pada burner.

(18)

Ketika Anda menghubungi layanan teknis kami, harap menyebutkan kode berikut: E – NR FD

Kode ini dapat ditemukan pada plat spesifikasi peralatan Anda, terletak di bagian bawah kompor Anda.

Syarat garansi

Syarat garansi pada peralatan ini telah ditetapkan oleh supplier yang mewakili perusahaan kami di negara di tempat peralatan dibeli. Jika diperlukan, penjual yang menjual peralatan ini kepada Anda akan dengan senang memberikan keterangan lebih lanjut. Namun, garansi hanya berlaku apabila diserahkan bersama dengan dokumen pembelian.

Referensi

Dokumen terkait

Dari gambar tersebut dapat dilihat bahwa pada tahap pertama protein yang dipisahkan bermuatan sama dengan muatan gugus pada matriks sehingga protein tersebut terelusi dengan

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala berkat dan anugerah-Nya yang telah memelihara dan membimbing saya sampai saat ini sehingga saya dapat

Menggunakan Debian, Anda bisa menginstal berbagai jenis packages sesuai kebutuhan dengan mudah pada desktop ataupun server Anda. Selain itu, performanya juga aman

Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut adalah mendorong perkecambahan benih sehingga dihasilkan kecambah dalam jumlah banyak dan cepat

Maka dapat disimpulkan bahwa kontribusi sistem iREC dapat memaksimalkan kegiatan penelitian ilmiah dalam memberikan sebuah project untuk diteliti para mahasiswa, sehingga

Apabila tidak terjadi penambahan margin maka system akan meliquidasi harga terbuka tersebut pada saat dana mencapai nihil secara otomatis.. DEMO

Sulit bagi Anda untuk mengalahkan lawan di sudut dengan mencoba untuk lulus dia di jalur dalam karena kedua mobil berjalan pada kecepatan yang sama tentang.. Jika

11 Jika sebuah ruang terbatas disahkan sebagai tidak selamat untuk dimasuki, apa yang akan berlaku jika anda masuk.. Anda akan mengalami