• Tidak ada hasil yang ditemukan

SISTEM INFORMASI PENYEWAAN FASILITAS PADA BUU UPN “VETERAN” JAWA TIMUR DENGAN MENGGUNAKAN FRAMEWORK YII.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "SISTEM INFORMASI PENYEWAAN FASILITAS PADA BUU UPN “VETERAN” JAWA TIMUR DENGAN MENGGUNAKAN FRAMEWORK YII."

Copied!
126
0
0

Teks penuh

(1)

SKRIPSI

Disusun oleh :

DESY NUR PERMATASARI

NPM. 1034010095

J URUSAN TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI

UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN”

J AWA TIMUR

(2)

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Sebagai Persyaratan

Dalam Memperoleh Gelar Sarjana Komputer

Jurusan Teknik Informatika

Disusun oleh :

DESY NUR PERMATASARI

NPM. 1034010095

J URUSAN TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI

UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN”

J AWA TIMUR

(3)

FRAMEWORK YII

Disusun Oleh :

DESY NUR PERMATASARI

NPM. 1034010095

Telah disetujui untuk mengikuti Ujian Negar a Lisan Periode Bulan Februari 2014 Tahun Akademik 2014/2015

Pembimbing Utama

Rizky Par lika, S.Kom, M.Kom NPT. 3 8405 07 0219 1

Pembimbing Pendamping

M. Syahr ul Munir, S.Kom NPT. 3 8912 13 0342 1

Mengetahui,

Ketua J urusan Teknik Infor matika Fakultas Teknologi Industri

Univer sitas Pembangunan Nasional ”Veteran” J awa Timur

(4)

FRAMEWORK YII

Disusun Oleh :

DESY NUR PERMATASARI

NPM. 1034010095

Telah dipertahankan di hadapan dan diterima oleh Tim Penguji Skr ipsi Pr ogram Studi Teknik Infor matika Fakultas Teknologi Industri

Univer sitas Pembangunan Nasional ”Veteran” J awa Timur Pada Tanggal 21 Februari 2014

Pembimbing : 1.

Rizky Par lika, S.Kom, M.Kom NPT. 3 8405 07 0219 1

Tim Penguji : 1.

Dr. Ir. Ni Ketut Sar i, MT NIP. 19650731 199203 2 001

2.

M. Syahr ul Munir, S.Kom NPT. 3 8912 13 0342 1

2.

Budi Nugroho, S.Kom, M.Kom NPT. 3 8009 05 0205 1

3.

Achmad J unaidi, S.Kom NPT. 3 7811 04 0199 1

Mengetahui,

Dekan Fakultas Teknologi Industri

(5)

KETERANGAN REVISI

Mahasiswa di bawah ini :

Nama : Desy Nur Permatasari

NPM : 1034010095

Jurusan : Teknik Informatika

Telah mengerjakan revisi/ tidak ada revisi*) PRA RENCANA (DESIGN) / SKRIPSI /

TUGAS AKHIR Ujian lisan periode Bulan Februari 2014, TA 2014/2015 dengan judul:

SISTEM INFORMASI PENYEWAAN FASILITAS PADA BUU UPN “VETERAN” J AWA TIMUR DENGAN MENGGUNAKAN FRAMEWORK YII”

Surabaya, Februari 2014

Dosen Penguji yang memerintahkan revisi:

1) Dr. Ir. Ni Ketut Sari, MT

NIP. 19650731 199203 2 001 { }

2) Budi Nugroho, S.Kom, M.Kom

NPT. 3 8009 05 0205 1 { }

3) Achmad Junaidi, S.Kom

NPT. 3 7811 04 0199 1 { }

Mengetahui,

Pembimbing Utama

Rizky Parlika, S.Kom, M.Kom NPT. 3 8405 07 0219 1

Pembimbing Pendamping

(6)

ABSTRAK

Hubungan teknologi dan informasi saat ini berkaitan erat sekali. Salah satu teknologi yang banyak digunakan dan sangat populer oleh pengguna internet adalah website. Website merupakan salah satu sarana yang baik untuk mendapatkan informasi sebanyak-banyaknya dari dunia maya dengan berita yang selalu terupdate.

Seiring berjalanannya waktu, UPN “Veteran” Jawa Timur sebagai salah satu universitas di Surabaya, memiliki banyak fasilitas pendukung didalamnya yang diperuntukan juga bagi masyarakat luas, baik instansi, perusahaan maupun perorangan yang ingin bekerja sama dengan pihak UPN “Veteran” Jatim. Dengan pengelolaan fasilitas tersebut Badan Usaha Universitas (BUU) sebagai lembaga

bisnis universitas mampu menghasilkan pendapatan atau income bagi UPN

“Veteran” Jatim diluar pendapatan yang diperoleh dari mahasiswa. Pengelolaan fasilitas yang masih manual dapat dioptimalkan dengan pemanfaatan internet yaitu dengan merancang sebuah sistem informasi penyewaan fasilitas. Dengan sistem informasi tersebut hubungan pelanggan dengan pihak pengelolah fasilitas dapat berjalan dengan mudah dan cepat. Pelanggan dapat membuka situs BUU di

internet untuk mendapatkan informasi ter-update mengenai fasilitas yang akan

disewa. Pihak BUU selaku pengelola juga dapat dengan mudah melakukan update

informasi dan mendapatkan pelanggan sebanyak – banyaknya karena di dunia maya tidak ada batasan dalam penggunaannya.

Di dalam penelitian ini, peneliti menggunakan PHP FRAMEWORK YII

sebagai bahasa pemrogaman dan MySQL sebagai sistem database, serta untuk

perancangan sistem dalam pembuatan sistem informasi penyewaan fasilitas ini

menggunakan CDM, PDM dan UML (use case, activity diagram, sequence

diagram, dan collaboration diagram). Dengan demikian setiap masyarakat atau instansi yang ingin berkerjasama dengan pihak UPN “Veteran” Jawa Timur dapat

megakses informasi yang dibutuhkan secara online.

(7)

i

KATA PENGANTAR

Puji syukur ke pada Allah SWT atas segala rahmat kasihnya dan atas

limpahan rahmat-Nya sehingga dengan keterbatasan saya baik waktu, tenaga, dan

pikiran yang penulis miliki, akhirnya saya dapat menyelesaikan laporan Tugas

Akhir ini tepat pada waktunya.

Penulis membahas masalah tentang sebuah Sistem Informasi yang

berjudul “Sistem Informasi Penyewaan Fasilitas Pada BUU UPN “VETERAN”

JAWA TIMUR dengan Menggunakan Framework Yii.

Penulis menyadari masih banyak sekali kekurangan dalam menyelesaikan

tugas akhir ini, namun penulis juga berharap semoga laporan tugas akhir ini dapat

menunjang kemudahan dalam sistem penyewaan fasilitas di UPN “Veteran”

Jatim. Kritik dan saran yang membangun penulis harapkan dalam menyelesaikan

laporan ini. Akhirnya dengan ridho Allah penulis berharap semoga laporan tugas

akhir ini dapat memberikan manfaat bagi para pembaca.

Surabaya, Februari 2014

(8)

ii

UCAPAN TERIMA KASIH

Puji syukur ke hadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan

karunia-Nya, sehingga dapat terselesaikannya Tugas Akhir ini. Dengan selesainya

tugas akhir ini tidak terlepas dari bantuan banyak pihak yang telah memberikan

masukan-masukan. Untuk itu penyusun mengucapkan terima kasih sebagai

perwujudan rasa syukur atas terselesaikannya tugas akhir ini dengan lancar.

Ucapan terima kasih ini saya tujukan kepada :

1. Bapak Prof. Dr. Ir. Teguh Soedarto, MP selaku Rektor Universitas

Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.

2. Bapak Ir. Sutiyono, MT selaku Dekan Fakultas Teknologi Industri UPN

“Veteran” Jawa Timur.

3. Dr. Ir. Ni Ketut Sari, MT. selaku Ketua Jurusan Teknik Informatika UPN

“Veteran” Jawa Timur.

4. Rizky Parlika, S.Kom, M.Kom selaku dosen pembimbing I pada Tugas

Akhir ini, yang telah banyak memberikan petunjuk, masukan, bimbingan,

dorongan serta kritik yang bermanfaat sejak awal hingga terselesainya

(9)

iii

5. M. Syahrul Munir, S.Kom selaku dosen pembimbing II yang telah banyak

memberikan petunjuk, masukan serta kritik yang bermanfaat hingga

terselesainya tugas akhir ini.

6. Pihak BUU UPN “Veteran” Jatim yang telah bersedia dijadikan tempat

penelitian untuk terselesaikannya tugas akhir ini.

7. Terima kasih buat Ayah, Ibu, dan kakak-kakak tercinta yang telah

memberi semangat, dorongan dan doa yang tiada henti-hentinya sehingga

dapat terselesaikannya tugas akhir ini.

8. Terima kasih buat adek Ardha, kakak Indra Pengok, kakak Aris S yang

rela membagi ilmunya untuk menyelesaikan tugas akhir ini.

9. Terima kasih buat my best partner in my life : Minto Adi Kusumo, Windy

Puspitasari, Dewi, Fara, Natalia, Andi, Fiant, Fiki, Alfin, Adit, Tri, Huda,

Fuad, Hendrik, Dhea, Bagus, Jovie, Zahry, Roni, Popo. Serta pihak-pihak

lain yang telah banyak membantu dalam menyelesaikan tugas akhir ini.

Terima kasih atas bantuannya semoga Allah SWT yang membalas semua

kebaikan dan bantuan tersebut

Surabaya, Februari 2014

(10)

iv

DAFTAR ISI

Abstrak

Kata Pengantar... i

Ucapan Terima Kasih ... ii

Daftar Isi... iv

Daftar Gambar ... vii

Daftar Tabel ... xii

BAB I PENDAHULUAN 1. 1.Latar Belakang ... 1

1. 2.Rumusan Masalah ... 3

1. 3.Batasan Masalah ... 3

1. 4.Tujuan... 4

1. 5.Manfaat ... 4

1. 6.Metode Penelitian ... 5

1. 7.Sistematika Penulisan... 6

BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1.Peneliti Terdahulu ... 8

2.2.Profil Badan Usaha Universitas (BUU) UPN “Veteran” Jatim ... 9

2.3.Visi dan Misi BUU UPN “Veteran” Jawa Timur ... 14

2.3.1.Visi ... 14

2.3.2.Misi ... 14

2.4.Struktur Organisasi ... 15

2.5.Sistem Informasi ... 17

(11)

v

2.7.Framework Yii ... 20

2.7.1.Fitur Yii ... 22

2.7.2.Konsep MVC Pada Yii Framework ... 26

2.8.ERD ... 28

2.9.PHP ... 31

2.9.1.Kelebihan PHP ... 31

2.10.UML ... 32

2.10.1.Use Case Diagram ... 32

2.10.2.Interaction Diagram ... 35

2.10.3. Activity Diagram ... 36

2.10.4. Class Diagram ... 36

2.10.5. Statechart Diagram ... 36

2.11.Uji Validasi ... 37

BAB III METODOLOGI PENELITIAN 3.1.Analisa Sistem ... 39

3.2.Perancangan Sistem ... 40

3.3.Spesifikasi Kebutuhan Sistem ... 41

3.4.Perancangan Proses ... 42

3.4.1.Diagram alur (Flowchart) ... 42

3.4.2.Use Case Diagram ... 46

3.4.3.Activity Diagram ... 48

3.4.4.Interaction Diagram ... 59

3.4.5.ERD (Entity Relationship Diagram) ... 66

3.4.6.CDM (Conceptual Data Model) ... 67

3.4.7.PDM (Physical Data Model)... 69

3.4.8.Tabel-tabel Basisdata ... 71

3.5.Perancangan Desain Antarmuka ... 78

(12)

vi

3.5.2.Perancangan Halaman Reservasi ... 79

BAB IV UJI COBA DAN ANALISA SISTEM 4.1.Implementasi ... 80

4.2.Implementasi Desain Antarmuka... 81

4.2.1.Halaman Utama atau Beranda ... 81

4.2.2.Halaman Menu Fasilitas Giri Loka ... 83

4.2.3.Halaman Menu Fasilitas Giri Sena ... 84

4.2.4.Halaman Menu Fasilitas Lapangan Sepak Bola ... 85

4.2.5.Halaman Menu Fasilitas Lapangan Tennis... 86

4.2.6.Halaman Menu Jadwal Sewa ... 87

4.2.7.Halaman Menu Tentang Kami ... 88

4.2.8.Halaman Menu Peta Lokasi ... 88

4.2.9.Halaman Menu Berita ... 90

4.3.U ji Coba dan Hasil ... 90

4.3.1.Uji Coba Pencarian Jadwal Sewa Giri Loka ... 91

4.3.2.Uji Coba Admin Mengkonfirmasi Jadwal Sewa... 94

4.3.3.Uji Coba Admin Mengelolah Data Berita ... 97

4.3.4.Uji Coba Laporan Grafik ... 98

4.4.Uji Validasi Tabel R ... 98

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 5.1.Kesimpulan ... 105

5.2.Saran ... 106

(13)

vii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Website Gedung Serba Guna Graha ITS ... 9

Gambar 2. 2 Form Penyewaan Giri Loka ... 11

Gambar 2. 3 Data Penyewa Giri Loka A ... 12

Gambar 2. 4 Data Penyewa Giri Loka B... 12

Gambar 2. 5 Kertas penyimpanan data penyewa ... 13

Gambar 2. 6 Struktur Organisasi BUU UPN “Veteran” Jawa Timur ... 16

Gambar 2. 7 Model Sistem ... 17

Gambar 2. 8 Model Hubungan Elemen – elemen Sistem ... 18

Gambar 2. 9 Top 5 PHP Framework ... 21

Gambar 2. 10 Top 5 Framework by Voting ... 22

Gambar 2. 11 Simbol Entitas ... 28

Gambar 2. 12 Simbol Relasi... 29

Gambar 2. 13 SimbolAtribut ... 29

(14)

viii

Gambar 2. 15 Relasi Association... 34

Gambar 2. 16 Relasi Generalization ... 34

Gambar 3. 1 Flowchart untuk tampilan user atau pengunjung... 43

Gambar 3. 2 Flowchart untuk halaman admin ... 45

Gambar 3. 3 Use Case Diagram ... 47

Gambar 3. 4 Activity diagram Melihat Informasi Fasilitas – Pengunjung ... 48

Gambar 3. 5 Activity diagram Melihat Jadwal - Pengunjung ... 49

Gambar 3. 6 Activity diagram Melakukan Reservasi – Pengunjung ... 50

Gambar 3. 7 Activity diagram Mengisi Komentar – Pengunjung ... 51

Gambar 3. 8 Activity diagram Login – Admin ... 52

Gambar 3. 9 Activity diagram Mengelola Informasi - Admin ... 53

Gambar 3. 10 Activity Diagram Pengisian Form – Pengunjung ... 54

Gambar 3. 11 Activity diagram Mengelola Data Komentar – Admin... 55

Gambar 3. 12 Activity Diagram Pembuatan Laporan – Admin ... 56

Gambar 3. 13 Activity Diagram Cetak Laporan – Admin ... 57

(15)

ix

Gambar 3. 15 Activity Diagram Grafik Jumlah Penyewa Perbulan – Pimpinan .. 58

Gambar 3. 16 Sequence Diagram Login ... 59

Gambar 3. 17 Collaboration Diagram Login... 60

Gambar 3. 18 Sequence Diagram Logout ... 61

Gambar 3. 19 Collaboration Diagram Logout ... 61

Gambar 3. 20 Sequence Diagram Mengelola Berita Informasi ... 62

Gambar 3. 21 Collaboration Diagram Mengelola Berita Informasi ... 63

Gambar 3. 22 Sequence Diagram Melihat Jadwal Sewa ... 63

Gambar 3. 23 Collaboration Diagram Melihat Jadwal Sewa ... 64

Gambar 3. 24 Sequence Diagram Mengelola Reservasi ... 65

Gambar 3. 25 Collaboration Diagram Mengelola Reservasi ... 65

Gambar 3. 26 ERD (Entity Relationship Diagram) ... 67

Gambar 3. 27 CDM (Conceptual Data Model) ... 68

Gambar 3. 28 Pengecekan Error CDM ... 69

Gambar 3. 29 PDM (Physical Data Model) ... 70

(16)

x

Gambar 3. 31 Perancangan Halaman Utama... 78

Gambar 3. 32 Halaman Menu Reservasi... 79

Gambar 4. 1 Halaman Menu Utama atau Beranda ... 82

Gambar 4. 2 Halaman Menu Fasilitas Giri Loka... 83

Gambar 4. 3 Halaman Menu Fasilitas Giri Sena ... 84

Gambar 4. 4 Halaman menu fasilitas lapangan sepak bola ... 85

Gambar 4. 5 Halaman menu fasilitas lapangan tennis ... 86

Gambar 4. 6 Halaman Menu Jadwal Sewa ... 87

Gambar 4. 7 Halaman Menu Tentang Kami ... 88

Gambar 4. 8 Halaman Menu Peta Lokasi ... 89

Gambar 4. 9 Halaman Menu Denah Lokasi UPN ... 89

Gambar 4. 10 Halaman Menu Berita ... 90

Gambar 4. 11 Uji Coba 1 - Pencarian Jadwal Sewa Giri Loka ... 91

Gambar 4. 12 Uji Coba 1 - Pencarian Jadwal Sewa Giri Loka ... 92

Gambar 4. 13 Pengisian Form Reservasi ... 92

(17)

xi

Gambar 4. 15 Bukti Reservasi saat di print ... 93

Gambar 4. 16 Admin melakukan Login... 94

Gambar 4. 17 Halaman admin ... 94

Gambar 4. 18 Olah Data Reservasi Giri Loka ... 95

Gambar 4. 19 Admin Mencari Data yang Belum Terkonfirmasi ... 95

Gambar 4. 20 Data Laporan Excel Terdownload ... 96

Gambar 4. 21 Laporan Reservasi Giri Loka dalam bentuk Ms.Excel ... 96

Gambar 4. 22 Admin membuat berita... 97

Gambar 4. 23 Tampilan Data Berita ... 97

Gambar 4. 24 Laporan Keseluruhan Tahun 2013 ... 98

Gambar 4. 25 Data quisioner ... 101

Gambar 4. 26 Tabel r ... 102

(18)

xii

DAFTAR TABEL

Tabel 2. 1 Simbol Kardinalitas ... 30

Tabel 3.1 Level Pengguna dan Hak Akses...41

Tabel 3.2 Tabel Basis Data User...71

Tabel 3.3 Tabel Basis Data Level...72

Tabel 3.4 Tabel Basis Data Komentar...73

Tabel 3.5 Tabel Basis Data Customer...74

Tabel 3.6 Tabel Basis Data Blog...74

Tabel 3.7 Tabel Basis Data Penyewa Giri Loka...75

Tabel 3.8 Tabel Basis Data Penyewa Giri Sena...76

Tabel 3.9 Tabel Basis Data Olah Tarif Giri Sena...77

Tabel 3.10 Tabel Basis Data Olah Tarif Giri Loka...77

(19)

1

PENDAHULUAN

1. 1. Latar Belakang

Hubungan teknologi dan informasi saat ini berkaitan erat sekali. Salah satu

teknologi yang banyak digunakan dan sangat populer oleh pengguna internet

adalah website. Website merupakan salah satu sarana yang baik untuk

mendapatkan informasi sebanyak-banyaknya dari dunia maya dengan berita yang

selalu terupdate.

Seiring berjalanannya waktu, UPN “Veteran” Jawa Timur telah

menghasilkan produk-produk yang berpotensi dalam bentuk SDM, hasil

penelitian, laboratorium, sistem komputerisasi yang sesuai dengan perkembangan

teknologi. Produk-produk yang berpotensi tersebut ternyata juga dibutuhkan oleh

masyarakat luas, baik instansi, perusahaan maupun perorangan. Badan Usaha

Universitas sebagai lembaga bisnis berperan aktif untuk menjembatani potensi

UPN “Veteran” Jawa Timur dengan pihak masyarakat yang membutuhkannya.

Badan Usaha Universitas (BUU) adalah milik lembaga UPN “Veteran”

Jawa Timur, bukan milik anggota atau perorangan, sehingga segala hasil usaha

yang telah diperoleh dan dicapainya adalah milik UPN “Veteran” Jawa Timur.

(20)

bagi UPN “Veteran” Jawa Timur diluar pendapatan yang diperoleh dari

mahasiswa.

Pendapatan tersebut diperoleh dari penyewaan fasilitas-fasilitas yang

dimiliki oleh UPN “Veteran” Jatim. Begitu banyak fasilitas yang disewakan,

namun penyampaian informasi kepada masyarakat masih dilakukan dalam bentuk

mulut kemulut dan brosur cetak. Masyarakat yang ingin mengecek kondisi

gedung, harga, dan ketersediaan tanggal sewa harus datang terlebih dahulu

kekantor BUU yang berlokasi di UPN “Veteran” Jatim, sehingga pelayanan yang

diberikan kurang maksimal. Sehingga penulis mengusulkan untuk membuat

Sistem informasi penyewaan fasilitas pada BUU UPN “Veteran” Jawa Timur dengan menggunakan framework Yii yang dapat menunjang proses bisnis di UPN “Veteran” Jawa Timur dapat berlangsung lebih cepat dan terkontrol serta

pegawai/admin dapat secara langsung melakukan update informasi. Informasi

yang dapat berubah adalah harga sewa, jadwal ketersediaan gedung, dan daftar

customer yang akan bertambah seiring berjalannya waktu.

Dengan demikian setiap masyarakat atau instansi yang berkeinginan

berkerjasama dengan pihak UPN “Veteran” Jawa Timur dapat megakses

(21)

1. 2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dijelaskan diatas, maka terdapat

rumusan masalah pada laporan tugas akhir ini, yaitu :

1. Bagaimana membuat sistem informasi penyewaan fasilitas yang

memudahkan pelanggan memperoleh informasi mengenai

fasilitas-fasilitas yang disewakan oleh BUU ?

2. Bagaimana membuat sistem informasi yang interaktif dalam memberikan

pelayanan kepada pelanggan?

3. Bagaimana membuat menu reservasi yang dapat diakses langsung oleh

pelanggan ?

1. 3. Batasan Masalah

Agar pembahasan tugas akhir ini tidak mengalami perluasan kajian, maka

penulisan laporan ini dibatasi permasalahannya sebagai berikut.

a. Sistem menampilkan 4 fasilitas yang disewakan oleh pihak UPN

“Veteran” Jatim, yaitu :

1. Gedung Serba Guna Giri Loka

2. Wisma Giri Sena

3. Lapangan Sepak Bola

4. Lapangan Tenis

b. Sistem dapat melakukan reservasi secara online tanpa ada pembayaran

(22)

c. Aplikasi ini dirancang dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP

dengan Framework Yii.

d. Aplikasi ini dirancang dengan menggunakan database MySQL.

1. 4. Tujuan

Dalam penelitian ini tujuan yang ingin dicapai yaitu merancang sistem

informasi berbasis website yang berisi informasi mengenai fasilitas yang

disewakan oleh UPN ”Veteran” Jatim.

1. 5. Manfaat

a. Bagi konsumen :

1. Memudahkan pelanggan dalam mencari informasi jadwal kosong

fasilitas.

2. Memudahkan masyarakat/instansi yang ingin berkerjasama dengan

pihak UPN “Veteran” Jawa Timur .

3. Memudahkan masyarakat atau instansi dalam melihat informasi yang

berkaitan dengan deskripsi fasilitas, harga sewa, tatacara penyewaan,

dan informasi reservasi.

b. Bagi pihak BUU UPN “Veteran” Jawa Timur

1. Memudahkan dalam hal mempromosikan usaha yang dimiliki

(23)

2. Meminimalisasi biaya karena tidak perlu cetak brosur dan lainnya.

3. Memudahkan petugas dalam melakukan update informasi.

1. 6. Metode Penelitian

Metode yang digunakan dalam pembuatan SISTEM INFORMASI

PENYEWAAN FASILITAS PADA BUU UPN “VETERAN” JATIM DENGAN

MENGGUNAKAN FRAMEWORK YII serta penyusunan laporan tugas akhir

adalah sebagai berikut.

1. Metode Lapangan (Field Research) yaitu mencari dan mengumpulkan

data – data yang dibutuhkan oleh sistem melalui :

a. Metode Observasi, adalah melakukan pengamatan langsung ke instansi atau perusahaan dengan tujuan untuk pengambilan data

dengan cara langsung mengamati dan mencatat pada objek yang

dipelajari.

b. Metode Interview, adalah metode pengumpulan data dengan cara melakukan wawancara atau tanya jawab langsung kepada pihak yang

berkompeten di instansi atau perusahaan. Untuk mendapatkan

penjelasan mengenai masalah yang dialami dan meyakinkan bahwa

data yang diperoleh dan dikumpulkan benar-benar akurat.

2. Metode Literatur adalah pengambilan data dengan mempelajari literatur

(24)

dilakukan di BUU UPN “Veteran” Jatim. Selain itu juga mempelajari

contoh – contoh sistem informasi yang berisikan seputar hal yang sama

agar membantu dalam penyajian informasi yang akan ditampilkan.

1. 7. Sistematika Penulisan

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini berisi latar belakang masalah, rumusan masalah, batasan

masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, serta metodologi

dan sistematika penulisan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Bab ini menjelaskan tentang profil instansi serta visi dan misi

instansi. Dan dalam bab ini menguraikan teori – teori yang

berhubungan dengan topik yang dibahas dan dipakai dalam

menganalisa dan menyelesaikan masalah. Serta yang menjadi

kerangka pikiran penulis dalam pembuatan.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Bab ini berisi tentang metode – metode yang digunakan untuk

perancangan sistem dan database dengan menggunakan UML

(25)

menguraikan langkah-langkah sistemasis dalam penyelesaian

tugas akhir.

BAB IV UJI COBA DAN ANALISA SISTEM

Bab ini akan membahas mengenai pengujian halaman utama,

fungsi menu-menu yang ada dan administrator, serta tampilan

input dan output dari program.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini akan disajikan simpulan dari permasalahan yang terjadi

dalam penelitian dan saran-saran yang bermanfaat bagi

peningkatan kerja sistem sebagai penutup dari Laporan Tugas

Akhir ini.

DAFTAR PUSTAKA

Berisi daftar pustaka yang disusun secara teratur dan berurutan

berdasarkan abjad yang mencakup spesifikasi literatur dari

sumber buku yang digunakan sebagai patokan atau dasar

(26)

8

TINJ AUAN PUSTAKA

Pada bab II ini menjelaskan tentang sejumlah teori dasar yang berkaitan

dengan profil BUU UPN “Veteran” Jawa Timur, struktur organisasi, visi dan misi,

serta teori-teori yang mendasari pemecahan masalah dan mendukung secara teknis

pengerjaan tugas akhir yang berjudul Sistem Informasi Penyewaan Fasilitas Pada

BUU UPN “Veteran” Jawa Timur dengan Menggunakan Framework YII.

2.1. Peneliti Terdahulu

Peniliti terdahulu adalah bagian dari metode literatur yang berfungsi sebagai

referensi untuk peneliti. Referensi tersebut berisikan penelitian yang telah diteliti

terlebih dahulu dan berisi seputar hal yang sama agar membantu dalam penyajian

sistem informasi yang akan dibangun dalam tugas akhir ini.

Referensi tersebut diambil dari website http://www.graha.its.ac.id milik

Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) yang terlihat pada Gambar 2.1. berisi

informasi mengenai Graha ITS yaitu fasilitas milik ITS yang fungsinya sebagai

gedung serba guna seperti fisilitas yang dimiliki oleh UPN “Veteran” Jatim yaitu

Gedung Serba Guna Giri Loka. Dalam website tedapat informasi jadwal reservasi

(27)

merancang sistem informasi penyewaan fasilitas yang terdapat di BUU UPN

“Veteran” Jatim.

Gambar 2. 1 Website Gedung Serba Guna Graha ITS

2.2. Pr ofil Badan Usaha Universitas (BUU) UPN “Veteran” J atim

Seiring dengan usia yang semakin dewasa, UPN “Veteran” Jawa Timur

telah menghasilkan produk-produk yang berpotensi dalam bentuk SDM, hasil

penelitian, laboratorium, sistem komputerisasi yang sesuai dengan perkembangan

teknologi. Produk-produk yang berpotensi tersebut ternyata juga dibutuhkan oleh

masyarakat luas, baik instansi, perusahaan maupun perorangan.

Badan Usaha Universitas sebagai lembaga bisnis berperan aktif untuk

(28)

membutuhkannya. Segala produk yang dipasarkan tentulah berpegang pada asas

bisnis yang menjaga mutu untuk kompetisi yang sehat dengan harga yang

bersaing, karena salah satu Tri Dharma perguruan tinggi adalah mengedepankan

pengabdian kepada masyarakat.

Badan Usaha Universitas (BUU) adalah milik lembaga UPN “Veteran”

Jawa Timur, bukan milik anggota atau perorangan, sehingga segala hasil usaha

yang telah diperoleh dan dicapainya adalah milik UPN “Veteran Jawa Timur.

BUU menjadi lembaga yang mampu menghasilkan pendapatan dan pemasukan

bagi UPN “Veteran” Jatim diluar pendapatan yang diperoleh dari mahasiswa.

Adapun tujuan dari adanya Badan Usaha Universitas ini adalah sebagai berikut.

1. Mendayagunakan potensi sumber daya yang ada di UPN “Veteran”

Jatim, maupun menggali dari luar kampus untuk dikelola secara bisnis.

2. Memperoleh pemasukan atau income tambahan bagi UPN “Veteran”

Jatim yang diperoleh diluar pendapatan dari mahasiswa.

Dari tujuan tersebut penulis melihat adanya peluang untuk merubah sistem

yang sudah ada menjadi lebih baik lagi. Dengan membuat sebuah sistem

informasi untuk mengelola adanya penyewaan fasilitas di kantor BUU UPN

“Veteran” Jatim, Sistem informasi tersebut dapat menyampaikan informasi yang

dibutuhkan oleh masyarakat luas yang ingin bekerjasama dengan UPN “Veteran”

Jawa Timur. Karena dari data sebelumnya alur seseorang atau calon penyewa

(29)

datang terlebih dahulu ke kantor BUU. Setelah user/customer datang ke kantor

BUU user hanya mendapatkan selembar kertas yang berisi rincian harga seperti

pada Gambar 2.2 Form Penyewaan Giri Loka.

Gambar 2. 2 Form Penyewaan Giri Loka

Dari data tersebut calon penyewa hanya mendapatkan sedikit informasi

mengenai Giri Loka. Sedangkan biaya yang dibutuhkan untuk melakukan cetak

setiap bulannya sangatlah tidak sedikit, seharusnya biaya yang dikeluarkan

sebanding dengan kebutuhan konsumennya supaya pendapatan yang diperoleh

lebih banyak dari biaya yang dikeluarkan sehingga BUU UPN “Veteran” Jatim

dapat memberikan pendapatan yang lebih bagi Universitas.

Form penyewaan tadi akan dibawa oleh penyewa sebagai tanda bukti telah

(30)

pihak BUU menyimpan data penyewa tersebut dalam bentuk lembaran kertas

yang dicatat secara manual seperti pada Gambar 2.3 Data Penyewa Giri Loka A.

Gambar 2. 3 Data Penyewa Giri Loka A

Gambar 2.3 adalah berkas – berkas yang berisi data penyewa Giri Loka

yang sudah melakukan pembayaran tanda jadi, oleh admin dicatat kembali dalam

sebuah berkas yang berisi lembaran-lembaran kertas dalam kategori bulan selama

1 tahun periode. Dan menjadi sebuah berkas atatu buku seperti pada Gambar 2.4

(31)

Jadi, hal ini menimbulkan kesulitan ketika admin mencari data. Admin

harus membukanya satu persatu untuk mendapatkan data yang dicari sehingga hal

tersebut membutuhkan waktu yang lama dan kemungkinan juga adanya duplikat

data karena kurangnya ketelitian Admin atau human error. Dengan adanya hal itu

sangatlah tidak efesien jika data penyewaan masih dicatat secara manual dan

hanya terarsip dalam bentuk lembaran kertas.

Kendala lainnya adalah ketika admin harus menulis data yang sama pada

tiap harinya ketika ada orang menyewa selama 1 minggu, karena format form

penyimpanan yang tidak sesuai yaitu berisi tabel per tanggalnya dalam satu bulan

selama periode satu tahun seperti pada Gambar 2.5.

Gambar 2. 5 Kertas penyimpanan data penyewa

Pada Gambar 2.5 Kertas penyimpanan data penyewa masih dikatakan

(32)

terasip rapi, tidak mudah hilang, dan memudahkan admin dalam mengelolah data

karena data berfungsi sebagai aset informasi atau bukti dari sebuah perusahaan.

2.3. Visi dan Misi BUU UPN “Veteran” J awa Timur

Adapun visi dan misi dari BUU UPN “Veteran” Jawa Timur adalah sebagai

berikut ini.

2.3.1.Visi

Menawarkan potensi dan sumber daya Perguruan tinggi untuk

melayani masyarakat.

2.3.2.Misi

a. Menjadi lembaga yang mampu menghasilkan pendapatan dan

pemasukan bagi UPN “Veteran” Jatim diluar pendapatan yang

diperoleh dari mahasiswa.

b. Memanfaatkan dan mengembangkan potensi yang ada (internal)

serta menggali dari luar (eksternal)

c. Merencanakan, mengorganisasikan dan mengendalikan usaha

untuk mencapai tujuan profitabilitas yang dapat

dipertangunggjawabkan secara akuntabilitas.

d. Meningkatkan kerjasama dengan lembaga - lembaga lain,

(33)

2.4. Struktur Organisasi

Lembaga BUU UPN “Veteran” Jawa Timur membawahi banyak divisi

bidang usaha diantaranya yaitu :

a. Bidang Usaha Pengelolaan Fasilitas kampus :

1. Sub. Bidang Usaha Gedung Giri Loka

2. Sub. Bidang Usaha Lapangan Tenis

3. Sub. Bidang Usaha Lapangan Sepak Bola

b. Bidang Usaha Layanan Warga Kampus :

1. Sub. Bidang Usaha Kantin

2. Sub. Bidang Usaha Bengkel Kendaraan Bermotor

c. Bidang Usaha Griya Tamu dan Villa

1. Sub. Bidang Usaha Wisma Giri Sena

2. Sub. Bidang Usaha Villa dan area Outbound

d. Bidang Usaha Percetakan UPN Press

e. Bidang Usaha Poliklinik Umum

f. Bidang Usaha Jasa Konsultan, Kepakaran dan Pelatihan (UPN-TCC)

g. Bidang Usaha Jasa Kontraktor

h. Bidang Usaha Penyelenggara Acara & Kegiatan (Event Organizer)

Untuk lebih jelasnya telah digambarkan pada diagram struktur organisasi

(34)

Gambar 2. 6 Struktur Organisasi BUU UPN “Veteran” Jawa Timur

Pada Gambar 2.6 menjelaskan struktur organisasi pada BUU UPN

“Veteran” Jatim yang dikepalai oleh Dewan Komisaris dan Direktur BUU. Kantor

BUU berada di dalam GSG Giri Loka dekat pintu masuk utama dan dalam

struktur organisasi BUU terdapat 8 buah bidang usaha. Namun dalam pembuatan

sistem informasi penyewaan fasilitas ini mempublikasikan 2 bidang usaha saja

yaitu bidang usaha fasilitas kampus yang mecakup GSG Giri Loka, Lapangan

Tenis, Lapangan Sepak Bola dan bidang usaha griya tamu dan villa yang

(35)

2.5. Sistem Infor masi

Sistem informasi terdiri dari kata sistem dan informasi. Definisi sistem

berkembang sesuai dengan konteks di mana pengertian sistem itu digunakan.

Secara sederhana sistem dapat diartikan sebagai suatu kumpulan atau himpunan

dari unsur atau variabel – variabel yang saling terorganisasi, saling berinteraksi,

dan saling bergantung sama lain. Murdick dan Ross (1993)mendenifisikan sistem

sebagai seperangkat elemen yang digabungkan satu dengan lainnya untuk suatu

tujuan bersama. Sementara, definisi sistem dalam kamus Webster’s Unbriged

adalah elemen – elemen yang saling berhubungan dan membentuk satu kesatuan

atau organisasi.

Menurut Scott (1996), sistem terdari unsur – unsur seperti masukan (input),

pengolahan (processing), serta keluaran (output). Ciri pokok sistem menurut

Gapspert ada empat, yaitu sistem itu beroperasi dalam suatu lingkungan yang terdiri atas unsur – unsur, ditandai dengan saling berhubungan, dan mempunyai

satu fungsi atau tujuan utama. Seperti pada gambar 2.7 yang menunjukan bahwa

sistem atau pendekatan sistem minimal harus mempunyai empat komponen, yakni

masukan (input), pengolahan (processing), keluaran (output), dan balikan atau

control.

(36)

Sementara Mc.Leod (1995) mendenifisikan sistem sebagai sekelompok elemen – elemen yang terintegrasi dengan maksud yang sama untuk mencapai

suatu tujuan. Sumber daya mengalir dari elemen output dan untuk menjamin

prosesnya berjalan dengan baik maka dihubungkan dengan mekanisme control.

Untuk lebih jelasnya elemen sistem tersebut telah digambarkan pada gambar 2.8

dibawah ini.

Gambar 2. 8 Model Hubungan Elemen – elemen Sistem

Sehingga pengertian dari sistem informasi dilihat dari keterkaitan antara

data dan informasi sebagai entitas penting pembentuk sistem informasi. Data

merupakan nilai, keadaan, atau sifat yang berdiri sendiri lepas dari konteks

apapun. Sementara informasi adalah data yang telah diolah menjadi sebuah

bentuk yang berarti bagi penerimanya dan bermanfaat dalam pengambilan

keputusan saat ini atau mendatang (Davis, 1995 & Mc. Leod, 1995) mengatakan

bahwa informasi adalah data yang telah diproses, atau data yang memiliki arti.

Sistem informasi memiliki komponen – komponennya yang telah dijelaskan

oleh Stair (1992) dalam buku Hanif Al Fatta, Analisis & Perancngan Sistem

Informasi, 2007 bahwa sistem informasi berbasis computer (CBIS) dalam suatu

(37)

a. Perangkat keras, komponen untuk melengkapi kegiatan memasukan

data, meproses data, dan keluaran data.

b. Perangkat Lunak, yaitu program dan instruksi yang diberikan ke

computer.

c. Database, yaitu kumpulan data dan informasi yang diorganisasikan sedemikian rupa sehinggamudah diakses pengguna sistem informasi.

d. Telekomunikasi, yaitu komunikasi yang menghubungkan antara

pengguna sistem dengan sistem computer secara bersama – sama ke

dalam suatu jaringan kerja yang efektif.

e. Manusia, yaitu personel dari sistem informasi, meliputi manajer,

analis, programmer, dan operator atau admin, serta bertanggung jawab

terhadap perawatan sistem.

2.6. Web

Web adalah sebuah penyebaran informasi melalui internet. Sebenarnya

antara www (world wide web) dan web adalah sama karena kebanyakan orang

menyingkat www menjadi web saja. Web merupakan hal yang tidak dapat

dipisahkan dari dunia internet. Melalui web, setiap pemakai internet bisa

mengakses informasi - informasi di situs web yang tidak hanya berupa teks, tetapi

juga dapat berupa gambar, suara, film, animasi, dll. Sebenarnya, web merupakan

kumpulan - kumpulan dokumen yang banyak tersebar di beberapa komputer

(38)

melalui jaringan yang disebut internet. Berikut adalah pengertian web menurut

para ahli.

# JASMADI & E-MEDIA SOLUSINDO

Web adalah salah satu bagian dari website. Jika sebuah website ibarat buku, maka

halaman web adalah halaman-halaman di dalamnya.

# SUWANTO RAHARJO S.Si, M.Kom

Web merupakan salah satu layanan internet yang paling banyak digunakan

dibanding dengan layanan lain seperti ftp, gopher, news atau bahkan email.

# WAHANA KOMPUTER

Web adalah formulir komunikasi interaktif yang digunakan pada satu jaringan

komputer.

# A. TAUFIQ HIDAYATULLAH

Web adalah bagian paling terlihat sebagai jaringan terbesar dunia, yakni internet.

# YUHEFIZAR

Web adalah suatu metode untuk menampilan informasi di internet, baik berupa

teks, gambar, suara maupun video yang interaktif dan mempunyai kelebihan

untuk menghubungkan (link) satu dokumen dengan dokumen lainnya (hypertext)

yang dapat diakses melalui sebuah browser.

2.7. Fr amewor k Yii

Yii merupakan salah satu dari sekian banyak framework PHP yang cukup

(39)

http://www.phpframeworks.com/top-10-php-frameworks/ bahwa Yii termasuk

dalam 10 besar framework PHP dunia. Terlihat pada Gambar 2.9 Top 5 PHP

Framework.

Gambar 2. 9 Top 5 PHP Framework

Adapun Yii di kembangkan oleh Qiang Xue pada 1 Januari 2008, seorang

programmer berkebangsaan China yang sebelumnya juga telah mengembangkan

framework PHP bernama Prado. Oleh karena itu tak heran jika Qiang juga

mengadopsi teknik-teknik yang dipakai pada Prado saat mengembangkan Yii.

Selain terinspirasi oleh Prado, Yii juga terinspirasi oleh framework luar yaitu

Ruby On Rails terutama pada mekanisme ORM nya. Dan masih banyak lagi yang

menginspirasi Framework Yii seperti Symfony dan Joomla. Sehingga menjadikan

Framework Yii masuk dalam peringkat pertama berdasarkan pengumpulan suara

(40)

Gambar 2. 10 Top 5 Framework by Voting

Pada Gambar 2.10 tersebut terlihat bahwa Yii sangatlah digemari oleh para

programmer dalam membangun sebuah program. Itu terbukti dari banyaknya fitur

– fitur pendukung Yii yang berguna memudahkan programer dalam membangun

sebuah program yang besar maupun kecil.

2.7.1.Fitur Yii

Fitur – fitur Yii adalah kelebihan yang dimiliki oleh framework ini yang

menjadikan framework Yii menduduki peringkat pertama berdasarkan voting,

berikut fitur-fiturnya.[3]

a. MVC(Model - View - Controller)

Hampir semua framework PHP saat ini berbasis MVC, tidak

terkecuali Yii karena dengan MVC aplikasi menjadi lebih terstruktur dan

(41)

b. ORM(Object Relational Mapping)

Object Relational Mapping merupakan salah satu keunggulan Yii

dalam urusan Database, jika kita lihat secara spesifik lagi maka Yii

sebenarnya menyediakan mekanisme seperti DAO(Data Access Object),

Query Builder(seperti di framework CI), Active Record(ORM) dan

Database Migration. Dengan ORM pekerjaan developer menjadi terbantu

karena tidak perlu menulis query SQL yang rumit lagi, cukup dengan

memanggil fungsi-fungsi tertentu.

c. Form input dan validasi

Yii sangat membantu sekali dalam urusan menangani form input,

karena para developer telah disediakan sejumlah validator yang akan

memvalidasi inputan dari pengguna aplikasi dengan cara yang mudah

dan efisien.

d. Widget

Widget merupakan konsep di Yii yang menyediakan

komponen-komponen user interface yang siap pakai, misalnya data grid,

autocomplete, tree view dll. Adapun widget-widget ini ada yang

terintegrasi dengan library Jquery sehingga memungkinkan untuk

(42)

e. Autentikasi dan Autorisasi

Yii sudah menyediakan mekanisme Autentikasi (login, logout) dan

Autorisasi(hak akses) terhadap pengguna sistem, sehingga kita tidak

perlu lagi repot-repot membuat dari pertama.

f. Skin dan Tema

Masalah tampilanpun sudah di perhatikan oleh Yii, dengan konsep

Skinning kita bisa meng-costumize tampilan komponen user interface di

aplikasi kita menggunakan CSS sedangkan dengan konsep Theming kita

bisa mengganti-ganti seluruh tampilan aplikasi dengan mudah.

g. Penanganan Error dan Logging

Segala pesan error yang keluar dari aplikasi anda ditampilkan

secara bagus dan mudah dimengerti, mekanisme logging nya juga sangat

bagus, sebab kita bisa memilih untuk menampilkan langsung ataupun

disimpan ke suatu file di server.

h. Security

Yii memiliki fitur keamanan yang membantu dalam mencegah

serangan-serangan seperit SQL Injection, XSS, CSRF, Cookie Tampering.

i.Bisa bekerja dengan library luar (3rd party)

Yii telah di desain sedemikian rupa sehingga kita bisa memasang

(43)

j.Dokumentasi yang lengkap

Dokumentasi Yii framework bisa dibilang cukup lengkap, setiap

method dan property sudah terdokumentasi dengan baik,

buku-buku(ebook) dan tutorial mengenai Yii juga lengkap di website nya

k. Unit dan Fuctional testing

Yii memiliki support penuh terhadap Test Driven Development,

sehingga melakukan testing terhadap aplikasi kita menjadi lebih mudah

dan menyenangkan, Yii mensupport PHPUnit dan Selenium.

l.Extensions

Yii memiliki segudang extensions. Extension sendiri merupakan

kontribusi dari pengguna-pengguna Yii dengan membuat widget, library

ataupun komponen yang bisa dipakai dan belum ada diYii secara built-in.

m.Menggunakan PDO

PDO bekerja dengan membuat sebuah abstraksi akses database

sehingga kita sebagai programmer tidak perlu terlalu jauh memikirkan

kompatibilitas antar database. Dengan abstraksi tadi, kita dapat lebih

mudah jika ingin switch database. Asalkan stukturnya sama.

n. Full OOP

Dimana dengan OOP ini, kita lebih baik dalam memanage code,

dapat menglompokkan fungsi-fungsi kedalam kelas-kelas, dapat modify

program dengan lebih baik, program dapat lebih rapi dan lebih mudah

(44)

2.7.2.Konsep MVC Pada Yii Framewor k

Konsep MVC (Model-View- Controller) dapat ditemui di hampir

seluruh framework PHP, seperti Codeigniter(CI) dan CakePHP.

Penerapan konsep MVC dimaksudkan untuk memisahkan logika bisnis

dan antarmuka pada suatu aplikasi. Dengan MVC, pihak pengembang

aplikasi dapat lebih mudah mengubah suatu bagian dalam aplikasi tanpa

harus mengubah bagian lainnya. Dalam MVC, model menggambarkan

informasi atau data beserta aturan bisnisnya seperti validasi, relasi, tipe

data, dan lain-lain. Ada dua jenis model yaitu model yang disimpan dan

dikumpulkan ke dalam database dan model yang setelah dipakai tidak

disimpan ke dalam database. Jika menggunakan model yang setelah

dipakai tidak disimpan ke dalam database, maka kita dapat menggunakan

Form Model untuk mendefinisikannya. Sedangkan untuk model yang

disimpan dan dikumpulkan ke dalam database, dapat menggunakan

Active Record. Untuk data yang akan disimpan ke dalam database, perlu

dilakukan validasi terlebih dahulu.

Validasi yang ada pada Yii antara lain :

1. Boolean, validasi atribut bernilai true dan false.

2. Captcha, validasi atribut harus bernilai sama dengan nilai pada

captcha code.

3. Compare, validasi atribut harus bernilai sama dengan atribut lain.

(45)

5. Email, validasi atribut harus memiliki format email.

6. File, validasi atribut harus merupakan sebuah uploaded file.

7. In, validasi atribut memiliki range tertentu.

8. Length, validasi atribut harus memiliki panjang maksimal dan

minimal tertentu.

9. Numerical, validasi atribut harus merupakan sebuah angka.

10. Required, validasi atribut yang tidak boleh kosong atau wajib

diisi.

11. Type, validasi atribut harus merupakan suatu tipe tertentu.

Konsep MVC berikutnya adalah View.View menggambarkan

antarmuka yang menjadi penghubung antara aplikasi dan pengguna

(user). Intinya, view adalah tampilan yang akan dilihat oleh user.

Membuat view (tampilan) pada Yii framework sebenarnya tidak ada

bedanya dengan membuat form dengan menggunakan script HTML dan

PHP, namun Yii juga menyediakan beberapa kelas pembantu untuk

mempermudah membuat tampilan.

Beberapa contoh kelas pembantu yang disediakan Yii antara lain :

1. Chtml::link Menampilkan link. Contoh penggunaan : <?php

Echo CHtml::link(„Tulisan ini akan

tampil ,array(„controlle r/action ));?>

2. Chtml::button Menampilkan tombol. Contoh penggunaan :

(46)

ditampilkan ,array(„submit

=>array(„controller/action ) ));

3. Chtml::dropdownlist Menampilkan dropdownlist.

Sedangkan controller akan menjadi jembatan komunikasi antara

model dan view. Yang terakhir adalah controller. Controller bertindak

sebagai jembatan yang menghubungkan antara View dan Model.

Controller sendiri terdiri dari action (aksi) yang akan melakukan request

yang di dalamnya memerlukan Model dan View. Dengan kata lain, untuk

membuat sebuah aksi yang dapat di-request oleh user, maka aksi tersebut

harus didefinisikan di dalam sebuah controller.

2.8. ERD

Entity Relationship Diagram (ERD) atau diagram antar entity merupakan

suatu dokumentasi data yang menggunakan entity dan hubungan yang ada diantara

entity tersebut (Nugroho, 2004:13). Simbol yang di gunakan adalah sebagai

berikut.

1. Entitas ( Entity )

Entitas adalah suatu yang dapat dibedakan dalam dunia nyata, dimana

informasi yang berkaitan dengannya dikumpulkan. Digambarkan dengan

(47)

2. Relasi ( Relationship )

Relationship adalah asosiasi diantara dua entitas atau lebih.

Sebagaimana dengan entitas, kita mengumpulkan relationship-relationship

serupa menjadi himpunan relationship. Relasi adalah hubungan yang terjadi

antara satu atau lebih entitas. Simbol relasi digambarkan dengan bentuk

belah ketupat, seperti pada gambar 2.12.

Gambar 2. 12 Simbol Relasi

3. Atribut

Atribut adalah karakteristik dari entity atau relationship yang

menyediakan penjelasan detail tentang entity atau relationship tersebut.

Digambarkan dengan bentuk oval, seperti pada gambar 2.13.

Gambar 2. 13 SimbolAtribut

4. Entitas Lemah ( Weak entity )

Entitas lemah (Weak Entity) adalah suatu entity dimana atributnya

bukan milik sendiri. Keadaan dari entity tersebut tergantung dari keberadaan

entity lain. Simbol weak entity digambarkan dengan bentuk persegi panjang, dengan persegi panjang yang lebih kecil didalamnya, seperti disajikan pada

(48)

Gambar 2. 14 Simbol Weak Entity

5. Kardinalitas ( Cardinality )

Kardinalitas adalah jumlah minimum dan maksimum kemunculan

suatu entitas yang mungkin dihubungkan dengan kemunculan tunggal dan

entitas lain. Kardinalitas digambarkan sebagai berikut pada Tabel 2.1.

Tabel 2. 1 Simbol Kardinalitas

Interpretasi Kardinalitas

Contoh Minimum

Contoh

Maksimum Notasi Grafis

Tepat satu dan

hanya satu 1 1

Nol atau satu 0 1

Satu atau lebih 1 Banyak (>1)

Nol, satu atau

lebih 0 Banyak (>1)

Lebih dari satu >1 >1

Pada tabel 2.1 menjelaskan kardinalitas yang berada pada sebuah

relasi didalam ERD. Terdapat 5 interpretasi kardinalitas dari mol, satu (one),

(49)

2.9. PHP

PHP merupakan bahasa interpreter yang hampir mirip dengan bahasa C dan

perl yang memiliki kesederhanaan dalam perintah. PHP dapat digunakan

bersamaan dengan WML sehingga pembangunan situs web site dapat dilakukan

dengan cepat dan mudah. PHP dapat digunakan untuk memperbarui

(meng-update) database, menciptakan database, dan mengerjakan perhitungan

matematika. PHP dapat di ambil gratis melalui internet dengan alamat situs

http://www.php.net. Menurut dokumen resmi PHP, PHP adalah singkatan dari

Hypertext Preprocessor.

2.9.1.Kelebihan PHP

Beberapa kelebihan PHP dari bahasa pemrograman web, antara lain:

1. Bahasa pemrograman PHP terbukti sangat handal dalam membangun

sebuah program berbasis web.

2. Waktu yang digunakan untuk memproses data dan mejalankan

perintah-perintah query sangat cepat.

3. Bersifat Open Source sehingga mudah didapatkan secara gratis dan

setiap waktu selalu muncul fungsi-fungsi tambahan yang dapat

meningkatkan peforma.

4. Database MySQL dalam menyimpan data ditempatkan ke dalam

direktori khusus dan terpisah dengan file program PHP yang lain

(50)

5. Web server dan database server terpisah sehingga meyulitkan pihak

luar yang tidak punya akses untuk mengakses data yang terdapat di

dalam database.

6. Bahasa pemrograman PHP dan database MySQL lebih fleksibel,

karea dapat diakses dalam sistem operasi Windows maupun Linux.

7. Program dapat diakses dari computer manapun tanpa harus

menginstal pogram client. Program bantuan untuk mengakses system

ini hanya sebuah browser yang mudah dicari.

2.10. UML

Unified Modelling Language (UML) adalah sebuah "bahasa" yang telah

menjadi standar dalam industri untuk visualisasi, merancang dan

mendokumentasikan sistem piranti lunak. UML menawarkan sebuah standar

untuk merancang model sebuah sistem.

Tujuan dari pemodelan sistem ini yaitu sebagai dokumentasi dari sistem.

Dokumentasi ini nantinya dapat berguna untuk menelaah perilaku sistem dan

membantu pengujian sistem yang telah dikembangkan. Alat bantu yang digunakan

sebagai pemodelan sistem ini diantaranya adalah sebagai berikut.

2.10.1. Use Case Diagram

Use case adalah gambaran fungsionalitas dari suatu sistem, sehingga

customer atau pengguna sistem paham dan mengerti mengenai kegunaan

(51)

Sebuah use case merupakan sekumpulan urutan dari aksi atau

langkah-langkah, termasuk variant-nya (skenario lain yang mungkin

terjadi), yang dilakukan oleh sistem untuk memberikan hasil yang dapat

diamati dan diukur oleh user. Secara grafis use case dilambangkan dengan

bentuk elips.

Sebuah use case hendaknya spesifik namun fungsionalitas yang

dilakukan juga tidak boleh terlalu kecil. Untuk menamai sebuah use case

dapatmenggunakan kata kerja aktif yang menggambarkan apa yang

dilakukan oleh use case tersebut.

Use Case dibagi menjadi dua kategori, yaitu:

1. Use case konkrit : Use case yang dibuat sesuai kebutuhan actor

2. Use case abstrak : Use case yang tidak bisa berdiri sendiri

Cara menentukan Use Case dalam suatu sistem:

1. Pola perilaku perangkat lunak aplikasi.

2. Gambaran tugas dari sebuah actor.

3. Sistem atau “benda” yang memberikan sesuatu yang bernilai kepada

actor.

4. Apa yang dikerjakan oleh suatu perangkat lunak (bukan bagaimana

cara mengerjakannya).

(52)

1. Association, Menghubungkan elemen dengan proses pertukaran

informasi. Dilambangkan dengan garis tegas tanpa panah pada

Gambar 2.15.

Gambar 2. 15 Relasi Association

2. Generalization, Generalisasi disini berarti inheritance (pewarisan),

dimana sebuah elemen (use case atau aktor) dapat merupakan

spesialisasi dari elemen lainnya.

Dilambangkan dengan garis tegas yang memiliki panah tertutup

seperti pada Gambar 2.16.

Gambar 2. 16 Relasi Generalization

3. Aggregation, bentuk assosiation dimana sebuah elemen berisi elemen

lainnya.

4. Dependency,merupakan ketergantungan elemen terhadap elemen lain,

dependency dalam diagram use case secara umum memiliki tiga

stereotype yang dilambangkan dengan garis putus-putus, antara lain:

(53)

bagian dari use case lainnya. Atau dengan kata laen, use case yang

harus dilakukan sebelum melakukan use case yang di include.

b. <<extends>>, kelakuan yang hanya berjalan di bawah kondisi

tertentu seperti menggerakkan alarm. Jadi sifatnya kondisional,

mungkin dilakukan dan mungkin tidak.

c. <<communicates>>, mungkin ditambahkan untuk asosiasi yang

menunjukkan asosiasinya adalah communicates association . Ini

merupakan pilihan selama asosiasi hanya tipe relationship yang

dibolehkan antara actor dan use case.

2.10.2.Interaction Diagram

a. Sequence diagram

Sequence diagram digunakan untuk menggambarkan urutan

interaksi yang terjadi antar kelas yang ada tanpa memperhatikan

pengorganisasiannya. Diagram ini sangat erat kaitannya dengan use

case diagram, karena interaksi berawal dari suatu actor tertentu dan

kemudian dilanjutkan dengan user.

b. Collaboration diagram

Collaboration diagram digunakan untuk menggambarkan interaksi

antar kelas dengan memperhatikan pengorganisasiannya. Fungsi

dari collaboration diagram ini sebenarnya sama mirip sekali dengan

sequence diagram. Hanya saja untuk jumlah kelas yang cukup

(54)

2.10.3. Activity Diagr am

Fungsi diagram ini hampir sama dengan use case diagram, hanya saja

diagram activity menggambarkan sistem secara keseluruhan. Adanya

diagram activity dapat membantu kita untuk melihat bagaimana scenario

suatu sistem akan berjalan. Dengan kata lain, activity diagram pada

dasarnya menggambarkan scenario sistem secara grafis. Activity diagram

sangatlah mirip dengan flowchart, yang mana digunakan untuk bahasa

pemrograman terstruktur. Berikut ini adalah gambar urutan pemodelan

UML.

2.10.4. Class Diagram

Setelah membuat interaction diagram dari use case diagram, kita dapat

membuat class diagram untuk sistem. Class diagram adalah sebuah diagram

yang menggambarkan hubungan kelas-kelas dalam sistem yang terbentuk

setelah kita membuat interaction diagram. Dari interaction diagram tersebut

kita akan mendapatkan nama kelas serta atribut-atribut yang dapat

diterapkan pada kelas/objek yang bersangkutan yang mana nantinya akan

dapat dihubungkan menjadi sebuah diagram. Dengan adanya diagram ini

kita dapat memetakan aliran event (metoda/fungsi) antar kelas/objek.

2.10.5. Statechart Diagram

Statechart diagram memperlihatkan seluruh state dalam satu objek

(55)

dalam objek yang bersangkutan. Statechart diagram dibuat untuk objek yang

memiliki karakteristik sebagai berikut.

a. Memiliki state ganda

b. Harus ada aksi spesifik dalam objek yang terjadi antar suatu objek

dengan state yang lain

2.11. Uji Validasi

Validasi atau validitas mengukur sejauh mana perbedaan skor

mencerminkan perbedaan sebenarnya antar individu, kelompok, atau situasi

menyangkut karakteristik yang akan diukur, atau kesalahan sebenarnya pada

individu atau kelompok yang sama dari satu situasi ke situasi yang lain. Dengan

kata lain validitas adalah suatu ukuran yang menunjukan tingkat kevalidan atau

kesahihan suatu instrument.

Suatu intrumen dikatakan atau dianggap valid apabila mampu mengukur apa

yang diinginkan. Dengan kata lain, mampu memperoleh data yang tepat dari

variable yang diteliti [5]. Untuk menguji apakah instrumen yang digunakan,

dalam hal ini angket memenuhi persyaratan validitas, pada dasarnya digunakan

korelasi Pearson.

Cara analisisnya dengan cara menghitung koefisien korelasi antara

masing-masing nilai pada nomor pertanyaan dengan nilai total dari nomor pertanyaan

tersebut. Selanjutnya koefisien korelasi yang diperoleh r masih harus diuji

signifikansinya bisa menggunakan uji t atau membandingkannya dengan r tabel

(56)

pertanyaan tersebut valid. Bila menggunakan program komputer, asalkan r yang

diperoleh diikuti harga p < 0,05 berarti nomor pertanyaan itu valid.

Adapun Rumus Koefisien Korelasi Pearson [14]:

∑ ∑

=

}

)

(

}{

)

(

{

)

)(

(

2 2 2 2

Y

Y

n

X

X

n

Y

X

XY

n

r

xy

Dimana Nilai r : – 1 ≤ r ≤ 1 .... ≤ r 2 ≤ ....

dan

r = Koefisien Korelasi

r2 =Koefisien Determinasi (Koefisien Penentu)

n = Banyaknya sampel

x = Skor masing-masing item

(57)

39

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

Sub-bab ini akan menjelaskan mengenai proses desain database dari sistem

informasi yang akan dibuat. Adanya metodologi penelitian adalah untuk

memecahkan suatu masalah ataupun sebagai pengembangan konsep teoritik

dengan menggunakan berbagai metode yang digunakan.

3.1. Analisa Sistem

Aplikasi ini menampilkan sistem informasi tentang fasilitas – fasilitas yang

disewakan oleh Badan Usaha Universitas yaitu BUU UPN “Veteran” Jatim.

Fasilitas – fasilitas tersebut meliputi Gedung Serba Guna Giri Loka, Wisma Giri

Sena, Lapangan Tenis, dan Lapangan Sepak Bola. Dari keempat fasilitas tersebut

dapat dipublikasikan informasi mengenai deskripsi dan kegunaan fasilitas yang

disewakan, termasuk harga, tipe ruangan, denah lokasi, dan dokumentasi foto

serta daftar customer yang telah bekerjasama dengan pihak BUU UPN “Veteran”

Jatim. Dari fasilitas yang disewakan pengunjung yang menggunakan sitem

informasi ini selain dapat melihat informasi juga dapat melakukan pemesanan

tempat atau reservasi. Reservasi tersebut dapat dilakukan secara online dengan

membuka situs BUU UPN “Veteran” Jatim dengan begitu si calon pemesan dapat

(58)

susah-susah datang ke UPN untuk mengecek tanggal gedung yang kosong serta berbagai

informasi mengenai fasilitas tersebut. Dengan dilakukannya reservasi pada sistem

informasi tersebut berarti pengunjung sudah menjadi calon penyewa dan

diharuskan melakukan konfirmasi ulang serta pembayaran tanda jadi di Kantor

BUU UPN “Veteran” Jatim dengan membawa bukti cetak pendaftaran.

3.2. Perancangan Sistem

Aplikasi ini dirancang untuk memudahkan admin dalam update informasi

mengenai GSG Giriloka, Wisma Giri Sena, Lapangan Tenis, Lapangan Sepak

Bola. Karena dalam hal ini BUU sebagai Badan Usaha Universitas milik lembaga

UPN “Veteran” Jawa Timur yang segala hasil usahanya adalah milik UPN

“Veteran” Jawa Timur dan sebagai salah satu sumber pendapatan atau pemasukan

diluar pendapatan yang diperoleh dari mahasiswa. Sehingga sangat bermanfaat

jika penyebaran informasi tersebut tidak hanya dilakukan dalam bentuk brosur

namun dalam bentuk sistem informasi online yang dapat diakses oleh seluruh

masyarakat indonesia baik instansi maupun perorangan.

Selain admin, pengguna aplikasi ini adalah user yaitu pengunjung.

Pengunjung atau calon penyewa yang membutuhkan informasi mengenai gedung

pernikahan, penginapan, lapangan untuk kegiatan olahraga sepak bola dan tenis

yang berlokasi di Surabaya Timur khususnya UPN “Veteran” Jatim dapat

(59)

kesulitan dalam mengecek harga, lokasi, kondisi gedung bahkan dapat juga

melakukan reservasi secara online.

2.12. Spesifikasi Kebutuhan Sistem

Spesifikasi kebutuhan sistem menjelaskan mengenai pengguna sistem

aplikasi dan hak aksesnya. Pada aplikasi ini pengguna yang mempunyai hak akses

adalah admin yang berhak mengelola data. Pada tabel 3.1 akan dijelaskan hak

akses untuk admin, pengunjung, direktur.

Tabel 3. 1 Level Pengguna dan Hak Akses

Kategori

Pengguna Hak Akses ke aplikasi

Admin Memasukan Data Penyewa

Mengkonfirmasi status Data Penyewa Mengkonfirmasi status komentar Mengubah berita

Mengubah Informasi Jadwal Sewa

Memasukan dan mengubah Daftar Customer Memasukan dan mengubah Data User Mencetak Laporan Data Penyewa

Pengunjung Memasukan Data Penyewa

Mengisi Komentar Melihat Jadwal Sewa Melihat Berita

Melihat Informasi Fasilitas Mencetak Bukti Reservasi

Direktur Melihat Grafik Jumlah Penyewa

Dari Tabel 3.1. diatas terdapat hak akses pengguna aplikasi yaitu admin

yang berhak mengelolah sistem informasi penyewaan fasilitas yaitu melakukan

(60)

fasilitas dapat melakukan insert data reservasi, melakukan view informasi yang disajikan dalam halaman sistem, dan cetak bukti reservasi. Dan hak akses untuk

direktur yaitu sebagai pimpinan. Untuk melihat kesimpulan data berupa grafik

yang berisi jumlah penyewaan dalam hitungan bulan pada penyewaan GSG Giri

loka dan Wisma Giri Sena.

2.13. Perancangan Pr oses

Perancangan proses digunakan untuk menggambarkan sejumlah proses

terstruktur dalam sistem aplikasi, berorientasikan pada aliran proses yang terjadi,

agar memperjelas proses dari alur sistem informasi penyewaan fasilitas yang

dibuat.

2.13.1. Diagram alur (Flowchart)

Diagram alur (flowchart) bertujuan untuk menjelaskan gambaran

umum mengenai alur jalannya aplikasi dan pilihan menu yang ada di dalam

sistem informasi penyewaan fasilitas. Dalam proses sistem informasi ini

memiliki menu yang telah di rangkum oleh penulis dalam sub-bab alur

sistem program. Berikut perancangan sistem berupa diagram alir atau

flowchart yang akan menjelaskan alur dari sistem informasi penyewaan

fasilitas yang dibuat pada Gambar 3.1 Flowchart untuk tampilan user atau

(61)

Gambar 3. 1 Flowchart untuk tampilan user atau pengunjung

Dari Gambar 3.1. menjelaskan diagram alir untuk halaman

(62)

pengunjung. Menu Layanan akan menampilkan informasi mengenai 4

fasilitas yang disewakan yaitu Giri Loka, Giri Sena, Lapangan Sepak Bola,

dan Lapangan Tenis. Dalam halaman menu layanan terdapat informasi

berupa deskripsi fasilitas, foto kondisi fasilitas, kegunaan fasilitas, tata cara

peminjaman fasilitas, tarif sewa fasilitas, dan sebagainya. Selain itu terdapat

menu Jadwal sewa.

Menu Jadwal sewa ditujukan kepada pelanggan yang akan menyewa

giri loka dan giri sena. Menu tersebut akan menampilkan data penyewa

yang telah melakukan konfirmasi peminjaman kepada pihak BUU UPN

“Veteran” Jawa Timur. Sehingga calon penyewa dapat mengecek atau

mengetahui tanggal yang akan dipesan atau di-booking kosong atau tidak.

Jika kosong maka calon penyewa dapat langsung melakukan reservasi

online dengan mengisi form daftar penyewa yang telah disediakan oleh aplikasi. Menu lainnya yang juga penting adalah menu tentang kami.

Didalam menu Tentang Kami terdapat sub-menu yaitu profil,

visi-misi, dan customer. Customer akan menampilkan daftar instansi atau

perorangan yang telah bekerja sama dengan pihak UPN “Veteran” Jawa

Timur melalui lembaga BUU tersebut. Dengan tujuan dapat menarik

masyarakat atau instansi lain untuk dapat juga bekerja sama dengan pihak

UPN. Para customer tersebut diantaranya dari pihak instansi pemerintahan,

sekolah menengah atas, komunitas, dan lainnya yang berada di Surabaya

(63)

Terdapat juga menu komentar yaitu pengunjung dapat meninggalkan

saran dan kritiknya dengan mengisi form komentar. Menu Akun akan

merujuk pada diagram alir halaman admin seperti pada Gambar 3.2.

A

Tampilan Menu : 1. Beranda 2. Olah Data Reservasi 3. Input Berita 4 .Olah Komentar 5. Olah Data Customer 6. Olah Data User 7. Logout

Pilih menu :

Menu==1 y Tampil Beranda

Menu==2 Menu==3 t Menu==4 t t

Menu Olah Data Reservasi : 1. GSG Giri Loka 2. Wisma Giri Sena

y Pilih Menu

Olah ? t

Tampil Data Olah yang dipilih

y

Ubah ? t

Tampil Data Baru y Cetak ? t Tampil Data Cetak y Input Data

Baru ? t

Masukan Data Reservasi Baru y Masukkan Data Berita y Tampil Daftar Komentar

y Hapus ?

t Tampil Komentar dihalaman Pengunjung y Menu==5 t Tampil Data Customer

y Ubah Data ?

Tampil Data Customer Baru y

Input Data Baru ? t

Tampil Data Customer Baru y

t

Menu==6 Tampil Data

User

y Ubah Data ?

Tampil Data User Baru y

Input Data Baru ? t

Tampil Data User Baru y t Menu==7 t Logout y End t

(64)

Pada Gambar 3.2 dapat dilihat diagram alir untuk halaman admin

yang menampilkan 7 menu yaitu beranda, olah data resrvasi, input berita,

olah komentar, olah data customer, olah data user, olah data komentar dan

Logout. Admin dapat melakukan ubah data, memasukkan data baru, melihat data, merubah status.

2.13.2. Use Case Diagram

Dalam perancangan sistem diperlukan Unified Modeling Language

(UML) yaitu himpunan struktur dan teknik untuk pemodelan desain

program berorientasi objek (OOP) serta aplikasinya. UML merupakan

metodologi untuk mengembangkan sistem OOP dan sekelompok perangkat

tool untuk mendukung pengembangan sistem tersebut. UML mulai

diperkenalkan oleh Object Management Group, sebuah organisasi yang

telah mengembangkan model, teknologi, dan standar OOP sejak tahun

1980-an. Sekarang UML sudah mulai banyak digunakan oleh para praktisi

OOP. UML merupakan dasar bagi perangkat (tool) desain berorientasi

objek dari IBM. (all source: Wikipedia)

Dalam penjelasan diatas dapat dibuat use case diagram dari sistem

informasi penyewaan fasilitas pada BUU UPN “Veteran” Jatim yang

(65)

Pen gisian Form

Cetak Laporan Melihat Grafik jum lah penyewa

perbulan Direktur

Melihat informasi Fasilitas

Mengisi Komentar Melihat Jadwal Sewa

peng unjung

Login

Men gelola Daftar Cus tom er Men gelola Daftar Kom entar

<<extend>>

Lo gout Pem buatan Laporan <<include>>

Melakukan Res ervas i <<include>> Mengelola Informas i

Admin

Gambar 3. 3 Use Case Diagram

Pada Gambar 3.3 Use Case Diagram dapat dijelaskan bahwa didalam

sistem informasi penyewaan fasilitas terdapat 3 actor , masing-masing actor

memiliki use case yang berbeda yaitu :

1. Actor Pengunjung

Pengunjung dapat melihat informasi dari sistem aplikasi, melihat

jadwal sewa, mengisi komentar, dan melakukan reservasi yang

diharuskan mengisi form reservasi terlebih dahulu.

2. Actor Admin

Admin dikendalikan oleh pegawai BUU, admin tersebut dapat

melakukan login kesistem karena admin bertugas memanipulasi data

(66)

dan kelola data diantaranya data customer, reservasi, data komentar, dan berbagai informasi.

3. Actor Direktur

Direktur adalah pimpinan yang ada di BUU UPN “Veteran” Jatim

dan apa yang dilakukan terhadap sistem yaitu melihat grafik jumlah

penyewa yang telah melakukan konfirmasi peminjaman fasilitas

dalam tampilan tiap bulan.

2.13.3. Activity Diagr am

Dari banyaknya use case tersebut dapat dijelaskan dari setiap use case

berupa activity diagramnya yaitu sebagai berikut :

1. Activity diagram Melihat Informasi Fasilitas - Pengunjung

start

mem buka SI Penyewaan Fasilitas

Pencarian informasi fas ilitas

menampilkan fasilitas yang disewakan

menampilkan informa

Gambar

Gambar 2. 4 Data Penyewa Giri Loka B
Gambar 2. 6 Struktur Organisasi BUU UPN “Veteran” Jawa Timur
Gambar 2. 10 Top 5 Framework by Voting
Gambar 2. 14 Simbol  Weak Entity
+7

Referensi

Dokumen terkait

Tempat dan waktu pertunjukan organ tunggal diadakan di rumah penyelenggara pesta, khusus yang peneliti lihat pada tanggal 15 februari 2014 yang bertempat dirumah Pak

Adapun ruang lingkup kerja sama yang disepakati Kementerian PPN/Bappenas dengan IASA pada hari ini dan membutuhkan komitmen pemerintah pusat dan daerah adalah:

Hasil penelitian yang diperoleh adalah: (1) peningkatan kemampuan koneksi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran strategi REACT lebih baik daripada siswa

Listwise deletion based on all variables in the

- VIN : Adalah input tegangan untuk papan Arduino ketika menggunakan sumber daya eksternal (sebagai „saingan‟ tegangan 5 Volt dari koneksi USB atau sumber daya

Berdasarkan dari hasil penelitian yang telah penulis uraikan pada bab terdahulu, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: Dari hasil yang diperoleh daya

Data pajak Karyawan Siswa Admin 1.1 Login Pengguna 1.2 Maintenance Master 1.3 Proses Transaksi 1.4 Pembuatan Laporan Keuangan 1.5 Cetak Laporan 1.6 Lihat Data 1 Karyawan 2 Siswa

1. Saksi adalah orang yang dapat memberikan keterangan guna kepentingan penyelidikan, penyidikan, penuntutan, dan pemeriksaan di sidang pengadilan tentang suatu tindak