• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENGARUH MAYONES DAN BUAH STROBERI SEBAGAI KRIM CREAMBATH UNTUK PERAWATAN RAMBUT KERING

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PENGARUH MAYONES DAN BUAH STROBERI SEBAGAI KRIM CREAMBATH UNTUK PERAWATAN RAMBUT KERING"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

PENGARUH MAYONES DAN BUAH STROBERI SEBAGAI KRIM

CREAMBATH

UNTUK PERAWATAN RAMBUT KERING

Taofan Ali Achmadi1, Happy Setyo Wulan2, Maria Krisnawati3, and Delta Apriyani4 1234Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang; Semarang

E-mail: taofanali@mail.unnes.ac.id

ABSTRAK

Mayones dan buah stroberi merupakan bahan herbal atau alami yang dapat digunakan sebagai perawatan kecantikan rambut kering. Permasalahan pada penelitian ini adalah apakah ada pengaruh krim creambath

mayones dan buah stroberi dapat digunakan untuk perawatan rambut kering. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh krim creambath mayones dan buah stroberi dapat digunakan untuk perawatan rambut kering Penelitian menggunakan metode eksperimen. Obyek penelitian ini adalah produk krim creambath

mayones dan buah stroberi dengan ukuran bahan berbeda yaitu produk A (30 gram mayones : 30 gram buah stroberi), produk B (40 gram mayones : 20 gram buah stroberi), dan produk C (20 gram mayones : 40 gram buah stroberi). Subyek penelitian ini adalah 9 orang yang memiliki jenis rambut kering. Teknis analisis datanya menggunakan analisis deskriptif persentase, Anova dan uji t. Hasil tingkat kesukaan masyarakat pada produk A memperoleh nilai total rata- rata 3,08 dengan kriteria suka, produk B memperoleh nilai rata- rata total 3,33 dengan kriteria sangat suka, produk C memperoleh nilai rata- rata total 3,66 dengan kriteria sangat suka. Hasil uji indrawi pada sampel A mendapatkan nilai rata-rata 2,99, sampel B mendapatkan nilai rata-rata 2,75 dan sampel C mendapatkan nilai rata-rata 3,75. Hasil uji klinis pada sampel A mendapatkan nilai Sig. 0,035 sampel B mendapatkan nilai Sig. 0,423 sampel C mendapatkan nilai Sig. 0,038. Kesimpulannya adalah dilihat dari deskripsi kualitas inderawi menunjukkan bahwa krim creambath produk C memperoleh hasil terbaik dari segala aspek tekstur, warna, aroma, dan kekentalan. Tingkat kesukaan masyarakat krim creambath produk C untuk perawatan rambut kering menunjukkan bahwa produk yang paling disukai masyarakat dan adanya pengaruh penggunaan mayones dan buah stroberi sebagai krim creambath pada perawatan rambut kering, dimana setelah memakai krim creambath, tekstur rambut dan kondisi rambut responden terlihat lebih baik.

Keywords: Krim Creambath, Mayones, Buah Stroberi, Rambut Kering PENDAHULUAN

Rambut adalah mahkota bagi semua orang, karena rambut berfungsi sebagai memberikan kehangatan, perlindungan, keindahan dan penunjang penampilan (Rostamailis,2008:16). Rambut sehat memiliki ciri-ciri tebal, berwarna hitam, berkilau, tidak kusut dan tidak rontok menjadi kebutuhan semua orang. Namun demikian tidak semua orang dapat memiliki rambut sehat, karena dapat di pengaruhi oleh berbagai faktor yang dapat menyebabkan rambut menjadi tidak sehat.

Banyak masalah rambut yang dialami oleh manusia, mungkin karena perkembangan zaman yang semakin maju dan terdapat banyaknya alat-alat canggih ataupun

bahan-bahan/obat-obatan yang dipergunakan oleh manusia itu sendiri. Sehingga begitu banyak ditemukan permasalahan mengenai rambut yang mungkin hal ini tidak ditemui oleh nenek moyang kita pada masa lalu. Saat ini banyak sekali keluhan tentang masalah rambut. Terutama masalah rambut kering yang paling banyak dialami. Rambut kering selain terlihat tidak indah karena kasar, pecah-pecah, bercabang, warna rambut kekuningan, kusam, dan kusut, juga tidak rapi dan sulit ditata, terkadang rambut terlihat begitu mengembang, namun sulit diatur. (Darwati, 2013:45)

Rambut kering dan rusak dapat dicegah melalui berbagai macam perawatan rambut. Salah satu kosmetik perawatan rambut yang efektif untuk menutrisi rambut kering adalah krim creambath, karena kandungan

(2)

lemak yang terdapat di dalam krim creambath lebih efektif dibandingkan pada conditioner atau jenis kosmetik lain, dikarenakan waktu kontak dengan kulit kepala dan batang rambut yang cukup lama. Ada dua jenis krim

creambath yaitu krim creambath buatan dan

krim creambath alami.

Mayones kaya kandungan lemak, asam amino, protein dan beberapa vitamin seperti vitamin E dan K, serta mineral sodium, potasium, selenium, kalsium dan besi. Dengan memiliki kandungan lemak dan protein yang melimpah diduga mayones berkhasiat untuk membantu merawat rambut yang kering dan rusak serta mengembalikan kondisi rambut menjadi lebih sehat.

Buah stroberi termasuk salah satu buah berwarna merah yang cantik dan menggoda. Warna merah pada buah stroberi mencerminkan rasanya yang manis, tetapi sedikit masam. Sensasi rasa yang di timbulkannya itu membuat buah stroberi banyak di gemari oleh masyarakat. Buah stroberi memiliki vitamin C dan memiliki kadar antioksidan yang tinggi diduga baik untuk menjaga kesegaran rambut.

Memilih mayones dan buah stroberi sebagai bahan krim creambath, karena mayones dan buah stroberi dimasyarakat belum dimanfaatkan secara optimal, dalam penelitian ini peneliti akan menggunakan mayones dan buah stroberi sebagai bahan krim creambath untuk rambut kering. Berdasarkan manfaat mayones dan buah stroberi akan lebih baik jika keduanya digabungkan agar memiliki manfaat multifungsi untuk perawatan rambut kering, yang mana masalah rambut kering diharapkan akan berkurang dengan mayones dan buah stroberi yang keduanya berfungsi menambah kelembapan rambut dan menurunkan tingkat kekeringan rambut tetapi tetap menjaga kesegaran rambut. Belum pernah dilakukan penelitian bahwa mayones dan buah stroberi dapat dijadikan sebagai bahan dasar krim

creambath. Dari kedua bahan tersebut,

diharapkan krim creambath dengan komposisi mayones dan buah stroberi dapat berpengaruh untuk perawatan rambut kering.

Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui adakah pengaruh krim creambath mayones dan buah stroberi untuk perawatan rambut kering.

METODE

Penelitian ini dilaksanakan di Salon Hartati di Jalan Dewi Sartika, Semarang. Penelitian ini berlangsung selama 1 bulan, mulai pada tanggal 15 Januari 2016 – 13 Februari 2015. Objek dalam penelitian ini adalah krim creambath mayones dan buah stroberi. Mayones yang digunakan dalam penelitian ini adalah dibuat oleh peneliti sendiri, sedangkan buah stroberi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu stroberi jenis chandler (diameter 2-4 cm). Sedangkan subjek dalam penelitian ini adalah wanita berusia 19-23 tahun yang memiliki rambut kering berjumlah 9 orang yang diberikan treatment pada rambut kering.

Metode penilaian di dalam eksperimen ini adalah penilaian subyektif meliputi uji kesukaan masyarakat, uji klinis terhadap pengaruh krim creambath mayones dan buah stroberi untuk perawatan rambut kering, uji inderawi dengan meggunakan dokumentasi, observasi dan tes. Variabel bebas (X) dalam penelitian ini adalah krim creambath mayones dan buah stoberi dengan menggunakan tiga komposisi yaitu 1:1, 2:1 dan 1:2. Variabel terikat (Y) dalam penelitian ini adalah hasil perlakuan rambut kering terhadap krim creambath mayones dan buah stroberi. Variabel kontrol pada penelitian ini adalah pengendalian peralatan dan bahan yang meliputi ukuran dan jenis yang sama, penimbangan bahan-bahan, proses pembuatan, waktu dan tempat pembuatan, dimana semua variabel ini dikondisikan sama.

Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi berupa lembar observasi. Analisis uji prasyarat dalam penelitian menggunakan uji normalitas dan homogenitas. Berdasarkan hasil analisis normalitas didapatkan nilai Sig.. 0.03 yang menunjukkan bahwa data terdistribusi

(3)

normalitas dikarenakan nilai Signifikansinya kurang dari 0.05 (Sig.. 0.03 < 0.05). Selanjutnya pada uji homogenitas menunjukkan sampel homogen (Sig.. 0.32 > 0.05). Kemudian untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan yang signifikan atau tidak dari hasil penelitian menggunakan analisis Uji Anova dengan bantuan software SPSS 21.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Berdasarkan hasil yang diperoleh dari uji kesukaan masyarakat, uji indrawi dan uji klinis maka dibuat tabel hasil rekapitulasi. Berikut ini hasil uji kesukaan dan uji indrawi yang dapat di lihat pada Tabel 1 dan Tabel 2.

Tabel 1. Hasil Analisis Uji Kesukaan Aspek

Penilaian Produk A Produk B Produk C Warna 3.00 3.00 4.00 Aroma 3.00 2.67 3.67 Sensitivitas 3.33 3.67 3.33 Pemakaian 3.00 4.00 3.67 Rata-rata 3.08 3.33 3.66

Hasil uji kesukaan menunjukkan produk C (1:2) memperoleh nilai rata-rata lebih tinggi dibanding produk A (1:1) dan B (2:1), pada uji indrawi menunjukkan produk C (1:2) memiliki kualitas paling baik dibanding produk B (2:1) dan A (1:1), dan pada uji klinis produk C (1:2) lebih terdapat pengaruh untuk perawatan rambut kering.

Tabel 2. Hasil Analisis Uji Inderawi

Produk Tekstur Warna Aroma Kekentalan A 3.33 3.33 3.00 2.99 B 2.67 3.33 3.00 2.75 C 3.67 4.00 3.67 3.75

Pada hasil di atas menunjukkan bahwa pada uji inderawi pada produk A memiliki tekstur yang sangat lembut, warnanya kemerahan, memiliki aroma khas stroberi dan mayones namun tidak kental. Pada produk B memiliki tekstur lembut dengan warna

kemerahan, aromanya khas stroberi dan mayones namun tidak kental. Sedangkan pada produk C memiliki tekstur yang sangat lembut, warnanya kemerahan, memiliki aroma lebih khas stroberi dan mayones dan kental. Selanjutnya dalam penelitian ini juga dilakukan uji perbedaan menggunakan uji Anova. Adapun hasil analisis dapat dilihat pada Tabel 3 berikut ini.

Tabel 3. Hasil Analisis Uji Anova

Produk Mean N Stdev T Sig.. Ket.

A 6.00 3 1.00 5.19 0.03 √ B 5.33 3 1.15 1.00 0.42 x C 6.67 3 1.15 5.00 0.04 √ √ Signifikan

x Tidak Signifikan

Berdasarkan hasil penelitian diperoleh keterangan krim creambath untuk perawatan rambut kering yang paling disukai masyarakat adalah krim produk C, yaitu krim yang memiliki perbandingan mayones dan stroberi 20 : 40. Hasil ini menunjukkan bahwa proporsi stroberi yang lebih banyak menghasilkan krim yang lebih digemari oleh masyarakat khususnya pada aspek warna, aroma dan hasil pemakaian. Para responden mengakui rambut kering mereka lebih lembut setelah memakai krim creambath produk C, selain itu warna krim menarik dan aroma yang harum turut serta meningkatkan minat masyarakat untuk menggunakan krim creambath produk C.

Hasil uji inderawi aspek tekstur menunjukkan tidak terdapat perbedaan tekstur yang signifikan antara krim produk A, produk B dan Produk C. Fakta ini menunjukkan bahwa perbedaan proporsi mayones dan stroberi tidaklah mempengaruhi tekstur dari krim creambath. Ketiga produk tersebut memiliki tekstur yang relatif sama yaitu krim dengan tingkat kekentalan yang sama. Tekstur yang bagus lebih meningkatkan keinginan seseorang untuk memakai jenis krim mengingat krim creambath merupakan produk yang berfungsi untuk memperindah rambut. Tekstur yang krim yang bagus dinilai responden lebih tepat digunakan sebagai perawatan rambut.

(4)

Perawatan rambut adalah tindakan merawat rambut dan kulit kepala yang bertujuan untuk memelihara agar rambut dan kulit kepala senantiasa dalam keadaan bersih dan sehat, perawatan rambut yang teratur berkhasiat untuk mendapatkan rambut yang indah, sehat dan rapi. (SuciMukthi,2015:2).

Pada aspek warna, ketiga produk krim ini memiliki perbedaan yang Signifikan. Hasil uji inderawi menunjukkan produk C memiliki warna terbaik, krim dengan campuran stroberi yang banyak memiliki warna kemerah-merahan, warna ini ternyata mampu menarik tingkat kesukaan responden inderawi untuk memberikan skor lebih pada produk C. Dalam produk krim warna berfungsi untuk membuka kesan mewah dan indah dari produk yang ditawarkan. Semakin mencolok dan menarik warna suatu krim biasanya semakin disukai oleh responden, Ini disebabkan responden berharap warna krim mampu memperindah rambut keringnya.

Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan aroma yang signifikan antara krim creambath produk A, produk B dan produk C, dimana aroma krim creambath produk C menempati posisi teratas. aroma stroberi lebih harum dibandingkan dengan aroma mayones, inilah salah satu alasan responden inderawi lebih menyukai krim dengan proporsi stroberi lebih banyak. Krim dengan aroma yang harum diyakini mampu memperharum rambut. Dengan demikian pemakaian krim dengan aroma yang baik selain dapat mempercantik rambut kering juga mampu mengharumkan rambut.

Pada aspek kekentalan diperoleh keterangan terdapat perbedaan tingkat kekentalan antara krim produk A, produk B dan produk C dimana krim produk C memiliki kekentalan terbaik. Tekstur stroberi yang lebih padat dari mayones menjadi salah satu penyebab kekentalan krim yang memiliki proporsi stroberi banyak cenderung lebih kental. Jika dibandingkan dengan krim yang encer, Krim yang kental dapat menghemat pemakaian. Ini disebabkan krim yang kental saat tercampur dengan air tidak langsung

terbilas semuanya, krim ioni mampu menempel di lapisan kepala sehingga pemakai memiliki kesempatan untuk meratakan krim ke seluruh bagian kepala yang mungkin. Inilah yang membuat krim dengan kekentalan yang tinggi lebih disukai oleh masyarakat. Krim creambath merupakan bahan atau kosmetik khusus yang di gunakan dalam perawatan creambath yang berguna untuk menutrisi dan menjaga kesehatan rambut (Rostamailis,2008:124)

Hasil uji klinis menunjukkan terdapat perbedaan kondisi rambut responden antara sebelum dan setelah diberi krim creambath produk A yaitu krim dengan perbandingan mayones dan stroberi 30:30, hasil ini membuktikan bahwa produk A dapat digunakan sebagai perawatan rambut kering. Sekata dengan produk A, perbaikan kondisi rambut juga dirasakan oleh responden yang menggunakan produk C, namun hal ini tidak dirasakan secara signifikan oleh responden yang menggunakan produk B. Jika dilihat dari hasil tersebut terbuktilah bahwa secara umum perpaduan mayones dan stroberi dapat digunakan sebagai krim rambut. Stroberi lebih berperan aktif dalam perawatan, fakta menunjukkan produk yang memiliki kadar stroberi cukup tinggi memperoleh hasil yang lebih baik karena aroma dan warna dari stroberi lebih menarik dan disukai masyarakat. Stroberi juga mengandung fisetin dan memiliki level tinggi vitamin C dan antioksidan dibandingkan buah lainnya (Desi,2009:12). Dua zat inilah yang menjadikan stroberi bisa digunakan untuk perawatan rambut.

KESIMPULAN

Ada pengaruh penggunaan mayones dan buah stroberi sebagai krim creambath pada perawatan rambut kering, dimana setelah memakai krim creambath, tekstur rambut dan kondisi rambut responden terlihat lebih baik. Dalam penilaian statistik produk A mempunyai nilai Sig. 0.035 yaitu signifikan, produk B mempunyai nilai Sig. 0.423 yaitu tidak signifikan, dan produk C mempunyai nilai Sig.

(5)

0.038 yaitu signifikan. Melalui penelitian ini diharapkan salon kecantikan dapat mencoba menggunakan krim creambath dari bahan alami campuran berbahan mayones dan buah stroberi karena terbukti mampu mengurangi tingkat kekeringan rambut. Untuk peneliti selanjutnya, dapat memanfaatkan bahan lain yang memungkinkan berefek baik bagi rambut kering, sehingga didapatkan hasil krim yang lebih baik.

Selanjutnya perlu adanya sosialisasi pada masyarakat luas bahwa mayones dan buah stroberi dapat digunakan sebagai kosmetik krim creambath untuk perawatan rambut kering dan dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Produk yang banyak telur cenderung tidak disukai oleh konsumen, oleh karena itu di

perlukan tambahan bahan lain yang bisa mengurangi aroma amis telur.

REFERENCES

[1] Arikunto, Suharsimi. 1998. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

[2] Darwati. 2013. Cantik Dengan Lulur Herbal: Cara mudah untuk tampil cantik dengan kulit sehat halus&harum. Surabaya: Tibbun Media Graha Bentoel Lt.2

[3] Mukhti, Suci. 2015. Pengaruh Pemanfatan Cream Creambath Lidah Buaya Terhadap Perawatan Rambut. Jurnal Tata Rias dan Kecantikan

[4] Rostamailis, dkk. 2008. Perawatan dan penataan Rambut. Padang: UNP Press. [5] Sugiyono. 2013. Metode Penelitian

Gambar

Tabel 2. Hasil Analisis Uji Inderawi

Referensi

Dokumen terkait

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT, yang selalu melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas skripsi yang berjudul

Semakin tinggi jarak lubang udara pada tungku maka boiling time akan semakin cepat karena suplay udara yang dapat kontak dengan bahan bakar semakin baik sehingga

Alhamdulillahhirobbil’alamin, puji syukur kehadirat Allah SWT selalu penulis panjatkan atas nikmat, berkah dan karunianya-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan

Dari penjelasan tersebut, terkait dengan definisi pesan dakwah, maka upaya yang dilakukan untuk mengatasi masalah yang terjadi pada video 1 ini yaitu dengan tidak

Mengingat TB paru merupakan penyakit yang menular sehingga kepatuhan dalam pengobatan TB paru merupakan hal penting untuk dianalisis, serta belum adanya gambaran mengenai tingkat

melakukan rekonstruksi sejarah Islam awal dengan menggunakan sumber-sumber yang hanya berasal dari Arab tanpa ada penilaian kritis dan pandangan skeptis dalam

Dari 50 aksesi plasma nutfah ubi jalar yang diuji ketahanannya terhadap hama lanas, terdapat satu aksesi yang tahan, yaitu varietas Yoban (2%), sembilan aksesi agak tahan (18%),

Jumlah yang tidak terlalu tinggi ini bukan berarti sisanya bukan ESBLs karena kemungkinan sampel lainnya adalah ESBLs yang mengandung gen TEM yang juga dominan